Pengaruh pemakaian bahan bakar high speed diesel dan natural

advertisement
1
BAB I
Pengaruh pemakaian bahan bakar high speed diesel dan natural gas
terhadap efisiensi pada pembangkit listrik, turbin gas Siemens
Type V94.2 di PLTG Muara Tawar
LATAR BELAKANG
Seiring dengan berkembangnya teknologi yang semakin hari semakin
maju, tentunya ini berbanding lurus dengan kebutuhan akan sarana dan prasarana
penunjanng. Di Indonesia, Perum Listrik Negara merupakan instansi pemerintah
yang bertugas melayani kebutuhan listrik bagi masyaraka juga bagi industri.
Pembangkit Listrik Tenaga Gas ( PLTG ) merupakan salah satu pembangkit yang
ada di Indonesia. Salah satu penggerak generator PLTG adalah turbin gas dengan
pembakaran yang menggunakan bahan bakar minyak diesel dan natural gas
Menurut catatan kementerian ESDM, sepanjang tahun 2010 terdapat
penemuan cadangan gas baru yang cukup signifikan mencapai 2,09 triliun kaki
kubic, sementara penemuan minyak hanya sebesar 140 juta barel. Status pada
januari 2011 posisi cadangan terbukti mencapai 157,72 trilun kaki kubic dan
cadangan potensial minyak bumi sebesar 7,41 miliar barel. Apabila cadangan
yang ada diproduksikan dengan tingkat produksi saat ini maka cadangan minyak
bumi Indonesia akan habis selama 12 tahun mendatang. Sementara cadangan gas
bumi Indonesia masih mampu bertahan untuk memenuhi kebutuhan hingga 46
tahun kedepan4
1
http://digilib.mercubuana.ac.id/
2
Kurangnya pasokan energi listrik nasioanal memaksa pembangkit listrik
tenaga gas untuk tetap beroperasi. Pembangkit listrik tenaga gas mampu
menghasilkan energi yang besar serta lebih cepat dan mudah dalam pengaturan
(start up, naik turun beban dan shutdown) sesuai kemauan dan kebutuhan
jaringan. program penghematan energi menjadi faktor yang sangat penting
diperhatikan dalam program penyediaan tenaga listrik ditambah lagi semakin
lama harga minyak dunia melambung tinggi hingga menyentuh angka 108
dollar/barel pada periode saat ini yang berujung pada membengkaknya anggaran
Negara.
Berdasarkan pertimbangan diatas, penulis selaku controller pembangkit listrik yang
bersangkutan dan sebagai mahasiswa mencoba mengadakan penelitian sebagai tugas
akhir dengan judul: Pengaruh pemakaian bahan bakar high speed diesel dan
natural gas terhadap efisiensi pembangkit listrik pada turbin gas Siemens
type V94.2 di PLTG Muara Tawar
1.1. PERUMUSAN MASALAH
PLTG Muara Tawar pada awalnya didesain sebagai pembangkit yang hanya
dioperasikan pada saat pick load (beban puncak) dengan bahan bakar minyak. Saat ini
pembangkit beroperasi harian dengan beban bervariatif dengan bahan bakar minyak
dan bahan bakar gas. Pemakaian bahan bakar minyak memiliki kecenderungan boros
dan tidak efisien.
1.2.
BATASAN MASALAH
Pembatasan masalah dalam tugas akhir dan penelitian ini adalah :
http://digilib.mercubuana.ac.id/
3
1.
Penelitian hanya dilakukan di PLTG muara tawar dengan bahan bakar
natural gas dan bahan bakar minyak / HSD
2.
Titik berat penelitian ini dari segi penghematan operasi (bahan bakar)
untuk konsumsi bahan bakar
3.
Pengambilan data didapatkan dari pencatatan/rekaman DCS operator
PLTG Muara Tawar Unit # 31 pada hari dan waktu yang berbeda guna
mendapatkan penyesuaikan data yang diambil
4.
Pengambilan data sebagai perbandingan dilakukan pada beban minim
untuk bahan bakar minyak sebesar 36 MW & 80 MW untuk bahan bakar gas,
selanjutnya 90 MW, 120 MW, dan beban baseload atau maksimal untuk masing
masing pemakaian bahan bakar
Besaran LHV untuk bahan bakar gas dan bahan bakar minyak diambil dari analisa
lab, LHV HSD ; 43161,2107 kJ/kg dan LHV NG : 53996.6 kJ/kg
5.
Untuk pola operasi harian, energi pemakaian sendiri untuk kebutuhan
operasi di ambil dari jaringan, untuk itu Nilai efisiensi yang dihitung merupakan
nilai efisiensi gross / kotor pembangkit.
1.3. TUJUAN PENELITIAN
Tujuan penulisan tugas akhir ini secara umum adalah untuk menganalisa
prestasi suatu mesin turbin gas. Secara khusus tujuan penulisan tugas akhir ini
adalah :

Menghitung, membandingkan serta menganalisa prestasi pembangkit dari
sisi efisiensi (Specific Fuel Consumption, Heat Rate, efisiensi termal)
http://digilib.mercubuana.ac.id/
4
dengan menggunakan bahan bakar high speed diesel dan bahan bakar gas
dengan pendekatan tingkat pembebanan.
1.4. SISTEMATIKA PENULISAN
Bab I
: Berisi mengenai latar belakang, perumusan masalah, batasan
masalah, tujuan
penulisan
serta sistematika penulisan tugas
akhir.
Bab II
: Pemahaman teori-teori dasar yang akan dipakai dari sejumlah
referensi tertentu serta
beberapa dokumen standart mesin
pembangkit dari pabrikan
Bab III
: Berisi tentang metode penelitian serta informasi pengambilan dan
pengolahan data yang ada dilapangan
Bab IV
: Berisi tentang data operasi pembangkit listrik yang diambil selama
pengoperasian untuk dijadikan analisa dan perhitungan
Bab V
: Berisi tentang analisa yang dilakukan, terdiri dari sejumlah
perhitungan yang dibuat dalam bentuk grafik dan tabel untuk
menghasilkan suatu kesimpulan atas hipotesa awal yang diberikan
Data-data didapatkan dari, dan dari data selama pengoperasian
pembangkit
Bab V
: Berisi tentang kesimpulan serta jawaban atas tujuan tugas akhir
serta saran-saran yang berguna terhadap hasil analisa yang dilakuk
http://digilib.mercubuana.ac.id/
Download