FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI REMAJAAWAL

advertisement
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI REMAJAAWAL MELAKUKAN
TINDAK KEJAHATAN PERKOSAAN(Studi kasus di Lembaga
Pemasyarakatan Anak Blitar)
Oleh: MAMLU’ATUL KHOIRIYAH ( 98810115 )
Psychology
Dibuat: 2008-04-02 , dengan 3 file(s).
Keywords: Perkosaan, Remaja Awal, Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi.
Dewasa ini masalah tindak kejahatan perkosaan sudah banya terjadi tidak hanya di kota besar
saja, melainkan sudah kepelosok desa. Ancaman kekerasan seksual, baik itu pencabulan atau
perkosaan ternyata tak selalu datang dari lelaki dewasa yang hiperseks atau lelaki hidung belang,
tetapi juga bisa dilakukan oleh remaja bahkan anak-anak sendiri. Tindak kekerasan seksual atau
perkosaan sesungguhnya bukanlah isu baru. Namun peristiwa terkutuk ini dari waktu ke waktu
masih tetap terjadi karena berbagai sabab dan bahkan korban-korbannya serta pelakunya
sekalipun makin lama makin melintasi batas usia yang diperkirakan orang. Perkosaan merupakan
kejahatan kesusilaan yang bisa disebabkan oleh berbagai faktor. Kejahatan ini cukup komleks
penyebabnya dan tidak berdiri sendiri. Penyebabnya dapat dipengaruhi oleh kondisi yang
mendukung, keberadaan korban secara tidak langsung mendorong pelakunya dan bisa jadi
karena ada unsur-unsur lain yang mempengaruhinya.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi
remaja awal melakukan tindak kejahatan perkosaan. Jenis penelitian ini adalah penelitian
kualitatif deskriptif. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes grafis,
wawancara dan dokumentasi.
Penelitian ini dilakukan di lembaga pemasyarakatan anak yang berlokasi di Jl. Bali, No 60 Blitar,
mulai tanggal 21 april sampai 21 mei 2003 dengan jumlah subyek penelitian sebannya 7 orang.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tindak perkosaan yang dilakukan oleh remaja awal
dipengaruhi oleh: faktor kepribadian dan perilaku, faktor social seperti pergaulan dan keluarga
broken home, faktor situasi yaitu, situasi konflik, faktor tempat dan waktu.
Download