ABSTRAK PENGARUH PEMBELAJARAN AKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN AQIDAH AKHLAK SISWA KELAS VII MTs DARUSSALAM KECAMATAN SEPUTIH BANYAK KAB. LAMPUNG TENGAH TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Oleh: NINA INAYAH NPM.12210221 Peran mereka berkembang lebih jauh ke pengelolaan pendidikan diri, dan memotivasi diri menjadi kekuatan lebih besar di belakang belajar. pembelajaran adalah suatu usaha yang sengaja melibatkan dan menggunakan pengetahuan profesional yang dimiliki guru untuk mencapai tujuan kurikulum. pembelajaran aktif merupakan pendekatan pembelajaran yang lebih banyak melibatkan aktivitas siswa dalam mengakses berbagai informasi dan pe ngetahuan untuk dibahas dan dikaji dalam proses pembelajaran di kelas, sehingga mereka mendapatkan berbagai pengalaman yang dapat meningkatkan pemahaman dan kompetensinya. Hasil belajar adalah pola – pola perbuatan, nilai – nilai pengertian – pengertian, sikap – sikap , apresiasi, dan keterampilan. Rumusan masalah sebagai berikut:" Apakah Pengaruh Pembelajaran Aktif Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran Aqidah Akhlak Siswa Kelas VII MTs Darussalam Kecamatan Seputih Banyak Kabupaten Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2015/2016 "? Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui Pembelajaran Aktif, Untuk mengetahui Hasil Belajar Mata Pelajaran Aqidah Akhlak Siswa Kelas VII MTs Darussalam Kecamatan Seputih Banyak Kabupaten Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2015/2016 dan Untuk mengetahui Apakah Pengaruh Pembelajaran Aktif Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran Aqidah Akhlak Siswa Kelas VII MTs Darussalam Kecamatan Seputih Banyak Kabupaten Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2015/2016. Jenis penelitian kuantitatif bersifat deduktif.populasi berjumlah 71 siswa Alat Pengumpulan Data , a. Angket ,b. Metode Observasi, c. Metode Interview ( Wawancara ), d. Metode Dokumentasi dan analisa data dengan rumus chi kuadrat. Berdasarkan hasil perhitungan dalam tabel kerja tersebut diperoleh hasil hitung X2 = 20,2905, selanjutnya untuk menentukan Hipotetsis di teriam atau tidak maka dengan menggunakan hitung derajat kebebasan (db) yaitu db= (b-1)(k-1), maka db= (3-1)(3-1)= 4, kemudian menghitung X2tabel = X2(1-α)(db) dengan X2(1-0,95)(4) =9,49, maka setelah diketahui bahwa X2 tabel adalah 9,448 dan X2 hitung 20,2905 beratri X2 tabel 9,448< X2 hitung 20,2905. Dengan demikian berarti harga Chi Kwadrat hitung ( 2 hitung ) adalah lebih besar dari pada harga Chi Kwadrat pada