BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Setelah

advertisement
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
Setelah melakukan beberapa kegiatan yang dimulai dari mengumpulkan
data, kemudian mengolah data, dan menganalisis data, sehingga peneliti dapat
menentukan langkah terakhir yaitu membuat kesimpulan. Kesimpulan yang
dibuat ini berdasarkan data yang diperoleh.
A. KESIMPULAN
Hasil perolehan dari penelitian tentang pengaruh penggunaan media
audio program musik bertempo cepat dan lambat untuk meningkatkan daya ingat
pada mata pelajaran matematika di sekolah dasar dapat disimpulkan.
1. Kesimpulan Umum
Berdasarkan perolehan data penelitian terhadap peningkatan daya ingat
pada mata pelajaran matematika, secara umum dapat disimpulkan bahwa
terdapat pengaruh yang signifikan antara penggunaan media audio program
musik bertempo cepat dengan penggunaan media audio program musik
bertempo lambat pada peningkatan daya ingat siswa pada mata pelajaran
matematika di sekolah dasar Ciwaruga 2 Bandung. Hal ini dapat ditunjukan
bahwa terdapat hasil belajar yang signifikan terhadap daya ingat pada mata
pelajaran matematika setelah diberi perlakukan dengan menggunakan media
audio program musik bertempo cepat dan penggunaan media audio program
musik bertempo lambat.
2. Kesimpulan khusus
Secara khusus hasil penelitian ini dapat diuraikan sebagai berikut :
a. Penggunaan media audio program musik bertempo cepat mempunyai
pengaruh terhadap hasil kegiatan belajar mengajar terutama pada
aspek daya ingat pada mata pelajaran matematika di sekolah dasar
kelas 3. Dari temuan penelitian dikemukakan bahwa hasil belajar
Yudha Kuswandi, 2014
Pengaruh Penggunaan Media Audio Program Musik Bertempo Cepat dan Lambat untuk
Meningkatkan Daya Ingat
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu
94
dengan menggunakan media audio program musik bertemo cepat ini
menghasilkan gain
yang tinggi. Dengan kata lain dengan
menggunakan media audio program musik bertempo cepat ini sangat
baik digunakan dalam proses belajar mengajar untuk membantu
meningkatkan daya ingat siswa terhadap mata pelajaran matematika,
b. Penggunaan media audio program musik bertemo lambat ini juga
mempunyai pengaruh dalam membantu terhadap hasil kegiatan
belajar mengajar terutama pada aspek daya ingat pada mata pelajaran
matematika di sekolah dasar kelas 3. Pada penggunan media audio
program
musik
bertempo
lambat
menghasilkan
gain
yang
mempunyai kategori sedang atau cukup baik.
c. Dengan menggunakan media audio program musik mempunyai
pengaruh yang dapat meningkatkan daya ingat anak terhadap hasil
belajar matematika disekolah dasar dan dengan menggunakan media
audio progam musik siswa dapat menemukan tingkat kesenangan
terhadap proses belajar mengajar, Karena musik sebagai alat bantu
dalam proses belajar mengajar yang baik yang dapat membuat siswa
merasakan proses belajar yang menyenangkan. Dari hasil temuan
penelitian ini musik bukan hanya sekadar bunyi atau suara yang
hanya untuk didengar tetapi bisa digunakan sebagai alat media
pembelajaran modern yang dapat membuat siswa menyenangkan,
menyehatkan juga melatih otak manusia. Dari hasil penelitian ini
maka dapat disimpulkan dengan menggunakan media audio program
musik cepat mempunyai pengaruh yang sangat baik bila digunakan
dalam meningkatkan daya ingat dan dengan menggunakan media
audio program musik lambat mempunyai pengaruh cukup baik dalam
meningkatkan daya ingat siswa pada mata pelajaran matematika di
sekolah dasar SDN 2 Ciwaruga Bandung.
Yudha Kuswandi, 2014
Pengaruh Penggunaan Media Audio Program Musik Bertempo Cepat dan Lambat untuk
Meningkatkan Daya Ingat
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu
95
B. REKOMENDASI
Hasil penelitian ini dapat memberikan dan memperoleh gambaran
kepada semua pihak, baik pada peneliti sendiri, pihak sekolah, guru, siswa,
maupun tenaga kependidikan dan pihak lainnya yang terkait tentang manfaat
penggunaan media audio program musik bertempo cepat dan lambat untuk
meningkatkan daya ingat siswa pada mata pelajaran matematika di sekolah dasar
kelas 3. Peneliti mencoba mengemukakan rekomendasi sebagai berikut :
1. Pihak Sekolah
Penggunaan media audio program musik bertempo cepat dan lambat
dapat dijadikan alternatife dalam media pembelajaran disekolah dasar
agar meningkatnya daya ingat siswa terhadap mata pelajaran tertentu
ketika media pembelajaran yang lain sudah tidak dapat digunakan.
Peran tenaga pendidik harus mampu menggunakan dan mampu
melaksanakan pembelajaran ini menggunakan media yang dapat
mendukung ketika proses pembelajaran di kelas agar siswa dapat
mampu meningkatkan hasil belajarnya.
2. Bagi Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangsih bagi disiplin
ilmu Teknologi Pendidikan dalam pengembangan dan penggunaan
media audio sebagai media pembelajaran yang lebih baik,
keterkaitannya dengan mata kuliah media audio. Pada mata kuliah
media audio para mahasiswa yang menyelesaikan mata kuliah media
audio di Jurusan Teknologi Pendidikan diharapkan harus memiliki
kemampuan secara individual dalam pembuatan media. Agar dapat
digunakan ketika dihadapkan dalam pembuatan media audio para
mahasiswa sudah dapat mampu memenuhi kompetensi tersebut
dengan kualitas yang cukup baik.
3. Bagi Peneliti selanjutnya
Pengembangan media ini sangat dibutuhkan, sehingga dapat menjadi
sebuah media yang ideal semoga menjadi bahan acuan serta kajian
Yudha Kuswandi, 2014
Pengaruh Penggunaan Media Audio Program Musik Bertempo Cepat dan Lambat untuk
Meningkatkan Daya Ingat
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu
96
bagi peneliti yang akan melakukan penelitian lebih lanjut mengenai
media
audio
program
musik
bertempo
cepat
dan
lambat.
Pengembangan penggunaan media audio program musik bertempo
cepat dan lambat peneliti lain bisa menambahkan bukan hanya pada
mata pelajaran matematika saja, melainkan pada mata pelajaran yang
lain, yang dapat menambah dan memicu penyemangat siswa dalam
proses pembelajaran dikelas.
Yudha Kuswandi, 2014
Pengaruh Penggunaan Media Audio Program Musik Bertempo Cepat dan Lambat untuk
Meningkatkan Daya Ingat
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu
Download