pembuatan kerupuk ikan / udang

advertisement
TUGAS KULIAH LINGKUNGAN BISNIS
PEMBUATAN KERUPUK IKAN / UDANG
NAMA
: MEYLINDA TRISTIYANI
NIM
: 10.11.4187
KELAS
: S1TI – 2I
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA ( S1 TI )
SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER
YOGYAKARTA
2011
KERUPUK IKAN / UDANG
Ikan merupakan produk yang banyak dihasilkan oleh alam dan diperoleh
dalam jumlah yang melimpah. Salah satu makanan hasil olahan dari ikan adalah
kerupuk ikan. Produk makanan kering dengan bahan baku ikan dicampur dengan
tepung tapioka ini sangat digemari masyarakat.Makanan ini sering digunakan
sebagai pelengkap ketika bersantap ataupun sebagai makanan ringan. Bahkan
untuk jenis makanan khas tertentu selalu dilengkapi dengan kerupuk. Makanan ini
menjadi kegemaran masyarakat dikarenakan rasanya yang enak, gurih dan ringan.
Selain rasa yang enak tersebut, kerupuk ikan juga memiliki kandungan zat-zat
kimia yang diperlukan oleh tubuh manusia.
PEMBUATAN KERUPUK IKAN / UDANG
A. Alat Pembuat Kerupuk Ikan / Udang
Untuk membuat adonan kerupuk udang tidaklah terlalu sulit dan alat-alat
yang dibutuhkan juga tidak terlalu rumit. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah
udang sebagai bahan utama dan bahan-bahan tambahannya seperti tepung tapioka,
tepung terigu, bawang putih garam dan juga bleng (sejenis garam yang berfungsi
sebagai media pengawet tetapi lebih aman dibandingkan dengan boraks).
Alat-alat yang dibutuhkan untuk pembuatan dalam jumlah kecil tidak
terlalu banyak dan dapat menggunakan alat dapur sederhana seperti baskom,
tampah, cobek dan juga loyang. Semua alat tersebut dapat kita beli di pasar atau
toko terdekat. Sedangkan untuk produksi dalam skala besar biasa menggunakan
alat penghancur udang/ikan, alat pelembut bahan-bahan, pencetak, alat pengukus
ukuran besar, mesin pemotong dan juga oven.
B. Bahan Baku
Bahan baku yang digunakan adalah semua jenis ikan / udang. Jenis ikan
yang umum digunakan adalah tenggiri, belida, kakap, gabus dan sebagainya.
Untuk mendapatkan hasil yang baik, pada pembuatan kerupuk ikan dan udang
dibutuhkan bahan baku daging ikan / udang yang masih segar. Bila bahan baku
yang digunakan kurang baik kesegarannya akan mempengaruhi rasa, rupa, dan
bau yang dihasilkan.
1. Bahan yang diperlukan :
- Daging ikan halus 500 gram
- Tepung tapioca 1 kg
- Telur bebek 6 butir
- Garam 1,5 ons
- Soda 0,25 ons
- Gula 500 gram
2. Cara Membuat Kerupuk Ikan / Udang
a. Persiapan
- Cuci ikan dan buatlah fillet
- Ambil daging ikan dengan cara di kerupuk menggunakan sendok
- Haluskan / giling daging ikan tersebut sampai halus
- Timbang daging ikan halus 500 gram
- Timbang bahan-bahan tambahan / bumbu yang diperlukan.
b. Membuat Adonan
Campurkan daging halus dengan garam, gula,soda dan telur sambil
diremas-remas. Kemudiam masukkan tepung tapioka sedikit demi sedikit
sambil diaduk hingga adonan rata dan tidak lengket di tangan (bila perlu
dapat diberi air).
c. Pembungkusan
Adonan yang telah lumat dicetak atau dibentuk silinder yang besarnya
menurut kebutuhan dan keinginan. Kemudian dibungkus dengan daun pisang
atau plastik. Adonan dapat juga dapat dicetak menggunakan cetakan dari
kaleng.
d. Pengukusan
Pengukusan dilakukan selama 1 – 2 jam sampai adonan matang. Untuk
mengetahui adonan tersebut matang dapat dilakukan dengan memasukkan lidi
pada adonan tersebut. Bila adonan tidak lengket pada lidi berarti adonan
tersebut sudah matang
e. Pemotongan
Adonan yang sudah matang dibiarkan dingin (simpan selama 1-2 hari).
Kemudian dipotong / diiris tipis-tipis ( ketebalan 1 – 2 mm)
f. Penjemuran
Irisan kerupuk diatur diatas rak / para-para penjemuran dan dijemur
sampai kering
REFERENSI :
http://bisnisukm.com/pembuatan-kerupuk-ikan-udang.html
http://bisnisukm.com/membuat-kerupuk-udang-enak-dansehat.html
Download