Sektor perikanan Polandia

advertisement
Sektor perikanan Polandia
2015-12-19 22:44:19
2
Di Laut Baltik, ikan kod (Gadus morhua), ikan herring (Clupea harengus) dan sprat (Sprattussprattus)
mendominasi baik dalam jumlah individu maupun biomassa. Spesies yang paling penting dalam hal
komersialisasi yaitu ikan sprat, ikan herring, ikan kod, berbagai jenis tipe ikan sebelah (flat fish), dan salmon
(Salmo salar).
Di Laut Baltik, ikan kod (Gadus morhua), ikan herring (Clupea harengus) dan sprat (Sprattussprattus)
mendominasi baik dalam jumlah individu maupun biomassa. Spesies yang paling penting dalam hal
komersialisasi yaitu ikan sprat, ikan herring, ikan kod, berbagai jenis tipe ikan sebelah (flat fish), dan salmon
(Salmo salar). Spesies penting lainnya yaitu trout laut (Salmo trutta), ikan pike-perch (Stizostedion lucioperca),
ikan berdaging putih atau whitefish (Coregonus lavaretus), belut (Anguilla anguilla), ikan kapas (Abramis brama),
ikan perch (Perca fluviatilis), dan ikan Northern pike (Esox lucius).Polandia memiliki 64 pelabuhan dimana ikan
dari Laut Baltik yang ditangkap dikeluarkan di pelabuhan tersebut, termasuk 11 pelabuhan yang secara
administratif memiliki wewenang untuk membongkar ikan kod yang jumlahnya melebihi 750 kg.Penangkapan
ikan pada tahun 2012 di Laut Baltik mencapai 120,6 ribu ton, meningkat sebesar 8,8% dibandingkan dengan
pada tahun sebelumnya, yang diakibatkan terutama karena pertumbuhan penangkapan ikan sprat (12%) dan
ikan kod (25%) serta penggandaan penangkapan ikan air tawar.
Pada tahun 2012, produksi ikan, ikan olahan, dan kerang di pabrik-pabrik pemrosesan ikan (dengan lebih dari 9
pegawai) meningkat sebesar 12,8% menjadi 423,2 ribu ton. Produk yang paling penting yaitu ikan yang diolah
dan diawetkan dengan kontribusi sebesar 52% dari total produksi, meningkat sebesar 10% dari tahun
sebelumnya. Produk terbesar kedua yaitu ikan asap (smoked fish) dengan kontribusi sebesar 20%. Produk
lainnya yaitu ikan potongan segar dan beku yang mencapai 12% dari total produksi, ikan segar sebesar 6%, ikan
yang diasinkan sebesar 5% dan produk lainnya sebesar 3%. Pendapatan dari produk ikan bertumbuh sebesar 9%
menjadi PLN 7,2 milyar.
Perdagangan internasionalProduk ekspor utama sektor perikanan Polandia yaitu ikan asap, ikan yang diolah dan
diawetkan dan ikan potongan, yang memiliki kontribusi sebesar 88% di pasar UE-25. Sebagian besar produk
tersebut dikirm ke Jerman, dimana berkontribusi sebesar 57% dari total produksi Polandia.
Pada tahun 2012, perdagangan internasional untuk ikan, ikan olahan, dan kerang terus bertumbuh. Ekspor
mencapai 365 ribu ton senilai lebih dari EUR 1,23 milyar (peningkatan 8,2%), sedangkan impor mencapai 465,5
ribu ron senilai hampir EUR 1,23 milyar (peningkatan 6,6%). Pada tahun 2012, perkembangan terlihat khususnya
dalam perdagangan salmon, yang menunjukkan pertumbuhan permintaan yang stabil dari sektor pemrosesan
(ikan segar), yang menggunakan salmon dalam produksi komoditas lainnya (fillet, ikan asap, dan ikan olahan),
pengeksporan kembali, dan konsumsi domestik yang bertumbuh dinamis. Peningkatan ekspor lebih tinggi
dibandingkan impor.
Asosiasi Pengolahan Ikan Polandia Asosiasi Pengolahan Ikan Polandia (PSPR) didirikan pada tanggal 7 Juli 1998.
Asosiasi ini merupakan organisasi nasional yang mengumpulkan perusahaan-perusahaan yang beroperasi di
3
bidang pengolahan ikan. Asosiasi ini bertujuan untuk menyatukan lingkungan perdagangan seperti saat ini dan
melindungi bisnis dari perusahaan-perusahaan yang ada di dalamnya serta untuk lebih mempromosikan ikan
segar dan ikan olahan.
Sejak tahun 2005 PSPR telah menjadi anggota AIPCE - E.U.Fish Processors Association /CEP- E.U. Federation of
National Organisations of Importers and Exporters of Fish. Organisasi ini mengumpulkan semua asosiasi atau
organisasi nasional yang merepresentasikan industri ikan di negara-negara anggota UE. Hingga saat ini
organisasi tersebut telah memiliki 60 anggota dan diharapkan akan terus bertambah.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai sektor perikanan dan produk makanan lain dari Polandia, silakan hubungi
:
Asosiasi Pengolahan Ikan Polandia
5 Słowiańska Street
75 - 846 Koszalin
Tel/Fax : +48 94 347 1328
Email : [email protected]
http : www.pspr.pl
Perusahan Terbesar di Sektor Pengolahan Ikan Polandia
No
Perusahaan
Website
1
Morpol S.A.
www.morpol.com
2
Graal S.A.
www.graal.pl
3
Wilbo S.A.
www.wilbo.com.pl
4
Suempol Sp. z o. o.
www.suempol.pl
5
Superfish S.A.
www.superfish.pl
6
Lisner Sp. z o. o.
www.lisner.pl
7
Nord Capital Sp. z o. o.
www.nordcapital.com.pl
4
Download