BAB V KESIMPULAN 5.1 Kesimpulan 1 Pengolahan tanah berpengaruh terhadap sifat fisik tanah terhadap berat volume tanah (1x cangkul turun 31%, 2x cangkul turun 36%), nilai porositas tanah (1x cangkul naik 26%, 2x cangkul naik 27%), laju kenaikan dan penurunan lengas tanah pada tanah dengan perlakuan 2x cangkul lebih cepat dibandingkan dengan perlakuan 1x cangkul dan olah tanah. 2 Perubahan sifat fisik tanah dapat meningkatkan kesuburan fisik tanah tanah menjadi gembur, porositas meningkat yang menyebabkan aerasi juga meningkat, dan meningkatkan ketersediaan lengas dalam tanah. 3 Perubahan sifat fisik tanah berpengaruh terhadap perkembangan tanaman utamanya pada berat tanaman dan panjang akar tanaman serta memiliki pengaruh yang berbeda tidak nyata terhadap tinggi tanaman dan jumlah produksi kedelai. 62 5.2 Saran 1. Perlu dilakukan uji permeabilitas, sifat mekanika tanah dan pergerakan lengas tanah untuk benar benar mengetahui pengaruh pengolahan tanah terhadap sifat fisik tanah 2. Berdasar hasil dari penelitian yang telah dilakukan, disarankan untuk melakukan penanaman kedelai di lahan sawah psca tanam padi tanpa perlakuan pengolahan tanah, karena hasil produksi yang didapat dengan atau tanpa perlakuan memiliki beda tidak nyata. 63