dasar teori 1 - GEOCITIES.ws

advertisement
DASAR TEORI 1
Sifat Penulisan Program Java
Dalam menulis program java, penulisan huruf besar dan huruf kecil pada pengenal, nama
class, instruksi dan kata kunci sangat dibedakan. Biasa disebut case sensitif.
Contoh program java pada file : Halo.java
Class Halo
{
public static void main (String args [])
{
System.out.println(“Halo..Program Java”);
}
}
Keterangan Program
o Nama file harus sama dengan nama class, apabila nama classnya Halo maka nama
filenya Halo.java
o Alasan lain, mengapa nama filenya Halo.java, karena class Halo merupakan class
utama.
o Ciri khas dari class utama adalah memiliki :
o Public static void main (String args [])
o Seperti contoh diatas.
o Didalam setiap file java bias terdiri dari beberapa class, namun yang dijadikan nama
file adalah class utama
o System.out.println berfungsi untuk menampilkan string ke layar monitor.
Extensi File Java
o Pada saat selesai mengerjakan penulisan program, maka program tersebut harus
disimpan dengan extensi .java
o Kemudian file berextensi .java ini harus dikompilasi agar dapat dijalankan dibanyak
platform.
o File yang telah dikompilasi akan berextensi .class
o Contoh :
o Halo.java dikompilasi menjadi Halo.class
o Di dalam file-file Jdk1… terdapat banyak file-file pengendali program java
diantaranya :
o Javac (java compiler) digunakan untuk mengkompilasi program berextensi .java
menjadi .class
o Java digunakan untuk mengeksekusi (run) file berextensi dll.
Variabel dan Konstanta
Variabel adalah suatu pengenal yang berfungsi sebagai penampung nilai yang kandungan
nilainya berubah-rubah.
Konstanta adalah suatu pengenal yang berfungsi sebagai penampung nilai yang tetap.
Tipe Data
Suatu data yang diwujudkan dalam variable/ konstanta yang memiliki kandungan nilai
yang berbeda jenisnya. Jenis kandungan nilai ini dikategorikan menjadi beberapa macam
yaitu:
1. Int : Jenis data bilangan bulat (Integer)
2. Float : Jenis data bilangan pecahan
3. Double : Floating paint contoh 52.3
4. Boolean : Jenis data yang memiliki 2 keadaan yaitu false / true
5. String : “……”
6. Dll..
Operator
Operator berfungsi untuk memanipulasi operand
Cth A + B = 5
A dan B adalah Operand
+ = adalah operator
dan 5 adalah hasil operator
Ada beberapa operator :
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
Opertaor Aritmatika
Operator Pembanding
Operator Increment dan Decrement
Operator Assignment (Penegasan)
Operator Logika
Operator Bitwise (memanipulasi bit)
dlll
Download