gereja presbyterian orchard dengan kasih melayani bersama di gpo

advertisement
GEREJA PRESBYTERIAN ORCHARD
Jemaat Berbahasa Indonesia
3, Orchard Road – Singapore 238825
Tel : 6337 6681, 6336 8829 Fax : 6339 1979
“SATU TUHAN, SATU IMAN, SATU BAPTISAN”
“Menjadi Jemaat yang mengakui dan memuliakan Allah berdasarkan Alkitab, yang terwujud
dengan hidup yang bersinergi dalam doa, pemuridan, kesaksian, pelayanan dan
persekutuan”
VISI :
Efesus 4 : 5
Tanggal
Tema Kotbah
: 9 MEI 2004 (HUT GPO ke 28
& Hari Ibu)
: 100% Mission
Tema Pelayanan 2003 – 2004
DENGAN KASIH MELAYANI BERSAMA DI GPO
Kami ucapkan SELAMAT DATANG DAN
SELAMAT BERBAKTI kepada seluruh jemaat yang hadir
pada hari ini, khususnya kepada saudara-saudari yang baru
pertama kali mengikuti kebaktian di Gereja kami ini. Kami
mohon saudara/i mengisi formulir yang dibagikan dan
mengembalikannya kepada petugas di pintu keluar setelah
kebaktian selesai, untuk kemudian kami undang beramahtamah agar kami dapat mengenal saudara/i lebih dekat.
Apabila saudara/i masih berada di Singapura, kami
mengharap kehadiran dan keikut sertaan saudara/i dalam
kegiatan-kegiatan yang ada di gereja.
Kiranya Tuhan memberkati saudara-saudari.
RENUNGAN
Maria Woodworth – Etter ( Hamba Tuhan Yang Fenomenal)
Maria
Woodworth-Etter lahir pada tahun 1844 dan mengalami lahir baru
pada usianya 13 tahun. Walaupun ia telah menyerahkan diri untuk melayani
Tuhan, namun sangatlah sulit untuk melaksanakan panggilan tersebut karena
pada waktu itu, wanita tidak dibenarkan berkotbah dan wanita lajang seperti
dia, sangat sulit masuk ke medan pelayanan. Maria tetap berupaya melayani
Tuhan & berusaha melanjutkan pendidikannya.
Ketika
ayahnya mati dibunuh, Maria terpaksa kembali ke rumah,
membantu mengurus keluarga. Ketika Perang Saudara berlangsung , dia
berpacaran dan seterusnya menikah dengan P.H. Woodworth. Mereka hidup
bertani, namun gagal. Dengan 6 orang anak & suami yang tidak mendukung
pelayanannya, membuat Maria sulit melayani dan iapun sakit-sakitan. Dalam
keadaan demikian Maria kehilangan 5 orang anaknya karena sakit. Untunglah,
dengan imannya ia mampu menguasai diri dan membesarkan puteri satusatunya. Melalui peristiwa2 ini Maria dapati bahwa ia tidak akan pernah
bahagia jika tidak tunduk pada panggilan untuk melayani Tuhan Yesus!
Pelayanan
pertama di lingkungannya begitu mengesankan sehingga
banyak kerabat yang mencucurkan air mata. Setelah itu orang di sekitarnya
mulai mencarinya untuk memimpin kebaktian. Bahkan beberapa gereja
memintanya membangkitkan jemaat mereka. Menyadari penyertaan Tuhan,
Mariapun melebarkan sayap pelayanannya ke daerah Barat Amerika. Ia
berkotbah keliling dengan Kebaktian kebangunan Rohani dan merintis 2 buah
gereja. Dengan gigih dan berani dia memasuki daerah-daerah yang dianggap
sulit oleh para hamba Tuhan yang lain. Malah Maria membuat pertemuan
khusus di daerah Devils Den, sebuah kota yang tak pernah menyambut
seorang hamba Tuhan dengan ramah bahkan dengan cemooh. Sekalipun
orang menganggap enteng pelayanan Maria, tetapi Tuhan tidak! Pada hari
pertama pertemuan di Devils Den tidak ada sambutan, tetapi doa-doa Maria
menyambut kota itu, sehingga pada hari terakhir, di sepanjang kebaktian
banyak jemaat yang menangis menyesali dosanya dan kembali kepada
Tuhan.
Semakin
hari pelayanan Maria diurapi Roh Kudus, begitu banyak orang
yang datang kepada Kristus lewat pelayanannya. Banyak denominasi gereja
mengakui kemampuannya mengobarkan kembali gereja yang mati,
memenangkan jiwa yang terhilang, mendorong orang untuk mendekatkan diri
kepada Tuhan dan tidak sedikit kaum professional (baik dokter, pengacara
maupun usahawan) diselamatkan begitu indah oleh Roh Kudus. Disamping
itu, tidak sedikit pemabuk, penjudi dan pelacur di bebaskan dalam pelayanannya. Dalam keberhasilannya melayani, terjadi satu tragedi yang
sangat pahit. Ketika dia melayani kebaktian yang kontroversial di Oakland,
California, suaminya berkhianat!
Pada
tahun 1889, Maria membeli tanda yang berkapasitas 8,000 kursi
dengan maksud memenangkan negeri bagian Barat Amerika Serikat bagi
Tuhan. Dalam waktu singkat, tendanya dipadati pengunjung. Keberhasilannya
itu bukannya tanpa tantangan. Para penjahat dan bandit mengacau kebaktiankebaktian yang dilakukannya – beberapa penjahat menyembunyikan bahan
peledak di kompor-kompor kayu dan meledak, ajaibnya tidak seorangpun yang
terluka, angin topan pernah menerpa sehingga tendanya robek saat kebaktian
sedang berlangsung. Begitu juga setiap hari Minggu, Maria diancam akan
dibunuh. Sekalipun tantangan, gangguan dan fitnah gencar menimpa,
kebaktian-kebaktian yang dilakukannya amat diberkati Tuhan. Akhirnya orangorang mengakui bahwa pelayanan Maria itu sangat fenomenal dan
mengesankan. Pada tahun 1891, dengan berat hati Maria tunduk kepada
tuntutan cerai dari suaminya. Konflik dengan mantan suaminya tidak berakhir
sampai di situ. Kurang dari setengah tahun suaminya menikah lagi dan secara
terang-terangan memfitnah nama baiknya.
Kehidupan
Maria begitu menarik dan menyenangkan, apalagi ia begitu
penuh persahabatan. Setelah hampir 10 tahun melayani Tuhan sendirian,
akhirnya ia menikah dengan Samuel Etter pada tahun 1902 dan melakukan
pelayanan bersama. Pelayanan Maria makin lebih teratur karena Sang suami
mengatur tulisan dan pendistribusian buku-bukunya. Samuel Etter bukan
sekedar suami, tetapi juga sahabat, penyunting, manajer dan pendukung yang
amat kuat dan penting dalam hidup serta pelayanan Maria. Palayanan Maria
memang sangat berhasil karena keteguhannya dalam mengandalkan Tuhan,
banyak terjadi mukjizat penyembuhan. Namun karena di tuduh melakukan
malpractice dan kedukunan, Maria sempat 4 kali di tahan yang berwajib.
Pada tahun 1891 ia mulai membangun Tabernakel, sebagai tempat pertemuan
dan pangkalan yang tetap di Indianapolis dan di tempat inilah Maria
mengembangkan pelayanannya.
Pada tahun 1924, usia Sister Etter genap 80 tahun. Di senja kehidupannya
Sister Etter mengalami masa-masa sukar. Kesehatannya memburuk akibat
radang lambung dan busung air yang dideritanya. Dalam kondisi ini, dia harus
menerima suatu realitas yang memilukannya: Lizzie, puteri tunggalnya tewas
dalam kecelakaan mobil. Disamping usia dan fisik yang tidak memungkinkan
lagi, Sister Etter tetap melayani Tuhan, walaupun harus digendong dan
dibantu naik ke mimbar. Bahkan ajaibnya, saat membawakan firman Tuhan, ia
begitu berapi-api seperti ketika masih sehat dan kuat. Seperti para rasul,
Sister Etter tetap setia dengan seluruh tujuan Tuhan sepanjang hidupnya.
Karena itu imannya terus maju dan begitu fenomenal. Ia pun tidak pernah
mengeluh walau harus sering melayani dalam tenda. Maria Woodworth-Etter
menjangkau ribuan orang di seluruh penjuru Amerika membawa kabar
kemerdekaan mengenai Yesus Kristus. Disamping pelayanannya, Sister Etter
berhasil menulis beberapa karya penting, termasuk beberapa buku nyanyian.
PETUGAS KEBAKTIAN
PENGKOTBAH
TEMA MINGGU DEPAN
MINGGU INI : 09/05/2004
LITURGIS
PENDAMPING
PERSEMBAHAN PUJIAN
PERSEMBAHAN
PENYAMBUT TAMU
MAJELIS PENYAMBUT TAMU
PIANIS / ORGANIS
PEMIMPIN PUJIAN/PROKANTOR
PENATA SOUND SYSTEM
MINGGU DEPAN : 16/05/04
Pdt. Johnny S. Hermawan Pdt. Teddy Masinambow
“WHY,…WHY MISSION? TELL ME WHY?”
(Yohanes 3: 15-21)
Martin Gunawan
Yuyun Ariati Dewi
Inge Halim
Ratna Lie
PS Charis
PS Eklesia
Komisi Wanita
Komisi Wanita
Rosalinda Sumolang
Susanna Yani
Truly Hutapea
Jahja Udjaja, W. Andrew
Komisi Pemuda
Komisi Pemuda
Wiryanto Wiryatmoko
Susanna Yani
Linardi Japhar
Dwi Ratwanto K.
BACAAN ALKITAB DAN TEMA BULAN INI
TANGGAL
BAHAN BACAAN
TEMA (BULAN MISI)
02 Mei 2004
Matius 21: 28-32
Perumpamaan tentang dua
orang anak
09 Mei 2004 (HUT
GPO & Hari Wanita)
16 Mei 2004
Matius 28: 18-20
100% Mission
Yohanes 3: 15 – 21
Why,…, why Mission? Tell me
why?
23 Mei 2004
Kisah Rasul 1: 1-11
Mission? Just do it
30 Mei 2004
(Hari Pentakosta)
Roma 8: 1-17
Peran Roh Kudus dlm kehidupan
dan pelayanan
POKOK-POKOK DOA
1
YANG SAKIT
2
UNREACHED
baik dalam perawatan maupun dalam proses
pemulihan : Bpk Machfoedy, Ibu Mariatina, Ibu Theresia
Suciaty dari GKIm Ka Im Tong, Bandung, Ibu Kristina dari
GKKA, Surabaya, Bpk Rudi dari GKI Pondok Chandra,
Surabaya, Ibu Emmy Sumendap dari Gereja Advent
Jakarta (di Gleneagles), Ibu Lie Man Fa dari Jakarta, Bpk
Permadi dari Gereja Isa Almasih, Semarang,
Sdr.
Christopher (anak Pdt Johnny Hermawan), Ibu Megahyanti
(proses pengobatan), Ibu Leni Halim, Bpk Wilson Siahaan
(St. Luke Hospital), adik Ivan (anak dari Pdt. Ferry, cucunya
Bpk Salmon Wattimena, mantan MJ), Sdri. Yanti (doakan
agar majikan mengijinkan utk beribadah di gereja), Bpk
Ruben Budhisetiawan.
SUKU BALI tinggal di Pulau ‘Dewata’ Bali, Lombok,
PEOPLE
3
KEADAAN
GEREJA &
JEMAAT
4
BANGSA &
NEGARA
INDONESIA
DAN
SINGAPURA
Sumatera, Sulawesi, Kalimantan dan Papua.Kebanyakan
suku ini tinggal di desa-desa yg berdekatan di mana ikatan
keluarga, sosial, agama & ekonomi terjalin sangat kuat.
Interaksi antar warga desa terjadi di pura-pura, tempat
ibadah Hindu & di sawah2 tempat mereka saling
membantu. Selain bertani mereka juga menghasilkan karya
seni yg unik Bali – lukisan, ukiran patung, tenunan & tarian.
Umumnya populasi 3,700.000 jiwa ini beragama Hindu,
namun sudah ada 5,000 jiwa yg Kristen. Konsep Hindu Bali
berbeda dgn Hindu di India. Hindu Bali percaya kpd konsep
Trimukti yaitu satu Tuhan dgn 3 aspek : Brahma, Pencipta;
Vishnu, Pelindung dan Shiva, Pelebur. Doakan supaya
semua upaya pelayanan penginjilan lewat radio, Alkitab,
Filem; akan dapat membawa banyak lagi jiwa-jiwa dari
suku ini kepada Tuhan Yesus.
- Kebutuhan Pendeta dan Preacher di GPBB.
- Kebutuhan Preacher di GPO
- Program Gereja (Majelis & Komisi)
- Bulan Misi & HUT GPO pada bulan Mei 2004
- Komisi Misi: Kelas regular EE, Pelatihan Misi
- Jemaat : study, pekerjaan, rumah tangga, kesehatan
Berdoa untuk kesatuan & persatuan bangsa. Kestabilan
ekonomi, politik, keamanan & kesejahteraan masyarakat,
gereja-gereja, gerakan penginjilan/ pekabaran injil.
PEMILIHAN PRESIDEN & WAKIL PRESIDEN
KEADAAN DI AMBON & KESELAMATAN PENDUDUK
BANJIR & TANAH LONGSOR
5
DUNIA
- Usaha2 Penanggulangan Terroris/Terrorism
Kami ingin mengingatkan kembali agar jemaat
menonaktifkan HP/Pager saudara, serta tidak berbicara pada
saat kebaktian ataupun saat Warta sedang disampaikan.
Biarlah hati kita sepenuhnya dikuasai oleh sikap hormat akan
hadirat Tuhan dan konsentrasi untuk mendengar suara
Tuhan. Terima kasih.
KEGIATAN KOMISI-KOMISI MINGGU INI
KOMISI
Remaja
Pemuda
Wanita
Maria Marta
HARI &
TGL
TEMPAT &
WAKTU
TEMA
PEMBICARA
Minggu,
09/05/04
Sabtu
15/05/04
Selasa
11/05/04
Minggu
09/05/04
Musik
Gerejawi
Chapel
Gabung di Kebaktian Umum
14.15
Chapel
“To End All Wars” : Kelompok
Pkl 16.30
Dunman Hall
“Bangun dan pergilah”
Pdt. Johnny S.
pkl. 14.00
14.30-Eastern
Doa Sore
B’ment
Latihan Paduan Suara Eklesia
Minggu – 16.30 s/d 18.30
di Su Han Kuen Hall ‘A’, Lantai 2 – GPO
WARTA MINGGU INI :
BIDANG
PERSEKUTUAN
WARTA
PERSEKUTUAN
SESUDAH
KEBAKTIAN
MINGGU (REFRESHMENT).
Persekutuan ini dilaksanakan setiap minggu selesai
Kebaktian Umum. Jemaat sekalian diundang untuk
mengambil bagian dalam persekutuan ini sambil
beramah tamah bersama.
PEMILIHAN MAJELIS JEMAAT GPO PERIODE
2004 – 2007.
Diberitahukan kepada seluruh Anggota Jemaat GPO
(Jemaat Orchard dan Bukit Batok), bahwa pada tgl. 16,
23 dan 30 Mei 2004 akan diadakan Pemilihan Majelis
Jemaat GPO. Mohon partisipasi seluruh anggota GPO
serta dukungan doa jemaat.
PELAYANAN DKN. SRI WIDAYATI MARRIOTT
Majelis Jemaat GPO mengucapkan terima kasih atas
pelayanan Dkn. Sri Widayati Marriott sejak Juli 2003 –
13 Mei 2004 sebagai Majelis Bidang Persekutuan
GPO. Kiranya Tuhan senantiasa memberkati pelayanan
Dkn. Sri Widayati dan keluarga di tempat yang baru.
KESAKSIAN &
PELAYANAN
BERITA DUKACITA. Telah berpulang ke
Bapa di Surga, Bpk W.E.F. Semen, Ketua,
Pengurus GPO (PUKBI) tahun 1982; pada tgl.
2004 di Jakarta & telah dimakamkan pada hari
rumah
Badan
7 Mei
Sabtu,
8/5/2004. Majelis dan seluruh jemaat menyampaikan
belasungkawa yg sedalam-dalamnya. Tuhan Yesus
menghibur & menguatkan keluarga yg ditinggalkan.
PELAWATAN JEMAAT. Bagi jemaat yang
memerlukan Pelawatan, mohon dapat menghubungi
Dkn Indra Goenadibrata, HP 91002690, Dkn Rosalinda
Sumolang, HP 94507429 atau Kantor Sekertariat GPO
pada jam kerja: Ibu Habiba A.N. Samadi, Tel :
63368829, 63376681, email : [email protected]
KELAS KATEKISASI BAPTIS ANAK &
DEWASA/SIDI. Topik bahasan pada hari Sabtu tgl.
15/05/04 adalah: “PERSEKUTUAN”.
PEMBINAAN
KELAS PEMBINAAN PRA NIKAH gelombang
pertama sudah selesai dan gelombang kedua akan
dimulai pada bulan Juli 2004. Bagi Jemaat yang
berminat mengikuti pembinaan ini, dapat menghubungi
Pdt Johnny S Hermawan.
KOMISI
REMAJA
MUSIK GEREJAWI
SEKOLAH MINGGU
KEBAKTIAN GABUNGAN. Mohon perhatian setiap
anggota Komisi Remaja bahwa pada tgl. 9 dan 23 Mei
2004, Komisi Remaja akan bergabung di Kebaktian
Umum.
PENATA SOUND SYSTEM. Kami sangat
membutuhkan penata sound system untuk kebaktian
hari Minggu. Kepada jemaat yang berminat, dapat
menghubungi Dkn. Jahja Udjaja (98637796).
PEMBINAAN GURU SEKOLAH MINGGU
Mohon perhatian : Berhubung hari ini, 9 Mei 2004
adalah perayaan HUT GPO, maka pembinaan bagi para
guru sekolah minggu baru yang telah menyediakan
dirinya untuk melayani sebagai guru sekolah minggu di
GPO di undurkan pada :
Tanggal : 16 Mei 2004
Waktu : 16.15 (setelah kebaktian sekolah minggu)
sampai 5.15 PM
Tempat : Kelas Balita lantai 2.
Pendaftaran : Silakan menghubungi Ibu Widari dengan
no HP 98325240
Guru Sekolah Minggu. Kami ingin mengundang
jemaat yang rindu utk melayani anak2 sebagai Guru
Sekolah Minggu, untuk mengajar di Kelas Balita,
Batita, Kelas Kecil & Sedang. Mohon dapat
MISI
PELAUT
MARIA MARTA
menghubungi : Dkn Rusmin (98485147, Noni
(93850689). Akan diadakah pembinaan bagi semua
calon Guru Sekolah Minggu.
PENGAJAR
BAHASA INDONESIA.
Kami
membutuhkan pengajar bahasa Indonesia untuk
mengajar tim misi Singapura. Hubungi Lita
(98450727), Tanti (94555677).
Persekutuan Pelaut di Mess Kompast diadakan sebulan
sekali pada hari Kamis minggu kedua, jam 18.30. di
alamat : 124B Sims Avenue, telpon : 67479514 dan di
Mess Toraja pada hari Kamis di minggu ke 4, jam
18.30; di alamat : 614B East Coast Road, United
Mansion, telpon : 62452394. Mengharapkan kehadiran
dan partisipasi para pelaut sekalian..
SURAT PENGANTAR
Bagi para anggota Komisi Maria Marta yang
membutuhkan surat pengantar untuk menghadiri
Persekutuan/Kebaktian Bulanan KMM pada setiap
Minggu ke 3, dimohon untuk mendaftarkan namanya
kepada BP KMM.
* Mohon Warta Jemaat ini dibawa pulang
* Jemaat diingatkan agar tidak merokok dalam kawasan gereja
Terima kasih atas perhatian dan kerjasama yang baik. Tuhan memberkati.
Bulan Mei - Bulan Misi
Gereja Presbyterian Orchard - Singapura
HUT GPO ke – 28
Minggu, 9 Mei 2004
Kebaktian Umum, 14.30
100 % MISSION Mat 28 : 18 – 20
Bulan Misi GPO
Minggu, 16 Mei 2004
Kebaktian Umum, 14.30
WHY,..,WHY MISSION? TELL ME WHY?
Yoh 3:15-21
Jum’at - Sabtu, 21 – 22 Mei 2004, 18.30 – 21.30
SEMINAR MISI
(dimulai dengan makan malam bersama)
Topik:
1.
2.
3.
4.
5.
Misi Allah dari sudut Alkitab (Biblical Perspective)
Misi Global (highlight tentang UPG)
Misi Lokal (UPG di Indo)
Kontekstualisasi dan Adopsi
Aplikasi (Penerapan) di GPO - diskusi / tanya jawab
Minggu, 23 Mei 2004
Kebaktian Umum, 14.30
MISSION? JUST DO IT (Kis 1:1-11)
Presentasi Dukungan Finansial Love Lingka Ministry
Jika Anda ditanya…
“Have you lived your – one and only one – life
to the FULLEST?”
Apakah anda ingin “live your life to the fullest”?
…apakah jawab Anda?
Jika Anda benar-benar ingin
...membuat “living life to the fullest” menjadi kenyataan
...Anda perlu mengetahui dan melaksanakan
...“Satu hal yang TERDEKAT dengan HATI TUHAN”.
Apakah anda mengetahui “Satu hal yang TERdekat dengan Hati
Tuhan” itu?
Apakah anda ingin mengetahuinya?
Apakah anda ingin berada SEDEKAT MUNGKIN dengan Hati
Tuhan?
Apakah anda ingin “live your – one and only one – life to the fullest”?
Jika “YA” menjadi jawaban Anda, maka HADIRILAH:
Seminar Misi ’04
...dengan tema…
< Being Closer to GOD’s Own Heart <
= Makin Dekat dengan Hati Bapa =
...yang akan diadakan pada…
Hari / Tanggal: Jumat & Sabtu / 21 & 22 May 2004
Waktu / Tempat: 18:30-21:30 (Jumat)
17:00-21:30 (Sabtu) / GPO-Dunman Hall
Biaya pendaftaran: S$ 5 (pelajar)
S$ 10 (profesional)
…dan dibawakan oleh:
Spesial Guest Speaker: Ev. Ria Pasaribu
Acara ini akan diawali dengan makan malam bersama. Sehubungan dengan hal ini,
peserta dimohon untuk mendaftarkan diri Anda paling lambat tanggal 16 May 2004,
melalui: Katherine @ 90486755 atau Stephan @ 91739053
Kegiatan Gereja
PELAYANAN OIKUMENIS
IBADAH MINGGU
KEBAKTIAN ANAK-ANAK
KEBAKTIAN REMAJA
PERSEKUTUAN PEMUDA
PERSEKUTUAN WANITA
PERSEKUTUAN MARIA MARTA
MISI –PELATIHAN MISI
MALAM PUJI DAN DOA
LATIHAN PADUAN SUARA
HARI
WAKTU
TEMPAT
Minggu
14.30
Sanctuary
Minggu
14.30
Lantai 2
Minggu
14.15
Chapel
Sabtu
16.30
Chapel
Selasa
14.00
Dunman Hall
Minggu III
14.30
Eastern Basement
Sabtu
13.00
Dunman B’ment 4
Jum’at ketiga
19.00
Chapel
Minggu
16.30 – 18.30 Su Han Kuen Hall
KONTAK PELAYANAN
PELAYANAN DI GEREJA PRESBYTERIAN ORCHARD
1. Pendeta Johnny Setiawan Hermawan, Tel (K) 63368829
(R) 67793828 (HP) 90091484 Email : [email protected]
2. Kantor Sekretariat GPO – Ibu Habiba A.N. Samadi, Tel :
63368829, 63376681, Fax : 63391979, Email :
[email protected]
3. Alamat website GPO : http://www.orpc.org.sg/
4. Untuk masuk distribution list warta GPO silahkan kirim email ke
[email protected].
KONTAK PELAYANAN KOMISI-KOMISI
Sekolah
Minggu
Meriawati
Zhong
91773479
Remaja
Pemuda
Wanita
Maria Marta
Pelaut
Melissa
E. Salim
91870737
Merry
Alexander
91213450
Rosalinda
Sumolang
62876185
Maria
67330640
Rini
90058155
Herman L
90410245
Herlan B
97966672
Musik
Gerejawi
Megawati
Zhang
90109941
Misi
Triana
Lestari
90239060
PELAYANAN DI GEREJA PRESBYTERIAN CABANG
BUKIT BATOK
21 Bukit Batok St. 11 – Singapore 659673
Telp. 65699030 Fax. 65690693
KEBAKTIAN UMUM I : MINGGU, PUKUL 09:00 PAGI
KEBAKTIAN UMUM II : MINGGU, PUKUL 11:00 PAGI
Dkn. Djoko Gunawan, Ketua II BP Bukit Batok : Tel ® 68623447 (HP) 97502698
Email: [email protected]
Bpk. Jonathan Tjhang, Sekretaris Umum BPBB : Tel (R) 65641029 (HP)
97490805
Email : [email protected]
SEJARAH SINGKAT JEMAAT GPO
Tanggal 9 Mei 1976 adalah ibadah perdana Persekutuan Umat Kristiani
Berbahasa Indonesia (PUKBI) di GPO. Persekutuan ini di motori oleh para
pelaut, guru-guru, pelajar dan mahasiswa, pegawai dan professional lainnya.
Para pengunjung terdiri dari beberapa anggota gereja , antara lain : GKI, GPdI,
HKBP, GPIB, Queenstown Lutheran Church, Singapore, GEMINDO, GKST,
Gereja Kristen Pasundan, GMIM, Gereja Roma Katolik, GMIH, Gereja
Protestan Bali dan Gereja Betel Indonesia. Pada tanggal 14 Mei 1995, dengan
adanya Memorandum Of Understanding maka PUKBI berkembang menjadi
Gereja Presbyterian Orchard dan menjadi anggota penuh Orchard Road
Presbyterian Chuch (ORPC). Tanggal 20 Agustus 1995, jemaat GPO membuka
cabang di Gereja Presbyterian Bukit Batok.
DASAR IMAN DAN KEANGGOTAAN
Sebagai gereja Presbyterian yang menerima Pengakuan Iman Westminster, maka
kami mengakui Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat. Kami mengakui
Alkitab sebagai Firman Allah yang berwibawa dan sebagai dasar dari pengakuan
iman dan dasar dalam praktek bergereja. Kami menyambut dalam persekutuan
kami setiap orang yang mengakui Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat
pribadi. Keanggotaan gereja kami terbuka untuk semua bangsa, ras, status sosial
dan ekonomi. Menjadi anggota gereja kami dapat diperoleh melalui baptisan
(anak-anak dan dewasa), sidi, atestasi masuk dari gereja asal dan melalui kelas
Bina Iman.
PENGAKUAN IMAN RASULI
Aku percaya kepada Allah Bapa yang Mahakuasa, Khalik langit dan bumi. Dan
kepada Yesus Kristus, anakNya yang tunggal, Tuhan kita, yang dikandung
daripada RohKudus, lahir dari anak dara Maria, yang menderita di bawah
pemerintahan Pontius Pilatus, disalibkan, mati dan dikuburkan, turun kedalam
kerajaan maut. Pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati, naik
ke sorga, duduk disebelah kanan Allah, Bapa yang mahakuasa, dan akan datang
dari sana untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati. Aku percaya
kepada Roh Kudus; gereja yang kudus dan am; persekutuan orang kudus;
pengampunan dosa; kebangkitan daging; dan hidup yang kekal.
DOA BAPA KAMI
Bapa kami yang di sorga. Dikuduskanlah namaMU. Datanglah KerajaanMU.
Jadilah kehendakMU di bumi seperti di sorga. Berikanlah kami pada hari ini,
makanan kami yang secukupnya. Dan ampunilah kami akan kesalahan kami,
seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada kami. Dan janganlah
membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah kami daripada yang
jahat. Karena ENGKAUlah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan
sampai selama-lamanya. AMIN.
Download