analisis investasi proyek pembangunan perumahan

advertisement
ANALISIS INVESTASI
PROYEK PEMBANGUNAN PERUMAHAN HYARTA
RESIDENCE YOGYAKARTA
RICHARD LOUIS HERMAWAN GINTING
09/286280/NT/13573
INTISARI
Perkembangan populasi penduduk yang sangat pesat di Indonesia
membuat permintaan akan rumah menjadi sangat tinggi. Hal tersebut
dikarenakan kebutuhan akan rumah merupakan salah satu kebutuhan dasar
(home needs) bagi manusia setelah pangan dan sandang, sehingga setiap
individu manusia akan mengutamakan pemenuhan kebutuhan dasar daripada
kebutuhan sekundernya. Dari situasi ini diperlukan penelitan dan analisa
kelayakan investasi di bidang bisnis properti yang sedang berkembang pesat
tersebut, sehingga investor dapat menentukan sikap terhadap keputusan
investasi pada proyek pembangunan perumahan Hyarta Residence.
Data pembuatan laporan diambil dari beberapa buku yang ada di
perpustakaan pusat Universitas Gadjah Mada, internet, dan diskusi secara
langsung kepada pelaku investasi menyangkut anilisis investasi dan proyek
pembangunan perumahan Hyarta residence. Analisa menggunakan metode
investasi yaitu Payback Period, Profitability Index, Net Present Value, dan
Interna Rate of Return.
Dari hasil pembahasan dan analisa investasi diketahui bahwa proyek
pembangunan perumahan Hyarta Residence layak sebagai objek investasi,
dengan nilai Profitability Index = 1.764878335 > 1, Internal Rate Of Return
(IRR) = 42,63 %,Payback Period = 2,2664. Berarti jangka waktu yang dibutuhkan untuk menutup initial investment dari proyek pembangunan perumahan
Hyarta Residence adalah 2 tahun dan 3 bulan.Net Present Value (NPV) =
49.017.999.000 > 0, dikatakan layak karena memberikan keuntungan sehingga
usulan proyek diterima.
INVESTMENT ANALYSIS RESIDENTIAL DEVELOPMENT
PROJECTS HYARTA RESIDENCE, YOGYAKARTA
RICHARD LOUIS HERMAWAN GINTING
09/286280/NT/13573
ABSTRACT
Development of the population very rapidly in Indonesia made the
demand for homes is becoming very high. That is because the demand for
homes is one of the basic needs (home needs) to humans after food and
clothing, so that every individual human being will give priority to fulfilling
the basic needs rather than the needs of the secondary. Of the situation is
necessary for the study and analysis of the feasibility of investments in the
areas of property business booming, so that investors can determine the attitude
to investment decision on the project construction of residential Hyarta
Residence.
The report manufacturing data taken from several books in the Central
Library of Gadjah Mada University, the internet, and discussion directly to the
offender regarding investment anilisis investment and development projects of
residential Hyarta residence. Analysis using the method of investment Payback
Period, Profitability Index, Net Present Value and Internal Rate of Return.
From the results of the discussion and analysis of investment noted that
housing development project of Hyarta Residence stated as objects worthy of
investment, with the highest Profitability Index = 1.764878335 > 1, Internal
Rate Of Return (IRR) = 42,63%, Payback Period = 2,2664. Means the period
of time needed to cover the initial investment of the project construction of
residential Hyarta Residence is 2 years and 3 months, Net Present Value (NPV)
= 49.017.999.000 > 0, otherwise worthy because it gives an advantage so that
project proposal accepted.
Download