ABSTRAK ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DIABETES MELLITUS TIPE 2 DENGAN RISIKO KETIDAKSTABILAN KADAR GLUKOSA DARAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PACARKELING SURABAYA Oleh : Mohammad Dheni Ardhiyanto Diabetes Mellitus (DM) merupakan suatu kelompok penyakit metabolik, bila tidak terkontrol dapat memicu berbagai penyakit lainnya. Pengobatan pada diabetisi memerlukan waktu seumur hidup, penderita tanpa komplikasi tidak akan dirawat di rumah sakit, sehingga diperlukan peran serta keluarga dan penderita dalam melakukan perawatan di rumah. Penelitian ini bertujuan untuk memahami secara mendalam mengenai Asuhan Keperawatan Keluarga Diabetes Mellitus Tipe 2 di wilayah kerja Puskesmas Pacarkeling Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan asuhan keperawatan dengan mengambil 2 keluarga diabetes mellitus sebagai sample. Data penelitian dikumpulkan dengan wawancara, pengamatan, dan pemeriksaan fisik. Instrumen pengumpulan data menggunakan format asuhan keperawatan keluarga, alat pengkur TTV dan autocheck. penelitian dilakukan sejak bulan April 2015. Berdasarkan analisis data diperoleh pada pengkajian faktor yang sering menimbulkan ketidakstabilan adalah adanya ketidaktepatan dan ketidakteraturan diet, olahraga, serta kontrol. Diagnosis pada kedua kasus yakni risiko ketidakstabilan glukosa yang disebabkan ketidakmampuan keluarga merawat anggotanya yang sakit. Perencanaan keperawatan disusun berdasarkan kebutuhan dan kemampuan tiap keluarga dalam mengatasi masalah. Pengetahuan tentang tanda dan penanganan terhadap hipoglikemia dan hiperglikemia pada keluarga sangat diperlukan untuk mencegah terjadinya kegawatan akibat keduanya. Pelaksanaan keperawatan perlu dilakukan secara berkesinambungan karena risiko ketidakstabilan kadar glukosa darah dapat terjadi kapanpun. Evaluasi akhir dari kedua kasus didapatkan hasil berupa glukosa darah terjaga pada batasan normal. Untuk menilai kadar glukosa darah diharapkan tersedia catatan mengenai kadar glukosa darah bagi penderita diabetes. Kata kunci : Asuhan Keperawatan Keluarga, Diabetes Mellitus, risiko ketidakstabilan glukosa darah viii ABSTRACT FAMILY NURSING CARE OF DIABETES MELLITUS TYPE 2 WITH RISK INSTABILITY OF BLOOD GLUCOSE LEVELS CASE STUDY IN PACARKELING PUBLIC HEALTH CARE SURABAYA By: Mohammad Dheni Ardhiyanto Diabetes Mellitus (DM) is a group of metabolic diseases, if not controlled can cause a variety of other diseases. Therapy of diabetes takes a lifetime, patients without complications will not hospitalized, so it requires the participation of families and patients in treatment at home. This study aims to understand the depth of the Family Nursing Care of Diabetes Mellitus Type 2 in Pacarkeling Public Health Center Surabaya. This study uses a case study method with nursing care approach to by taking 2 diabetes mellitus families as a sample. The research data will be collected through interviews, observation, and physical examination. The instrument for data collection using the form family nursing care, measurer of TTV and autocheck. Research will begins on April 2016. Based on the analysis of data obtained in the assessment of factors that often cause instability was their inaccuracy and irregularity of diet, exercise , and control . The diagnosis of both cases that the risk of instability glucose caused by the inability of families to care for a sick family. Nursing planning is based on the needs and abilities of each family in addressing the problem. Knowledge about signs and treatment of hypoglycemia and hyperglycemia in the family is needed to prevent the occurrence of urgency resulting from both. Nursing planning is necessary sustainable because of the risk of instability of blood glucose levels can occur at any time. The final evaluation of the two cases is obtained in the form of blood glucose maintained whithin normal limits. To assess blood glucose levels are expected to available records on blood glucose levels in people with diabetes. Keywords: Family Nursing Care, Diabetes Mellitus, the risk of instability blood glucose ix