Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada

advertisement
Pengaruh Motivasi Kerja terhadap
Kinerja Karyawan pada Perusahaan
Susu Aneka Rasa Mommy Cow
Tulungagung
Tontowi Jauhari
Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Kadiri
Jl. Selomangleng No. 1 Kediri, Jawa Timur
Abstrak
Sumber daya manusia merupakan aset utama perusahaan, karena untuk
meningkatkan efisiensi dan produktifitas perusahaan sangat tergantung pada
kinerja sumber daya manusianya. Kinerja sumber daya manusia dapat
dipengaruhi oleh faktor internal maupun faktor eksternal sehingga menuntut
seorang pimpinan untuk dapat memberikan motivasi. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui hubungan motivasi dengan kinerja karyawan, variabel yang
digunakan dalam penelitian ini meliputi variabel bebas yaitu motivasi (x)
sedangkan variabel terikatnya adalah kinerja karyawan (y) penelitian ini
menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini
sejumlah 30 orang, tehnik pengambilan sampel dalam penelitian ini
menggunakan tehnik total sampling sehingga sampel penelitian berjumlah 30
orang. Tehnik analisis yang digunakan adalah regresi linear sedehana dan
analisis korelasi. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dapat ditarik
kesimpulan bahwa perhitungan dengan menggunakan regresi linear sederhana,
menghasilkan persamaan: Y = 27,93 + 0,30X maka dapat disimpulkan bahwa
variabel motivasi (X) berpengaruh terhadap kinerja karyawan (Y), karena setiap
penambahan motivasi satu satuan, maka akan menambah kinerja karyawan
sebesar 0,30. Hal tersebut diperkuat dengan hasil pengujian hipotesis, nilai t
hitung 2,726. Nilai t hitung tersebut selanjutnya dibandingkan dengan t tabel,
untuk kesalahan 5%uji dua pihak dan dk = n-2 = 28 maka diperoleh t tabel =
2,048. Ternyata t hitung 2,726 lebih besar dari t tabel, sehingga Ho ditolak. Hal
ini berarti ada pengaruh yang positif dan signifikan antara motivasi kerja dan
kinerja karyawan, Sedangkan untuk Untuk perhitungan dengan korelasi
product moment diperoleh koefisien korelasi sebesar 0,458. Jadi ada hubungan
antara motivasi dengan kinerja karyawan sehingga pimpinan diharapkan dapat
memberikan motivasi yang baik.
Kata Kunci : Motivasi, Kinerja, Karyawan
PENDAHULUAN
Pendirian sebuah perusahaan didasarkan keinginan untuk mencapai kontinuitas
usaha serta keuntungan yang maksimal. Mengingat dalam dunia usaha dewasa ini makin
banyak perusahaan yang muncul sehingga terjadi persaingan yang semakin ketat. Hal itu
membuat seorang pemimpin perusahaan dituntut untuk mampu mempertahankan serta
18
(Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Susu...)
mengembangkan perusahaan. untuk pencapaian hal tersebut diperlukan pemanfaatan
tenaga kerja secara efektif dan efisien.
Pemanfaatan sumber daya manusia untuk mencapai tujuan perusahaan bukan
persoalan yang mudah, maka seorang pemimpin perusahaan harus mempunyai
ketrampilan yang cukup serta dituntut untuk mempunyai kemampuan analisa guna
menemukan tehnik baru yang lebih tepat lagi. Sumber daya manusia merupakan aset
utama perusahaan, karena sumber daya manusia di dalam suatu perusahaan adalah
sebagai subyek atau pelaku yang akan membawa perusahaan ke arah yang baik atau
buruk, sukses atau gagal. Oleh karena itu, kesadaran tentang pentingnya pengembangan
dan pemberian motivasi kepada karyawannya yang efektif menjadi sangat relevan dan
penting agar perusahaan dapat meningkatkan efisiensi dan produktifitasnya.
Upaya untuk meningkatkan efisiensi dan produktifitas perusahaan sangat
tergantung pada kinerja sumber daya manusianya. Kinerja sumber daya manusia dapat
dipengaruhi baik oleh faktor internal maupun faktor eksternal sumber daya manusia itu
sendiri. Faktor internal sumber daya manusia adalah unsur-unsur yang berasal dari
dalam diri orang itu sendiri. Faktor internal ini antara lain: tingkat pendidikan,
ketrampilan, kondisi fisik, psikologi, dan mental seseorang yang dapat berpengaruh
terhadap produktifitas dan prestasi kerjanya. Sedangkan faktor-faktor eksternal adalah
unsur- unsur lingkungan luar yang dapat mempengaruhi kinerja dan prestasi kerja
seseorang seperti gaya kepemimpinan, lingkungan kerja, tehnologi, dan lain sebagainya.
Kinerja dan semangat kerja karyawan yang tinggi dapat diciptakan dengan adanya
pemberian motivasi yang baik dari pimpinan maupun organisasional perusahaan. Maka
salah satu tugas dari pimpinan perusahaan untuk memberikan motivasi kepada
bawahannya agar mereka bisa bekerja dengan lebih baik. Motivasi merupakan kondisi
atau energi yang menggerakkan diri karyawan yang terarah atau tertuju untuk mencapai
tujuan organisasi perusahaan. Sikap mental karyawan yang positif terhadap situasi kerja
itulah yang memperkuat motivasi kerjanya untuk mencapai kinerja yang maksimal. Ada
tiga unsur yang merupakan kunci dari motivasi, yaitu upaya, tujuan organisasi, dan
kebutuhan.
Kinerja yang diharapkan suatu perusahaan dibutuhkan motivasi pada karyawan.
Dengan adanya motivasi dan penilaian kinerja, tujuan organisasi dapat tercapai.
Pemberian motivasi kepada seseorang merupakan suatu mata rantai yang dimulai dari
kebutuhan, menimbulkan keinginan, menimbulkan tindakan, dan menghasilkan
keputusan. Dari berbagai tahapan pemberian motivasi, faktor utama yaitu kebutuhan dan
pengarahan perilaku. Pemberian motivasi haruslah diarahkan untuk pencapaian tujuan
organaisasi. Hanya dengan kejelasan tujuan maka semua personal yang terlibat dalam
organisasi dapat dengan mudah memahami dan melaksanakannya.
Perusahaan Susu Aneka Rasa Mommy Cow tulungagung berdiri pada tahun 2015,
dimana perusahaan ini bergerak di bidang pembuatan minuman susu yang diolah
dengan beraneka rasa. Pada awal perusahaan ini berdiri, produksi yang dihasilkan
berupa susu murni dengan rasa orisinil, coklat dan cappucinno. Dengan seiringnya
waktu, perusahaan terus mengembangkan produksi hingga muncul rasa-rasa baru seperti
rasa oreo, strawberry, cincau, cola, jahe dan milk tea. Daerah pemasarannya hingga kini
masih berada di area tulungagung, dan sudah membuka beberapa gerai.
Rumusan Masalah
Apakah motivasi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan
pada perusahaan susu aneka rasa Mommy Cow Tulungagung?
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
19
(Jauhari)
Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penggaruh motivasi terhadap
kinerja karyawan pada perusahaan susu aneka rasa Mommy Cow Tulungsgung.
TINJAUAN PUSTAKA
Pengertian Motivasi
Menurut Hasibuan (2007:95) Motivasi adalah pemberian daya penggerak yang
menciptakan kegairahan kerja seseorang agar mereka mau bekerja dengan segala daya
upayanya untuk mencapai kepuasan. Menurut Robbins (2008:222) motivasi sebagai
proses yang menjelaskan intensitas, arah dan ketekunan seseorang individu untuk
mencapai tujuan. Berdasarkan pendapat tersebut dapat disimpulkan bahwa;
1. Motivasi kerja merupakan bagian yang penting dalam suatu organisasi yang berfungsi
sebagai alat untuk pencapaian tujuan atau sasaran yang ingin dicapai,
2. Motivasi kerja mengandung dua tujuan utama dalam diri individu yaitu untuk
memenuhi kebutuhan atau keinginan pribadi dan tujuan organisasi.
3. Motivasi kerja yang diberikan kepada seseorang hanya efektif manakala di dalam diri
seseorang itu memiliki kepercayaan atau keyakinan untuk maju dan berhasil dalam
organisasi
Pengertian Kinerja
Menurut Mangkunegara (2009:67) “Kinerja (prestasi kerja)” Merupakan istilah yang
bersal dari kata job performance atau actual performance (prestasi kerja atau prestasi
sesungguhnya yang dicapai oleh seseorang)”
Menurut Harsuko (2011:50) mendefinisikan kinerja adalah unsur pencatatan hasil
kerja SDM dari waktu kewaktu sehingga diketahui sejauh mana hasil kerja SDM dan
perbaikan apa yang harus di lakukan agar di masa mendatang lebih baik.
Dari definisi di atas dapat diambil kesimpulan bahwa kinerja adalah hasil yang telah
dicapai oleh seorang pegawai baik bersifat kualitatif maupun kuantitatif dalam
melaksanakan tugasnya sesuai dengan standart atau kriteria yang telah ditentukan.
Hubungan Motivasi dan Kinerja
Berdasarkan pengertian motivasi dan kinerja sebagaimana telah dikemukakan di
atas, maka terdapat suatu hubungan yang sangat erat antara keduanya. Ada dua hal yang
berkaitan dengan kinerja adalah kesediaan atau motivasi dari karyawan untuk bekerja
yang menimbulkan usaha karyawan dan kemampuan karyawan untuk melakukannya.
Dengan adanya motivasi dari pimpinan maka karyawan akan merasa diperhatikan,
sehingga nantinya karyawan dapat bekerja lebih giat. Dengan bekerja giat berarti dapat
meningkatkan kinerja, sehingga output yang dihasilkan akan lebih baik. Menurut Gomez
(2003:177) bahwa kinerja/performance adalah fungsi dari motivasi dan kemampuan atau
dapat ditulis dengan rumus P = f (MxA) dimana P = performance / kinerja, m= motivation
/ motivasi, A= ability/kemampuan.Kemampuan melekat dalam diri seseorang dan
merupakan bawaan sejak lahir serta diwujudkan dalam tindakannya dalam bekerja,
sedangkan motivasi adalah aspek yang sangat penting untuk menggerakkan
kreativitas dan kemampuan seseorang dalam melakukan suatu pekerjaan, serta selalu
bersemangat dalam menjalankan pekerjaan tersebut
20
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
(Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Susu...)
Kerangka Berfikir
Dalam penelitian ini terdapat dua variabel, yaitu: motivasi sebagai variabel
independen (X) dan kinerja karyawan sebagai variabel dependen (Y) dan untuk lebih
jelasnya dapat digambarkan dengan bagan sebagai berikut :
Motivasi (X)
Kinerja
Karyawan (Y)
Dengan adanya pemberian motivasi yang tepat diharapkan akan dapat
meningkatkan kinerja karyawan yang akan membawa perusahaan dalam mencapai
tujuan yang telah ditetapkan.
Hipotesis
Berdasarkan kerangka berfikir di atas maka ditarik hipotesis sebagai berikut :
“Diduga Terdapat Pengaruh Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Perusahaan Susu
Aneka Rasa Mommy Cow Tulungagung”.
METODOLOGI PENELITIAN
Populasi dan Sampel Penelitian
Populasi menurut Sugiyono (2010) adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas
obyek/subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh
peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Yang menjadi populasi
dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan perusahaan susu aneka rasa mommy cow
tulungagung. Sedangkan Sampel menurut Sugiyono (2010) adalah bagian dari jumlah
dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut”. Dalam penelitian ini yang
menjadi sampel adalah keseluruhan dari karyawan perusahaan susu aneka rasa mommy
cow tulungagung sejumlah 30 orang.
Untuk memperoleh data sampel yang diperlukan baik data kualitatif maupun data
kuantitatif yang relevan, terarah, dan bertujuan sesuai masalah yang dihadapi maka data
dikelompokkan berdasarkan sumbernya, antara lain:
1. Data primer
Data yang di dapat dari responden melalui angket
2. Data sekunder
Data yang diperoleh dari perusahaan antara lain gambaran umum perusahaan,
struktur organisasi dan data-data yang lain yang ada hubungannya dengan penelitian.
Metode Pengumpulan Data
1. Angket
Yaitu cara untuk mendapatkan data yang digunakan sebagai dasar analisis dengan
jalan menyebarkan quesioner (daftar pertanyaan) kepada responden yang dijadikan
sampel.
2. Interview (wawancara)
Yaitu cara mengumpulkan data dengan menyampaikan pertanyaaan secara langsung
kepada pimpinan perusahaan susu aneka rasa mommy cow tulungagung untuk
mendapat data primer.
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
21
(Jauhari)
Metode Analisis Data
1. Analisa Regresi Linier Sederhana
Analisis regresi linier sederhana tersebut didasarkan pada asumsi variabel independen
dan variabel dependen mempunyai hubungan linier. Persamaan linernya dinyatakan
dengan:
Dimana:
Y : kinerja karyawan
a : konstanta
b : koefisien regresi
x : motivasi
Koefisien regresi dan konstanta dihitung dengan rumus :
2. Analisa Kolerasi
Rumus :
Dimana :
r : koefisiensi kolerasi
y : kinerja karyawan
x : motivasi
n : jumlah responden
Keterangan :
Bila r = 0 atau mendekati 0, maka hubungan antara dua variabel sangat lemah atau
tidak terdapat hubungan sama sekali.
Bila r = +1 atau mendekati 1, maka korelasi antara dua variabel dikatakan positif dan
sangat kuat sekali serta bersifat searah.
Bila r = -1 atau mendekati -1, maka kolerasiantara dua variabel dikatakan negatif dan
sangat kuat tetapi berlawanan arah.
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Hasil Penelitian
Kuesioner disusun berdasarkan variabel penelitian yang semuanya berjumlah 20
soal, di mana 20 soal tersebut dibagi menjadi dua bagian yaitu 10 soal A dan 10 soal B,
untuk soal A merupakan pertanyaan yang berkaitan dengan variabel bebas (motivasi)
sedangkan untuk soal B merupakan pertanyaan yang berkaitan dengan variabel terikat
(kinerja karyawan).
Variabel Motivasi
Indikator pertama tentang gaji/upah yang sesuai dengan berat ringannya pekerjaan
diperoleh jawaban sebanyak 15 responden atau 50% responden atau 50% menyatakan
sangat sesuai, 14 responden atau 46,5% menyatakan sesuai, 1 responden atau 3,5
menyatakan kurang sesuai. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa gaji atau upah
yang diterima karyawan sesuai dengan berat atau ringannya pekerjaan yang ditanggung
oleh karyawan.
22
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
(Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Susu...)
Tabel 1.
Deskripsi Indikator dalam Variabel Motivasi (X)
Skor
No
Variabel Motivasi
A/5
B/4
C/3
D/2
∑ % ∑
%
∑
%
∑
%
1 Gaji/upah yang sesui
dengan berat/ringannya
pekerjaan
15 50 14 46,5 1 3,5
0
0
2 Pemberian bonus
8 27 18
60
4 13,5 0
0
3 Jaminan kesehatan
7 23 18
60
4 13,5 1 3,5
4 Jaminan hari tua
7 27 19 63,5 3
10
0
0
5 Perhatian perusahaan
terhadap senioritas /masa
kerja dihargai
10 33 18
60
1 3,5
1 3,5
6 Penghargaan dan pujian
yang diberikan pada
karyawan
8 30 18
60
1 3,5
2 6,5
7 Puas tidaknya karyawan
Terhadap THR yang
diberikan
10 33 17
57
2 6,5
1 3,5
8 Komisi yang diberikan
padaKaryawan
5 17 19 63,5 6
20
0
0
9 Jaminan sosial tenaga kerja 8 27 18
60
1 3,5
3
10
10 Perhatian perusahaan
terhadap kebutuhan hidup
karyawan
5 17 22 73,5 3
10
0
0
Sumber : Perusahaan Susu Aneka Rasa Mommy Cow
Total
∑
%
30
30
30
30
100
100
100
100
30
100
30
100
30
100
30
30
100
100
30
100
Indikator kedua tentang bonus yang diberikan perusahaan kepada karyawan
diperoleh jawaban sebanyak 8% responden atau 26,5% menyatakan sangat sesuai, 18
responden atau 60% menyatakan sesuai, 4 responden atau 13,5% menyatakan kurang
sesuai. Dengan demikinan bonus yang diterima besarnya sesuai dengan kesepakatan
yang ditetapkan dan diberikan tepat waktu.
Indikator ketiga tentang jaminan kesehatan yang diperoleh karyawan diperoleh
jawaban sebanyak 7 responden atau 23% menyatakan sangat sesuai, 18 responden atau
60% menyatakan kurang sesuai, 1 responden tidak sesuai. Dengan demikian jaminan
kesehatan yang diperoleh karyawan terpenuhi.
Indikator keempat tentang jaminan hari tua, diperoleh jawaban sebanyak 8
responden atau 26,5% menyatakan sangat sesuai, 19 responden atau 63,5% menyatakan
sesuai, 3 responden atau 10% menyatakan kurang sesuai. Dengan demikian dapat
dikatakan bahwa jaminan hari tua yang diberikan oleh perusahaan sangat sesuai,
tunjangan tersebut dapat bermanfaat bagi hari tua sebagai simpanan untuk kebutuhan
tak terduga.
Indikator kelima tentang perhatian perusahaan terhadap senioritas atau masa kerja
karyawan diperoleh jawaban sebanyak 10 responden atau 33% menyatakan sangat
dihargai, 18 responden atau 60% menyatakan dihargai, 1 responden atau 3,5%
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
23
(Jauhari)
menyatakan tidak dihargai. Dengan demikian dapat dinyatakan perusahaan menghargai
senioritas atau masa kerja karyawan.
Indikator keenam tentang penghargaan yang diberikan pada karyawan oleh
perusahaan diperoleh jawaban sebanyak 9 responden atau 30% menyatakan selalu
mendapatkan, 18 responden atau 60% menyatakan sering mendapatkan, 1 responden
atau 3,5% menyatakan jarang sekali, 2 responden atau 6,5% menyatakan tidak pernah
mendapatkan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa karyawan sering mendapatkan
penghargaan dan promosi di tempat kerja apabila dapat menunjukkan prestasi.
Indikator ketujuh tentang puas tidak terhadap THR yang diberikan jawaban
sebanyak 10 responden atau 33% menyatakan sangat puas, 17 responden atau 5%
menyatakan puas, 2 responden atau 6,5% menyatakan kurang puas, 1 responden atau
3,5% menyatakan tidak puas. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa karyawan
sudah puas terhadap THR yang diberikan oleh perusahaan.
Indikator kedelapan adalah tentang komisi yang diberikan perusahaan kepada
karyawan diperoleh jawaban sebanyak 5 responden atau 16,5% menyatakan selalu
mendapatkan, 19 responden atau 16,5% menyatakan sering mendapatkan, 6 responden
atau 20% menyatakan jarang sekali mendapatkan. Dari jawaban tersebut diketahui
sebagian besar responden menyatakan sering mendapatkan komisi jika perusahaan
meningkatkan target produksi.
Indikator kesembilan adalah jaminan sosial perusahaan yang diberikan kepada
karyawan, diperoleh jawaban sebanyak 8 responden atau 26,5% menyatakan sangat
diperhatikan, 18 responden atau 60% menyatakan diperhatikan, 1 responden atau 3,5%
menyatakan kurang diperhatikan, 3 responden atau 10% mengatakan tidak diperhatikan.
Dari jawaban tersebut diketahui sebagian besar responden menyatakan diperhatikan
tentang jaminan sosial perusahaan kepada karyawan.
Indikator kesepuluh atau terakir tentang perhatian perusahaan terhadap kebutuhan
hidup diperoleh jawaban sebanyak 5 responden atau 16,5% menyatakan sangat
diperhatikan dan terpenuhi, 22 responden atau 73,5% menyatakan diperhatikan dan
terpenuhi, 3 responden atau 10% menyatakan kurang diperhatikan dan kurang terpenuhi.
Dengan demikian dapwt dikatakan bahwa perusahaan memperhatikan dan memenuhi
hidup karyawan.
Variabel Kinerja Karyawan
Variabel kinerja karyawan terdiri atas sepuluh indikator. Diskripsi secara lengkap
tentang kesepuluh item tersebut dapat dilihat pada tabel di bawah ini.
Indikator pertama tentang kecepatan dan kebenaran pekerjaan yang dilakukan oleh
karyawan diperoleh sebanyak 2 responden atau 6,5% menyatakan selalu melakukan, 24
responden atau 80% menyatakan sering melakukan, 4 atau 13,5% menyatakan kadangkadang melakukan. Hal ini dapat diartikan bahwa karyawan dalam melakukan
pekerjaanya sering dilakukan dengan cepat dan benar.
Indikator kedua tentang tingkat karyawan diperoleh sebanyak 5 responden atau
16,5% menyatakan selalu masuk kerja, 4 resonden atau 13,5% menyatakan kadangkadang masuk kerja. Dengan demikian sebagian besar karyawan selalu masuk kerja.
Indikator ketiga tentang tingkat kesalahan yang dilakukan oleh karyawan diperoleh
jawaban 2 responden atau 23% menyatakan tidak pernah sama sekali, 20 responden atau
67% menyatakan tidak pernah melakukan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa
karyawan dalam melakukan pekerjaannya dilakukan dengan teliti.
24
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
(Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Susu...)
Tabel 2.
Deskripsi Indikator Dalam Variabel Kinerja Karyawan (Y)
Skor
No Variabel Kinerja Karyawan
A/5
B/4
C/3
D/2
∑ % ∑
%
∑
% ∑ %
1 Melakukan pekerjaan
dengan cepat dan benar
2 6,5 24 80
4 13,5 0
0
2 Karyawan selalu masuk
kerja
5 17 21 70
4 13,5 0
0
3 Kesalahan dalam melakukan
4
5
6
7
8
Pekerjaan
Karyawan selalu merasa
senang dengan pekerjaanya
Ketepatan waktu karyawan
dalam menyelesaikan
pekerjaan
Kesesuain waktu yang
dibutuhkan dengan
pekerjaan yang diterima
Baik tidaknya karyawan
dalam melaksanakan
tugasnya
Kemampuan karyawan
dalam melaksanakan
tugasnya
7
23
20
5
17
8
67
Total
∑
%
30
100
30
100
3
10
0
0
30
100
19 63,5
4
13,5
2
6,5
30
100
27
21
70
1
3,5
0
0
30
100
8
27
21
70
4
13,5
0
0
30
100
5
17
21
70
4
13,5
1
3,5
30
100
6
20
22 23,5
2
6,5
0
0
30
100
5
16,5
0
0
30
100
6
20
1
3,5
30
100
9
Fasilitas di tempat kerja
Karyawan
2 6,5 23 77
10 Keoptimalan penggunaan
jam kerja dan tanggung
jawab Karyawan
0
0 23 77
Sumber : Perusahaan Susu Aneka Rasa Mommy Cow
Indikator keempat tentang senang terhadap pekerjaan diperoleh jawaban 5
responden atau 16,5% menyatakan senang sekali, 19 responden atau 63,5% menyatakan
senang, 4 responden atau 13,5% menyatakan kurang senang. Dengan demikian dapat
diartikan bahwa segala sesuatu yang berhubungan dengan pekerjaan yang dilakukan
sudah sesuai dengan yang diharapkan.
Indikator kelima tentang ketepatan waktu dalam menyelesaikan pekerjaan diperoleh
jawaban 8 responden atau 26,5% menyatakan sangat tepat melakukan, 21 responden atau
70% menyatakan tepat melakukan, 1 responden atau 3,5% menyatakan kurang tepat
melakukan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa karyawan selalu tepat waktu
dalam melakukan pekerjaan.
Indikator keenam keefektifan waktu yang dibutuhkan dengan tanggung jawab dan
jumlah pekerjaan diperoleh jawaban 8 responden atau 26,5% menyatakan sangat efektif
dan sepadan, 18 responden atau 60% menyatakan efektif dan sepadan. Dengan demikian
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
25
(Jauhari)
bahwa karyawan menyatakan efektif terhadap waktu yang dibutuhkan untuk melakukan
pekerjaan.
Indikator ketujuh tentang dapat tidaknya karyawan dalam mengerjakan tugas
diperoleh jawaban 5 responden atau 20% menyatakan sangat dapat, 21 responden atau
70% menyatakan dapat melakukan, 4 responden atau 13,5% menyatakan kurang dapat.
Dengan demikian karyawan selalu melakukan pekerjaan dengan baik.
Indikator kedelapan tentang kemampuan karyawan dalam melaksanakan tugas
memperoleh jawaban sebanyak 6 responden atau 20% menyatakan sangat mampu, 22
responden atau 73,5% menyatakan mampu, 2 responden atau 6,5% menyatakan kurang
mampu. Dengan demikian karyawan mampu menyelesaikan semua pekerjaannya.
Indikator kesembilan tentang fasilitas di tempat kerja dapat menunjang pekerjaan
karyawan diperoleh jawaban sebanyak 2 responden atau 6,5% menyatakan sangat
menunjang, 23 responden atau 77% menyatakan menunjang, 5 responden atau 16,5%
menyatakan kurang menunjang. Dengan demikian fasilitas yang diberikan oleh
perusahaan sudah dapat menunjang pekerjaan karyawan.
Indikator kesepuluh terakir tentang penggunaan jam kerja dan rasa tanggung jawab,
tidak ada responden yang menjawab sangat optimal, 23 responden atau 77% menyatakan
optimal, 6 responden atau 20% menyatakan kurang optimal, 1 responden atau 3,5%
menyatakan tidak optimal. Dengan demikian karyawan sudah merasa puas dan optimal
dalam melaksanakan tanggung jawab terhadap pekerjaan.
Analisis Data
Dalam tahap analisis data, penulisan akan menganalisis data sesuai dengan hasil
penulisan berdasarkan dari jawaban kuesioner yang penulis sebarkan kepada responden.
Selain itu juga untuk mengetahui hubungan antara motivasi dengan kinerja karyawan.
Adapun analisis data tersebut adalah sebagai berikut:
Tabel 3.
Perhitungan pengaruh Variabel motivasi (X) Terhadap KinerjaKaryawan (Y)
Sampel (n)
X
Y
XY
1
44
42
1936
1764
1848
2
40
39
1600
1521
1560
3
45
39
2025
1521
1755
4
39
40
1521
1600
1560
5
42
41
1764
1681
1722
6
41
39
1681
1521
1599
7
40
42
1600
1764
1680
8
41
37
1681
1369
1517
9
45
41
2025
1681
1845
10
42
41
1764
1681
1722
11
42
39
1764
1521
1638
12
43
39
1849
1521
1677
13
40
41
1600
1681
1640
14
40
38
1600
1444
1520
15
38
40
1444
1600
1520
16
42
43
1764
1849
1806
17
44
40
1936
1600
1760
18
44
41
1936
1681
1804
19
42
39
1764
1521
1638
26
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
(Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Susu...)
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
Jumlah
42
44
42
43
39
36
38
38
41
41
39
1237
41
42
41
42
39
40
42
43
39
39
40
1209
1764
1936
1764
1849
1521
1296
1444
1444
1681
1681
1521
51155
1681
1764
1681
1764
1521
1600
1764
1849
1521
1521
1600
48787
1722
1848
1722
1806
1521
1440
1696
1634
1599
1599
1560
49896
1. Regresi Linear Sederhana
Berikut ini adalah penganalisaan data berdasarkan teknik Regresi Linear Sederhana :
Y = a + bx
Sebelum memasukkan data ke dalam persamaan di atas, maka terlebih dahulu mencari
nilai a dan b, karena nilai a dan b belum diketahui
=
= 0.30
Subtansi nilai b ke dalam persamaan a:
Dengan diketahuinya nilai a dan nilai b,maka persamaan regresinya menjadi:
Y = 27,93 + 0,30X
Persamaan yang diperoleh memberikan arti logika = Setiap penambahan motivasi
sebanyak 1 maka menambah kinerja karyawan sebesar 0,30.
2. Korelasi Product Moment
Berikut ini adalah penganalisaan data berdasarkan teknik analisa korelasi product
moment.
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
27
(Jauhari)
= 0.458
Jadi hasil korelasinya adalah 0,458. Sedangkan untuk menjawab hipotesisnya
menggunakan perhitungan sebagai berikut:
Ho = 0, tidak ada hubungan antara motivasi dengan kinerja karyawan.
Ha ≠ 0, ada hubungan antara motivasi dengan kinerja karyawan.
= 2,726
Dengan demikian, Ho ditolak yang berarti ada hubungan antara motivasi dengan
kinerja karyawan dimana t hitung tersebut selanjutnya dibandingkan dengan harga t
tabel. Untuk kesalahan 5% uji dua pihak dan dk = n-2 = 28, maka t tabelnya adalah
2,048(2,726 > 2,048).
Pembahasan Hasil Penelitian
Bahwa hasil perhitungan dengan menggunakan regresi linier sederhana, maka
persamaan regresi variabel motivasi (X) berpengaruh terhadap kinerja karyawan (Y). Hal
ini terbukti dengan persamaan regresinya Y = 27,93 + 0,30X dengan demikian setiap
penambahan motivasi sebanyak 1 maka akan menambah kinerja karyawan sebesar 0,30.
Berdasarkan hasil analisa dengan korelasi product moment diperoleh koefisien
sebesar 0,458. Untuk menginterprestasikan angka ini maka perlu pengujian hipotesis dari
hasil t hitung diperoleh 2,726. Harga t hitung tersebut selanjutnya dibandingkan dengan t
tabel, untuk kesalahan 5% uji dua pihak dan dk = n – 2= 28 maka diperoleh t tabel = 2,048.
Ternyata t hitung 2,726 lebih besar dari t tabel, sehingga Ho ditolak. Hal ini berarti ada
hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi dan kinerja karyawan.
PENUTUP
Kesimpulan
Berdasarkan hasil penulisan dan analisis yang telah dilakukan, maka diperoleh
kesimpulan bahwa motivasi merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kinerja
karyawan, karena dengan memberikan motivasi yang baik maka realisasi produksi dapat
tercapai sesuai dengan target produksi, sesuai dengan hasil perhitungan yang telah
dilakukan :
1. Dari hasil perhitungan dengan menggunakan regresi linear sederhana, menghasilkan
persamaan: Y = 27,93 + 0,30X maka dapat disimpulkan bahwa variabel motivasi (X)
berpengaruh terhadap kinerja karyawan (Y), karena setiap penambahan motivasi satu
satuan, maka akan menambah kinerja karyawan sebesar 0,30. Hal tersebut diperkuat
dengan hasil pengujian hipotesis, nilai t hitung 2,726. Nilai t hitung tersebut
selanjutnya dibandingkan dengan t tabel, untuk kesalahan 5% uji dua pihak dan dk =
n-2 = 28 maka diperoleh t tabel = 2,048. Ternyata t hitung 2,726 lebih besar dari t tabel,
28
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
(Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Perusahaan Susu...)
sehingga Ho ditolak. Hal ini berarti ada pengaruh yang positif dan signifikan antara
motivasi kerja dan kinerja karyawan
2. Untuk perhitungan dengan korelasi product moment diperoleh koefisien korelasi
sebesar 0,458. Jadi ada hubungan antara motivasi dengan kinerja karyawan.
Saran
1. Dari penelitian ini diketahui bahwa peranan motivasi pimpinan di Perusahaan Susu
Aneka Rasa Mommy Cow sedang atau cukup. Untuk itu motivasi hendaknya dapat
lebih ditingkatkan kepada seluruh karyawan.
2. Upaya untuk menumbuhkan kinerja karyawan hendaknya dapat ditingkat pada
aspek-aspek kondisi kinerja karyawan yang masing kurang memadai, seperti kearah
timbulnya kepuasan terhadap pekerjaan, kepuasan terhadap perusahaan maupun
keaktifan para karyawan untuk dapat melibatkan diri dalam kegiatan-kegiatan
perusahaan.
3. Perusahaan sudah sepatutnya memberikan kepercayaan kepada karyawan terutama
kepada karyawan yang menuntut tanggung jawab besar, dan perusahaan hendaknya
tetap menjaga suasana kerja bagi karyawan melalui kebijakan-kebijakan yang
ditempuh sehingga tercipta suasana saling menghargai antar karyawan dengan
karyawan atau pimpinan perusahaan.
DAFTAR PUSTAKA
Gomes, Faustino C. (2003). Manajemen sumber daya manusia. Yogyakarta: Andi Offset.
Hasibuan, Malayu S.P. (2007). Organisasi dan motivasi. Jakarta: Bumi Aksara.
Ishak dan Hendri Tanjung. (2003). Manajemen motivasi. Jakarta: PT. Grasindo.
Mangkunegara, Anwar Prabu. (2009). Manajemen sumber daya manusia perusahaan.
Bandung: Remaja Rosdakarya.
Riniwati, Harsuko. (2011). Mendongkrak motivasi dan kinerja : Pendekatan pemberdayaan
SDM. UB Press: Malang.
Robbins, Stephen P. (2008). Perilaku organisasi. PT. Indeks Kelompok Gramedia.
Sugiyono. (2010). Metode penelitian administrasi. Bandung: Alfabeta.
Windy. (2009). Pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan perusahaan PT
Wahana Sun Motor Semarang. (Skripsi). Fakultas Ekonomi Universitas Kadiri.
Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) Vol. 2 No. 1 (2017) hlm. 18-29
29
Download