ANALISIS TERM L`EAU-DE-VIE DALAM SITUS INTERNET WWW

advertisement
ANALISIS TERM L’EAU-DE-VIE DALAM SITUS INTERNET
WWW.WHISKY.FR
SKRIPSI
Diajukan kepada Fakultas Bahasa dan Seni
Universitas Negeri Yogyakarta
Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan
Guna Memperoleh Gelar
Sarjana Pendidikan
Oleh
Dony Mustafa
NIM 07204241024
JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA PRANCIS
FAKULTAS BAHASA DAN SENI
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2013
ii
iii
iv
HALAMAN MOTTO
 “Hai orang-orang yang beriman, Jadikanlah
sabar dan shalatmu Sebagai penolongmu,
sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang
sabar” (Al-Baqarah: 153)
 Manusia
tak
selamanya
benar
dan
tak
selamanya salah, kecuali ia yang selalu
mengoreksi diri dan membenarkan kebenaran
orang lain atas kekeliruan diri sendiri.
 Sepi ing Pamrih Rame ing Gawe.
v
HALAMAN PERSEMBAHAN
Karya ini ku persembahkan kepada :
• Kedua orangtua atas dukungan moral dan material yang telah
diberikan sehingga saya dapat menyelesaikan karya ini dengan
baik
• Universitas Negeri Yogyakarta, khususnya Jurusan Pendidikan
Bahasa Prancis tempat saya menuntut ilmu dengan sepenuh
hati dan sungguh-sungguh.
vi
KATA PENGANTAR
Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga saya dapat
menyelesaikan skripsi berjudul Analisis Term l’eau-de-vie dalam Situs Internet
www.whisky.fr. Penulisan skripsi ini dapat terselesaikan karena bantuan dari
berbagai pihak. Untuk itu, saya mengucapkan terimakasih secara tulus kepada :
1.
Allah SWT yang telah memberikan pencerahan hati dan pikiran sehingga
saya bisa menyelesaikan skripsi ini dengan baik.
2.
Kedua orang tua saya yang tiada henti-hentinya mendoakan yang terbaik
untuk putranya.
3.
Rektor UNY, Dekan FBS UNY, dan ketua Jurusan Pendidikan Bahasa
Prancis yang telah memberikan kesempatan dan berbagai kemudahan kepada
saya.
4.
Rasa hormat, terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya saya
sampaikan kepada pembimbing saya yaitu Herman, M.Pd yang telah
membantu saya serta memberikan saran, kritik, dorongan, bantuan, dan
bimbingan dengan penuh kesabaran.
5.
Staf pengajar jurusan Pendidikan Bahasa Prancis yang telah sabar
membimbing dan mengarahkan.
6.
Lembaga Indonesia Prancis atas fasilitas dan kemudahan yang diberikan.
7.
Viona Amelia terima kasih untuk dukungan, semangat, dan doa untukku.
8.
Semua teman-teman yang telah mendukung dan memberi semangat.
Yogyakarta,
Penulis,
Dony Mustafa
vii
DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN JUDUL........................................................................................
HALAMAN PERSETUJUAN .........................................................................
HALAMAN PENGESAHAN .........................................................................
HALAMAN PERNYATAAN .........................................................................
HALAMAN MOTTO ......................................................................................
HALAMAN PERSEMBAHAN ......................................................................
KATA PENGANTAR ....................................................................................
DAFTAR ISI ...................................................................................................
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................
ABSTRAK .......................................................................................................
EXTRAIT ..........................................................................................................
i
ii
iii
iv
v
vi
vii
viii
xi
xii
xiii
xiv
BAB I
PENDAHULUAN.........................................................................
A. Latar Belakang Masalah .........................................................
B. Identifikasi Masalah ...............................................................
C. Batasan Masalah.....................................................................
D. Rumusan Masalah ..................................................................
E. Tujuan Penelitian ...................................................................
F. Manfaat Penelitian .................................................................
G. Batasan Istilah ........................................................................
1
1
5
5
6
6
6
7
BAB II
KAJIAN TEORI............................................................................
A. Terminologi ............................................................................
1. Pengertian Terminologi .....................................................
2. Pengertian term..................................................................
3. Tipe – tipe terminologi ......................................................
4. Kebutuhan Terhadap Penggunaan Terminologi ...............
5. Produk-produk Terminologi ..............................................
6. Kaitan antara terminologi dan leksikologi ........................
7. Kategori Leksikal ..............................................................
a. Kata bervariasi (mots variable) ..................................
1) Nomina ..................................................................
2) Adjektiva ...............................................................
3) Déterminant ...........................................................
4) Pronomina..............................................................
9
9
9
10
11
12
13
13
14
15
15
16
16
17
viii
5) Verba ....................................................................
b. Kata tidak bervariasi (mots invariable) ........................
1) Adverbia ................................................................
2) Preposisi.................................................................
3) Konjungsi Subordinasi ..........................................
4) Konjungsi Koordinasi ............................................
5) Introducteur ..........................................................
6) Mot-phrase.............................................................
8. Makna Bahasa ...................................................................
a. Makna leksikal ..............................................................
b. Makna kontekstual ........................................................
B. Terminologi Bidang Minuman...............................................
C. Terminologi eau-de-vie ..........................................................
1. Pengertian Wiski ...............................................................
2. Sejarah wiski .....................................................................
3. Cara pembuatan wiski .......................................................
4. Jenis –jenis wiski ...............................................................
a. Scotch wisky ..................................................................
b. Irish wisky .....................................................................
c. American wisky (bourbon)............................................
d. Canadian wisky.............................................................
17
18
18
18
18
19
19
20
21
22
23
24
25
26
26
27
33
33
34
35
35
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN ....................................................
A. Jenis Penelitian .......................................................................
B. Subjek dan Objek Penelitian ..................................................
C. Sumber Data ...........................................................................
D. Metode dan Teknik Penyediaan Data ....................................
E. Metode Analisis Data .............................................................
F. Uji Keabsahan Data................................................................
1. Validitas ...........................................................................
2. Reliabilitas .........................................................................
37
37
37
37
39
41
49
49
50
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ............................
A. Hasil Penelitian ......................................................................
1. Klasifikasi Term eau-de-vie ..............................................
2. Kategori Leksikal Term eau-de-vie ...................................
3. Makna Term eau-de-vie ....................................................
B. Pembahasan ............................................................................
1. Klasifikasi Term eau-de-vie ...............................................
51
51
51
52
52
53
53
ix
a. Term yang megacu pada tipe eau-de-vie ......................
b. Term yang mengacu pada Proses
Pembuatan eau-de-vie ...................................................
c. Term yang mengacu pada Material/Bahan
Pembuatan eau-de-vie ...................................................
d. Term yang berkaitan dengan Media/Alat Yang
Digunakan Dalam Pembuatan eau-de-vie ....................
e. Term tentang Apresiasi eau-de-vie ...............................
2. Kategori leksikal................................................................
a. Nomina ........................................................................
b. Adjektiva.......................................................................
c. Verba.............................................................................
3. Makna Term eau-de-vie ....................................................
a. Makna leksikal .............................................................
b. Makna kontekstual .......................................................
BAB V
53
56
59
61
63
64
64
70
73
74
74
87
PENUTUP .....................................................................................
A. Simpulan ................................................................................
1. Klasifikasi term .................................................................
2. Kategori Leksikal .............................................................
3. Makna Term .....................................................................
B. Implikasi ................................................................................
C. Saran .......................................................................................
98
98
98
98
99
100
100
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................
101
LAMPIRAN .....................................................................................................
103
1.
Tabel Data .................................................................................................
103
2.
Resumé de Mémoire ..................................................................................
164
x
DAFTAR GAMBAR
Halaman
Gambar 1.
Gandum hitam ............................................................................
28
Gambar 2.
Gandum hitam yang telah dipanen .............................................
28
Gambar 3.
La tourbe .....................................................................................
29
Gambar 4.
La tourbe brulee ..........................................................................
29
Gambar 5.
Le brassage .................................................................................
29
Gambar 6.
Washback ....................................................................................
30
Gambar 7.
Les alambic .................................................................................
30
Gambar 8.
La distillation ..............................................................................
31
Gambar 9.
Le fût ...........................................................................................
31
Gambar 10. les vieillisemment .......................................................................
32
Gambar 11. L’assemblage ..............................................................................
32
Gambar 12. Wiski yang sudah siap diminum .................................................
33
Gambar 13. Chivas Regal ...............................................................................
34
Gambar 14. Old Bushmill ...............................................................................
34
Gambar 15. Jim Beam ....................................................................................
35
Gambar 16. Canadian Club.............................................................................
36
Gambar 17. Coffre-fort ...................................................................................
49
Gambar 18. Chivas Regal ...............................................................................
54
Gambar 19. Ballantine’s 17ans ......................................................................
56
Gambar 20. La fermentation ..........................................................................
57
Gambar 21. Le procès de distillation ..............................................................
58
Gambar 22. Le chais .......................................................................................
59
Gambar 23. Céréales .......................................................................................
60
Gambar 24. La tourbe .....................................................................................
61
Gambar 25. La tourbe brulee ..........................................................................
61
Gambar 26. Alambic .......................................................................................
62
Gambar 27. Le fut de chêne ............................................................................
63
Gambar 28. Coffre-fort ...................................................................................
95
xi
DAFTAR LAMPIRAN
Halaman
Lampiran 1. Tabel Data ...................................................................................
103
Lampiran 2. Resumé de Memoire ...................................................................
164
xii
ANALISIS TERM L’EAU-DE-VIE DALAM
SITUS INTERNET WWW.WHISKY.FR
Oleh : Dony Mustafa
NIM 07204241024
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan klasifikasi term eau-de-vie,
mendeskripsikan kategori leksikal term eau-de-vie, dan mendeskripsikan makna
term eau-de-vie dalam situs internet www.whisky.fr. Subjek penelitian adalah
semua kata, frasa, dan kalimat dalam situs internet www.whisky.fr. Adapun objek
dalam penelitian ini adalah term yang dapat berupa kata atau frasa yang
berhubungan dengan bidang eau-de-vie yang terdapat pada situs internet
www.whisky.fr.
Pada tahap penyediaan data, peneliti menjaring data yang terdapat dalam
situs internet www.whisky.fr dengan menggunakan metode simak. Teknik dasar
yang digunakan dalam metode tersebut adalah teknik sadap, yaitu peneliti untuk
mendapatkan data pertama-tama dengan segenap kecerdikan dan kemauannya
harus menyadap penggunaan bahasa. Pada teknik lanjutan, peneliti menggunakan
teknik catat, yaitu mencatat data yang dari penyadapan. Tahap analisis data,
peneliti menggunakan metode padan untuk menganalisis klasifikasi term eau-devie dan makna leksikal term eau-de-vie. Peneliti juga menggunakan metode agih
untuk menganalisis kategori leksikal dan makna kontekstual term eau-de-vie.
Validitas ditentukan berdasarkan validitas semantik, reliabilitas data berupa
reliabilitas stabilitas (melalui expert judgement).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 152 term eau-de-vie dalam
situs internet www.whisky.fr. Bentuk term eau-de-vie ditemukan 5 kategori yakni
term yang mengacu pada tipe eau-de-vie, term yang mengacu pada proses
pembuatan eau-de-vie, term yang mengacu pada material/bahan pembuatan eaude-vie, term yang mengacu pada media/alat yang digunakan dalam pembuatan
eau-de-vie, dan term yang mengacu pada apresiasi eau-de-vie. Kategori leksikal
ditemukan 3 kategori yakni kategori nomina, kategori adjektiva, dan kategori
verba. Kemudian, hasil penelitian mengenai makna term ditemukan 2 makna
yakni makna leksikal dan makna kontekstual.
L’ANALYSE DU TERME DE L’EAU-DE-VIE DANS
LE SITE INTERNET WWW.WHISKY.FR
Par : Dony Mustafa
NIM 07204241024
EXTRAIT
Cette étude vise à décrire les formes de terme de l’eau-de-vie, des
catégories lexicales des termes de l’eau-de-vie, et la signification des termes de
l’eau-de-vie dans le site internet www.whisky.fr. Le sujet de recherche est des
mots, des expressions, et des phrases dans le site internet www.whisky.fr. L'objet
de cette recherche est un terme qui peut être des mots ou expressions en rapport
avec domaine de l’eau-de-vie contenues sur le site www.whisky.fr.
À ce stade de la fourniture de données, le rechercheur recueille les données
qui contenues dans le site www.whisky.fr avec la méthode de lire attentive. La
technique de base utilisée dans cette méthode est la technique de captage, c’est le
rechercheur a capté l’utillisation de langue. Sur les techniques avancées, le
rechercheur utilise le technique de note, à savoir noter les données à partir de la
captation. Au stade de l’analyse, on pratique la méthode d’identité pour analyser
les classifications des termes et le sens lexicale. La méthode de distribution est
utilisée pour analyser les catégories lexicales et le sens contextuelle. La validité
est déterminée par la validité de la sémantique, la fiabilité sémantique des données
sous la forme de la stabilité de fiabilité (par jugement d'expert).
Les résultats ont montré qu'il y avait 152 termes de l’eau-de-vie dans le
site internet www.whisky.fr. La classification de terme de l’eau-de-vie, le
rechercheur trouve 5 catégories, ce sont le type de l’eau-de-vie, le processus de la
fabrication de l’eau-de-vie, les ingrédients dans la fabrication de l’eau-de-vie, les
équipements dans la fabrication de l’eau-de-vie, et l'appréciation de l’eau-de-vie.
Les catégories lexicales, on trouve 3 catégories, comme la catégorie nominale, la
catégorie adjectivale, et la catégorie verbal. Ensuite, les résultats de la recherche
sur le sens, le rechercheur trouve 2 sens, ce sont le sens lexicale et le sens
contextuelle.
1
ANALISIS TERM L’EAU-DE-VIE DALAM
SITUS INTERNET WWW.WHISKY.FR
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Bahasa merupakan salah satu alat yang digunakan oleh masyarakat untuk
berkomunikasi. Kentjono (1984:1) menyatakan dalam masyarakat, kata bahasa
sering dipergunakan dalam berbagai konteks dengan berbagai macam makna.
Peranan bahasa dalam kehidupan manusia sangat besar, hampir dalam semua
kegiatan manusia memerlukan bahasa dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam
kegiatan khusus seperti kesenian dan ilmu pasti. Bahasa juga merupakan alat
komunikasi yang bersifat universal, artinya dengan bahasa kita dapat
berkomunikasi dengan semua orang di seluruh dunia tentunya yang membedakan
adalah kode atau langue yang berbeda-beda di setiap wilayah maupun negara.
Bahasa tidak cukup hanya digunakan untuk berkomunikasi secara umum namun
juga digunakan dalam bidang-bidang ilmu pengetahuan misal matematika,
linguistik, teknik informatika, kedokteran, arsitektur, pengajaran, filasafat, musik,
kuliner dan sebagainya.
Bahasa yang digunakan dalam bidang-bidang ilmu pengetahuan tertentu
disebut terminologi, hal ini sesuai dengan Dictionnaire de didactique des langues
(1976) yang menyatakan bahwa terminologi adalah sekumpulan istilah yang
terdiri dari konsep atau objek yang berbeda-beda pada bidang
1
pengetahuan
2
tertentu atau kegiatan manusia. Sekumpulan istilah tersebut pada umumnya
merupakan suatu disiplin ilmu yang tidak diketahui oleh semua orang dan hanya
orang yang bekerja dalam bidang tersebut.
Dengan mengetahui terminologi, maka kita akan paham penggunaan termterm yang digunakan dalam suatu bidang ilmu kajian tertentu, sehingga kita akan
mendapatkan informasi yang tepat dan terhindar dari kesalahpahaman. Setiap
bidang kajian memiliki term-term khusus, yang tidak digunakan pada bidang
kajian lain, misalnya bidang perhotelan, pariwisata, bidang kuliner, dan
sebagainya.
Pada bidang kuliner terdapat term-term khusus yang digunakan untuk
menjelaskan nama makanan, alat restoran, nama alat dapur, bahan makanan, dan
bagaimana cara memasak. Dalam bidang tersebut hanya koki dan orang yang
terlibat di dalamnya yang bisa memahami term-term tersebut dengan tepat.
Meskipun mereka tidak bisa berbahasa prancis, tetapi mereka mengerti bahasa
prancis khusus bidang kuliner yang digunakan dalam bidang tersebut.
Terminologi kuliner dapat diklasifikasikan menjadi dua macam, yaitu terminologi
makanan dan terminologi minuman.
Dalam terminologi minuman, terdapat istilah yang digunakan untuk
menerangkan jenis minuman, cara penyajian, cara pembuatan, dan rasa minuman.
Istilah-istilah tersebut memiliki arti yang berbeda jika digunakan pada bidang lain,
salah satu contohnya adalah champagne, yang dalam bahasa khusus minuman
berarti salah satu jenis minuman anggur putih yang mempunyai ciri – ciri khas
tertentu yaitu bila tutupnya dibuka akan muncul buih yang disebabkan oleh
3
keluarnya gas asam atau CO2. Minuman ini diproduksi hanya di daerah
Champagne-Marne, Prancis. Minuman sendiri dapat diklasifikasikan menjadi tiga
jenis, yang pertama minuman nonalkohol, yaitu jenis minuman yang tidak
mengandung alkohol samasekali, yang kedua
minuman beralkohol, yaitu
minuman yang mengandung alkohol, dan minuman campuran yaitu minuman
yang dibuat dengan menggunakan lebih dari satu jenis minuman.
Minuman beralkohol adalah minuman yang mengandung alkohol yang
dihasilkan baik melalui proses fermentasi maupun proses penyulingan atau
distilasi (Wiwoho, 2009:39). Salah satunya adalah eau-de-vie. Penelitian ini akan
membahas mengenai kata-kata khusus di bidang eau-de-vie. Secara garis besar,
eau-de-vie merupakan minuman berkadar alkohol tinggi yang dibuat dari distilasi
buah-buahan atau biji-bijian (baik gandum, beras jagung, atau padi-padian) yang
telah melalui proses pengecambahan dan proses fermentasi. Hasil dari proses
distilasi tersebut kemudian disimpan dalam tong kayu selama beberapa tahun,
antara 3 sampai 12 tahun (Amik, 1991:16).
Term-term eau-de-vie sangat penting untuk diteliti karena istilah-istilah
khusus tersebut tidak akan mudah dipahami dengan tepat, sehingga akan
menimbulkan kesalahpahaman dalam penggunaannya. Sebagai contohnya apabila
kita berada di sebuah restoran dan akan memesan eau-de-vie.
(1) je voudrais boire de l’ eau-de-vie, s’il vous plait!
”tolong saya mau minum eau-de-vie)”
Pada kalimat 1 makna dari kata eau-de-vie masih belum jelas eau-de-vie
apa yang dimaksud oleh penutur, karena terdapat sedikitnya 250 merek eau-de-vie
dengan segala bentuk variannya yang berbeda-beda. Apabila kita tidak tahu
4
makna dari term yang digunakan dalam tema eau-de-vie, maka kita akan kesulitan
dalam mendapatkan eau-de-vie yang sesuai dengan keinginan atau selera kita.
Karena setiap jenis eau-de-vie memiliki rasa yang khas yang belum tentu sesuai
dengan selera setiap orang. Contoh lain dalam penggunaan terminologi wiski
terdapat pada kalimat berikut.
(2) il prend un scotch avec un repas.
“Dia minum Scotch sambil makan”
(http://www.renaissanceinvestments.ca)
(3) Comment éliminer du scotch double face collé au mur ?
“Bagaimana menghapus selotip sisi ganda yamg menempel di
dinding?”
(http://www.commentfaiton.com)
Pada kalimat 2 makna dari kata Scotch adalah eau-de-vie dari jenis wiski
yang didistilasi di Skotlandia dan dimatangkan paling sedikit selama tiga tahun di
tong kayu ek, atau memiliki kualitas setara dengan wiski yang diproduksi di
daerah Skotlandia. Sedangkan dalam kalimat 3, kata Scotch berarti pita perekat
yang digunakan untuk merekatkan suatu benda. Pada contoh kalimat 2 dan 3 di
atas dapat diketahui perbedaan makna dari kata yang sama. Kata Scotch yang
terdapat dalam tema minuman berbeda dengan kata Scotch yang terdapat dalam
bidang kajian lain.
Alasan peneliti mengangkat tema analisis term eau-de-vie dalam situs
internet www.whisky.fr ini terlihat dari contoh kalimat yang dikemukakan, yaitu
dengan memahami term- term eau-de-vie, kita tidak akan mengalami kesulitan
dalam memahami istilah-istilah khusus yang terdapat dalam tema eau-de-vie
khususnya pada situs internet www.whisky.fr sehingga akan terhindar dari
kesalahpahaman dalam penggunaannya. Dengan memahami term-term eau-de-vie
5
maka akan menghindarkan orang Indonesia yang mayoritas muslim untuk
mengkonsumsi jenis minuman ini karena jenis minuman ini memang dilarang.
Berkaitan dengan pengembangan kosakata khusus bahasa Prancis
perhotelan yang terdapat dalam pembelajaran bahasa Prancis khusus atau dikenal
dengan istilah Français sur Objectifs Spécifiques (FOS), maka dari itu peneliti
mengambil judul Analisis Term l’eau-de-vie dalam Situs Internet www.whisky.fr.
B. Identifikasi Masalah
Untuk lebih memahami apa dan bagaimana terminologi eau-de-vie,
permasalahan yang perlu dibahas yakni berkaitan dengan analisis bahasa yaitu
sebagai berikut:
1. Bentuk-bentuk term dalam bidang eau-de-vie dalam situs internet www.
whisky.fr.
2. Makna term dalam bidang eau-de-vie dalam situs internet www. whisky.fr.
3. Klasifikasi term yang terdapat dalam bidang eau-de-vie dalam situs internet
www. whisky.fr.
4. Kategori leksikal term yang terdapat dalam bidang eau-de-vie dalam situs
internet www. whisky.fr.
5. Penyusunan term yang terdapat dalam bidang eau-de-vie dalam situs internet
www. whisky.fr.
C. Batasan Masalah
Dalam identifikasi masalah di atas terdapat beberapa masalah yang perlu
dikaji. Agar penelitian ini lebih fokus, perlu dilakukan pembatasan dalam analisis.
6
Masalah-masalah yang akan dibahas yaitu klasifikasi term dalam bidang eau-devie, kategori leksikal, dan makna term dalam terminologi eau-de-vie dalam situs
internet www. whisky.fr.
D. Rumusan Masalah
Berdasarkan batasan masalah di atas dapat dirumuskan masalah-masalah
sebagai berikut:
1. Bagaimanakah klasifikasi term eau-de-vie dalam situs internet www. whisky.fr?
2. Bagaimanakah kategori leksikal term eau-de-vie dalam situs internet www.
whisky.fr?
3. Bagaimanakah makna term eau-de-vie dalam situs internet www. whisky.fr?
E. Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk:
1. Mendeskripsikan klasifikasi term eau-de-vie dalam situs internet www.
whisky.fr.
2. Mendeskripsikan kategori leksikal term eau-de-vie dalam situs internet www.
whisky.fr.
3. Mendeskripsikan makna term eau-de-vie dalam situs internet www. whisky.fr.
F. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian secara teoritis yang berkaitan dengan ilmu bahasa,
yaitu dalam bidang sosiolinguistik, hasil penelitian ini dapat menambah kekayaan
penelitian dan menambah wawasan penelitian dalam bidang sosiolinguistik,
7
khusunya dalam bidang terminologi.
Manfaat secara praktis.
1. Menambah pengetahuan kajian kosakata khusus bahasa prancis dalam
pengajaran bahasa prancis khusus (FOS).
2. Sebagai salah satu acuan atau referensi bagi para peneliti sosiolinguistik
terutama dalam bidang minuman wiski.
3. Memberikan sumbangan pengetahuan bidang terminologi bahasa Prancis di
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
G. Batasan Istilah
Agar terdapat persamaaan pengertian mengenai istilah dalam penelitian
ini, akan diberikan batasan-batasan istilah yang berkaitan dengan judul skripsi,
yaitu :
1. Terminologi
Dalam penelitian ini yang dimaksud dengan terminologi adalah
sekumpulan istilah khusus yang terdiri dari konsep atau objek yang berbeda-beda
pada
bidang
pengetahuan tertentu atau kegiatan manusia. Pada umumnya
merupakan suatu disiplin ilmu yang tidak diketahui oleh semua orang dan hanya
orang yang bekerja dalam bidang tersebut.
2. Eau-de-vie
Eau-de-vie merupakan minuman berkadar alkohol tinggi yang dibuat dari
distilasi buah-buahan atau biji-bijian (baik gandum, beras, jagung, atau padipadian) yang telah melalui proses pengecambahan dan proses fermentasi. Hasil
8
dari proses distilasi tersebut kemudian disimpan dalam tong kayu selama beberapa
tahun, antara 3 sampai 12 tahun.
3. Terminologi eau-de-vie
Dalam penelitian ini, terminilogi eau-de-vie merupakan kosakata khusus
yang berkaitan dengan bidang minuman khususnya eau-de-vie. Istilah-istilah
dalam bidang kegiatan ini adalah kosakata yang khusus atau tertentu yang tidak
digunakan dalam bidang lain dengan makna yang sama.
9
BAB II
KAJIAN TEORI
A. Terminologi
1.
Pengertian Terminologi
Istilah terminologie muncul pertama kali di Jerman oleh seorang professor
dari Universitas Halle dan Jena yang bernama Christian Gottfried Schütz pada
tahun 1747-1932, kemudian istilah ini menyebar ke Inggris dengan sebutan
terminology, setelah tahun 1801 terminologie mulai diperkenalkan di Prancis
(Rey, 1995:20). Kata terminologi berasal dari bahasa latin terminus yaitu ilmu
tentang istilah dan penggunaannya. Robert (1976:1767) mengatakan bahwa
terminologi adalah “Ensemble des mots technique appartenant à une science, un
art, à un chercheurs. La terminologie de la médecine; de la critique
cinématographique; terminologie grammatical.“ (sekumpulan kosakata khusus
yang digunakan ke dalam ilmu pengetahuan, seni, seorang peneliti. Terminologi
kedokteran, kritik film, terminologi tata bahasa).
Berdasarkan pernyataan tersebut
dapat diketahui bahwa terminologi
adalah kumpulan kosakata khusus yang digunakan dalam bidang pengetahuan,
seni, atau peneliti. Contoh terminologi kedokteran, kritik film, terminologi tata
bahasa. Pernyataan tersebut sesuai dengan definisi dari Galisson (1976 :559)
mengenai terminologi yaitu:
Terminologie est un ensemble des termes qui renvoient aux concepts ou
aux objets differents à un domaine particulier de connaissance ou
d’activité humaine. La plupart des termes relatifs à une discipline ne sont
9
10
connus et employés correctement que par les spécialistes de cette
discipline.
“Terminologi adalah seperangkat istilah yang merujuk kepada konsep atau
objek yang berbeda-beda pada bidang ilmu pengetahuan tertentu atau
aktivitas manusia. Sebagian besar istilah yang berkaitan dengan disiplin
ilmu tersebut tidak dikenal dan tidak digunakan dengan benar kecuali oleh
orang yang ahli dalam bidang tersebut”.
Dari pengertian-pengertian yang dikemukakan di atas dapat kita simpulkan
bahwa terminologi adalah studi yang mempelajari tentang istilah, kata-kata atau
frasa khusus dan penggunaannya dalam bidang ilmu pengetahuan misal
terminologi bidang kedokteran, terminologi bidang teknik informatika dan
sebagainya. Kosakata–kosakata tersebut tidak diketahui oleh semua orang dan
hanya diketahui orang yang bekerja di dalamnya.
2.
Pengertian term
Dalam bidang terminologi terdapat istilah terme yang menurut Felber
dalam situs yang ditulis oleh Elisabeth Blanchon berjudul la terminologie,
menyatakan bahwa terme adalah un symbole conventionnel (mot, groupe de
mots...) représentant une notion définie dans un certain domaine du savoir. Hal
ini sejalan dengan definisi yang diberikan oleh L’homme (2004 :22) yakni “Les
termes sont des unités lexicales dont le sens est envisagé par rapport à un
domaine des spécialités c’est-à-dire un domaine de la connaissance humain,
souvent associé à une activité socio-professionnelle.“ (term-term adalah
sekumpulan unit leksikal yang memiliki makna dan terdapat di dalam bidang
khusus yaitu bidang ilmu pengetahuan manusia, yang sering dikaitkan dengan
aktivitas sosial profesional).
11
Definisi-definisi mengenai term yang diberikan di atas menerangkan
bahwa terme merupakan kata atau sekumpulan kata yang memiliki makna
mengenai bidang ilmu pengetahuan misalnya bidang kedokteran, contoh term
bidang kedokteran antara lain vaksinasi, sistem syaraf.
Dalam modul berjudul Introduction à la Terminologie yang ditulis oleh
Munõz dalam situs (www.ocw.um.es) diungkapkan bahwa terme merupakan unit
leksikal yang terdiri dari berbagai macam unsur, contoh:
a.
Perluasan yang berasal dari kata yang bersifat umum, contoh fourche yang
dalam terminologi maritim memiliki arti bagian dari kapal yang berbentuk v
dan digunakan sebagai sandaran dayung.
b.
Frasa yang mempunyai makna tunggal dan khusus, contoh pyramide à
degrée
c.
Ungkapan mengenai simbol-simbol misal simbol yang terdapat dalam ilmu
kimia dan matematika, seperti Na, H2SO4, π
d.
Singkatan dan akronim, contoh CNRTL (Centre National Ressources
Textuelles et Lexicales),SNCF, SIM,SAR
e.
3.
Nama organisasi atau lembaga, misal l’Organisation des Nation Unies
Tipe – tipe terminologi
Rey dalam bukunya yang berjudul Essay On Terminology (1995:44)
mengungkapkan tiga tipe terminologi yaitu:
a.
Terminologi definisi-konsep dalam ilmu murni, merupakan tata istilah yang
digunakan untuk mengidentifikasi karakteristik ilmu alam yang relevan
12
dengan kenyataan dimana istilah tersebut digunakan secara luas dan berasal
dari dua bahasa yang sudah mati yakni bahasa Yunani dan bahasa Latin.
b.
Terminologi khusus secara teknis dihubungkan dengan penggunaan bahasa
asli dan dengan budaya atau kelompok bahasa tersebut
c.
Terdapat beberapa term dari sejumlah bidang yang menunjukkan gabungan
leksikal yang berhubungan dengan norma sosial, agama, hukum, dan segala
bentuk aturan-aturan sosial yang berasal dari bahasa itu. Terminologi juga
menerangkan masalah penerjemahan yang tidak dapat di atasi, tidak hanya
satu bahasa dengan bahasa lain tetapi juga bahasa yang sama yang dimiliki
oleh dua Negara yang berbeda, misal ‘avocat’ dalam bahasa Prancis berbeda
dengan ‘avocat’ yang digunakan di negara Kanada.
4.
Kebutuhan Terhadap Penggunaan Terminologi
Rey (1995:50) mengemukakan tiga kebutuhan
penggunaan
utama terhadap
terminologi, yaitu kebutuhan untuk mendeskripsikan, hal ini
berkaitan dengan kebutuhan manusia untuk mendeskripsikan istilah-istilah
tertentu untuk pembentukan suatu wacana yang aspek sosialnya berbeda dengan
bidang lain, kemudian kebutuhan untuk menyampaikan, hal ini berkaitan dengan
pemberluasan ilmu pengetahuan dengan penggunakan istilah-istilah tertentu.
Contoh, komunikasi antar para ahli, dan penyebarluasan ilmu di kalangan
masyarakat
dapat
tumbuh
dan
berkembang
karena
kebutuhan
untuk
menyampaikan dan menyebarluaskan, dan itu dilakukan dengan peristilahan yang
koheren. Terakhir yaitu kebutuhan akan norma, hal ini dirasakan pada setiap
13
penggunaan bahasa, pembelajaran bahasa, bahkan pada bidang-bidang lain seperti
teknologi dan ilmu pengetahuan.
5.
Produk-produk Terminologi
Blanchon dalam situs (www.Psydoc-fr.broca.inserm.fr) mengemukakan
beberapa tipe produk terminologi yaitu:
a.
Kamus (dictionnaire), berisi unit leksikal yang mengandung informasi
semantik, definisi, referensi, gramatikal atau fonetik.
b.
Glosari (glossaire), berisi definisi atau penjelasan mengenai term kuno,
jarang digunakan, atau tidak dikenal.
c.
Leksikon (lexique), berisi term dan padanan katanya dalam satu bahasa atau
lebih dan tidak menyampaikan definisi.
d.
Tesaurus (thésaurus), berisi referensi berupa informasi tentang istilah dari
berbagai bidang kehidupan atau pengetahuan.
e.
Kosakata (vocabulaire), berisi tentang catatan term suatu bidang dan disertai
dengan definisi dan ilustrasi.
6.
Kaitan antara terminologi dan leksikologi
Leksikologi adalah ilmu tentang leksikon yang satuannya disebut leksem.
Leksem merupakan satuan gramatikan bebas terkecil, yang dapat berupa sebuah
kata seperti kata meja, kucing dan makan dapat juga berupa gabungan kata seperti
meja hijau yang berarti “pengadilan”, bertekuk lutut yang berarti ‘menyerah’ dan
tamu yang tidak diundang yang berarti ‘pencuri’. Kumpulan dari leksem suatu
14
bahasa disebut leksikon. Leksikologi mengacu pada kata yang sudah jadi, baik
yang terbentuk secara arbitrer atau suka-suka, maupun kata yang terbentuk
sebagai hasil dari proses morfologi. Dalam semantik, leksikologi membahas
tentang makna leksikal dengan berbagai aspek dan permasalahannya (Chaer,
2008:6).
Kaitan antara terminologi dan leksikologi juga dapat kita lihat dari contoh
yang dijelaskan oleh Rey (1995:91), yang menyatakan bahwa penggunaan termterm tertentu seperti ‘ordinateur’ pada masyarakat Prancis digantikan dengan
term ‘micro’, karena kata tersebut sudah sekarang sudah jarang digunakan dan
faktor lain adalah perubahan term dengan memakai nama merk seperti un mac, un
macintosh, atau, un apple untuk menggantikan term ‘ordinateur’, namun term
‘ordinateur’ masih digunakan dalam karya tulis.
Berdasarkan definisi dan contoh di atas dapat diketahui bahwa dalam
kajian leksikologi, terminologi berperan memperkaya leksikon atau kosakata yang
berasal dari kata pinjaman dari bahasa lain atau kata baru untuk suatu benda dan
mempertahankan pemakaian kosakata umum dari bahasa tersebut. Dengan kata
lain, leksikologi mempelajari kata yang bersifat umum, sedangkan terminologi
mengkhususkan kata yang lebih khusus pada bidang tertentu yang disebut dengan
term. Selain itu terminologi juga erat kaitannya dengan leksikologi, karena untuk
menganalisis terminologi diperlukan ilmu leksikologi.
7.
Kategori Leksikal
Dalam ilmu bahasa, kata diklasifikasikan berdasarkan bentuk serta
perilakunya. Kata yang memiliki bentuk serta perilaku yang sama atau hampir
15
sama, dimasukkan ke dalam satu kelompok. Di sisi lain, kata yang bentuk dan
perilakunya sama atau mirip dengan sesamanya, tetapi berbeda dengan kelompok
pertama dimasukkan ke dalam kelompok yang lain. Dengan kata lain, kata dapat
dibedakan berdasarkan kategori leksikalnya. Kategori leksikal sering pula disebut
kategori sintaksis atau kategori (kelas) kata. Oleh karena itu, analisis kalimat
berdasarkan kategori merupakan penentuan kelas kata yang menjadi unsur-unsur
kalimat tersebut. Dubois (2001: 78) mengatakan “ catégorie lexicale en générale
est désigné le membre de gauche dans une règle lexicale. Dans la règle: N→
livre, garçon, chapeau…, N (=Nom.) est une catégorie lexicale“. Secara umum,
kategori leksikal biasanya menggambarkan kelompok kata dalam aturan kata.
Seperti: N→ buku, anak laki-laki, topi…, Jadi, dapat disimpulkan bahwa nomina
termasuk kategori leksikal.
Menurut Grevisse (1993: 179-180), kategori leksikal suatu kata dibedakan
nmenjadi dua, yakni (1) kata bervariasi (mots variables) dan (2) kata tidak
bervariasi (mots invariables). Kata bervariasi (mots variables) terdiri dari: nom (le
nom), ajektiva (l’adjectif), le déterminant, pronomina (le pronom), dan verba (le
verbe). Sedangkan kata tidak bervariasi (mots invariables) terdiri dari : adverbia
(l’adverbe), preposisi (la préposition), konjungsi subordinasi (la conjonction de
subordination),
konjungsi
koordinasi
(la
conjonction
de
coordination),
l’introducteur dan le mot-phrase.
a.
Kata bervariasi (mots variable)
1) Nomina
Nomina (le nom) adalah kata yang mengandung jenis (genre), yang dapat
bervariasi dalam jumlah (nombre) dan jenis (genre) (Grevisse, 1993: 701). Dalam
16
penggunaannya di sebuah kalimat, nomina biasanya diiringi oleh déterminant,
atau épithète. Nomina dapat menduduki fungsi subjek (sujet), atribut (attribut),
aposisi (apposition) dan objek (complément d’objet), contoh:
(4) Les distillateurs ont toujours favorisé les producteurs d'orge locaux.
“Para pelaku distilasi selalu menyukai produsen gandum hitam local”
Pada kalimat 4, nomina berupa “les distilateurs”, dan “les producteurs”.
Nomina “les distilateurs” menduduki fungsi sebagai subjek. Sedangkan nomina
“les producteurs” menduduki fungsi sebagai objek.
2) Adjektiva
Menurut Grevisse (1993: 820), adjektiva (l’adjectif) adalah kata yang
memberikan kualitas atau memberikan keterangan pada nomina yang diikutinya,
contoh:
(5) Armorik distillé deux fois dans des alambics traditionnels.
“Armorik didistilasi dua kali dalam alat penyulingan tradisional”
Adjektiva pada kalimat 5 di atas ditunjukkan oleh kata traditionnels
”tradisional”. Kata tersebut berfungsi memberikan keterangan pada nomina
alambic ‘alat penyulingan’.
3) Déterminant
Déterminant adalah kata yang bervariasi dalam jenis (genre), dan jumlah
(nombre) sesuai dengan nomina yang diterangkannya (Grevisse, 1993: 858),
contoh:
(6) La température ne doit pas dépasser 50°C afin de ne pas détruire les
enzymes du malt.
“suhunya tidak boleh melebihi 50oC agar tidak merusak enzim dari
malt”
17
Déterminant dalam kalimat 6 ditunjukkan oleh kata la. La termasuk
déterminant bentuk article défini. La menerangkan kata température ‘suhu’. La
adalah déterminant untuk nomina jenis féminin singulier (FS). La tergabung
dalam frase nominal (groupe du nom) : la température ‘suhu’.
4) Pronomina
Pronomina (le pronom) atau kata ganti adalah kata yang menggantikan
nomina. Pronomina digunakan untuk menghindari pengulangan kata (Grevisse,
1993: 955), contoh:
(7) Si elle tombe sur des roches cristallines, l'eau s'écoulera rapidement et
n'entrera pas en contact avec les couches souterraines.
“Jika air jatuh di atas batuan, air akan mengalir dengan cepat dan tidak
akan meresap ke bawah tanah”
Kata le yang dicetak tebal pada kalimat 7 di atas adalah pronomina. Kata
tesebut menggantikan nomina l’eau ‘air’. Pronomina dalam kalimat di atas
menduduki fungsi sebagai subjek.
5) Verba
Menurut Grevisse (1993: 1118), verba adalah suatu kata yang memiliki
konjugasi, yakni memiliki variasi tergantung pada orang/subjek (personne),
jumlah (nombre), waktu (temps), modus (mode), bentuk participe dan jenis
(genre). Verba berfungsi sebagai predikat, contoh:
(8) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et vieillie en fût de chêne.
“Wiski adalah «eau-de-vie » yang berasal dari distilasi saru atau
beberapa jenis sereal dan diumurkan dalam tong kayu”
Verba dalam kalimat 8 ditunjukkan oleh kata est ‘adalah’. Verba tersebut
menduduki fungsi sebagai predikat.
18
b. Kata tidak bervariasi (mots invariable)
1) Adverbia
Adverbia (l’adverbe) adalah kata yang tetap dan tidak berubah-ubah yang
dapat digunakan sebagai keterangan pada verba, adjektiva, ataupun adverbial lain
(Grevisse, 1993: 1346), contoh:
(9) A partir du XXe siècle, les producteurs, contraints de faire vieillir leur
whisky pour un minimum de trois ans.
“Pada awal abad ke 20, para produsen, mewajibkan pengumuran wiski
mereka minimal selama tiga tahun”
Adverbia pada kalimat 9 diwakili kata un minimum, yang memberi
penjelasan pada verba faire vieillir (pengumuran).
2) Preposisi
Menurut Grevisse (1993: 1476), preposisi adalah kata yang tetap dan tidak
berubah-ubah yang menghubungkan satu elemen dengan elemen lain dalam
sebuah kalimat, contoh:
(10) La lente maturation des whiskies s'effectue dans des fûts de chêne de
capacité variable.
“Proses pematangan wiski yang lambat terjadi di dalam tong kayu
dengan kapasitas yang bervariasi”
Kata dans termasuk salah satu bentuk preposisi, khususnya preposisi yang
menunjukkan adanya hubungan tempat.
3) Konjungsi Subordinasi
Menurut Grevisse (1993: 1535), konjungsi subordinasi adalah kata yang
tetap dan tidak berubah-ubah yang berfungsi menyatukan dua elemen yang
memiliki fungsi berbeda, satu diantaranya berupa kalimat (subjek atau pelengkap).
19
Konjungsi subordinasi ini antara lain: comme, lorsque, puisque, quand, que,
quoique, si, contoh:
(11) Si elle tombe sur des roches cristallines, l'eau s'écoulera rapidement
et n'entrera pas en contact avec les couches souterraines.
“Jika air jatuh di atas batuan, air akan mengalir dengan cepat dan
tidak akan meresap ke bawah tanah”
Konjungsi subordinasi dalam kalimat 11 ditunjukkan oleh kata si yang
berfungsi menghubungkan induk kalimat, yakni l'eau s'écoulera rapidement et
n'entrera pas en contact avec les couches souterraines ‘air akan mengalir dengan
cepat dan tidak akan meresap ke bawah tanah’ dengan anak kalimat elle tombe sur
des roches cristallines ‘air jatuh di atas batuan’.
4) Konjungsi Koordinasi
Konjungsi koordinasi adalah kata yang tetap dan tidak berubah-ubah yang
menggabungkan dan menghubungkan elemen-elemen yang memiliki status sama
(Grevisse, 1993: 1542), contoh:
(12) la nature de l’eau est sous forme de pluie et de neige que l'eau fait sa
première apparition.
“air alami berasal dari air hujan dan salju yang turun pertama kali”
Konjungsi koordinasi dalam kalimat 12 ditunjukkan oleh kata et yang
berfungsi sebagai kata hubung antar dua kalimat. Tiap-tiap kalimat tersebut pada
hakikatnya mampu berdiri sendiri, yakni la nature de l’eau est sous forme de pluie
‘air alami berasal dari air hujan’ dan neige que l'eau fait sa première apparition
‘salju yang turun pertama kali’.
5) Introducteur
Menurut Grevisse (1993 : 1558), introducteur adalah kata yang tetap dan
tidak berubah-ubah yang berguna untuk memasukkan sebuah kata, frasa ataupun
20
kalimat ke dalam sebuah kalimat. Dalam hal ini, introducteur berbeda dengan
preposisi (préposition) ataupun konjungsi (conjonction) karena dia tidak memiliki
fungsi untuk menyatukan dua elemen. Kata yang termasuk dalam introducteur,
diantaranya voici dan voilà, est-ce que (untuk mengawali kalimat tanya), ô (untuk
mengawali kalimat teguran langsung), contoh:
(13) Voici votre scotch
“Ini scotch pesanan Anda”
Introducteur pada kalimat 13 ditunjukkan oleh kata voici. Voici merupakan
kata yang menjelaskan pesanan yang berupa wiski scotch yang dimiliki oleh
seseorang.
6) Mot-phrase
Mot-phrase adalah kata yang tetap dan tidak berubah-ubah yang berguna
untuk menerangkan dirinya sendiri dalam sebuah kalimat (Grevisse, 1993: 1565).
Hal ini berarti, kata yang termasuk dalam jenis mot-phrase ini jika berdiri sendiri
dan tidak diikuti oleh fungsi sintaktis apapun dalam sebuah kalimat tetap memiliki
makna dan berterima. Kata yang termasuk ke dalam jenis mot-phrase ini
diantaranya adalah: merci dan bonjour. Kata lain yang juga termasuk ke dalam
mot-phrase adalah interjeksi (interjection). Interjeksi adalah ungkapan yang
mengungkapkan perasaan (kesedihan, kebahagiaan dan lain-lain). Interjeksi juga
merupakan padanan dari eksklamatif (phrase exclamative), contoh:
(14) Patrick
: Tu bois du scotch Thomas?
“Kamu minum wiski scotch Thomas?”
Thomas : Oui.
“Iya”
Kata oui pada contoh dialog di atas merupakan salah satu contoh motphrase. Pada contoh tersebut, Patrick bertanya kepada Thomas ”.Tu bois du
21
scotch Thomas? ” ‘Kamu minum wiski scotch Thomas?’, dan Thomas menjawab
” oui” ‘iya’ dan tidak menjawabnya dengan kalimat ” oui, je bois du scotch” ‘iya
saya minum wiski scotch’. Karena dengan kata oui tersebut sudah mewakili
jawaban ”je bois du scotch” ‘iya saya minum wiski scotch’.
8.
Makna Bahasa
Studi semantik lazim diartikan sebagai bidang dalam liguistik yang
meneliti atau membicarakan, atau mengambil makna bahasa sebagai objek
kajiannya. Penyebutan “makna bahasa” ini perlu dikedepankan karena dalam
kebudayaan kita yang mempunyai makna itu bukan hanya bahasa, melainkan juga
berbagai lambang, simbol, dan tanda-tanda lainnya. Padahal yang dikaji semantik
hanya makna bahasa, bukan semua macam makna yang ada dalam kehidupan kita.
Chaer (2007:116) mengatakan bahwa makna merupakan suatu konsep,
pengertian, ide, atau gagasan yang terdapat dalam satuan ujaran, baik berupa
sebuah kata, gabungan kata, maupun satuan yang lebih besar lagi. Misalnya kata
cheval “kuda” memiliki makna ‘ sejenis binatang berkaki empat yang biasa
dikendarai’. Kata stylo ‘pena’ memiliki makna ‘alat untuk menulis dengan tinta,
dibuat dari baja dsb yang runcing dan berbelah’.
Kajian makna disini lebih mendasarkan pada peran makna kata dan
hubungan makna yang terjadi antarkata dalam suatu bahasa. Hubungan makna
antarkata baik yang bersifat sintagmatik dan paradigmatik kerap digunakan untuk
menjawab permasalahan makna kata. Kajian makna kata dalam konteks ini pada
gilirannya tentu dapat menjawab permasalahan makna kalimat sebagaimana kerap
22
dikemukakan oleh ahli semantik bahwa makna kalimat bergantung pada makna
kata yang tercakup dalam kalimat tempat kata itu terangkai. Peran kajian makna
kata berdasarkan hubungan makna ini terasa penting mengingat tidak semua
makna kata dapat dijelaskan oleh keterkaitannya dengan objek yang digambarkan
oleh kata itu. Makna kata-kata yang bersifat abstrak, misalnya hanya mungkin
dapat dijelaskan maknanya oleh hubungan makna antarkata dalam suatu bahasa.
Makna bahasa terutama makna kata dapat dipetakan menurut komponennya, hal
ini sesuai dengan pernyataan Nida (1975:71) bahwa pemetaan makna bertujuan
agar pemakai bahasa dapat menggunakan diksi yang tepat dan sesuai dengan
bidang-bidang tertentu.
Selanjutnya yang disebut makna bahasa juga bergantung pada latar
belakang budaya, pandangan hidup, norma sosial, dan norma kemasyarakatan
lainnya. Dengan demikian, ‘ketunggalan’ dalam makna bahasa itu tidak ada.
Maka kita berhadapan dengan berbagai jenis makna yang bila dilihat dari segi dan
criteria berbeda memiliki nama atau istilah yang berbeda. Dalam berbagai
kepustakaan yang ada disebutkan berbagai nama atau istilah jenis makna yang
kadang-kadang karena dilihat dari sudut atau kriteria berbeda, menyebabkan
contoh substansi yang sama diberi istilah yang berbeda, atau untuk substansi yang
berbeda diberi nama yang sama. Agar tidak terlibat dengan berbagai nama dan
istilah itu, Chaer (2007:117) membedakan jenis makna sebagai berikut:
a. Makna leksikal
Kata ‘leksikal’ adalah bentuk adjektiva dari kata leksikon. Makna secara
harfiah, makna leksikal berarti ‘makna yang bersifat leksikon’. Namun, yang
23
dimaksud sebenarnya adalah makna secara inheren dimiliki oleh setiap leksem
(sebagai satuan leksikon). Kalau leksem itu kita samakan konsepnya dengan kata,
maka makna leksikal berarti sama dengan makna kata.
Makna kata atau makna leksikal ini adalah makna yang secara inheren ada
di dalam kata itu terlepas dari konteks apapun. Misalnya kata pensil memiliki
makna ‘sejenis alat tulis yang terbuat dari kayu dan arang’. Kata bus memiliki
makna ‘sejenis kendaraan umum yang dapat memuat banyak penumpang’. Kata
gubuk memiliki makna ‘bangunan tempat tinggal manusia yang bentuknya
sederhana’.
Makna yang dimiliki oleh kata pensil, bus, dan gubuk di atas itulah yang
disebut makna leksikal, jadi bisa dikatakan bahwa makna leksikal adalah makna
yang apa adanya, makna yang sesuai dengan hasil observasi kita, makna yang
sesuai dengan rujukannya, makna yang sesuai dengan konsepnya. Dalam berbagai
sumber buku, makna leksikal ini sering disebut dengan makna kamus. Penamaan
makna kamus ini karena memang dalam kamus dasar makna-makna yang yang
dicatat sebagai makna dari sebuah kata adalah kata makna leksikal itu.
b. Makna kontekstual
Dalam pertuturan sehari-hari kita jarang sekali menggunakan kata-kata
dalam makna leksikalnya maupun makna gramatikalnya. Kita lebih banyak
menggunakan kata-kata itu dalam makna konteksnya. Oleh karena itu, sering
dikatakan sebuah makna baru jelas maknanya setelah kata itu berada di dalam
konteksnya (Chaer, 2007:119), contoh:
(15): comment est le nez?
”bagaimana hidungnya?”
24
Kalimat tanya tersebut kalau diajukan kepada seseorang yang sedang
minum wiski, maka jawabannya “Fruits compotés” ‘beraroma buah’ atau “épicé à
l'aération”
‘beraroma pedas’. Jawaban itu bisa muncul karena pertanyaan
tersebut bermakna ‘bagaimana sensasi rasa yang dirasakan oleh indera penciuman
yaitu hidung setelah meminum wiski’. Sedangkan bila pertanyaan tersebut
diajukan oleh seorang polisi kepada saksi mata, maka jawabannya “il a long nez”
‘hidungnya mancung’. Jawaban itu bisa muncul karena pertanyaan tersebut
bermakna ‘bagaimana bentuk hidung seseorang’. Demikianlah antara dua konteks
yang berbeda tersebut dapat menimbulkan makna yang berbeda pada satu kalimat
yang sama.
B. Terminologi Bidang Minuman
Berdasarkan definisi mengenai terminologi di atas dapat diketahui bahwa
terminologi merupakan ilmu yang mengkaji tentang kosakata khusus yang
digunakan dalam bidang-bidang ilmu pengetahuan, maka yang dimaksud dengan
terminologi bidang minuman adalah kajian kosakata khusus yang terdapat dalam
bidang minuman. Dalam terminologi minuman, terdapat term – term yang
digunakan untuk menerangkan jenis minuman, cara penyajian, cara pembuatan,
dan rasa minuman. Beberapa contohnya adalah sebagai berikut:
1.
champagne, merupakan salah satu jenis anggur putih yang memiliki ciri –
cirri khas tertentu yaitu apabila tutup botolnya dibuka akan muncul buih yang
disebabkan oleh keluarnya gas asam atau CO2.
25
2.
Scotch, merupakan jenis minuman wiski yang didistilasi di Skotlandia dan
dimatangkan paling sedikit selama tiga tahun di tong kayu ek, atau memiliki
kualitas setara dengan wiski yang diproduksi di daerah Skotlandia.
3.
sec, merupakan term yang digunakan untuk menjelaskan rasa dari sebuah
minuman yaitu minuman beralkohol yang memiliki kandungan gula sebesar
3-5 persen.
4.
doux, merupakan term yang digunakan untuk menjelaskan rasa dari sebuah
minuman yaitu minuman beralkohol yang memiliki kandungan gula di atas 7
persen.
5.
distillation, merupakan salah satu proses pembuatan minuman beralkohol
yaitu proses pemanasan dan pendinginan kembali dengan maksud
memperoleh kadar alkohol yang lebih tinggi, karena alkohol yang
mempunyai titik didih lebih tinggi daripada air akan menguap terlebih dahulu.
C. Terminologi eau-de-vie
Dalam penelitian ini terminologi eau-de-vie merupakan kosakata khusus
yang berkaitan dengan bidang tema minuman khususnya eau-de-vie. Istilah-istilah
dalam bidang kegiatan ini adalah kosakata yang khusus atau tertentu yang tidak
digunakan dalam bidang lain. Kosakata-kosakata tersebut akan berbeda maknanya
bila dibahas di dalam tema lain atau bidang kajian lain. Pada bab ini, peneliti
mengambil wiski untuk dijelaskan lebih lanjut. Karena wiski merupakan eau-devie yang paling terkenal dan paling banyak dikonsumsi oleh orang di dunia. Wiski
juga bisa merepresentasikan eau-de-vie.
26
1. Pengertian Wiski
Wiski merupakan minuman berkadar alkohol tinggi yang dibuat dari
distilasi biji-bijian (baik gandum, beras, jagung, atau padi-padian) yang telah
melalui proses pengecambahan dan proses fermentasi. Hasil dari proses distilasi
tersebut kemudian disimpan dalam tong kayu selama beberapa tahun, antara 3
sampai 12 tahun (Amik, 1991:16).
2.
Sejarah wiski
Asal – usul minuman wiski masih menjadi perdebatan antara Irlandia dan
Skotlandia. Bangsa Skotlandia mempunyai bukti tertulis yang menyatakan bahwa
merekalah yang menciptakan wiski. Sedangkan bangsa Irlandia mempunyai
pendapat lain tentang asal-usul minuman wiski, yang harus dipahami oleh mereka,
dan mereka mempunyai bukti yang meyakinkan.
Jejak distilasi untuk pertama kalinya ditemukan di Mesir tahun 3000 SM.
Hasil distilasi pada masa itu adalah wangi-wangian dan celak mata. Serbuk hasil
distilasi tersebut dijadikan sebagai bahan riasan untuk kelopak mata. Kemudian
term alkohol muncul setelah abad pertengahan yang diambil dari bahasa arab
yakni al khôl. Pada abad 9 SM, arak, minuman manis yang berasal dari
penyulingan gula atau buah telah diproduksi di India.
Pada suatu masa dimana kekaisaran romawi jatuh dan terjadi penolakan
terhadap umat kristiani, muncullah para missionaris dari Irlandia yang dipimpin
oleh St. Patrick. Pada tahun 432 dia menjadi pewarta injil sekaligus mengajarkan
27
teknik penyulingan dari Irlandia. Kemudia mereka mulai memproduksi l'uisce
beatha, yang diterjemahkan menjadi l'eau-de-vie.
Meskipun sudah tidak muncul lagi, namun pada abad 15, ada seseorang
yang menulis tentang penyulingan minuman yang berasal dari sereal, biji gerst,
tanaman gandum, atau padi-padian, yang digunakan sebagai obat-obatan,
wewangian atau harum-haruman. Minuman manis tersebut berasal dari tanaman
jamu-jamuan dan madu yang mengandung sejenis antibiotik untuk mengobati
keracunan terhadap makanan. Itulah mengapa minuman tersebut dinamakan eaude-vie.
Pada tahun 1170, tentara Inggris di bawah pimpinan raja Henry II
menyerang dan menduduki Irlandia. Para tentara menemukan minuman
beralkohol peninggalan penduduk pribumi. Orang-orang Inggris tertarik pada
l'uisce beatha. Kata tersebut sangat sulit untuk diucapkan oleh orang-orang
Inggris, maka dari waktu ke waktu nama minuman tersebut mengalami beberapa
perubahan dari uisce, fuisce, uiskie, whiskie dan akhirnya menjadi wiski.
3. Cara pembuatan wiski
Ada beberapa tahap dalam pembuatan wiski, antara lain sebagai berikut:
a.
L’orge et le maltage (proses pengecambahan gandum hitam)
Dari semua jenis padi-padian, gandum hitam merupakan bahan yang
paling baik untuk diolah menjadi wiski, karena bisa menimbulkan aroma yang
lebih baik dibandingkan dengan yang lainnya. Gandum hitam direndam dalam air
agar terjadi proses pengecambahan. Kecambah itu disebut dengan malt.
28
Gambar. 01. Gandum hitam
Gambar. 02. Gandum hitam yang telah dipanen
b.
La tourbe (bahan bakar untuk proses pengeringan)
La tourbe merupakan bahan yang digunakan dalam proses selanjutnya,
yaitu pengeringan. Bahan ini merupakan hasil dari penguraian atau pembusukan
tumbuh-tumbuhan, semak-semak, dan lumut yang terjadi selama beberapa tahun.
asapnya dapat menimbulkan aroma yang khas seperti aroma ikan asap atau juga
seperti aroma getah karet yang terbakar.
29
Gambar. 03. La tourbe
Gambar. 04. La tourbe brulee
c. Le brassage (proses pembuatan adonan)
Setelah melalui proses pengeringan, selanjutnya malt dihancurkan atau
digiling, kemudian dihaluskan di dalam tangki yang berisi air mendidih sampai
lembut. Malt yang sudah menjadi bubur ini disebut wort.
Gambar. 05. Le brassage
d. Les levures et la fermentation (proses peragian dan fermentasi)
Fermentasi adalah proses dimana wort di dinginkan mencapai suhu 200C
dan dipindahkan ke tangki yang disebut washback, lalu ditambahkan ragi. Pada
proses ini gula dipecah menjadi dua bagian, yaitu gas dan alkohol berkadar ringan
yang disebut wash.
30
Gambar. 06. washback
e. La distillation (proses distilasi)
Wash kemudian didistilasi atau disuling pada alat penyulingan yang
disebut alambic sebanyak dua kali. Pada proses ini, wash yang mengandung
alkohol dapanaskan, dan alkohol akan menguap lebih dahulu karena titik didihnya
lebih rendah daripada air. Alkohol yang menguap ini disalurkan melalui pipa
pendingin dan akhirnya jatuh menjadi butiran air dan alkohol yang berkadar lebih
tinggi.
Gambar. 07. Les alambic
31
31
Gambar. 08. La distillation
f. Les fûts et les vieillisemment (proses pengumuran)
Wiski yang dihasilkan dari proses distilasi selanjutnya disimpan dam tong
yang terbuat dari kayu oak. Jenis kayu ini didapat dari tumbuhan yang berasal dari
belahan bumi utara. Wiski tersebut didiamkan atau diumurkan selama minimal
tiga tahun.
Gambar. 09. Le fût
32
32
Gambar. 10. les vieillisemment
g. L’assemblage (proses pembotolan)
Proses yang terakhir yaitu pembotolan. Setelah wiski selesai dari proses
penyimpanan atau pengumuran, selanjutnya wiski dibotolkan dan siap untuk
dijual.
Gambar. 11. L’assemblage
33
33
Gambar. 12. Wiski yang sudah siap diminum.
4.
Jenis –jenis wiski
Wiwoho (2009: 49), menyebutkan bahwa ada empat macam jenis wiski,
yaitu:
a.
Scotch wisky
Jenis ini adalah wiski asli produksi Negara Skotlandia. Minuman ini
memiliki cirri khas berbau asap. Hal itu disebabkan karena pada proses
pembuatannya, malt dikeringkan pada tangki pengering langsung di atas bara batu
bara dan arang tanah liat. Beberapa mereknya yang terkenal adalah:
• Johny Walker
• Cutty Shark
• Black & White
• Vat 69
• Ballantine
• White Label
• White Hourse
• Chivas Regal
36
34
Gambar. 13. Chivas Regal
b.
Irish wisky
Wiski jenis ini berasal dari Irlandia. Proses pembuatannya sama dengan
proses pembuatan pada Scotch Wisky, hanya saja minuman jenis ini tidak
beraroma asap. Minuman ini banyak digemari sebagai minuman campuran, dan
yang terkenal adalah Irish coffe. Beberapa merek yang terkenal antara lain:
• John Jameson
• Tullamore Dew’s
• Old Bushmill
• John Power’s
Gambar. 14. Old Bushmill
37
35
c.
American wisky (bourbon)
Minuman jenis ini merupakan produksi dari Amerika Serikat. Bourbon
Wisky adalah salah satu jenis American Wisky yang dibuat di negara bagian
Kentucky, daerah Bourbon County. Penemunya adalah Elijah Craig, pada tahun
1789. Wiski jenis ini banyak digemari untuk dibuat minuman campuran. Beberapa
mereknya antara lain:
• Four Roses
• Early Times
• Seagram’s Seven Crown
• Old Crown
• Jim Beam
• Old Grand Dad
• Wild Turkey
• Marker’s Mark
• Calvert
• Antique
• Kessler
• Mattingly & Moore
Gambar. 15. Jim Beam
d. Canadian wisky
Jagung, gandum, gandum hitam adalah jenis padi –padian yang pada
umumnya digunakan sebagai bahan dasar pembuatan Canadian Wisky. Minuman
33
36
ini juga terkenal sebagai rye wisky karena karena bahannya lebih banyak
menggunakan rye (gandum hitam). Cara pembuatannya adalah dengan
mengumurkan rye wisky selama paling tidak enam tahun atau lebih. Wiski jenis
ini juga banyak digunakan sebagai bahan minuman campuran. Beberapa
mereknya antara lain:
• Seagram’s V.O.
• Canadian Club
• Gold Tassel
• Dominion Ten
• Seagram’s Crown Royal
Gambar. 16. Canadian Club
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN
A. Jenis Penelitian
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yaitu peneliti mengkaji
term eau-de-vie, profil situs, dan berbagai informasi tentang eau-de-vie, untuk
memahami kata dan frasa yang berhubungan dengan term eau-de-vie. Peneliti
sendiri bertindak sebagai observer sekaligus yang mengumpulkan data utama
secara aktif.
Menurut Moleong (2004:168) “peneliti merupakan perencana,
pelaksana pengumpulan data, analisis, penafsir data, dan pada akhirnya ia menjadi
pelapor hasil penelitiannya. Data yang dikumpulkan berupa kata, gambar dan
bukan angka”.
B. Subjek dan Objek Penelitian
Subjek penelitian ini adalah semua kata, frasa, dan kalimat yang terdapat
dalam situs www.whisky.fr. Adapun objek dalam penelitian ini adalah term yang
dapat berupa kata atau frasa yang berhubungan dengan bidang eau-de-vie yang
terdapat pada situs internet www.wiski.fr.
C. Sumber Data
Data dalam penelitian ini berupa kalimat yang di dalamnya terkandung
term eau-de-vie . Sumber data adalah situs internet www.whisky.fr, karena dalam
situs ini terdapat panduan lengkap tentang eau-de-vie yang di dalamnya
37
38
dikemukakan tentang jenis-jenis eau-de-vie, tentang pembuatan, tentang rasa dari
eau-de-vie, tentang sejarah, dan karakteristik berbagai macam eau-de-vie yang di
dalamnya terdapat istilah-istilah khusus mengenai tema tersebut.
Dalam situs ini terdapat empat link utama. Pertama, Notre Catalogue,di
dalamnya kita dapat menemukan tiga kategori utama tentang wiski, yaitu
catalogue whisky yang berisi semua merek wiski yang terdapat dalam situs ini
yang disusun sesuai dengan abjad, masing-masing merek mempunyai beberapa
varian yang berbeda, di dalamya juga tertera informasi tentang minuman tersebut,
seperti harga, volume, dan sebagainya sehingga orang bisa langsung memesan
minuman yang dikehendaki secara online. Types de whiskies yang berisi tentang
tipe-tipe wiski yang tersedia dalam situs ini. Les negociants yang berisi tentang
beberapa perusahaan yang menjual wiski.
Link yang kedua yaitu La Maison du Whisky, di dalamnya menerangkan
profil tentang situs ini, di antaranya menerangkan beberapa toko yang mereka
punya, beberapa katalog tentang wiski, tentang komunitas penikmat wiski, selain
itu juga terdapat formulir untuk berlangganan majalah wiski yang bisa diunduh.
Link yang ketiga yaitu Découvrir le Whisky, dalam link ini terdapat
informasi tentang sejarah wiski, negara- negara penghasil wiski, cara pembuatan
wiski, yang memuat secara lengkap tentang bagaimana wiski dibuat dari mulai
bahan mentah yaitu berupa macam-macam sereal yang mengalami beberapa
proses sampai akhirnya menjadi wiski yang siap untuk dinikmati.
Link yang keempat yaitu Les Bonnes Adresses, dalam link ini kita di
sediakan sebuah peta yang menunjukkan tempat-tempat yang berhubungan
39
dengan wiski. Peta tersebut menunjukkan tempat-tempat pembuatan wiski, guagua penyimpanan wiski, toko-toko maupun restroran yang menyediakan wiski.
D. Metode dan Teknik Penyediaan Data
Pada tahap penyediaan data, peneliti menjaring data yang terdapat dalam
situs internet www.whisky.fr. Peneliti menggunakan metode simak (Sudaryanto,
1993:133), yaitu menyimak penggunaan bahasa, khususnya term yang terdapat
pada bidang eau-de-vie. Dalam hal ini peneliti membaca dan menyimak, serta
dengan cermat dan teliti mendalami semua informasi yang terdapat dalam situs
tersebut untuk kemudian dilakukan pencatatan. Teknik dasar yang digunakan
dalam metode tersebut adalah teknik sadap. Teknik sadap adalah teknik
penyediaan data yang diwujudkan dengan penyadapan, atau dengan kata lain
mengambil data yang ada dalam suatu konteks (Sudaryanto: 1993). Kemudian,
data yang telah dicatat diklasifikasikan berdasarkan klasifikasi term, kategori
leksikal, dan makna term, yang dimasukkan dalam tabel data. Berikut contoh tabel
data dalam penelitian ini.
Tabel Data
No Term
Data
Klasifikasi
Term
Kategori
Leksikal
1 2 3 4 5 1
1
eaudevie
Le whisky est
une eau-devie obtenue
par la
distillation
d'une ou de
plusieurs
céréales et
√
√
2
3
Makna
1
√
Keterangan
2
Liquide
alcoolique
consommable
provenant de la
distillation du
jus fermenté des
fruits (eau-devie naturelle)
40
vieillie en fût
de chêne,
alors que le
cognac et
l'armagnac
sont obtenus à
partir de
raisins, le
calvados à
base de
pommes (et de
poires), et le
rhum à base
de canne à
sucre.
ou de la
distillation de
substances
alimentaires
(céréales,
tubercules).
(Petit
Robert,2012)
Keterangan
Kategori Term
:
: 1. Tipe eau-de-vie
2. Proses Pembuatan eau-de-vie
3. Material/Bahan Pembuatan eau-de-vie
4. Alat yang digunakan dalam Proses Pembuatan eau-de-vie
5. Apresiasi eau-de-vie
Kategori leksikal : 1. Nomina
2. Adjektiva
3. verba
Makna
: 1. Leksikal
2. Kontekstual
Tabel data di atas terdiri dari beberapa kolom. Kolom pertama merupakan
nomor urut term. Kolom kedua berupa term eau-de-vie, kolom ketiga berisi data
dari penelitian ini yaitu kalimat yang di dalamnya terkandung term eau-de-vie.
Kolom keempat berisi tentang kategori bentuk term yang terdiri dari lima kolom,
yaitu tipe eau-de-vie, proses pembuatan eau-de-vie, material/bahan pembuatan
eau-de-vie, media/alat yang digunakan dalam proses pembuatan eau-de-vie, dan
apresiasi eau-de-vie. Kolom kelima berisi tentang kategori leksikal, yang terdiri
dari 3 kolom yaitu nomina, adjektiva, dan verba. Kolom keenam berisi tentang
41
makna dari term, yang terdiri dari dua kolom yaitu makna leksikal dan makna
kontekstual, dan kolom terakhir berupa keterangan dari term eau-de-vie.
E. Metode Analisis Data
Analisis data adalah upaya dalam sebuah penelitian untuk menangani
secara
langsung
masalah
yang
terkandung
pada
data.
Dalam
rangka
pengelompokan dan pengklasifikasian data tentu harus didasarkan pada apa yang
menjadi tujuan penelitian, tujuan penelitian itu sendiri adalah memecahkan
masalah yang menjadi fokus penelitian (Mahsun, 2007: 253).
Tujuan pertama dari penelitian ini adalah mendeskripsikan kategori term
eau-de-vie. Agar tujuan tersebut dapat tercapai maka peneliti menggunakan
metode padan referensial, yakni metode yang alat penentunya adalah referen
bahasa. Referen bisa berupa definisi atau ciri-ciri suatu benda atau suatu konsep,
dan bisa juga berupa gambar untuk menjelaskan suatu bahasa.
Cara awal kerja metode padan menggunakan teknik dasar yaitu teknik
pilah unsur penentu (PUP), alat yang digunakan adalah daya pilah yang bersifat
mental yang dimiliki oleh peneliti (Sudaryanto,1993:21). Daya pilah yang
digunakan dalam teknik PUP ini adalah daya pilah referensial, yang merupakan
daya pilah yang “alat penentunya ialah kenyataan yang ditunjuk oleh bahasa atau
referen bahasa” (Sudaryanto, 1993 : 13).
Dalam metode padan terdapat hubungan banding antara semua unsur
penentu yang relevan dengan semua unsur data yang ditentukan, karena
membandingkan berarti pula mencari semua kesamaan dan perbedaan yang ada di
42
antara kedua hal yang dibandingkan maka, dapatlah hubungan banding itu
dijabarkan menjadi hubungan penyamaan dan hubungan pembedaan. Agar dapat
tercapai tujuan pertama dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan bentuk
term eau-de-vie maka peneliti menggunakan teknik hubung banding yakni teknik
hubung banding menyamakan (HBS), yaitu menyamakan antara definisi term
secara teoretis yakni keterangan data dari situs www.whisky.fr dengan referen
term tersebut. Berikut contoh analisis klasifikasi term eau-de-vie tersebut :
(16) Des marques telles que Ballantine, Chivas Regal, Dewars et Johnie
Walker, ont donné au scotch whisky ses lettres de noblesse.
(Merek-merek wiski skotlandia seperti ballantine, chivas regal,
dewars, dan johnie walker merupakan merek yang terkenal)
Scotch merupakan salah satu contoh term yang diklasifikasikan ke dalam
jenis eau-de-vie, term tersebut berasal dari bahasa Inggris dan digunakan pula
dalam bahasa Prancis untuk menyebut nama jenis minuman keras yang berasal
dari negara Skotlandia. Berdasarkan pengertian dalam situs www.whisky.fr,
Scotch adalah wiski asli produksi Negara Skotlandia yang berbahan dasar sereal,
minuman ini memiliki ciri khas berbau asap yang disebabkan oleh proses
pembuatannya, yakni malt dikeringkan pada tangki pengering langsung di atas
bara batu bara dan arang tanah liat. Beberapa mereknya yang terkenal sebagai
berikut Johny Walker, Black & White, Ballantine, White Hourse, Chivas Regal,
Cutty Shark, Vat 69, dan White Label.
43
Gambar. 17. Chivas Regal
Tujuan kedua dari penelitian tentang term eau-de-vie dalam situs
www.whisky.fr adalah mendeskripsikan kategori leksikal dalam term eau-de-vie.
Kategori yang ditemukan dalam penelitian ini adalah nomina, adjektiva dan verba.
Untuk memudahkan dalam mencapai tujuan tersebut maka peneliti menggunakan
metode agih. Menurut Sudaryanto (1993 : 13), dalam metode agih, alat
penentunya adalah bagian dari bahasa (langue) yang bersangkutan tersebut.
Dalam penggunaaan metode agih, peneliti menggunakan teknik dasar dan teknik
lanjutan.
Teknik dasar yang peneliti gunakan adalah teknik BUL (Bagi Unsur
Langsung), cara kerja teknik ini adalah membagi satuan lingual data menjadi
beberapa unsur. Kemudian untuk teknik lanjutan peneliti menggunakan teknik
ganti, teknik ini berfungsi untuk mengetahui kadar kesamaan kelas atau kategori
unsur terganti dengan unsur pengganti dan bila dapat saling menggantikan maka
kedua unsur tersebut dalam kelas atau kategori yang sama (Sudaryanto,1993:48).
Berikut adalah contoh analisis nomina.
(17) Le whisky
L’armagnac
est une eau-de-vie obtenue par la distillation
d'une ou de plusieurs céréales et vieillie en fût de
chêne...
44
“
Wiski
Armagnac
adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari
beberapa jenis sereal dan diumurkan dalam tong
kayu...”
Pada kalimat 17, kata l’ armagnac yang dapat menggantikan kata le
whisky. L’armagnac merupakan kata yang memiliki kategori leksikal nomina
karena kata tersebut memiliki genre yaitu maskulin yang dinyatakan dengan
article “le” dan bervariasi dengan jumlah (nombre) yaitu singulier.
Setelah
melakukan teknik ganti dengan mengganti kata le whisky dengan l’armagnac,
kalimat tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat disimpulkan
bahwa kata le whisky termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah satu ciri
nomina adalah mampu menduduki fungsi sebagai subjek dalam sebuah kalimat.
Selanjutnya adalah contoh analisis adjektiva.
(18) Pour schématiser, on peut dire que le whisky est une eau-de-vie de
céréales...
fermentées
distillées
”sebagai gambaran, dapat dikatakan bahwa wiski merupakan
minuman hasil
sereal...)”
fermentasi
distilasi
Pada kalimat 18, kata fermentées diganti dengan kata distillées. Distillées
merupakan kata yang memiliki kategori leksikal adjektiva, karena kata tersebut
memberi keterangan pada nomina yang diikutinya yaitu céréales atau sereal.
Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata fermentées dengan
distillées, kalimat tetap gramatikal dan berterima. Hal ini sesuai dengan fungsi
dari adjektiva yakni menerangkan nomina. Dengan demikian dapat disimpulkan
bahwa kata fermentées termasuk kategori leksikal adjektiva, sebab salah satu ciri
45
adjektiva adalah memberi keterangan pada nomina yang diikutinya. Kemudian
berikut contoh analisis verba.
distiller
fermenter
(19) Néanmoins, on ne peut
directement des céréales, des
fruits ou la canne à sucre dans un alambic.
“Namun kita tidak bisa
mendistilasi
memfermentasi
sereal, buah-buahan,
atau tebu secara langsung di dalam alat penyulingan”.
Pada kalimat 19, kata distiler diganti dengan kata fermenter, fermenter
merupakan kata yang memiliki kategori leksikal verba. Setelah melakukan teknik
ganti dengan mengganti kata distiler dengan fermenter, kalimat tetap gramatikal
dan berterima. Hal ini karena kata distiler merupakan kata yang menduduki fungsi
predikat. Seperti telah disebutkan sebelumnya bahwa fungsi sintaktis predikat
hanya dapat diduduki oleh kata yang berkategori leksikal verba atau frasa verbal.
Tujuan ketiga dari penelitian tentang term minuman eau-de-vie dalam situs
www.whisky.fr adalah mendeskripsikan makna term minuman eau-de-vie.
Terdapat dua macam makna yang dianalisis dalam penelitian ini yaitu makna
leksikal dan makna kontekstual. Makna leksikal merupakan makna kata yang
terdapat dalam kamus atau disebut dengan makna referensial. Untuk menentukan
makna leksikal sebuah term, peneliti menggunakan metode padan referensial,
dilanjutkan dengan teknik HBS (hubung banding menyamakan). Teknik ini
digunakan untuk membandingkan antara semua unsur data yang ditentukan
(Sudaryanto, 1993:27), dalam hal ini mencari kesamaan antara definisi dalam
46
kamus dengan definisi dalam konteks yang ditentukan dengan analisis komponen
makna. Berikut adalah contoh analisis makna leksikal.
(20) l'orge est celle dont la contribution à la palette aromatique est la plus
significative.
“Biji gerst merupakan biji-bijian yang berperan dalam memberikan
aroma yang sangat kuat”
Pada kalimat 20 terdapat term orge yang di dalam kamus bermakna biji
gerst yang berbentuk biji tunggal dan dipakai sebagai salah satu bahan pembuatan
wiski. Kemudian peneliti membandingkan definisi tersebut dengan definisi dalam
konteks dengan menggunakan analisis komponen makna sebagai berikut.
+ plante herbacée
+ à épi simple
Orge
+ cultivée comme
céréale
+ grain de cette céréale,
Berdasarkan analisis komponen makna di atas, dapat kita ketahui makna
term orge dari komponen pembentuk maknanya, yakni tanaman rumput-rumputan
yang ditunjukkan oleh komponen makna planté herbacée, berbentuk biji tunggal
yang ditunjukkan oleh komponen makna à épi simple. Komponen makna cultivée
comme cereal menunjukkan proses penanaman tanaman ini seperti sereal, dan
biji-biji
tersebut sering digunakan dalam proses pencampuran
adonan yang
merupakan salah satu proses yang terdapat dalam pembuatan wiski, hal ini
ditunjukkan oleh komponen makna grain de cette cereal surtout en brasserie.
Dari komponen pembentuk makna orge dapat diketahui bahwa makna
makna term tersebut sama dengan yang terdapat di dalam kamus yaitu tanaman
47
rumput-rumputan yang berbentuk biji tunggal, proses pengolahannya seperti
sereal, dan biji-biji tersebut sering digunakan dalam proses pencampuran, dalam
pembuatan wiski. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa term orge memiliki
makna leksikal.
Makna kontekstual merupakan makna yang terkandung dalam sebuah kata
yang terdapat dalam sebuah konteks, makna tersebut berbeda dengan makna yang
terdapat dalam kamus. Untuk menentukan makna kontekstual, peneliti
menggunakan teknik perluas. Menurut Sudaryanto (1993:55), kegunaan teknik
perluas itu adalah untuk menentukan segi-segi kemaknaan (aspek semantis) satuan
lingual tertentu. Berikut contoh analisis makna kontekstual.
(21) Ils s'écoulent à travers le spirit safe, véritable coffre-fort à alcool.
“Cairan alkohol yang telah disuling dialirkan melalui alat pemantau
hasil distilasi, yang merupakan brankas alkohol”
Dari kalimat 21 diambil kata coffre-fort, kata tersebut merupakan term
dalam penelitian ini. Selanjutnya dari kata tersebut diperluas ke kiri (ke depan),
menjadi kalimat sebagai berikut.
(22) Il a gardé son argent dans un coffre-fort.
“Dia telah menyimpan uangnya dalam sebuah brankas”
Kalimat 21 mengandung term tentang media/alat dalam pembuatan eaude-vie yakni coffre-fort yang memiliki makna kontekstual sebuah alat menyerupai
kotak brankas yang terkunci dan bersifat tembus pandang, yang bertujuan agar
produsen tidak perlu membuka kotak tersebut untuk menghindari menguapnya
cairan hasil distilasi. Pada kalimat 22 kata coffre-fort mengandung makna
48
kontekstual yakni peti besi yang digunakan untuk menyimpan barang berharga
yang dalam kalimat tersebut adalah uang.
Berdasarkan
kalimat 21 dan 22 terdapat perbedaan makna dari term
coffre-fort, kalimat 21 mengacu pada makna kontekstual yakni alat pemantau
alkohol yang menyerupai kotak brankas yang terkunci, dalam hal ini sebagian
berbahan kaca sehingga bersifat tembus pandang. Makna tersebut muncul karena
adanya kata à alcool yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut. Kalimat
22 sebagai pembanding menunjukkan bahwa kata coffre-fort mengandung makna
kontekstual yakni peti besi yang digunakan untuk menyimpan barang berharga
dalam hal ini adalah uang. Makna tersebut muncul karena adanya frasa gardé son
argent yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut.
Dalam kalimat 21, coffre-fort merupakan sebuah kotak besar yang
terkunci rapat, yang sebagian besar berbahan kaca tembus pandang yang terikat
atau dibatasi dengan kuningan. Benda ini digunakan oleh pembuat eau-de-vie
untuk menganalisa cairan hasil distilasi yang keluar dari alambic (alat untuk
mendistilasi alkohol) tanpa harus menyentuh langsung cairan tersebut. Berikut ini
adalah gambar coffre-fort.
49
Gambar. 17. coffre-fort
Sumber : http://en.wikipedia.org/wiki/Spirit_safe
Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata coffre-fort termasuk
ke dalam makna kontekstual, karena maknanya dapat berubah tergantung
konteksnya.
F. Uji Keabsahan Data
Untuk membuktikan bahwa data yang diperoleh valid dan dapat
dipertanggungjawabkan maka perlu dilakukan uji validitas dan uji reliabilitas.
1. Validitas
Krippendorf (1993:247) menyatakan “kesahihan menandakan
kualitas
hasil penelitian yang membawa seseorang untuk mengakuinya sebagai fakta-fakta
yang tidak dapat ditentang”. Validasi (uji kesahihan) yang digunakan dalam
penelitian ini adalah uji validitas semantis. Uji validitas tersebut dianggap sesuai
bagi penelitian ini karena menurut Krippendorf (dalam Zuchdi, 1993 : 75) “
50
validitas semantik mengukur tingkat kesensitifan suatu teknik terhadap maknamakna simbolik yang relevan dengan konteks tertentu”. Alat ukur yang digunakan
untuk menguji validitas makna tersebut berupa analisis komponen makna.
2. Reliabilitas
Reliabilitas berfungsi untuk meyakinkan bahwa hasil-hasil analisis dalam
penelitian ini adalah sesuatu yang nyata (Zuchdi : 1993). Krippendorff (dalam
Zuchdi: 1993) membagi reliabilitas menjadi tiga jenis yaitu stabilitas, kemunculan
kembali dan keakuratan. Ketiga reliabilitas tersebut digunakan guna menguji
reliabilitas data dan hasil penelitian yang ditampilkan. Stabilitas data yang ada
diuji kestabilitasannya dengan membaca dan menganalisis data secara berulangulang supaya diperoleh hasil yang tepat, tetap dan akurat. Expert judgement juga
digunakan untuk menguji stabilitas data serta untuk menguji keakuratan data,
dalam hal ini peneliti menunjuk bapak Herman, M.Pd sebagai penilai yang
dianggap ahli.
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian
Hasil penelitian ini berupa deskripsi mengenai klasifikasi term eau-de-vie,
kategori leksikal term eau-de-vie, dan deskripsi mengenai makna term eau-de-vie
dalam situs whisky.fr. Situs tersebut ditulis oleh perusahaan La Maison du Whisky
yang didirikan oleh Goorges Bénitah pada tahun 1956. Dalam penelitian ini
peneliti mengambil data-data yang berkaitan dengan
term eau-de-vie yang
terdapat dalam situs tersebut. Dari subjudul-subjudul tersebut diperoleh data
sebanyak 154 buah.
1.
Klasifikasi Term eau-de-vie
Hasil penelitian menunjukkan term eau-de-vie dapat diklasifikasikan
menjadi 5, yakni term yang mengacu pada tipe eau-de-vie, term yang mengacu
pada proses pembuatan eau-de-vie, term yang mengacu pada material/bahan
pembuatan eau-de-vie, term yang mengacu pada media/alat yang digunakan
dalam pembuatan eau-de-vie, dan term yang mengacu pada apresiasi eau-de-vie.
Term yang diklasifikasikan ke dalam jenis eau-de-vie ditemukan 20 term.
Term yang diklasifikasikan ke dalam proses pembuatan eau-de-vie ditemukan 31
term, term yang diklasifikasikan ke dalam material/bahan pembuatan eau-de-vie
ditemukan 41 term, term yang diklasifikasikan ke dalam media/alat yang
digunakan dalam pembuatan eau-de-vie ditemukan 41 term, dan term yang
diklasifikasikan ke dalam apresiasi terhadap eau-de-vie ditemukan 17 term.
51
52
2.
Kategori Leksikal Term eau-de-vie
Hasil penelitian terhadap kategori leksikal ditemukan 3 kategori, yang
terdiri dari kategori nomina, kategori adjektiva, dan kategori verba. Berdasarkan
hasil penelitian terhadap kategori nomina, peneliti menemukan 126 term. Hasil
penelitian tentang kategori adjektiva ditemukan 25 term. Kemudian kategori verba
ditemukan 3 term.
3.
Makna Term eau-de-vie
Hasil penelitian mengenai makna term, ditemukan 2 makna, yakni makna
leksikal dan makna kontekstual. Makna leksikal disebut juga makna referensial
atau makna denotasi, maksudnya makna suatu kata atau frasa tersebut tidak
dipengaruhi oleh sebuah konteks. Makna kontekstual adalah makna yang
terkandung pada suatu kata atau frasa yang dipengaruhi oleh konteks, sehingga
akan berbeda makna jika kata atau frasa tersebut berada pada konteks yang
berbeda pula.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh 112 term yang mengandung makna
leksikal yang terdapat dalam kelima kategori term, yaitu makna leksikal yang
terdapat dalam kategori tipe eau-de-vie ditemukan 10 term. Makna leksikal yang
terdapat dalam kategori proses pembuatan eau-de-vie ditemukan 28 term. Makna
leksikal yang terdapat dalam kategori material/bahan pembuatan eau-de-vie
ditemukan 37 term. Makna leksikal yang terdapat dalam kategori media/alat
pembuatan eau-de-vie ditemukan 27 term, dan makna leksikal yang terdapat
dalam kategori apresiasi eau-de-vie ditemukan 9 term.
53
Hasil penelitian terhadap makna kontekstual ditemukan 42 term yang
terdapat di dalam kelima kategori term, yakni yang terdapat dalam kategori tipe
eau-de-vie ditemukan 12 term bermakna kontekstual. Makna kontekstual yang
terdapat dalam kategori proses pembuatan eau-de-vie ditemukan 5 term. Makna
kontekstual yang terdapat dalam kategori material/bahan pembuatan eau-de-vie
ditemukan 4 term. Makna kontekstual yang terdapat dalam kategori media/alat
pembuatan eau-de-vie ditemukan 14 term, dan makna kontekstual yang terdapat
dalam kategori apresiasi eau-de-vie ditemukan 8 term.
B. Pembahasan
Uraian berikut merupakan deskripsi mengenai bentuk term, kategori
leksikal, dan makna term eau-de-vie dalam situs whisky.fr.
1. Klasifikasi Term eau-de-vie
Berdasarkan hasil penelitian tentang klasifikasi term eau-de-vie, diketahui
bahwa term eau-de-vie dalam situs whisky.fr dapat dklasifikasikan menjadi 5,
yaitu tipe eau-de-vie, proses pembuatan eau-de-vie, material/bahan pembuatan
eau-de-vie, media/alat yang digunakan dalam pembuatan eau-de-vie dan apresiasi
eau-de-vie. Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai kelima klasifikasi
bentuk term.
a. Term yang megacu pada tipe eau-de-vie
Term yang diklasifikasikan ke dalam tipe eau-de-vie ditemukan 22 term.
Berikut contoh analisis term tersebut.
(23) Des marques telles que Ballantine, Chivas Regal, Dewars et Johnie
Walker, ont donné au scotch whisky ses lettres de noblesse.
54
“Merek-merek wiski skotlandia seperti ballantine, chivas regal,
dewars, dan johnie walker merupakan merek yang terkenal”
Scotch whisky merupakan salah satu contoh term yang berkaitan dengan
tipe eau-de-vie, term tersebut berasal dari bahasa inggris dan digunakan pula
dalam bahasa prancis untuk menyebut nama jenis minuman keras yang berasal
dari negara Skotlandia. Scoth whisky adalah wiski asli produksi Negara
Skotlandia, minuman ini memiliki ciri khas berbau asap yang disebabkan oleh
proses pembuatannya, yakni malt dikeringkan pada tangki pengering langsung di
atas bara batu bara dan arang tanah liat.
Pernyataan tersebut dapat diperjelas dengan menggunakan metode padan
referensial, alat penentunya adalah definisi dari term tersebut yaitu minuman
berkadar alkohol tinggi yang berasal dari proses distilasi seral, dan diumurkan
dalam tong kayu selama sekitar 3-12 tahun. Miunuman ini beraroma asap, dan
berasal dari Negara Skotlandia. Beberapa mereknya yang terkenal sebagai berikut
Johny Walker, Black & White, Ballantine, White Hourse, Chivas Regal, Cutty
Shark, Vat 69, dan White Label.
Gambar 18. Chivas Regal
Sumber: http://www.eclixxo.com
55
(24) Des marques telles que Ballantine, Chivas Regal, Dewars et Johnie
Walker, ont donné au scotch whisky ses lettres de noblesse.
“Merek-merek wiski skotlandia seperti ballantine, chivas regal,
dewars, dan johnie walker merupakan merek yang terkenal”
Term ballantine dianalisis dengan menggunakan metode padan referensial,
alat penentunya adalah definisi dan ciri-ciri dari term tersebut. Kata ballantine
berasal dari bahasa Skotlandia yang digunakan sebagai nama salah satu merek
wiski yang diproduksi di Skotlandia. Ballantine merupakan salah satu merk wiski
Skotlandia yang didirikan tahun 1827 di Édimbourg. Minuman ini telah diekspor
ke Amerika Serikat mulai tahun 30-an dan berkembang pesat di Eropa. Ballantine
memiliki beberapa jenis yakni ballantine’s finest 200cl 40%, ballantine’s finest
40%, ballantine’s 12ans 40%, dan ballantine’s 17ans 43%, dari 4 jenis tersebut
ballantine’s 17ans 43% yang merupakan minuman wiski premium di jenisnya
yang diolah dari biji-bijian dan malt dengan kualitas terbaik.
Minuman ini
memiliki ciri-ciri berwarna coklat keemasan, memiliki percampuran aroma kayu
ek yang dibakar, vanili dan moka, di dalam mulut terasa kuat dan berminyak,
terdapat rasa manis dan pahit dari kopi yang dipanggang, dan juga memiliki
karakter floral yang halus dari bunga mawar.
Pernyataan di atas dapat diperjelas dengan menggunakan metode padan
referensial, referennya adalah benda wiski ballantine yang ditunjukkan oleh
gambar wiski ballantine sebagai berikut.
56
Gambar.19 ballantine’s 17ans
Sumber: www.whisky.fr
b. Term yang mengacu pada Proses Pembuatan eau-de-vie
Term yang diklasifikasikan ke dalam proses pembuatan eau-de-vie
ditemukan 35 term, berikut adalah contoh analisis term tersebut.
(25) ... puis transformer les sucres contenus dans les grains de céréale ou
dans les fruits en alcool à l'aide de levures : la fermentation est en
effet le pivot de ce processus complexe.
“kemudian mengubah gula yang terkandung dalam biji sereal atau
dalam buah menjadi alkohol dengan menggunakan ragi, fermentasi
merupakan hal yang sangat penting dalam proses tersebut”
Fermentation merupakan salah satu term yang berkaitan dengan proses
fermentasi yang memiliki makna mengubah zat tertentu dengan bantuan enzim
yang diproduksi oleh mikro-organisme dalam hal ini adalah ragi. Pada proses
tersebut, fermentasi berperan untuk mengubah gula yang terkandung dalam buah
atau biji sereal menjadi alkohol menggunakan ragi. Pernyataan tersebut dapat
57
diperjelas dengan menggunakan metode padan referensial, alat penentunya adalah
ciri-ciri proses fermentasi yakni sebagai berikut, menggunakan ragi atau mikroorganisme, berlangsung pada wadah atau tempat tertutup, penstabilan suhu
ruangan agar proses tersebut dapat lebih maksimal, membutuhkan rentang waktu
tertentu, dan bertujuan untuk memisahkan zat gula dengan alkohol.
Gambar. 20. La fermentation
Sumber: http://www.whisky.fr
Gambar 19 menunjukkan adonan bahan pembuatan wiski yang
ditempatkan dalam suatu wadah untuk difermentasi.
(26) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et vieillie en fût de chêne...
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal dan diumurkan dalam tong kayu...”
Distillation merupakan salah satu term yang berkaitan dengan proses
distilasi, hal tersebut dapat diketahui setelah dilakukan analisis dengan metode
padan referensial, alat penentunya berupa definisi dari term tersebut yaitu
58
merupakan salah satu term yang berkaitan dengan proses distilasi yang memiliki
makna, proses penyulingan alkohol bekadar ringan yang berasal dari proses
fermentasi malt (wash). Pada proses tersebut, wash yang mengandung alkohol
dapanaskan, dan alkohol akan menguap lebih dahulu karena titik didihnya lebih
rendah daripada air. Alkohol yang menguap ini disalurkan melalui pipa pendingin
dan akhirnya jatuh menjadi butiran air dan alkohol yang berkadar lebih tinggi.
Pernyataan tersebut dapat diperjelas dengan menggunakan metode padan
referensial denga alat penentu proses distilasi yang ditunjukkan oleh gambar
sebagai berikut.
Gambar 21. Le procès de distillation
Sumber: http://dcs.ed.ac.uk
(27) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et vieillie en fût de chêne...
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal dan diumurkan dalam tong kayu...”
Vieille merupakan salah satu term yang berkaitan dengan proses
pengumuran, yang diketahui setelah dilakukan analisis dengan meggunakan
59
metode padan referensial dengan alat penentu definisi term vieille yaitu sebuah
proses pengumuran wiski yang masih muda di dalam sebuah tong selama minimal
3 tahun. Pernyatan tersebut dapat diperjelas dengan metode padan referensial yang
referennya adalah proses pengumuran yang ditunjukkan oleh gambar sebagai
berikut.
Gambar. 22. le chais
Sumber: http://www.chateaubellevue.org
c. Term yang mengacu pada Material/Bahan Pembuatan eau-de-vie
Term yang diklasifikasikan ke dalam material/bahan pembuatan eau-de-vie
ditemukan 41 term, berikut contoh analisis term tersebut.
(28) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales…
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal…”
Céréales merupakan bahan utama yang digunakan dalam proses
pembuatan wiski. Hal tersebut diketahui setelah melakukan analisis dengan
menggunakan metode padan referensial, alat penentunya adalah definisi dari
cereals. Bahan ini merupakan jenis biji-bijian yang diolah melalui proses
fermentasi untuk meneluarkan kandungan gula yang terdapat didalamanya dan
kemudian diubah menjadi alkohol. Term céréales termasuk dalam material/bahan
60
utama pembuatan wiski, karena dalam proses ini, cereals berperan sebagai bahan
utama yang disuling sehingga dapat menghasilkan minuman wiski.
Pernyataan tersebut dapat diperjelas dengan menggunakan metode padan
referensial, alat penentunya adalah benda dari cereals yang ditunjukkan oleh
gambar sebagai berikut.
Gambar. 23. Céréales
Sumber: http://www.whisky.fr
(29) Dès la fin du printemps et tout au long de l'été, lorsque le climat trop
doux ne permettait plus de distiller, les employés récoltaient la tourbe
dans les tourbières.
“Dari akhir musim semi sampai sepanjang musim panas, ketika cuaca
sangat lembab dan tidak memungkinkan untuk melakukan proses
distilasi para pekerja memanen bahan bakar dari lahan”
Setelah melakukan analisis, diketahui tourbe merupakan bahan yang
digunakan dalam proses pengeringan malt. Analisis menggunakan metode padan
referensial dengan alat penentu berupa definisi dari tourbe. Bahan ini merupakan
hasil dari penguraian atau pembusukan tumbuh-tumbuhan, semak-semak, dan
lumut yang terjadi selama beberapa tahun. Asapnya dapat menimbulkan aroma
yang khas seperti aroma ikan asap atau juga seperti aroma getah karet yang
terbakar. Term tourbe termasuk dalam material/bahan pembuatan wiski, karena
61
dalam proses pembuatan wiski, bahan ini berperan memberikan aroma asap pada
minuman wiski.
Pernyataan tersebut dapat diperjelas dengan menggunakan metode padan
referensial, alat penentunya adalah benda dari tourbe yang ditunjukkan oleh
gambar berikut.
Gambar. 24. La tourbe
Gambar. 25. La tourbe brulee
Sumber: http://www.whisky.fr
d. Term yang berkaitan dengan Media/Alat Yang Digunakan Dalam
Pembuatan eau-de-vie
Term yang dilklasifikasikan ke dalam media/alat yang digunakan dalam
pembuatan eau-de-vie ditemukan 42 term, berikut contoh term alat yang
digunakan dalam proses pembuatan eau-de-vie.
(30) Néanmoins, on ne peut distiller directement des céréales, des fruits
ou la canne à sucre dans un alambic.
“Namun kita tidak bisa menyuling sereal, buah-buahan, atau tebu
secara langsung di dalam alat penyulingan”
Setelah dilakukan analisis diketahui term alambic termasuk salah satu alat
yang digunakan dalam proses pembuatan wiski. Analisis menggunakan metode
padan referensial, alat penentunya berupa definisi dan ciri-ciri dari alembic.
Alambic merupakan alat penyulingan yang digunakan untuk menyuling wash agar
62
diperoleh alkohol yang berkadar lebih tinggi. Benda ini berbentuk menyerupai
ketel logam berupa tembaga, yang dihubungkan dengan pipa besi yang memiliki
fungsi mengalirkan cairan hasil distilasi. Definisi tersebut dapat diperjelas dengan
menggunakan metode padan referensial, alat penentunya adalah benda dari
alambic yang ditunjukkan dengan gambar sebagai berikut.
Gambar. 26. Alambic
Sumber: http://www.whisky.fr
Berdasarkan
penjelasan yang disertai dengan benda alambic yang
ditunjukkan dengan gambar sebagai referennya, maka dapat disimpulkan bahwa
term alambic termasuk dalam term alat yang digunakan dalam proses pembuatan
eau-de-vie.
(31) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et vieillie en fût de chêne...
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal dan diumurkan dalam tong kayu...”
Fût de chêne termasuk salah satu alat yang digunakan dalam proses
pengumuran wiski. Pernyataan tersebut diketahui setelah dilakukan analisis
menggunakan metode padan referensial yang alat penentunya adalah definisi dari
term fût de chêne. Fût de chêne merupakan tong yang berbahan dasar kayu pohon
63
oak yang digunakan untuk menyimpan wiski untuk diumurkan selama minimal 3
tahun. Hal tersebut dapat diperjelas dengan menggunakan metode padan
referensial, alat penentunya benda dari fût de chêne yang ditunjukkan dengan
gambar sebagai berikut.
Gambar. 27. le fut de chêne
Sumber : http://www.whisky.fr
Berdasarkan
penjelasan yang disertai dengan benda yang ditunjukkan
dengan gambar sebagai referennya, maka dapat disimpulkan bahwa term fût de
chêne termasuk dalam term alat yang digunakan dalam proses pengumuran wiski.
e. Term tentang Apresiasi eau-de-vie
Term yang diklasifikasikan ke dalam apresiasi wiski ditemukan 18 term.
Berikut salah satu contoh term apresiasi eau-de-vie.
(32) A l'extrême, les whiskies tourbés développent des arômes de poisson
fumé, voire même de caoutchouc brûlé.
“Pada tingkat yang ekstrim, wiski yang dibakar menghasilkan aroma
ikan asap atau karet terbakar ”
Term poisson fumé merupakan term yang berkaitandengan apresiasi eaude-vie. Poisson fumé adalah aroma yang dihasilkan dari pengeringan malt melalui
proses pembakaran dengan menggunakan tourbe. Pernyataan tersebut dapat
dijelaskan dengan metode padan referensial, alat penentunya adalah definisi dari
64
term poisson fumé, yaitu merupakan aroma dari wiski, yang menyerupai aroma
ikan asap. Aroma ini diperoleh pada saat proses pengeringan malt yang dilakukan
dengan menggunakan tourbe yang dibakar.
2. Kategori leksikal
Berdasarkan hasil penelitian tentang kategori leksikal term eau-de-vie,
diketahui diketahui memiliki kategori nomina, adjektiva, dan verba. Berikut
adalah penjelasan lebih lanjut mengenai ketiga kategori tersebut.
a. Nomina
Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, terungkap 133 term eau-de-vie
yang termasuk dalam kategori nomina. Berikut contohnya.
1) Nomina yang terdapat dalam klasifikasi term tentang tipe eau-de-vie
Berikut adalah contoh analisis nomina tersebut.
(33)
Le whiskhy
Le cognac
“ Wiski
Cognac
est une eau-de-vie obtenue par la distillation
d'une ou de plusieurs céréales et vieillie en fût de
chêne...
Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal
dari beberapa jenis sereal dan diumurkan dalam
tong kayu...”
Pada kalimat di atas kedudukan kata cognac dapat menggantikan kata
whisky . Cognac sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal nomina,
yang dapat diketahui dari cirri-ciri kata tersebut. Cognac memiliki genre yaitu
maskulin
yang bervariasi dengan jumlah (nombre) yaitu singulier. Setelah
melakukan teknik ganti dengan mengganti kata whisky dengan armagnac, kalimat
tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kata
whisky termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah satu ciri nomina adalah
mampu menduduki fungsi sebagai subjek dalam sebuah kalimat.
65
(34) Des marques telles que
Ballantine
Teacher’s
,Chivas Regal, Dewars
et Johnie Walker, ont donné au scotch whisky ses lettres de
noblesse.
Ballantine
“Merek-merek wiski skotlandia seperti
, chivas
Teacher’s
regal, dewars, dan johnie walker merupakan merek yang terkenal”
Pada kalimat di atas kedudukan kata teacher’s dapat menggantikan kata
ballantine. Teacher’s sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal
nomina karena dalam kalimat tersebut menduduki fungsi sebagai subjek. Setelah
melakukan teknik ganti dengan mengganti kata ballantine dengan teacher’s,
kalimat tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat disimpulkan
bahwa kata ballantine termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah satu ciri
nomina adalah mampu menduduki fungsi sebagai subjek dalam sebuah kalimat.
2) Nomina yang terdapat dalam klasifikasi term tentang proses pembuatan
Berikut adalah contoh analisis dari kategori nomina tersebut.
(35) ... puis transformer les sucres contenus dans les grains de céréale ou
dans les fruits en alcool à l'aide de levures : la
fermentation
distilation
est en effet le pivot de ce processus complexe.
“kemudian mengubah gula yang terkandung dalam biji sereal atau
dalam buah menjadi alkohol dengan menggunakan ragi,
fermentasi
merupakan hal yang sangat penting dalam proses tersebut”. distilasi
Pada kalimat di atas kedudukan kata fermentation dapat digantikan kata
distillation. distillation sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal
nomina, karena memiliki genre yaitu feminin yang ditunjukkan oleh article “la”,
dan bervariasi dengan jumlah yaitu singulier. Setelah melakukan teknik ganti
dengan mengganti kata fermentation dengan distillation, kalimat tetap gramatikal
66
dan berterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kata fermentation
termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah satu ciri nomina adalah mampu
menduduki fungsi sebagai subjek dalam sebuah kalimat.
(36) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par
la distillation
la fermentation
d'une ou de plusieurs céréales et vieillie en fût de chêne...
“Wiski adalah minuman hasil
yang berasal dari
Distilasi
fermentasi
beberapa jenis sereal dan diumurkan dalam tong kayu...”
Pada kalimat di atas kedudukan kata fermentation dapat menggantikan
kata distillation. Fermentation sendiri merupakan kata yang memiliki kategori
leksikal nomina, karena memiliki genre yaitu feminin yang ditunjukkan oleh
article “la”, dan bervariasi dengan jumlah yaitu singulier. Setelah melakukan
teknik ganti dengan mengganti kata distillation dengan fermentation, kalimat
tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kata
distillation termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah satu ciri nomina adalah
mampu menduduki fungsi sebagai objek dalam sebuah kalimat.
(37) Il existe plus de cinquante variétés de chêne dans le monde, mais
seules quelques-unes possèdent les propriétés requises pour le du
vieillissement whisky.
distillation
“terdapat lebih dari 50 jenis kayu ek di dunia namun hanya beberapa
yang cocok digunakan untuk proses
wiski”
pengumuran
distilasi
Pada kalimat di atas kedudukan kata distillation dapat menggantikan kata
vieillisement. distillation sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal
nomina, karena memiliki genre yaitu feminine feminine yang ditunjukkan dengan
67
article “la”, dan bervariasi dengan jumlah yaitu singulier. Setelah melakukan
teknik ganti dengan mengganti kata vieillisement dengan distillation, kalimat tetap
gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kata
vieillisement termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah satu ciri nomina
adalah mampu menduduki fungsi sebagai objek dalam sebuah kalimat.
3) Nomina yang terdapat dalam klasifikasi term tentang material/bahan
pembuatan eau-de-vie
Berikut adalah contoh analisis dari nomina tersebut.
(38) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs
céréales et vieillie en fût de chêne...
raisins
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis
dan diumurkan dalam tong kayu…”
sereal
anggur
Pada kalimat di atas kedudukan kata raisins dapat menggantikan kata
céréales. Raisins sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal nomina,
karena memiliki genre maskulin dan bervariasi dengan jumlah (nombre) yaitu
pluriel. Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata céréales dengan
raisins, kalimat tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa kata céréales termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah
satu ciri nomina adalah mampu menduduki fungsi sebagai objek dalam sebuah
kalimat.
(39) …puis transformer les sucres contenus dans les grains de céréale ou
dans les fruits en alcool à l'aide de
Levures
ferment
“…selanjutnya, mengubah gula yang terkandung di dalam biji sereal
atau buah menjadi alkohol dengan bantuan ragi…”
68
Pada kalimat kedudukan kata ferment dapat menggantikan kata levure.
Ferment sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal nomina, karena
memiliki genre yaitu maskulin dan bervariasi dengan jumlah (nombre) yaitu
singulier. Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata levure dengan
ferment, kalimat tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa kata levure termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah
satu ciri nomina adalah mampu menduduki fungsi sebagai keterangan dalam
sebuah kalimat.
4) Nomina yang terdapat dalam klasifikasi term tentang media/alat
pembuatan eau-de-vie
Berikut adalah contoh nomina yang berhubungan dengan alat yang digunakan
dalam proses pembuatan eau-de-vie.
(40) Néanmoins, on ne peut distiller directement des céréales, des fruits ou
la canne à sucre dans un
alambic
cuve
“Namun kita tidak bisa menyuling sereal, buah-buahan, atau tebu
secara langsung di dalam
”
alat penyulingan
tangki
Pada kalimat di atas kedudukan kata cuve dapat menggantikan kata
alambic. Cuve sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal nomina,
karena memiliki genre yaitu feminine, dan bervariasi dengan jumlah (nombre)
yaitu singulier. Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata alambic
dengan cuve, kalimat tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa kata alambic termasuk kategori leksikal nomina, sebab salah
satu ciri nomina adalah mampu menduduki fungsi sebagai keterangan dalam
69
sebuah kalimat, dalam kalimat tersebut yaitu keterangan tempat. Selanjutnya
contoh nomina yang berhubungan dengan alat yang digunakan dalam proses
pengumuran adalah sebagai berikut.
(41) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et vieillie en
fût de chêne
seau
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal dan diumurkan dalam
”
tong kayu
ember
Pada kalimat di atas kedudukan kata seau dapat menggantikan kata fût de
chêne. Seau sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal nomina,
kerena memiliki genre yaitu maskulin, dan bervariasi dengan jumlah (nombre)
yaitu singulier. Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata fût de
chêne dengan seau, kalimat tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian
dapat disimpulkan bahwa kata fût de chêne termasuk kategori leksikal nomina,
sebab salah satu ciri nomina adalah mampu menduduki fungsi sebagai keterangan
dalam sebuah kalimat, dalam kalimat tersebut yaitu keterangan tempat.
5) Nomina yang terdapat dalam klasifikasi term tentang apresiasi eau-de-vie
Berikut adalah contoh analisis nomina tentang apresiasi eau-de-vie.
(42) Ceux de plus de vingt-cinq ans révèlent, quelle que soit leur région
d'origine, de fins
exotiques (lait de coco) provenant des
arômes
goût
lactones (très présentes dans le chêne) qui mettent un certain temps
à migrer dans le whisky.
aroma
“Lebih dari dua puluh lima tahun menunjukkan bahwa
rasa
eksotis wiski dari santan yang berasal dari lakton ditemukan pada
saat masa migrasi”
70
Pada kalimat di atas kata arômes diganti dengan kata goût. Goût sendiri
merupakan kata yang memiliki kategori leksikal nomina, karena memiliki genre
yaitu maskulin, dan bervariasi dengan jumlah (nombre) yaitu singulier. Setelah
melakukan teknik ganti dengan mengganti kata arômes dengan goût, kalimat
tetap gramatikal dan berterima, sebab salah satu ciri nomina adalah mampu
menduduki fungsi sebagai objek dalam sebuah kalimat.
b. Adjektiva
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, ditemukan 25 term eaude-vie yang termasuk dalam kategori adjektiva
1) Adjektiva yang terdapat dalam klasifikasi term tentang proses
pembuatan eau-de-vie
Berikut contoh analisis adjektiva yang terdapat dalam klasifikasi term
tentang proses pembuatan eau-de-vie.
(43) Pour schématiser, on peut dire que le whisky est une eau-de-vie de
céréales
fermentées
distillées
“sebagai gambaran, dapat dikatakan bahwa wiski merupakan
minuman hasil
sereal”
fermentasi
distilasi
Pada kalimat di atas kata fermentées diganti dengan kata
distillées.
Distillées sendiri merupakan kata yang memiliki kategori leksikal adjektiva.
Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata fermentées dengan
distillées, kalimat tetap gramatikal dan berterima. Hal ini karena kata fermentées
71
merupakan kata yang memberi keterangan pada céréales atau sereal. Hal ini
sesuai dengan fungsi dari adjektiva yakni menerangkan nomina. Dengan demikian
dapat disimpulkan bahwa kata fermentées termasuk kategori leksikal adjektiva,
sebab salah satu ciri adjektiva adalah memberi keterangan pada nomina yang
berada di depannya.
(44) Les vapeurs d'alcool sont les plus légères et très
“Uap alkohol yang sangat ringan sehingga mudah
menguap
panas
”
Pada kalimat di atas kata volatiles diganti dengan kata chaud. Chaud
merupakan kata yang member keterangan pada nomina les vapeurs d'alcool.
Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata volatiles dengan chaud,
kalimat tetap gramatikal dan berterima. Dengan demikian dapat disimpulkan
bahwa kata volatiles termasuk kategori leksikal adjektiva, sebab salah satu ciri
adjektiva adalah memberi keterangan pada nomina yang diikutinya.
2) Adjektiva yang terdapat dalam klasifikasi term tentang material/bahan
pembuatan eau-de-vie
Berikut contoh analisis adjektiva yang terdapat dalam klasifikasi term
tentang proses pembuatan eau-de-vie.
(45) Le whisky perdra ainsi en
“Wiski akan kehilangan
force alcoolique
force sucrée
kadar alkohol
kadar gula
mais pas
volume.
en
yang kuat namun tidak
demikian dengan
isinya”
Pada kalimat di atas kata force alcoolique diganti dengan kata force
sucrée. Setelah melakukan teknik ganti dengan mengganti kata force alcoolique
72
dengan force sucrée, kalimat tetap gramatikal dan berterima. Hal ini karena kata
alcoolique merupakan kata yang memberi keterangan pada force. Hal ini sesuai
dengan fungsi dari adjektiva yakni menerangkan nomina. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa kata alcoolique termasuk kategori leksikal adjektiva, sebab
salah satu ciri adjektiva adalah memberi keterangan pada nomina yang diikutinya.
3) Adjektiva yang terdapat dalam klasifikasi term tentang apresiasi eau-devie
Berikut contoh analisis adjektiva yang terdapat dalam klasifikasi term
tentang apresiasi eau-de-vie.
(46) Ceux de plus de vingt-cinq ans révèlent, quelle que soit leur région
d'origine, de fins arômes
(lait de coco) provenant
exotiques
fruités
des lactones (très présentes dans le chêne) qui mettent un certain
temps à migrer dans le whisky.
“Lebih dari dua puluh lima tahun menunjukkan bahwa aroma
wiski dari santan yang berasal dari lakton ditemukan
eksotis
pada saat masa migrasi”
buah
Pada kalimat di atas kata exotiques diganti dengan kata fruités. Fruités
merupakan kata yang memiliki kategori leksikal adjektiva, karena kata tersebut
member keterangan pada kata arômes. Setelah melakukan teknik ganti dengan
mengganti kata exotiques dengan fruitée, kalimat tetap gramatikal dan berterima.
Hal ini sesuai dengan fungsi dari adjektiva yakni menerangkan nomina. Dengan
demikian dapat disimpulkan bahwa kata exotique termasuk kategori leksikal
adjektiva, sebab salah satu ciri adjektiva adalah memberi keterangan pada nomina
yang diikutinya.
73
c. Verba
Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, ditemukan 4 data memiliki
kategori leksikal sebagai verba. Berikut contoh analisis verba-verba tersebut.
(47) Il faut avant cela
Extraire
prendre
puis transformer les sucres
contenus dans les grains de céréale ou dans les fruits en alcool à
l'aide de levures
diekstraksi
“sebelumnya harus
kemudian mengubah gula
diambil
yang terkandung dalam biji gandum atau dalam buah menjadi
alkohol dengan bantuan ragi”
Pada kalimat di atas kata extraire diganti dengan kata prendre, prendre
merupakan kata yang memiliki kategori leksikal verba. Setelah melakukan teknik
ganti dengan mengganti kata extraire dengan prendre, kalimat tetap gramatikal
dan berterima. Hal ini karena kata extraire merupakan kata yang menduduki
fungsi predikat. Seperti telah disebutkan sebelumnya bahwa fungsi sintaktis
predikat hanya dapat diduduki oleh kata yang berkategori leksikal verba atau frasa
verbal.
Distiller
fermenter directement des céréales, des
(48) Néanmoins, on ne peut
fruits ou la canne à sucre dans un alambic.
“Namun kita tidak bisa
sereal, buah-buahan,
menyuling
memfermentasi
atau tebu secara langsung di dalam alat penyulingan”
Pada kalimat di atas kata distiller diganti dengan kata fermenter, fermenter
merupakan kata yang memiliki kategori leksikal verba. Setelah melakukan teknik
ganti dengan mengganti kata distiller dengan fermenter, kalimat tetap gramatikal
dan berterima. Hal ini karena kata distiller merupakan kata yang menduduki
fungsi predikat. Seperti telah disebutkan sebelumnya bahwa fungsi sintaktis
74
predikat
hanya dapat diduduki oleh kata yang berkategori leksikal verba atau frasa verbal.
(49) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et
en fût de chêne...
vieillie
fermenté
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal dan
dalam tong kayu”
Diumurkan
difermentasi
Pada kalimat di atas kata vieille diganti dengan kata fermenté, fermenté
merupakan kata yang memiliki kategori leksikal verba. Setelah melakukan teknik
ganti dengan mengganti kata vieille dengan fermenté, kalimat tetap gramatikal dan
berterima. Hal ini karena kata vieille merupakan kata yang menduduki fungsi
predikat. Seperti telah disebutkan sebelumnya bahwa fungsi sintaktis predikat
hanya dapat diduduki oleh kata yang berkategori leksikal verba atau frasa verbal.
3. Makna Term eau-de-vie
Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna term dikelompokkan menjadi
2 yakni makna leksikal dan makna kontekstual. Makna leksikal merupakan makna
kata yang terdapat dalam kamus atau disebut dengan makna referensial sedangkan
makna kontekstual merupakan makna yang terkandung dalam sebuah kata dalam
sebuah konteks.
a. Makna leksikal
1) Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang jenis
eau-de-vie
Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang jenis eaude-vie ditemukan 7 term, berikut adalah contoh analisis makna tersebut
(50) L'art de l'assemblage ne se limite pas aux whiskies, il concerne
75
également d'autres spiritueux…
“pembotolan tidak hanya dilakukan kepada wiski, namun juga
minuman beralkohol lainnya…”
Term spiritueux di dalam kamus memiliki makna boisson riche en alcool
atau minuman yang mengandung kadar alkohol tinggi, yang dihasilkan dari hasil
penyulingan. Kemudian definisi dalam kamus tersebut dibandingkan dengan
definisi term yang ada pada data penelitian.
Spiritueux
+ des boissons
+boissons alcoolisée
+ contient une forte
propotion de l’alcool
+obtenue par la
distillation
Berdasarkan analisis komponen makna di atas, dapat diketahui makna
leksikal term spiritueux dari komponen pembentuk maknanya yakni jenis
minuman, yang ditunjukkan oleh komponen makna des boissons. Komponen
makna boisson alcoolisée menunjukkan bahwa jenis minuman yang dimaksud
adalah minuman beralkohol, bukan minuman yang lain. Komponen makna
contient une forte propotion de l’alcool menunjukkan bahwa minuman tersebut
mengandung kadar alkohol yang sangat tinggi, yaitu sekitar 40% lebih, dan
diperoleh dari hasil distilasi atau penyulingan yang ditunjukkan oleh komponen
makna obtenue par la distillation.
Dari komponen-komponen pembentuk makna spirituex tersebut, dapat
kita ketahui bahwa makna term yang ada dalam kamus sama dengan makna term
yang terdapat dalam data, yaitu salah satu jenis minuman keras yang mengandung
kadar alkohol tinggi, yang dihasilkan dari proses distilasi atau penyulingan.
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa term spirituex memiliki makna
76
leksikal.
(51) le cognac est une eau-de-vie obtenu par la distillation de raisin.
“ cognac adalah eau-de-vie yang berasal dari distilasi buah anggur”
Term cognac di dalam kamus memiliki makna eau-de-vie de vin réputée,
fabriquée dans la région de Cognac, yang berarti salah satu jenis eau-de-vie yang
berasan dari minuman anggur dan sangat terkenal. Minuman ini berasal dari
daerah Cognac. Definisi makna term yang terdapat dalam kamus tersebut
kemudian dibandingkan dengan definisi makna yang terdapat dalam data
penelitian.
Cognac
+ boissons alcoolisée
+ obtenue par la distillation
+ à base de raisin
+vient de la région de Cognac
Berdasarkan analisis komponen makna di atas, dapat diketahui makna
term cognac dari komponen pembentuk maknanya yakni jenis minuman
beralkohol, yang ditunjukkan oleh komponen makna des boissons alcoolisé dan
diperoleh dari hasil distilasi atau penyulingan yang ditunjukkan oleh komponen
makna obtenue par la distillation. Minuman ini dihasilkan dari pengolahan buah
anggur, yang ditunjukkan dengan komponen makna à base de raisin. Minuman ini
berasal dari daerah Cognac, Prancis.
Dari komponen - komponen pembentuk makna cognac tersebut, dapat kita
ketahui bahwa makna term pada data tersebut sama dengan makna yang yang
terdapat di dalam kamus, yaitu salah satu jenis minuman keras yang dihasilkan
dari proses distilasi atau penyulingan buah anggur, dan diproduksi di daerah
Cognac, Prancis. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa term cognac
77
memiliki makna leksikal
2) Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang proses
pembuatan eau-de-vie
Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang proses
pembuatan eau-de-vie ditemukan 28 term. Berikut adalah contoh analisis makna
leksikal yang terkandung dalam proses pembuatan eau-de-vie.
(52) … la fermentation est en effet le pivot de ce processus complexe.
“proses fermentasi merupakan hal yang pokok dari serangkaian
proses tersebut”
Term fermentation dalam kamus memiliki makna proses dari zat organik
yang disebabkan oleh pengaruh enzim-enzim yang diproduksi oleh mikroorganisme. Pada proses ini, yang diubah adalah zat gula yang terkandung di dalam
biji-bijian dan buah-buahan menjadi zat alkohol dengan bantuan ragi. Makna
dalam kamus tersebut kemudian dibandingan dengan makna yang terdapat dalam
data penelitian.
Fermentation
+ transformation de substance
organique
+ prend un certain temps
+ traitée à l'intérieur d'une
certaine température
+ stabilité de la température
de l'air doit être maintenue
+ sous l'influence d'enzymes
+ produites par des microorganismes (levure)
+ qui transforme le sucre en
alcool.
Berdasarkan analisis komponen makna di atas dapat kita ketahui makna
term fermentation dari komponen pembentuk maknanya, yakni proses perubahan
zat organik, hal ini ditunjukkan oleh komponen makna transformation de
78
substance organique; membutuhkan waktu beberapa lama, hal ditunjukkan oleh
komponen makna prend un certain temps; diproses dalam suhu udara tertentu,
hal ini ditunjukkan dengan komponen makna traitée à l'intérieur d'une certaine
température. Kestabilan suhu udara harus dijaga, hal ini ditunjukkan dengan
komponen makna stabilité de la température de l'air doit être maintenue.
Perubahan zat organik tersebut disebabkan karena pengaruh enzim, dijelaskan
oleh komponen makna sous l'influence d'enzymes, enzim tersebut dihasilkan dari
mikro-organisme yang disebut dengan ragi, yang ditunjukkan oleh komponen
makna produites par des micro-organismes (levure). Komponen makna qui
transforme le sucre en alcool menunjukkan bahwa proses tersebut bertujuan untuk
mengubah zat gula menjadi alkohol.
Dari komponen pembentuk makna fermentation dapat kita ketahui bahwa
makna term tersebut sama dengan makna yang ada di dalam kamus, yaitu proses
perubahan zat organik yang membutuhkan waktu beberapa lama, proses tersebut
berada di dalam suhu udara tertentu dan dijaga kestabilan suhunya. Proses ini
disebabkan oleh pengaruh enzim yang dihasilkan dari mikro-organisme yang
disebut dengan ragi dan bertujuan untuk mengubah zat gula menjadi alkohol.
Dengan demikian term fermentation bermakna leksikal.
(53) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal”
Term distillation dalam kamus bermakna penyulingan, bisa buah atau bijibijian untuk dijadikan minuman keras. Makna dalam kamus tersebut selanjutnya
dibandingkan dengan dengan makna yang terdapat dalam data penelitian dengan
79
menggunakan analisis komponen makna.
Distillation
+ procédé de purification
+ d’un liquid volatil
+ ébullition suivie de
condensation de la vapeur
dans un autre récipient
+ produit l’alcool que
plus forte
Berdasarkan analisis komponen makna di atas dapat kita ketahui makna
term distillation dari komponen pembentuk maknanya, yakni proses penyulingan
atau pemurnian, hal ini ditunjukkan oleh komponen makna procédé de
purification. Benda yang disuling adalah alkohol berkadar ringan, dijelaskan oleh
komponen makna d’un liquid volatil, alkohol tersebut dididihkan sampai berubah
wujud menjadi uap air dan kemudian uap air tersebut diembunkan dalam wadah
yang lain, yang ditunjukkan oleh komponen makna ebullition suivie de
condensation de la vapeur dans un autre recipient. Komponen makna produit
l’alcool que plus forte menunjukkan bahwa proses tersebut akan menghasilkan
kadar alkohol yang lebih tinggi.
Dari komponen pembentuk makna distillation dapat kita ketahui bahwa
makna term tersebut sama dengan makna yang terdapat dalam kamus, yaitu proses
penyulingan alkohol berkadar ringan yang diperoleh dari bahan dasar buah atau
biji-bijian, dengan cara mendidihkan alkohol tersebut sampai berubah wujud
menjadi uap, dan mengembunkan uap air tersebut supaya dapat menghasilkan
kadar alkohol yang lebih tinggi. Dengan demikian term distillation bermakna
leksikal.
80
(54) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et vieillie en fût de chêne…
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal dan diumurkan dalam tong kayu…”
Term vieillie dalam kamus memiliki makna menjadi tua, yang menjadi
lebih enak rasanya (karena disimpan lama). Makna tersebut dibandingkan dengan
makna yang ada dalam data penelitian.
+ procédé de vieillisement
+ vieillisement dans la
cuve
+ habituellement utilisé
fût en chêne
+ stocké dans la chais au
moins 3 ans
Vieillie
Berdasarkan analisis komponen makna di atas dapat kita ketahui makna
term vieillie dari komponen pembentuk maknanya, yakni proses pengumuran, hal
ini ditunjukkan oleh komponen makna procédé de vieillisement. Proses
pengumuran tersebut dilakukan di dalam tong, dijelaskan oleh komponen makna
vieillisement dans la cuve, pada umumnya proses pengumuran dalam tong
tersebut menggunakan tong kayu ek, yang ditunjukkan oleh komponen makna
habituellement utilisé fût en chêne. Komponen makna stocké dans la chais au
moins 3 ans menunjukkan bahwa proses pengumuran tersebut berlangsung
minimal 3 tahun.
Dari komponen pembentuk makna vieille dapat kita ketahui bahwa makna
term tersebut sama dengan makna yang ada dalam kamus, yaitu proses
pengumuran yang dilakukan di dalam tong, pada umumnya tong yang digunakan
adalah tong kayu ek. Kemudian tong-tong tersebut disimpan di gudang bawah
81
tanah selama minimal 3 tahun. Proses tersebut dilakukan agar dapat diperoleh rasa
minuman yang lebih enak. Dengan demikian term vieille memiliki makna
leksikal.
3) Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang
material/bahan pembuatan eau-de-vie
Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang
material/bahan pembuatan eau-de-vie ditemukan 38 term. Berikut adalah contoh
analisis makna leksikal yang terkandung dalam material/bahan pembuatan eau-devie.
(55) l'orge est celle dont la contribution à la palette aromatique est la
plus significative
“Biji gerst merupakan biji-bijian yang berperan dalam memberikan
aroma yang sangat kuat”
Pada kalimat di atas terdapat term orge yang dalam kamus berarti biji gerst
yang dipakai sebagai salah satu bahan pembuatan wiski. Makna tersebut
kemudian dibandingkan dengan makna yang terdapat dalam data penelitian.
Orge
+ plante herbacée
+ à épi simple
+ cultivée comme
céréale
+ grain de cette céréale,
utilisé surtout en
brasserie
Berdasarkan analisis komponen makna di atas, dapat diketahui makna
term orge dari komponen pembentuk maknanya, yakni tanaman rumput-rumputan
yang ditunjukkan oleh komponen makna planté herbacée, berbentuk biji tunggal
yang ditunjukkan oleh komponen makna à épi simple. Komponen makna cultivée
82
comme cereal menunjukkan proses penanaman tanaman ini seperti sereal, dan
biji-biji
tersebut sering digunakan dalam proses pencampuran
adonan yang
merupakan salah satu proses yang terdapat dalam pembuatan wiski, hal ini
ditunjukkan oleh komponen makna grain de cette cereal surtout en brasserie.
Dari komponen pembentuk makna orge dapat kita ketahui bahwa makna
term tersebut sama dengan makna yang ada dalam kamus, yaitu tanaman rumputrumputan yang berbentuk biji tunggal, proses pengolahannya seperti sereal, dan
biji-biji tersebut sering digunakan dalam proses pencampuran, dalam pembuatan
minuman seperti wiski. Dengan demikian term orge memiliki makna leksikal.
(56) …puis transformer les sucres contenus dans les grains de céréale ou
dans les fruits en alcool à l'aide de levures…
“…selanjutnya, mengubah gula yang terkandung dalam biji sereal
atau buah menjadi alkohol dengan bantuan ragi…”
Pada kalimat di atas terdapat term levure yang dalam kamus bermakna
pâte ou poudre utilisée pour provoquer une fermentation, yang berarti ragi yang
digunakan untuk proses fermentasi. Makna dalam kamus tersebut kemudian
dibandingkan dengan makna yang terdapat dalam data penelitia.
Levure
+ sort de champignon
+ champignon microscopiques
unicellulars
+ champignons ascomycètes
+ utilisé d’activité de la
fermentation
+ employée dans la fabrication
du whisky
Berdasarkan analisis komponen makna di atas, dapat kita ketahui makna
83
term levure dari komponen pembentuk maknanya, yakni salah satu jenis jamur
yang ditunjukkan oleh komponen makna sort de champignon,
berukuran sangat kecil dan
jamur yang
bersel tunggal yang ditunjukkan oleh komponen
makna champignon microscopiques unicellulars. Komponen makna champignons
ascomycètes menunjukkan salah satu jenis jamur ragi yakni ascomycète,
digunakan dalam proses fermentasi ditunjukkan dengan komponen makna utilisé
d’activité de la fermentation dan jenis jamur tersebut digunakan dalam proses
pembuatan wiski ditunjukkan oleh komponen makna employée dans la
fabrication du whisky.
Dari komponen pembentuk makna levure dapat kita ketahui bahwa makna
term tersebut sama dengan makna yang terdapat dalam kamus, yaitu salah satu
jenis jamur yakni ascomycète yang digunakan dalam proses fermentasi yang
merupakan salah satu komponen pendukung dalam proses pembuatan wiski.
Dengan demikian levure merupakan term yang bermakna leksikal.
4) Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang
media/alat yang digunakan dalam pembuatan eau-de-vie
Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang media/alat
yang digunakan dalam pembuatan eau-de-vie ditemukan 27 term, yang
dikelompokkan menjadi 2 yakni makna leksikal yang terkandung dalam alat yang
digunakan dalam proses pembuatan eau-de-vie dan makna leksikal yang
terkandung dalam alat yang digunakan dalam proses pengumuran eau-de-vie.
Berikut adalah contoh makna leksikal yang terkandung dalam alat yang digunakan
dalam proses pembuatan eau-de-vie.
(57) Néanmoins, on ne peut distiller directement des céréales, des fruits ou
84
la canne à sucre dans un alambic.
“Namun kita tidak bisa menyuling sereal, buah-buahan, atau tebu
secara langsung di dalam alat penyulingan”
Term alambic dalam kamus bermakna un appareil de distillation de
l’alcool, yang berarti alat penyulingan alkohol. Makna tersebut kemudian
dibandingkan dengan makna yang terdapat dalam data penelitian.
Alambic
+ equipement pour distiler
+ composé d'une chaudière
+composé d'un col de
cygne
+ a une function pour
vaporiser la liquide
+ a une function pour
refroidir le vapeur
Berdasarkan analisis komponen makna di atas term alambic memiliki
komponen pembentuk makna sebagai berikut, alat penyulingan atau distilasi, yang
ditunjukkan oleh komponen makna equipement pour distiler, kemudian terdiri
dari ketel uap yang dapat dilihat dari komponen makna compose d’une chaudière,
terdiri dari pipa yang dijelaskan oleh komponen makna compose d’un col de
cygne, ketel uap berfungsi untuk menguapkan cairan, hal ini ditunjukkan oleh
komponen makna chaudière a une function pour vaporiser la liquid. Sedangkan
komponen makna col de cygne a une function pour refroidir le vapeur
menunjukkan bahwa benda ini terdapat sebuah pipa berfungsi untuk
mendinginkan uap air.
Dari komponen pembentuk makna term alambic, makna dapat kita ketahui
bahwa term tersebut bermakna sama dengan yang ada dalam kamus, yaitu alat
penyulingan yang terdiri dari ketel uap dan pipa. Ketel uap berfungsi untuk
85
menguapkan cairan dan pipa berfungsi untuk mendinginkan kembali uap tersebut.
Dengan demikian term alembic bermakna leksikal.
Kemudian contoh makna leksikal yang terkandung dalam alat yang
digunakan dalam proses pengumuran wiski adalah sebagai berikut.
(58) Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de
plusieurs céréales et vieillie en fût de chêne
“Wiski adalah minuman hasil distilasi yang berasal dari beberapa
jenis sereal dan diumurkan dalam tong kayu...”
Term fût de chêne memiliki makna tong yang terbuat dari kayu ek yang
digunakan untuk menyimpan wiski. Pernyataan tersebut dapat diperjelas dengan
analisis komponen makna sebagai berikut.
fût de chêne
+ equipement pour
vieillisement
+ fabriqué à partir de
chêne
+a une forme de cuve
+ a une function pour
vieillir le whisky
Berdasarkan analisis komponen makna di atas term fût de chêne memiliki
komponen pembentuk makna sebagai berikut alat pengumuran, yang ditunjukkan
oleh komponen makna equipement pour vieillir, terbuat dari kayu ek yang dapat
dilihat dari komponen makna fabriqué à partir de chêne,
memiliki bentuk
menyerupai tong yang dijelaskan oleh komponen makna a une forme de cuve.
Sedangkan komponen makna a une function pour vieillir le whisky menunjukkan
bahwa benda ini berfungsi menyimpan wiski untuk diumurkan.
Dari komponen pembentuk makna term fût de chêne, makna dapat kita
ketahui bahwa makna leksikal term tersebut adalah alat pengumuran wiski yang
86
terbuat dari bahan kayu ek, berbentuk menyerupai tong dan berfungsi menyimpan
wiski untuk diumurkan.
5) Makna leksikal yang terkandung dalam klasifikasi term tentang
apresiasi eau-de-vie
(59) Séché sur un feu de tourbe, il développe alors des notes rôties
“Pengeringan yang dilakukan melalui pembakaran dari tumbuhtumbuhan lapuk, menghasilkan aroma roti bakar”
Term rôties dalam kamus bermakna roti panggang atau roti bakar. Makna
dalam kamus tersebut kemudisn dibandingkan dengan makna yang terdapat dalam
data penelitian.
+ pain
+ a été exposé à la fumée
Rôtie
+ a un arôme pain grillée
+ a un arôme identique avec l’
arôme de séché sur un feu de
tourbe (materiaux de whisky)
Berdasarkan
analisis komponen makna di atas term rôties memiliki
komponen pembentuk makan sebagai berikut, roti atau pain, dimasak dengan cara
dipanggang yang ditunjukkan oleh komponen makna a été exposé à la fumée,
menghasilkan aroma asap, ditunjukkan oleh komponen makna a un arôme pain
grillée, dan aroma asap tersebut memiliki kesamaan dengan aroma asap yang
dihasilkan dari pengeringan bahan baku pembuatan wiski atau dalam hal ini
ditunjukkan oleh komponen makna a un arôme identique avec l’ arôme de séché
sur un feu de tourbe (materiaux de whisky).
Dari komponen pembentuk makna di atas dapat kita ketahui bahwa makna
87
term rôties sama dengan makna yang ada dalam kamus, yakni roti yang dimasak
dengan cara dipanggang hingga menghasilkan aroma asap yang memiliki
kesamaan dengan aroma asap yang dihasilkan dari pengeringan bahan baku
pembuatan wiski. Dengan demikian term rôtie bermakna leksikal.
b. Makna kontekstual
1) Makna kontekstual yang terkandung dalam klasifikasi term tentang tipe
eau-de-vie.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna kontekstual dalam klasifikasi
term tentang jenis eau-de-vie terdapat 13 buah. Berikut contoh analisisnya.
(60) Une version originale et fumée d'un single malt de l'île d'Islay
sélectionnée par La Maison du Whisky et mis en bouteille par
Signatory Vintage.
“Sebuah versi asli dan diasapkan dalam sebuah single malt dari
pulau Islandia dipilih oleh La Maison du Whisky dan dibotolkan oleh
Signatory Vintage”
Pada kalimat diatas terdapat kata Islay yang memiliki makna kontekstual,
yakni nama sebuah pulau dimana terdapat rumah produksi wiski, pulau ini terletak
paling selatan dari negara Skotlandia. Islay merupakan pulau terbesar kelima di
Skotlandia dan salah satu dari tujuh pulau terbesar di Inggris Raya, dengan total
walayah seluas 620 km2. Pernyataan tersebut dapat dibuktikan dengan analisis
berikut.
(61) Une version originale et fumée d'un single malt de l'île d'Islay
sélectionnée par La Maison du Whisky et mis en bouteille par
Signatory Vintage.
“Sebuah versi asli dan diasapkan dalam sebuah single malt dari
pulau Islandia dipilih oleh La Maison du Whisky dan dibotolkan oleh
Signatory Vintage”
Dari kalimat 61 diambil kata Islay yang merupakan term dalam penelitian
ini. Kemudian term tersebut diperluas sebagai berikut.
88
(62) Superbe introduction aux single malts d'Islay.
“ perkenalan yang bagus dari wiski single malts Islay”
Term Islay dalam kalimat tersebut berubah makna, term Islay di dalam
kalimat 61 dan 62 mengandung makna yang berbeda hal ini dikarenakan pada
kalimat 61 terdapat kata l'île yang memiliki kadar keintian yang tinggi dan dapat
membentuk makna kontekstual term Islay sebagai nama sebuah pulau dimana
terdapat rumah produksi wiski dan terletak di bagian paling selatan negara
Skotlandia.
Pada kalimat 62, term Islay bermakna salah satu merek minuman wiski
produksi pulau Islandia, makna tersebut muncul karena adanya kata majemuk
single malts yang menjadi unsur inti pembentukan makna tersebut . Dari
penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata Islay termasuk ke dalam makna
kontekstual, karena maknanya dapat berubah tergantung konkteksnya.
2) Makna kontekstual yang terkandung dalam klasifikasi term tentang
proses pembuatan eau-de-vie
Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna kontekstual dalam klasifikasi
term tentang proses pembuatan eau-de-vie terdapat 5 term. Berikut contoh analisis
makna kontekstual tersebut.
(63) Cette opération, qui en fonction des conditions atmosphériques varie
de quarante-huit à soixante-douze heures…
“Proses ini berlangsung tergantung pada kondisi cuaca berkisar antara
48 sampai 72 jam”
Pada kalimat 63 terdapat kata atmosphériques yang memiliki makna
kontekstual yakni kondisi cuaca yang menjadi penentu lama dan tidaknya suatu
proses dalam salah satu tahapan pembuatan wiski. Pernyataan tersebut dapat
dibuktikan dengan analisis berikut.
89
(64) Cette opération, qui en fonction des conditions atmosphériques varie
de quarante-huit à soixante-douze heures…
“Proses ini berlangsung tergantung pada kondisi cuaca berkisar antara
48 sampai 72 jam”
Pada kalimat 64, kata atmosphériques yang merupakan term dalam
penelitian ini diambil, kemudian diperluas menjadi kalimat sebagai berikut.
(65) En règle générale, la pression atmosphérique diminue de moitié à
environ 5 500 mètres et la température moyenne de l'atmosphère
diminue de 6,5 °C par 1 000 mètres
“Pada umumnya, tekanan udara berkurang setengahnya hingga
sekitar 5500 meter dan suhu rata-rata atmosfer menurun sebesar 6,5 °
C per 1.000 meter”
Maka kata atmosphériques dalam kalimat tersebut berubah makna, kata
atmosphériques di dalam kalimat 64 dan 65 mengandung makna yang berbeda
dikarenakan pada kalimat 64 terdapat kata conditions yang memiliki kadar
keintian
yang
tinggi
dan
dapat
membentuk
makna
kontekstual
term
atmosphériques yang bermakna kondisi cuaca. Pada kalimat 65, kata la pressions
mempunyai kadar keintian yang tinggi dalam membentuk makna atmosphériques
yang bermakna tekanan udara. Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa
kata atmosphériques termasuk ke dalam makna kontekstual, karena maknanya
dapat berubah tergantung konkteksnya.
(66) Riches en esters aromatiques en aldéhydes et en acides, les têtes de
distillation (foreshots) titrent entre 72% et 80% vol.
“kaya akan asam dan kandungan ester yang beraroma, cairan distilasi
berkadar antara 72% dan 80%”
Pada kalimat 66 terdapat kata têtes de distillation yang memiliki makna
kontekstual, yakni cairan distilasi pertama yang kaya akan kandungan asam dan
ester yang beraroma. Pernyataan tersebut dapat dibuktikan dengan analisis
90
berikut.
(67) Riches en esters aromatiques en aldéhydes et en acides, les têtes de
distillation (foreshots) titrent entre 72% et 80% vol.
“kaya akan asam dan kandungan ester yang beraroma, cairan distilasi
berkadar antara 72% dan 80%”
Pada kalimat 67, kata têtes yang merupakan term dalam penelitian ini
diambil, kemudian diperluas menjadi kalimat sebagai berikut.
(68) riche en cholestérol, 10 g de têtes de veau titrent 1,200 g
“kaya akan kolesterol, setiap 10 gram kepala sapi muda mengandung
1.200 gram”
Maka kata têtes dalam kalimat 68 berubah makna, hal ini dikarenakan
pada kalimat 67 terdapat frasa esters aromatiques en aldéhydes et en acides dan
kata distillation yang memiliki kadar keintian yang tinggi dan dapat membentuk
makna kontekstual term têtes sebagai cairan distilasi pertama yang kaya akan
kandungan asam. Pada kalimat 68, kata cholestérol dan veau mempunyai kadar
keintian yang tinggi dalam membentuk makna têtes yaitu kepala anak sapi. Dari
penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata têtes termasuk ke dalam makna
kontekstual, karena maknanya dapat berubah tergantung konteksnya.
(69) Pour d'autres, cette étape, le marrying, est perçue comme un élément
déterminant favorisant le développement et le mélange harmonieux
des arômes.
“Bagi orang lain, langkah ini, pencampuran, dipandang sebagai
elemen penting untuk mendukung pengembangan dan perpaduan rasa
yang tepat”
Pada kalimat 69 terdapat kata marrying yang memiliki makna kontekstual,
yakni proses pencampuran wiski untuk memperoleh rasa yang diinginkan.
Pernyataan tersebut dapat dibuktikan dengan analisis berikut.
(70) Pour d'autres, cette étape, le marrying, est perçue comme un élément
déterminant favorisant le développement et le mélange harmonieux
91
des arômes.
“Bagi orang lain, langkah ini, pencampuran, dipandang sebagai
elemen penting untuk mendukung pengembangan dan perpaduan rasa
yang tepat”
Kata marrying dalam kalimat 70 yang merupakan term dalam penelitian
ini diambil, kemudian diperluas menjadi kalimat sebagai berikut
(kalimat 71) Pour d'autres, cette étape, le marrying, est perçue comme un élément
déterminant favorisant le développement une vie meilleure.
“Bagi orang lain, tahap pernikahan, merupakan elemen penting
dalam membuat kehidupan yang lebih baik”
Maka kata marrying dalam kalimat 70 berubah makna, kata marrying di
dalam kalimat 70 dan 71 mengandung makna yang berbeda hal ini dikarenakan
pada kalimat 70 terdapat frasa mélange harmonieux des arômes yang memiliki
kadar keintian yang tinggi dan dapat membentuk makna kontekstual term
marrying sebagai proses pencampuran wiski untuk memperoleh rasa yang
diinginkan. Proses ini biasanya dilakukan oleh orang yang ahli dalam proses
pencamuran yang biasa disebut dengan master blender. Marrying dilakukan pada
dua jenis minuman atau lebih untuk memperoleh rasa yang diinginkan.
Pada kalimat 71, frasa une vie meilleure mempunyai kadar keintian yang
tinggi dalam membentuk makna marrying yakni proses pernikahan antara dua
manusia. Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata marrying
termasuk ke dalam makna kontekstual, karena maknanya dapat berubah
tergantung konteksnya.
3) Makna kontekstual yang terkandung dalam klasifikasi term tentang
material/bahan dalam pembuatan eau-de-vie.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna kontekstual dalam klasifikasi
term tentang material/bahan dalam pembuatan wiski terdapat 3 buah yang masuk
92
dalam kategorikan material/bahan utama pembuatan wiski. Berikut contoh
analisis makna tersebut.
(72) Composée d'une enveloppe qui renferme un embryon (future plante)
et d'une poche d'amidon …
“terdiri dari selubung yang berisi benih (benih tanaman) dan
sekantung kanji”
Kalimat 72 mengandung term material/bahan dalam pembuatan wiski
yakni embryon yang memiliki makna kontekstual benih tanaman yang dipakai
sebagai bahan dalam pembuatan wiski. Pernyataan tersebut dapat diperjelas
melalui analisis berikut.
(73) Composée d'une enveloppe qui renferme un embryon (future plante)
et d'une poche d'amidon …
“terdiri dari selubung yang berisi benih (benih tanaman) dan
sekantung kanji”
Pada kalimat 73 kata embryon diambil dan diperluas sehingga berada
dalam konteks baru sebagai berikut.
(74) En tout embryon, ce qui est ébauché d'abord, c'est le système
nerveux
“Setiap janin, pada awalnya terbentuk dari system syaraf”
Berdasarkan dua kalimat di atas terdapat perbedaan makna kontekstual
dari term embryon, kalimat 73 mengacu pada makna benih tanaman sereal yang
dipakai sebagai bahan pembuatan wiski, hal itu ditentukan oleh kata future plante
yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut. Pada
kalimat 74
menunjukkan bahwa kata embryon mengandung makna setiap janin pada awal
terbentuknya terdiri dari sistem syaraf, makna tersebut muncul karena adanya kata
système nerveux yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut. Dari
penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata embryon termasuk ke dalam
makna kontekstual, karena maknanya dapat berubah tergantung konteksnya.
93
4) Makna kontekstual yang terkandung dalam klasifikasi media/alat yang
digunakan dalam pembuatan eau-de-vie.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna kontekstual dalam klasifikasi
term tentang media/alat yang digunakan dalam pembuatan eau-de-vie terdapat 14
term. Berikut contoh analisis makna kontekstual alat yang digunakan dalam
proses pembuatan.
(75) Ils s'écoulent à travers le spirit safe, véritable coffre-fort à alcool
“Cairan alkohol yang telah disuling dialirkan melalui alat pemantau
hasil distilasi, yang merupakan brankas alkohol”
Kalimat di atas mengandung term tentang media/alat dalam pembuatan
eau-de-vie yakni coffre-fort yang memiliki makna kontekstual sebuah alat
menyerupai kotak brankas yang terkunci yang digunakan untuk memantau
alkohol hasil distilasi yang terdapat dalam proses pembuatan eau-de-vie.
Pernyataan tersebut dapat diperjelas melalui analisis berikut.
(76) Ils s'écoulent à travers le spirit safe, véritable coffre-fort à alcool
“Cairan alkohol yang telah disuling dialirkan melalui alat pemantau
hasil distilasi, yang merupakan brankas alkohol”
Dari kalimat 76 diambil kata coffre-fort, kata tersebut merupakan term
dalam penelitian ini. Selanjutnya dari kata tersebut diperluas ke kiri (ke depan),
menjadi kalimat sebagai berikut.
(77) Il a gardé son argent dans un coffre-fort.
“Dia menyimpan uangya dalam sebuah brankas”
Kalimat 76 di atas mengandung term tentang media/alat dalam pembuatan
eau-de-vie yakni coffre-fort yang memiliki makna kontekstual sebuah alat
menyerupai kotak brankas yang terkunci dan bersifat tembus pandang, yang
bertujuan agar produsen tidak perlu membuka kotak tersebut untuk menghindari
94
menguapnya cairan hasil distilasi. Pada kalimat 77 kata coffre-fort mengandung
makna kontekstual yakni peti besi yang digunakan untuk menyimpan barang
berharga yang dalam kalimat tersebut adalah uang.
Berdasarkan
kalimat 76 dan 77 terdapat perbedaan makna dari term
coffre-fort, kalimat 76 mengacu pada makna kontekstual yakni alat pemantau
alkohol yang menyerupai kotak brankas yang terkunci, dalam hal ini sebagian
berbahan kaca sehingga bersifat tembus pandang. Makna tersebut muncul karena
adanya kata à alcool yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut. Kalimat
77 sebagai pembanding menunjukkan bahwa kata coffre-fort mengandung makna
kontekstual yakni peti besi yang digunakan untuk menyimpan barang berharga
dalam hal ini adalah uang. Makna tersebut muncul karena adanya frasa gardé son
argent yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut.
Dalam konteks ini coffre-fort merupakan sebuah kotak besar yang
terkunci rapat, yang sebagian besar berbahan kaca tembus pandang yang terikat
atau dibatasi dengan kuningan. Benda ini digunakan oleh pembuat eau-de-vie
untuk menganalisa cairan hasil distilasi yang keluar dari alambic (alat untuk
mendistilasi alkohol) tanpa harus menyentuh langsung cairan tersebut. Berikut ini
adalah gambar coffre-fort.
95
Gambar. 28. coffre-fort
Sumber : http://en.wikipedia.org/wiki/Spirit_safe
Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata coffre-fort termasuk
ke dalam makna kontekstual, karena maknanya dapat berubah tergantung
konteksnya. Selanjutnya, berikut adalah contoh analisis makna kontekstual alat
yang digunakan proses pengumuran eau-de-vie.
(78) Avec le développement de la pratique des affinages, d'autres variétés
ont été introduites, notamment le chêne français du Limousin
(quercus pedunculata), utilisé pour l'élevage du cognac.
“Dengan perkembangan praktek perbaikan, varietas lain telah
diperkenalkan, termasuk kayu ek Prancis dari kota Limousin (quercus
pedunculata), yang digunakan untuk mengembangkan cognac”
Pada kalimat 78 terdapat kata limousin yang memiliki makna kontekstual,
yakni salah satu kota yang terletak di sebelah barat daya Prancis dengan
kepadatan penduduk paling kecil dan dikenal sebagai kota penghasil daging sapi
dan kayu. Pernyataan tersebut dapat dibuktikan dengan analisis berikut.
(79) Avec le développement de la pratique des affinages, d'autres variétés
ont été introduites, notamment le chêne français du Limousin
(quercus pedunculata), utilisé pour l'élevage du cognac.
“Dengan perkembangan praktek perbaikan, varietas lain telah
diperkenalkan, termasuk kayu ek Prancis dari kota Limousin (quercus
pedunculata), yang digunakan untuk mengembangkan cognac”
96
Jika frasa le chêne français diganti dengan frasa lain maka kata limousin
akan mengalami perubahan makna sebagai berikut.
(80) Avec le développement de la pratique des affinages, d'autres variétés
ont été introduites, notamment le bovin du Limousin, utilisé pour
l'élevage du bétail.
“Dengan perkembangan praktek perbaikan, varietas lain telah
diperkenalkan, termasuk sapi limusin, yang digunakan untuk
mengembangkan ternak”
Maka kata limousin dalam kalimat 79 berubah makna, kata limousin di
dalam kalimat 79 dan 80 mengandung makna yang berbeda hal ini dikarenakan
pada kalimat 79 terdapat frasa le chêne français yang memiliki kadar keintian
yang tinggi dan dapat membentuk makna kontekstual term limousin sebagai salah
satu kota di Prancis. Pada kalimat 80, frasa notamment le bovin dan pada kata du
bétail mempunyai kadar keintian yang tinggi dalam membentuk makna limousin
sebagai nama jenis sapi. Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata
limousin termasuk ke dalam makna kontekstual, karena maknanya dapat berubah
tergantung konkteksnya.
5) Makna kontekstual yang terkandung dalam klasifikasi term tentang
apresiasi eau-de-vie.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna kontekstual dalam klasifikasi
term tentang jenis wiski terdapat 8 buah. Berikut contoh analisisnya.
(81) Séché sur un feu de tourbe, il développe alors des notes rôties,
fumées et médicinales que l'on retrouve après la distillation.
“Pengeringan yang dilakukan melalui pembakaran dari tumbuhtumbuhan lapuk, menghasilkan aroma roti bakar, asap, dan obatobatan yang dapat kita rasakan aromanya setelah proses distilasi”
97
Kalimat 81 mengandung term tentang apresiasi wiski yakni fumées yang
memiliki makna kontekstual yakni aroma asap yang dihasilkan dari proses
pengeringan bahan baku wiski melalui pembakaran tumbuh-tumbuhan lapuk.
Pernyataan tersebut dapat diperjelas melalui analisis berikut.
(82) Séché sur un feu de tourbe, il développe alors des notes rôties, fumées
et médicinales que l'on retrouve après la distillation.
“Pengeringan yang dilakukan melalui pembakaran dari tumbuhtumbuhan lapuk, menghasilkan aroma roti bakar, asap, dan obat-obatan
yang dapat kita rasakan aromanya setelah proses distilasi”
Kata fumée dalam kalimat 82 yang merupakan term dalam penelitian ini
diambil, kemudian diperluas menjadi kalimat sebagai berikut.
(83) Le fumée sort de la cheminée d’un paquebot
“Asap keluar dari cerobong asap kapal”
Berdasarkan dua kalimat di atas terdapat perbedaan makna kontekstual
dari term fumées, kalimat 82 mengacu pada makna kontekstual yakni aroma asap
yang muncul dari pengeringan bahan baku pembuatan wiski dengan bahan bakar
tumbuhan lapuk. Makna tersebut muncul karena adanya kalimat il développe
alors des notes rôties yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut. Kalimat
83 menunjukkan bahwa kata fumées mengandung makna kontekstual yakni asap
yang keluar dari cerobong asap kapal. Makna tersebut muncul karena adanya frasa
cheminée d’un paquebot yang menjadi unsur inti munculnya makna tersebut. Dari
penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa kata fumées termasuk ke dalam
makna kontekstual, karena maknanya dapat berubah tergantung konteksnya.
BAB V
PENUTUP
A. Simpulan
Penelitian
terhadap
term
eau-de-vie
dalam
situs
www.whisky.fr
menghasilkan deskripsi klasifikasi term eau-de-vie, deskripsi kategori leksikal
term eau-de-vie, dan deskripsi makna term eau-de-vie.
1. Klasifikasi term
Dari hasil penelitian tentang klasifikasi term, dapat disimpulkan bahwa
term eau-de-vie dapat diklasifikasikan menjadi 5. Pertama, term yang mengacu
pada tipe eau-de-vie. Kedua term yang mengacu pada proses pembuatan eau-devie. Ketiga, term yang mengacu pada material/bahan dalam pembuatan eau-devie. Keempat, term yang mengacu pada media/alat yang digunakan dalam proses
pembuatan eau-de-vie. Kelima, term yang mengacu pada apresiasi eau-de-vie.
2. Kategori Leksikal
Deskripsi terhadap kategori leksikal ditemukan 3 kategori, yang terdiri
dari kategori nomina, kategori adjektiva, dan kategori verba. Berdasarkan kategori
nomina, peneliti menemukan 126 term. Nomina-nomina tersebut kecenderungan
terdapat dalam klasifikasi term tentang tipe eau-de-vie , bahan pembuatan eau-devie, dan alat yang digunakan dalam proses pembuatan eau-de-vie.
Dari hasil penelitian tentang kategori adjektiva ditemukan 25 term.
Adjektiva-adjektiva tersebut kecenderungan terdapat dalam bentuk term tentang
98
99
proses pembuatan eau-de-vie, dan apresiasi eau-de-vie. Kemudian kategori verba
ditemukan 3 term yang semuanya terdapat dalam bentuk term tentang proses
pembuatan eau-de vie.
3. Makna Term
Deskripsi mengenai makna term ditemukan 2 makna yakni makna leksikal
dan makna kontekstual. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh 112 term yang
mengandung makna leksikal. Term-term yang terdapat dalam eau-de-vie
ditentukan bermakna leksikal karena term-tem tersebut tidak berubah makna
meskipun berada pada kontek yang lain, sehingga term-term tersebut bermakna
tunggal, yaitu makna yang terdapat dalam kamus.
Kemudian penelitian tentang makna kontekstual ditemukan 42 term.
Term-term yang terdapat dalam eau-de-vie ditentukan bermakna kontekstual
karena term-term tersebut berbeda maknanya bila berada pada konteks yang lain,
artinya makna tersebut muncul tergantung pada konteksnya. Penggunaan term
yang sama untuk merujuk makna yang berbeda ditentukan berdasarkan persamaan
sifat dari dua term tersebut.
Contoh term coffre-fort, dalam term eau-de-vie term tersebut bermakna
alat pemantau hasil distilasi, sedangkan dalam konteks lain term tersebut
bermakna brankas. Meskipun makna dari term tersebut berbeda, tetapi term
coffre-fort yang terdapat dalam dua konteks tersebut memiliki sifat atau
karakteristik yang sama yaitu, berbahan dasar material yang kuat seperti besi atau
tembaga, berbentuk kotak tiga dimensi, dan berfungsi untuk menyimpan barang
100
yang berharga yaitu uang dan perhiasan, sedangkan coffre-fort dalam konteks eaude-vie, barang berharga yang dimaksud adalah cairan hasil distilasi.
B. Implikasi
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan oleh
peneliti, maka hasil yang ditemukan berimplikasi pada penyusunan kurikulum
yang sesuai dengan pembelajaran khususnya di sekolah pariwisata. Penelitian ini
bermanfaat sebagai salah satu alternatif bahan ajar bagi pengajar untuk membuat
materi dalam bidang pengajaran bahasa Prancis khusus atau dikenal dengan nama
Français sur Objectifs Spécifiques (FOS). Contoh dalam pengajaran food and
beverage (FB) di Universitas maupun SMK dan sebagai referensi bagi para
peneliti bidang terminologi minuman atau pun acuan bagi para penyaji minuman
atau kalangan tertentu yang terkait dengan bidang minuman.
C. Saran
Penelitian ini tentunya masih banyak kekurangan dan masih banyak
permasalahan yang belum terselesaikan. Dengan demikian bagi peneliti lain,
diharapkan mampu termotivasi untuk mengkaji dan mendalami permasalahan
bidang terminologi yang belum terselesaikan dalam penelitian ini.
DAFTAR PUSTAKA
Amik, Hamami. 1991. Diktat Perkuliahan “Pengetahuan Minuman dan Bar”.
Yogyakarta.
Chaer, Abdul. 2007. Leksikologi dan Leksikografi Indonesia. Jakarta :Rineka
Cipta.
Dubois, Jean. 2001. Dictionnaire de Linguistique. Paris: Larousse
Galisson, R. 1976. Dictionnaire de Didactique des Langues. Paris : Hachette.
Grevisse, Murice. 1993. Le Bon Usage Grammaire Française. Paris : DUCULOT
Kentjono, Djoko. 1984. Dasar-Dasar Linguistik Umum. Jakarta : Universitas
Indonesia.
Mahsun. 2007. Metode Penelitian Bahasa Tahapan Strategi Metode, dan
Tekniknya (edisi : revisi empat). Jakarta. PT. Raja Grafindo Persada.
Moleong, M. A. 2011. Metode Penelitian Kualitatif (Edisi Revisi). Bandung: PT.
Remaja Rosdakarya
Nida, Eugene A. 1975. Componential Analysis Of Meaning. Paris: Mouton.
Robert, Paul et Alain Rey. 1976. Dictionnaire Alphabéthique de la Langue
Francaise. Paris : Dictionnaire Le Robert.
Sudaryanto. 1993. Metode Dan Analisis Teknik Analisis Bahasa Pengantar
Penelitian Wahana Kebudayaan secara Linguistis. Yogyakarta : Duta
Wacana University Press.
Wiwoho, Ardjuno. 2009. Pengetahuan Minuman dan Bartending. Jakarta : Esensi
Penerbit Erlangga.
Zuchdi, Darmiyati. 1993. Panduan Penelitian Analisis Konten. Yogyakarta :
Lembaga Penelitian IKIP Yogyakarta.
Blanchon,
Elisabeth.
La
Terminologie.
2012.
http://www.psydocfr.broca.inserm.fr/colloques/cr/j4/blanchon.html//.diunduh pada tanggal 24
April 2012.
L’homme, Marie-Claude.2004. La Terminologie : Principes et Techniques.
Diunduh tanggal 18 April 2012.
101
102
Munōz, Manuel Sevilla &Elena Macias Otón. 2012. Module 1: Introduction À La
Terminologie. http://www.ocw.um.es/cc.-sociales/terminologia/materialde.../module-i-fr.pdf//. Diunduh tanggal 18 April 2012.
Rey, Alain. 1995. Essay On Terminology. Diunduh pada tanggal 18 April 2012.
Robert, Paul. 2012. Petit Robert Dictionnaire en ligne. Diunduh pada 18 April
2012.
http://www.awa.dk. Diunduh pada 5 Juni 2012
http://www.dictionarycentral.com. Diunduh pada 5 Juni 2012
http://www.futura-science.com. Diunduh pada 10 Juni 2012
http://www.ichscotlandwiki.org. Diunduh pada 27 Maret 2012
http://www.larousse.com. Diunduh pada 27 Maret 2012
http://www.lemondedesvinsetspiritueux.com. Diunduh pada 27 Maret 2012
http://www.masterofmalt.com. Diunduh pada 27 Maret 2012
http://whiskies-de-caractere.com. Diunduh pada 18 Juni 2012
http://www.whisky-distilleries.info. Diunduh pada 5 Juni 2012
http://www.whisky.fr. Diunduh pada 1 Maret 2012
http://www.whiskymag.com. Diunduh pada 5 Agustus 2012
http://www.whisky-news.com. Diunduh pada 1 September 2012
LAMPIRAN
TABEL DATA
No
1
Term
eau-de-vie
Data
Klasifikasi Term
Le whisky est une eau-de-vie
1
√
2
3
4
5
Kategori
Leksikal
1
2
3
√
Makna
1
√
cognac
2
Liquide alcoolique consommable
obtenue par la distillation
provenant de la distillation du jus
d'une ou de plusieurs céréales
fermenté des fruits (eau-de-vie
et vieillie en fût de chêne,
naturelle) ou de la distillation de
alors
substances alimentaires (céréales,
que
le
cognac
et
l'armagnac sont obtenus à
2
Keterangan
partir de raisins, le calvados à
base de pommes
(et
de
tubercules). (Petit Robert,2012)
√
√
√
le plus beau et le plus connu des
eaux de vie de la région viticole
poires), et le rhum à base de
en
canne à sucre.
Maritime
Charente
et
Charente-
départements
dans
l'ouest de la France, centrée sur
la ville de Cognac Cognac est
normalement fabriqué à partir de
raisins
Trebbiano.
(www.dictionarycentral.com)
103
3
√
armagnac
√
v
Eau-de-vie de raisin que l'on
produit
en
Armagnac
(www.whisky.fr)
4
√
calvados
√
√
Eau-de-vie de cidre fabriquée
dans le Calvados et certains
départements avoisinants. (Petit
Robert, 2012)
5
√
rhum
√
√
Eau-de-vie
obtenue
par
fermentation
alcoolique
et
distillation du jus de canne à
sucre, ou de mélasses. (Petit
Robert,2012)
6
uisge beatha
Véritable source de vie, elle
√
√
√
Le mot " whisky" dérive du nom
est à l'origine même du
gaélique
processus
Beatha" qui signifie "eau-de-
d'élaboration
l'uisge beatha.
de
(celtique)
"Uisge
vie", une traduction directe du
Latin "aqua vitae". Le Whisky a
été crée en Irlande ou en Ecosse,
mais personne de peut dire de
104
façon certaine quel a été le
premier. La première mention de
whisky en Ecosse date de 1494.
(www.whisky-news.com)
7
whisky de malt
Pour la production du whisky
√
√
√
Eau-de-vie de grains (seigle,
de malt ou celle de Scottish
orge, avoine,
maïs), fabriquée
ales (bières écossaises de
dans les îles Britanniques et en
malt), les distillateurs et les
Amérique
brasseurs se tournent vers une
écossais ( 1. scotch), irlandais
orge riche en amidon qui
(➙ whiskey), canadien (➙ rye),
du
Nord.
Whisky
permettra d'obtenir des sucres
fermentescibles
et
américain (➙ bourbon). (Petit
par
conséquent de l'alcool.
8
Islay
Superbe
introduction
Robert,2012)
aux
√
√
√
single malts d'Islay
9
low wines
Les low wines (bas vins)
une
marque
de
whisky
de
l'islande.
√
√
√
Les low wines, correspondent au
obtenus après condensation
liquide
obtenu
après
des vapeurs d'alcool, titrent
condensation
des
vapeurs
en moyenne 25% vol.
d'alcools à l'issue de la première
105
distillation.
moyenne
Ils
titrent
25%
en
vol.
(www.whisky.fr)
10
√
bas vins
√
√
Les low wines, correspondent au
liquide
obtenu
après
des
vapeurs
condensation
d'alcools à l'issue de la première
distillation.
moyenne
Ils
titrent
25%
en
vol.
(www.whisky.fr)
11
new spirit
Le goût et la typicité du futur
whisky
(new
√
√
√
Véritable coffre à alcool scellé,
spirit)
fait de cuivre et de verre, à partir
dépendent en grande partie de
duquel le stillman, le distillateur,
cet intervalle.
peut juger de la pureté de l'alcool
s'écoulant des alambics. Le spirit
safe permet ainsi de sélectionner
le middle cut et d'éliminer les
têtes et les queues de distillation.
(www.whisky.fr)
106
12
spiritueux
L'art de l'assemblage ne se
√
√
√
Spirit juste à côté de l'alambic,
limite pas aux whiskies, il
prête à être diluée à force Fût
concerne également d'autres
concernant
spiritueux, mais
(www.whiskymag.com)
le
vieillissement
aussi les vins, les parfums, le
thé, le café, etc.
13
John Walker
Cette
pratique
s'est
√
√
√
Avec environ 85 millions de
développée en Ecosse à partir
bouteilles commercialisées en
du
avec
1999, ce blend est le whisky le
l'apparition de négociants en
plus vendu à travers le monde.
XIXe
siècle
vins et spiritueux : John
Walker
14
de
Kilmarnock
De couleur orangée, le nez est
(1820), George Ballantine
dominé par une douceur maltée.
d'Edimbourg (1827), William
La bouche est sèche avec une
Teacher de Glasgow (1830),
trace de tourbe. La finale de
James Chivas d'Aberdeen
longueur moyenne est douce
(1839), John Dewar de Perth
amère. (www.whisky.fr)
George
(1846).
Ces
"barons
Ballantine
whisky", véritables
du
√
√
√
Fondée en 1827 à Edimbourg, la
maison de Ballantine’s était à
107
visionnaires,
marquèrent
l’origine un épicier, avant de se
profondément l'industrie du
spécialiser dans le whisky et
whisky et surent inscrire leur
devenir
action dans le temps et au-
professionnel. Déménageant à
delà des frontières.
Glasgow en 1872, elle était
assembleur
vendue
à
de
nouveaux
propriétaires dans les années 20.
Agrandissant peu à peu ses
opérations, elle était l’une des
toutes
premières
concevoir
l’idée
maisons
du
à
whisky
super-premium, lançant en 1930
deux embouteillages de luxe – 17
ans et 30 ans. Exporté aux EtatsUnis à partir des années 30,
Ballantine’s
développa
progressivement sa présence en
Europe et, en 2005, fut racheté
par Pernod Ricard qui en fit le 2e
108
marque
mondiale.
(www.whisky.fr)
15
William
√
√
√
Teacher
L'un des blended scotch les plus
maltés créé en 1884. Parmi les
malts de base qui le composent,
figurent
Ardmore
et
Glendronach. De couleur dorée
légèrement ambrée, le nez est
marqué
par
des
notes
chocolatées, de toffee sur fond de
caractère huileux. La bouche est
onctueuse et évoque nettement
l'influence
du
single
malt
Glendronach dans l'assemblage.
La finale est fruitée (prune) avec
un léger fumé. (www.whisky.fr)
16
James Chivas
√
√
√
Chivas
lance
une
nouvelle
version âgée de 25 ans : tout
simplement l'un des meilleurs
109
whiskies
au
monde
!
Une
présentation luxueuse pour ce
grand whisky, flacon, bouchon et
coffret. Rendu célèbre grâce au
Regal 12 ans, au Royal Salute 21
ans et plus récemment au Regal
18 ans, le nom Chivas est passé
dans le langage commun. Il faut
dire que ce blended scotch
possède
exceptionnel,
Strathisla,
un
pedigree
jugez-en
Longmorn
:
et
Glenlivet, pour ne citez qu’eux,
entrent dans sa composition. Le
nouveau Regal 25 ans transcende
les arcanes qui ont fait la
réputation de ce whisky, à savoir,
un caractère hautain, puissant et
ferme, pour tout dire Régalien.
110
La richesse des saveurs de
Chivas Regal est le fruit du
mariage par Colin Scott, le
maître
assembleur,
d’une
sélection des meilleurs whiskies
de malt et de grain d’Ecosse.Ce
véritable artiste, à la manière
d’un nez qui marie les essences
pour
donner
naissance
au
parfum, assemble les différents
whiskies pour réaliser l’accord
parfait. (www.whisky.fr)
17
John Dewar
√
√
√
Elaboré à partir de single malts
de chaque région d'Ecosse, ce
blend
prestigieux
comporte
notamment un vieux Highland de
la distillerie Aberfeldy et un
single malt du Speyside, Glen
Deveron, âgé de plus de 30 ans.
(www.whisky.fr)
111
18
blended scotchs
Les blended scotchs sont
issus
de
l'assemblage
de
√
√
√
Blended Scotch whiskies sont
une combinaison de scotchs
single malts et de whiskies de
single malt à partir de différentes
grain.
distilleries en Ecosse qui sont
mélangés avec des whiskies de
grain. Chaque maison mélange
de whisky aura un mixeur maître
dont le travail consiste à faire en
sorte que le mélange goûte
exactement le même d'année en
année, même si les
approvisionnements de l'un des
whiskies dans le mélange peut ne
pas être disponible ou la
distillerie peut-être pas produit
suffisant. Blended Scotch
whiskies peuvent contenir
jusqu'à 20, 30 ou même plus de
40 single malts des distilleries
112
différentes autour de l'Ecosse
mélangé avec du whisky léger
grain. Blended Scotch Whisky
comptes pour 90% de la Scotch
whisky consommé dans le
monde, ce qui en fait de loin le
style préféré de Scotch whisky
pour la plupart des
consommateurs.
19
whiskies de
grain
√
√
√
Le blended scotch est élaboré à
partir d'un mélange de single
malt et de single grain. En
Ecosse
s'appuie
l'art
de
l'assemblage
sur
un
très
grand
nombre de distilleries. Il pourra
ainsi contenir plusieurs dizaine
de single malts, ainsi que deux
voire
trois
single
grains
différents. Le critère essentiel de
113
qualité du blend écossais est le %
de single malt contenu dans
l'assemblage. Lorsqu'il dépasse
40%, on pourra parler de blend
de luxe. (www.whisky.fr)
20
scotch
Des
marques
Ballanyine,
telles
Chivas
que
√
√
√
Regal,
Eau-de-vie de grains (seigle,
orge,
Dewars et Johnie Walker, ont
avoine,
maïs),
(Petit
Robert,2012)
donné au scotch whisky ses
lettres de noblesse.
21
22
distillation
vieillie
Le whisky est une eau-de-vie
√
√
√
Procédé de purification (d'un
obtenue par la distillation
liquide peu volatil, d'un corps
d'une ou de plusieurs céréales
solide :
et vieillie en fût de chêne,
ébullition
alors
condensation de la vapeur dans
que
le
cognac
et
bois,
l'armagnac sont obtenus à
un
partir de raisins, le calvados à
Robert,2012)
base de pommes
(et
de
√
√
√
autre
houille)
suivie
récipient.
par
d'une
(Petit
L'âge indiqué sur une bouteille
114
poires), et le rhum à base de
de whisky est celui de la plus
canne à sucre.
jeune whisky dans la cuvaison
(www.whiskymag.com)
23
distiller
Néanmoins,
distiller
on
ne
peut
directement
des
√
√
√
Soumettre
(qqch.)
à
la
distillation. (Petit Robert,2012)
céréales, des fruits ou la
canne
à
sucre
dans
un
alambic.
24
25
extraire
fermentation
Il faut avant cela extraire
√
√
√
puis transformer les sucres
dont
contenus dans les grains de
Robert,2012)
céréale ou dans les fruits en
√
√
√
fermentées
elle
fait
Transformation
partie
de
(Petit
substances
alcool à l'aide de levures : la
organiques
fermentation est en effet le
d'enzymes produites par des
pivot
micro-organismes.
de
ce
processus
complexe.
26
Séparer (une substance) du corps
sous
l'influence
(Petit
Robert,2012)
Pour schématiser, on peut
√
√
√
Faire fermenter une substance, la
dire que le whisky est une
soumettre
eau-de-vie
fermentation (Petit Robert,2012)
de
céréales
au
processus
de
115
fermentées,
de
bière
en
quelque sorte, au même titre
que le cognac est une eau-devie de vin ou le calvados une
eau-de-vie de cidre.
27
distillateurs
Depuis plus de trois cent ans,
√
√
√
Personne qui fabrique et vend les
les distillateurs apportent un
produits
soin tout particulier à la
distillation (Petit Robert,2012)
sélection
de
l'orge,
obtenus
par
la
qui
représente la dépense la plus
importante
pour
une
distillerie.
28
29
brasseurs
fermentescibles
Pour la production du whisky
√
√
√
Personne qui fabrique de la bière
de malt ou celle de Scottish
ou en vend en gros. (Petit
ales (bières écossaises de
Robert,2012)
malt), les distillateurs et les
brasseurs se tournent vers
√
√
√
Qui est susceptible de fermenter
(Petit Robert,2012)
une orge riche en amidon qui
permettra d'obtenir des sucres
116
fermentescibles
et
par
conséquent de l'alcool.
30
maltage
Depuis les années 1970, le
√
√
√
Opération qui transforme une
maltage, qui constitue la
céréale, l'orge en malt; son
première étape du processus
résultat. (Petit Robert,2012)
de transformation du grain en
alcool, est réalisé en dehors
de l'enceinte des distilleries.
31
malteries
Outre les considérations de
temps
32
maltée
et
malteries
orge
de
coût,
produisent
maltée
de
√
√
√
les
une
Usine où l'on prépare le malt.
(Petit Robert,2012)
√
√
√
qualité
Converti
en
malt
(Petit
Robert,2012)
constante, en tenant compte
des spécificités propres à
chaque distillerie.
33
phases
Composée d'une enveloppe
√
√
√
d'humidification qui renferme un embryon
Rerendre
humide.(Petit
Robert,2012)
(future plante) et d'une poche
34
oxygénation
d'amidon (réserve d'énergie),
√
√
√
Action
d'oxygéner,
de
117
l'orge est soumise à plusieurs
s'oxygéner; son résultat (Petit
phases d'humidification et
Robert,2012)
d'oxygénation afin d'activer
l'embryon en sommeil.
35
atmosphériques
Cette
36
taux d'humidité
fonction
opération,
des
atmosphériques
quarante-huit
à
en
√
√
conditions
√
√
qui
varie
√
Qui a rapport à l'atmosphère.
√
Poucentage caractère de ce qui
est humide, chargé d'eau,
√
Reprise de la vie active par un
de
soixante-
douze heures, s'achève dès
que le taux d'humidité du
grain passe de 15% à plus de
40%
37
germination
La germination peut alors
√
√
débuter.
végétal, après une période de
repos, sous forme de graine ou de
spore. (Petit Robert,2012)
38
séchage
Il est transféré au four (kiln)
pour séchage.
√
√
√
Action de faire sécher; opération
destinée à éliminer un liquid
(Petit Robert,2012)
118
39
kilning
Autrefois le séchage, kilning,
√
√
√
Dans le maltage, le processus
s'effectuait exclusivement à
d'arrêter la croissance de l'orge
l'aide de tourbe, de charbon
en germination avant d'amidon
ou de coke.
peut
être
utilisé.
(www.whiskymag.com)
40
41
extraction
Enfin,
une
troisième
eau
√
√
√
Action d'extraire, de retirer (une
d'extraction appelée sparge,
chose) d'un lieu (où elle se trouve
chauffée entre 80°C et 85°C,
enfouie
servira au brassage suivant.
Robert,2012)
fabrication
Si les variétés de levures
maison
utilisées par les distilleries
√
√
√
distilleries
√
√
√
Ensemble
ou
enfoncée).(Petit
sont connues, toutes gardent
farouchement le secret des
souches utilisées, de leurs
proportions
et
de
leurs
mélanges. Ceci constitue une
recette
de
"fabrication
maison".
42
brassage
A l'issue du brassage, le
des
opérations
119
wort, mélange d'eau et de
consistant à brasser la bière.
malt, est refroidi à environ
(Petit Robert,2012)
20°C
(température
de
"démarrage" des levures).
43
rummager
Ce
dispositif
baptisé
√
√
√
Les rummagers sont des bras
rummager est absent des
rotatif entraînant une chaîne de
alambics chauffés à la vapeur.
cuivre qui équipent les wash
stills
(alambics
de
première
distillation) à chauffe directe. Ce
dispositif empêche le wash (moût
fermenté) de coller ou de brûler.
Les rummagers sont inutiles pour
les alambics chauffés à la vapeur.
Cette
méthode
de
chauffage
indirect est aujourd'hui la plus
répandue. (www.whisky.fr)
44
√
√
√
têtes de
Riches en esters aromatiques
distillation
en aldéhydes et en acides, les
distillat obtenu à l'issue de la
têtes
seconde
de
distillation
Correspondent
au
premier
distillation.
120
(foreshots) titrent entre 72%
45
foreshots
(www.whisky.fr)
√
et 80% vol.
√
√
Aussi connu sous Têtes du
premier esprit à se détacher de
l'Esprit encore les foreshots sont
riches en alcool (75-80 pour cent
abv),
contiennent
aussi
de
nombreux composés volatils, et
sont
re-distillées.
(www.whiskymag.com)
46
volatiles
Les vapeurs d'alcool les plus
légères,
très
√
√
√
volatiles,
Qui
passe
spontanément
ou
facilement à l'état de vapeur
(Petit Robert,2012)
s'élèvent facilement et passent
à travers le col de cygne.
47
vieillissement
Il existe plus de cinquante
√
√
√
Processus naturel ou provoqué,
variétés de chêne dans le
par lequel les vins se modifient,
monde, mais seules quelques-
acquièrent leur bouquet. (Petit
unes possèdent les propriétés
Robert,2012)
requises
pour
le
vieillissement du whisky. La
121
variété la plus couramment
employée,
quercus
alba
(chêne blanc), est originaire
des forêts du nord-est des
Etats-Unis.
48
√
√
√
wine
Tous ces fûts peuvent être
seasonning
utilisés en l'état ou subir
l'élevage du xérès puis rendu aux
différents
distilleries pour le vieillissement
types
de
traitements, dont le wine
49
charring
seasonning (le fût est loué
aux bodegas pour l'élevage du
xérès
puis
distilleries
rendu
pour
aux
le
vieillissement du whisky) ou
le charring (l'interieur du fût
le fût est loué aux bodegas pour
du whisky (www.whisky.fr)
√
√
√
l'interieur du fût est brûlé de
façon plus ou moins intensive
afin de concentrer en surface les
composés aromatiques du chêne
(www.whisky.fr)
est brûlé de façon plus ou
moins
intensive
afin
de
concentrer en surface les
composés
aromatiques
du
chêne).
122
50
évaporation
Les
rack
warehouses
√
√
√
Transformation d'un liquide en
vapeur par sa surface libre, à
toute temperature (Petit
Robert,2012)
permettent d'entreposer les
fûts
dans
métalliques
des
sur
racks
plusieurs
mètres de hauteur et de
profondeur.
Ce
type
d'entrepôt favorise le contrôle
de la température ambiante et
limite
l'alcool.
l'évaporation
Ce
phénomène
indissociable
vieillissement
de
du
en
fût
est
connu sous le nom poétique
de part des anges, the angel's
share.
51
assemblage
L'art de l'assemblage ne se
limite pas aux whiskies, il
√
√
√
Action
de
mettre
ensemble,
d'assembler. (Petit Robert,2012)
concerne également d'autres
spiritueux, mais aussi les
123
vins, les parfums, le thé, le
café, etc.
52
vatting
C'est Andrew Usher qui, en
√
√
√
Le vatting, à ne pas confondre
qualité d'agent pour Smith's
avec le blending, est le fait
of
la
d'assembler des whiskies d'une
marque
même distillerie provenant de
commerciale de whisky, le
fûts différents et choisis en
Usher's Old Vatted Glenlivet.
fonction de l'âge ou de l'origine
Celui-ci
de
des fûts. Les irlandais sont passés
de
maître dans l'art du vatting.
Glenlivet,
lança
première
résultait
l'assemblage
(vatting)
plusieurs fûts d'une même
(www.whisky.fr)
distillerie (Glenlivet), d'âges
différents.
53
master blender
Malgré l'identité très affirmée
de
certains
master
whiskies,
blender
√
√
√
Les « maîtres assembleurs » sont
le
de véritables « nez » du whisky.
cherche
Ils élaborent les assemblages
avant tout à rendre l'ensemble
pour
obtenir
les
whiskies
harmonieux et complexe.
blended. Depuis 2008, ce poste
est occupé dans la distillerie
124
MacDuff par Stéphanie McLeod,
l’une des rares femmes de la
profession.
(whiskies-de-
caractere.com)
54
mariage
Certaines
maisons
√
√
√
Processus dans lequel le blended
embouteillent directement le
whisky est laissé dans de grands
mélange ainsi obtenu après
contenants après mélange, mais
seulement quelques jours de
avant
mariage, marriage en anglais.
Maintenant
la
mise
en
bouteille
rarement
fait.
(www.whiskymag.com)
55
56
marrying
céréales
Pour d'autres, cette étape, le
√
√
√
Processus dans lequel le blended
marrying, est perçue comme
whisky est laissé dans de grands
un
contenants après mélange, mais
élément
déterminant
favorisant le développement
avant
et le mélange harmonieux des
Maintenant
arômes.
(whiskymag.com)
Le whisky est une eau-de-vie
√
√
√
la
mise
en
bouteille
rarement
fait.
Plante dont les grains sont la
obtenue par la distillation
base
de
d'une ou de plusieurs céréales
l'homme
l'alimentation
et
des
de
animaux
125
et vieillie en fût de chêne,
omnivores
alors
oiseaux). (Petit Robert,2012)
que
le
cognac
et
(ex.
mammifères,
l'armagnac sont obtenus à
partir de raisins, le calvados à
base de pommes
(et
de
poires), et le rhum à base de
canne à sucre.
57
levures
Il faut avant cela extraire puis
transformer
les
√
√
√
masse blanchâtre constituée par
sucres
des champignons ascomycètes,
contenus dans les grains de
employée dans la fabrication de
céréale ou dans les fruits en
la bière, du vin ou du pain
alcool à l'aide de levures : la
(➙ levain), en raison de l'intense
fermentation est en effet le
pivot
de
ce
activité de fermentation de ces
processus
champignons.
complexe.
(Petit
Robert,2012)
58
orge
De toutes les céréales entrant
dans
la
composition
des
différents types de whiskies,
√
√
√
Plante herbacée (graminées) à
épi
simple,
cultivée
comme
cereal (Petit Robert,2012)
126
l'orge
est
celle
contribution
à
aromatique
est
dont
la
la
palette
la
plus
significative
59
grains
A l'époque, plusieurs variétés
√
√
sont déjà connues. La plus
60
bere
réputée est composée d'un épi
bere bannock
(Petit Robert,2012)
√
√
l'ancêtre de l'orge actuelle), est
de deux rangs de grains.
encore cultivée dans les Orcades
L'autre, plus communément
pour la production du bere
utilisée, dispose de quatre
bannock (www.whisky.fr)
rangées
61
les grains récoltés des céréales.
de
grains.
Cette
dernière variété, connue sous
le nom de bere (l'ancêtre de
l'orge actuelle), est encore
cultivée dans les Orcades
pour la production du bere
bannock, galettes qui furent
longtemps l'aliment de base
des habitants de ces îles.
√
√
Un bannock bere est une sorte de
pain plat fait avec bere, un grain
d'orge, comme ce qui a été
cultivé dans les Orcades depuis
des milliers d'années, à la fois
pour l'alimentation humaine et
animale. Dans les temps anciens,
il
a
été
aujourd'hui,
appelé
est
Bygg
et
généralement
127
appelé le maïs dans les Orcades.
Sa culture à n'importe quelle
échelle se limite actuellement
aux Orcades. Bere est encore
broyé à l'usine baronnie par le
Loch
Boardhouse
sur
île
principale des Orcades et des
sacs de la farine peut être acheté
là-bas, ou dans les magasins de
village. Si vous l'utilisez pour la
fabrication du pain, il va produire
un lourd seigle comme pain et
peut être mélangé avec de la
farine de blé entier pour un
briquet
résultat.
(www.
.ichscotlandwiki.org)
62
amidon
Pour la production du whisky
√
√
√
Glucide de poids moléculaire
de malt ou celle de Scottish
élevé, de formule (C6H10O5)n
ales (bières écossaises de
(polymère
du
glucose),
128
malt), les distillateurs et les
emmagasiné par les organes de
brasseurs se tournent vers une
réserve des végétaux (racines,
orge riche en amidon qui
tubercules, graines) sous forme
permettra d'obtenir des sucres
de granules qui, broyés avec de
fermentescibles
l'eau
et
par
conséquent de l'alcool.
63
embryon
chaude,
fournissent
un
empois. (Petit Robert,2012)
Composée d'une enveloppe
√
√
√
Ensemble de cellules donnant
qui renferme un embryon
naissance à une plantule au sein
(future plante) et d'une poche
de la graine
d'amidon (réserve d'énergie),
l'orge est soumise à plusieurs
phases
d'humidification
et
d'oxygénation afin d'activer
l'embryon en sommeil.
64
malt vert
L'orge, à ce stade, est appelée
malt vert.
√
√
√
Au cours du maltage l'orge est
mise à tremper afin de germer. A
l'issue de la germination, l'orge
est
appelée
malt
vert.
(www.whisky.fr)
129
65
66
farine grossière
malt mill
A l'issue du maltage, le malt
√
√
√
farine par broyage du grain de
est stocké puis broyé en une
blé entier, y compris le son
farine grossière, le grist, par
(www.vocabulary.com)
l'intermédiaire d'un moulin, le
malt mill.
√
√
√
Malt
Mill
était
une
petite
distillerie
qui
utilisait
les
méthodes
traditionnelles
de
production avec notament ses
alambics chauffés au charbon. Sa
première
année
rendit
une
production modeste de 113500
litres de whisky; une fraction
comparativement à celle de ses
voisins bien établis. La distillerie
demeura active jusqu’en 1962,
après avoir été absorbée par ses
propriétaires, Lagavulin, où les
alambics furent transférés et
demeurèrent en production pour
encore
sept
années.
(www.whiskymarketplace.fr)
130
67
tourbe
Dès la fin du printemps et
√
√
√
Matière spongieuse et légère, qui
tout au long de l'été, lorsque
résulte de la décomposition de
le
végétaux à l'abri de l'air, et
climat
trop
doux
ne
permettait plus de distiller, les
utilisée
employés
(médiocre). ➙ 1. bousin. Tourbe
récoltaient
la
comme
combustible
tourbe dans les tourbières.
mousseuse,
filaments
superficielle,
végétaux.
à
Tourbe
feuilletée. Tourbe compacte ou
noire.
Feu
de
tourbe.(Petit
Robert,2012)
68
peat
La tourbe, peat, est utilisée
√
√
√
La tourbe combustibe acide de
au cours de l'étape ultime du
couleur noirâtre est constituée de
maltage, le séchage.
végétaux (algues, bruyère, herbe,
mousse) en décomposition. Elle
intervient au cours du maltage,
première étape de l'élaboration
des single malts écossais, afin de
sécher l'orge. La nature de la
131
tourbe varie selon les régions.
Dans
les
Lowlands
ou
le
Speyside la tourbe peu compacte
est riche en végétaux. Sur les îles
ou le long des côtes la tourbe
dense est riche en éléments
marins (algues, sel). L'échelle de
valeur employée pour mesurer le
degré de tourbage est le ppm
(parts per million) de phénols.
Dans le Speyside le taux moyen
de phénols oscille entre 2 et 3
ppm. Sur l'île d'Islay ce taux peut
atteindre
50
ppm.
(www,whisky.fr)
69
enzymes
La température ne doit pas
√
√
√
Grandes protéines produits par
dépasser 50°C afin de ne pas
des organismes pour catalyser
détruire les enzymes du malt.
des
reaction
chimique.
Les
enzymes peuvent être extraits et
132
purifiés, puis ajoutés à une
solution de façon à provoquer
une transformation chimique.
70
malt broyé
Le
malt
broyé
(grist),
√
√
√
A l'issue du maltage, l'orge
mélangé à de l'eau chaude, est
maltée est broyée en une farine
brassé
grossière appelée grist. Le grist
afin
d'en
extraire
est ensuite brassé à de l'eau
l'amidon soluble
chaude
afin
d'en
l'amidon
extraire
soluble.
(www.whisky.fr)
71
grist
√
√
√
A l'issue du maltage, l'orge
maltée est broyée en une farine
grossière appelée grist. Le grist
est ensuite brassé à de l'eau
chaude
afin
l'amidon
d'en
extraire
soluble.
(www.whisky.fr)
72
amidon soluble
√
√
√
Glucide de poids moléculaire
133
élevé, de formule (C6H10O5)n
(polymère
du
glucose),
emmagasiné par les organes de
réserve des végétaux (racines,
tubercules, graines) sous forme
de
granules
dissoudre
qui,
(dans
un
peut
se
liquide).
(Petit Robert,2012)
73
esters
Cette substance est essentielle
au
développement
palette
aromatique
de
√
√
la
Ces substances sont formées
pendant
des
la
fermentation
et
résultent d'une interaction de
whiskies et notamment des
l'alcool et des acides.
esters à l'origine des arômes
Composé organique provenant
fruités et floraux
d'une réaction lente entre les
acides du vin et l'acool.
74
moût sucré
Le liquide ainsi obtenu, un
√
√
Jus de raisin qui n'a pas encore
moût sucré, appelé wort,
fermenté ou qui est en cours de
s'écouleà travers le mash tun
fermentation.
134
75
wort
√
puis est stocké dans une cuve
√
intermédiaire, l'underback
Le wort est le liquide obtenu à
l'issue du brassage d'eau et de
céréales. (www.whisky.fr)
76
sparge
Enfin,
une
troisième
√
eau
√
d'extraction appelée sparge,
Une
pincée.
(www.thefreedictionary.com)
chauffée entre 80°C et 85°C,
servira au brassage suivant.
77
drêche
Le résidu du grist, la drêche
√
√
√
Matière résiduelle solide qui
(draff), riche en protéines, est
subsiste dans la cuve après la
destiné au bétail.
fermentation du grain dont on
fait le whisky.
78
√
draff
√
√
Matière résiduelle solide qui
subsiste dans la cuve après la
fermentation du grain dont on
fait le whisky.
79
yeasts
Les levures (yeasts) sont des
micro-organismes
√
√
√
Les levures sont des microorganismes unicellulaires de la
135
unicellulaires de la famille
famille
des
des champignons qui, en se
capables
de
nourrissant
fermentation. Les levures, tout en
de
sucre,
champignons,
produire
nourrissant
des
une
produisent de l'alcool et du
se
sucres
dioxyde de carbone.
fermentescibles contenus dans
les céréales, dégagent du gaz
carbonique. Elles transforment
non seulement le sucre en alcool,
mais véhiculent également des
arômes
spécifiques.
distilleries
ont
Les
généralement
recours à deux types de levures,
des levures de brasserie et des
levures de culture, également
appelées levures de distillation,
qui sont les plus répandues. Les
levures
instables,
de
brasseries,
sont
plus
aujourd'hui
rarement employées. Les levures
136
interviennent au moment de la
fermentation, troisième étape de
l'élaboration
des
whiskies.
(www.whisky.fr)
80
micro-
√
√
√
Organisme
organismes
vivant
visible
seulement au microscope ou à
l'ultramicroscope.
Micro-
organismes bactériens (bactéries,
virus), végétaux
(protophytes,
levures, protistes; ➙ microflore),
animaux (protozoaires). Microorganismes
saprophytes,
pathogènes. (Petit Robert,2012)
81
alcool
√
√
√
Liquide
incolore,
inflammable,
obtenu
volatil,
par
la
distillation du vin et des jus
sucrés fermentés
137
82
naturel
Elles sont fragiles et leur
microbien
action
est
conditions
soumise
microbien,
√
√
aux
climatiques,
l'environnement
√
Relatif
aux
microbes
(Petit
Robert,2012)
à
naturel
sur
lequel
l'homme n'a aucune emprise.
83
wort
A l'issue du brassage, le wort,
√
√
√
Vapeur invisible qui résulte de la
mélange d'eau et de malt, est
combinaison du carbone avec
refroidi
l'oxygène (Petit Robert,2012)
à
environ
20°C
(température de "démarrage"
des levures).
84
gaz carbonique.
Lorsque
le
washback
est
√
√
√
La fermentation du sucre sous
rempli aux deux tiers, on y
l'effet des levures le transforme à
incorpore les levures. Sous
peu près en parts égales d'alcool
leur
et gaz carbonique.
action,
les
sucres
contenus dans le wort se
transforment en alcool et en
gaz carbonique.
85
pot ale
Ce résidu appelé pot ale, qui
peut représenter plus des
√
√
√
Composé organique renfermant
un groupement –CHO, obtenu
138
deux tiers du wash initial, sert
par oxydation (ou élimination
à l'alimentation du bétail.
d'hydrogène)
d'un
alcool
primaire. (Petit Robert,2012)
86
aldéhydes
Riches en esters aromatiques
√
√
√
Liquide
volatile
en aldéhydes et en acides, les
l'oxydation
têtes
nombreux
de
distillation
obtenu
de
par
l'alcool ;
composés
(foreshots) titrent entre 72%
intermédiares entre l'alcool et les
et 80% vol.
achides. Ces aldhéhydes jouent
un rôle important dans le vin,
surtout en ce qui concerne le
bouquet.
Une
trop
grand
propotion d;aldehydes donne des
goûts madénsés
87
acides
√
√
√
Les
feints
distillat
correpondent
obtenu
récupération
du
au
après
la
middle
cut
(coeur de chauffe). Les feints
sont acheminées vers le spirit
safe (coffre à alcool) afin d'être
139
analysées puis sont redistillées.
Riches
en
sulfures
et
en
composants aromatiques lourds
et
puissants,
les
queues
de
distillation, qui titrent moins de
70%
vol.
se
adjonction
troublent
d'eau
par
distillée.
(www.whisky.fr)
88
feints
En dessous de 70% vol., les
queues
de
√
√
√
distillations
composés
lourds
et
de
ditillation
du
whisky,riches en produits lourds
et à saveur désagréable.
(feints), riches en sulfures et
en
Queues
aromatiques
puissants,
sont
redistillées avec la charge
suivante de low wines.
89
spent lees
La
distillation
s'achève
√
√
√
Les spent lees désignent le résidu
lorsque le liquide encore
de distillation qui subsiste au
présent dans le spirit still titre
fond de l'alambic de deuxième
moins de 1% vol.. Ce résidu,
distillation (spirit still). Titrant
140
appelé spent lees, est traité
moins de 1% vol., les spent lees
avant rejet.
sont généralement traitées avant
rejet. (www.whisky.fr)
90
force alcoolique
Le whisky perdra ainsi en
√
√
√
Qui contient force de l'alcool
force alcoolique mais pas en
volume.
91
tanins
Le bouquet des whiskies est
le
fruit
de
√
√
√
lignine
d'origine
végétale,
réactions
contenant des groupes acides et
chimiques complexes entre le
phénoliques, rendant les peaux
distillat
imputrescibles.
et
les
différents
composants du bois. Ces
92
Substance
derniers sont les tanins, la
lignine,
les
lactones,
(Petit
Robert,2012)
√
√
√
le
Composé
organique
qui
imprègne les tissus des plantes
glycérol, les polysaccharides
arbustives (Petit Robert,2012)
(sucres), les acides gras et les
93
lactones
aldéhydes aromatiques.
√
√
√
les lactones sont présentes dans
de
nombreuses
compositions
bases
utilisées
et
par
l'industrie de l'aromatisation. Les
lactones contribuent à l'arôme de
141
produits alimentaires naturels ou
transformés, très divers (fruits,
produits
laitiers,
etc.).
(www.wikipedia.org)
94
glycérol
√
√
√
Trialcool
C3H5(OH)3,
liquide
incolore, sirupeux, de saveur
sucrée, soluble dans l'alcool,
existant sous forme d'esters dans
divers lipides. ➙ glycerol (Petit
Robert,2012)
95
polysaccharides
√
√
√
Glucide
naturel,
animal,
formé
polymérisation
de
végétal
ou
par
la
plusieurs
sucres simples en C6 (oses).
➙ polyoside. (Petit Robert,2012)
96
acides gras
√
√
√
Un acide gras est une famille
de molécules
lipidiques,
qui
renferme notamment les oméga-3
et
les oméga-6.
(www.futura142
science.com)
97
fût de chêne
Le whisky est une eau-de-vie
√
√
√
Tonneau où l’on met le vin, le
obtenue par la distillation
cidre et eau-de-vie en chêne.
d'une ou de plusieurs céréales
(www.larousse.com)
et vieillie en fût de chêne,
alors
le
que
cognac
et
l'armagnac sont obtenus à
partir de raisins, le calvados à
base de pommes
(et
de
poires), et le rhum à base de
canne à sucre.
98
Alambic
Néanmoins,
distiller
on
ne
peut
directement
des
√
√
√
Appareil servant à la distillation
(Petit Robert,2012)
céréales, des fruits ou la
canne
à
sucre
dans
un
alambic.
99
Distillerie
Depuis plus de trois cent ans,
√
√
√
Industrie qui s'occupe de la
les distillateurs apportent un
distillation
industrielle,
et
soin tout particulier à la
spécialt de la fabrication des
143
sélection
de
l'orge,
qui
eaux-de-vie
(➙ distillateur).
représente la dépense la plus
importante
pour
(Petit Robert)
une
distillerie.
100
malting floor
L'orge humide est répandue
√
√
√
Au cours du maltage artisanal,
sur des aires de maltage
l'orge est répandue sur un sol en
(malting floor) en couches
béton ou en
épaisses d'environ 30 à 50
malting floor. (www.whisky.fr)
ciment
appelé
cm.
101
shiels
Traditionnellement, cela est
√
√
√
réalisé par le biais de pelles
le biais de pelles
en bois
(www.whisky.fr)
en bois (shiels) ou de râteaux.
102
kiln
Il est transféré au four (kiln)
√
√
√
pour séchage.
Le kiln est un immense four,
équipé d'un plancher perforé,
dans lequel le malt vert est mis à
sécher à l'issue de la germination.
(www.whisky.fr)
103
tourbières
Dès la fin du printemps et
tout au long de l'été, lorsque
√
√
√
Association
décomposée
végétale
qui
forme
une
144
le
climat
trop
doux
ne
certaine épaisseur de tourbe.
permettait plus de distiller, les
(Petit Robert,2012)
employés récoltaient la tourbe
dans les tourbières.
104
cuve
Le brassage s'effectue dans
une
105
mash tun
cuve
√
√
√
Grand récipient de bois ou de
généralement
maçonnerie
utilisé
pour
la
fermée, en acier ou en fonte,
fermentation du raisin. (Petit
appelée mash tun, équipée de
Robert,2012)
pales tournantes et d'un fond
en acier perforé.
√
√
√
Aussi
connu
sous
le
nom
baignoire Mash. Le récipient
dans lequel se déroule brassage.
(www.whiskymag.com)
106
underback
Le liquide ainsi obtenu, un
moût
sucré,
√
√
√
Underback
est
le
récipient
appelé wort,
intermédiaire, situé au-dessous
s'écouleà travers le mash tun
de la mashtun, à travers lequel
puis est stocké dans une cuve
s'écoule le moût chaud avant
intermédiaire, l'underback
d'entrer dans le refroidisseur qui
va l'amener à la température
145
adéquate
requise
pour
la
fermentation.
(http://www.awa.dk)
107
washbacks
Il est ensuite acheminé vers
√
√
√
En Écosse, le récipient dans
les washbacks, cuves de
lequel
les
Worts
fermentation, dont la taille
fermentés
peut varier de 1 000 à plus de
(www.whiskymag.com)
sont
50 000 litres.
108
wash-chargers
Le wash est ensuite acheminé
√
√
√
pot still
récipient
utilisé
pour
dans des cuves de stockage,
recueillir le lavage avant la
les
distillation dans le wash still.
wash-chargers,
avant
distillation.
109
Un
L'alambic employé pour la
(http://www.masterofmalt.com)
√
√
√
Le pot still est l'alambic employé
distillation des single malts
pour la distillation des single
écossais est de type pot still.
malts écossais et irlandais. En
forme d'oignon, de poire ou de
cloche,
sa
considérablement
distilleries.
Cet
taille
varie
selon
les
alambic
en
cuivre, terminé par un col de
146
cygne lui même relié à un
condenseur, est chauffé jusqu'au
point d'ébullition de l'alcool, plus
bas que celui de l'eau. Les
vapeurs d'alcool les plus légères
s'élèvent facilement et passent à
travers le col de cygne. Les plus
lourdes retombent parfois au
fond de l'alambic pour être
redistillées. Ainsi plus l'alambic
est grand, plus le whisky sera
léger. Un col de cygne peu
incliné produira le même effet.
(www.whisky.fr)
110
onion shape
L'onion shape et le boil ball
à
compartiment
√
√
√
a une form de oignon
sphérique
147
111
boil ball
sont les plus répandus.
√
√
√
112
lantern still
Citons également le classic
√
√
√
Le pot still est l'alambic employé
pot still ou lantern still qui
pour la distillation des single
rappelle les anciens alambics
malts écossais et irlandais. En
clandestins, le pear shape
forme d'oignon, de poire ou de
avec sa forme inhabituelle de
cloche,
poire, le bell shape en forme
considérablement
de cloche, sans oublier le très
distilleries.
rare Lomond still, encore
cuivre, terminé par un col de
utilisé par Scapa et Dalmore,
cygne lui même relié à un
dont le chapiteau évoque la
condenseur, est chauffé jusqu'au
forme cylindrique d'un patent
point d'ébullition de l'alcool, plus
still, l'alambic à colonnes
bas que celui de l'eau. Les
sa
Cet
taille
varie
selon
les
alambic
en
148
(procédé de distillation en
vapeurs d'alcool les plus légères
continu
pour
s'élèvent facilement et passent à
l'élaboration des whiskies de
travers le col de cygne. Les plus
grain).
lourdes retombent parfois au
utilisé
fond de l'alambic pour être
redistillées. Ainsi plus l'alambic
est grand, plus le whisky sera
léger. Un col de cygne peu
incliné produira le même effet.
(www.whisky.fr)
113
pear shape
√
√
√
a une form de poire
114
bell shape
√
√
√
a une form de cloche
149
115
Lomond still
√
√
√
Un Lomond still est différent
d'un alambic traditionnel. Le col
de cygne est remplacé par un
système de plaques parallèles
horizontales, tout comme dans le
reste Coffey. Contrairement à
l'alambic,
le
processus
de
distillation continue pas Coffey.
(www.whisky-distilleries.info)
116
patent still
√
√
√
Alambic à colonnes composé
d'un
analyseur
rectificateur
et
permettant
d'un
la
distillation en continu d'alcool de
grains. Ce procédé de distillation,
150
inventé en 1826 par Robert Stein,
fût perfectionné en 1931 par
Aeneas Coffey. Il est également
appelé
Coffey
still.
(www.whisky.fr)
117
col de cygne
Quelle que soit sa forme, le
√
√
√
Pièce, tuyau ou robinet à double
pot still en cuivre s'achève par
courbure (Petit Robert,2012)
un col de cygne lui-même
relié à un condenseur.
118
wash stills.
La bière, le wash, obtenue à
√
√
√
Alambic en cuivre utilisé au
l'issue de la fermentation, est
cours de la première distillation.
tout d'abord acheminée vers
Il permet, après ébullition puis
un ou plusieurs alambics de
condensation
grande taille baptisés wash
d'alcool, d'obtenir un distillat
stills.
titrant environ 25 %, appelé low
des
vapeurs
wines. (www.whisky.fr)
119
coffre-fort
Ils s'écoulent à travers le
√
√
√
une grande caisse verrouillée,
spirit safe, véritable coffre-
dont la plupart sont en verre
fort à alcool, permettant au
translucide avec laiton lié . Ces
151
stillman, le distillateur, de
objets
sont
utilisés
par
les
mesurer avec précision sa
distillateurs pour analyser le
densité.
liquide whisky distillé qui sort de
alambic (outil pour la distillation
d'alcool) sans avoir à toucher
directement le liquide.
120
spirit still,
Les low wines sont ensuite
√
√
√
une grande caisse verrouillée,
acheminés vers un alambic de
dont la plupart sont en verre
plus petite taille, le spirit
translucide avec laiton lié . Ces
still,
objets
pour
y
subir
une
deuxième distillation.
sont
utilisés
par
les
distillateurs pour analyser le
liquide whisky distillé qui sort de
alambic (outil pour la distillation
d'alcool) sans avoir à toucher
directement le liquide.
121
worms
Il
existe
deux
types
de
condenseurs : les traditionnels
√
√
√
Le tube de cuivre enroulé le long
de laquelle se condensent dans
152
122
tube condensers
serpentins (worms) et les
une
plus
(www.whiskymag.com)
modernes
tube
√
condensers en forme de U.
√
√
seconde
still
Appareil de forme cylindrique,
ou conduit à section circulaire,
généralement
rigide
(verre,
quartz, plastique, métal), ouvert à
une extrémité ou aux deux dans
lequel on condense un gaz pour
le purifier. (Petit Robert,2012)
123
quercus alba
Il existe plus de cinquante
√
√
√
Le chêne blanc ou chêne blanc
variétés de chêne dans le
d'Amérique (Quercus alba) est
monde, mais seules quelques-
une espèce de chêne mesurant en
unes possèdent les propriétés
général une trentaine de mètres,
requises
le plus grand connu atteint les 44
pour
le
vieillissement du whisky. La
mètres
variété la plus couramment
spécimen vivent plus de 500 ans.
employée,
alba
On le trouve principalement en
(chêne blanc), est originaire
Amérique du Nord dans un
des forêts du nord-est des
climat
quercus
de
hauteur.
continental
Certains
humide.
153
Etats-Unis.
124
chêne blanc
(www.wikipedia.org)
Le chêne blanc est surtout
√
√
√
Le chêne blanc est l'espèce qui se
utilisé pour l'élevage des
démarque le plus parmi toutes les
whiskeys
espèces
américains
mais
d'arbres
et
est
très
aussi pour celui des xérès
répandu à travers tout l'est de
fino et amontillado.
l'Amérique du Nord jusqu'au sud
du Québec. C'est un arbre très
important
pour
la
bille
commerciale.
(www.formana.com)
125
xérès fino
√
√
√
sec et léger, bien que titrant
souvent
17
%
d’alcool
à
l’exportation. Il peut provenir des
trois secteurs de l’appellation
contrôlée, mais ceux de Jerez
sont les plus appréciés. (www.
lemondedesvinsetspiritueux.com)
126
amontillado
√
√
√
c’est un fino âgé, dont la flor n’a
pas survécu, et qui, en continuant
154
de vieillir, prend un caractère
plus riche, avec des notes de
noisette caractéristique. Mais il
existe aussi des amontillados
résultant d’assemblage entre des
finos et des olorosos doux,
beaucoup
moins
intéressants.
(www.
lemondedesvinsetspiritueux.com)
127
quercus robur
Le chêne européen, de type
quercus
robur,
√
√
√
Le
Chêne
pédonculé
(Q.
quercus
pedunculata Ehrh. = Quercus
sessilis ou petrae, intervient
robur L. pour partie) est un arbre
notamment dans l'élevage des
à feuillage caduc originaire des
xérès oloroso, dont les fûts
régions
sont très convoités par les
appartenant à la famille des
distilleries écossaises.
Fagacées. Son fruit est porté par
tempérées
d'Europe,
un long pédoncule. Il est parfois
appelé
femelle,
Chêne
blanc,
Gravelin,
Chêne
Chêne
à
155
grappe
ou
Châgne.
(www.wikipedia.org)
128
quercus sessilis
√
√
√
Quercus sessile, connu sous le
Petraea binôme Quercus, est
souvent utilisé en tonnellerie vin.
Ceci
est
plus
lent
que
la
croissance Quercus Robur, avec
des tanins plus fins et une haute
teneur
en
vanilline.
(www.masterofmalt.com)
129
petrae
√
√
√
Connu sous le Petraea binôme
Quercus, est souvent utilisé en
tonnellerie vin. Ceci est plus lent
que la croissance Quercus Robur,
avec des tanins plus fins et une
haute
teneur
en
vanilline.
(www.masterofmalt.com)
156
130
√
xérès oloroso
√
√
à l’origine, c’est un vin sec, riche
et parfumé, de couleur sombre.
Mais le terme désigne aussi des
vins d’assemblage, plus sucrés,
issus de xérès ordinaires. (www.
lemondedesvinsetspiritueux.com)
131
Limousin
Avec le développement de la
√
√
√
pratique des affinages,
132
quercus
pedunculata
d'autres variétés ont été
introduites, notamment le
De la région de Limoges, du
Limousin.
√
√
√
C’est l’arbre par excellence de la
forêt mixte, allant des forêts
chêne français du Limousin
riveraines
(quercus pedunculata),
chênaie
utilisé pour l'élevage du
sur
alluvions,
charmaie,
la
la
hêtraie
chênaie, la chênaie acidophile, la
cognac.
chênaie
sessiliflore
calcicole.
(www.homeodel.com)
133
ex-fûts
Le hogshead, 250 litres. Il est
√
√
√
Fût de chène qui est reutilisé
constitué de douelles d'exfûts de bourbon augmentées
157
de quelques douelles neuves
ou usagées.
134
fûts de xérès
Les premiers fûts de xérès
√
√
√
Tonneau où l’on met le vin, le
provenaient des bodegas de
cidre et eau-de-vie en xérès.
Jerez de la Frontera (la bota
(www.larousse.com)
de Jerez), en Andalousie. Ces
fûts, les plus chers du marché,
sont de plus en plus difficiles
à trouver
135
√
√
√
dunnage
Au cours des 30 dernières
warehouses
années, les chais traditionnels
Ce sont des bâtiments très courts,
en terre battue, dunnage
avec un toit en ardoise, un sol en
construitsà
terre battue et les murs épais en
proximité des distilleries, ont
pierre ou en brique. Ceux-ci sont
été peu à peu remplacés par
empilées pas plus de trois barils
des
warehouses,
chais
warehouses
de
Un type traditionnel d'entrepôt.
type
rack
élevée et une circulation d'air
répartis
sur
supérieure. Le sol permet plus
différents sites en Ecosse.
d'humidité et l'humidité ainsi
plus élevée. Ce sont capables de
158
fournir un meilleur whisky, bien
que les coûts d'exploitation sont
beaucoup plus élevés, et des
barils doit être déplacé à la main.
(http://www.masterofmalt.com)
136
rack
warehouses
√
√
√
Une
conception
d'entrepôts
d'origine dans les années 1950.
Un
entrepôt
embroché
est
construit à partir d'acier, des
briques ou des blocs de ciment.
Ils sont beaucoup plus grands
entrepôts
Dunnage
et
sont
généralement empilés huit barils
élevé. Ils sont moins coûteux à
exploiter
et
des
chariots
élévateurs peuvent être utilisés
pour
déplacer
les
barils.
(http://www.masterofmalt.com)
159
137
√
chais
√
√
Alambic à colonnes composé
d'un
analyseur
rectificateur
et
d'un
permettant
la
distillation en continu d'alcool de
grains. Ce procédé de distillation,
inventé en 1826 par Robert Stein,
fût perfectionné en 1931 par
Aeneas Coffey. Il est également
appelé
Coffey
still.
(www.whisky.fr)
138
toastées
139
torréfiées
Séché à l'air chaud, il se pare
de douces notes biscuitées,
toastées et torréfiées.
√
√
√
Faire légèrement griller.)
√
√
√
Début de calcination à feu nu,
que l'on fait subir à certaines
matières
organiques
(pour
éliminer un principe nuisible,
provoquer la dessiccation, faire
apparaître
des
essences
aromatiques
160
140
141
rôties
Séché sur un feu de tourbe, il
√
√
√
Tranche de pain grillée que l'on
développe alors des notes
mange beurrée, trempée dans un
rôties, fumées et
liquide ou que l'on utilise en
médicinales que l'on retrouve
cuisine
après la distillation.
Robert,2012)
√
fumées
√
√
(canapés)
(Petit
Mélange plus ou moins dense et
de couleur variable de produits
gazeux et de très fines particules
solides, qui se dégage des corps
en combustion ou portés à haute
température
142
médicinales
143
poisson fumé
A l'extrême, les whiskies
tourbés
développent
√
√
√
√
√
√
Qui a des propriétés curatives.
Herbe, plante medicinal
poisson cuit avec la façon fumé
des
arômes de poisson fumé,
voire même de caoutchouc
brûlé.
161
144
145
palette
Cette substance est essentielle
aromatique
au
arômes
développement
palette
aromatique
de
√
√
√
les arômes du whisky
√
√
√
Odeur
la
des
whiskies et notamment des
Les single malts distillés trois
volatils. (Petit Robert,2012)
√
√
√
Qui n'est pas lourd, pas massif.
fois se révèlent plus légers et
147
florales
marqués par d'élégantes notes
florales et fruitées.
certaines
d'essences chimiques, ou d'acides
fruités et floraux
légers
de
essences naturelles de végétaux,
esters à l'origine des arômes
146
agréable
(Petit Robert,2012)
√
√
√
Qui présente des fleurs, est
composé
de
fleurs
(Petit
Robert,2012)
148
√
fruitées
√
√
Qui a un goût de fruit frais
(spécialt en parlant des huiles,
des alcools de fruits). (Petit
Robert,2012)
149
arômes
Ceux de plus de vingt-cinq
exotiques
ans révèlent, quelle que soit
√
√
√
Odeur
agréable
de
certaines
essences naturelles de végétaux,
162
leur région d'origine, de fins
d'essences chimiques, ou d'acides
arômes exotiques (lait de
volatils Qui provient des pays
coco) provenant des lactones
lointains et chauds
(très présentes dans le chêne)
qui mettent un certain temps à
migrer dans le whisky.
150
agrumes
Pour le thème principal, il
utilise les senteurs les plus
parfumées, les arômes de
fruits (agrumes), de fruits
secs et de fleurs.
151
√
fruits secs
√
√
whiskies goût fruité et se sentir
au sec dans la gorge quand vous
buvez.
152
fleurs
153
vertes
Pour l'harmonie, il recherche
des notes plus vertes, plus
√
√
√
whiskies goût florale.
√
√
√
Se dit des végétaux qui ont
encore de la sève
herbacées ainsi que des notes
163
épicées.
154
herbacées
√
√
√
De la nature de l'herbe. Plante
herbacée (opposé à ligneuse).
(Petit Robert,2012)
164
L’ANALYSE DU TERME DE L’EAU-DE-VIE DANS
LE SITE INTERNET WWW.WHISKY.FR
Resumé
Par: Dony Mustafa
A. Introduction
La langue est un outil de communication utilisée par les hommes. Selon
Djoko Kentjono (1984:1) 1 “dans la société, la langue est souvent utilisée dans des
contextes différents avec des significations différentes”. La langue est aussi un
outil de communication qui est universel, qui nous permet de communiquer avec
des gens partout dans le monde bien sûr, le code est différent l’un des autres dans
chaque région ou dans chaque pays. La langue est non seulement utilisée pour
communiquer en général, mais aussi dans les domaines des mathématiques, par
exemple la science, la linguistique, l'informatique, la médecine, l'architecture,
l'enseignement, la philosophie, la musique, la nourriture et ainsi de suite.
Selon le Dictionnaire de didactique des langues (1976) 2 le terme se
compose d'un ensemble de concepts ou d'objets qui varient dans un domaine
particulier de connaissances ou de l'activité humaine. La terminologie est le
langage utilisé dans les domaines de la science. Le terme est généralement le mot
qui n'est pas familier pour tout le monde mais fréquemment utilisé par des
spécialistes. Chaque domaine possède des termes spéciaux, tels que le domaine de
l'hôtellerie, du tourisme, du culinaire, et ainsi de suite.
On utilise un mot ou combinaison de mots pour décrire le type de boisson,
le mode de présentation, le mode de fabrication, et les aromes des boissons. Ces
termes ont des significations différentes lorsqu'ils sont utilisés dans d'autres
domaines, par exemple le champagne, ce qui implique, en particulier, une sorte de
vin blanc qui possède les caractéristiques typiques que lorsque l’on ouvre le
1
2
Kentjono, Djoko. 1984. Dasar-Dasar Linguistik Umum. Jakarta : Universitas Indonesia.
Galisson, R. 1976. Dictionnaire de Didactique des Langues. Paris : Hachette.
164
bouchon, les mousses apparaitraient par le déversement de gaz sulfureux (CO2).
Cette boisson est produite seulement en Champagne-Marne, France.
Les boissons peuvent être classées en trois types, le premier est les
boissons non alcoolisées, c’est le type de boisson qui ne contient pas d'alcool,
deuxième, les boissons alcoolisées, ce sont les boissons alcoolisées et
troisièmement, les types des boissons mélangées des 2 premiers types. Wiwoho
(2009) 3 remarque que les boissons alcoolisées sont celles qui sont produit par le
processus de fermentation et de la distillation. Cette recherche prend en compte
des termes spéciaux du whisky. Terminologie du whisky est très importante
d'étudier parce que les termes spécifiques ne seront pas facilement compris, qui va
provoquer des malentendus dans leur utilisation. Par exemple si nous étions dans
un restaurant et commandé le whisky.
(1): “Je voudrais boire du Whisky, s'il vous plait!”
Dans la première phrase le sens du whisky n'est pas encore clair, car il ya
au moins 250 marques de whisky avec toutes sortes de variantes différentes. Si
nous ne connaissons pas le sens de la terminologie utilisée dans le thème de
whisky, puis nous aurons du mal à obtenir du whisky pour répondre à nos désirs.
Parce que chaque type de whisky a une saveur particulière qui n'est pas
nécessairement approprié aux goûts de chacun. Voici un autre exemple de
l'utilisation des termes du whisky.
(2): Il Prend un scotch avec un repas. 4
(3): Comment éliminer du scotch double face colle au mur?
Dans la phrase (2), le scotch signifie que le whisky est distillé en Ecosse et
vieillie pendant au moins trois ans en fûts de chêne, ou un whisky de qualité
équivalente produite en Ecosse. Alors que dans la phrase (3), le scotch signifie un
ruban en plastique collant. Dans les exemples ci-dessus, on voit qu’il existe les
3
Wiwoho, Ardjuno. 2009. Pengetahuan Minuman dan Bartending. Jakarta : Esensi Penerbit
Erlangga.
4
Http://renaissanceinvestments.ca diunduh pada tanggal 24 April 2012.
165
différentes significations de même mot. Le Scotch pourrait avoir le sens différent
dans d’autres domaines.
Le site www.whisky.fr contient un guide complet de boissons qui sont
donnés les types de boissons, sur le goût de la boisson, la fabrication du whisky,
l’histoire du whisky, et les caractéristiques d'une variété de boissons. D'après les
exemples, on vois que cette recherche est importante de faite, afin qu’on n'aura
aucune difficulté à comprendre les termes spécifiques contenus dans le thème de
boisson particulier sur les sites internet www.whisky.fr. Pour le rechercheur, de
comprendre la terminologie de l’eau-de-vie permettra d'éviter de consommer cette
boisson car elle ne correspond pas à la culture en Indonésie.
Sur la base des questions on formule les questions suivantes : comment
sont des formes de termes dans le site www.whisky.fr? Comment sont les
catégories lexicales utilisées dans le terme boisson de whisky dans le site
www.whisky.fr? Comment sont les sens du terme boisson de whisky dans le site
www.whisky.fr?
Cette étude vise à: décrire la forme de whisky boissons terme dans les
sites internet whyski.fr , décrire l'expression lexicale catégories des boissons
whisky dans les sites Internet www.whisky.fr, et décrire la signification de terme
boisson de whisky dans les sites internet www.whisky.fr.
Les résultats de cette étude peuvent ajouter à la richesse de la recherche
dans le domaine de la sociolinguistique, en particulier dans les termes. Les
avantages pratiques, il ajoute de la connaissance de la langue vocabulaire étude
français spécialisé dans l'enseignement des langues française spéciale (FOS),
comme un point de repère ou de référence pour les rechercheurs dans le domaine
de la sociolinguistique, whisky en particulier, et Contribuer à la connaissance dans
le domaine de la terminologie à l'Université d'État de Yogyakarta.
166
B. Développement
1. Définition de la terminologie
La terminologie dérive du latin “terminus”, c’est la science de la durée et
de son utilisation. Le dictionnaire Petit Robert (1976:1767) 5 dit que le terme est
“Ensemble des mots technique appartenant à une science, un art, à un rechercheur.
La terminologie de la médecine; de la critique cinématographique”. On vois que la
terminologie est une collection de vocabulaire spécialisé utilisé dans le domaine
de la science, de l'art ou de la recherche, par exemples le terme de la médicale, le
terme du critique film, le terme de la linguistique.
Cette énoncé correspond à la définition de Galisson (1976: 559) 6 à propos
de la terminologie.
“Terminologie est un ensemble des termes qui renvoient aux concepts ou
aux objets différents à un domaine particulier de connaissance ou d’activité
humain. La plupart
des termes relatifs à une discipline ne sont connus et
employés correctement que par les spécialistes de cette discipline”.
Donc nous pouvons conclure que la terminologie est une étude des termes,
mots ou phrases spécifiques et leur utilisation dans les sciences, par exemple la
terminologie médicale, la terminologie informatique et ainsi de suite. Ces termes
n'est pas familier pour tout le monde mais fréquemment utilisé par des
spécialistes.
2. Définition des termes
"Terme" (Felber via Elisabeth Blanchon,2012) 7
est un symbole
conventionnel (mot, groupe de mots...) représentant une notion définie dans un
certain domaine du savoir. Elle est en accord avec la définition de Marie-Claude
L'Homme (2004: 22) 8 qui designe que "les termes sont des unités lexicales dont le
5
Robert, Paul & Alain Rey. 1976. Dictionnaire Le Petit Robert: Alphabétique & Analogique de la
Langue Française. Paris. Dictionnaire le Robert.
6
Galisson, R. 1976. Dictionnaire de Didactique des Langues. Paris : Hachette.
7
Blanchon, Elisabeth. La Terminologie. 2012. http://www.psydocfr.broca.inserm.fr/colloques/cr/j4/blanchon.html//.diunduh pada tanggal 24 April 2012.
8
L’homme, Marie-Claude.2004. La Terminologie : Principes et Techniques. http://www.books
google.co.id//. Diunduh tanggal 18 April 2012.
167
sens et envisagé par rapport à un domaine des spécialités c’est-à-dire un domaine
de la connaissance humain, souvent associé à une activité socio-professionnelle".
Basé sur les définitions données, on vois que le terme est un mot ou un ensemble
de mots , dont le sens correspond aux domaines de la science comme la médecine,
des exemples de termes médicaux comme la vaccination, le système nerveux.
3. Catégorie Lexical
Selon Jean Dubois (2001: 78) 9 "catégorie lexicale désigne en générale
Est Le Membre de gauches une dans régle lexicale. Dans la régle: N → livre,
garçon, chapeau ..., N (= nom.) est une catégorie lexicale ". En général, les
catégories lexicales décrivent habituellement un groupe de mots dans le mot de
règle. Tels que: N → livres, les garçons, casquette ..., Donc, on peut conclure que
la catégorie des noms lexicale.
Selon Grevisse (1993: 179-180) 10, la catégorie lexicale d'un mot divisée
en deux, à savoir (1) mots variables. Les mots se composent de: les
noms,
les
adjectif,
le
déterminant,
les
pronoms,
et
les
verbes. (2) mots invariables se composent de: les adverbes, les prépositions, la
conjonction de subordination, les conjonctions de la coordination, l'introducteur et
le mot-phrase.
4. Signification de la langue
Chaer (2007:116) 11 affirme que la signification est un concept, notion,
une idée ou des idées contenues dans les unités de la parole, que ce soit un mot,
une combinaison de mots. Par exemple, le mot cheval signifié un quadrupède
généralement monté. Le stylo signifie un outil en métal à bille pour écrire, qui est
pointue. L'étude de sens ici est le sens des mots sur les rôles et les relations de
sens entre les mots qui se produit dans une langue. Etudier le sens de ce mot dans
ce contexte, répondre aux problèms de la signification de la phrase, comme
suggéré par les experts que le sens sémantique de la phrase dépend de la
9
Dubois, Jean. 2001. Dictionnaire de Linguistique. Paris: Larousse
Grevisse, Murice. 1993. Le Bon Usage Grammaire Française. Paris : DUCULOT
11
Chaer, Abdul. 2007. Leksikologi dan Leksikografi Indonesia. Jakarta :Rineka Cipta.
10
168
signification de mots contenus dans la phrase où le mot. Cette étude donne un
sens précis des mots qui sont n’expliquée par son objet décrit par le mot. Le sens
des mots qui sont abstraits, comme seule signification peut être expliqué par la
relation de sens entre les mots d'une langue. Le sens de la langue, en particulier le
sens du mot peuvent être mappés en fonction de ses composants.
5. Terminologie de boisson
Dans la terminologie de boissons, il ya un champs de lexique spécifique
utilisé pour déssigner le type de boisson, le mode de présentation, le mode de
fabrication, et les aromes des boissons. Quelques exemples sont les suivants:
1. champagne (n.m), ce qui implique, en particulier, une sorte de vin blanc qui
possède les caractéristiques typiques que lorsque l’on ouvre le bouchon, les
mousses apparaitraient par le déversement de gaz sulfureux (CO2). Cette
boisson est produite seulement en Champagne-Marne, France.
2. scotch (n.m), est un whisky distillé en Ecosse et vieillie pendant au moins trois
ans en fûts de chêne, ou un whisky de qualité équivalente produite en Ecosse.
3. sec (adj), est un terme utilisé pour décrire le goût d'une boisson alcoolique qui a
une teneur en sucre de 3-5%.
4. doux (adj), est un terme utilisé pour décrire le goût d'une boisson alcoolique
qui a la teneur en sucre supérieure à 7 %.
5. distillation (n.m), est un processus de fabrication de boissons alcoolisées est le
processus de chauffage et de refroidissement en vue d'obtenir des niveaux plus
élevés de l'alcool, car l'alcool a un point d'ébullition plus élevé que l'eau
s'évapore en premier.
6. Terminologie d’eau-de-vie
Dans cette récherche, la terminologie d’eau-de-vie constitue un glosaire
dans le domaines de boisson. Les termes dans ce domaine sont les lexiques qui ne
sont familier pour tout le monde mais fréquemment utilisés par des spécialistes.
On voit qu’il existe les différentes significations de même lexique. Le Scotch
pourrait avoir le sens différent dans d’autres domaine, dans le domaine de boisson
169
signifie une boisson à forte teneur en alcool à base de céréales distillées (soit le
blé, le riz, le maïs, ou grain) qui passe le processus de germination et de la
fermentation. Les résultats du processus de distillation sont ensuite stockés dans
des fûts en bois pendant plusieurs années, entre 3 à 12 ans (Hamami Amik,
1991) 12.
Il
ya
plusieurs
étapes
dans
la
fabrication
du
whisky:
l'orge et le maltage (processus de germination de seigle), la tourbe (combustible
pour le séchage), Le brassage (le processus de fabrication de la pâte), les levures
et la fermentation, la distillation, les fûts et les vieillissements (processus
vieillissement) et l'assemblage (le processus de mise en bouteille).
Ardjuno Wiwoho (2009: 49) 13, affirme qu'il existe quatre différents types
du whisky, à savoir: scotch whisky (Johny Walker, Black & White, Ballantine,
White Hourse, Chivas Regal, Cutty Shark, Vat 69, White Label), Irish wisky
(John Jameson, Tullamore Dew’s, Old Bushmill, John Power’s), American wisky
(bourbon) (Four Roses, Seagram’s Seven Crown, Jim Beam, Wild Turkey,
Calvert, Kessler, Early Times, Old Crown, Old Grand Dad, Marker’s Mark,
Antique, Mattingly & Moore), Canadian wisky (Seagram’s V.O., Gold Tassel,
Seagram’s Crown Royal, Canadian Club, Dominion Ten).
7. Méthodes d'analyse des données
Dans cette recherche, le rechercheur a utilisé la méthode d'identité et la
méthode distribution. Méthode d’identité est utilisé le référent, l'organe de la
parole, etc (Sudaryanto: 1993) 14. On utilise cette méthode pour analyser les
classifications de termes du whisky. La méthode distribution a une fonction pour
analyser les catégories lexicales et les signification des termes. La validité est
fondée sur la validité sémantique, tandis que la fidélité des données est la fidélité
sur la reproductivité et le jugement de l’expert (l’expertise des professeurs).
12
Amik, Hamami. 1991. Diktat Perkuliahan “Pengetahuan Minuman dan Bar”. Yogyakarta.
Wiwoho, Ardjuno. 2009. Pengetahuan Minuman dan Bartending. Jakarta : Esensi Penerbit
Erlangga.
14
Sudaryanto. 1993. Metode Dan Analisis Teknik Analisis Bahasa Pengantar Penelitian Wahana
Kebudayaan secara Linguistis. Yogyakarta : Duta Wacana University Press.
13
170
8. La Recherche
Les résultats de cette recherche sont les catégories des termes de l’eaude-vie, les catégories lexicales et les significations des termes de l’eau-de-vie dans
le site whisky.fr. Le site est écrit par La Maison du Whisky société qui est fondée
par Goorges Bénitah en 1956. Dans les sous-titré on obtenu 154 termes.
a. Les Catégories de Termes de l’eau-de-vie
La recherche sur les classifications de terme produite 5 catégories, ce
sont le type de l’eau-de-vie, le processus de fabrication de l’eau-de-vie, les
ingrédients dans fabrication de l’eau-de-vie, les équipements dans la fabrication
de l’eau-de-vie, et l'appréciation de l’eau-de-vie. Les termes de types de l’eau-devie produit 20 termes. Les termes de processus de fabrication de l’eau-de-vie
produit 35 termes. Les termes des ingrédients dans fabrication de l’eau-de-vie
produit 41 termes. Les termes des équipements dans la fabrication de l’eau-de-vie
produit 41 termes. Le catégorie qui se réfère à l'appréciation de l’eau-de-vie
produit 17 termes.
Voici une des exemples :
“Des marques telles que Ballantine, Chivas Regal, Dewars et Johnie Walker, ont
donné au scotch whisky ses lettres de noblesse.” (Marques de whisky écossais
telles que Ballantine, Chivas Regal, Dewars et Johnie Walker sont les célèbres
marques)
Scotch est l’un des exemple sur les termes de boisson qui se rapporte au
type de l’eau-de-vie, ce terme dérive de la langue anglaise et utilisé dans la langue
française pour décrire le type d'alcool provenant du pays de l'Ecosse. Scotch est
un whisky d'origine de production Pays Ecosse, cette boisson a une odeur
caractéristique de la fumée causée par le processus de fabrication, le malt est
séché dans le réservoir de séchage sur les braises du charbon de bois et des
tourbes. Cela clarifié en utilisant la méthode d’identité, la référence est la langue
anglaise qui a le sens des boissons fortement alcoolisées vient d’Ecosse. Certaines
marques bien connues comme suit, Johny Walker, Black & White, Ballantine,
White Hourse, Chivas Regal, Cutty Shark, Vat 69, dan White Label.
171
Chivas Regal
b. Les Catégories Lexicales
La recherche sur les catégories lexicales produit 3 catégorie, ce sont le
nom, l’adjectif et le verbe. Sur la catégorie nominale on trouve 126 termes et ils
sont regroupés en 5, ce sont la catégorie nominale contenus dans le type de l’eaude-vie, la fabrication de l’eau-de-vie, les ingrédients dans la fabrication de l’eaude-vie, les équipements dans la fabrication de l’eau-de-vie, et l'appréciation de
l’eau-de-vie. La catégorie adjectivale génèrent 25 termes sont regroupés en 3, les
catégorie adjectivale trouvés en termes de processus de fabrication de l’eau-devie, les ingrédients de fabrication de l’eau-de-vie, et l'appréciation du de l’eau-devie. Ensuite, la catégorie verbale, on trouve trois termes qui existe dans la
processus de fabrication de l’eau-de-vie.
Voici des exemples catégorie lexicale de nom :
“Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de plusieurs
céréales et vieillie en fût de chêne...”
Dans cette phrase on trouve le mot “le whisky”, il peut être prouvé par l'analyse
de la méthode de distribution qui suit.
“Le whisky est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de plusieurs
céréales et vieillie en fût de chêne...”
“L'armagnac est une eau-de-vie obtenue par la distillation d'une ou de plusieurs
céréales et vieillie en fût de chêne...”
Le mot “armagnac” peut remplacer le mot “whisky”. L'Armagnac est un mot qui a
catégorie du nom. Après on remplace le mot whisky à armagnac, la phrase est
172
grammaticale et acceptable. On conclure que le whisky est catégorie du nom, car
cette caractéristique est capable d'occuper la fonction d'objet dans une phrase.
c. Les Significations de Termes de l’eau-de-vie
La signification lexicale des termes de l’eau-de-vie obtenus 112 termes,
ont été regroupés en 5, qui se composent de type de l’eau-de-vie produit 10
termes, la fabrication de l’eau-de-vie produit 28 termes. La signification lexicale
liée aux ingrédients dans la fabrication de l’eau-de-vie produit 37 termes. Sens
lexical lié aux équipements de fabrication de l’eau-de-vie produit 27 termes.
L'appréciation de l’eau-de-vie produit 9 termes. Ensuite, la signification
contextuelle produit 42 termes ont été regroupés en 5, la signification contextuelle
liée au type de l’eau-de-vie produit 12 termes, le processus de fabrication de
l’eau-de-vie produit 5 termes. La signification contextuelle liée aux ingrédients
dans la fabrication de l’eau-de-vie produit 4 termes, la signification contextuelle
dans les équipements de fabrication de l’eau-de-vie produit 14 terme et
l'appréciation de l’eau-de-vie produit 8 termes.
Voici un exemple de signification lexicale:
“…l'orge est celle dont la contribution à la palette aromatique est la plus
significative”
Dans les phrases ci-dessus il y a le terme “orge” c’est l’un des ingrédients
de fabrication de whisky. La déclaration peut être clarifiée par l'analyse de la
signification des éléments suivant
Orge
+ Plante herbacée
+ À épi simple
+ Cultivée comme céréale
+ Grain de cette céréale, utilisé
surtout en brasserie
Dans cet analyse on connais que la signification d’orge. par
les
composantes du sens de l’orge. On indique que orge est plantes graminées qui
173
forment une seule graine, la cultivation comme les céréales et est utilisée dans le
processus de mélange dans la fabrication de boissons telles que le whisky.
C. Conclusion
Une étude de terme de l’eau-de-vie dans le site d’internet www.whisky.fr
produit les conclusions suivantes:
1. La Description des classifications du terme
D'après les résultats de la recherche sur les classifications du terme, ils
concluent que le terme de l’eau-de-vie peuvent être classés en 5, ce sont le type
de l’eau-de-vie, le processus de fabrication de l’eau-de-vie, les ingrédients dans la
fabrication de l’eau-de-vie, les équipements dans la fabrication de l’eau-de-vie, et
l'appréciation de l’eau-de-vie.
2. Les Catégories lexicales
Description sur les catégories lexicales obtenus 3 catégorie, qui se
compose les noms, les adjectifs et les verbes. Sur la catégorie nominale on trouve
126 termes. Les catégories nominales ont tendance à la catégorie le type de l’eaude-vie, les ingrédients dans la fabrication de l’eau-de-vie, et les équipements dans
la fabrication de l’eau-de-vie. La description sur la catégorie adjektivale on trouve
25 termes, qui sont avoir une tendance présentes dans la catégorie le processus de
fabrication de l’eau-de-vie, et l'appréciation de l’eau-de-vie. La description sur la
catégorie verbal on trouve 3 termes, qui présentes dans la catégorie le processus
de fabrication de l’eau-de-vie.
3. La Signification de terme
La signification lexicale des termes de l’eau-de-vie obtenus 112 termes,
ont été regroupés en 5, qui se composent de type de l’eau-de-vie produit 10
termes, la fabrication de l’eau-de-vie produit 28 termes. La signification lexicale
liée aux ingrédients dans la fabrication de l’eau-de-vie produit 37 termes. Sens
lexical lié aux équipements de fabrication de l’eau-de-vie produit 27 termes.
L'appréciation de l’eau-de-vie produit 9 termes. Ensuite, la signification
contextuelle produit 42 termes ont été regroupés en 5, la signification contextuelle
liée au type de l’eau-de-vie produit 12 termes, le processus de fabrication de
174
l’eau-de-vie produit 5 termes. La signification contextuelle liée aux ingrédients
dans la fabrication de l’eau-de-vie produit 4 termes, la signification contextuelle
dans les équipements
de fabrication de l’eau-de-vie produit 14 termes et
l'appréciation de l’eau-de-vie produit 8 termes.
D. Recommandation
Cette étude a certainement beaucoup de lacunes et de nombreuses de
questions restent en suspens. Pour les rechercheurs potentiels, l'étude de la
terminologie devrait susciter la curiosité pour évaluer les problèmes potentiels et
explorer la terminologie dans autre science.
175
Download