GUBERNUR PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA Jakarta, 30 Maret 2016 Kepada Yth. 1. Para Walikota Provinsi DKI Jakarta 2. Bupati Kepulauan Seribu Provinsi DKI Jakarta 3. Para Camat Provinsi DKI Jakarta 4. Para Lurah Provinsi Jakarta di Jakarta SURAT EDARAN NOMOR 10/SE/2016 TENTANG DUKUNGAN DALAM RANGKA KEGIATAN SENSUS EKONOMI 2016 (SE2016) Menindaklanjuti surat Kepala Badan Pusat Statistik Republik Indonesia tanggal 30 Desember 2015 Nomor B-974/BPS/6130-SE2016/12/2015 hal Dukungan Penyelenggaraan Sensus Ekonomi 2016 (SE2016), dengan ini diberitahukan hal sebagai berikut : 1. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik dan Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Statistik, dinyatakan bahwa pada setiap tahun yang berakhiran angka 6 (enam), Pemerintah harus menyelenggarakan Sensus Ekonomi. Oleh karena itu, pada tahun 2016 akan diselenggarakan Sensus Ekonomi 2016 (SE2016). 2. Pelaksanaan Sensus Ekonomi 2016 di lapangan secara teknis administratif akan dikoordinasikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi dan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota/Kabupaten Administrasi. Sedangkan untuk arahan dan kelancaran teknis operasionalnya, dibutuhkan adanya bantuan dan dukungan dari Walikota/Bupati, Camat dan Lurah. 3. Kegiatan pendataan (listing) usaha/perusahaan Sensus Ekonomi 2016 akan dilaksanakan pada bulan Mei-Juni 2016 secara serentak di seluruh wilayah Negara Republik Indonesia, mulai dari usaha mikro/rumah tangga, kecil dan menengah (UMKM) serta usaha/ perusahaan besar. Listing Sensus Ekonomi 2016 ini mencakup semua sektor (kecuali sektor pertanian karena sudah dicakup dalam Sensus Pertanian 2013). 4. Bagi Pemerintah, hasil listing Sensus Ekonomi 2016 tersebut akan sangat berguna sebagai dasar perencanaan ekonomi, mengetahui potensi ekonomi, peta penyebaran tiap sektor usaha, penyerapan tenaga kerja, penghitungan nilai tambah yang lebih akurat dan sebagainya. Sedangkan bagi dunia usaha hasil listing Sensus Ekonomi 2016 bermanfaat antara lain sebagai dasar perencanaan pengembangan usaha, penentuan pangsa pasar, potensi pasar, jumlah usaha sejenis dan sebagainya. 5. Dalam rangka pelaksanaan Sensus Ekonomi 2016, diminta kepada Saudara untuk mengimbau masyarakat dan para pelaku usaha di wilayah Saudara agar membantu petugas pencacah/pendata Sensus Ekonomi 2016 dengan memberikan jawaban yang benar dan faktual. Edaran ini untuk menjadi perhatian dan agar dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab. Gubernur Provinsi Daerah Khusus ( Ibukota Jakarta, Tembusan Kepala Badan Pusat Statistik Republik Indonesia ,Basyki T. Purnama KP -7.(W