Syarat dan Ketentuan EJAVEC 2017.cdr

advertisement
Syarat & Ketentuan
Bank Indonesia
4th East Java Economic Forum 2017
Call For Paper
A. Definisi
Karya tulis ilmiah yang dimaksud adalah tulisan ilmiah hasil dari kajian pustaka dan penelitian
empiris dari sumber terpercaya yang berisi solusi kreatif dari permasalahan yang dianalisis secara
runtut dan tajam, serta diakhiri dengan kesimpulan yang relevan. Karya tulis ilmiah juga belum
pernah diikutkan dan dipresentasikan pada forum-forum sejenis.
B. Peserta
Peserta seminar nasional ditujukan bagi para akademisi (dosen dan mahasiswa) baik perorangan
maupun kelompok (maksimal 3 orang dalam 1 tim) dari berbagai perguruan tinggi yang memiliki
hubungan dengan tema karya tulis ilmiah. Untuk penilaian dan pemilihan pemenang, akan dibagi
menjadi 2 (dua) kategori, yaitu :
1. Kategori umum
Terdiri dari mahasiswa Pasca Sarjana (S2 dan S3), dosen dan asisten dosen, para peneliti
(lembaga penelitian, instansi pemerintah, karyawan perguruan tinggi), dan umum.
2. Kategori mahasiswa (sarjana)
Terdiri dari mahasiswa aktif S1, D3, D2, D1 semua perguruan tinggi di Indonesia, dari berbagai
disiplin ilmu.
Sasaran peserta adalah semua Perguruan Tinggi Negeri dan Perguruan Tinggi Swasta di Indonesia,
dengan disiplin ilmu yang diharapkan antara lain Ekonomi, Hukum, Teknik Industri, Teknik
Informatika, Sosial Ekonomi, Pertanian, Peternakan, dsb. Target peserta minimal sama dengan
penyelenggaraan 3rd EJAVEC Forum tahun 2016 yaitu 100 karya tulis.
C. Sifat dan Isi Tulisan
Sifat dan isi tulisan harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut :
1. Kreatif dan Objektif
a. Tulisan berisi gagasan yang kreatif baik pada tingkat kebijakan maupun strategi
implementatif (applied program) untuk memberikan solusi suatu permasalahan yang
berkembang di masyarakat yang merupakan hasil pemikiran secara divergen atau pemikiran
yang terbuka dan komprehensif.
th
Bank Indonesia 4 East Java Economic Forum 2017 Call For Paper
| 1
b. Tulisan tidak bersifat emosional atau tidak menonjolkan permasalahan subjektif.
c. Tulisan didukung oleh data dan/atau informasi dari sumber terpercaya (diutamakan data
primer).
d. Bersifat asli (bukan karya jiplakan atau plagiat).
2. Logis dan Sistematis
a. Tiap langkah penulisan dirancang secara sistematis dan runtut.
b. Karya tulis ilmiah memuat unsur-unsur identifikasi masalah, analisis-sint esis, kesimpulan
dan rekomendasi.
3. Isi karya tulis berupa gagasan terhadap hasil kajian pustaka, hasil penelitian dengan data
sekunder, maupun hasil penelitian dengan data primer.
4. Isi karya tulis ilmiah tidak harus sejalan dengan bidang ilmu yang sedang ditekuni mahasiswa.
5. Isi karya tulis ilmiah merupakan isu mutakhir.
6. Karya tulis ilmiah belum pernah diikutsertakan dalam lomba karya tulis di tingkat manapun.
D. Sistematika Penulisan
Standar penulisan karya tulis mengikuti Jurnal Buletin Ekonomi Moneter dan Perbankan (BEMP)
Bank Indonesia, yaitu terdiri dari Abstrak, Pendahuluan, Tinjauan Pustaka, Metodologi, Hasil dan
Pembahasan, Kesimpulan dan Daftar Pustaka.
E. Persyaratan Penulisan
1. Naskah ditulis tidak lebih dari 35 halaman, menggunakan kertas A4, spasi 1.5, Times New
Roman ukuran 12.
2. Simbol dan persamaan dapat ditulis menggunakan Microsoft Equation.
3. Penulisan daftar pustaka dapat menggunakan aplikasi Mendeley, Refworks, Zetero, dsb.
F. Dosen Pembimbing
Bagi peserta yang termasuk dalam kategori mahasiswa, penulisan karya tulis ilmiah dianjurkan untuk
dibimbing oleh seorang dosen secara intensif. Hal ini dibuktikan dengan dilampirkannya halaman
pengesahan yang ditanda tangani oleh dosen pembimbing.
G. Dewan Juri
Juri I
Juri II
Juri III
Juri IV
Juri V
: Pimpinan Editorial BEMP Bank Indonesia / Departemen Riset Kebansentralan
: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga
: Perwakilan Departemen Kebijakan Ekonomi Moneter
: Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur
: Peneliti / pengamat ekonomi di Jawa Timur
th
Bank Indonesia 4 East Java Economic Forum 2017 Call For Paper
| 2
H. Kontraprestasi / Hadiah
Kategori Mahasiswa dan Non Mahasiswa :
Juara I
: Rp 12.500.000, trophy, sertifikat
Juara II
: Rp 10.000.000, trophy, sertifikat
Juara III : Rp 7.500.000, trophy, sertifikat
10 Besar : Masing-masing Rp 2.500.000, sertifikat
* Paper Juara I - III akan dimuat dalam EJAVEC Journal.
* Seluruh peserta yang mempresentasikan paper akan mendapatkan sertifikat dan akomodasi
menjadi beban panitia.
th
Bank Indonesia 4 East Java Economic Forum 2017 Call For Paper
| 3
Download