FOREX

advertisement
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
MEKANISME INVESTASI FOREIGN EXCHANGE (FOREX)TRADING
PADA PT. MONEX INVESTINDO FUTURES DI SOLO
Tugas Akhir
Disusun untuk Melengkapi Tugas-tugas dan Memenuhi Persyaratan
Guna Mencapai Gelar Ahli Madya pada Program Studi Diploma III
Bisnis Internasional Fakultas Ekonomi
Universitas Sebelas Maret
Surakarta
Oleh :
DWI MAHARSIWI
F3109028
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SURAKARTA
2012
commit to user
i
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
ABSTRAKSI
MEKANISME INVESTASI FOREIGN EXCHANGE (FOREX) TRADING
PADA PT. MONEX INVESTINDO FUTURE
DI SOLO
DWI MAHARSIWI
F3109028
PT. Monex Investindo Futures merupakan salah satu dari sekian banyak
perusahaan futures di Indonesia. PT. Monex Investindo Futures beralamat di Jl.
Slamet Riyadi No. 312, Surakarta. Penulis telah melakukan penelitian selama dua
bulan di perusahaan tersebut, dengan tujuan untuk mengetahui tata cara
berinvestasi yang dilakukan pada PT. Monex Investindo Futures.
Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana langkah
awal dalam melakukan Investasi, tata cara berinvestasi yang baik dan benar serta
bagaimana langkah-langkah melakukan trading yang baik dan benar serta
hambatan-hambatan yang dialami. Dengan penerapan tujuan tersebut diharapkan
penulis mampu mengambil kesimpulan dan memberikan saran mengenai tata cara
berinvestasi yang dilakukan.
Dalam penelitian ini penulis menggunakan beberapa metode pengumpulan
data yaitu wawancara, observasi, dan studi pustaka. Sedangkan untuk teknik
pembahasannya menggunakan dekripsi kualitatif, dimana lebih menekankan pada
penggunaan kata-kata dan uraian. Berdasarkan hasil penulisan yang telah penulis
lakukan, maka penulis dapat mengambil beberapa kesimpulan, hal yang pertama
adalah bahwa dalam melakukan trading harus sesuai dengan prosedur yang ada.
Kedua adalah dalam melakukan trading diperlukan kesabaran, kecermatan dan
ketelitian yang tinggi karena mempunyai resiko yang tinggi.
Kata Kunci : Mekanisme, keunggulan dan resiko
commit to user
ii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
commit to user
iii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
MOTTO
Sesungguhnya ada kesulitan juga kemudahan, maka apabila kamu telah
selesai (dari suatu urusan ), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang
lain dan hanya kepada Tuahn-mulah hendaknya kamu berharap
( Q.S Allm Nasryah 6-7 )
Hidup adalah perjuangan untuk itu hadapilah segala rintangan dengan
Kesabaran dan ketabahan karena semua akan membuahkan suatu keberhasilan
( Khalil Gibran )
Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah Ialah orang
yang paling bertaqwa diantara kamu
(Q.S. AL-Hujarat : 13)
Kesuksesan tidak selalu diraih oleh orang yang lebih cepat atau lebih pintar
Tetapi lambat laun kesuksesan akan diraih oleh orang yang yakin
bahwa dia BISA
Go.....go... Semangat
( Penulis )
commit to user
iv
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
PERSEMBAHAN
Kupersembahkan karya ini kepada :
1. Allah SWT yang selalu memberi rahmat
dan hidah-nya kepada saya.
2. Ayah dan ibu tercinta yang telah
memberikan segala kasih dan sayangnya
yang tidak akan pernah bisa penulis
balas.
3. Kakak-kakakku,terimakasih atas
dukungan serta dorongan yang telah
diberikan.
4. Bapak dan ibu dosen,yang selalu mendidik
dan mengarahkan kami menuju
keberhasilan.
5. Teman-teman Bisnis Internasional 2009
yang telah banyak membantu.
commit to user
v
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
KATA PENGANTAR
Bismillahirohmanirrohim,
Puja dan puji syukur penulis panjatkan atas kehadirat AllahSwt atas segala
berkat, rahmad serta hidahnya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir
ini dengan Judul “ MEKANISME INVESTASI FOREIGN EXCHENGE
(FOREX) TRADING
PADA PT. MONEX INVESTINDO FUTURE DI
SOLO “.
Penulisan tugas Akhir ini merupakan salah satu upaya dalam memenuhi
persyaratan untuk mendapatkan gelar Ahli Madya pada Program Diplomat III
Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan Tugas Akhir ini tidak akan
berhasil dengan baik tanpa adanya bantuan, petunjuk serta dorongan dari berbagai
pihak baik secara langsung maupun tidak langsung, untuk itu denga rendah hati
penulis ingin menyampaikan terima kasih kepada :
1. Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret Surakarta
2. Drs. Hari Murti, Msi selaku Ketua Program Studi Diploma Tiga
Bisnis Internasional Universitas Sebelas Maret Surakarta.
3. Drs. Wahyu Agung Setyo selaku Dosen Pembimbing. Terima kasih
atas waktu dan bimbingannya yang diberikan kepada penulis hingga
terselesainya Tugas Akhir ini.
commit to user
vi
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
4. Segenap Dosen Fakultas Ekonomi, Khususnya dosen yang telah
membekali ilmu pengetahuan serta teladan yang baik kepada
penulis.
5. Bapak Gunawan selaku Pemimpin Divisi Manager cabang Solo
yang telah mengizinkan penulis untuk praktek magang kerja selama
dua bulan serta atas memberikan arahan dan saran kepada penulis.
6. Seluruh Karyawan dan Staff PT. Monex Investindo Future yang
telah mengijinkan penulisan dan mambantu dalam proses penelitian
di perusahaan.
7. Kepada Kedua Orang Tuaku, Ibu dan Ayah tercinta yang selalu
memberi semagat,dukungan dan doa.
8. Teman-teman Bisnis Internasilonal 2009 yang secara kompak telah
saling mendukung suksesnya studi kita.
9. Teman-temanku : Ajeng, Rani, Dias, Gita, Biyan, Danty serta semua
pihak yang telah membantu dalam penyelesaian Tugas Akhir ini.
10. Semua pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu yang
telah membantu hingga terselesaikannya Tugas akhir ini.
Penulis menyadari bahwa dalam penulisan tugas akhir ini masih
jauh dari sempurna, dengan ras rendah hati dan tangan terbuka, penulis
menerima dan mengharapkan para pembaca dapat memberikan kritik
dan saran yang membangun. Dan akhirnya penulis berharap tugas akhir
commit to user
vii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
ini dapat memberikan manfaat, baik bagi penulis sendiri pada
khususnya maupun pembaca pada umumnya.
Surakarta, 20 April 2012
Penulis
Dwi Maharsiwi
commit to user
viii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i
HALAMAN ABSTRAKSI ............................................................................. ii
HALAMAN PERSETUJUAN........................................................................ iii
HALAMAN PENGESAHAN......................................................................... iv
HALAMAN MOTTO ...................................................................................... v
HALAMAN PERSEMBAHAN ..................................................................... vi
KATA PENGANTAR .................................................................................... vii
DAFTAR ISI ................................................................................................... x
DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xiii
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. xiv
BAB I
PENDAHULUAN
A.
La
tar Belakang Masalah .............................................................. 1
B. Perumusan Masalah ..................................................................... 4
C. Tujuan Penelitian ......................................................................... 4
D. Manfaat Penelitian ....................................................................... 5
E. Metode Penelitian ........................................................................ 6
BAB II
LANDASAN TEORI
A. Sejarah Perkembangan Forex Trading ..................................... 9
B. Pengertian Forex Exchange Trading ........................................ 11
C. Analisis Pasar Forex Trading ................................................... 15
commit
user ......................................... 31
D. Istilah-istilah Dalam
ForextoTrading
ix
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
E. Tujuan Trading Forex ............................................................... 36
F. Resiko Yang Timbul Dalam Bertransaksi Forex Trading ........ 37
G. Keuntungan dan Kerugian Forex .............................................. 41
BAB III
PEMBAHASAN
A. DISKRIPSI OBYEK PENELITIAN
1.
Sejarah PT. Monex Investindo Futures ............................. 46
2.
Legalitas PT. Monex Investindo Futures ........................... 47
3.
Lokasi PT. Monex Investindo Futures .............................. 48
4.
Visi dan Misi PT. Monex Investindo Futures .................... 51
5.
Tujuan PT. Monex Investindo Futures ............................... 52
6.
Keunggulan PT. Monex investindo Futures ....................... 53
7.
Produk-produk PT. Monex Investindo Futures .................. 55
8.
Stuktur organisasi PT. Monex Investindo Futures .............. 62
B. PEMBAHASAN
1. Cara Mekanisme Investasi PT. Monex Investindo
Futures ................................................................................. 69
2. Keuntungan Investasi Fotex ( Foreign Exchange
Trading) .............................................................................. 73
3. Cara Memulai Bertransaksi Forex ....................................... 74
4. Cara Mengelola Resiko Transaksi di PT. Monex Investindo
Futures .................................................................................. 77
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan ................................................................................ 79
B. Saran ........................................................................................... 80
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN-LAMPIRAN
commit to user
x
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR GAMBAR
Halaman
Gambar 2.1 Grafik Bar Chart ................................................................ 22
Gambar 2.2 Candlestick ........................................................................ 23
Gambar 2.3 Don Chart .......................................................................... 24
Gambar 2.4 Line Chart .......................................................................... 24
Gambar 2.5 Up Trand ............................................................................ 25
Gambar 2.6 Down Chart ........................................................................ 26
Gambar 2.7 Indikator Volume ............................................................... 27
Gambar 2.8 Volatilitas ........................................................................... 28
Gambar 2.9 Siklus .................................................................................. 29
Gambar 2.10 Support/ Resistence .......................................................... 30
Gambar 2.1 Momentum ......................................................................... 31
Gambar 3.1 Jenis mata unag yang diperdagangkan ............................... 56
Gambar 3.2 Stuktur Organisasi PT. Monex Investindo Futures ............ 64
commit to user
xi
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR LAMPIRAN
1. Surat Pernyataan Tugas Akhir
2. Surat Pernyataan Magang
3. Major Central Bank
4. Central Banks
5. Monex Trader
6. Monex Mobile Trading
7. Monex New.com
commit to user
xii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
ABSTRAKSI
MEKANISME INVESTASI FOREIGN EXCHANGE (FOREX) TRADING
PADA PT. MONEX INVESTINDO FUTURE
DI SOLO
DWI MAHARSIWI
F3109028
PT. Monex Investindo Futures merupakan salah satu dari sekian banyak
perusahaan futures di Indonesia. PT. Monex Investindo Futures beralamat di Jl.
Slamet Riyadi No. 312, Surakarta. Penulis telah melakukan penelitian selama dua
bulan di perusahaan tersebut, dengan tujuan untuk mengetahui tata cara
berinvestasi yang dilakukan pada PT. Monex Investindo Futures.
Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana langkah
awal dalam melakukan Investasi, tata cara berinvestasi yang baik dan benar serta
bagaimana langkah-langkah melakukan trading yang baik dan benar serta
hambatan-hambatan yang dialami. Dengan penerapan tujuan tersebut diharapkan
penulis mampu mengambil kesimpulan dan memberikan saran mengenai tata cara
berinvestasi yang dilakukan.
Dalam penelitian ini penulis menggunakan beberapa metode pengumpulan
data yaitu wawancara, observasi, dan studi pustaka. Sedangkan untuk teknik
pembahasannya menggunakan dekripsi kualitatif, dimana lebih menekankan pada
penggunaan kata-kata dan uraian. Berdasarkan hasil penulisan yang telah penulis
lakukan, maka penulis dapat mengambil beberapa kesimpulan, hal yang pertama
adalah bahwa dalam melakukan trading harus sesuai dengan prosedur yang ada.
Kedua adalah dalam melakukan trading diperlukan kesabaran, kecermatan dan
ketelitian yang tinggi karena mempunyai resiko yang tinggi.
Kata Kunci : Mekanisme, keunggulan dan resiko
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
ABSTRACTION
MECHANISM OF FOREIGN INVESTMENT EXCHANGE (FOREX)
TRADING IN PT. MONEX INVESTINDO FUTURE
IN SOLO
DWI MAHARSIWI
F3109028
PT. Monex Investindo Futures is one of the many futures firms in
Indonesia. PT. Monex Investindo Futures is located at Jl. No Slamet Riyadi. 312,
Surakarta. The author has conducted research for two months at the company, in
order to find out who carried out the procedures to invest in PT. Monex
Investindo Futures.
This thesis aims to determine how the initial step in making investment,
good governance and how to invest properly and how to trade measures are good
and right and barriers experienced. With the implementation of these objectives is
expected to authors were able to draw conclusions and give advice on procedures
for investing is done.
In this study the authors used multiple data collection methods are
interviews, observation, and literature. As for the technique using a decryption
qualitative discussion, in which more emphasis on the use of words and
descriptions. Based on the author writing that has been done, then I can take some
of the conclusions, the first thing is that the trading must be in accordance with
existing procedures. The second is the trading takes patience, precision and high
accuracy because it has a high risk.
Keyword : Mechanisme, Excellence And Risk
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
BAB 1
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Foreign Exchange lebih dikenal dengan istilah Forex, merupakan salah
satu pilihan investasi yang berkembang di Indonesia. Forex Trading adalah
transaksi perdagangan nilai tukar mata uang asing di pasar uang Internasional.
Transaksi Forex di bursa berjangka dilakukan dengan memindahbukukan dana
pada rekening bank antara trader.
Pasar Forex sebenarnya adalah pasar uang terbesar di dunia. Banyak sekali
trader yang terlibat di dalamnya, perusahaan bertaraf Internasional, bank-bank
dunia maupun individu. Banyaknya trader di pasar ini membuat perputaran uang
menjadi sangat cepat.
Perputaran uang yang begitu cepat, selain diakibatkan oleh banyaknya
jumlah trader, juga dipengaruhi oleh berbagai macam faktor, seperti faktor
ekonomi, politik dan sosial suatu negara. Akibatnya, harga menjadi sangat
fluktuatif. Harga yang sangat fluktuatif merupakan resiko yang harus dihadapi
para trader. Harga suatu mata uang terhadap mata uang lain akan mengalami
peningkatan (bullish) ataupun penurunan (bearish). Jika harga suatu mata uang
mengalami bullish terhadap mata uang lain, maka perdagangan Forex diawali
dengan open-buy dan akan diakhiri dengan close-sell. Selisih antara buy dan sell
adalah keuntungan yang diperoleh trader (Martinez, Jared F, 2007).
commit to user
1
perpustakaan.uns.ac.id
2
digilib.uns.ac.id
Foreign Exchange (forex) atau dikenal dengan valuta asing (valas)
merupakan salah satu pilihan investasi yang berkembang di Indonesia saat ini.
Banyak sekali perusahaan-perusahaan di bidang ini yang bermunculan di
Indonesia. Sehingga para calon investor banyak yang berminat untuk berinvestasi
di forex trading.
PT. Monex Investindo Futures adalah perusahaan pialang berjangka yang
merupakan perusahaan penyedia jasa. Forex Trading adalah bisnis perdagangan
mata uang khususnya mata uang asing atau valas (valuta asing) di pasar uang
internasional. Forex Trading merupakan pasar finansial terbesar di dunia, jauh
lebih besar dari pasar saham, komoditi maupun pasar finansial lainnya. Forex
trading dilakukan secara on-line benar-benar menjanjikan kecepatan pergerakan
yang sangat mobile dan jarak tidak lagi menjadi masalah bagi pribadi yang
mengutamakan kecepatan dan akselerasi waktu secara ketepatan waktu. Dengan
on-line Forex maka informasi yang dihasilkan diakses itu benar-benar pada jam
yang sama, menit yang sama, bahkan detik yang sama.
Sesuai dengan ketentuan yang telah diatur dalam UU No.32 tahun 1997
tentang perdagangan berjangka di Indonesia, PT. Monex Investindo Futures telah
memiliki izin resmi dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi
(BAPPEBTI) dan merupakan anggota dari PT. Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) dan
PT. Kliring Berjangka Indonesia (KBI). menawarkan jasa keuangan yang inovatif,
fleksibel, dan profesional. Dalam beberapa tahun PT. Monex Investindo Futures
berhasil membangun bisnis dan commit
reputasinya
sebagai perusahaan dengan tingkat
to user
perpustakaan.uns.ac.id
3
digilib.uns.ac.id
integritas yang cukup tinggi. Seiring perkembangan teknologi sistem pembelian
dan penjualan mata uang asing di PT. Monex Invetindo Futures adalah suatu
kegiatan yang menyediakan jasa perdagangan pada valuta asing (Foreign
exchange) dan indeks saham sesuai dengan UU no.32 tahun 1997 tentang
perdagangan berjangka di Indonesia (Rizal Jose:2003:20).
PT. Monex Investindo Futures di Solo memiliki beberapa produk yang
lebih lengkap dalam bidang transaksi valuta asing (Foreign Exchange), Indeks
saham (Stock Index), dan KIE (Kontrak Indeks Emas). Peneliti hanya
memfokuskan pada salah satu produk perusahaan Monex yaitu transaksi Valuta
Asing serta mekanismenya. PT. Monex Investindo Futures berpijak pada nilainilai profesionalisme, eduksi, dan pelayanan. Nilai-nilai tersebut terwujud dalam
sistem bisnis yang dijalankan secara aman dan transparan dengan memberikan
ketepatan informasi, kemudahan layanan dan kelengkapan fasilitas transaksi
(treding) untuk mencapai kepuasan bagi para nasabah. Salah satu keunggulan PT.
Monex Investindo Futures adalah dukungan dari pihak pengelolah yang memiliki
pengalaman matang dalam bisnis berjangka. Selain itu, PT. Monex Investindo
Futures memiliki cabang di beberapa kota seperti, Jakarta, Bandung, Surabaya,
Medan, Cirebon, Tegal, Purwokerto, Batam, Bogor. Dengan adanya akses
langsung ke pusat-pusat keuangan dunia memberikan kuotasi harga yang
kompetitif serta pelayanan baik ke seluruh nasabah. Dengan kantor pemasaran
luas, jumlah nasabah yang terus meningkat dan didukung sumber daya manusia
berpengalaman, PT. Monex Investindo Futures semakin berkembang pesat. Untuk
itulah penelitian akan meneliti bagaimana Mekanisme Investasi
commit to user
Foreign
4
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Exchange (Forex) Trading Pada PT. Monex Investindo Futures di Solo.
Berdasarkan kajian tersebut, maka penulis mengaplikasikan dalam suatu kajian
karya ilmiah yang berjudul
“ MEKANISME INVESTASI
FOREIGN
EXCHANGE (FOREX) TRAIDING PADA PT. MONEX INVESTINDO
FUTURES DI SOLO “
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan
latar
belakang
masalah
diatas,
maka
pokok
permasalahan yang akan dibahas dalam penulisan ini adalah :
1. Bagaimana cara Mekanisme Investasi Forex pada PT. Monex
Investindo Futures Solo?
2. Apakah keunggulan dalam berinvestasi Forex pada PT. Monex
Investindo Futures Solo?
3.
Bagaimanakah Resiko yang dihadapi dalam berinvestasi Forex pada
PT. Monex Investindo Futures Solo?
C. Tujuan Penelitian
Berdasarkan perumusan masalah diatas, maka tujuan dari penulisan
ini adalah :
1.
Untuk mengetahui cara Mekanisme investasi Forex pada PT. Monex
Investindo Futures Solo.
2.
Untuk mengetahui keunggulan
yang diperoleh dalam berinvestasi
Forex pada PT. Monex Investindo Futures Solo.
commit to user
5
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
3.
Untuk mengetahui resiko dan cara mengatasi dalam berinvetasi Forex
pada PT. Monex Investindo Futures Solo.
D.
Manfaat Penulisan
Penulisan ini dilakukan dengan harapan agar mempunyai kegunaan
bagi beberapa aspek, antara lain sebagai berikut :
1.
Bagi Penulis
Merupakan salah satu penerapan ilmu ekonomi tentang
perdagangan Internasional yang diperoleh dibangku kuliah serta dalam
dunia praktek atau di lapangan.
2.
Bagi Perusahaan
Dapat dijadikan bahan referensi dan masukan untuk
mengetahui apakah ada sistem yang lebih efektif dan efisien, serta
dapat digunakan sebagai salah satu bahan evaluasi oleh perusahaan,
dalam mengambil kebijakan untuk meningkatkan kualitas dalam
pengembangan usaha.
3.
Bagi Pemerintah
Pemerintah dapat menerapkan suatu kebijakan yang dapat
meningkatkan pengetahuan masyarakat tantang investasi yang legal.
4.
Bagi Mahasiswa dan Pembaca Lainnya
Memberikan tambahan ilmu pengetahuan dan Informasi
khususnya bagi mahasiswa Bisnis Internasional dalam menyusun
Tugas Akhir, serta sebagai masukan untuk perkembangan penelitian
lebih lanjut.
commit to user
6
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
E.
Metode Penelitian
Beberapa metode yang digunakan dalam penulisan ini antara lain
1.
Ruang Lingkup Penulisan
Penelitian ini dilakukan secara langsung atau studi khasus
terhadap obyek yang diteliti di analisis secara mendalam dan
memfokuskan pada masalah yang menggambarkan atau menceritakan
cara berinvestasi di PT. Monex Investindo Futures di Solo.
2.
Objek Penelitian
Lokasi penelitian di PT. Monex Investindo Futures di Solo.
3.
Jenis Data Dan Sumber Data
a. Jenis Data
Jenis data yang akan di pakai dalam penelitian ini adalah data
kualitatif yaitu data yang dinyatakan dalam bentuk kata, kalimat dan
gambar.
b. Sumber Data
1.
Data Primer
Data yang diperoleh dengan cara Wawancara langsung yang
diteliti, adapun yang termasuk data primer adalah data yang
mengenai kondisi umum perusahaan.
2.
Data Sekunder
Data Sekunder adalah data pendukung yang diperoleh dari
sumber lain yang berkaitan dengan penelitian. Data ini
commit to user
diperoleh dari arsip dan dokumen.
7
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
4.
Teknik Pengumpulan Data
a. Observasi
Yaitu dengan mengamati secara langsung di lapangan,
kegiatan yang dilakukan
oleh PT. MONEX INVESTINDO
FUTURES.
Contoh : Penulis secara langsung melihat ke lapangan, kegiatan
yang dilakukan oleh PT. MONEX INVESTINDO FUTURES.
b. Wawancara
Yaitu dengan mengadakan wawancara dengan pemegang
perusahaan dan karyawan PT. Monex Investindo Futures di Solo
yang berhubungan dengan rumusan masalah.
c. Studi Pustaka
Studi pustaka merupakan teknik mengumpulan data dengan
cara mempelajari buku atau referensi lain yang berkaitan dengan
rumusan masalah yang diteliti.
Contoh : Penulis mencari referensi mengenai Forex trading dan
mempelajarinya untuk dijadikan pedomen menulis tugas akhir dan
sebagai bahan acuan penelitian.
commit to user
8
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
5.
Metode Analisis Data
Metode analisis data adalah proses penyederhanaan data
dalam bentuk yang mudah di baca dan dipahami. Penyajian tugas akhir
ini dengan metode diskriptif kuantitatif. Yaitu dengan mencatat,
mengelola, memaparkan secara tertulis tentang mekanisme cara
berinvestasi pasar berjangka. Penyajian secara kualitatif, maka
penulisan ini menggunakan perhitungan dengan angka-angka dan
memperjelas penggambaran dari peneliti.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
BAB II
LANDASAN TEORI
A. Sejarah Perkembangan Forex Trading
Sejak jaman dahulu, manusia telah melakukan perdagangan dengan
sekelilingnya untuk berbagai alasan dengan cara sistem barter. Seiring
dengan perkembangnya jaman dan peradaban sistem barter ini gugur
karena mempunyai banyak kelemahan sehingga memerlukan sistem –
sistem pembayaran yang baru yang sampai pada akhirnya dengan
menggunakan uang sebagai alat pertukaran dan pembayaran. Sistem
pembayaran dengan menggunakan uang juga mempunyai kelemahan
untuk bertransaksi dengan suatu negara yang memiliki jenis mata uang
yang berbeda. Kebutuhan akan nilai tukar timbul karena mata uang suatu
negara biasanya tidak menerima sebagai media atau alat tukar di negara
lain.
Hubungan
perdagangan
internasional
menimbulkan
adanya
permintaan dan penawaran terhadap beberapa mata uang. Hal ini
kemudian menyebabkan perkembangan pada bursa pertukaran mata uang
asing, sehingga di perlukan pengatur untuk berjuta-juta transaksi
permintaan dan penawaran yang terjadi setiap hari, yang menuju pada
penentu nilai tukar mata uang asing.
FOREX trading sendiri telah lama ada sejak ditemukannya teknik konversi
mata uang sebuah negara ke mata uang negara lainnya.
commit to user
9
perpustakaan.uns.ac.id
10
digilib.uns.ac.id
Tetapi secara kelembagaan Forex Trading baru ada setelah didirikannya
Badan Arbitrase Kontrak Berjangka atau Futures. Misalnya IMM
( Internasional Money Market) yang didirikan pada 1972 sebagai divisi
bagian dari CME (Chicago Mercantile Exchange) khususnya perishable
commodities. Atau yang lain misalnya LIFFE (London International
Financial Futures Exchange), TIFFE ( Tokyo International Financial
Futures Exchange) dan lainnya.
FOREX Trading bergerak terus selama 24 jam setiap hari kerja
mulai dari Senin sampai Jumat dan berputar mulai dari pasar New Zealand
dan Australia yang berlangsung kira-kira pukul 04.00 – 14.00 WIB, terus
ke pasar Asia yaitu Jepang dan Singapura yang berlangsung kira-kira
pukul 07.00 – 16.00 WIB, lalu ke pasar Eropa yaitu Jerman dan Inggris
yang berlangsung kira-kira pukul 14.00 – 22.00 WIB, sampai akhirnya ke
pasar Amerika yang berlangsung kira-kira pukul 19.30 – 04.00 WIB.
Perputaran yang terjadi pada Forex mencapai US$ 5 treliun per
harinya survey BIS (Bank Internasional Settement) pada bulan september
2008. Jumlah ini 40 x lebih besar apabila dibandingkan perputaran uang di
bursa berjangka lain seperti komoditi ataupun pasar saham di tiap-tiap
bursa efek negara maju. Artinya dengan volume perdagangan seperti itu ,
pasar ini sifatnya sangat cair (liquid), dan kendali perdagangan tidak dapat
dipegang oleh hanya beberapa pihak yang memiliki modal besar.
Pergerakan mata uang ini sepenuhnya bergantung pada pasar. Ada banyak
pemain besar atau kecil di forex trading, tetapi tidak satupun dari mereka
commit to user
11
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
yang mampu mengontrol pergerakan kurs valuta asing. Mata uang yang
kerap diperdagangkan adalah mata uang negara-negara maju seperti Dollar
Amerika (USD), Yen Jepang (JPY), Swess Franc (CHF), Poundsterling
Inggris (GBP), Australian Dollar (AUD), Euro (EUR). Semua mata uang
ini diperdagangkan secara berpasang-pasangan (disebut pair), contohnya
EUR/GBP, CHF/JPY dan sebagainya. ( Bagas dharmawan : 7)
B. Pengertian Foreign Exchange Trading (FOREX)
FOREX (Foreign Exchange Trading) atau yang lebih dikenal
dengan Valas (Valuta Asing) pada masyarakat umumnya, merupakan suatu
jenis transaksi yang memperdagangkan mata uang suatu negara terhadap
mata uang negara lainnya. Artinya transaksi yang terjadi adalah dengan
menjual mata uang yang dimiliki kemudian membeli mata uang yang
diinginkan atau sebaliknya yaitu membeli mata uang yang diinginkan
dengan menjual mata uang yang dimiliki. Perdagangan tersebut terjadi
karena ada perubahan nilai dari mata uang suatu negara terhadap negara
lain. Kemajuan teknologi dan adanya komunikasi yang semakin cepat
mendorong terjadinya integrasi pasar-pasar keuangan diseluruh dunia
untuk masuk kedalam pasar keuangan internasional. Kemajuan ini
menghubungkan dengan mudah para pelaku pasar diseluruh dunia untuk
melakukan transaksi, yang kini tidak lagi membutuhkan banyak waktu,
hanya cukup dengan hitungan jam, menit bahkan dalam hitungan detik
sekalipun.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
12
digilib.uns.ac.id
Trading Forex adalah perdagangan mata uang dari negara yang
berbeda satu sama lain. Forex ini adalah singkatan dari Foreign Exchange.
Sebagai contoh, di Eropa mata uang beredar disebut Euro (EUR) dan di
Amerika Serikat, mata uang yang beredar disebut Dollar AS (USD).
Sebuah contoh dari perdagangan Forex adalah untuk membeli Euro,
sementara secara bersamaan menjual US Dollar. Hal ini disingkat
EUR/USD dimana Euro sebagai base currency dan US sebagai counter
currency.
Forex trading Online adalah perdagangan / pertukaran mata uang
asing dengan mata uang asing lainnya dengan satu satuan kontrak yang
disebut lot dan dilakukan secara online. Selain itu perdagangan di Forex
tidak dilakukan secara fisik namun hanya melibatkan nilainya saja. Pasar
forex / valas berjalan selama 24 jam sehari dan 5 hari seminggu. Dimulai
dari pasar Australia, Asia, Eropa, Amerika. Tidak seperti Bursa Efek
Jakarta yang hanya bisa dapat bertransaksi di saat market buka saja, pada
forex trading (khususnya pada online forex trading) kita dapat bertransaksi
kapan saja dan dimana saja. Dari banyaknya mata uang yang beredar
didunia, hanya terdapat beberapa mata uang yang sering digunakan
sebagai satuan hitung dan banyak dicari dalam transaksi perdagangan
sebagai alat pembayaran internasional. Mata uang yang dimaksud
umumnya berasal dari negara-negara maju yang memiliki perekonomian
kuat dan relatif stabil dan mata uang tersebut sering mengalami apresiasi
(kenaikan nilai) dibandingkan dengan mata uang lainnya, seperti
commit to user
13
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
contohnya US Dollar (USD), Euro (EUR), British Poundsterling (GBP),
Swiss Franc (CHF), Japan Yen (JPY), Australian Dollar (AUD), dan
sebagainya. Terdapat pula mata uang yang jarang digunakan sebagai alat
pembayaran dan kesatuan hitung serta nilainya sering mengalami
depresiasi (penurunan nilai). Mata uang ini pada umumnya berasal dari
negara-negara berkembang dan perekonomiannya sedang tumbuh, seperti
contohnya Indonesia, Malaysia, Filipina, dan sebagainya. Sekarang ini,
mata uang negara bukan hanya sebagai alat pembayaran dalam
perdagangan internasional, melainkan juga telah menjadi komoditi yang
juga diperdagangkan sebagaimana layaknya dengan barang biasa
umumnya. Dalam perkembangannya, volume transaksi komoditi uang
yang diperdagangkan bahkan lebih besar, sangat lancar, dan cenderung
membahayakan
perekonomian
suatu
negara
yang mata uangnya
diperdagangkan.
Secara Umum, Pelaku Forex Market berasal dari berbagai
golongan diantaranya adalah :
1.
Perusahaan Multinasional
Perusahaan Multinasional merupakan perusahaan yang melakukan
kegiatan ekspor atau impor yang harus membayar barang atau jasa
dengan menggunakan mata uang negera yang disepakati. Untuk
meningkatkan daya saing dan menekankan biaya produksi perusahaan
selalu melakukan eksplorasi terhadap berbagai sumber-sumber daya
commit
to user
yang baru dan yang lebih
murah.
14
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2.
Bank dan Instansi Keuangan
Semua negara di dunia memiliki bank sebagai lembaga independent
yang bertugas menstabilkan mata uang. Biasanya bank melakukan jual
beli valuta asing dalam rangka menstabilkan nilai tukar mata uangnya
yang biasa disebut dengan kegiatan intervensi. Selain Bank sentral dan
pemerintah, Bank merupakan salah satu
pemegang peranan yang
amat penting dalam transaksi Forex. Bank ini senantiasa berupaya
untuk mengendalikan suplai uang, inflasi, dan ataupun suku bunga
bahkan seringkali mereka memiliki suatu target baik resmi maupun
tidak resmi terhadap nilai tukar mata uang negaranya.
3.
Perusahaan Pialang atau Bursa Berjangka
Perusahaan pialang adalah perusahaan yang menjadi perantara trader
dan marker pasar. Perusahaan ini mendapatkan keuntungan dari
komisi dan spread. Spread merupakan selisih antara harga jual dan
harga beli. Perusahaan pialang merupakan sistem perdagangan
alternatif (SPA). Karena menggunakan margin sehingga nasabah
hanya mengeluarkan dana lebih kecil untuk bisa bertransaksi di pasar
modal. Menurut ketetapan BAPPEBTI perbandingan modal yang
standart antara bertransaksi di sistem perdagangan alternatif dengan
perdagangan uang antar bank (PUAB) yaitu 1:100.
commit to user
15
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
4.
Pemerintah
Pemerintah membentuk lembaga yang mengawasi sistem perdagangan
alternatif antara lain BAPPEBTI, KBI, BBJ. Selain itu lembaga
tersebut
juga
mengeluarkan
undang-undang
tentang
aturan
bertransaksi di SPA dan memberikan izin ataupun mencabut izin
terhadap perusahaan pialang. Sedangkan perusahaan memiliki
kewajiban membayar pajak kepada pemerintah.
5.
Spekulan atau trader
Trader
merupakan
permainan
Forex
yang
bertujuan
untuk
mendapatkan keuntunagn dari naik turunnya mata uang relatif
terhadap mata uang lainnya.
C. Analisis Pasar Forex Trading
Investasi Forex merupakan peluang bisnis
dimana kita bisa
memperoleh profit yang cukup besar hanya dalam waktu yang relatif
singkat. Jadi dapat disimpulkan bahwa mengetahui analisis terhadap
pergerakan harga merupakan hal yang mutlak diketahui oleh para pemain
Forex. Secara garis besar analisis dalam Forex trading dibagi menjadi dua
cara, yaitu analisis Fundamental dan analisis Teknikal. Keduanya berpijak
pada asumsi yang berbeda satu sama lain.
commit to user
16
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
1. Analisis Fundamental
Analisis fundamental adalah analisis yang didasarkan pada
situasi dan kondisi ekonomi, politik dan keamanan secara global dan
juga tiap-tiap negara di dunia, terutama negara-negara pemilik mata
uang kuat, seperti Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Swiss, Jepang,
China, Singapur, Australia dan New Zealand. Prinsip analisis
fundamental membutuhkan kelihaian dan seni tersendiri untuk
memperhitungkan penting tidaknya suatu informasi menjadi faktor
yang akan berpengaruhi terhadap fluktuasi nilai tukar suatu mata
uang. Dasar prinsip-prinsip analisis fundamental adalah sebagai
berikut:
1. Reaksi berantai : Semakin besar dampak suatu informasi,
maka semakin besar pengaruhnya terhadap nilai tukar
tersebut.
2. Jarak Informasi : Semakin dekat informasi dengan nilai
mata uang, semakin besar pengaruh informasi tersebut.
Misalnya, informasi yang berasal dari dalam negeri
Indonesia akan lebih besar pengaruhnya terhadap nilai tukar
rupiah dibanding informasi dari luar negeri.
3. Sumber berita : Semakin resmi sumber berita, semakin kuat
pengaruhnya terhadap nilai tukar suatu mata uang.
commit to user
17
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
4. Jeneis berita : Berita ekonomi lebih kuat pengaruhnya
terhadap nilai tukar mata uang dibanding berita lainnya,
seperti politik, sosial dan budaya.
Selain itu Dasar penganalisasian Fundamental juga dari informasi atau
berita yang berasal dari:
Ø Instansi Resmi atau Pemerintah
Ø Media Cetak atau elektronik
Ø Perorangan
Beberapa Faktor yang berpengaruh terhadap Forex ( Foreign
Exscange Trading ) antara lain sebagai berikut :
1. Faktor Keuangan
perubahan kebijaksanaan keuangan sutu negara, nilai ekspor,
pendapatan, pengganguran dan lain-lain akan sangat berpengaruh
terhadap nilai tukar mata uang negara tersebut.
2. Tingkat Suku Bunga
Besar kecil tingkat suku bunga berpengaruh terhadap nilai mata
uang yang kemudian berpengaruh juga terhadap suku bunga
kredit, ketertarikan investor, Dan lain-lain
commit to user
18
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
3. Faktor Politik dan Sosial
perubahan politik suatu negara, pergantian pimpinan, kabinet,
tingkat keamanan, dan lain-lain. Semakin stabil negara tersebut ,
akan semakin baik nilai mata uangnya.
4. Kerusuhan atau Bencana
Faktor yang tidak dapat selalu diprediksi dan sangat berpengaruh
(secara negatif), namun bencana lebih terasa efeknya pada pasar
saham.
Keuntungan Analisis Fundamental :
·
Mudah
·
Dapat menentukan harga secara global
·
Penentu trend jangka panjang (long term)
·
Pada kasus tertentu efektif untuk short term trading
Kelemahan Analisis Fundamental :
·
Tidak bisa menentukan secara eksak
·
Memakan banyak waktu
·
Subyektif, terlalu banyak asumsi yang dipakai
commit to user
19
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2. Analisis Teknikal
Berbeda dengan analisis Fundamental, analisis teknikal beranjak
pada pemikiran bahwa harga dapat diprediksi dari masa lalu. Artinya,
dengan sederet data pergerakan harga dimasa lalu, kita dapat
memprediksi pergerakan dimasa yang akan datang. Sesuatu yang tidak
masuk akal menurut para analisi fundamental.
Metode
analisis
Teknikal
adalah
suatu
metode
untuk
menganalisis data-data masalalu dari pasar trend yang sedang
berlangsung, rentang waktu trend, volume transaksi dan level-level
psikologis yang ada untuk memperdiksi kecenderungan harga pada
masa akan datang. Data-data tersebut kemudian disajikan dalam
bentuk CHARTING ( GRAFIK ). Analisis teknikal mengamati
pembentukan grafik harga dengan berbagai varian yang mungkin
terjadi dibandingkan dengan perilaku harga sebelumnya. Sekalipun
analisis teknikal mempertimbangkan data-data statistik lainnya, namun
perangkat utama analisis adalah pada grafik harga yang dianggap dapat
memenuhi prediksi harga terkini dan kecenderungannya.
Tujuan pokok mengamati grafik :
·
Secepat mungkin menemukan kecenderungan harga.
·
Memperkirakan kemungkinan waktu dan jarak kecenderungan
itu.
commit to user
20
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
·
Memilih saat yang paling menguntungkan untuk masuk dan
keluar pasar.
Analisis teknikal memiliki semboyan “ Harga tanpa pergerakan
cenderung bertahan (diam tanpa gerakan), sedangkan harga yang
bergejolak, cenderung akan tetap bergejolak.” Karena mereka berburu
kesempatan isyarat perubahan harga dari keadaan diam menjadi
bergejolak atau saat kencenderungan harga berbalik arah atau
bergejolak harga berakhir tanpa gerakan. Pelaku yang selalu siaga
mengamati setiap pergerakan harga agar dapat berpeluang maraih
keuntungan sewaktu harga naik atau turun. Jika membuka posisi beli,
maka akan bersiap-siap mencari posisi yang tepat untuk merubahnya
menjadi posisi jual.
Perubahan bisa terjadi dalam hitungan menit hingga jam, tapi
bisa juga memakan waktu lebih lama, misalnya berminggu-minggu
hingga berbulan-bulan atau bertahun-tahun. Namun, kewaspadaan
harus tetap dipelihara karena perubahan arah kecenderungan harga pasti
akan terjadi. Selain itu definisi dari analisis teknikal sebagai studi
tentang sekuritas secara individual dan pasar sebagai keseluruhan
berdasarkan supply dan demand. Yang menjadi data utama dalam
analisis teknikal adalah harga dan volume perdagangan historis, atas
dasar data ini dicoba diplot dalm suatu chart, yang bisa dilihat trendnya.
commit to user
21
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Ada beberapa prinsip-prinsip dari analisa teknikal yang bisa digunakan :
·
Sejarah berulang dengan sendirinya dan karena itu pasar bergerak di
kisaran yang dapat diprediksi, atau setidaknya memiliki pola tertentu.
Pola-pola ini dihasilkan dari pergerakan harga, dinamakan sinyal. Tujuan
analisa teknikal adalah untuk mendapatkan sinyal yang diberikan oleh
kondisi pasar saat ini dengan mempelajari sinyal masa lalu.
·
Harga bergerak dalam bentuk trend. Analis teknikal biasanya tidak
percaya bahwa fluktuasi harga bergerak dalam kondisi tidak terprediksi
dan acak. Harga dapat bergerak dalam salah satu dari tiga bentuk arah,
naik, turun, atau menyamping (sideways). Ketika sebuah tren terbentuk
dari arah-arah pasar yang ada, biasanya akan berlanjut sampai beberapa
periode.
·
Pasar ( market action) selalu berulang. Artinya, para analisis teknikal
percaya bahwa setiap investor akan mengulangi tindakan yang sama jika
kondisi pasar yang terjadi juga sama. Biasanya keadaan ini bisa terjdai
dalam suatu diagram yang populer dengan sebutan chart. Chart akan
membentuk suatu pola yang selalu berulang, sehingga pola ini
dimanfaatkan para chartist untuk memprediksi gerakan harga di mas
mendatang.
Prosedur analisis teknikal
dilakukan dengan menggunakan
grafik yang menjelaskan pergerakan harga dan volume pada masa yang
lampau untuk meramalkan pergerakan harga pada masa yang akan
commit to user
22
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
datang. Grafik yang digunakan secara umum adalah grafik batang( bar
chart), candlestick chart , grafik garis ( line chart), dan don chart.
Bentuk-bentuk Grafik harga antara lain adalah :
·
Bentuk Grafik Bar Chart
Terdapat banyak jenis grafik yang menunjukkan pergerakan harga, yang
paling umum digunakan adalah grafik batang (bar chart). Tiap batang
menandakan pergerakan harga di satu periode tertentu, satu menit, satu
hari, atau satu bulan. Pergerakan harga dalam bentuk batang-batang ini
akan membuat pola-pola tertentu pada suatu periode.
Gambar 2.1
Grafik Bar chart
commit to user
23
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
·
Bentuk Candlestick.
Seperti grafik batang, pola candlestick dapat digunakan untuk
memprediksi pasar. Karena bentuknya memiliki warna, candlestick lebih
memiliki efek visual dalam polanya daripada grafik batang.
Gambar 2.2
Candlestick
·
Bentuk Don Chart
Pola dalam bentuk ini sebenarnya sama dengan pola yang dihasilkan oleh
grafik batang namun poin & figur tidak menggunakan skala waktu untuk
mengindikasikan hari tertentu yang berhubungan dengan pergerakan harga
tertentu.
commit to user
24
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Gambar 2.3
Don Chart
·
Bentuk Line Chart
Line chart adalah grafik yang ditunjukkan dengan sebuah garis.
Garis ini diambil dari harga penutupan pada periode tertentu.
Gambar 2.4
Line Chart
commit to user
25
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Indikator teknikal:
Dibawah ini adalah beberapa tipe indikator yang digunakan dalam analisa
teknikal.
·
Indikator Up Trend
Trend adalah sebuah kata yang menggambarkan adanya pergerakan satu
arah yang kuat di untuk beberapa waktu ke depan. Trend bergerak dalam 3
arah: naik, turun, dan menyamping. Indikator tren menghaluskan data
harga yang bervariasi untuk menciptakan komposisi arah pasar. (contoh:
Moving Average).
Gambar 2.5
Up Trend
commit to user
26
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Dimana dengan dua indikator MA (Moving Avarage) yaitu MA 24 (warna
kuning) dan MA 8(warna merah) pada gambar diatas menunjukkan
kecenderungan naik karena MA 8 berada diatas MA 24.
Gambar 2.6
Down Trend
Dimana dengan dua indikator MA (Moving Avarage) yaitu MA 24 (warna
kuning) dan MA 8 (warna merah) pada gambar diatas menunjukkan
kecenderungan turun karena MA 8 berada di bawah MA 24.
·
Indikator Kekuatan
Kekuatan pasar menggambarkan intensitas dari opini pasar yang
berhubungan dengan sebuah harga dengan melihat posisi pasar yang
commit
to user
diambil oleh beragam pelaku
pasar.
Volume atau open interest adalah
27
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
bahan dasar untuk indikator ini. Sinyal yang diberikan sifatnya coincident
atau leading. (contoh: Volume)
Gambar 2.7
Indikator Volume
Dimana indikator volume digunakan untuk menunjukkan kekuatan yang
mana bisa menjadi acuan apakah pergerakan naik turunnya itu secara
signifikan atau tidak. Jadi harga naik signifikan itu benar-benar terjadi jika
volume meningkat tajam disertai kenaikan atau penurunan harga.Volume
ini mengilustrasikan jumlah pelaku pasar.
·
Indikator Volatilitas
Indikator volatilitas adalah istilah umum yang digunakan untuk
menggambarkan fluktuasi commit
naik turunnya
to userharga. Dimana jika jarah high dan
28
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
low besar itu menunjukkan volatilitas tinggi dan jika jarak high dan low
kecil maka volatilitas rendah. Untuk mendeteksi volatilitas bisa
menggunakan indikator Bolinger Band.
Gambar 2.8
Volatilitas
Pada area A saat Bolinger Band merenggang atau melebar secara visual
menunjukkan volatilitas tinggi dan pada area B saat bolinger Band
menyempit maka menunjukkan volatilitas rendah.
·
Indikator Siklus
Siklus digunakan untuk mengindikasikan adanya pola berulang dari
pergerakan pasar, khusus untuk peristiwa berulang seperti musim,
commit Banyak
to user pasar memiliki kecenderungan
pemilihan umum, dan lainnya.
29
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
bergerak dalam pola siklus. Indikator siklus berguna untuk menentukan
timing pola pasar tertentu. (contoh: Elliot Wave)
Gambar 2.9
Siklus
·
Indikator Support/Resistance
Support resistance menggambarkan level harga dari kenaikan dan
penurunan berulang dan kemudian berbalik arah. Salah satu indikator
untuk Support dan Resistance adalah Pivot.
commit to user
30
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Gambar 2.10
Support/Resistance
·
Indikator Momentum
Momentum adalah istilah umum untuk menggambarkan kecepatan
pergerakan harga di periode tertentu. Indikator momentum menentukan
kekuatan atau kelemahan dari sebuah tren. Momentum berada tertinggi
ketika mulainya sebuah trend dan terendah pada saat perubahan arah.
Divergence arah apapun dari harga dan momentum mengindikasikan
pergerakan telah melemah. Jika terjadi pergerakan harga ekstrim dengan
momentum yang lemah, hal itu merupakan sinyal dari akhir pergerakan di
arah tersebut. Jika momentum bergerak tren dengan kuat dan harga
bergerak datar, hal itu memberikan sinyal adanya potensi perubahan arah
commit to user
harga. (contoh: Stochastic)
31
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Gambar 2.11
Momentum
Keterangan : Jika overbought jenuh maka beli potensi harga adalah
rebound kebawah atau turun dan jika oversold jenuh maka jual potensi
harga adalah rebound keatas atau naik.
D. Istilah-istilah Dalam Forex Trading
Dalam Forex terdapat beberapa istilah-istilah yang harus di pahami yaitu :
1.
Forex
adalah sebuah investasi yang memperdagangkan mata uang satu dengan
mata uang lainnya. Merupakan singkatan dari Foreign Exhange atau
pertukaran mata uang asing. Jika pada transaksi di money changer atau
bank untuk jual beli antara
commitUS
to Dollar
user dengan Rupiah, maka disebut
perpustakaan.uns.ac.id
32
digilib.uns.ac.id
transaksi Forex. Transaksi Forex yang non-Spot adalah transaksi jual
beli kontrak mata uang, jadi tidak langsung serah terima barang, hanya
kontraknya saja.
2.
Lot, Kontrak Standar
Jika kita membeli minyak, ukurannya adalah liter, jika gula pasir
maka ukurannya adalah kilogram. Untuk forex ukurannya disebut Lot.
Jika di dunia Saham 1 Lot = 500 lembar saham. Kontrak standart
dalam dunia forex itu 1 Lot = 100.000 mata uang bersangkutan
(disebut juga Regular).
3.
Margin
adalah jaminan dalam trading forex, anggaplah seperti uang muka
pembelian sebuah rumah. Ketika anda menyerahkan uang muka
pembelian rumah sebesar 30 juta rupiah untuk rumah seharga 100 juta
rupiah maka kita mendapatkan Kontrak perjanjian jual beli, secara
hukum anda pemilik sah rumah tersebut meskipun hanya memegang
kontraknya. Kontrak ini dapat anda jual pada harga penuh pada orang
lain, misalnya menjadi 120 juta. Anda akan mendapatkan keuntungan
bersih 20 juta (120 - 100jt). Hal yang sama berlaku dalam forex, yang
diperdagangkan adalah kontrak mata uang, misal USD/JPY maka nilai
1 lot kontraknya adalah USD 10.000, untuk mendapatkannya kita cukup
mengeluarkan margin (uang muka) sebesar USD 100. Mengapa USD
to yang
user dibahas di bawah.
100? Ini terkait dengan commit
Leverage
33
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Margin disetorkan saat membuka posisi dan kemudian akan
dikembalikan saat menutup posisi, sama seperti transaksi jual beli
rumah tadi. Anda menyetor uang 30 juta saat membeli kemudian dijual
kembali seharga 120 juta, saat Anda menerima uang 120 juta, maka 100
juta kita serahkan pada penjual pertama dan penjual mengembalikan
uang muka (modal awal) sebesar 30 juta dan kita memiliki uang 30 juta
dari modal awal dan kelebihan 20 juta.
4 Leverage
Adalah daya ungkit dalam trading Forex yaitu rasio untuk menentukan
berapa margin (uang muka) yang diperlukan dalam melakukan
transaksi, dimana rasio tersebut akan dikalikan dengan kontrak size.
Contoh: Leverage 1:100 pada kontrak standart account $100.000
maka margin yang digunakan adalah (1/100) x $100.000 = $1000 (
satuan mata uang yang diperdagangkan/ 1 lot).
Misal membuka posisi USD/JPY sebesar 1 lot untuk kontrak standart,
maka yang dibeli adalah 100.000 USD, margin yang diperlukan
adalah sebesar 1/100 x USD 100.000 = USD 1000. Jika bertrading
dengan GBP/USD maka margin yang digunakan adalah sebesar 1000
Poundsterling.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
5.
34
digilib.uns.ac.id
Buy
adalah posisi dalam Forex Trading untuk Beli dan dilakukan jika
harga diperkirakan akan naik. Singkatnya beli saat murah dan jual saat
mahal, keuntungan Anda adalah selisih antara harga saat beli dengan
saat jual kembali.
6.
Sell
adalah posisi dalam Forex Trading untuk Jual dan dilakukan jika
harga diperkirakan akan turun sehingga ketika harga turun Anda dapat
menutup posisi Sell anda dengan Buy yang lebih rendah. Singkatnya
seperti konsinyasi, kita jual terlebih dahulu dengan harga mahal
(pinjam) dan kemudian kita beli kembali ketika harga murah,
selisihnya menjadi keuntungan kita. Baca lebih jauh di Two Way
Opportunity.
7.
Order dan Posisi
Order adalah pesanan untuk membeli atau menjual pada harga tertentu
namun jika Order yang disampaikan ternyata 'match' atau 'ada
lawannya', contoh jika Anda order beli pada harga 9500 dan kebetulan
ada yang mau jual pada harga yang sama, maka Order menjadi Posisi.
Jadi selama pesanan belum 'match' maka namanya tetap order namun
sesudah 'match' maka sekarang menjadi Posisi. Untuk menjual
commit to user
kembali posisi yang sudah Anda miliki (tutup posisi) maka dapat
perpustakaan.uns.ac.id
35
digilib.uns.ac.id
dilakukan dengan melakukan Order kembali tapi dengan arah
berlawaran (jika posisi Buy maka ditutup dengan Sell dan sebaliknya)
8.
Pip
adalah Satuan angka terkecil dalam dalam poin.
9. Analisi Teknikal
adalah sebuah analisa dalam Forex trading untuk mengukur
pergerakan harga melalui data historical harga. Hal-hal yang patut
diketahui dari analisa teknikal ini adalah trend, kejenuhan, support,
ressisten, dan Pivot Point.
10.
Analisa Fundamental
adalah sebuah analisa dalam Forex trading untuk memprediksi
pergerakan harga berdasar berita-berita Fundamental baik mikro dan
makro. Berita Fundamental disini berupa berita ekonomi, politik, dan
keamanan yang mempengaruhi pergerakan harga.
11.
Resistance
adalah batas harga atas yang merupakan harga psikologis, contohnya
saat ini (tahun 2010) nilai tukar dollar adalah 9000 dan memiliki batas
harga atas (resistance) 10.000 Rupiah, yang bisa diartikan kalau
sampai harga tukar dollar menembus harga 10.000 rupiah maka ada
commit to user
kemungkinan akan naik terus menjauhi 10.000 tapi selama belum
36
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
menyentuh 10.000 kemungkinan harga hanya akan bergerak naik
turun di bawah 10.000.
12.
Support
adalah batas harga bawah yang merupakan pasangan dari resistance
(atas), contohnya saat ini (tahun 2010) nilai tukar dollar memiliki
batas harga bawah (support) 8.500 Rupiah, yang bisa diartikan kalau
sampai harga tukar dollar turun menembus harga 8.500 rupiah maka
ada kemungkinan akan turun terus menjauhi 8500 tapi selama belum
menyentuh 8500 kemungkinan harga hanya akan bergerak naik turun
di atas 8500 (support) dan di bawah 10.000(resistance)
13.
Zig Zag
adalah sebuah perangkat analisa teknikal untuk mengetahui trend
sekaligus support-ressisten harga.
E. Tujuan Trading Forex
Tujuan investor bertransaksi Forex adalah memperoleh keuntungan
baik posisi sell maupun buy dari pergerakan mata uang asing. Untuk
mencapai tujuan tersebut, investor perlu membekali diri bagaimana
bertranding yang benar dengan meminimalkan resiko dan memperoleh
keuntungan yang maksimal.
commit to user
37
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Manfaat bagi investor bertransaksi di forex :
1. Memberikan peluang bagi investor untuk memperoleh profit yang
maksimal.
2. Investor dapat bertransaksi dimana saja dan kapanpun, karena pasar aktif
selama 24 jam.
3. Proses pengambilan (withdraw) profit cepat dan transparan.
4. Modal yang dibutuhkan relatif rendah dari modal yang sebenarnya.
5. Cara mengaksesnya juga lebih mudah dan cepat dengan teknologi yang
mudah diaskses penggunanaannya.
6. Tidak ada persaingan antar trader satu dengan yang lain
7. Dapat dipantau dan dilikuid secara cepat oleh trader
F. Resiko Yang Timbul Dalam Bertansaksi Forex Trading
Transaksi Forex memang memberikan peluang profit yang besar
ketika posisi open baik sell maupun buy tepat, namun semua itu tidak
lepas dari resiko kerugian. Jenis resiko yang mengkin timbul antara lain :
a. Risiko Pasar
Risiko pasar sudah ada sebelum investor terlibat di dalam ataupun
sesudahnya. Investor tidak dapat melakukan apa-apa terhadap
resiko ini kecuali mampu mengenal, menganalisa, dan mencari
cara untuk mengatasinya. Misalnya inflasi dan pengangguran.
Tingginya
commit to user
inflasi membuat beberapa
perusahaan
harus
perpustakaan.uns.ac.id
38
digilib.uns.ac.id
memperhatikan sebagian karyawannya, hal ini berpengaruh
terhadap ketahanan perusahaan dalam inflasi. Makin sedikit modal
yang dimiliki otomatis perusahaan menghentikan sejenak transaksi
untuk menghindari kerugian jika Loss atau kalah.
b. Resiko Perubahan Harga dan Voltalitas
Perubahan harga pasar ini tentunya menciptakan menejemen resiko
tersendiri bagi aktifitas investor ketika trading. Voltalitas yang
tinggi desertai range pergerakan yang besar bisa memberikan
investor melonggarkan batasan resiko yang sudah investor
tentukan.
c. Resiko Likuiditas
Untuk melikuidasi posisi open sell maupun buy. posisi namun
dengan kerugian yang besar. Menejemen resiko likuiditas seperti
ini bagi instrument future atau derivative lain sangat minim,
terutama setelah adanya aktivitas online trading yang memudahkan
untuk bertransaksi secara elektronik.
d. Resiko Leverage dan Margin
Resiko leverage diartikan sebagai menejeman resiko bagi
pengguna modal yang besar dibanding modal yang disetor. Misal
si Investor membeli atau menjual seharga $100.00 dengan hanya
commit to user
39
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
menyetorkan $1000, jaminan itu bukan jumlah maksimum
kerugian ketika pasar bergerak melawan dengan posisi yang
diambil investor. Tapi sebagian modal yang disetorkan juga
menanggung resiko tersebut. Hal ini karena leverage mengandung
dana pinjaman dan harus dibayar kepada broker jika transaksi
buruk.
e. Resiko overnight
Untuk
menejemen
resiko
instrument
berjangka,
investor
menyimpan posisi overnight. Berita tentu dapat mempengaruhi
pasar sehingga kadang harga tidak bergerak sesuai posisi yang
dipasang. Hal itu yang membuat investor memilih untuk “
menginap “ dan tentu ada biaya untuk itu. Terkadang investor tidak
dapat menyimpan order likuidasi ketika pasar tutup. Sehingga
posisi overnight perlu dipertimbangkan.
Selain itu ada pula faktor pergerakan pasar yang mempengaruhi
tinggi rendahnya permintaan terhadap mata uang, yaitu :
a. Suku Bunga
Sangat penting memperhatikan tingkat suku bunga. Hal ini
dikarenakan pengaruhinya yang sangat besar terhadap pasar, makin
tinggi suku bunga makin banyak modal yang masuk dan dengan
commit to user
40
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
sendirinya akan meningkatkan permitaan terhadap mata uang
negara yang bersangkutan.
b.
Kinerja Ekonomi
Data ekonomi merupakan indikator penting yang menunjukkan
kesehatan ekonomi suatu negara. Pertumbuhan ekonomi yang
tinggi ditunjukkan oleh data dimana data tersebut dapat mendorong
laju inflasi yang kemudian dapat membuat bank sentral menaikkan
tingkat suku bunga.
c.
Event Politik
Dibanding instrumen lain, pasar Forex adalah pasar yang paling
responsif terhadap event politik bahkan terkadang lebih, dibanding
efek yang ditimbulkan oleh faktor ekonomi. Hal ini terjadi karena
faktor keamanan suatu negara merupakan hal penting dalam
investasi. Ketidakstabilan yang muncul membuat investor bisa
menarik modal kapan saja dan memindahkannya ke perusahaan
lain.
d.
Sentimen Pasar
Sentimen pasar terbentuk akhibat terpenuhinya atau tidak
permintaan pasar yang terjadi berulang-ulang. Dalam kondisi yang
buruk kecenderungan mata uang untuk turun akan semakin kuat,
commit to user
41
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
bahkan berita ekonomi tentang kenaikan suku bunga pun belum
tentu dapat merubah pergerakan harga.
e.
Intervensi Pemerintah
Bank sentral dapat melakukan intervensi di pasar mata uang
dengan melakukan pembelian atau penjualan sepanjang pergerakan
pasar tidak sesuai dengan kebijakan moneter yang dianut.
Intervensi terkadang dilakukan secara bersama-sama oleh beberapa
negara untuk memperkuat sfeknya terhadap mata uang.
G. Keuntungan dan Kerugian Forex
Sebelum berinvestasi investor harus mengerti, bagaimana
resiko dari trading Forex. Untuk memperoleh untung besar dan juga
kerugian yang sama besarnya. Resiko dan Keuntungan tidak dapat
dipisahkan, jika ada untung pasti ada rugi. Keunggulan Forex trading
sebagai berikut :
1. Leverage
Dalam Forex trading, margin yang kecil dari deposit dapat
digunakan sebagai perwakilan atas nilai kontrak yang diperjual-belikan.
Leverage
ini
memberikan
peluang
bagi
trader
untuk
membuat
“extraordinary profits” dan secara bersamaan resiko capital seminimalnya.
Beberapa “Forex firms” menyediakan 100 : 1 leverage, artinya dengan
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
42
digilib.uns.ac.id
deposit $100 dollar pada Spot Market seorang trader dapat transaksi belijual sebesar $10,000 worth of currencies. Dan pergerakan 1 pips
menghasilkan $1.
2. Liquidity 24 jam
Forex Market merupakan perdagangan yang sangat besar, Pasar
forex berjalan selama 24 jam, berputar mulai dari pasar New Zaeland &
Australia yang berlangsung pukul 05.00 – 14.00 WIB, terus ke pasar Asia
yaitu Jepang & Singapura yang berlangsung pukul 07.00 – 16.00 WIB, ke
pasar Eropa yaitu Jerman & Inggris yang berlangsung pukul 13.00 –
22.00, sampai ke pasar Amerika yang berlangsung pukul 20.30 – 10.30.
Dalam perkembangan sejarahnya, bank sentral milik negara-negara
dengan cadangan mata uang asing yang besar sekalipun dapat dikalahkan
oleh kekuatan pasar forex/valas yang bebas.
3. Kesempatan 2 arah ( Two ways opportunities )
Dalam Forex bisa mendapatkan keuntungan dari 2 sisi pergerakan
currency pair (mata uang), pergerakan naik atau turun semuanya dapat di
transaksikan. Trader dapat mengambil profit dengan open posisi “Long
position” (membeli currency pair di suatu harga tertentu dan kemudian
menjualnya kembali pada saat harga lebih tinggi), atau “short position”,
(membeli currency pair di suatu harga tertentu dan kemudian menjualnya
kembali pada saat harga lebih rendah).
commit to user
43
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
4. Free Demo Account, New, Charts (grafik mata uang)dan analisis
Umumnya Online “Forex firms” selalu menyediakan free ‘Demo’
account untuk latihan trading, lalu juga dilengkapi dengan “breaking
Forex news” dan pelayanan grafik mata uang yang lengkap untuk
tampilan pergerakan online currency tersebut (charting services).
Semua itu adalah keunggulan Forex, ada beberapa cara untuk mengindari
resiko kerugian dalam transaksi Forex. Kesuksesan seseorang untuk bertrading
tidak menjamin untuk kita sukses juga saat kita mengikuti trading tersebut. Cara
mengurangi resiko kerugian dalam Trading Forex adalah :
1. Belajar bertrading melalui Demo Account terlebih dahulu sebelum
bertrading
Sebelum kita mulai berinvestasi maka sebaiknya kita terlebih
dahulu mempelajari tentang cara-cara bertrading sebelum kita
mengalami kerugian. Untuk hasil yang maksimal kita harus belajar
bertrading melalui Demo Account yang telah disediakan oleh
perusahaan pialang. Pergerakan harga yang terjadi dalam Demo
Account
sama persis dengan yang terjadi dalam trading yang
nyata.Uang yang digunakan dalam Demo adalah uang Fiktif di
karenakan ini di buat untuk latihan belajar bertrading. Biasanya ketika
calon investor ingin berinvestasi di perusahaan pialang berjangka akan
diberikan pelatihan seperti Demo Account ini.
commit to user
44
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2. Over trading
Melakukan transaksi forex yang berlebihan terhadap dana yang
kita miliki. Transaksi forex adalah sistem margin sehingga sangat
beresiko, maka perlu memperhitungkan dengan cermat seberapa
baiknya jumlah lot yang kita transaksikan. 10 persen dari dana yang
kita miliki setiap masuk posisi adalah salah satu cara yang baik.
2. Memahami Efek suatu Berita (Fundamental)
Trader yang bertransaksi dengan mengandalkan berita beberapa
kali kecewa karena tidak sesuai dengan yang mereka prediksi. Maka
sangat penting bagi trader untuk memahami dengan jelas berita yang
akan
diumumkan
dan
mencari
tahu
bagaimana
pasar
mengantisipasinya.
3. Over Confident
Hal ini seringkali menjadi masalah besar dalam transaksi. Terlalu
percaya diri sangat berbahaya karena kadangkala kita tidak persis apa
yang terjadi di pasar. Terlalu banyak faktor yang mempengaruhi.
4. Chartist
Trader yang terlalu mengandalkan chart dalam transaksi.
Memang pergerakan harga cenderung bergerak dalam pola yang sudah
ada namun berita (fundamental) ataupun kebijakan tertentu bisa
commit to user
45
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
merubah tren di pasar. Jadi dalam transaksi forex lebih baik jika
menggabungkan anatara analisa fundamental dan analisa teknikal.
5. Gunakan Stop Loss
Ada dilema yang harus dihadapi trader dalam bertransaksi di
forex, ketika posisi mereka menyentuh stop loss harga kembali berbalik
ke arah yang sudah mereka prediksi. Namun banyak kasus
membuktikan bahwa tanpa stop loss kerugian trader bisa sangat tidak
terbatas.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
BAB III
DESKRIPSI OBYEK PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A.
Diskripsi Objek Penelitian
1.
Sejarah PT. Monex Investindo Futures
PT. Monex Investindo Futures merupakan perusahaan broker keuangan
terbesar di Indonesia yang berdiri sejak tahun 2000. Perusahaan ini menyediakan
fasilitas trading Forex, Indeks Saham dan Komoditi (KIE) dengan spread yang
sangat kompetitif. PT. Monex Investindo Futures juga merupakan anak
perusahaan dari Ravindo Group, sebuah kelompok usaha yang dikenal bergerak di
bidang jasa keuangan, manufaktur, pertambangan, properti dan perdagangan
Internasional.
PT. Monex Investindo Futures berada di bawah regulasi BAPPEBTI
(Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi) dengan ijin Nomor
178/BAPPEBTI/SI/I/2003 dan merupakan anggota dari:
a. BBJ
(Bursa
Berjangka
Jakarta)
dengan
ijin
Nomor
ijin
Nomor
SPAB/004/BJ/03/02.
b. KBI
(Kliring
Berjangka
Indonesia)
14/AK/KBI/III/2003.
commit to user
46
dengan
47
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
PT. Monex Investindo Futures berpijak pada nilai-nilai profesionalisme,
edukasi dan pelayanan yang dikenal dalam suatu sistem bisnis. PT. Monex
Investindo Futures didukung oleh para profesional yang sangat berpengalaman di
bisnis berjangka. PT. Monex Investindo Futures menyediakan informasi dan
layanan terbaik bagi semua nasabahnya untuk memberikan kepuasaan bagi
nasabah. Sehingga sesuai dengan komitmen PT. Monex Investindo Futures yang
akan menjadi “Your No.1 Financial Partner” bagi investor dan masyarakat.
2.
Legalitas PT.Monex Investindo Future
PT Monex Investindo Futures menjalankan bisnis perdagangan
berjangka sesuai legalitas dengan mematuhi undang-undang dan regulasi yang
ditetapkan oleh pemerintah, yaitu :
1. Undang-undang Republik Indonesia
a. Peraturan Nomer 32 Tahun 1997, tentang Perdagangna Berjangka
Komoditi.
b. Peraturan Nomer 9 Tahun 2006, tentang Sistim Resi Gudang.
2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia
a. PP Nomer 9 Tahun 1999, tentang Penyelenggaraan Perdagangan
Berjangka Komoditi.
b. PP Nomer 10 Tahun 1999, tentang Tata Cara Pemeriksaaan di Bidang
Perdagangan Berjangka Komoditi.
commit to user
48
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
3. Keputusan Presiden Republik Indonesia
a. KEPRES Nomer 12 Tahun 1999, tentang komoditi yang dapat
dijadikan subjek kontrak berjangka.
b. KEPRES Nomer 73 Tahun 2000, tentang Komoditi yang dapat
dijadikan Kontrak Berjangka.
c. KEPRES Nomer 119 Tahun 2001, tentang komoditi yang dapat
dijadikan subjek kintrak berjangka.
d. Surat keputusan Mentri.
e. Surat Keputusan Kepala BAPPEBTI.
f. Surat Edaran.
3.
Lokasi PT. Monex Investindo Futures
PT. Monex Investindo Furtures tersebar di berbagai lokasi di
Indonesia, beberapa di antaranya antara lain :
a. Jakarta
·
Menara Ravundo Lt.9
Jl. Kebon Sirih Kav. 75 Jakarta 10340
Phone : 021- 315 06 07
Fax
: 021- 315 07 58
Email : [email protected]
·
Wisma Kyoei Prince Lt.9 & 20
Jl. Jend. Suderman Kav.3, Jakarta 10220
Phone : 021- 572 43 77
Fax
: 021- 572 43 66
commit to user
49
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Email
·
: [email protected]
Plaza Hayam Wuruk Tower Lt. 18
Jl. Hayan Wuruk 108, Jakarta 11160
Phone : 021- 626 16 06
Fax
: 021- 626 17 55
Email
: [email protected]
b. Bandung
·
Jl. Ir. H.Juanda No.70 Bandung 40132
Phone : 022- 250 57 70
·
Fax
: 022- 253 45 19
Email
: [email protected]
Jl. Pasir Kaliki No. 25-27
Kompleks Hyper Paskai Square No.B/ 42 Bandung
Phone : 022- 860 61 000
Fax
: 022- 860 61 002
Email : [email protected]
c. Surabaya
·
Gedung Graha Pena Lt. 19
Jl.Ahmad Yani 88 Syrabaya 60234
Phone : 031- 827 11 88
Fax
: 031- 827 11 77
Email : [email protected]
d. Bali
commit to user
50
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
·
Jl. Teuku Umar Barat 166 B Denpasar – Bali 80119
Phone : 0361- 490 550
Fax
: 0361- 490 549
Email : [email protected]
e. Cirebon
Jl. Kesambi Raya No. 95 Cirebon 45134
Phone : 0231- 295 327
Fax
: 0231- 207 786
Email
: [email protected]
f. Tegal
Jl. Yos Sudarso
Kompleks Nirmala Estate No. 7A
Phone : 0283- 325 046
Fax
: 0283- 325 365
Email : [email protected]
4.
Visi dan Misi PT. Monex Investindo Futures
Visi PT. Monex Investindo Futures:
a. Menjadikan perusahaan pialang berjangka nomor satu di Indonesia dan
bertaraf Internasional.
b. Menjadi perusahaan pialang berjangka terbesar di Indonesia dan
menciptakan konsep investasi berjangka yang baik.
commit to user
51
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
c. Kami ingin menjadi pemimpin pergadangan komersil dalam industri
perdagangan berjangka di Indonesia khususnya dan mancanegara pada
umumnya.
Misi PT. Monex Investindo Futures:
a. Memberikan solusi pelayanan terbaik kepada seluruh nasabah untuk
memenuhi kebutuhan berinvestasi dan bertransaksi di pasar berjangka
secara aman, lengkap, sistematis, nyaman dan terpecaya.
b. Meningkatkan pemahaman dan pengertian kepada masyarakat melalui
proses
sosialisasi
juga edukasi
mengenai
pengetahuan
sekaligus
kemempuan berinvestasi dan bertransaksi di pasar berjangka, sehingga
industri komoditi berjangka dapat menjadi sarana investasi terbaik bagi
masyarakat.
c. Turut berperan serta secara aktif dalam mewujudkan kondisi pasar
berjangka Indonesia yang teratur, wajar, efisien dan efektif di dalam
suasana kompetisi yang sehat.
d. Dengan dukungan teknologi yang canggih (termasuk wireless broadband
CDMA) yang terus dikembangkan, kami dengan dedikasi tinggi dan
kerjasama erat membantu investor mengamati pergerakan pasar melalui
berbagai fasilitas informasi keuangan seperti: Monitor Live JPX, Reuters,
Telerate dan IMQ sehingga kami dapat secara khusus merancang
portofolio investasi untuk menjadi bagian dari usaha Perdagangan
Berjangka dan menjadi pemain terpercaya dalam perdagangan bebas di
commit to user
52
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
mancanegara melalui lintas transaksi dalam Bursa Berjangka di berbagai
Negara.
5.
Tujuan PT. Monex Investindo Futures
a. Menyediakan jasa pelayanan guna membantu para pemilik modal
(investor), baik retail maupun corporate investor, untuk mengembangkan
investasinya dengan bertransaksi perdagangan berjangka secara aman,
terukur dan berkualitas tinggi dengan tujuan pemindahan resiko maupun
pemanfaatan fluktuasi harga.
b. PT. Monex Investindo Futures bertekad untuk menjadi perusahaan pialang
berjangka di tingkat nasional, hingga dapat bersaing di tingkat
Internasioanal melalui pelayanan terbaik.
c. PT. Monex Investindo Futures menempatkan kepercayaan yang diberikan
investor sebagai tanggung jawab perusahaan untuk berinvestasi dengan
aman, terpercaya, dan dapat diandalkan.
d. Dengan dukungan SDM yang berpengalaman dan profesionalisme yang
tinggi serta fasilitas kerja modern disertai proses manajeman yang baik
dan tepat, PT. Monex Investindo Futures berkomitmen untuk manjadi
pialang yang baik.
6.
Keunggulan PT. Monex Investindo Futures
a. Keunggulan menjadi perusahaan pialang berjangka terpercaya
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
53
digilib.uns.ac.id
Dengan motto PT. Monex Investindo Futures untuk menjadi “Your
N0. 1 Financial Partner”, dengan profesionalisme dan perusahaan yang
terjamin legalitasnya, keunggulan PT. Monex Investindo Futures akan
menjadi partner utama nasabah dalam setiap transaksi.
b. Bertransaksi di pasar yang aktif selama 24
Transaksi, jasa pelayanan dan fasilitas trading dapat diakses
selama 24 jam baik melalui telepon untuk sistem trading yang
konvensional ( Kuotasi Dealing) maupun melalui trading online lewat
Monex Trader. Keunggulan Platform trading juga dapat diakses lewat
PDA.
c. Likuiditas tinggi dan transparan
PT. Monex Investindo Futures menjalankan bisnis secara
transparan, terutama dalam memberikan laporan transaksi keuangan
nasabah, keunggulan yang dikirimkan secara periodik melalui fax atau
kurir dan melalui e-mail( untuk rekening trading online).
d. Harga dan spread yang kompetitif
Keunggulan PT. Monex Investindo Futures memiliki hubungan
langsung ke pusat-pusat keuangan dunia yang memberi keuntungan bagi
perusahaan dalam menyediakan harga inter-bank yang real-time dan lebih
kompetitif.
e. Platform Trading yang berkualitas
Keunggulan platform trading di PT. Monex Investindo Futures
menggunakan sistem Meta Trader ver 4.00 build 211 dari Metaquotes
commit to user
54
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Software Corp, sebuah platform trading yang user-friendly yang
memberikan keunggulan dalam kemudahan akses dan eksekusi yang
cepat.
f. Riset dan keunggulan analisa 24 jam
Dengan dukungan divisi Riset dan Analisis 24 jam, PT. Monex
Investindo Futures menyediakan informasi pasar terbaru bagi nasabah
lewat SMS, telepon, dan e-mail.
g. Training dan edukasi produk gratis
Secara berkelanjutan PT. Monex Investindo Futures menyediakan
fasilitas training gratis di semua cabang untuk meningkatkan keunggulan
kemampuan bertransaksi nasabah dan memberikan pengetahuan yang
komprehensif mengenai pasar berjangka.
h. Teknologi Informasi (IT) yang handal
Dukungan dari IT lewat telepon atau lewat Live Chat web interface
(yang dapat diakses di www.mifx.com) memberikan keunggulan untuk
membantu nasabah yang mengalami kesulitan dalam mengakses atau
menggunakan platform trading di PT. Monex Investindo Futures.
i. Rekening Terpisah (Seagregat Account)
Dana nasabah akan ditempatkan dalam rekening PT. Monex
Investindo Futures yang terpisah dan aman di bank-bank yang telah
ditunjuk oleh Kliring Berjangka Indonesia (KBI). Rekening tersedia dalam
Dollar AS dan Rupiah.
commit to user
55
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
7.
Produk-produk PT. Monex Investindo Futures
PT. Monex Investindo Futures memiliki produk-produk unggulan,
yaitu:
a. Forex Exchange
Exchange, biasanya disebut juta dengan FX. Di Indonesia, istilah
ini lebih dikenal dengan, sebuah singkatan dari Valuta Asing, yang berarti
nilai tukar asing atau mata uang selain rupiah. Transaksi di trading Forex,
berarti mempertukarkan atau memperdagangkan mata uang yang satu
dengan mata uang yang lain. Tidak seperti instrumen pada umumnya,
trading forex diperdagangkan dalam pasangan-pasangan tertentu (pairs).
Jenis mata uang yang diperdagangkan di pasar oleh PT. Monex
Investindo Futures terbagai menjadi tiga kategori, yaitu:
Gambar Tabel 3.1
Jenis Mata Uang yang Diperdagangkan
Nilai Tukar
Utama (Major Currencies)
Contoh
EUR/USD,
GBP/USD,
AUD/USD,
USD/CHF, USD/JPY, USD/CAD
Silang (Cross Currencies)
EUR/JPY, GBP/JPY, AUD/CHF, etc
Emerging (Currencies)
USD/SGD, USD/HKD, USD/IDR
Sumber : Bagian Edukasi PT. Monex Investindo Futures
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
§
56
digilib.uns.ac.id
USD = Mata uang terpenting, karena 85% perdagangan di dominan
oleh USD
§
EUR = Mata uang utama bagi negara-negara Uni Eropa
§
GBP = Mata uang negara Inggris
§
JPY = Mata uang negara Jepang, biasanya digunakan untuk carry
trade, karena memiliki suku bunga rendah
§
CHF = Mata uang negara Swiss, terkadang disebut dengan uang
teraman (safe haven currency)
§
CAD = Mata uang negara Canada
§
AUD = Mata uang negara Australia, juga disebut nilai tukar
komoditi karena korelasi tinggi dengan harga emas.
Mata uang yang paling umum diperdagangkan adalah mata uang utama
dunia atau major currencies, hal ini terjadi karena negara dan ekonomi yang besar
biasanya membuat pergerakan mata uang negara tersebut jauh lebih stabil dan
lebih likuid dibanding mata uang lainnya.
b. Index Saham
Index saham atau stock index (STODEX) adalah harga atau kelompok
saham yang dikumpulkan berdasarkan kategori tertentu. Index ini merupakan
indikator pergerakan harga dari seluruh saham yang diwakilinya.
Misalnya Index Harga Saham Gabungan (IHSG) yang mewakili seluruh
pergerakan harga saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia yang
commitindustri
to user tertentu. Setiap Negara biasanya
mewakili pergerakan harga dari sektor
perpustakaan.uns.ac.id
57
digilib.uns.ac.id
memiliki kriteria dan cara tersendiri untuk memilih dan memperdagangkan Index
Saham. Index saham merupakan indikator saham saja yang tidak memiliki aset,
maka untuk dapat diperdagangkan sebagai instrumen investasi, index saham harus
berbentuk kontrak yang memiliki kriteria tertentu, seperti satuan unit (lot), nilai
kontrak dan jangka waktu penyerahan. Karena kriteria tersebut-lah, maka index
saham diperdagangkan di futures market atau bursa berjangka di Indonesia.
Trading index saham berjangka yang sesuai dengan kriteria tertentu.
Jenis saham yang diperdagangkan di PT. Monex Investindo Futures ada
tiga, yaitu:
1) Index Hang Seng, Hong Kong
Hang Seng Index (disingkat HSI) adalah index saham yang dihitung
berdasarkan kapitalisasi pasar saham di Hong Kong. Terdiri dari 45 perusahaan
yang mewakili 67% dari total kapital yang diperdagangkan di bursa saham Hong
Kong. Hang Seng Index dapat diklasifikasi berdasarkan 4 sektor utama:
a. Hang Seng Finance Sub-index
b. Hang Seng Utilites Sub-index
c. Hang Seng Properties Sub-index
d. Hang Seng Commerce & Industry Sub-index
2) Nikkei 225, Japan
Nikkei 225 adalah index saham yang ada di bursa saham Tokyo ( Tokyo
Stock Exchange / TSE). Saat ini, Nikkei telah berperan sebagai index saham yang
commit to user
paling aktif dan diminati oleh pelaku pasar Internasional. Mirip dengan index
58
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Dow Jones di AS dan telah dicatat di bursa-bursa utama dunia seperti Singapore
Exchange, Osaka Securities Exchange dan Chicago Mercantile Exchange.
3) KOSPI 200, Korea
KOSPI adalah singkatan dari Korea Composite Stock Price Index, yang
merupakan index saham gabungan seluruh perusahaan yang tercatat di bursa
Korea. Sesuai namanya, KOSPI terdiri dari 200 perusahaan terbesar. Futures
index ini merupakan salah satu index saham teraktif yang diperdagangkan di Asia.
c. Komoditas
Komoditas merupakan salah satu intrumen yang digemari oleh para
investor. Secara umum komoditi terbagi dua, yang pertama komoditi keras (hard
commodities) yang umumnya adalah hasil pertambangan seperti emas, perak,
minyak, dan komoditi lain yang memiliki keterbatasan sumber di bumi dan pada
umumnya memerlukan sumber daya dan dana tinggi umtuk memperolehnya.
Yang kedua adalah komoditi lunak (soft commodities) yang merupakan hasil
pertanian seperti gula, coklat, kopi dan lain-lain.
PT. Monex Investindo Futures memperdagangkan produk komoditas yang
paling populer, yaitu:
1. Emas (XAU/USD)
2. Perak (XAG/USD)
3. Minyak Mentah (CO - LS)
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
59
digilib.uns.ac.id
Minyak Memiliki 2 jenis produk yang diperdagangkan, yaitu CO - LS
dan CO - LS5
d. CFD
CFD (Contract for Difference) merupakan sebuah produk derivatif turunan
dari instrumen lain yang sudah ada. Karakteristik yang menarik investor adalah
keterlibatan modal yang jauh lebih kecil, karena CFD menggunakan konsep
margin trading. Melalui penggunaan konsep ini, investor atau trader dapat
menerima keuntungan atau kerugian dengan jumlah yang sama dengan
perdagangan saham riil. Hanya dengan menggunakan skala modal lebih kecil.
Sebagai jenis perdagangan yang tidak memiliki aset, CFD memerlukan kontrak
seperti halnya produk derivatif lain. Keterlibatan kontrak membuat CFD dapat
diperdagangkan dengan likuiditas tinggi dan memiliki kemampuan untuk short
sell.
CFD diperdagangkan dengan marjin dan proses transaksinya dapat
dilaksanakan melalui penggunaan deposit dana. Pada umumnya broker
menggunakan margin sebesar 10% dari nilai kontraknya.
Manfaat CFD yaitu biasanya digunakan oleh Trader atau investor untuk
dual hal, yaitu:
1. Diversifikasi
CFD, karena dapat digunakan dengan leverage yang tinggi dapat
juga digunakan untuk diversifikasi risiko. Pada saham, biasanya tidak
to user
ada unsur leverage, commit
sehingga
modal yang digunakan (biasanya
perpustakaan.uns.ac.id
60
digilib.uns.ac.id
membeli) hanya dapat membeli senilai dengan modalnya. Namun
dengan CFD, trader atau investor dapat menggunakan leverage untuk
merancang portofolio 5-10 CFD saham dengan modal yang digunakan
hanya setara dengan satu kali transaksi saham (leverage 10;1).
2. Hedging
Dalam hal ini, CFD menawarkan peluang hedging yang sempurna
bagi portofolio saham investor. Terdapat hubungan yang sangat erat
baik dari sisi harga dan kualitas antara saham dan CFD. Pada saat
koreksi terjadi, investor memerlukan posisi yang berlawanan untuk
melindungi nilai saham dan sama sekali tidak terpengaruh atas
fluktuasi yang terjadi. Ketika pasar sudah memiliki arah pergerakan
yang jelas, investor kemudian dapat melepaskan hedging.
e. Option Trading
Option trading secara terminologi diartikan sebagai sebuah opsi atau
pilihan. Pengertian Option yang lebih luas dalam dunia keuangan adalah sebuah
kontrak finansial yang memberikan hak kepada pembeli dan kewajiban pada
penjual untuk membeli atau menjual sesuatu pada harga, satuan dan waktu
tertentu.
Pembeli dalam hal ini adalah pihak yang mengalihkan risiko kepada
penjual dengan cara mambayar premi. Melalui perjanjian ini, pembeli tidak mau
menerima risiko melebihi premi yang dibayarkan namun berhak untuk mengambil
keuntungan yang tidak terbatas. Sementara di sisi lain, penjual adalah pihak yang
commit to user
menerima premi sebagai keuntungan maksimal dan bersedia untuk menanggung
61
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
kerugian yang tidak terbatas. Option trading dilakukan di bursa atau di luar bursa
(OTC) melalui broker tertentu. Dan jenis instrumen yang dapat dicakup oleh
option trading beraneka ragam, bisa mata uang, komoditi fisik, sekuritas atau
properti.
Tipe-tipe Option trading hanya memiliki dua tipe dasar, yaitu:
1. CALL
Option trading yang memberikan hak (bukan kewajiban) kepada
pembeli untuk melakukan pembelian aset tertentu dengan kondisi
sesuai kontrak (pada harga, jumlah premi dan waktu tertentu).
2. PUT
Option trading yang memberikan hak (bukan kewajiban) kepada
pembeli untuk melakukan penjualan aset sesuai kondisi kontrak.
8.
Stuktur Organisasi PT. Monex Investindo Futures
Dalam suatu perusahaan, struktur organisasi sangat diperlukan dengan
tujuan untuk memudahkan pimpinan dalam melaksanakan tugas dan menentukan
bagian-bagian pekerjaan, serta merupakan suatu alat untuk memberikan
wewenang dan tanggung jawab seseorang atas pekerjaan yang diberikan kepada
bawahannya. Dengan adanya struktur organisasi akan diketahui dengan jelsa
bagaimana fungsi, wewenang, dan tanggung jawab seorang manajer dalam
menjalankan organisasi yang telah dipimpinnya serta hubungan kerja dengan para
karyawan.
commit to user
62
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Organisasi merupakan kumpulan orang atau badan yang diberi tugas dan
wewenang tertentu untuk melaksanakan kegiatan yang telah diprogram dalam
mencapai tujuan. Hirarki kepimpinan dalam suatu organisasi merupakan suatu
bentuk aplikasi struktur, sedangkan orang-orang yang ada didalamnya menjadi
bagian dari sistem yang melingkupi struktur organisasi tersebut.
Sehingga dengan adanya struktur organisasi yang jelas, satuan-satuan
organisasi
lebih
terkoordinasi
dan
terjalin
kerja
sama
yang
bertanggungjawab antara unit atau bagian yang satu dengan yang lain.
commit to user
saling
63
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Gambar 3.2
STRUKTUR ORGANISASI PT. MONEX INVESTINDO FUTURES
CABANG SURAKARTA
Branch Manager
Marketing
DM
DM
AM
AM
FC
FC
Administrasi
Back
Office
General Affair
Edukasi
Sumber : Bagian Edukasi PT. Monex Investindo Futures
commit to user
Promosi
CSO (
Custumer
Service)
Pecruitment
64
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
1. Job Description
a. Branch Mananger
1. Wajib lulusan Sertifikasi Basic Monex
2. Memberikan teladan, membantu dan mengawasi kinerja bawahan
3. Memberikan laporan program dan evaluasi kerja kepada kantor
pusat
4. Melakukan pengembangan bisnis cabang
5. Membimbing kampanye promosi dan upaya-upaya pemasaran
6. Menyusun perencanaan dan penyusunan kebijakan
7. Melakukan pengawasan dan persetujuan transaksi bisnis cabang
8. Memotivasi bawahan dan rekan kerja
9. Di larang melakukan perbuatan atau tindakan yang dapat
merugikan perusahaan baik secara langsung maupun tidak
langsung.
b. Marketing
1. Divisi Manager
a) Memenuhi target yang telah ditetapkan oleh perusahaan
b) Wajib lulusan sertifikasi Basic Monex
c) Memotivasi assistant manager dan financial consultant
d) Wajib memberikan teladan, membantu dan mengawasi
kinerja AM dan FC
e) Memberi laporan evaluasi kerja kepada Branch Manager
f) Wajib mematuhi tata tertib yang dibuat oleh perusahaan
commit to user
65
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
g) Dilarang melakukan perbuatan atau tindakan yang dapat
mencemarkan nama baik perusahaan baik secara langsung
maupun tidak langsung
2. Assistant Manager
a) Wajib lulusan sertifikasi BASIC Monex
b) Wajib memberikan teladan, membantu dan mengawasi
kinerja Marketing (FC)
c) Tidak dapat merangkap sebagai Marketing penerima komisi
(FC1)
d) Wajib menggunakan fasilitas internet (MSF) untuk
memberikan laporan program dan evaluasi kerja kepada
Division Manager
e) Wajib mematuhi tata tertib yang dibuat oleh Management
f) Dilarang melakukan perbuatan atau tindakan yang dapat
merugikan perusahaan baik secara langsung maupun tidak
langsung
3. Financial Consultant
a) Melakukan pengumpulan data calon investor
b) Melakukan sales call kepada calon investor
c) Memberikan evaluasi kerja kepada Assistant manager
d) Memberikan informasi penting mengenai kondisi pasar
kepada investor yang telah bergabung
commit to user
66
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
e) Wajib mematuhi tata tertib yang dibuat oleh perusahaan
f) Dilarang melakukan perbuatan atau tindakan yang dapat
merugikan perusahaan baik secara langsung maupun tidak
langsung
c. Administrasi
1. Mempersiapkan laporan keuangan
2. Menganalisa laporan keuangan
3. Mengadministrasikan pelaporan cabang
4. Menerima dan mengecek kebenaran laporan keuangan ke kantor
pusat
5. Mengelola buku besar cabang
6. Wajib mematuhi tata tertib yang dibuat oleh perusahaan
d. General Affair
1. Edukasi
a) Memberikan pengetahuan yang komprehensif mengenai
pasar berjangka kepada calon FC
b) Memberikan training gratis kepada calon investor
c) Wajib mematuhi tata tertib yang dibuat oleh perusahaan
d) Dilarang melakukan perbuatan atau tindakan yang dapat
merugikan perusahaan baik secara langsung maupun tidak
langsung
commit to user
67
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2. Promosi
a) Melakukan promosi-promosi di luar perusahaan
b) Menjalin kerjasama dengan media ataupun perusahaan lain
c) Memberikan laporan evaluasi kerja kepada Branch
Manager
d) Wajib mematuhi tata tertib yang dibuat oleh perusahaan
e) Dilarang melakukan perbuatan atau tindakan yang dapat
merugikan perusahaan baik secara langsung maupun tidak
langsung
3. Recruitment
a) Merekrut
calon-calon
karyawan
yang
berkompeten
dibidangnya sesuai dengan jabatannya
b) Mendata karyawan-karyawan dalam perusahaan
c) Wajib mentaati tata tertib yang dibuat oleh perusahaan
d) Dilarang
melakukan
tindakan
atau
perbuatan
yang
merugikan perusahaan baik secara langsung maupun tidak
langsung
4. Back Office
a) Memberikan pelayanan kepada tamu
b) Memberikan pelayanan kepada staff karyawan dan pegawai
c) Membersihkan ruangan-ruangan dalan kantor
e) Mentaati tata tertib yang dibuat oleh perusahaan
commit to user
68
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
d) Dilarang
melakukan
tindakan
atau
perbuatan
yang
merugikan perusahaan baik secara langsung maupun tidak
langsung
5. CSO (Customer Service Office)
a) Memberikan pelayan order dari investor
b) Mengelola pembukuan transaksi
c) Mengontrol data transaksi harian
d) Menyimpan data-data investor
e) Memantau dan merekonsiliasi rekening investor
f) Mengkoordinasi tindak lanjut pemeriksaan data calon
investor
g) Menyediakan print out monex daily
B. Pembahasan
1. Cara Mekanisme Investasi Forex PT. Monex Investindo Futures
Forex
Trading memiliki
prospek
yang bagus,
setidaknya
demikianlah yang ditunjukan peningkatan omset yang begitu pesat pada
perdagangan FOREX. Para trader kelas dunia sebagaimana dirangkum
dalam BIS (Bank International Settlement) yang menyatakan bahwa
investasi FOREX trading semakin menarik. Pada era ini perdagangan mata
uang asing sama halnya dengan perdagangan barang dan jasa, berlaku
mekanisme pertemuan antara kontrak dengan jaminan atas transaksi.
Sedangkan dengan sistem FOREX secara fisik atau konvensional, maka
commit to user
69
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
mekanismenya hampir sama dengan perdagangan barang dan jasa secara
umum.
a. Mekanisme Forex Konvensional Trading
Forex Konvensional Trading adalah perdagangan yang dilakukan
secara fisik, yaitu investor mendatangi atau menghubungi langsung ke
pasar uang secara fisik, dengan menukar uangnya sebagai alat
pembayaran untuk membeli barang yang berupa mata uang negara lain
yang dikehendaki. Perdagangan Forex konvensional yang dilakukan
antar bank biasanya menggunakan dealing quote untuk mendapatkan
harga. Dealing Quote adalah Komputer yang memuat informasi
tantang perkembangan nilai tukar mata uang yang ditransaksikan dan
berita-berita yang berkaitan atau memiliki dampak pada perdagangan
Forex.
Dalam perdagangan forex
antar bank internasional,
biasanya dalam proses tawar-menawar harga pada umumnya terjadi
secara
over-
the-counter(OTC),
yaitu
penjual
dan
pembeli
berkomunikasi dan bertransaksi secar langsung melalui telepon
(voice) dan internet (electronic trading) tanpa harus bertemu tatap
muka di suatu tempat (counter) resmi, misalnya transaksi secara OTC
yang mudah dijadikan adalah seseorang mentransfer dana dari
rekening bank melalui ATM atau sms). Pelaku utama pasar OTC
adalah bank-bank yang terjaring dalam pasar keuangan internasional,
diman mereka dapat saling berkomunikasi dan melakukan transaksi
commit to user
70
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
jutaan dillar melalui telepon atau internet, serta dapat memantau
perubahan-perubahan harga secara langsung (real time) dari monitor
komputer.
Ada dua sistem jaringan komputer yang sudah digunakan
secara luas, yaitu Reuters dan Electronic Broking Service (EBS). Jual
beli valuta asing melibatkan mata uang euro (€) biasanya
ditransaksikan melalui EBS, sedangkan yang melibatkan dollar ($)
ditransaksikan melalui Reuters. Di samping antar bank, nasabah nonbank dapat bertransaksi secara elekronik dengan banknya melalui
aplikasi berbasis internet seperti FX Direct Service milik HSBS, iFX
Manager milik Bank of New York, CitiFX Service milik Citibank, dan
bebagainya. (Jose’Rezal Joesoef : 27)
b.
Mekanisme Margin Trading
Perdagangan Forex dengan sistem margin trading mendasarkan pada
prinsip mekanismenya pada pertukaran atau perdagangan mata uang
dengan mata uang lainnya dalam satuan kontrak atau jaminan
transaksi.
Mekanismenya
adalah
bahwa
investor
tidak
perlu
menyetorkan modal sebesar nilai fisik sebenarnya yang ditransaksikan.
Mekanisme ini dapat berlangsung karena sebenarnya transaksi margin
trading ini adalah sebuah transaksi derivatif (turunan) sehingga fisik
dari mata uang dalam perdagangan Forex tidak dilibatkan secara
langsung. Pelaksanaan jual beli bisa dilakukan dengan secar fisik hadir
di dealing room, suatu tempat yang berisi komputer yang memuat
commit to user
71
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
dealing quote. intruksi jual beli secara fisik, yaitu investor datang ke
dealing room dan memasukkan ordernya di komputer atau cukup
melalui telepon yang terhubung dengan dealing room. Karena suatu
saat memerlukan kehadiran investor secara fisik maka perusahaan
pialang berjangka menyediakan trading room untuk melakukan
transaksi yang dilengkapi dengan fasilitas screening untuk melihat
pergerakan harga, dan telepon untuk melakukan aktivitas transaksi.
Tapi pada masa ini sudah tidak memerlukan kehadiran investor secara
fisik, karena bisa menggunakan fasilitas telepon dari luar dealing
room, atau bahkan secara online trading sehingga bisa dilakukan
dimana saja. ( Rayendra L. Toruan : 32)
Sesuai
dengan
UNDANG-UNDANG
REPUBLIK
INDONESIA NOMOR 32 TAHUN 1997 Bab VII Pelaksanaan
perdagangan berjangka Investor yang ingin berinvestasi di PT.
Monex Investindo Future,harus melakukan langkah-langkah sebagai
berikut :
1. Melaksanakan simulasi transaksi selama periode tertentu sehingga
calon investor benar-benar mengerti dan memahami perdagangan
berjangka.
2. Menandatangani buku perjanjian (agreement) dan beberapa
dokumen administratif lainnya dengan didampingi dan diberikan
penjelasan oleh seorang Wakil Pialang Berjangka dari Perusahaan.
3. Menyerahkan bukti identitas diri (Kartu Tanda Penduduk, Surat
commit to user
72
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Ijin Mengemudi, atau Paspor)
4. Mentransfer sejumlah dana melalui rekening bank atas nama
nasabah yang bersangkutan ke rekening terpisah (segregated
account) PT Monex Investindo Futures.
5. Calon investor akan mendapatkan konfirmasi dari Compliance
Perusahaan dan setelah itu mendapat kiriman login dan password
untuk bertransaksi.
2. Keuntungan Investasi FOREX (Foreiga Exchange Trading)
Ada begitu banyak keuntungan investasi ini dibanding dengan
pasar lain. Adapun kelebihan investasi Forex adalah sebagai berikut :
a. Tingkat Leverage
Tingkat leverage di komoditi berjangka umumnya 20: 1,
sedangkan tingkat leverage di Forex Trading 100: 1
b. Tingkat Likuiditas yang tinggi
Besarnya volume trading per hari FOT ( forex online trading)
yang mencapai USD 1.5 triliun membuat tingkat likuiditas di
forex jauh lebih besar dari perdagangan mana pun.
c. Waktu perdagangan
Luasnya jangkauan perdagangan FOT (forex online trading)
mengglobal membuat waktu perdagangan FOT 24 jam sehari, 5
hari seminggu dengan aksesnon-stop untuk dealer forex global.
d.
Free Real Time Quotes
Delam FOT investor memberikan fasilitas berupa informasi
commit to user
73
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
pergerakan harga yang real time, terus menerus selama 24 jam
secara gratis yang dapat diakses dari internet.
e. Guaranteed Limited Riks
Memiliki standar instrumen untuk penegndalian resiko, yaitu
memiliki beberapa cara untuk menentukan resiko dalam trading
forex.
3. Cara Memulai Bertransaksi Forex
Sebelum memulai bertransaksi Forex, calon nasabah harus terlebih
dahulu mengetahui hal-hal yang harus diperhatikan agar dapat membantu
dan memudahkan menjalankan bisnis ini.
a. Memiliki kemampuan cara bertrading Forex
Sebelum
investor
menanamkan
dana,
terlebih
dahulu
mempelajari tentang bagaimana cara menjalankan bisnis ini.
Hal ini penting karena untuk mengurangi resiko dari
ketidakmampuan nasabah mengenai bisnis ini. Investor
memperoleh ilmu cara bertrading dari berbagai cara, antara
lain : dari teman yang sudah berpengalaman trading,
mendapatkan edukasi dari perusahaan pialang dan bisa
memperoleh
ilmu
trading dari
broker
yang memiliki
pengalaman trading serta investor paham tentang softwer
metatradernya.
b. Mengenal dan Menentukan Perusahaan Pialang
Perusahaan pialang merupakan sebagai alat jasa penghubung
commit to user
74
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
antara trader dan market. Investor sebaiknya memilih
perusahaan pialang yang memiliki legalitas dan izin dari
BAPPEBTI (Badan Pengawasan Perdagangan Berjangka
Komoditi), BBJ (Bursa Berjangka Jakarta) dan KBI ( Kliring
Berjangka Indonesia).
c. Memiliki Kemampuan Memanagement Modal
Investor harus memahami management modal yang akan
digunakan
untuk
modal
trading,
meskipun
bisnis
ini
menawarkan profit yang tak terbatas tetapi bukan berarti tanpa
ada resiko. Sehingga bisnis ini memerlukan management
resiko. Berapa resiko yang harus ditanggung oleh investor.
d. Memiliki Dana Yang Cukup
Bisnis ini menawarkan profit yang tinggi dan resiko yang
tinggi pula. Karena itu Investor memerlukan dana yang cukup
untuk menahan posisi open jika loss. Selain itu bila dana
cukup, Investor masih punya kesempatan untuk trading dan
mengembalikan lossnya.
e. Melatih mental ketika bertrading
Kemampuan seorang trader untuk memperoleh keuntungan
ketika bertransaksi tidak hanya mengandalkan teknik analisa
baik teknikal maupun fundamental, akan tetapi mental seorang
trader sangat berperan penting ketika menentukan kapan open
posisi dan kapan menutup posisi transaksi tersebut. Seorang
commit to user
75
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
trader membutuhkan ketenangan diri ketika ingin melakukan
transaksi. Karena bila trader tersebut dalam keadaan pikiran
yang tidak tenang mengakibatkan si trader tersebut tidak
mampu menganalisa arah pasar meskipun menggunakan
analisa teknikal maupun fundamental. Disamping itu seorang
trader
berusaha
menghilangkan
sifat
serakah
ketika
mendapatkan keuntungan terus menerus dan sifat balas dendam
ketika loss. Bila sifat tersebut ada pada si trader, maka akan
berakibat secara mental berdampak emosi yang tidak terkendali
sehingga mengakibatkan ketidakmampuan analisa yang baik.
f. Mematuhi peraturan-peraturan analisa baik teknikal maupun
fundamental secara disiplin
Sistem teknikal merupakan analisa yang menggunakan macammacam indikator. Setiap indikator memiliki karakteristik yang
berbeda-beda. Sehingga seorang trader harus menggunakan
indikator sesuai dengan peraturan (rule) dari karakteristik
indikator tersebut. Selain itu, tarder harus mengetahui model
cara dia bertransaksi, meinginkan model trading secara short
term atau long term. Model short term memakai time frame
antara 30 menit/ 15 menit atau 1 menit. Sedangakan long term
memakai time frame diatas 30 menit.
commit to user
76
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
4. Cara Mengelola Resiko Transaksi Forex di PT. Monex Investindo
Furtures
Terkait dengan permasalahan mengenai resiko yang dihadapi para
investor, berikut adalah solusi untuk memecahkan masalah yang terkait.
Solusi ini bertujuan untuk meminimalisir resiko dan memaksimalkan
profit.
a. Tentukan Berapa dana yang akan Investasikan
Resiko terbesar dalam trading adalah margin call, artinya
semua dana yang habis karena total loss. Untuk menghindari
margin call memerlukan dana yang cukup.
b. Tentukan berapa modal yang akan digunakan untuk tiap
bertransaksi
Trader-trader
sukses
di
dunia
menyarankan
untuk
menggunakan 10% dari modal ketika bertransaksi atau open
posisi. Misalkan modal 100 juta berarti menggunakan dana 10
juta untuk trading, sedangkan yang 90 juta untuk dana tahanan
atau untuk membuka posisi baru baik pairs (pasangan mata
uang) yang sama ataupun yang berbeda berdasarkan analisa si
trader tersebut.
c. Tentukan berapa modal yang diresikokan
Tiap trader dapat menentukan berapa besar resiko yang
ditanggung. Hal ini berbeda antar satu trader dengan trader
lainnya. Resiko dapat diminimalkan dengan berbagai cara yaitu
commit to user
77
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
menggunakan stop loss atau cut loss. Jadi ketika open posisi, si
trader bisa menggunakan stop loss dengan menentukan berapa
point untuk resiko per transaksi bila posisi open ternyata salah
arah. Jika harga salah arah dan stop loss tersentuh secara
otomatis posisi akan menutup dengan sendirinya. Sedangkan
sistem cut loss berbeda dengan stop loss, yaitu ketika open
posisi dan ternyata salah posisi, maka si trader bisa melakukan
tutup posisi secara langsung dengan syarat si trader dalam
posisi di depan monitor.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Kesimpulan yang dapat di ambil dari pembahasan materi yang
telah dibahas pada bab-bab di atas, yang dapat digunakan sebagai acuan
dalam berinvestasi Forex di PT. Monex Investindo Futures adalah sebagai
berikut :
1. Sebelum memulai trading forex pada PT. Monex Investindo
Futures adalah calon nasabah atau investor harus memahami
terlebih dahulu konsep perdagangan berjangka dan produk-produk
perdagangan berjangka seperti mata uang (Forex), komoditi (emas,
perak, minyak, dan lain-lain), dan index (Hangseng, Kospi,
DowJones, Nikkei dan lain-lain)
2. Apabila calon nasabah sudah memilih instrumen investasi misal
forex, langkah selanjutnya adalah memilih jenis forex apa yang
akan digunakan sebagai investasi dan pelajari terlebih dahulu
karakter mata uang tersebut dan faktor-faktor yang bisa
mempengaruhi pergerakan harga mata uang yang bersangkutan
seperti analisa fundamental yang berhubungan dengan mata uang
tersebut.
commit to user
78
perpustakaan.uns.ac.id
79
digilib.uns.ac.id
3. Langkah selanjutnya yang harus disiapkan adalah mempelajari
platform yang akan digunakan sebagai alat untuk bertransaksi
secara online dan mulailah mempelajari grafik atau candle dari
mata uang yang bersangkutan karena akan mempengaruhi
keputusan yang akan diambil dalam bertransaksi. Dan jika
diperlukan pelajari juga analisa teknikal atau analisa yang
berhubungan dengan data historis pergerakan harga mata uang
yang bersangkutan.
B. Saran
a. Dalam melakukan transaksi Forex, investor harus memahami
semua mekanisme, sistem, proses analisa, implementasi, dan
tentunya menejemen risiko dalam perdagangan Forex. Untuk
melakukan persiapan ini, seorang investor juga harus melakukan
pelatihan dan simulasi terhadap berbagai proses yang terjadi saat
melakukan trading, hal ini bertujuan untuk mendapatkan
keuntungan dalam berinvestasi forex dan meminimalisir kerugian.
b. Seorang investor di dalam melakukan trading harus mempunyai
mental yang kuat dan disiplin tinggi dalam bertrading, seorang
trader harus menghilangkan sifat serakah ketika mendapatkan
keuntungan terus menerus dan sifat balas dendam ketika loss. Bila
sifat tersebut ada pada si trader, maka akan berakibat secara mental
commit to user
berdampak emosi yang tidak terkendali sehingga mengakibatkan
80
digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
ketidakmampuan analisa yang baik dan secara finansial akan
membuat modal investasi nasabah berkurang secara signifikan.
commit to user
Download