pengaruh faktor internal individu, faktor lingkungan eksternal dan

advertisement
PENGARUH FAKTOR INTERNAL INDIVIDU, FAKTOR LINGKUNGAN
EKSTERNAL DAN STRATEGI KOMUNIKASI TERHADAP PENGAMBILAN
KEPUTUSAN MAHASISWA MEMILIH FAKULTAS MATEMATIKA DAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM (FMIPA) UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SURAKARTA
Oleh :
Misbakhul Munir
ABSTRACT
In this study the author has the objective to influence an individual's internal factors, external
environmental factors and a communication strategy for making decisions on the students chose the
Faculty of Science at the Sebelas Maret University in Surakarta either partially or simultaneously.
The hypothesis in this study are: Suspected individual internal factors, external environmental factors
and communication strategy significantly influence decision making students choose the Faculty of
Science at the Sebelas Maret University in Surakarta either partially or simultaneously. The data
required in this research is primary data obtained from questionnaires distributed to respondents. The
analysis technique used in this study using multiple linear regression, t test, F test and test the
coefficient of determination, Results of data analysis in this study it can be concluded that the
individual internal factors, external environmental factors and communication strategy significantly
influence decision making students choose the Faculty of Science at the Sebelas Maret University in
Surakarta either partially or simultaneously.
Keywords
: individual internal factors, environmental external factors communication
strategy and decision making.
PENDAHULUAN
Lembaga Pendidikan merupakan suatu bidang usaha yang bergerak dibidang
pelayanan jasa yaitu pendidikan, yang berorientasi pada pengembangan sumber daya
manusia. Perguruan Tinggi sebagai wahana penyiapan sumber daya manusia berkualitas
mempunyai peranan yang sangat strategis, sehingga perlu terus ditata dan dikembangkan
agar dapat mengikuti laju perkembangan yang semakin pesat. Saat ini banyak perguruan
tinggi
yang menawarkan berbagai jurusan atau program studi (prodi). Tentunya ini
merupakan hal yang wajar mengingat banyaknya lulusan SMU yang berminat meneruskan
ke perguruan tinggi dan adanya keinginan masyarakat untuk mengantisipasi masalah link
and match antara dunia pendidikan dan dunia kerja, sehingga banyak program studi yang
ditawarkan.
1
Sebagai industri jasa menurut Taliziduhu (1988:112) ada dua macam produk dari
perguruan tinggi, yaitu :
1. Nilai tambah
manusiawi yang diperoleh mahasiswa yang bersangkutan, sehingga ia
diharapkan siap memasuki dunia nyata dan lingkungan masyarakat. Termasuk dalam
kategori ini pembentukan dan transformasi nilai. Inti produk perguruan tinggi sebagai
proses edukatif dan proses pertimbangan.
2. Temuan ilmiah dan inovasi teknologi, yaitu produk perguruan tinggi sebagai proses riset.
Dalam rangka meningkatkan minat calon mahasiswa yang hendak memilih program
studi yang ada di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam yang ada di Universitas
Sebelas Maret Surakarta, pihak perguruan tinggi selalu berupaya untuk meningkatkan
kualitas pendidikan, fasilitas serta faktor yang lain yang dapat meningkatkan minat calon
mahasiswa untuk memilih program studi FMIPA di Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Berdasarkan uraian di atas peneliti berkeinginan untuk mengkaji permasalahn yang
terkait dengan faktor-faktor yang dapat berpengaruh terhadap keputusan mahasiswa untuk
memilih Fakultas MIPA UNS sebagai pilihan mahasiswa memilih fakultas. Untuk itu dalam
penelitian ini diberi judul: ”PENGARUH FAKTOR INTERNAL INDIVIDU, FAKTOR
LINGKUNGAN EKSTERNAL DAN STRATEGI
PENGAMBILAN
KEPUTUSAN
MAHASISWA
KOMUNIKASI
MEMILIH
TERHADAP
FAKULTAS
MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM (FMIPA) UNIVERSITAS
SEBELAS MARET SURAKARTA”.
PERUMUSAN MASALAH
Dari uraian latar belakang masalah di atas, maka penelitian ini merumuskan
permasalahan yang hendak dibahas, yaitu antara lain :
1. Apakah faktor internal individu berpengaruh signifikan terhadap pengambilan keputusan
2
mahasiswa memilih Fakultas MIPA UNS Surakarta?
2. Apakah faktor lingkungan eksternal
berpengaruh signifikan terhadap pengambilan
keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA UNS Surakarta?
3. Apakah
faktor
strategi
komunikasi berpengaruh signifikan terhadap
pengambilan
keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA UNS Surakarta?
4. Apakah faktor internal individu, faktor lingkungan eksternal dan strategi komunikasi
berpengaruh signifikan secara bersama-sama terhadap
pengambilan
keputusan
mahasiswa memilih Fakultas MIPA UNS Surakarta?
LANDASAN TEORI
1. Pemasaran
Pemasaran adalah proses sosial dan manajerial dengan mana seseorang atau
kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui penciptaan
dan pertukaran produk dan nilai dengan pihak lain (Kotler, 2000: 45).
Manajemen Pemasaran terjadi bilamana setidak-tidaknya salah satu pihak dalam
pertukaran potensial mempertimbangkan sasaran dan sarana untuk memperoleh
tanggapan yang diinginkan dari pihak lain.
2. Perilaku Konsumen
Perilaku konsumen adalah sesuatu yang sangat kompleks disebabkan banyaknya
variabel yang mempengaruhi dan kecenderungan untuk saling berinteraksi antar variabel.
Perilaku konsumen selalu berubah sejalan dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat
yang dipengaruhi oleh sikap, kepribadian, budaya, lingkungan dan lain sebagainya.
Menurut Basu dan Hani (1997:10) ”perilaku konsumen dapat didefinisikan sebagai
kegiatan-kegiatan individu yang secara langsung
terlibat dalam mendapatkan dan
mempergunakan barang-barang dan jasa termasuk didalamnya proses pengambilan
3
keputusan pada persiapan dan penentuan kegiatan tersebut”. Dari definisi itu ada dua
elemen penting dari arti perilaku konsumen yaitu proses pengambilan keputusan dan
kegiatan fisik, yang semua ini melibatkan individu dalam menilai, mendapatkan dan
mempergunakan barang-barang dan jasa-jasa ekonomis.
3. Proses Pengambilan Keputusan
Pengambilan keputusan dapat diartikan sebagai suatu proses penilaian dan
pemilihan
dari
berbagai
alternatif sesuai dengan kepentingan-kepentingan tertentu
dengan menetapkan suatu pilihan yang dianggap paling mengguntungkan. Menurut Peter
dan Olson (2000: 160) mengungkapkan bahwa:
“
Pengambilan keputusan konsumen adalah suatu proses
pengintegrasian yang
mengkombinasikan pengetahuan untuk mengevaluasi dua atau lebih perilaku alternatif,
dan memilih salah satu diantaranya”. Sedangkan menurut Sciffman dan Kanuk (2000:437)
“proses keputusan itu pada prinsipnya adalah memilih salah satu alternatif dari berbagai
alternatif”.
4. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen
Menurut Assael (1994:21) ”pembuatan keputusan konsumen
terdiri atas proses
merasakan dan mengevaluasi informasi merek produk, mempertimbangkan bagaimana
alternatif merek dapat memenuhi kebutuhan konsumen, dan pada akhirnya memutuskan
merek yang akan dibeli”.
Terdapat tiga faktor yang mempengaruhi pilihan konsumen, yaitu 1) faktor internal
individual; 2) Faktor lingkungan eksternal, 3) faktor stimuli atau strategi komunikasi.
5. Strategi Komunikasi
Komunikasi merupakan aktivitas dasar manusia. Dengan berkomunikasi manusia
dapat saling berhubungan dengan satu sama lain dalam berbagai kehidupan. Menurut
Hovland, Janis & Kelley dalam Arni Muhammad (2007:2) komunikasi adalah proses
4
individu mengirim stimulus yang biasanya dalam bentuk verbal untuk mengubah
tingkah laku orang lain. Dalam hal ini strategi yang dilakukan adalah ceramah
(pemberian informasi tentang Fakultas MIPA UNS kepada calon mahasiswa), pameran
pendidikan dan galery foto.
KERANGKA PEMIKIRAN
Dari uraian tersebut di atas, maka kerangka pemikiran dalam penelitian dapat
digambarkan sebagai berikut :
Faktor Internal Individu (X1)
Keputusan Mahasiswa (Y)
Faktor Lingkungan Eksternal (X2)
Strategi Komunikasi
(X3)
HIPOTESIS
Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian.
Dikatakan sementara karena jawaban yang diberikan baru berdasarkan pada teori dan belum
menggunakan fakta (Sugiyono, 2000 : 51). Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini
adalah ”Diduga faktor internal individu, faktor lingkungan eksternal dan strategi komunikasi
berpengaruh terhadap keputusan mahasiswa memilih Fakultas Matematika dan Ilmu
Pengetauan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta, baik secara parsial maupun simultan.
METODE PENELITIAN
Berdasarkan jenis data yang digunakan penelitian ini merupakan penelitian
kuantitatif, sedangkan berdasarkan bentuk penelitiannya, penelitian ini merupakan asosiasi
5
karena menganalisa pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Metode
pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menyebar kuisioner
kepada responden kepada beberapa pelanggan yang diambil sebagai sampel. Data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah data primer hasil jawaban kuesioner. Teknik analisis
data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan uji statistik diantaranya dengan uji
regresi linier berganda, uji t, uji F, dan uji koefisien determinasi.
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
1. Dari hasil uji hipotesis secara parsial dengan uji t, maka dapat diketahui bahwa nilai t hitung
> t
tabel,
yang berarti bahwa ada pengaruh variabel independent terhadap variabel
dependen.
a. Pengaruh faktor internal individu terhadap keputusan memilih Fakultas Matematika
Dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta
Dari hasil uji hipotesis dalam penelitian ini diketahui bahwa nilai t
hitung
>t
tabel
yaitu
(6,810 > 1,999) dan nilai signifikansi (p-value) < 0,05 yaitu (0,000 < 0,05), berarti Ho
ditolak dan menerima Ha, artinya faktor internal individu berpengaruh signifikan
terhadap pengambilan keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA di Universitas
Sebelas Maret Surakarta. Sehingga hipotesis 1 dalam penelitian ini yang menyatakan
bahwa “diduga faktor internal individu berpengaruh signifikan terhadap pengambilan
keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA di Universitas Sebelas Maret Surakarta”
terbukti kebenarannya. Dari hasil penelitian ini menerangkan bahwa faktor individu
merupakan salah satu faktor yang dapat berpengaruh signifikan terhadap keputusan
mahasiswa dalam memilih fakultas untuk melanjutkan jenjang pendidikan tinggi di
universitas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor internal individu merupakan
faktor yang paling besar dalam mempengaruhi keputusan mahasiswa, mengingat faktor
6
ini muncul dari dalam diri individu tersebut. Motivasi atau dorongan serta cita-cita yang
hendak dicapai dalam diri individu mahasiswa seringkali melatarbelakangi keputusan
mahasiswa dalam memilih fakultas tersebut. Untuk itu dalam menetapkan keputusan
memilih fakultas sebaiknya mempertimbangkan faktor internal individu ini, mengingat
faktor ini akan sangat berpengaruh terhadap keberhasilan mahasiswa dalam
melaksanakan pendidikan di jenjang pendidikan tinggi. Dengan mempunyai motivasi
atau dorongan serta cita-cita yang jelas sebagai alasan memilih fakultas, maka akan
dapat berdampak pada semangat belajar mahasiswa tersebut.
b. Pengaruh lingkungan eksternal terhadap keputusan memilih Fakultas Matematika Dan
Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta
Dari hasil uji hipotesis dalam penelitian ini diketahui bahwa nilai t
hitung
>t
tabel
yaitu
yaitu (2,469> 1,999) dan nilai signifikansi (p-value) < 0,05 yaitu (0,016 < 0,05), berarti
Ho ditolak dan menerima Ha, artinya lingkungan eksternal berpengaruh signifikan
terhadap pengambilan keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA di Universitas
Sebelas Maret Surakarta. Sehingga hipotesis 2 dalam penelitian ini yang menyatakan
bahwa “diduga lingkungan eksternal berpengaruh signifikan terhadap pengambilan
keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA di Universitas Sebelas Maret Surakarta”
terbukti kebenarannya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor eksternal juga
merupakan faktor yang dapat berpengaruh terhadap keputusan mahasiswa dalam
memilih fakultas. Faktor keluarga, lingkungan dan teman sangat berpengaruh terhadap
keputusan mahasiswa dalam memilih fakultas yang akan dipilihnya. Untuk itu dalam
proses pemilihan fakultas perlu mendapatkan dukungan yang baik dari lingkungan yang
ada di sekitarnya, terutama orang tua. Orang tua sebagai salah satu pihak yang paling
dekat dengan mahasiswa seharusnya mampu memberikan saran dan pandangan bagi
mahasiswa untuk dapat memilih fakultas apa yang tepat sesuai dengan potensi dan
7
bakat dari calon mahasiswa. Apabila dalam pemilihan fakultas dapat dilakukan dengan
tepat, maka akan dapat mendukung keberhasilan mahasiswa dalam menempuh
pendidikan di perguruan tinggi. Sebaiknya orang tua tidak memaksakan kehendak
kepada anaknya untuk memilih salah satu fakultas tertentu yang tidak sesuai dengan
potensi yang ada pada diri anaknya, karena hal ini akan menjadi beban bagi anak dalam
menempuh pendidikan di kemudian hari.
c. Pengaruh strategi komunikasi terhadap keputusan memilih Fakultas Matematika Dan
Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.
Dari hasil uji hipotesis dalam penelitian ini diketahui bahwa nilai t
hitung
>t
tabel
yaitu
(2,579 > 1,999) dan nilai signifikansi (p-value) < 0,05 yaitu (0,012 < 0,05), berarti Ho
ditolak dan menerima Ha, artinya strategi komunikasi berpengaruh signifikan terhadap
pengambilan keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA di Universitas Sebelas
Maret Surakarta. Sehingga hipotesis 3 dalam penelitian ini yang menyatakan bahwa
“diduga strategi komunikasi berpengaruh signifikan terhadap pengambilan keputusan
mahasiswa memilih Fakultas MIPA di Universitas Sebelas Maret Surakarta” terbukti
kebenarannya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi komunikasi yang
diterapkan oleh pihak universitas mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan
terhadap keputusan mahasiswa dalam memilih fakultas. Strategi komunikasi mampu
memberikan informasi yang jelas tentang keunggulan fakultas kepada calon mahasiswa
sehingga calon mahasiswa akan dapat mengetahui program dan tujuan pendidikan di
fakultas tersebut dengan lebih mudah. Calon mahasiswa juga akan dapat mengetahui
fasilitas-fasilitas yang menjadi unggulan dari fakultas yang dapat menjadi pertimbangan
mahasiswa dalam memilih fakultas tersebut. Untuk itu bagi pihak universitas strategi
komunikasi yang efektif perlu selalu dilakukan dalam meningkatkan keputusan
mahasiswa untuk memilih Fakultas MIPA UNS. Upaya ini dapat dilakukan dengan
8
memilih media komunikasi yang mempunyai jangkauan luas, cepat, mudah dan akurat.
Sehingga setiap kebutuhan calon mahasiswa terhadap informasi yang ada di Fakultas
MIPA UNS dapat diakses dengan mudah dan akurat.
2. Berdasarkan hasil uji hipotesis secara simultan dalam penelitian ini, maka dapat diketahui
bahwa nilai F
hitung
>F
tabel
yaitu (107,591 > 2,74) dan nilai singifikansi (p-value) < 0,05
yaitu (0,000 < 0,05), maka Ho ditolak dan Ha diterima, berarti faktor internal individu,
faktor lingkungan eksternal dan strategi komunikasi secara bersama-sama berpengaruh
signifikan terhadap pengambilan keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA di
Universitas Sebelas Maret Surakarta, sehingga hipotesis 4 dalam penelitian ini yang
menyatakan bahwa “diduga faktor internal individu, faktor lingkungan eksternal dan
strategi komunikasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap pengambilan
keputusan mahasiswa memilih Fakultas MIPA di Universitas Sebelas Maret Surakarta”
terbukti kebenarannya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor internal individu,
lingkungan eksternal dan strategi komunikasi merupakan faktor-faktor yang dapat
berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan mahasiswa dalam memilih Fakultas
MIPA UNS.
3. Berdasarkan hasil print out tersebut di atas, maka dapat diketahui bahwa nilai R Square
(R2) dalam penelitian ini sebesar 0,831. Sehingga dapat diartikan bahwa variasi variabel
independen yang terdiri dari faktor internal individu, lingkungan eksternal dan strategi
komunikasi terhadap keputusan mahasiswa dalam memilih Fakultas Matematika Dan Ilmu
Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta sebesar 83,1%
sedangkan sisanya sebesar 16,9% dipengaruhi oleh faktor yang lainnya. Hasil penelitian
ini menunjukkan bahwa pemilihan variabel independen yang digunakan untuk
memprediksi variabel dependen dalam penelitian sudah tepat mengingat nilai koefisien
determinasi dalam penelitian ini relatif besar.
9
KESIMPULAN
Berdasarkan hasil penelitian dan analisis dalam penelitian ini dapat ditarik
kesimpulan bahwa factor internal individu, factor lingkungan eksternal dan strategi
komunikasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan mahasiswa memilih Fakultas
Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS)
Surakarta baik secara parsial maupun simultan.
SARAN
1. Dalam menetapkan keputusan memilih fakultas sebaiknya mempertimbangkan faktor
internal individu ini, mengingat faktor ini akan sangat berpengaruh terhadap keberhasilan
mahasiswa dalam melaksanakan pendidikan di jenjang pendidikan tinggi.
2. Dalam proses pemilihan fakultas perlu mendapatkan dukungan yang baik dari lingkungan
yang ada di sekitarnya, terutama orang tua. Orang tua sebagai salah satu pihak yang paling
dekat dengan mahasiswa seharusnya mampu memberikan saran dan pandangan bagi
mahasiswa untuk dapat memilih fakultas apa yang tepat sesuai dengan potensi dan bakat
dari calon mahasiswa.
3. Bagi pihak universitas strategi komunikasi yang efektif perlu selalu dilakukan dalam
meningkatkan keputusan mahasiswa untuk memilih Fakultas MIPA UNS.
REFERENSI
Adams Don dan David Chapman, 200, The Quality of Education : Dimensions and
Strategies, Asia Development Bank.
Angel, James F., Roger D. Black Well, Paviw, Miniard, 1994, Perilaku Konsumen Jakarta :
PT. Bina Rupa Aksara.
Arikunto Suharsimi, 1998, Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka
Cipta.
Arni, Muhammad. 2007. Komunikasi Organisasi. Jakarta : Bumi Aksara.
10
Assael, Henry. 1994. Consumen Behavior and Marketing Action. Fourth Edition. Boston :
Kent Publishing Company.
Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (ASPERAPI), Buku Panduan Keanggotaan.
Basu Swasta Dharmammesta dan Handoko, T. Hani. 2007. Manajemen Pemasaran
Analisa Perilaku Konsumen. Yogyakarta : BPFE.
__________________________ dan Irawan.2002. Manajemen
Yogyakarta : Liberty.
Pemasaran
Modern.
Buchari Alma. 2000. Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa. Bandung : Alfabeta.
Bibina
Dyah Cahyani, 2006, Peran Orang Tua Terhadap Pendidikan
http://jogsamna.blogspot.com/2006/09 /peran.orang-tua.pendidikan.html.
Anak.
Boge Triatmanto, 2003, Analisis Faktor-Faktor Perilaku Konsumen Terhadap Keputusan
Membeli Pada Pasar Swalayan di Kota Malang. Tesis Tidak Dipublikasikan.
Daru Sriyanto, 2007, Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Mahasiswa
Dalam Memilih Politeknik Unggulan Sragen Yapenas di Kabupaten Sragen. Tesis
Tidak Dipublikasikan.
Engel, F. James, Blackwell, D. Roger dan Miniard W. Paul. 1994. Perilaku Konsumen.
(terj. Budiyanto) Jilid 1 dan 2. Jakarta : Bina Aksara.
Fandy Tjiptono. 1995. Strategi Pemasaran. Yogyakarta : Andi Offset.
Ghozali Imam, 2005, Analisis Multivariate Dengan SPSS. Semarang: Badan Penerbit
Universitas Diponegoro.
Handoko Hani, 2000, Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: BPFE
UGM.
Kotler Philip dan Gary Amstrong, 1997, Prinsip-Prinsip Pemasaran, Edisi Ketiga. Jakarta :
Erlangga.
__________, 2000. Manajemen Pemasaran. Edisi Melenium Jilid 1 dan 2. Jakarta :
Erlangga.
Loudan, DL dan Della Bitta, AJ. 1993. Consumer Behavior : Concepts and Applications.
Fourth Edition. New York : McGraw-Hill.
Maholtra, Naresh, K. 1999. Marketing Research. New Jersey:Pearson education. Inc.
Mowen, J.C dan Minor, M. 1998. Consumer Behavior. Fiveth Edition. New Jersey:
Prentice Hall.
Prabayu Budi Santoso, 2005, Analisis Statistik dengan Microsoft Exel dan SPSS. Andi Offset,
Yogyakarta.
11
Peter, J. Paul dan Olson, C. Jerry. 2000. Consumer Behavior, Perilaku Konsumen dan
Strategi Pemasaran (terj. Damos Sihombing). Jakarta : Erlangga.
Prayitno S, 1993. “Apakah Iklan Anda Efektif ?”, Manajemen & Usahawan Indonesia, No.
8 Vol. XXII (Agustus) h. 6-13.
Rambat Lupiyoadi. 2001. Manajemen Pemasaran Jasa, Teori dan Praktek. Jakarta :
Salemba Empat.
Khasali Rhenald. 2001. Membidik Pasar Indonesia. Segmentasi, Targeting, Positioning.
Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama.
Ristiyanti Prasetiyo dan Ihalauw, John J.O.I.. 2005. Perilaku Konsumen. Yogyakarta
Penerbit Andi. 2005
Siagian Sondang P., 2007, Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta: PT. Bumi Aksara.
Suranto Sri, 2003, Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Perusahaan Bisnis
dengan Motivasi Karyawan sebagai Variabel Pemoderasi. Persopektif : Jurnal
Ekonomi Pembangunan, Manajemen dan Akuntansi. Vol. 8 No. 1.
Sugiyono, 2005, Metode Penelitian Bisnis, Alfabeta Yogyakarta.
.
12
Download