Pertemuan 1 - oret

advertisement
MODUL PRAKTIKUM KE 1 A. Target Praktikum 1. Mengenal bahasa pemrograman JAVA. 2. Mampu membuat kelas sederhana dengan bahasa pemrograman JAVA. 3. Mengerti penggunaan komentar dalam bahasa pemrograman JAVA. 4. Mengetahui cara menggunakan Netbeans. 5. Mengetahui Penggunaan Character Literal. B. Materi Dasar 1. Pengenalan JAVA Java adalah salah satu bahasa pemrograman yang bersifat open source yang merupakan produk dari Sun Microsystem. Bahasa Java adalah bahasa modern yang telah diterima masyarakat komputasi dunia. Hampir semua perusahaan perangkat lunak dan komputer besar mendukung dan mengembangkan aplikasi sistem berbasis Java. Java adalah salah satu bahasa pemrogaman Multiplatform (Bisa berjalan di berbagai macam sistem operasi) karena pada dasarnya java mempunyai Jre (java runtime environment) atau dapat kita artikan sebagai mesin tersendiri untuk mengeksekusi binary code hasil dari compilasi program yang telah kita buat, bereda dengan bahasa pemrograman vb, c++ yang memanfaatkan komponen sistem dalam Windows untuk mengeksekusi binary code hasil kompilasi program.. Pada Tahun 1996, Sun Microsystem secara resmi merilis versi awal Java yang kemudian terus berkembang hingga muncul JDK 1.1 (Java Development Kit versi 1.1). Perkembangan terus dilakukan hingga muncul versi baru yang disebut Java 2. Perubahan utama antara versi sebelumnya adalah adanya Swing yang merupakan teknologi Graphical User Interface (GUI) yang mampu menghasilkan aplikasi desktop yang benar­benar baik. Untuk mengembangkan aplikasi berbasis java, kita memerlukan Java Development Kit(JDK), saat ini java telah mencapai versi 2 yang kenal dengan java 2 platform. Java 2 platform, dibagi menjadi tiga kategori yaitu: 1. Java 2 Standart Edition (J2SE) 2. Java 2 Enterprice Edition(J2EE) 3. Java 2 Micro Edition(J2ME) 2. Instalasi JDK
Sebelum anda membuat aplikasi dengan java maka anda harus menginstal software bahasa pemrograman java. java dapat anda dapatkan dengan cara download di alamat link berikut http://java.sun.com. Kemudian setelah anda mendownloadnya maka mulai dengan menginstal, pada dasarnya proses insalasi java sangat mudah yaitu dengan cara mengklik ganda pada file master java kemudian ikuti prosedur yang diperintahkan. 3. Seting path Untuk dapat dijalankan di semua lingkungan pada suatu operasi system, terlebih dahulu kita harus melakukan seting path, untuk melakukan setting path silahkan perhatikan berikut: ­ Klik kanan my Computer kemudian pilih properties ­ Kemudian muncul jendela seperti berikut, kemudian klik advanced ­ Kemudian klik tombol environment variable ­ Setelah itu akan muncul jendela environment variable, kemudian klik new pada panel System variable, dan isikan keterangan berikut :
1. Variable name = path 2. Variable value = ­ java home dir\bin 4. Editor Java Ada banyak editor yang bisa kita gunakan untuk menuliskan soce code bahasa pemrograman java, bahkan semua editor dimungkinkan selama editor tersebut mampu menyimpan file dengan ekstensi .java yang merupakan ekstensi dari file untuk menyimpan source code bahasa pemrograman java. Berikut contoh beberapa editor yang bisa dipakai untuk menuliskan aplikasi java: 1. Notepad 2. Gel 3. JCreator 4. Netbeans C. Contoh Listing Program Dipakai Buat file dengan ekstensi .java kemudian berikut contoh format penulisan kelas pada bahasa pemrograman java. public class helloworld { public static void main(String args[]) { System.out.println(“hallo dunia”); } }
Ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dalam pembuatan kelas dan aturan penulisan program dalam pemrograman java diantaranya: 1. Dalam penamaan kelas harus sama dengan nama file .java yang telah kita buat. 2. Dalam penamaan kelas tidak boleh ada kartakter operator khusus, angka didalamya misalnya tanda “­“,”+”,”spasi” baik di awal maupun di akhir atau ditengah nama kelas, juga tidak boleh menggunakan keyword sebagai nama kelas. 3. Java adalah bahasa pemrograma yang case sensitive artinya, huruf besar dan kecil dibedakan dalam proses compilasi program, misal penamaan kelas dengan nama “helodunia” tidak sama dengan “Helodunia” 4. Nama file harus sama dengan nama class public nya Sebagai contoh, jika nama class public anda adalah Hello, anda harus menyimpan file tersebut dengan nama Hello.java. 5. Biasakan anda menulis komentar sebagai penjelasan pada kode yang anda tulis, yaitu komentar yang berisi keterangan mengenai baris perintah pada class atau apa yang dijalankan oleh method yang anda tulis tersebut. Buka commad prompt dan silahkan masuk ke direktori tempat anda menyimpan file yang telah anda buat. Setelah anda masuk kedirektori tempat anda menyimpan file program kemudian lakukan proses compilasi dengan cara ketikkan javac<spasi>nama file Contoh : 1. Langkah ketiga (Menjalankan Program) Buka commad prompt dan silahkan masuk ke direktori tempat anda menyimpan file yang telah anda buat. Setelah anda masuk kedirektori tempat anda menyimpan file program kemudian lakukan proses compilasi dengan cara ketikkan javac<spasi>nama file Contoh :
D. Tugas Praktikum 1. Buat program untuk memunculkan keterangan informasi diri anda minimal ketarangan seperti berikut ini ­ Nama : Bagus Satrio ­ Alamat : Malang ­ Email : Ahmad @yahoo.com ­ Gender : Laki­Laki ­ Sekolah Asal : SMAN 2 Malang ­ Nama Bapak : H.Syaiful Satrio ­ Nama Ibu : Hj.Siti Suharti ­ Hobi : 1. Mancing 2. Renang 2. Teliti penamaan kelas berikut, tunjukkan mana yang benar dan yang salah: ­ Public class jaVaKu ­ public class –hello_dunia ­ public class be4u ­ public class 4Uall ­ public Class program_1ku ­ public class _hallo_dunia ­ public class protected ­ publicclass pertama ­ public class static 3. Koreksi Listing Program berikut : public class Percobaan { public static void main (string[]args) { system.out.println("Apakah Anda Tahu kalau program ini benar?"); System.out.println(Sebenarnya program ini benar”); System.out.Println("Kenapa harus diteliti lagi?”); System.out.println("Kamu tahu jawabannya);
} } E. Tugas Laporan Tugas Diberikan Oleh Asistant Praktikum Masing­masing
Download