(RPP 1) RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : Mata Pelajaran : FISIKA Kelas/Semester :XII/ Genap Materi Pembelajaran : Radiasi Elektromagnetik Alokasi Waktu : 4 X 2Jam Pelajaran A. Kompetensi Inti . KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dalam ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah. KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan. B. Kompetensi Dasar 3.6 Menganalisis fenomena radiasi elektromagnetik, pemanfaatannya dalam teknologi, dan dampaknya pada kehidupan Indikator: Mampu menyebutkan sifat sifat gelombang elektromagnetik Mampu menyebutkan beberapa jenis gelombang yang termasuk gelombang elektromagnetik Mampu mengurutkan gelombang elektromagnetik berdasarkan panjang gelombang/ frekwensinya dengan benar Mampu menghitung frekwensi gelombang elektromagnetik jika panjanggelombangnya diketahui 4.6 Mempresentasikan manfaat radiasi elektromagnetik dan dampaknya pada kehidupan sehari-hari) Indikator: Mampu memproesentasikan hasil eksplorasi secara audio visual dan/atau media lain C. Materi Pembelajaran : Radiasi Elektromagnetik : Spektrum elektromagnetik D. Kegiatan Pembelajaran Pertemuan pertama Rincian Kegiatan Waktu Pendahuluan Menyampaikan tujuan pembelajaran Guru memberikan motivasi kepada siswa Kegiatan inti: Membagi kelompok terdiri atas 4 orang dimana masing masing kelompok terdapat tim ahli. Memberikan materi yg akan dibahas oleh tim ahli yakni spectrum gelombang elektomagnetik, sumber radiasi elektromagnetik,pemanfaatan Tim ahli dari tiap kelompok berkumpul untuk membahas dan mendiskusikan materi yg diamanahkan. Tim ahli kembali kekelompok masing masing untuk menyampaikan hasil diskusi dari sekumpulan tim ahli kelompok Mengundi kelompok yg akan memprosentasikan materi didepan kelas sesuai materinya. Guru menekankan hal yg dianggap urgen Penutup Memberikan penghargaan pada kelompok yg telah memprosentasikan materi didepan kelas Menyimpulkan hasil diskusi yg telah diperoleh Memberikan tugas portofolio dirumah tentang kebenaran konsep gelombang elektromagnetik dalam kehidupan E. Teknik Penilaian : 10 menit 70 menit 10menit 1. Mekanisme dan prosedur Penilaian dilakukan dari proses dan hasil. Penilaian proses dilakukan melalui observasi kerja kelompok, kinerja presentasi, dan laporan tertulis. Sedangkan penilaian hasil dilakukan melalui tes tertulis. 2. Aspek dan Instrumen penilaian Instrumen observasi menggunakan lembar pengamatan dengan fokus utama pada aktivitas dalam kelompok, kedisiplinan, dan kerjasama. Instrumen kinerja menggunakan lembar pengamatan dengan fokus utama pada pengamatan, perancangan dan pelaksanaan kegiatan,cara mengolah data, cara mengkomunikasikan, dan penarikan kesimpulan. Instrumen tes menggunakan tes tertulis uraian dan/atau pilihan ganda F. Media/ Alat, Bahan dan Sumber Belajar Media/Alat,Bahan Sumber belajar : : Internet Buku pegangan Fisika Jilid 3, Buku Fisika penunjang aktivitas siswa, penuntun praktikum,media internet. Sumber/Referensi Buku Pegangan Kurikulum 2013 Fisika Jilid 3 SMA http://forumguru.com http://yoskin.wordpress.com http://e-dukasi.net http://psb-psma.go.org.id Makassar, Oktober 2016 Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran Fisika