Paket 7 UN IPA SD

advertisement
PAKET 7 IPA SD/MI PERSIAPAN UJIAN NASIONAL (UN) SD
Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar!
1. Serangga yang memutuskan sayap setelah bertemu pasangannya disebut serangga …
A. jangkrik
B. nyamuk
C. kupu-kupu
D. laron
2. Tumbuhan yang akan memakan serangga, yaitu …
A. lidah buya, kaktus dan kantung semar
B. kantung semar, venus flytrap, dan sundew
C. kaktus, teratai, dan ara
D. ara, Raflesia arnoldi, dan sundew
3. Di bawah ini jenis hewan yang tubuhnya ditutupi rambut adalah ....
A. ikan mujair, hiu, dan lumba-lumba
B. ayam, bebek, dan burung
C. anjing, sapi, dan kerbau
D. siput, bekicot, dan kura-kura
4. Di bawah ini yang merupakan ciri-ciri tumbuhan yang tidak berbunga adalah ....
A. tubuhnya memilki akar, batang, daun, bunga, buah, dan biji
B. berkembang biak dengan biji atau tunas
C. terdapat pada pohon mangga, pohon jati, siwalan
D. berkembang biak dengan spora yang terletak di balik daunnya
5. Perhatikan gambar di bawah ini.
Tumbuhan di aats termasuk tumbuhan ....
A. monokotil
B. dikotil
1
C. berakar tunggang
D. berakar serabur
6. Di bawah ini tumbuhan yang memiliki daun menyirip adalah ....
A. daun pepaya dan singkong
B. daun mangga dan jambu
C. daun jagung dan padi
D. daun enceng gondok, daun katak,dan melati air
7. Di bawah ini yang merupakan ciri-ciri penyerbukan pada tumbuhan yang dilakukan oleh angin
adalah ....
A. Bunga memiliki mahkota bunga besar dan warna mencolok
B. Bunga memiliki serbuk sari yang banyak, kecil, dan ringan
C. Serbuk sari bunga dihantarkan ke putik oleh manusia
D. Bunga menghasilkan nektar
8. Jahe, kunyit, dan temu lawak cara berkembanbikanya adalah ....
A. tunas
B. rhizoma
C. umbi lapis
D. umbi batang
9. Cara membudidayakan tanaman arbei, apel, dan bugenvil adalah ....
A. menyetek
B. mengenten
C. merunduk
D. menempel
10. Perhatikan gambar di bawah ini.
Cara berkembangbiaknya hewan di atas adalah ....
A. tunas
2
B. fragmentasi
C. spora
D. membelah diri
11. Perhatikan ciri-ciri hean di bawah ini.
(1) Bangsa mamalia.
(2) Hewan betina menghasilkan sel telur.
(3) Sel telur dibuahi oleh sperma hewan jantan.
(4) Kemudian terbentuk zigot (calon bayi)
Berdasarkan ciri-ciri di atas, maka cara berkembanbiak hewan di atas adalah ....
A. melahirkan
B. beranak
C. ovovivipar
D. membelah diri
12. Hewan di bawah ini yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber makanan bagi manusia dengan
mengambil dagingnya adalah ....
A. sapi, kerbau, domba, dan ayam
B. kerang, cacing, dan siput
C. kuda, sapi, dan kerbau
D. tiranosaurus, mamoth, dan triceratops
13. Tanaman di bawah ini sebagai bahan minyak goreng adalah ...
A. padi, jagung, dan gandum
B. jati, rasamala, dan albasia
C. kelapa sawit dan kemiri
D. palem kuning, maranta, dan barancing
14. Kawasan untuk melindungi tumbuhan, dan taman nasional merupakan kawasan yang
melindungi hewan dan tumbuhan disebut ....
A. taman wisata
B. taman nasional
C. hutanl indung
D. suaka margasatwa
3
15. Perhatikan gambar di bawah ini.
Berdasarkan gambar di atas, maka yang disebut dengan karnivora adalah ....
A. tumbuhan
B. belalang
C. cecak dan belalang
D. cecak dan elang
16. Hubungan antara tanaman jeruk dengan benalu disebut dengan simbosis ....
A. mutualisme
B. parasitisme
C. komensalisme
D. semuanya benar
17. Tempat berlangsungnya hubungan saling ketergantungan antara makhluk hidup dengan
lingkungan disebut ....
A. habitat
B. ekosistem
C. populasi
D. komunitas
18. Di bawah ini yang termasuk lingkungan abiotik adalah ....
A. hewan, tumbuhan, dan manusia
B. air, batu, pasir, udara, cahaya matahari, dan tanah
C. hewan, tumbuhan, matahari, dan tanah
D. air, batu, tumbuhan, dan manusia
4
19. Di bawah ini serangga yang memiliki tipe mulut penyerap adalah ....
A.
B.
C.
D.
5
20. Perhatikan gambar di bawah ini.
Fungsi paruh pada burung di atas adalah ....
A. menerkam mangsa
B. mencari cacing dalam lumpur
C. mempermudah menghisap madu
D. memahat kayu pohon dan menangkap serangga
21. Hewan yang cara melindungi dirinya dari serangan musuh dengan cara mengeluarkan bau
yang menyengat adalah ....
A. kumbang
B. cumi-cumi
C. bunglon
D. walang sangit
22. Tumbuhan mawar, kaktus, randu, bogenville, dan euphorbia, untuk melindungi dirinya maka
memiliki ....
A. serabut di batang dan daun
B. batang berduri
C. daun lebar
D. tempurung
23. Tulang yang berfungsi untuk melindungi organ-organ yang ada di bagian dada adalah ....
A. leher
B. rusuk dan dada
C. punggung
D. panggul
6
24. Perhatikan gambar di bawah ini.
3
2
4
1
Bagian mata yang berfungsi untuk mengatur banyaknya cahaya yang masuk ke mata seperti
cara kerja diafragma pada kamera ditunjukkan pada nomer ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
25. Perhatikan gambar di bawah ini.
1
2
3
4
Bagian lidah yang berfungsi untuk merasakan rasa manis adalah ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
26. Di bawah ini yang merupakan bagian telinga tengah adalah ....
A. daun telinga, lubang telinga, dan gendang telinga
B. tulang martil, tulang landasan, dan tulang sanggurdi
C. tingkap jorong, bundar, dan tiga saluran setengah lingkaran
D. tingkap bundar, tiga saluran setengah lingkaran, dan serta rumah siput
7
27. Pada ujung brokioli terdapat alveolus yang berfungsi untuk ....
A. sebagai tempat pertukaran gas karbondioksida (CO2) dan uap air dengan gas oksigen (O2)
B. melepaskan energi dari makanan
C. untuk pertumbuhan dan perkembangan
D. mengatur proses pernapasan manusia
28. Enzim yang dihasilkan oleh lambung seperti pepsin berfungsi untuk ....
A. mengubah protein menjadi pepton
B. mengendapakan kasein (protein susu)
C. membunuh kuman penyakit
D. mengaktifkan pepsinogen
29. Golongan darah yang disebut donor universal adalah ....
A. A
B. B
C. AB
D. O
30. Bagian alat pencernaan yang berfungsi untuk penyerapan sari makanan adalah ...
A. usus halus
B. usus besar
C. usung kosong
D. lambung
31. Di bawah ini yang merupakan cara untuk mempercepat terjadinya penguapan adalah ....
A. memperluas permukaan
B. meniupkan udara di atas permukaan
C. mengurangi tekanan di atas permukaan
D. A, B, dan C benar
32. Cara perpindahan sinar matahari yang sampai ke permukaan bumi adalah ....
A. konveksi
B. konduksi
C. radiasi
D. hantaran
8
33. Perubahan wujud pada kapur barus ataupun kamfer sebut dengan ....
A. menyublim
B. mengkristal
C. melenyap
D. melebur
34. Mangga yang jatuh dari pohon termasuk perubahan energi ....
A. Energi listrik berubah menjadi energi panas
B. Energy potensial berubah menjadi energy kinetik
C. Energy kinetik berubah menjadi energy potensial
D. Energy gerak berubah menjadi energy
35. DI bawah ini alat yang merupakan tuas golongan pertama adalah ....
A. gunting, linggis, dan jungkat-jungkit
B. gerobak beroda satu, alat pemotong kertas, dan alat pemecah kemiri
C. sekop, gunting, dan palu
D. alat pemecah kemiri, pembuka tutup botol, dan gunting
36. Katrol yang digunakan pada tiang bendera dan sumur timba adalah ....
A. katrol bebas
B. katrol majemuk
C. katrol ganda
D. katrol tetap
37. Sumber energi di lingkungan sekitar kita yang dapat dimanfaatkan sebagai energi alternatif
bahan bakar di antaranya adalah ....
A. minyak bumi dan batubara
B. tumbuhan dan air
C. biogas dan matahari
D. udara dan angin
38. Di bawah ini yang merupakan manfaat adanya gaya gesek adalah ....
A. rem sepeda
B. benda-benda tidak dapat berada di tempatnya
C. roda cepat aus
D. menghambat gerakan sepeda
9
39. Banjir, tsunami, gempa bumi, tanah longsor, dan gunung meletus termasuk ....
A. bencana alam
B. bencana buatan
C. ulah manusia yang tidak bertanggung jawab
D. akibat cuaca yang tak tentu
40. Perhatikan ciri-ciri planet di bawah ini.
(1) Berwarna kekuning-kuningan
(2) Atmosfer terdiri dari hidrogen dan helium
(3) M 18 satelit yang paling besar adalah Titan dengan diameter
5120 km.
(4) Planet terindah karena ada cin-cin yang malingkarinya yang
terdiri dari bongkahan es batu atau batu kerikil yang dilapisi
es.
Planet tersebut adalah ....
A. merkurius
B. yupiter
C. venus
D. saturnus
10
KUNCI JAWABAN PAKET 1
1. Jawaban: D
Pembahasan : pada saat laron jantan terbang, maka laron itu mencari pasangannya, setelah
laron jantan bertemu dengan laron betina, aka laron jantan segera memutuskan semua
sayapnya dan segera membuntuti laron betina.
2. Jawaban: B
Pembahasan:
Tumbuhan yang memakan serangga di dekatnya seperti pada tumbuhan kantung semar,
Venus flytrap, dan Sundew. Tumbuhan tersebut memakan serangga untuk mencukupi
kebutuhan nitrogen.
3. Jawaban: C
Pembahasan Berdasarkan penutup tubuhnya, hewan dapat dikelompokkan menjadi 4 macam,
yaitu:
1) Hewan yang tubuhnya ditutupi sisik
Contohnya ikan.
2) Hewan yang tubuhnya ditutupi bulu
Contohnya ayam, bebek, dan burung.
3) Hewan yang tubuhnya ditutupi rambut.
Contohnya kucing, anjing, sapi, dan kerbau.
4) Hewan yang tubuhnya dilindungi cangkang.
4. Jawaban: D
Pembahasan Berdasarkan ada dan tidaknya bunga, tumbuhan digolongkan menjadi 2 :
1) Tumbuhan Berbunga
Tumbuhan berbunga pada umumnya tubuhnya memilki akar, batang, daun, bunga,
buah, dan biji. Tumbuhan berbunga berkembang biak dengan biji atau tunas.
Contohnya anggrek, mangga, pohon jati, siwalan, dan lain-lain.
2) Tumbuhan tidak Berbunga
Tumbuhan tidak berbunga tidak memiliki bunga, buah, dan biji. Tumbuhan tidak
berbunga berkembang biak dengan spora yang terletak di balik daunnya.
Contohnya suplir, paku tanduk rusa dan lain-lain.
11
5. Jawaban: A
Pembahasan Berdasarkan bijinya, tumbuhan digolongkan menjadi 2 sebagai berikut.
1) Tumbuhan yang bijinya berkeping satu disebut dengan tumbuhan monokotil.
Contohnya padi, jagung, kelapa, pisang, bawang, dan lain-lain.
2) Tumbuhan yang bijinya berkeping dua disebut dengan tumbuhan dikotil.
Contohnya tomat, kacang-kacangan, jeruk, dan lain-lain.
6. Jawaban: B
Pembahasan: Ada berbagai berbagai bentuk daun yang diciptakan Allah. Bentuk daun
biasanya dipengaruhi oleh susunan tulang daun. Berdasarkan susunan tulang daunnya,
tumbuhan digolongkan menjadi 4, yaitu sebagai berikut.
1) Bertulang daun menyirip
Bentuk tulang daunnya seperti sirip ikan. Tumbuhan bertulang daun menyirip dimiliki
oleh tumbuhan dikotil. Contohnya daun mangga, jambu, dan lain-lain.
2) Bertulang daun menjari
Bentuk tulang daunnya seperti kelima jari tangan kita. Tumbuhan bertulang daun
menjari dimiliki oleh tumbuhan dikotil. Contohnya daun pepaya, singkong, dan lain-lain.
3) Bertulang daun sejajar
Bentuk tulang daunnya seperti garis-garis lurus yang sejajar. Tumbuhan bertulang daun
sejajar dimiliki oleh tumbuhan monokotil. Contohnya daun jagung, padi, dan lain-lain.
4) Bertulang daun melengkung
Tumbuhan bertulang daun melengkung berbentuk seperti garis garis lengkung. Dimiliki
oleh tumbuhan monokotil. Contohnya daun enceng gondok, daun katak, melati air, dan
lain-lain.
7. Jawaban: B
Pembahasan: Perantara penyerbukan pada tumbuhan sebagai berikut.
a. Penyerbukan oleh hewan
1) Bunga memiliki mahkota bunga besar dan warna mencolok
2) Bunga menghasilkan nektar
3) Bunga mengeluarkan bau yang khas
4) Ketika hewan mengisap nektar serbuk sari menempel pada kakika dan terbawa ke
kepala putik bunga yang lain
5) Contoh hewan perantara adalah lebah, kelelawar, burung, honey possum, kupu-kupu
b.
Penyerbukan oleh angin
1) Bunga memiliki serbuk sari yang banyak, kecil, dan ringan
2) Bunga memiliki tangkai sari yang panjang
3) Bentuk mahkota bunga kecil atau tidak memiliki mahkota
12
4) Kepala putik bunga terentang keluar
5) Angin menerbangkan serbuk dari sebingga dapat hinggap di kepala putik bunga lain
6) Contoh penyerbukan pada padi, jagung
c.
Penyerbukan oleh air
Ketika hujan, air hujan jatuh ke serbuk sari, sehingga serbuk sari terbawa air jatuh
mengenai kepala putik.
d.
Penyerbukan oleh manusia
1) Serbuk sari bunga dihantarkan ke putik oleh manusia
2) Contoh pada vanili
8. Jawaban: A
Pembahasan:
1) Tunas
Tunas terbentuk dengan cara membuat tonjolan kecil pada tubuh tumbuhan induk yang
makin lama makin besar. Tonjolan ini kemudian tumbuh dan berkembang menjadi
tumbuhan baru. Contoh : pisang dan bambu
2) Akar Tinggal (Rhizoma)
Akar tinggal adalah batang yang tumbuh mendatar di atas tanah. Ciri-cirinya ;
a) Berbentuk seperti akar
b) Berbuku-buku seperti batang
c) Pada tiap buku terdapat daun yang berubah menjadi sisik
d) Pada setiap ketiak sisik terdapat mata tunas
Contohnya jahe, kunyit, dan temu lawak
3) Umbi Lapis
Umbi lapis adalah umbi yang berlapis-lapis dan di bagian tengahnya terdapat batang
yang sangat pendek (cakram) dan tunas sebgai calon individu baru (siung). Contoh :
bawang merah, bawang putih.
4) Umbi Batang
Umbi batang adalah batang yang mengembung karena berisis cadangan makanan.
Pada permukaan umbi terdapat daun yang berubah menjadi sisik dan pada setiap
ketiak sisik terdapat mata tunas. Contohnya kentang dan gembili.
9. Jawaban: C
Pembahasan:
1) Menyetek
13
Menyetek adalah menanam potongan bagian batang tanaman yang memiliki mata tunas.
Contoh : singkong
2) Mengeten
Mengeten sama dengan menyambung yaitu menggabungkan batang bawah dengan
batang atas tanaman yang berbeda dari satu keluarga. Contoh durian dengan mangga,
terung dengan tomat
3) Merunduk
Merunduk adalah membengkokkan sebagian cabang kemudan
membenamkannya ke
dalam tanah. Contoh arbei, apel, bugenvil.
4) Menempel
Menempel dilakukan untuk menggabungkan dua sifat tanaman yang berbeda. Contoh :
jeruk, alpukat, rambutan
10. Jawaban: B
Pembahasan:
b. Tunas
1) Anemon Laut
a) Tunas anemon laut tumbuh pada tubuh induknya.
b) Ketika tunas sudah dapat hidup mandiri, tunas akan memisahkan diri dari
induknya.
2) Hydra
a) Tunas kecil hydra tumbuh menjadi hewan baru yang melekat pada induknya.
b) Lama-lama tunas itu akan lepas dari induknya dan tumbuh menjadi hewan
dewasa.
c. Fragmentasi
1) Adalah cara perkembangbiakan dengan pemisahan (memutuskan) diri.
2) Kedua tubuh yang telah putus dapat tumbuh menjadi dua individu baru.
3) Contoh pada cacing pipih.
d. Membelah Diri
1) Contoh pada amuba dan hewan bersel satu lainnya.
2) Biasanya terjadi tanpa proses penyatuan dua kelamin (pembuahan)
3) Satu sel membelah menjadi 2, 2 menjadi 4 dst.
11. Jawaban:A
Pembahasan:
e. Melahirkan (Vivivar)
1) Hewan yang melahirkan adalah bangsa mamalia.
2) Hewan betina menghasilkan sel telur.
14
3) Sel telur dibuahi oleh sperma hewan jantan.
4) Kemudian terbentuk zigot (calon bayi)
5) Zigot tumbuh menjadi embrio dan berkembang di dalam rahim.
6) Zigot memperoleh makanan langsung dari induk betina melalui plasenta.
7) Masa pertumbuhan zigot dalam rahim induk betina disebut masa hamil.
8) Setelah lahir, bayi mamalia disusui induknya.
9) Ciri-Ciri Hewan Vivivar, yaitu memiliki daun telinga, anak dibesarkan induknya, dan
memiliki kelenjar susu.
10) Contoh Hewan Ovivar sebagai berikut.
12. Jawaban: A
Pembahasan:
Hewan mempunyai banyak kegunaan bagi manusia. Adapun kegunaan hewan bagi kehidupan
manusia sebagai berikut.
a. Sumber makanan
Hewan dapat dimanfaatkan sebagai sumber makanan bagi manusia dengan mengambil
dagingnya (misalnya sapi, kerbau, domba, ayam, dan lain-lain), telurnya (misalnya ayam,
itik, angsa, dan puyuh), dan susunya (misalnya sapi, kuda, dan kambing).
b. Bahan Obat
Hewan dapat dimanfaatkan sebagai bahan obat dengan mengambil bisanya (ular, lebah,
kalajengking), empedunya (ular, domba), atau seluruh bagian dagingnya (kerang, cacing,
siput), dan culanya (badak)
c.
Penarik Gerobak
Tenaga hewan dapat digunakan untuk menarik gerobak atau delman, contohnya kuda,
sapi, dan kerbau
d. Bahan Kerajinan
Bagian-bagian hewan dapat dimanfaatkan sebagai bahan kerajinan, dari kulitnya(sapi,
domba, kerbau), untuk kerajinan seperti sepatu, tas, dan wayang. Untuk kerajinan tangan
sebagai hiasan rumah diambil dari cangakangnya dan mutiaranya (kerang mutiara),
tulangnya (sapi, domba, kerbau, dan rusa), serta diambil bulunya seperti untuk pakaian,
kemoceng, shuttle chock.
e. Pemangsa/hama
Beberapa jenis hewan perlu dilindungi karena berguna sebagai pembatas populasi hewan
lainnya,seperti harimau untuk pengendali herbivora (rusa, kelinci, banteng). Tetapi
beberapa hewan perlu dikurangi populasinya, karena sebagai hama pertanian, seperti
serangga hama (ulat pemakan daun, penggerek batang, wereng, dan walang sangit).
Golongan predator hiperparasit sangat bermanfaat dalam menekan populasi hama
tanaman, seperti ular sawah, burung hantu, dan elang adalah pemakan tikus sawah, dan
15
lebah tabuhan dapat membunuh ulat-ulat penggerek padi. Beberapa jenis hewan di dunia
telah punah, seperti dinosaurus, tiranosaurus, mamoth, triceratops. Sebagian lagi hewan
berada diambang kepunahan, seperti babi rusa, biawak, komodo, jalak bali, burung maleo,
burung cenderawasih, tapir, dan banteng. Oleh sebab itu hewan-hewan langka sebagai
kekayaan alam indonesia harus dilestarikan dan dilindungi.
13. Jawaban: A
Pembahasan:
a. Tanaman Produksi
Berbagai jenis tumbuhan bermanfaat sebagai bahan pangan (misalnya padi, jagung, dan
gandum), bahan minyak goreng (misalnya kelapa sawit, kemiri), bahan perumahan
(misalnya jati, rasamala, dan albasia), dan bahan susu (kedelai)
b. Tanaman Obat
Tumbuhan pun dapatdigunakan sebagai bahan obat tertentu, seperti obat batuk (misalnya
adas, dan belimbing), obat sariawan (misalnya temu hitam, dan jambu biji), obat darah
tinggi (misalnya belimbing, dan bawang putih), dan obat maag (kunyit)
c. Tanaman Hias
Banyak tumbuhan yang mempunyai warna daun dan bunga yan indah, sehingga dapat
digunakan sebagai tanaman hais di rumah, sekolah, atau taman kota. Contohnya mawar,
melati, kastuba, kembang sepatu, dan berbagai jenis suplir. Bahkan sekarang berbagai
jenis tanaman hutan pun menjadi komoditas , baik di luar negeri sebagai barang mewah
dengan nilai yang tinggi, seperti jenis anthuarium, gelombang cinta (wave of love), linet,
pillow, dan jamaika kulkas.
d. Tanaman Pelindung
Tanaman yang memiliki daun rindang dapat digunakan untuk peneduh halaman (misalnya
ketapang, ki sabun, dan beringin), akarnya yang kuat untuk menahan erosi jalan atau batas
pekarangan (misalnya mahoni, rasamala, dan bamboo).
e. Tanaman Penghisap Racun
Tanaman yang bergetah umumnya dapat menghisap racun dari lingkungannya, sehingga
tanaman ini penting untuk taman-taman guna mengatasi pencemaran lingkungan. Adanya
kegiatan fotosintesis tumbuhan hijau dapat mengurangi kadar gas karbondioksida di udara
dan menyegarkan udara karena oksigen. Contohnya, palem kuning, maranta, barancing,
rumput lili paris, dan hanjuang.
14. Jawaban: C
Pembahasan:
Suaka margaasatwa merupakan kawasan yang melindungi hewan, hutan lindung merupakan
kawasan untuk melindungi tumbuhan, dan taman nasional merupakan kawasan yang
16
melindungi hewan dan tumbuhan. Pelestarian ex situ merupakan pelestarian yang dilakukan di
luar tempat tinggal aslinya. Pelesatrian ex situ sebagai upaya rehabilitasi, penangkaran, dan
pembiakan hewan maupun tumbuhan langka. Contoh pelestarian ex situ, yaitu Kebun Botani,
Taman Safari Indonesia di Cisarua Bogor, Jawa Barat, kebun binatang, dan Kebun Raya
Bogor.
15. Jawaban: D
Pembahasan:
1) Produsen, merupakan penghasil makanan bagi makhluk hidup lainnya, yaitu tumbuhan
hijau.
2) Konsumen, merupakan hewan pemakan tumbuhan atau pemakan hewan lain.
Konsumen ada tiga macam, yaitu:
a) Konsumen tingkat I adalah hewan yang memakan tumbuhan (herbivora),
b) Konsumen tingkat II adalah hewan yang makanannya berupa daging (karnivora)
atau hewan yang memakan hewan konsumen tingkat I ,
c) Konsumen III adalah hewan yang memakan hewan konsumen tingkat II.
16. Jawaban: B
Pembahasan:
Hubungan timbal balik antara dua makhluk hidup disebut simbiosis. Simbiosis ada yang
disebut simbiosis mutualisme, komensalisme dan parasitisme.
a. Simbosis Mutualisme
Simbiosis mutualisme adalah hubungan antara dua makhluk hidup yang bersifat saling
menguntungkan. Contohnya, simbiosis antara seekor kerbau dengan burung jalak. Kupukupu dan lebah membutuhkan nektar yang terdapat pada bunga sebagai makanannya.
Bunga membutuhkan kupu-kupu atau lebah untuk membantu terjadinya proses
penyerbukan.
b. Simbosis Komensalisme
Simbiosis
komensalisme
adalah
hubungan
antara
dua
makhluk
hidup
yang
menguntungkan salah satu pihak, tetapi tidak merugikan pihak lain. Contohnya, ikan hiu
dengan ikan remora, hubungan antara tumbuhan paku atau anggrek dengan pohon besar
dan anemon laut dengan ikan badut.
c. Simbosis Parasitisme
Simbiosis parasitisme adalah hubungan antara dua makhluk hidup yang mengakibatkan
makhluk hidup yang satu mendapatkan keuntungan, sedangkan makhluk hidup lainnya
mengalami kerugian. Misalnya, hubungan antara tanaman jeruk dengan benalu, bunga
Raflesia arnoldi dengan inangnya, dan kutu dengan hewan tempat ia tinggal.
17
17. Jawaban: B
Pembahasan:
Pengertian-pengertian hubungan makhluk hidup dengan lingkungannya, yaitu sebagai berikut
a. Habitat, merupakan tempat hidup mahkluk hidup tertentu.
b. Ekosistem, merupakan tempat berlangsungnya hubungan saling ketergantungan antara
makhluk hidup dengan lingkungan.
c. Populasi merupakan sekumpulan makhluk hidup sesama jenisnya yang tinggal pada
tempat tertentu dan pada kurun waktu tertentu,
d. Komunitas, merupakan sekumpulan makhluk hidup yang berbeda jenis hidup bersama
pada tempat dan kurun waktu tertentu,
18. Jawaban: B
Pembahasan:
e. Ekosistem alami, merupakan ekosistem yang terbentuk secara alami atau peristiwa alam,
misalnya ekosistem sungai, ekosistem laut, hutan, danau, dan kutup,
f.
Ekosistem buatan, merupakan ekosistem yang sengaja dibuat oleh manusia, misalnya
ekosistem sawah, ladang, kebun, kolam dan akuarium.
g. Lingkungan biotik merupakan lingkungan yang terdiri atas makhluk hidup. Misalnya,
hewan, tumbuhan, dan manusia.
h. Lingkungan abiotik adalah lingkungan yang terdiri atas benda-benda tak hidup. Misalnya,
air, batu, pasir, udara, cahaya matahari, dan tanah.
19. Jawaban: A
Pembahasan:
Bedasarkan jenis makanan yang dimakannya, jenis mulut serangga dibedakan menjadi
empat, yaitu:
1) Mulut pengisap, cirinya berbentuknya seperti belalai yang dapat digulung dan
dijulurkan. Contoh mulut kupu-kupu untuk mengisap madu dari bunga.
2) Mulut penusuk dan penghisap, cirinya berbentuk yang tajam, runcing dan panjang.
Contohnya mulut nyamuk untuk menusuk kulit manusia kemudian menghisap darah.
3) Mulut penjilat, cirinya terdapat lidah yang panjang dan berguna untuk menjilat makanan
berupa nektar dari bunga, contoh mulut lebah.
4) Mulut penyerap, cirinya terdapat alat penyerap yang mirip spons (gabus). Alat ini
digunakan untuk menyerap makanan terutama yang berbentuk cair, contoh mulut lalat.
20. Jawaban: B
Pembahasan:
Bentuk adaptasi paruh burung untuk mendapatkan makanan antara lain:
18
1) Bentuk paruh elang, rajawali, serta garuda kuat dan tajam karena makanannya daging.
2) Bentuk paruh itik, angsa, dan belibis seperti sedu agar mudah mencari cacing dalam
lumpur.
3) Bentuk paruh burung pemakan madu, yaitu kecil panjang agar bisa menjangkau madu
bunga dan mempermudah menghisapnya.
4) Bentuk paruh pelatuk, yaitu runcing agak panjang untuk memahat kayu pohon dan
menangkap serangga di dalamnya.
21. Jawaban: D
Pembahasan:
Bentuk adaptasi makluk hidup untuk melindungi diri dari musuhnya antara lain:
1. Ular memiliki bisa beracun.
2. Kumbang pura-pura mati untuk mengelabuhi musuhnya.
3. Trenggiling melingkarkan tubuhnya seperti bola untuk mengelabuhi musuhnya.
4. Cicak mengalami autotomi atau memutuskan ekornya untuk menjebak musuhnya.
5. Cumi-cumi mengeluarkan cairan tinta pekat untuk menghilangkan jejak.
6. Bunglon mengalami perubahan warna kulit (mimikri) untuk menyulitkan
musuh dalam
mencarinya.
7. Kambing, sapi, dan kerbau memiliki tanduk untuk melindungi diri.
8. Walang sangit memiliki bau yang menyengat agar musuhnya menghindarinya.
9. Kluwing (binatang berkaki seribu) melingkarkan tubuhnya.
10. Gurita mengubah dirinya seperti batu karang.
11. Kalajengking dan lebah pada ujung ekornya memiliki sengat beracun.
12. Kelelawar memiliki indra pendengaran yang tajam.
22. Jawaban: B
Pembahasan:
Penyesuaian diri tumbuhan dengan lingkungannya untuk melindungi diri dari perubahan cuaca
dan makluk hidup lain yang mengganggu keselamatan hidupnya antara lain dengan cara:
a. pohon jati meranggas di musim kemarau untuk mengurangi penguapan.
b. mentimun memiliki serabut di batang dan daunnya untuk melindungi dari hewan
penggangu.
c. mawar, kaktus, randu, bogenville, dan euphorbia memiliki batang berduri untuk melindungi
diri dari hewan penggangu.
d. pohon cemara di musim panas meruncingkan daunnya untuk mengurangi penguapan.
e. teratai berdaun lebar untuk mempermudah penguapan dan memperbanyak penyerapan
energi cahaya.
f.
enceng gondok memiliki tangkai daun menggebung berisi udara agar dapat mengapung.
19
g. buah blimbing di waktu muda terasa pahit agar bisa bertahan sampai tua dan berbiji.
h. pohon bambu memiliki cabang-cabang duri dan saling mengait agar tetap berdiri dan tidak
tumbang.
i.
buah kelapa dibungkus dengan tempurung yang kuat untuk melindungi bijinya.
j.
pohon bakau dan pandan berakar tunjang untuk menopang batangnya agar tidak mudah
roboh.
23. Jawaban: B
Pembahasan:
Susunan tulang yang disebut dengan bagian rangka badan pada rangka manusia ialah
mulai dari leher sampai dengan panggul. Tulang rangka badan terdiri atas:
a) Tulang
leher,
berfungsi
untuk
menopang
kepala,
melindungi
tenggorokan,
kerongkongan, dan pita suara.
b) Tulang dada dan tulang rusuk, berfungsi untuk melindungi organ-organ yang ada di
bagian dada, seperti jantung dan paru-paru.
c) Tulang punggung, berfungsi untuk melindungi sumsum tulang dan sebagai penopang
anggota tubuh bagian atas.
d) Tulang panggul, berfungsi sebagai penyambung antara tubuh bagian atas dan tubuh
bagian bawah dan sebagai penyangga organ dalam bagian perut (usus halus dan usus
besar).
24. Jawaban: B
Pembahasan:
Mata adalah indra penglihat. Bentuk mata seperti bola sehingga disebut bola mata. Mata
mempunyai bagian-bagian yang terletak di luar dan di dalam mata. Bagian-bagian mata dan
20
fungsinya, yaitu sebagai berikut. Bagian luar mata, antara lain, alis mata, kelopak mata,
kelenjar mata, dan bulu mata.
1) Alis mata, berguna untuk mencegah masuknya keringat ke dalam mata.
2) Kelopak mata, berguna untuk menutup dan membuka bola mata dan berkedip.
3) Kelenjar mata, berguna untuk membasahi kornea, melindungi mata dari kuman, dan
menjaga mata dan bagian dalam kelopak mata agar tetap sehat dan lembut.
4) Bulu mata, kegunaannya untuk mengurangi cahaya yang masuk ke mata.
Bagian dalam mata, antara lain, lapisan sclera, lapisan koroid, retina atau selaput jala, lensa
mata, otot mata, dan saraf mata.
1) Lapisan sclera adalah lapisan terluar yang berwarna putih, kecuali bagian depan tidak
berwarna atau bening. Bagian yang bening tersebut dinamakan kornea dan berfungsi
menerima rangsang berupa cahaya dan meneruskannya ke bagian mata yang lebih
dalam.
2) Iris atau (selaput pelangi), untuk menentukan warna mata seseorang dan untuk
mengatur banyak sedikitnya cahaya yang masuk ke mata.
3) Pupil atau anak mata berfungsi untuk mengatur banyaknya cahaya yang masuk ke
mata seperti cara kerja diafragma pada kamera.
4) Retina atau selaput jala, terdapat bagian yang sangat peka terhadap cahaya, yaitu
bintik kuning (fovea) dan bintik buta, yaitu bagian yang tidak peka terhadap cahaya dan
merupakan tempat keluarnya saraf mata menuju otak.
5) Lensa mata, berupa lensa cembung berfungsi meneruskan dan mengumpulkan cahaya
atau bayangan benda agar jatuh tepat di retina. Lensa mata memiliki kemampuan
untuk berubah menjadi cembung atau pipih disebut daya akomodasi.
6) Cairan bola mata terdapat di antara kornea dan lensa mata dan di antara lensa dan
retina. Cairan bola mata berfungsi memberi bentuk pada mata.
25. Jawaban: D
Pembahasan:
Bagian-bagian lidah dan fungsinya, yaitu lidah terdiri dari ratusan bintil-bintil kecil yang disebut
papila, setiap bintil-bintil dikelilingi oleh sebuah cekungan kecil yang menangkap ludah.
Penerimaan rasa berada di dalam cekungan tersebut. Ada tiga bagian lidah yang peka
terhadap rasa, yaitu ujung lidah peka rasa manis, pangkal lidah peka terhadap rasa pahit, dan
sisi lidah peka terhadap rasa asin dan asam.
21
26. Jawaban: B
Pembahasan:
Bagian-bagian telinga dan fungsinya, yaitu telinga kita hanya mampu mendengarkan suara
yang berfrekuensi antara 20 – 20.000 getaran per detik (Hertz/Hz). Telinga terdiri atas tiga
bagian, yaitu telinga bagian luar terdiri atas daun telinga, lubang telinga, dan gendang telinga,
telinga bagian tengah terdiri atas tulang martil, tulang landasan, dan tulang sanggurdi, dan
telinga bagian dalam terdiri atas tingkap jorong, bundar, tiga saluran setengah lingkaran, serta
rumah siput (koklea). Pada rumah siput terdapat ujung-ujung saraf pendengaran dan alat
keseimbangan tubuh.
27. Jawaban:A
Pembahasan:
Tenggorokan (trakea) bercabang menjadi dua yang disebut bronkus, setiap bronkus menuju ke
paru-paru kanan dan paru-paru kiri. Bronkus tersusun dari pipa-pipa kecil yang disebut
bronkiolus. Pada ujung brokioli terdapat alveolus yang berfungsi sebagai tempat pertukaran
gas karbondioksida (CO2) dan uap air dengan gas oksigen (O2). Paru-paru manusia terletak di
dalam rongga dada. Paru-paru terdiri atas paru-paru kanan dan paru-paru kiri. Paru-paru
kanan berukuran lebih besar dibandingkan dengan paru-paru kiri, kerena paru-paru kiri terdiri
dari 2 gelambir dan kanan terdiri dari 3 gelambir. Oksigen digunakan untuk melepaskan energi
dari makanan, energi tersebut digunakan untuk pertumbuhan dan perkembangan. Pernapasan
manusia ada dua, yaitu pernapasan dada, yaitu proses pernapasan yang diatur oleh otot di
antara tulang rusuk dan pernapasan perut, yaitu proses pernapasan manusia yang diatur oleh
otot diafragma.
28. Jawaban: A
Pembahasan:
Di dalam lambung terjadi pencernaan secara kimiwi dengan bantuan enzim yang disebut
enzim. Enzim yang dihasilkan, yaitu HCl (asam klorida) yang dihasilkan oleh dinding lambung
dan berfungsi mengaktifkan pepsinogen dan membunuh kuman penyakit, pepsin berfungsi
22
mengubah protein menjadi pepton, dan renin yang berfungsi mengendapakan kasein (protein
susu).
29. Jawaban: D
Pembahasan:
Golongan darah O disebut donor universal karena dapat mendonorkan darah kepada semua
orang dengan golongan darah lain. Golongan darah AB disebut resipien universal karena
dapat menerima darah dari golongan darah A, B, AB, dan O. Donor darah adalah orang yang
memberi darah dan resipien adalah orang yang menerima darah.
30. Jawaban: A
Pembahasan:
Usus halus terbagi menjadi 3 bagian, yaitu usus dua belas jari, usus kosong, dan usus
penyerap. Di dalam usus halus terjadi dua proses pencernaan secara kimiawi dan proses
penyerapan sari makanan. Di dalam usus dua belas jari, terjadi pencernaan makanan dengan
bantuan getah pankreas. Getah pankkeas dihasilkan oleh kelenjar pankreas. Getah pankreas
mengandung enzim-enzim, seperti amilase berfungsi mengubah amilum menjadi glukosa,
tripsin berfungsi mengubah protein menjadi asam amino, dan lipase berfungsi mengubah
lemak menjadi asam lemak dan gliserol. Usus kosong terdapat di antara usus dua belas jari
dan usus penyerapan. Di dalam usus kosong terjadi pula proses pencernaan secara kimiawi.
Usus kosong memiliki dinding yang dapat menghasilkan getah pencernaan. Usus penyerapan
adalah tempat penyerapan sari-sari makanan. Sari makanan adalah makanan yang telah
dicerna secara sempurna. Di dalam usus penyerapan terdapat bagian yang disebut vili. Vili
banyak mengandung pembuluh darah. Vili inilah yang dapat menyerap sari-sari makanan.
menghasilkan.
31. Jawaban: D
Pembahasan:
Beberapa peristiwa perubahan wujud benda, antara lain, mencair (melebur), membeku,
menguap, mengembun, dan menyublim.
1. Mencair dan Melebur
Es dan mentega berubah wujud dari padat menjadi cair karena adanya kenaikan suhu
(panas). Peristiwa perubahan zat padat menjadi zat cair dinamakan mencair atau melebur.
2. Membeku
Perubahan wujud benda cair menjadi benda padat disebut membeku. Es adalah wujud air
dalam bentuk padat. Air dapat membeku jika mengalami penurunan suhu yang sangat
dingin.
3. Menguap
23
Peristiwa berubahnya zat cair menjadi gas disebut penguapan. Penguapan terjadi jika ada
kenaikan suhu yang besar. Ada empat cara untuk mempercepat terjadinya penguapan,
yaitu memanaskan, memperluas permukaan, meniupkan udara di atas permukaan, dan
mengurangi tekanan di atas permukaan. Prinsip penguapan dapat digunakan sebagai
dasar membuat mesin pendingin, seperti lemari es dan AC.
4. Mengembun
Mengembun adalah peristiwa perubahan wujud gas menjadi cair. Jadi, mengembun
merupakan kebalikan dari menguap. Pada waktu gas mengembun, gas melepaskan kalor.
5. Menyublim
Menyublim adalah peristiwa perubahan zat padat menjadi gas atau sebaliknya. Untuk
membedakannya, kamu bisa menggunakan istilah melenyap dan mengkristal. Melenyap
adalah peristiwa perubahan wujud padat menjadi gas. Mengkristal adalah perubahan wujud
gas menjadi padat. Contoh melenyap dan mengkristal adalah kapur barus ataupun kamfer.
32. Jawaban: C
Pembahasan:
Panas dapat berpindah dari benda yang suhunya lebih tinggi ke benda yang suhunya lebih
rendah. Ada tiga cara perpindahan panas, yaitu hantaran, aliran dan pancaran.
1. Perpindahan panas melalui hantaran (konduksi), yaitu perpindahan panas dengan zat
perantara, misalnya pada saat kita memegang panci yang dipanaskan.
2. Perpindahan panas melalui aliran (konveksi), yaitu perpindahan panas tanpa melalui zat
perantara, misalnya terjadinya angin laut dan angin darat.
a. Angin darat terjadi pada siang hari dan dimanfaatkan oleh para nelayan menuju ke
laut untuk menangkap ikan.
b. Angin laut terjadi pada malam hari dan dimanfaatkan oleh nelayan untuk kembali ke
darat atau pantai setelah menangkap ikan.
3. Perpindahan panas melalui pacaran (Radiasi), merupakan perpindahan panas tanpa
melalui zat perantara atau medium, misalnya pada saat kita berjemur di bawah matahari,
api unggun pada saat pramuka, dan sinar matahari yang sampai ke permukaan bumi.
33. Jawaban: B
Pembahasan:
Menyublim adalah peristiwa perubahan zat padat menjadi gas atau sebaliknya. Untuk
membedakannya, kamu bisa menggunakan istilah melenyap dan mengkristal. Melenyap
adalah peristiwa perubahan wujud padat menjadi gas. Mengkristal adalah perubahan wujud
gas menjadi padat. Contoh melenyap dan mengkristal adalah kapur barus ataupun kamfer.
24
34. Jawaban: B
Pembahasan:
Energy tidak dapat diciptakan dan dimusnahkan. Energy dapat berubah bentuk menjadi
bentuk energy yang lain. Beberapa contoh perubahan energy antara lain:
1. Energi listrik berubah menjadi energi panas/kalor. Contoh: setrika, kompor listrik,
dispenser dan solder.
2. Energi listrik berubah menjadi energi cahaya. Contoh: bola lampu, lampu neon.
3. Energy potensial berubah menjadi energy gerak. Contoh : mangga yang jatuh dari pohon.
4. Energi listrik berubah menjadi energi gerak. Contoh: kipas, angin, mobil mainan.
5. Energy gerak berubah menjadi energy panas. Contoh : kedua telapak tangan yang saling
digosokkan.
6. Energi listrik berubah menjadi energi bunyi. Contoh: radio, bel listrik, alarm, sirine.
7. Energy gerak berubah menjadi energi bunyi. Contoh : kedua telapak tangan yang
bertepuk.
8. Energi listrik berubah menjadi energi kimia. Contoh: pengisian accumulator (dibaca
aki)/charger batu baterai.
Energy kimia berubah menjadi energy listrik. Contoh: penggunaan accumulator, batu baterai
35. Jawaban: A
Pembahasan:
Berdasarkan posisi atau kedudukan beban, titik tumpu, dan kuasa, tuas digolongkan menjadi
tiga, yaitu tuas golongan pertama, tuas golongan kedua, dan tuas golongan ketiga.
a.
Tuas golongan pertama
Pada tuas golongan pertama, kedudukan titik tumpu terletak di antara beban dan
kuasa. Contoh tuas golongan pertama ini di antaranya adalah gunting, linggis,
jungkat-jungkit, dan alat pencabut paku.
b.
Tuas golongan kedua
Pada tuas golongan kedua, kedudukan beban terletak di antara titk tumpu dan kuasa.
Contoh tuas golongan kedua ini di antaranya adalah gerobak beroda satu, alat
pemotong kertas, dan alat pemecah kemiri, pembuka tutup botol.
c.
Tuas golongan ketiga
Pada tuas golongan ketiga, kedudukan kuasa terletak di antara titik tumpu dan beban.
Contoh tuas golongan ketiga ini adalah sekop yang biasa digunakan untuk
memindahkan pasir.
25
36. Jawaban: D
Pembahasan:
Berdasarkan cara kerjanya, katrol merupakan jenis pengungkit karena memiliki titik tumpu,
kuasa, dan beban. Katrol digolongkan menjadi tiga, yaitu katrol tetap, katrol bebas, dan
katrol majemuk.
a. Katrol tetap
Katrol tetap merupakan katrol yang posisinya tidak berpindah pada saat digunakan.
Katrol jenis ini biasanya dipasang pada tempat tertentu. Katrol yang digunakan pada
tiang bendera dan sumur timba adalah contoh katrol tetap.
b. Katrol bebas
Katrol bebas kedudukan atau posisi katrol berubah dan tidak dipasang pada tempat
tertentu. Katrol jenis ini biasanya ditempatkan di atas tali yang kedudukannya dapat
berubah. Salah satu ujung tali diikat pada tempat tertentu. Jika ujung yang lainnya
ditarik maka katrol akan bergerak. Katrol jenis ini bisa kita temukan pada alat-alat
pengangkat peti kemas di pelabuhan.
c. Katrol majemuk
Katrol majemuk merupakan perpaduan dari katrol tetap dan katrol bebas. Kedua
katrol ini dihubungkan dengan tali.
37. Jawaban: C
Pembahasan:
Pada umumnya sumber energi alternatif yang ada saat ini, digunakan untuk pembangkit listrik
dan bahan bakar. Sumber energi di lingkungan sekitar kita yang dapat dimanfaatkan sebagai
energi alternatif pembangkit listrik di antaranya adalah energi air, energi angin, energi panas
bumi, dan energi nuklir. Sumber energi di lingkungan sekitar kita yang dapat dimanfaatkan
sebagai energi alternatif bahan bakar di antaranya adalah biogas dan matahari.
38. Jawaban: A
Pembahasan:
Manfaat gaya gesek sebagai berikut.
a. Ketika berjalan kita tidak tergelincir.
b. Benda-benda tetap berada di tempatnya.
c. Digunakan pada rem sepeda.
Kerugian yang ditimbulkan gaya gesek sebagai berikut.
a. Menghambat gerakan benda.
b. Permukaan yang bergesekan cepat aus.
26
39. Jawaban: A
Pembahasan:
Perubahan yang terjadi secara alami disebut perubahan secara alami, sedangkan perubahan
yang terjadi karena kegiatan manusia disebut perubahan karena aktifitas manusia. Peristiwa
alam, seperti banjir, tsunami, gempa bumi, tanah longsor, dan gunung meletus yang terjadi
pada suatu daerah dapat mengakibatkan dampak bagi makhluk hidup baik hewan, tumbuhan,
ataupun manusia. Banjir mengakibatkan banyak rumah yang tenggelam, kegiatan sehari-hari
menjadi tergangu, muncul penyakit diare, dan sebagainya. Selain berdampak pada manusia
manusia, banjir juga mengakibatkan tanaman-tanaman rusak karena tumbang atau terbawa
arus banjir yang cukup deras. Padi terancam gagal panen karena sawah terendam air dan
lingkungan menjadi kotor karena lumpur dan sampah yang dibawa oleh banjir. Beberapa
kegiatan
manusia
yang
dapat
mempengaruhi
perubahan
permukaan
bumi
adalah
pertambangan, pembuatan areal persawahan, penggundulan hutan dan pembangunan
perumahan.
40. Jawaban: D
Pembahasan:
a. Saturnus berwarna kekuning-kuningan
b. Atmosfer Saturnus terdiri darihidrogen dan helium
c. Saturnus memiliki 18 satelit yang paling besar ialah Titan
dengan diameter 5120 km.
d. Satturnus merupakan planet terindah karena ada cin-cin yang
malingkarinya yang terdiri dari bongkahan es batu atau batu
kerikil yang dilapisi es.
#####
27
Download