bab 1 pendahuluan - Library Binus

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Komunikasi merupakan salah satu aspek terpenting dalam kehidupan
manusia. Manusia sangat dipengaruhi oleh komunikasi yang dilakukannya dengan
manusia lain, baik yang sudah dikenal maupun yang tidak dikenal sama sekali.
Komunikasi memiliki peran yang sangat vital bagi kehidupan manusia. Setiap orang
selalu berupaya memahami setiap peristiwa yang dialaminya. Orang memberikan
makna terhadap apa yang terjadi di dalam dirinya sendiri atau lingkungan sekitarnya.
Terkadang makna yang diberikan itu sangat jelas dan dapat dipahami orang lain
terkadang makna itu kabur, tidak dapat dipahami dan bahkan bertentangan dengan
makna semula. Dengan memahami teori komunikasi, maka orang dapat menafsirkan
peristiwa secara lebih fleksibel dan bermanfaat.(Morissan, 2006: 40)
Termasuk didalam sebuah organisasi atau perusahaan, suatu hubungan
komunikasi dan kerjasama antara para anggota yang berada di dalamnya adalah suatu
hal yang mutlak diperlukan. hal itu bisa terjadi pada perusahaan PT. Jasaraharja
Putera. PT. Jasaraharja Putera adalah anak perusahaan dari PT. Jasa Raharja
(Persero) sebagai pemegang saham mayoritas. Perusahaan ini bergerak di bidang
asuransi yang menawarkan penanggunan risiko atas tertanggung. Saat ini PT.
Jasaraharja Putera memiliki 24 kantor cabang dan 57 kantor pemasaran yang tersebar
di Indonesia dengan 489 tenaga kerja. Dengan banyaknya jumlah karyawan yang
dimiliki, tentunya membutuhkan komunikasi internal yang baik di dalam perusahaan,
1
2
maka dari itu kegiatan perusahaan memerlukan hubungan serta kerjsama yang
harmonis baik antar personal maupun kelompok di dalam perusahaan.
Dalam suatu perusahaan, proses penyampaian informasi sangat menentukan
efektivitas komunikasi. Adanya kesulitan-kesulitan atau masalah-masalah dalam
komunikasi internal dapat menyebabkan komunikasi menjadi terhambat dan
dirasakan tidak harmonis. Timbulnya ketidakharmonisan dapat mempengaruhi
hubungan kerja yang kurang baik, dan apabila tetap di biarkan akan menimbulkan
implikasi yang kurang baik terhadap gairah kerja, motivasi kerja, konsentrasi kerja,
dan pada akhirnya akan membawa dampak negatif terhadap perusahaan tersebut.
Adapun permasalahan yang ditemukan di PT. Jasaraharja Putera adalah
mengenai komunikasi internal yang kurang efektif, yang menyebabkan karyawan
cenderung kurang peka terhadap perubahan yang terjadi disekitarnya. Sehingga
kurang terarahnya pertumbuhan yang diharapkan.
Komunikasi organisasi yang baik menjadi salah satu faktor penting bagi
karyawan dalam memperoleh informasi yang sesuai. Pada akhirnya akan
mempengaruhi karyawan pada kepercayaan dan loyalitas terhadap perusahaan.
Melihat situasi dan kondisi yang terjadi dari latar belakang masalah yang ada,
maka penulis mencoba untuk mengangkat penelitian dengan topik "PENGARUH
KOMUNIKASI INTERNAL TERHADAP CITRA PERUSAHAAN DI MATA
KARYAWAN PT JASARAHARJA PUTERA".
3
1.2 Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, komunikasi internal cukup berperan
dalam suatu perusahaan. Komunikasi interal yang efektif, memungkinkan terciptanya
citra perushaan yang positif di mata karyawan dan pada akhirnya berdampak positif
juga terhadap perkembangan perusahaan.
Adapun rumusan masalah yang akan di teliti, yaitu :
1.
Apakah Media Komunikasi, Proses Komunikasi, Iklim Komunikasi dan
Pesan Komunikasi berpengaruh secara bersama-sama (simultan) terhadap
citra perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharja Putera?
2.
Apakah Media Komunikasi secara parsial berpengaruh terhadap citra
perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharja Putera?
3.
Apakah Proses Komunikasi secara parsial berpengaruh terhadap citra
perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharja Putera?
4.
Apakah Iklim Komunikasi berpengaruh terhadap citra perusahaan di mata
karyawan PT. Jasaraharja Putera?
5.
Apakah Pesan Komunikasi berpengaruh terhadap citra perusahaan di mata
karyawan PT. Jasaharja Putera?
6.
Faktor apakah yang paling dominan terhadap citra perusahaan di mata
karyawan PT. Jasaraharja Putera?
4
1.3 Ruang Lingkup
Mengingat luasnya kajian komunikasi dan efektivitas kerja, dan agar
pembahasan dalam penelitian ini lebih mendalam. Maka penulis membatasi masalah
ini pada penelitian yang dilakukan sejak Maret 2013 sampai dengan Mei 2013, di PT.
Jasaraharja Putera, gedung Wisma Raharja lt. 3,4,7, Jl.TB. Simatupang Kav.1. Objek
penelitian ini adalah karyawan tetap yang sudah bekerja selama 1 tahun atau lebih
dengan jumlah korespoden 112.
1.4 Tujuan Penelitian
Berdasarkan identifikasi masalah di atas, maka tujuan penelitian ini adalah
sebagai berikut :
1.
Untuk mengetahui dan menganalisis Media Komunikasi, Proses Komunikasi,
Iklim Komunikasi dan Pesan Komunikasi secara bersama terhadap citra
perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharja Putera.
2.
Untuk mengetahui dan menganalisis Media Komunikasi
secara parsial
berpengaruh terhadap citra perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharja
Putera.
3.
Untuk mengetahui dan menganalisis Proses Komunikasi secara parsial
berpengaruh terhadap citra perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharja
Putera.
4.
Untuk mengerahui dan menganalisi Iklim Komunikasi secara parsial
berpengaruh terhadap citra perusahaan di mata karyawan PT.
Putera.
Jasarharja
5
5.
Untuk mengetahun dan menganalisis Pesan Komunikasi secara parsial
berpengaruh terhadap citra perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharja
Putera.
6.
Untuk mengetahui dan menganalisis faktor yang paling dominan terhadap
citra perusahaan di mata karyawan PT. Jasaraharaja Putera.
1.5 Manfaat Penelitian
Adapun Manfaat dari penulisan skripsi ini adalah :
1.
Manfaat Akademis
a. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi ilmu
komunikasi terhadap perkembangan khususnya di Binus University.
b. Penelitian ini dapat digunakan sebagai referensi pada penelitian yang
sama.
2.
Manfaat Praktis
a. Sebagai masukan bagi perusahaan dalam memperhatikan komunikasi
di dalamnya, sehingga mampu meningkatkan kepercayaan dan
loyalitas karyawan pada PT. Jasaraharja Putera.
b. Untuk memaksimalkan komunikasi organisasi yang sudah diberikan
dengan sebaik mungkin, sehingga mampu komunikasi yang lebih baik
lagi di masa yang akan datang.
6
3.
Manfaat Sosial
a. Sebagai pembelajaran bagi karyawan lain terhadap pentingnya sebuah
komunikasi organisasi di perusahaan.
b. Untuk memaksimalkan komunikasi
yang sudah dibentuk di
perusahaan-perusahaan lain agar lebih baik lagi.
1.6 Sistematika Penulisan
Secara garis besar, sistematika penulisan ini terdiri dari lima bab yang
disusun sebagai berikut :
BAB 1 : Pendahuluan
Pada bab pendahuluan, terdiri dari enam bagian yang berisi latar belakang
masalah, rumusan masalah, ruang lingkup, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan
sistematika penulisan.
BAB 2 : Landasan Teori
Bab ini berisi uraian-uraian mengenai teori yang digunakan yang sesuai dan
mendukung penelitian yang dilakukan seperti teori komunikasi, perilaku konsumen,
pengertian jasa, serta teori-teori yang erat hubungannya dengan penelitian.
BAB 3 : Metode Penelitian
Di dalam bab ini diuraikan tentang hal yang berhubungan dengan teknik
penelitian yang digunakan, narasumber, teknik pengumpulan data, teknik analisis
data serta waktu dan lokasi penelitian.
BAB 4 : Hasil Penelitian
Bab ini berisi analisis dan pembahasan hasil penelitian yaitu pengaruh
komunikasi internal terhadap citra perusahaan di mata karyawan PT Jasaraharja
7
Putera yang kemudian dilakukan pembahasan dengan melihat konsep-konsep yang di
uraikan pada bab tiga dengan data yang diperoleh di lapangan, sehingga menjadi
penelitian dengan hasil yang relevan dengan teori-teori yang ada.
BAB 5 : Simpulan dan Saran
Bab terakhir ini menjelaskan simpulan dari penelitian yang dilakukan dan
dilengkapi dengan saran-saran atau masukan yang dapat berguna bagi pihak-pihak
yang terkait dengan penelitian yang dilakukan.
Download