BAB 1 – SISTEM OPERASI CLI COMMAND LINE INTERFACE • CLI adalah antar muka yang tidak menyediakan grafik, baik berupa gambar-gambar, jendela-jendela ataupun animasi-animasi yang bisa memanjakan pengguna, melainkan hanya berupa teks yang harus diketikkan oleh pengguna. • Contoh : melakukan perintah read, write, execute secara manual di terminal MACAM-MACAM CLI 1. Login Perintah untuk mengakses sistem operasi, didalamnya terdapat proses authentikasi user dan password. Syntax : $login nama_user 2. Sudo su Digunakan untuk login sebagai root/pengguna tertinggi. Pada sistem operasi linux terdapat 2 model user, root dan standart user(contohnya johan, joko). Untuk user standart dapat mengakses perintah-perintah berhak root bisa menggunakan sudo. Syntax : $Sudo su nama_user 3. Man Man adalah bantuan bagi anda untuk memahami beberapa penjelasan dari perintah-perintah, opsi dll. Syntax : $ man [syntax] $ man ls 4. Waktu Untuk mengecek waktu saat ini Syntax : - $ date - $ cal [bulan] [tahun] - $ cal -y 5. Hostname Untuk mengetahui system computer seperti mesin computer, hostname, versi dsb Syntax : $ hostname - Option hostname OPTION FUNGSI -a, -all menampilkan semua informasi -m, -machine menampilkan tipe mesin/perangkat keras -n, -nodename menampilkan hostname -r, -release menampilkan rilis dari kernel sistem operasi -s, -o menampilkan nama sistem operasi -p, --processor menampilkan tipe prosesor -v menampilkan versi sistem operasi 6. Who Untuk mencetak semua nama pengguna yang sedang login Syntax : $ who Untuk mencetak pengguna saat ini dan nama ID Syntax : $ whoami 7. Pwd Digunakan untuk memperlihatkan di direktori mana posisi kita berada sekarang. Syntax : $pwd 8. Clear Membersihkan / menghapus perintah di terminal Syntax : $ clear 9. Apropos Mengetahui perintah-perintah apa saja dilihat dari fungsinya secara massal Syntax: - $ apropos [sintax] - $ apropos date 10. What is Mendapatkan informasi dari perintah secara singkat Syntax : - $ whatis [sintax] - $ whatis ls TUGAS 1. 2. 3. 4. Jelaskan minimal 20 perintah dasar CLI selain yang dijelaskan diatas! Screenshoot dan beri penjelasan tentang perintah dasar yang kalian kerjakan! Kerjakan dalam bentuk PDF Format pengumpulan : Subjek : Tugas2_SISOP-K Nama Folder : NIM_NAMA Dikirim ke : [email protected] 5. Dikumpulkan 2 hari setelah hari praktikum max jam 21.00 WIB.