Menerapkan prinsip-prinsip seni grafis dalam DKV untuk Multimedia Kriteria penilaian 1. Kehadiran 15% 2. Pre-Test 10% 3. Test 15% 4. Praktek 35% 5. Tugas 25 % Total 100.%..............................................................Ni Luh Putu Aryathi,ST Desain Grafis ,………? Page 1 Desain Grafis Definisi Desain Grafis: adalah salah satu bentuk seni lukis (gambar) terapan yang memberikan kebebasan kepada sang desainer (perancang) untuk memilih, menciptakan, atau mengatur elemen rupa seperti ilustrasi, foto, tulisan, dan garis di atas suatu permukaan dengan tujuan untuk diproduksi dan dikomunikasikan sebagai sebuah pesan. Gambar maupun tanda yang digunakan bisa berupa tipografi atau media lainnya seperti gambar atau fotografi.Desain grafis umumnya diterapkan dalam dunia periklanan, packaging, perfilman, dan lain-lain. Aplikasi Pengolah Vektor/Garis Program yang termasuk dalam kelompok ini dapat digunakan untuk membuat gambar dalam bentuk vektor/garis sehingga sering disebut sebagai Illustrator Program. Seluruh objek yang dihasilkan berupa kombinasi beberapa garis, baik berupa garis lurus maupun lengkung. Aplikasi yang termasuk dalam kelompok ini adalah: - Adobe Illustrator - Beneba Canvas - CorelDraw - Macromedia Freehand - Metacreations Expression - Micrografx Designer Kompetensi dasar : Mengidentifikasi kaidah estetika dan etika seni grafis (nirmana). Estetika sebagai dasar perancangan grafis Ilmu estetika adalah suatu ilmu yang mempelajari segala sesuatu yang berkaitan dengan keindahan . Secara estetis proses Menikmati keindahan dibagi dlam beberapa hal yaitu : 1. SENSASI 2. PERSEPSI 3. IMPRESI 4. EMOSI 5. INTERPRESTASI 6. APRESIASI 7. EVALUASI UNSUR-UNSUR ESTETIKA WUJUD/RUPA 2. BOBOT/ISI 3. PENAMPILAN/PENYAJIAN 1. Dalam desain grafis tedapat beberapa istilah yang sering rancu, di antaranya: Grafis (Graphic), adalah hal yang berkaitan dengan tulisan atau gambar yang mengandung makna untuk menyampaikan informasi. Sering digunakan untuk memperjelasi nformasi dimediacetak. Disain Grafis (Graphic Design), berasal dari bahasaYunani “Graphos” yang artinya “tulisan/gambar”. Sampai sekarang di Eropa dan Amerika masih banyak menggunakan istilah Graphic Design, tapi di Indonesia diganti menjadi Disain KomunikasiVisual (sering disingkat DKV atau Diskomvis). Desain adalah proses panjang dalam pekerjaan yang erat kaitannya dengan seni untuk mencapai tujuan tertentu. (Ir. SuryantoThabrani, M.M., 2003)