Skripsi PENGUJIAN EFISIENSI BENTUK SETENGAH KUAT

advertisement
Perpustakaan Unika
Skripsi
PENGUJIAN EFISIENSI BENTUK SETENGAH KUAT
SECARA KEPUTUSAN : ANALISIS PENGUMUMAN STOCK
SPLIT DI BURSA EFEK JAKARTA
Diajukan untuk memenuhi syarat guna mencapai gelar
Sarjana Akuntansi di Fakultas Ekonomi
Universitas Katolik Soegijapranata
Semarang
Yoseph Dion Santanu
00.60.0142
Fakultas Ekonomi
Universitas Katolik Soegijapranata
Semarang
2004
ABSTRAK
Stock split merupakan kebijakan yang semata – mata hanya memiliki perubahan
yang tidak bernilai ekonomis, karena stock split tidak berpengaruh pada arus kas
perusahaan dan proporsi kepemilikan investor, tetapi banyak para manajer yang
melakukan kebijakan tersebut karena harga saham dinilai terlalu tinggi oleh pasar
atau karena manajer ingin memberikan sinyal berupa informasi kepada investor
tentang prospek masa depan dari perusahaan tersebut. Banyak penelitian yang
berusaha untuk mengetahui reaksi pasar atau investor terhadap kebijakan stock
split, karena kebijakan stock split dapat mempengaruhi langsung harga saham
perusahaan dan jika kebijakan tersebut mengandung informasi (information
content) maka pasar atau investor dapat memberikan reaksi yang terlihat dengan
ada tidaknya abnormal return yang dihasilkan.
Penelitian yang pernah dilakukan untuk mengetahui apakah kebijakan stock split
tersebut mengandung informasi atau tidak, yaitu penelitian mengenai bentuk
efisiensi pasar setengah kuat. Penelitian tersebut merupakan studi peristiwa, yaitu
studi mengenai bagaimanakah reaksi pasar terhadap suatu informasi yang terlihat
dari abnormal return yang dihasilkan, dan biasanya peristiwa tersebut merupakan
informasi atau pengumuman suatu kebijakan tertentu yang dikeluarkan oleh suatu
perusahaan. Reaksi pasar atau investor terhadap suatu informasi juga dapat dilihat
apakah reaksi tersebut merupakan reaksi yang benar atau salah jika melihat bahwa
informasi stock split tidak memiliki nilai ekonomis, jika reaksi tersebut adalah
benar maka pasar dapat dikatakan telah efisien bentuk setengah kuat secara
keputusan. Penelitian berikut ini bermaksud untuk menganalisis apakah pasar
yaitu Bursa Efek Jakarta telah efisien bentuk setengah kuat secara keputusan
terhadap informasi stock split.
Data yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 53 perusahaan yang masih
terdaftar sebagai emiten di Bursa Efek Jakarta hingga tahun 2002, telah
mengeluarkan kebijakan stock split antara tahun 1998 hingga tahun 2002, serta
tidak mengeluarkan kebijakan yang lain pada saat dilakukannya pengumuman
stock split. Reaksi investor dilihat selama periode peristiwa (event window) yang
telah ditetapkan, yaitu selama 11 hari, dengan menguji abnormal return semua
sampel perusahaan yang diperoleh dengan menggunakan pendekatan market
model. Hasil pengujian abnormal return semua sampel perusahaan (average
abnormal return) selama event window dengan menggunakan one sampel t – test,
ternyata tidak menunjukkan hasil yang signifikan. Dilihat dari benar salahnya
reaksi investor terhadap informasi stock split yang tidak bernilai ekonomis,
menunjukkan bahwa investor mampu menganalisis informasi stock split secara
tepat, sehingga dapat disimpulkan bahwa Bursa Efek Jakarta selama periode 1998
– 2002 telah efisien bentuk setengah kuat secara keputusan terhadap informasi
stock split.
Perpustakaan Unika
DAFTAR ISI
Halaman Persetujuan........................................................................... i
Daftar Isi............................................................................................. ii
I. Latar Belakang Penelitian................................................................ 1
II. Perumusan Masalah........................................................................ 6
III. Batasan Masalah............................................................................ 6
IV. Tujuan dan Manfaat Penelitian...................................................... 7
4.1. Tujuan Penelitian.................................................................... 7
4.2. Manfaat Penelitian.................................................................. 7
V. Kerangka Pikir................................................................................ 8
VI. Sistematika Penyajian.................................................................... 12
VII. Landasan Teori dan Pengembangan Hipotesis............................. 12
7.1. Landasan Teori........................................................................ 12
1. Bentuk – bentuk Efisiensi Pasar........................................... 12
2. Definisi Efisiensi Pasar.........................................................14
3. Ketidakefisiensian Pasar....................................................... 14
4. Signaling Theory dan Trading Range Theory...................... 15
5. Pengujian Efisiensi Pasar...................................................... 16
6. Penelitian Empiris Studi Peristiwa....................................... 17
7. Penyelidikan Tentang Bentuk Efisiensi Setengah Kuat terhadap Informasi Stock Split ...................................................18
7.2. Pengembangan Hipotesis......................................................... 21
Perpustakaan Unika
VIII. Sumber dan Jenis Data.................................................................22
IX. Definisi dan Pengukuran Variabel Penelitian................................. 23
X. Alat Analisa Data.............................................................................26
DAFTAR PUSTAKA
Download