RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

advertisement
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP )
Satuan Pendidikan
Mata Pelajaran
Kelas/Semester
Setandar Kompetensi
Kompetensi dasar
Indikator
Alokasi Waktu
: SMP
: IPA
: IX/ganjil
: 3.
Memahami konsep kelistrikan dalam
kehidupan sehari-hari
:3.1
Mendeskripsikan muatan listrik untuk
memahami gejala-gejala listrik statis serta
kaitannya dalam kehidupan sehari-hari
:
1. Menjelaskan benda dapat bermuatan
listrik bila dengan dilakukan dengan cara
tertentu
2. Memberi contoh peristiwa yang
menghasilkan benda yang bermuatan
listrik
3. Melakukan percobaan sederhana untuk
menunjukkan sifat muatan listrik
4. Menjelaskan secara kualitatif hubungan
antara besar gaya listrik dan besar
muatan listrik serta jarak antara benda
bermuatan listrik
: 9 jam pelajaran (3 x pertemuan)
A.
Tujuan Pembelajaran
Dengan percaya diri peserta didik dapat :
1. Menjelaskan cara tertentu agar benda dapat bermuatan listrik
2. Menunjukkan contoh peristiwa yang menghasilkan benda bermuatan listrik
3. Melakukan percobaan sederhana secara teliti dan jujur untuk menunjukkan sifat muatan
listrik .
4. Menjelaskan secara realistis kualitatif hubungan antara besar gaya listrik dan besar muatan
listrik serta jarak antara benda yang bermuatan listrik
B.
Materi Pembelajaran
Setiap benda tersusun oleh partikel – partikel zat. Partikel zat yang ukurannya paling kecil dan
tidak dapat dibagi – bagi lagi disebut atom. Tiap atom tersusun oleh inti dan kulit atom,
sedangkan elektron berada di kulit atom, dan bergerak mengelilingi inti.
Masa proton dan neutron lebih besar dibandingkan masa elektron.
Model Atom
1. Neutron
1
2. Proton
5
2
3. Nukleon
4. Kulit dan
4
5. Elektron
3
Benda dikatakan netral jika jumlah proton sama dengan jumlah elektronnya.
Benda dikatakan bermuatan listrik apabila benda kelebihan atau kekurangan elektron,
Benda bermuatan positif apabila benda tersebut kekurangan elektron, sebaliknya
Benda bermuatan negatif apabila benda tersebut kelebihan elektron
MEMBUAT BENDA NETRAL MENJADI BERMUATAN LISTRIK.
Benda netral, seperti plastik, mika atau ebonit dapat dibuat menjadi bermuatan listrik
dengan cara digosok dengan benda tertentu. Misalnya : Plastik digosok dengan kain kering
atau rambut kering maka akan dapat menarik serpihan kertas kecil. Hal yang sama dapat
terjadi pada batang kaca bila di gosok dengan kain sutra.
Mula – mula kaca dan kain sutra merupakan benda netral, apabila kaca digosok dengan
kain sutra maka elektron – elektron dari kaca akan pindah ke kain sutra. Kaca bermuatan
positif karena kekurangan elektron dan kain sutra dapat tambahan elektron menjadi
bermuatan negatif. Jenis muatan listrik yang dapat mengalir pada konduktor adalah elektron.
Untuk konduktor berongga berbentuk bola, elektron menyebar pada permukaan luar,
sedangkan permukaan bagian dalam tidak terdapat muatan.
Tetapi jika konduktor berongga berbentuk bulat telur atau runcing penyebaran elektron paling
banyak pada bagian luar yang runcing. Konsep ini diterapkan pada generator Van De Graff,
yaitu generator listrik statis yang digunakan untuk menghasilkan muatan listrik yang besar.
Benda netral juga dapat dibuat menjadi bermuatan listrik dengan cara induksi listrik.
Muatan benda netral dapat dipengaruhi oleh benda bermuatan listrik positif maupun negatif,
apabila kedua benda saling berdekatan. Benda bermuatan listrik mempengaruhi muatan listrik
sejenis pada benda netral, akibatnya terjadi pemisahan muatan listrik pada benda netral.
Peristiwa pemisahan muatan listrik pada benda netral disebut induksi listrik.
Penggaris plastik yang bermuatan listrik negatif jika didekatkan pada serpihan kertas kecil
ternyata dapat menarik serpihan kertas kecil. Hal ini terjadi karena kertas kecil terinduksi oleh
muatan negatif pada penggaris plastik.
Elektron pada ujung kertas yang dekat dengan
penggaris akan ditolak dan pindah dibagian ujung
yang lain dan muatan positif pada kertas kecil
berada diujung kertas dekat penggaris, karena
penggaris memiliki jumlah muatan negatif yang
lebih banyak, maka penggaris tersebut dapat
menarik potongan kertas kecil.
Induksi listrik dapat juga terjadi pada elektroskop. Apabila elektroskop netral di induksi
(didekati) benda bermuatan positif, maka elektron pada elektroskop mengalir ke atas dan
proton mengalir ke daun elektroskop. Akibatnya daun elektroskop terbuka. ( gambar a )
Gambar a
gambar b
Sebaliknya, bila elektroskop netral diinduksi benda yang bermuatan negatif, elektron pada
elektroskop akan berpindah dan berkumpul di daun elektroskop. Akibatnya daun elektroskop
terbuka. ( gambar b )
SIFAT – SIFAT MUATAN LISTRIK
Dua muatan listrik yang berdekatan akan mengalami interaksi, gaya interaksi yang dihasilkan
ditentukan oleh jenis muatannya.


Penggaris plastik yang telah digosok dengan kain kering sehingga bermuatan negatif, bila
didekatkan dengan ebonit yang juga bermuatan negatif karena digosok dengan rambut
kering akan mengalami gaya interaksi saling menolak.
Sedangkan penggaris plastik yang telah digosok dengan kain kering didekatkan dengan
batang kaca yang sudah digosok dengan kain sutra mengalami gaya interaksi tarik menarik.
HUKUM COULOMB
Gerak saling menjauhi ataupun saling medekati diantara 2 benda yang bermuatan listrik statis
disebabkan oleh adanya gaya yang bekerja pada 2 benda itu.
 Gaya yang menyebabkan dua benda bermuatan listrik statis itu saling menjauhi disebut
gaya tolak menolak.

Sebaliknya gaya yang menyebabkan 2 benda bermuatan listrik statis saling mendekati
disebut gaya tarik menarik.
Dengan menggunakan neraca puntir, seorang ahli bangsa Perancis yang bernama C.A.
Coulomb (1736 – 1806) mengadakan penyelidikan tentang besarnya gaya tolak – menolak
ataupun gaya tarik menarik dari dua benda bermuatan listrik.
Penyelidikan tersebut dituangkan ke dalam Hukum Coulomb :
 Besarnya garis tarik menarik atau tolak menolak antara dua benda yang bermuatan listrik
sebanding dengan besar muatan benda masing – masing dan berbanding terbalik dengan
kuadrat jarak antara kedua muatan di rumuskan :
F=k.
Q1  Q2
r2
Keterangan :
F
: Gaya tolak menolak atau gaya tarik menarik (N)
Q1
: Besarnya muatan benda pertama (C)
Q2
: Besarnya muatan benda kedua (C)
r
: Jarak antara 2 muatan (m)
k
: Konstanta pembandingan (9 x 109 Nm2 / C2)
1C
= 106
C
1C = 3 x 109 stat C
C.
Metode Pembelajaran
Model
: - Kooperatif learning
- Direct instruction (DI)
Metode
: - Diskusi informasi
- Eksperimen
D.
Langkah-langkah kegiatan pembelajaran
Pertemuan 1
a. Kegiatan Pendahuluan
1. Membaca doa bersama.
2. Melakukan absensi siswa.
3. Motivasi dan Apresepsi
- Pernakah kalian mencoba menggosokan penggaris mika pada rambut dan didekatkan
potongan kertas kecil?
4. Prasarat Pengetahuan
- Mengenal teori otom .
- Dapat menentukan partikel – partikel atom
b. Kegiatan inti
 Guru mengelompokkan siswa menjadi 8 kelompok.
 Dengan bimbingan guru siswa pada masing-masing kelompok memperagakan dengan
menggosokan penggaris pada rambut dan didekatkan dengan potongan kertas kecil.
 Guru memberi pertanyaan kepada masing-masing kelompok apa yang akan terjadi ?
 Masing-masing kelompok memberi jawaban .
 Guru menanggapi jawaban dari masing-masing kelompok
c. Penutup
1. Guru bersama peserta didik mendiskusikan dari hasil percoboan yang telah dilakukan
2. Guru bersama peserta didik membuat kesimpulan dari hasil percobaan
3. Guru memberi tes apa contoh peristiwa lain yang menghasilkan benda bermuatan listrik .
Pertemuan 2
a. Kegiatan Pendahuluan
1. Membaca doa bersama.
2. Melakukan absensi siswa.
3. Motivasi dan Apresepsi
- Bagaimana cara mengubah benda netral menjadi bermuatan listrik
4. Prasarat Pengetahuan
- Siswa mengetahui jenis muatan listrik.
b. Kegiatan Inti
 Guru mengelompokkan siswa menjadi 8 kelompok.
 Guru membimbing siswa melakukan kegiatan sesuai LKS.
 Peserta didik mengisi LKS dan mendiskusikan dengan kelompoknya
 Peserta didik mempresentasikan hasil diskusi kelompok
c. Penutup
1. Guru dan peserta didik berdiskusi untuk membuat kesimpulan
2. Guru memberi tugas berupa soal untuk dikerjakan di rumah.
Pertemuan 3
a. Kegiatan Pendahuluan
1. Motivasi dan Apresepsi
- Apa yang terjadi jika benda yang bermuatan sejenis saling didekatkan
- Apa yang terjadi jika benda yang bermuatan tak sejenis saling didekatkan
2. Prasarat Pengetahuan
- Menjelaskan pengaruh jika jarak dua benda berubah, bagaimana besarnya gaya tarik
dan gaya tolak
b. Kegiatan Inti
 Guru bersama peserta didik mendiskusikan tentang besarnya gaya tarik dan gaya tolak
 Guru memberi pertanyaan, bagaimana jika jarak 2 benda diubah
 Peserta didik memberikan jawaban
 Guru menyimpulkan bahwa besarnya gaya listrik tergantung pada besarnya gaya listrik
tergantung pada besarnya muatan listrik dan jarak 2 benda
c. Penutup
1. Guru menuliskan persamaan atau rumusuntuk menghitung besarnya gaya listrik
2. Guru memberikan contoh soal dan penyelesaiannya
E. Sumber Belajar
1. Buku referensi
2. Buku siswa
3. BKS
4. Alat-alat dan bahan
F. Penilaian hasil belajar
1. Teknik penilaian
- Tes tertulis
UJI KOMPENTENSI 1
A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat !
1. Susunan atom terdiri dari?
a. inti, Proton dan elektron
b. inti atom yang didalamnya terdapat proton dan netron, serta elektron yang mengelilingi inti.
c. Inti atom yang didalamnya terdapat elektron dan proton, serta netron yang mengelilingi inti.
d. Inti atom yang didalamnya terdapat elektron dan netron serta proton yang mengelilingi inti.
2. Bagian atom yang bermuatan negatif disebut ….
a. Inti
b. Elektron
c. Netron
d. Proton
3. Perhatikan pernyataan berikut ! :
1) Elektron suatu atom dapat meninggalkan atom
2) Elektron suatu atom dapat bergabung ke atom lain.
3) Proton dapat meninggalkan atom
4) Atom yang kelebihan elektron akan bermuatan listrik negatif
5) Atom yang kekurangan elektron akan bermuatan listrik positif
Dari pernyataan yang tepat tentang teori atom yaitu : …
a. 1-2-3-4-5
b. 1-2-4-5
c. 2-3-4-5
d. 1-3-4-5
4. Benda netral dapat bermuatan listrik jika mengalami …
a. Penambahan dan pengurangan proton
b. Pengurangan proton
c. Penambagan dan pengurangan elektron
d. Penambahan elektron
5. Model atom dibawah ini terdiri atas ….
a. 3 elektron, 3 proton dan 6 netron
b. 3 proton, 2 elektron, 6 netron
c. 3 proton, 6 netron, 6 elektron
d. 3 elektron, 3 proton, 3 netron
6. Dari pernyataan – peryataan dibawah ini yang tidak termasuk cara menimbulkan benda
bermuatan listrik statis, yaitu …..
a. Menggosok penggaris plastik dengan kain kering
b. Menggosok kaca dengan kain sutra
c. Menggosok ebonit dengan wol
d. Menggosok kawat dengan kain
7. Sepotong kaca yang digosok dengan kain sutra akan bermuatan positif, karena…..
a. Muatan positif dari kain sutra pindah ke kaca
b. Muatan positif dari kaca pindah ke kain sutra
c. Muatan negatif dari kain sutra pindah ke kaca
d. Muatan negatif dari kaca pindah ke kain sutra
8. Benda yang bermuatan listrik negatif bila dihubungkan dengan bumi akan netral karena …
a. elektron dari benda akan pindah ke bumi
b. elektron dari bumi akan pindah ke benda
c. proton akan mengalir dari bumi ke benda
d. proton akan pindah dari benda ke bumi
9. Interaksi antara muatan listrik yang menunjukkan tolak menolak terjadi pada ….
a. Penggaris plastik yang telah digosok dengan kain kering terhadap ebonit yang telah
digosok dengan rambut kering
b. Penggaris plastik yang telah digosok dengan kain kering terhadap kaca yang telah digosok
kain sutra
c. ebonit yang telah digosok rambut kering terhadap kaca yang telah digosok kain sutra.
d. ebonit yang telah digosok rambut kering dengan benda bermuatan positif.
10. Benda dikatakan bermuatan positif, apabila ….
a. jumlah neutron = jumlah proton
b. jumlah proton > jumlah elektron
c. jumlah elektron > jumlah proton
d. jumlah proton = jumlah elektron
11. Pemisahan muatan positif maupun muatan negatif pada benda netral akibat pengaruh benda
bermuatan listrik didekatnya disebut ….
a. arus induksi
c. induksi listrik
b. induksi elektro magnet
d. GGL induksi
12. Jika elektroskop dalam keadaan netral didekati benda bermuatan positif, maka daun
elektroskop akan ….
a. membuka, karena kedua daun bermuatan negatif
b. membuka, karena kedua daun bermuatan positif
c. menutup, karena kedua daun bermuatan negatif
d. menutup, karena kedua daun bermuatan positif
13. Gambar berikut menunjukkan induksi listrik yang benar adalah …
a.
c.
b.
d.
14. Awan – awan diangkasa dapat bermuatan listrik, karena …
a. awan menerima muatan dari partikel – partikel udara disekitarnya
b. partikel – partikel awan bergesekan dengan partikel udara
c. uap air yang mengalami kondensasi membentuk awan bermuatan
d. awan menerima muatan dari lapisan – lapisan ionosfer
15. Rantai logam dipasang menyentuh jalan raya yang dihubungkan dengan badan mobil tangki
BBM bertujuan ….
a. mengalirkan elektron mobil tangki ke tanah
b. menjaga gerakan tangki mobil
c. menjaga kestabilan gerak mobil tangki
d. mengumpulkan elektron dibadan mobil tangki
16. Besarnya gayak tolak menolak atau tarik menarik antara 2 muatan listrik adalah …
a. Berbanding terbalik dengan besar masing – masing muatan
b. Berbanding lurus dengan besar masing – masing muatan
c. Berbanding terbalik dengan masa bendanya
d. Berbanding lurus dengan kuadrat jarak kedua muatan
17. Arah gaya tarik/tolak antara 2 benda bermuatan listrik yang berjarak r, adalah …
a.
c.
b.
d.
18. Untuk menentukan besarnya gaya tarik/tolak antara 2 brnda bermuatan listrik
menggunakan rumus hukum coulomb, yaitu …
Q1 . Q2
r
Q
b. F = k . 21
r
dapat
Q1 x Q2
r2
Q
d. F = k.
r
a. F = k .
c. F = k .
19. Gaya tolak menolak antara dua benda bermuatan listrik yang dipisakan oleh jarak r adalah F.
jika muatan tiap benda digandakan, maka gaya tolak menolak diantara 2 benda yang
bermuatan tersebut menjadi …
a. Tetap sama
b. 4 kali
c. ¼ kali
d. Digandakan
20. Dua muatan listrik +2Q dan -3Q terpisah sejauh 2r, tarik menarik dengan gaya F, Jika muatan
diubah menjadi +3Q dan -6Q dan terpisah sejauh 3r, maka besar gaya tarik menariknya
menjadi …
a.
4
F
3
b.
5
F
3
c. 3 F
d. 4 F
B. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar.
1. Jelaskan 2 cara membuat benda netral menjadi bermuatan listrik!
………………………………………………………………………………………………..……………
…………………………………………………................…......................……………………………
2. Benda A netral dan benda B bermuatan positif
Jelaskan apa yang harus dilakukan agar benda A bermuatan negatif!
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………
3. Jelaskan 4 tahap dengan menggunakan gambar dan keterangannya memberi muatan dengan
cara induksi !
……………………………………………………………............……………….........………………
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………........................……………………………...............................…
4. Seseorang berada di dalam tangki yang sangat besar. Tangki tersebut berbuat dari
lempengan besi dan bagian atasnya terbuka. Orang itu memakai sepatu karet . Jelaskan apa
yang akan dialami orang tersebut jika tiba – tiba petir menyambar tangki tersebut !
……………………………………………………………………………………………..………………
……………………………………................……………………………………......................………
5. Mengapa batang fiber glass yang digosok dengan kain sutra menjadi bermuatan positif?
…………………………………………………………………………………………..…………………
…………………....…………..........………………………………………….......................………….
6. Dua muatan yang berjarak r memberikan gaya coulomb sebesar F. Berapa besarnya gaya
coulomb apabila jaraknya diperkecil menjadi 1/ 8 r ?
………………………………………………………………………………..……………………………
………………………………………………………………………………....…………………………
…………………………………………………........…………………...........................................…
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………....................................……………
7. Dua muatan listrik yang sejenis didekatkan hingga bergerak sejauh 3 cm, Dua muatan
tersebut masing – masing 8 x 10-9 C dan 10x10-9 N jika k = 9 x 109 N m2/C2 . Hitung gaya tolak
menolaknya!
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………................………………………......................…………
8. Dua muatan listrik masing – masing -5 x 10-12 C dan 15 x 10-12 C. berada pada jarak 5 cm satu
dengan yang lain. Berapa besar gaya listriknya jika k = 9 x 109 N m2/c2?
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………
9. Dua muatan sejenis masing – masing + 3 x 10-6 C dan +64 x 10-4 C berada diudara dan
keduanya mengalami gaya coulomb 27.000 N. berapakah jarak kedua muatan tersebut ?
……………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………........................…...............................…………………
10. Dua benda bermuatan listrik -8
C dan +6 C berada pada jarak 4 cm satu dengan yang
lain. Jika k = 9 x 109 N m2/c2 . Hitunglah besar gaya listriknya.
………………………………………………………………………………………………...………………
……………………………………………………………………………………………...…………………
…………………………………………..........................……………...............................
- Tes unjuk kerja
2. Bentuk intrumen
- Isian
- Uji petik kerja prosedur
3. Contoh intrumen
- Tes tertulis
:
- Tes uji petik kerja
- Jelaskan proses benda tertentu dapat ermuatan listrik bila
digosok
- Berilah contoh peristiwa yang dapat menghasilkan benda
sehingga bermuatan listrik
- Lakukan percobaan untuk menunjukkan sifat muatan listrik
dengan menggunakan alat-alat seperti plastik, kaca, kain wool,
kain sutra, benang statip
No
1.
2.
3.
4.
Aspek
Kelengkapan peralatan
Melakukan kegiatan dengan
prosedur yang benar
Memperoleh data hasil percobaan
Membuat kesimpulan dengan benar
Jumlah
Skor
2
4
Nilai
Skor perolehan
2
2
10
N=
Skor max
x 100
Mengetahui
Kepala Sekolah,
Jombang, ..........................................
Guru Mata Pelajaran IPA
_____________________
NIP.
____________________________
NIP.
Download