KEPASTIAN KESELAMATAN DALAM YESUS KRISTUS “PANGGILAN INJIL” PENDALAMAN ALKITAB POS PI AMANAT AGUNG Roma 8:30. Dan mereka yang ditentukan-Nya dari semula, mereka itu juga dipanggil-Nya. Dan mereka yang dipanggil-Nya, mereka itu juga dibenarkan-Nya. Dan mereka yang dibenarkan-Nya, mereka itu juga dimuliakan-Nya. Kutipan firman Allah diatas menyatakan bahwa siapapun yang dipilih oleh Allah, dipanggil oleh—Nya. Allah Bapa melalui pengilhaman kepada rasul Paulus menegaskan bahwa tidak ada seorangpun yang dipilih dapat dibenarkan dan dimuliakan tanpa melalui panggilan. Panggilan adalah mutlak tindakan Allah. Dipanggil merupakan tahapan yang penting dalam karya keselamatan Allah bagi manusia. Seseorang yang dipilih, akan dipanggil oleh Allah Bapa. Kuasa yang memungkinkan orang itu menyambut panggilan Allah dan menerima kasih karunia yang ditawarkan adalah sama dengan kuasa yang membangkitkan Yesus Kristus dari antara orang mati. Efe.1:18—20. Jadi kita yang telah mati oleh pelanggaran dosa dipilih oleh Allah sebelum alam semesta diciptakan, dan pada masa sekarang dibangkitkan dari dosa dengan kuasa kebangkitan Kristus dalam panggilan. Kebangkitan dalam arti kebangkitan rohani yang sebelumnya mati karena dosa. I. Bukti panggilan dalam Alkitab. Apakah yang terjadi bagi orang yang dipanggil dalam Yoel 2:32? __________________________________________________________________________ B. Milik siapakah pribadi yang dipanggil oleh Allah. Roma 1:6? __________________________________________________________________________ C. Sapakah orang kudus menurut. 1 Kor.1:2? _____________________________________ D. 1 Kor.1:9. Dengan siapakah pribadi yang dipanggil bersekutu ? _____________________________________ E. Bagaimanakah hidup orang yang dipanggil menurut. Gal.5:13? __________________________________________________________________________ F. 1 Tes.2:11—12. Dimanakah orang yang terpanggil ditempatkan ? ________________ G. Dengan kuasa, Allah memanggil umatNya keluar ________________________1 Pet.2:9. H. Janji apa yang terkandung dalam panggilan menurut 1 Tim..6:12? __________________________________________________________________________ Panggilan seperti “tindakan menggumpulkan” oleh Raja segala raja dan panggilan ini memiliki kuasa sedemikian besar yang menghasilkan jawaban pada hati manusia. Ada jaminan dari Allah bahwa manusia yang telah ditentukan akan datang kepada jawaban iman untuk menerima panggilan Allah. Kuasa Allah yang menjamin bahwa manusia akan datang kepadaNya disebut panggilan sejati. Dalam kehidupan nyata panggilan sejati dari Allah datang kepada manusia melalui pekabaran Injil. 2 Tes.2:14. Kuasa Allah untuk memanggil melampaui akal manusia. Dapat diartikan bahwa panggilan Injil adalah tindakan dari Allah Bapa yang berbicara melalui pekabaran Injil (proklamasi Injil), yang dimana Dia mengumpulkan orang—orang untuk datang kepadaNya dengan jalan jawaban yang diberikan mereka dalam iman. Jawaban yang diberikan haruslah bersifat sukarela dan tulus. Jawaban yang dimana setiap individu menaruh iman percaya hanya kepada Tuhan dan Juruselamat, Yesus Kristus. Bagaimanakah panggilan Allah dinyatakan kepada kita. 2 Tes.2:14? ________________________________________________________________________ 2. Apakah panggilan sejati itu? ______________________________________________________________________________ __________________________________________________________________ Doa menduduki peranan yang penting dalam panggilan. Karena hanya pekerjaan Allah dalam setiap hati manusia yang menjadikan Injil yang disampaikan adalah panggilan sejati dalam hidupnya. Yoh.6:44. Tidak ada seorangpun yang dapat datang kepada-Ku, jikalau ia tidak ditarik oleh Bapa yang mengutus Aku, dan ia akan Kubangkitkan pada akhir zaman. Contoh panggilan sejati dalam Perjanjian Baru yaitu dalam Kis.16:14. Tuhan membuka hatinya, sehingga ia memperhatikan apa yang dikatakan oleh Paulus. 3. Sesuai dengan Yoh.6:44 & Kis. 16:14, siapakah yang bertindak membawa manusia kepada Yesus Kristus? ____________________________________________________________________________ Injil harus dibagikan kepada semua orang, namun tidak semua yang mendengarnya akan datang kepada jawaban iman. Roma 10:14, Bagaimana mereka mendengar tentang Dia, jika tidak ada yang memberitakan-Nya? II. Elemen terpenting dalam panggilan Injil Ada tiga elemen penting saat kita memberitakan Injil Yesus Kristus. Penjelasan mengenai fakta keselamatan. Setiap orang yang datang kepada Yesus Kristus harus memiliki pengertian siapakah Yesus Kristus dan mengapa ia membutuhkan keselamatan. Berita mengenai keselamatan harus memasukkan: A. Roma 3:23, __________________________________ B. Roma 6:23 _____________________________________ C. Roma 5:8 _____________________________________ Untuk diselamatkan tidak hanya sampai kepada tahap mengerti, namun harus sampai kepada jawaban pribadi sebagai individu untuk bertobat dari dosa—dosanya dan menerima Yesus Kristus adalah Tuhan dan Juruselamat dengan iman percaya. 2. Menjawab secara pribadi undangan dari Yesus Kristus dalam pertobatan dan iman. Mat.11:28—30. Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Tuhan Yesus yang adalah Allah memanggil dan mengundang secara individu semua orang berdosa. Dalam Injil Yohanes, dijelaskan betapa pentingnya jawaban pribadi dari orang—orang yang mendengar undangan dari Yesus Kristus. Yoh.1:11—12, Ia datang kepada milik kepunyaan-Nya, tetapi orang-orang kepunyaan-Nya itu tidak menerima-Nya. Tetapi semua orang yang menerimaNya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam namaNya; ayat ini menekankan sangat “butuh” untuk menerima Kristus Yesus dengan jalan memberikan jawaban pribadi atas panggilanNya. Jika kita datang kepada Kristus dan percaya kepadaNya bahwa Ia menyelamatkan kita dari dosa, kita tidak lagi hidup erat dengan dosa tetapi hidup dalam pertobatan sejati. 4. Seberapa penting jawaban pribadi kita atas undangan dari Allah? Mengapa? ______________________________________________________________________________ ______________________________________________________________________ 3. Janji mengenai penggampunan dan hidup yang kekal. Janji “terpenting” dari Allah adalah penggampunan dosa dan hidup bersamaNya di dalam kekekalan. Yoh.3:16&Kis.3:19. Kristus akan menerima siapapun yang datang kepadaNya dengan pertobatan sejati dan iman percaya. Yoh.6:37. 5. Apakah janji “terpenting” dari Allah kepada orang yang menerima panggilanNya? __________________________________________________________________________ 6. Apakah janji Kristus kepada kita menurut Yoh.6:37? _____________________________________ III. Pentingnya panggilan Injil Allah mengalamatkan panggilanNya ke dalam seluruh kemanusiaan kita. Allah tidak menyelamatkan kita (umat pilihanNya) begitu saja tanpa melihat jawaban dari kita sebagai manusia sejati. Dengan demikian Ia menujukan panggilan Injil ke dalam intelektual, emosi, dan kemauan kita manusia. Allah berbicara ke dalam pikiran (intelektual) kita melalui penjelasan fakta mengenai keselamatan di dalam firmanNya, Alkitab. Tuhan berbicara kepada emosi kita melalui “suara hati” untuk menjawab undanganNya. Ia berbicara kepada kemauan kita melalui pertanyaan, untuk mendengar panggilanNya dan menjawab dengan tulus dalam pertobatan dan iman percaya—untuk memutuskan berbalik dari dosa dan menerima Yesus Kristus sebagai Allah dan menyandarkan seluruh hidup kita dalam keselamatanNya. IV. Aplikasi 7. Apakah Anda masih mengingat untuk pertama kali mendengar Injil dan meresponnya? ________________________________________________________________________ 8. Dapatkah Anda gambarkan apa yang dirasakan dalam hati Anda saat peristiwa itu terjadi? ________________________________________________________________________ 9. Menurut Anda, apakah bukti Roh Kudus berkarya menjadikan Injil yang Anda dengar menjadi panggilan Allah bagi Anda? ________________________________________________________________________ 10. Apakah metode yang kita butuhkan agar kesaksian Injil kita lebih efektif? ______________________________________________________________________________ ______________________________ 11. Apa sajakah elemen yang harus terkandung dalam pemberitaan Injil? ______________________________________________________________________________ ______________________________________________________________________________ ____________________________ Ayat hafalan minggu ini Mat.11:28 Sumber : 1. Wayne Grudem, Systematic Theology. Nottingham: intervarsity Press, UK. 1994.