sensor field effect transistor berbasis nanoserat

advertisement
SENSOR FIELD EFFECT TRANSISTOR BERBASIS NANOSERAT
POLIANILIN UNTUK MENGUKUR KONSENTRASI GAS AMONIA
FARQAN THANZALLA
DEPARTEMEN FISIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2012
ABSTRAK
FARQAN THANZALLA. Sensor Field Effect TransistorBerbasis Nanoserat
Polianilin untuk Mengukur Konsentrasi Gas Amonia. Dibimbing oleh Dr.
AKHIRUDDIN MADDU dan Dr. IRMANSYAH.
Sensor gas dapat dibuat dari logam, oksida logam, polimer konduktif
organik. Sensor gas dari polimer konduktif organik memiliki kelebihan
diantaranya menunjukan sensitivitas yang baik terhadap uap senyawa organik
serta dapat digunakan pada suhu ruang. Nanoserat polianilin sebagai lapisan aktif
dari sensorField Effect Transistor (FET) sensitif dalam merespon gas amonia
(NH3). Penelitian ini meliputi pembuatan serta karakterisasi sensor FET dan
menentukan nilai sensitivitas sensor FET. Pembuatan sensor dilakukan dengan
mengoksidasi wafer silicon (Si tipe-p) sebagai lapisan dielektrik (SiO2) dan
melapisi nanoserat polianilin diatas lapisanSiO2. Pada lapisan Si tipe-p terpasang
elektroda gatesedangkan pada lapisan nanoserat polianilin terpasang drain dan
source.Karakteristik dari sensor FET ketika diberikan tegangan gate yang lebih
negatif maka arus drain-source akan meningkat. Nilai sensitivitas sensor FET
pada Vg = 0 V didapatkan3.4215 V/% dan Vg = -5 V didapat3.9018V/%. Hasil
pengujian sensitivitas menunjukan semakin negatif tegangan gate diberikan
semakin besar nilai sensitivitasnya.
Kata kunci: Field Effect Transistor, nanoserat polianilin, gas amonia, sensitivitas
2
ABSTRACT
FARQAN THANZALLA. Field Effect Transistor Sensor Based on Polyaniline
Nanofiber for Measuring Concentrations of Ammonia Gas. Supervised by
Dr.AKHIRUDDIN MADDUand Dr. IRMANSYAH.
Gas sensors can be made of metal, metal oxide, organic conductive
polymers. Gas sensors of organic conductive polymers have superiority such as
showing good sensitivity to the vapors of organic compounds and can be used at
room temperature. Polyaniline nanofiber as active layers of Field Effect Transistor
(FET) sensor sensitive in responding to ammonia gas (NH3). This research
consists of manufacturing and characterization of FET sensor and determine the
sensitivity of the FET sensor. FET sensor is made by oxidizing silicon wafers (the
type-p Si) as layer dielectric (SiO2) and coating polyaniline nanofiber on SiO2
layers. On the type-p Si layer isset with gate electrode while polyaniline nanofiber
layer is set with drain and source. When the FET sensor is given with more
negative gate voltage so that drain-source current increases. Sensitivity value of
FET sensor at Vg = 0 V is obtained 3.4215 V/% and Vg = -5 V is obtained 3.9018
V/%. The sensitivity test results showsmore and more negative gate voltage is
given to be the greater the greater sensitivity value.
Keywords:Field Effect Transistor, Polyaniline nanofiber, ammonia gas,
sensitivity
3
SENSOR FIELD EFFECT TRANSISTOR BERBASISNANOSERAT
POLIANILIN UNTUK MENGUKURKONSENTRASI GAS AMONIA
FARQAN THANZALLA
Skripsi
sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar
Sarjana Sains pada
Departemen Fisika
DEPARTEMEN FISIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2012
4
Judul
: Sensor Field Effect TransistorBerbasisNanoseratPolianilin
untukMengukur Konsentrasi Gas Amonia
Nama
:Farqan Thanzalla
NIM
: G74080026
Departemen
: Fisika
Menyetujui,
Pembimbing I
Pembimbing II
Dr. Akhiruddin Maddu
Dr. Irmansyah
NIP: 196609071988021006
NIP: 196809161994031001
Mengetahui,
Ketua Departemen Fisika
Dr. Akhiruddin Maddu
NIP: 196609071988021006
Tanggal Lulus:
KATA PENGANTAR
Puji syukur kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, atas segala rahmat, nikmat
kesehatan, kekuatan dan karunia-Nya sehingga dapat menyelesaikan laporan
penelitian dengan topik Sensor Field Effect Transistor Berbasis Nanoserat
Polianilin untuk Mengukur Konsentrasi Gas Amonia.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam
melakukan penelitian ini, terutama kepada:
1. Alloh SWT yang telah memberikan rahmat, hidayah, dan ridhonya
sehingga alhamdulillahirobbilalamin skripsi ini dapat selesai.
2. Muhammad SAW. Nabi dan Rosul utusan Alloh SWT yang
memberikan banyak tauladan hidup pada penulis, sehingga tetap
berada di jalan-Nya
3. Bapak Asep Supriatna, S.Pd.dan Ibu Iis Yeni Iriani, S.Pd. selaku sosok
orang tua serta kakak-kakakku dan adik-adikku yang selalu
memberikan doa dan motivasi kepada penulis untuk menyelesaikan
penelitian.
4. Bapak Dr. Akhiruddin Maddu, M.Si. dan Bapak Dr. Irmansyah, M.Si.
selaku dosen pembimbing skripsi penulis yang telah memberikan
motivasi, nasehat, dan ide-ide kepada penulis.
5. Bapak Taufik Jasa Lesmana, M.Si. selaku pendamping dalam
melakukan penelitian.
6. Bapak Drs. Muh Nur Indro, M.Sc. selaku editor dalam penyususnan
skripsi ini.
7. Teman-teman di Departemen Fisika terutama teman-teman dekat
saya,Anak-Anak Komplek, kakak-kakak S2, dan anak-anak Lab.
Jaringan yang selalu memberikan motivasi kepada penulis dalam
menyelesaikan penelitian ini.
Akhir kata, mudah-mudahan hasil penelitian ini dapat bermanfaat bagi
kemajuan ilmu pengetahuan dan tentunya penulis sangat mengharapkan masukan,
kritik, dan saran yang membangun.
Bogor, Desember2012
Penulis
RIWAYAT HIDUP
Penulis lahir di Ciamis, 29 Juni 1989dari
pasangan Asep Supriatna, S.Pd.dan Iis Yeni Iriani,
S.Pd.
Penulis
merupakan
putrakedua
dari
empatbersaudara.Penulis menyelesaikan pendidikan
dasar SDN IXBanjarsari pada tahun 2002 kemudian
dilanjutkan ke pendidikan tingkat pertama SMPN
1Banjarsarisampai dengan pendidikan menengah atas
SMAN 1 Banjar.Pada tahun 2008, penulis diterima
sebagai mahasiswa Institut Pertanian Bogor melalui
jalur Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI) dan menyelesaikan studi Strata 1 (S1)
pada tahun 2012.Selain itu, pendidikan non-formal penulis mengikutiCisco
Networking Academy, tingkat CCNA.
Keseharian penulis diisi dengan kuliah, organisasi, dan olahraga. Selain
kegiatan mengajar privat siswa SMP dan SMA, penulis juga aktif dalam
organisasi Paguyuban Mahasiswa Galuh Ciamis (PMGC) dan Himpunan
Mahasiswa Fisika (HIMAFI).Beberapa kompetisi yang pernah penulis
ikutidiantaranya, finalis Cisco NetRiders tingkat Asia Pasifik 2011dan finalis
PKM-P tingkat PIM IPB tahun 2012.
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ............................................................................................. i
RIWAYAT HIDUP ................................................................................................ ii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ..............................................................................................v
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang .......................................................................................... 1
1.2. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 1
1.3. Manfaat Penelitian .................................................................................... 1
1.4. Perumusan Masalah .................................................................................. 1
1.5. Batasan Masalah ....................................................................................... 1
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
a. Silikon Tipe-p .............................................................................................2
b. Polianilin .....................................................................................................2
c. Sensor FET..................................................................................................3
BAB III METODOLOGI
3.1. Waktu dan Tempat Penelitian ....................................................................4
3.2. Alat dan Bahan ...........................................................................................4
3.3. Metode Penelitian ......................................................................................4
3.3.1. Pembuatan Lapisan Tipis SiO2 ........................................................4
3.3.2. Sintesis Nanoserat Polianilin ............................................................5
3.3.3. Pembuatan sensor FET .....................................................................5
3.3.4. Pengujian Sensor ..............................................................................6
3.3.4.1. Karakterisasi I-V Sensor FET .................................................6
3.3.4.2. Pengujian Respon Dinamik sensor FET .................................6
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1. Lapisan SiO2 ...............................................................................................7
4.2. Sintesis Polianilin .......................................................................................7
4.3. Pembuatan Sensor FET ...............................................................................8
4.4. Karakterisasi I-V pada Sensor FET ............................................................8
4.5. Respon Sensor FET terhadap I-V ...............................................................9
4.6. Respon dan Sensitivitas Sensor FET ..........................................................9
4.7. Stabilitas Sensor FET ................................................................................10
4.8. Waktu Respon Sensor FET .......................................................................10
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1. Kesimpulan ...............................................................................................11
5.2. Saran ........................................................................................................11
DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................11
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1Struktur silikon tipe-p...............................................................................2
Gambar 2Permukaan nanoserat polianilin ...............................................................3
Gambar 3Struktur sensor FET .................................................................................4
Gambar 4 Gambar 4 (a) Kurva IDS terhadap VD-S dengan variasi Vg
(b) Kurva ID-S terhadap Vg .......................................................................4
Gambar 5 Prototipe Sensor FET ..............................................................................5
Gambar 6 Skema Karakterisasi I-V sensor FET ......................................................6
Gambar 7 Skema pengujian respon dinamik sensor FET ........................................6
Gambar 8 SiO2hasil oksidasi silikon tipe-p ............................................................7
Gambar 9 Grafik hasil pengujian EDX dari SiO2 ....................................................7
Gambar 10 (a) Pada saat percampuran dua larutan (b) Polimerisasi sebelum
terdoping (c) Polimerisasi setelah bereaksi dengan HCl .....................7
Gambar 11 Citra SEM permukaan polianilin...........................................................8
Gambar 12 Sensor FET ............................................................................................8
Gambar 13 Karakteristik I-V sensor FET ................................................................9
Gambar 14 Karakteristik I-V sensor FET terhadap gas amonia ..............................9
Gambar 15 Respon Dinamik pada Vg = 0 V dan Vg = -5 V ...................................9
Gambar 16 Sensitivitas Sensor FET ......................................................................10
Gambar 17 Stabilitas Sensor FET ..........................................................................10
Gambar 18Waktu respon Sensor FET pada Vg = 0 V............................................10
Gambar 19Waktu respon Sensor FET pada Vg = -5 V .........................................10
1
BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Pendeteksian
bahan-bahan
kimia
beracun di lingkungan akan lebih efektif
jika menggunakan teknik sederhana dan
alat yang mudah digunakan. Alat tersebut
harus memiliki kemampuan memonitor
lingkungan, seperti lingkungan kerja,
pabrik dan rumah secara kontinu, dan
sensitif dalam merespon objek yang
dideteksi.1
Bahan kimia beracun yang tersebar di
lingkungan dapat berwujud gas. Salah
satu gas yang dikenal adalah amonia. Gas
ini merupakan senyawa kimia dengan
rumus NH3. Amonia termasuk gas alkalin
yang tidak berwarna, lebih ringan dari
udara, dan punya aroma khas yang tajam.
Amonia saat ini dijadikan sebagai bahan
baku pupuk, abu soda, asam nitrat, nilon,
plastik, pencelup, karet dan bahan
peledak.2
Gas amonia sangat membahayakan
kesehatan manusia. Efek jangka pendek
(akut) mengakibatkan iritasi terhadap
saluran pernapasan, hidung, tenggorokan,
mata, dan bahkan menimbulkan kematian.
Kontak dengan mata dapat menimbulkan
iritasi hingga kebutaan total. Kontak
dengan kulit dapat menyebabkan luka
bakar (frostbite). Efek jangka panjang
(kronis) dengan menghirup uap asam
mengakibatkan iritasi pada hidung,
tenggorokan dan paru-paru.3
Oleh karena itu, diperlukan sebuah
piranti yang dapat mendeteksi gas amonia
agar terhindar dari bahaya gas tersebut.
Bentuk dari piranti tersebut ialah berupa
sensor. Sensor gas amonia bermacammacam, salah satunya ialah menggunakan
material polimer konduktif seperti
polianilin. Polianilin (PANI) merupakan
salah satu bahan polimer yang banyak
diteliti karena mudah disintesis dan
mudah dalam proses doping. 4
Berbagai
jenis
sensor
berbeda
dikembangkan
oleh
peneliti-peneliti
terdahulu untuk mendeteksi gas amonia
dengan metode dan bahan-bahan yang
berbeda.
Seperti
sensor
jenis
Chemiresistor berbasis polianilin, sensor
gas amonia dengan teknik pengendapan
LB (Langmuir-Blodgett) menggunakan
bahan tembaga phtalocyanine (CuPc),
sensor gas amonia menggunakan film
MoO3, dan sebagainya.3 Namun sensorsensor ini kurang sensitif dalam merespon
gas. Oleh karena itu, penelitian ini
mengembangkan sensor gas berbasis FET
dengan menggunakan nanoserat polianilin
sebagai material aktif.
1.2. Tujuan Penelitian
Membuat sensor gas amonia berbasis
FET untuk mengukur konsentrasi gas
amonia
dengan
sensitivitas
dan
respositivitas yang tinggi.
1.3. Manfaat Penelitian
Penelitian ini bermanfaat untuk
mengetahui tingkat konsentrasi gas
amonia di udara dengan menggunakan
sensor FET dengan sensitivitas dan
responsitivitas yang tinggi.
1.4. Perumusan Masalah
Bagaimana membuat sensor gas
amonia yang sederhana serta portable
dengan sensitivitas dan respositivitas
tinggi?
1.5. Batasan Masalah
Penelitian ini meliputi pembuatan serta
karakterisasi sensor FET, penetuan respon
dinamik dari sensor FET, dan menentukan
nilai sensitivitas sensor FET.
2
2.2 Polianilin
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Silikon Tipe-p
Bahan yang tidak memiliki sifat
sebagai isolator dan tidak pula memiliki
sifat yang umum dari konduktor logam
dapat dikatakan sebagai semikonduktor.
Contoh bahan semikonduktor diantaranya
silikon, germanium, dan lain-lain.5
Sebuah atom silikon memiliki empat
elektron pada kulit valensinya. Ketika
atom-atom silikon bergabung membentuk
suatu kristal padat, setiap atom akan
menempatkan dirinya diantara empat
silikon lainnya sehingga kulit valensi tiaptiap atom saling berhimpitan. Elektronelektron ini yang akan digunakan bersama
untuk membentuk ikatan kovalen. Dalam
keadaan murni, silikon adalah sebuah
isolator karena ikatan kovalen mengikat
dengan kuat semua elektronnya sehingga
tidak menyisakan elektron bebas untuk
mengalirkan arus.5
Silikon tipe-p dibuat dari silikon murni
yang diberikan atom pengotor dari unsur
berbeda yang memiliki tiga elektron pada
kulit valensinya. Penambahan atom
pengotor
tersebut
mengakibatkan
timbulnya sejumlah ruang kosong yang
dapat dimuati elektron, ruang ini disebut
hole. Dapat dilihat pada Gambar 1. Hole
yang terbentuk akan digunakan sebagai
pembawa muatan serta dapat digerakan di
dalam susunan atom-atom dengan
menerapkan beda potensial pada bahan
ini.6
hole
Gambar 1 Struktur silikon tipe-p.6
Polianilin berdasarkan sifat listrik
dibagi menjadi dua yaitu polianilin
konduktif
dan
polianilin
isolatif.
Berdasarkan tingkat oksidasi, polianilin
dapat disintesis dalam beberapa bentuk
isolatif yaitu leucomeraldine base (LB)
yang tereduksi penuh, emeraldine base
(EB) yang teroksidasi setengah dan
pernigranilin base (PB) yang teroksidasi
penuh.7
Bentuk EB merupakan bentuk yang
paling stabil dan juga paling luas diteliti
karena konduktivitasnya dapat diatur dari
10-10 S/cm hingga 100 S/cm melalui
proses doping. Bentuk EB yang dibuat
konduktif dengan cara proses doping
asam protonik seperti HCl, dimana
proton-proton ditambahkan ke situs-situs
–N=, sementara jumlah elektron pada
rantai tetap. Bentuk dasar EB berubah
menjadi ES yaitu bentuk yang konduktif
melalui reaksi oksidasi dengan asam-asam
protonik seperti HCl, sebaliknya bentuk
ES dapat dikembalikan menjadi bentuk
EB melalui reaksi reduksi dengan
reduktan seperti NH4OH. Kedua proses
ini disebut juga proses protonasideprotonasi
atau
doping-dedoping.
Derajat konduktivitas emeraldine ini
bergantung pada
tingkat/konsentrasi
dopant yang diberikan, yaitu jumlah
proton (H+) yang dimasukkan ke dalam
struktur emeraldine.10
Secara umum emeraldine berwarna
hijau yang konduktivitasnya dalam
tingkat semikonduktor pada orde 100
S/cm, ordenya melebihi polimer secara
umum (<10-9 S/cm) tetapi lebih rendah
dari jenis logam (>104 S/cm). Polianilin
yang terprotonasi, (seperti polianilin
hidroklorid) mengubah ES yang berwarna
hijau menjadi EB nonkonduktif yang
berwarna biru ketika diuji dengan
amonium hidroksida.9
Pengembangan
bahan
polimer
konduktif nanostruktur (nanoparticle,
nanowire, nanotube, nanofiber) sangat
intensif dilakukan dengan tujuan untuk
meningkatkan kinerjanya dalam berbagai
Polianilin
nanostruktur
aplikasi.
3
merupakan bahan polimer konduktif yang
dapat digunakan sebagai sensor gas dan
biosensor. 7,8
Pada aplikasi sensor kimia, khususnya
sensor gas, polianilin nanostruktur
memiliki
kelebihan
dibandingkan
polianilin bulk. Nanoserat polianilin,
misalnya, sangat efektif sebagai sensor
gas karena memiliki luas permukaan
terekspose jauh lebih besar sehingga
proses difusi molekul gas ke dalam
struktur nanoserat polianilin berlangsung
lebih cepat dan kedalaman penetrasi
molekul gas ke dalam nanoserat jauh
lebih besar yang akan meningkatkan
sensitivitas dan waktu respon sensor.4
Morfologi permukaan
nanoserat
polianilin ditunjukkan pada Gambar 2,
gambar ini memperlihatkan struktur nano
polianilin berbentuk serat dengan
diamater beberapa puluh nanometer dan
panjang beberapa ratus nanometer serta
sangat berpori (highly porous). Pada
gambar ini juga dapat diamati dengan
jelas nanoserat-nanoserat ini saling
bersilangan membentuk struktur yang
sangat berpori yang memungkinkan
molekul-molekul gas dapat menembus
lebih dalam dan berinteraksi dengan
hampir seluruh serat-serat polianilin.
Akibatnya, semua serat polianilin dapat
berkontribusi terhadap proses sensing
dengan sensitivitas yang lebih baik.10
Gambar 2 Permukaan nanoserat polianilin.10
2.3 Sensor FET
Sensor gas berbasis FET memiliki
parameter
yang
lebih
banyak
dibandingkan
dengan
sensor
chemiresistor. Sensor gas ini memiliki
batasan deteksi serta sensitivitas yang
lebih
baik
dibandingkan
dengan
chemiresistor.11
Layaknya transistor, sensor FET
memiliki tiga elektroda yaitu drian,
source dan gate. Elektroda drian dan
source terpasang pada lapisan aktif.
Dimana lapisan aktif akan berinteraksi
dengan analit yang dapat merubah sifat
litrik dari lapisan ini. Pada lapisan aktif,
bahan
yang
digunakan
adalah
semikonduktor tipe-p atau tipe-n.
Sedangkan elektroda gate bisa terpasang
pada semikonduktor atau langsung pada
lapisan dielektrik. Hal ini dikarenakan
elektroda gate hanya berperan sebagai
pemberi medan listrik pada lapisan aktif.12
Struktur dari sensor FET dapat dilihat
pada Gambar 3.
Tegangan yang diberikan pada
elektroda gate akan mempengaruhi arus
drian-source. Gambar 4 memperlihatkan
bahwa semakin negatif tegangan gate
diberikan semakin besar arus driansource yang mengalir. Tegangan gate
diberikan negatif karena pembawa muatan
pada lapisan aktif merupakan polaron
(hole). Polaron-polaron pada lapisan aktif
akan tertarik oleh tegangan gate yang
negatif ke sisi lapisan aktif yang
berbatasan dengan lapisan dielektrik.
Kemudian
polaron-polaron
akan
membentuk aliran antara elektroda driansource atau arus drian-source.13 Jika
tegangan gate tetap dan tegangan driansource terus dinaikan, maka arus drainsource (ID-S) dari sensor FET akan berada
pada daerah saturasi sampai kondisi
breakdown. Kondisi breakdown terjadi
ketika tegangan drain-source (VD-S) terus
diperbesar pada tegangan gate (Vg) tetap
sampai terjadi kebocoran.14
4
BAB III
METODOLOGI
3.1. Waktu dan Tempat Penelitian
Gambar 3 Struktur sensor FET
Mobilitas dari sensor FET dapat
dihitung dengan persamaan:
(
)
Dimana VTH merupakan tegangan ambang
dari sensor FET, W dan L sesuai dengan
lebar dan panjang dari kanal lapisan aktif.
Nilai µ merupakan mobilitas hole dari
polianilin dan Ci adalah kapasitansi gate
dielektrik per satuan luas.
Gambar 4 (a) Kurva ID-S terhadap VD-S dengan
variasi Vg.14
Penelitian ini dilakukan mulai bulan
Maret 2012 sampai September 2012 di
Laboratorium Biofisika, Laboratorium
Fisika
Material,
Laboratorium
Spektroskopi Departemen Fisika IPB,
Pusat Penelitian dan Pengembangan
(PUSLITBANG)
Kehutanan,
Laboratorium MOCVD (Metalorganic
Chemical Vapor Deposition) ITB,
BATAN.
3.2. Alat dan Bahan
Alat yang digunakan dalam penelitian
ini adalah furnce, PASCO Science
Workshop 750, Keithley 2400 (I-V
meter), magnetic Stirrer, kaca silinder,
aluminium foil, chamber, kertas saring,
pemotong kaca, gelas piala, gelas ukur,
tabung
reaksi,
penggaris,
pipet
volumetric, sarung tangan, maskar dan
pipet tetes, resistor, syringe.
Bahan-bahan yang digunakan dalam
penelitian adalah silicon wafer (Si) tipe-p,
akuades 20 L, monomer anilin 250 mL,
etanol 1 L, ammonium peroxydisulphide
(NH)4S2O8 500 mL, gas oksigen (O2),
Amonia 1 L, HCl dan toluena 1 L, pasta
perak, Chloroform, HF 150 mL.
3.3. Metode Penelitian
3.3.1. Pembuatan Lapisan Tipis SiO2
Gambar 4 (b) Kurva ID-S terhadap Vg.14
Substrat yang digunakan adalah wafer
silikon tipe-p (Si tipe-p). Substrat silikon
tersebut direndam dalam larutan (H2O2 +
H2SO4) sekitar 15 menit kemudian
dibersihkan dengan larutan HF. Setelah
silikon dibersihkan, langsung dioksidasi
untuk menghasilkan lapisan SiO2 diatas
substrat silikon. Lapisan SiO2 dibuat
dengan memanaskan substrat silikon
didalam furnace dengan suhu sekitar
10000 C, dan dialirkan gas O2 kedalam
furnace selama pemanasan berlangsung.
5
Lama pemanasan sekitar 2 jam dari suhu
kamar menuju 10000 C dan pada suhu
8000 C mulai dialirkan gas O2. Suhu
10000 C ditahan selama 4 jam dengan
dialirkan gas O2. Gas O2 yang dialirkan
tersebut akan berikatan dengan substrat
sehingga menghasilkan lapisan SiO2.
3.3.2. Sintesis Nanoserat Polianilin
Dalam penelitian ini, nanoserat
polianilin disintesis dengan metode
polimerisasi interfasial sistem dua fasa
larutan organik dan air (aqueous) dengan
mengadopsi
metode
yang
telah
dikembangkan oleh beberapa kelompok
peneliti. Langkah-langkah yang dilakukan
dijelaskan berikut ini. Pertama, dibuat dua
larutan secara terpisah, yaitu larutan
toluena 50 ml yang ditambahkan 1 ml
monomer anilin 1M sebagai fasa organik
dan larutan HCl 1M sebanyak 50 ml yang
ditambahkan 0,6 gram oksidan (NH)4S2O8
sebagai fasa air (aqueous). Kedua larutan
dicampurkan ke dalam satu wadah kimia
tanpa diaduk, kedua larutan terpisah
karena berbeda fasa, larutan toluenaanilin berada di atas dan laturan HCl(NH)4S2O8 berada di sebelah bawah.
Sesaat setelah pencampuran, dengan cepat
polimerisasi mulai berlangsung pada batas
(interface) fasa organik dan fasa air.
Proses ini dibiarkan 1x24 jam untuk
memberikan waktu terjadi polimerisasi
lengkap.
Produk
berupa
endapan
polianilin dikumpulkan dan dimurnikan
melalui filtrasi, kemudian dibilas dengan
akuades beberapa kali.
3.3.3. Pembuatan Sensor FET
Pembuatan sensor FET dilakukan
dengan membuat lapisan tipis SiO 2
sebagai bahan dielektriknya. Kemudian
lapisan dielektrik tersebut dilapisi kembali
menggunkan
polianilin.
Untuk
mengkarakterisasi dari sensor tersebut
maka dilakukan pemasangan kontak.
Prototipe sensor FET dapat dilihat dari
Gambar 5.
Gambar 5 Prototipe sensor FET
Bagian yang paling penting pada
sensor adalah lapisan aktif yang dapat
berinteraksi dengan analit. Ada beberapa
metode untuk menempelkan lapisan aktif
di atas substrat, diantaranya yaitu:
electrochemical deposition, dip-coating,
spin-coating, langmuir-blodgett (LB),
layer-by-layer
(LBL)
self-assembly,
thermal evaporation, vapor deposition
polymerization, drop-coating, casting,
dan lain-lain. Metode yang sering
digunakan untuk pelapisan polimer aktif
di atas substrat adalah menggunakan
casting. Metode ini mudah dan sederhana
untuk dilakukan.
Casting merupakan metode pelapisan
dengan
cara
meneteskan
larutan
polimerisasi,
kemudian
diusap
menggunkan pipet. Ketebalan lapisan
dapat diatur dengan membentuk cetakan
pada struktur FET menggunakan solatip
yang sudah diketahui tebalnya.
Pemasangan kontak dilakukan dengan
memberikan
lapisan
metal
diatas
polianilin.
Pemasangan
kontak
(metalisasi) pada lapisan polianilin
menggunakan logam emas. Metasisasi
dilakukan di BATAN atau di ITB.
Lapisan metal tersebut digunakan untuk
memudahkan dalam pemasangan pasta
perak dengan polianilin dan terbentuk
kontak ohmik. Pada saat pemasangan
kabel, pasta perak akan merekatkan antar
kontak emas dengan kabel.
6
3.3.4. Pengujian Sensor
3.3.4.1. Karakterisasi I-V Sensor FET
3.3.4.2 Pengujian
sensor FET
Karakteristik dari suatu sensor dapat
dilihat dari kurva arus terhadap tegangan.
Dalam hal ini sensor FET dapat
dikarakterisasi menggunakan I-V meter.
Elektroda drain dan source dihubungkan
langsung dengan Keithley 2400 dan
elektroda gate dihubungkan ke power
supply. Tegangan bias pada drain-source
diatur di dalam software Keithley
(LabTracer). Tegangan yang diterapkan
adalah dari 0 V sampai -30 V dengan
variasi Vg = 0 V, -5 V, -10 V. Kemudian
sensor FET dikarakterisasi menggunakan
I-V meter sehingga mendapatkan kurva
yang sesuai dengan operasi dari struktur
FET.
Pengujian respon dinamik dilakukan
dengan memasukan sensor kembali ke
dalam test chamber dan sensor FET
dirangkai seri antara elektroda drainsource dengan resistor, dapat dilihat pada
Gambar
7.
Rangkaian
tersebut
dihubungkan baterai dengan tegangan 9
volt dan variasi V g = 0 V, -5 V. Sensor
tegangan yang terkoneksi langsung
dengan computer, dihubungkan pada
sensor FET.
Karakteristik I-V FET diambil
terhadap variasi konsentrasi gas amonia.
Kondisi awal FET dikarakterisasi tanpa
gas amonia, kemudian diberi gas amonia
dengan konsentrasi 5 ml (0,521 %) di
dalam chamber sehingga didapat kurva IV. Dimasukan kembali gas amonia
dengan konsentrasi 5 ml (0,521 %)
sehingga gas amonia yang ada di dalam
chamber terakumulasi menjadi 10 ml
(1,041 %) kemudian dikarakterisasi
kembali sampai gas amonia di dalam
chamber menjadi 20 ml (2,082 %).
Pengujian I-V diukur dengan tegangan
drain-source antara 0 V sampai -30 V
pada tegangan gate -5 V.
Respon
Dinamik
Sensor diuji pada kondisi tanpa gas
amonia, selanjutnya diberi gas amonia
dengan konsentrasi 1 ml (0,104 %)
menggunakan syringe ke dalam chamber,
tegangan akan naik sampai keadaan
stasioner atau saturasi. Diulang kembali
dengan menambahkan 1 ml (0,104 %)
sehingga konsentrasi gas amonia di dalam
chamber bertambah menjadi 2 ml (0,208
%) yang menyebabkan tegangan akan
naik kembali sampai pada keadaan
saturasi. Penambahan gas amonia ke
dalam chamber dilakukan sampai
konsentrasi 5 ml (0,520 %).
Dilakukan
juga
pengujian
kesetabilan dari sensor FET yaitu
dengan memberikan gas amonia pada
konsentrasi 1ml (0,104 %) pada Vg = 5 V. Perlakuan ini dilakukan sebanyak
5 kali dengan tujuan melihat nilai
tegangan stasioner sensor FET dari
kelima ulangan tersebut.
PASCO
Science Workshop 750
SENSOR
Gambar 6 Skema Karakterisasi I-V sensor
FET
VD-S
Vg
Gambar 7 Skema pengujian respon dinamik
sensor FET
7
cps/eV
BAB IV
60
HASIL DAN PEMBAHASAN
50
40
O
30
4.1 Lapisan SiO2
Si
20
Silikon dioksida (SiO2) merupakan
lapisan dielektrik pada sensor FET.
Lapisan dielektrik ini dibentuk dengan
memanaskan silikon tipe-p pada suhu
10000C sambil mengalirkan gas oksigen
ke permukaan substrat silikon. Gas
oksigen ini akan berikatan dengan silikon
membentuk SiO2. Hasil oksidasi silikon
dapat dilihat pada Gambar 8. Tampak ada
perbedaan warna yang sangat mencolok
antara wafer silikon tipe-p dengan SiO2
yang terbentuk. Warna biru muda
merupakan wafer silikon tipe-p sedangkan
warna yang emas kekuning-kuningan
adalah SiO2.
Tabel 1 dan Gambar 9 menunjukan
hasil pengujian EDX pada lapisan SiO2
hasil oksidasi dari substrat silikon tipe-p.
Pada tabel tersebut tampak bahwa berat
Silikon sebesar 76.58 % dan berat oksigen
sebesar 23.42 % sedangkan banyaknya
atom Silikon 65.06 % dan atom oksigen
sebanyak 34.94 %. Nilai kesalahan dari
hasil pengukuran adalah 4 %. Data
kuantitatif ini membuktikan lapisan SiO2
sudah terbentuk pada substrat silikon.
10
0
1
2
3
4
5
6
keV
Gambar 9 Grafik hasil pengujian EDX dari
SiO2
4.2. Sintesis Polianilin
Polianilin disintesis dengan metode
polimerisasi
antarmuka
sehingga
menghasilkan polimer dengan struktur
nanoserat. Pada Gambar 10 terlihat
polimerisasi terjadi pada batas antarmuka
antara fasa organik berwarna kecoklatan
dan fasa air terlihat sedikit bening. Fasa
organik mengandung anilin sedangkan
fasa air mengandung oksidan dan dopant
polaron.
Polimerisasi anilin berlangsung pada
batas kedua fasa larutan dan berdifusi ke
sebelah bawah (fasa air). Awalnya
polianilin berwarna biru karena belum
terdoping polaron dari HCl. Namun
setelah polianilin itu bereaksi dengan
HCl, polianilin itu berubah warna menjadi
hijau. Pada waktu yang sama, warna
diatasnya juga berubah menjadi oranye
kemerahan. Hal ini diakibatkan oleh
pembentukan oligomer anilin.10
Si tipe-p
Gambar 8 SiO2 hasil oksidasi silkon tipe-p
Tabel 1 Hasil pengujian EDX dari SiO2
Unsur
% Berat
% Atom
Oksigen
23.42
34.94
Silikon
76.58
65.06
(a)
(b)
(c)
Gambar 10 (a) Pada saat percampuran dua
larutan (b) Polimerisasi sebelum terdoping
(c) Polimerisasi setelah bereaksi dengan HCl
8
Gambar 12 Sensor FET
Gambar 11 Citra SEM permukaan polianilin
Morfologi dari permukaan polianilin
dapat diamati dengan menggunakan SEM
(Scanning
Elelctron
Microscope).
Morfologi permukaan polianilin didapat
dengan perbesaran 40000 kali, ditunjukan
pada Gambar 11. Hasil citra SEM
memperlihatkan struktur nano polianilin
berbentuk serat. Dimana ukuran dari
diameter serat sekitar 50 nm sedangkan
panjang 200 nm. Nanoserat-nanoserat ini
saling bersilangan membentuk pori.
Struktur pori tersebut memungkinkan
molekul-molekul gas dapat menembus
lebih dalam dan berinteraksi dengan
hampir seluruh serat-serat polianilin.
4.3. Pembuatan Sensor FET
Nanoserat polianilin yang sudah
disintesis dilapiskan ke atas lapisan SiO2
hingga membentuk lapisan polianilin
dengan metode casting. Pada lapisan ini
juga dilakukan metalisasi karena untuk
melakukan karakterisasi sensor FET
diperlukan sifat ohmik.15 Metal yang
digunakan adalah logam emas sebagai
elektroda drain dan source termasuk
elektroda gate pada substrat silikon.
Sensor FET yang dibuat dapat dilihat
pada Gambar 12.
Lapisan polianilin dapat berinteraksi
dengan gas amonia. Interaksi tersebut
akan menimbulkan respon (arus listrik)
yang dapat diukur dengan I-V meter.
Untuk menghubungkan antara perangkat
pengukuran seperti I-V meter dengan
sensor FET maka diperlukan pemasangan
kabel. Pemasangan kabel di atas kontak
emas menggunakan pasta perak.
4.4 Karakteristik I-V pada Sensor FET
Karakteristik I-V sensor FET dapat
dilihat dari kurva ID-S (arus drain-source)
terhadap VD-S (tegangan drain-source)
dengan variasi Vg (tegangan gate) yakni 0
V, -5 V, -10V. Tegangan drain-source
mulai dari 0 V sampai -30 V. Kurva I-V
sensor FET diperlihatkan pada Gambar
13.
Berdasarkan kurva I-V sensor FET
terlihat bahwa tegangan gate yang
diberikan akan mempengaruhi arus drainsource. Perubahan arus yang terjadi pada
sensor FET ini tidak terlalu besar terhadap
variasi tegangan gate dengan rentang 5 V.
Hal ini dikarenakan lapisan polianilin
yang terbentuk terlalu tebal sehingga
tegangan gate tidak terlalu mempengaruhi
arus
drain-source.
Jika
diberikan
tegangan gate terlalu besar maka sensor
FET kemungkinan akan mengalami
kebocoran pada lapisan SiO2 sehingga
kurva I-V yang terbaca akan seperti kurva
dari struktur dioda.
Tegangan gate yang diberikan negatif
karena lapisan aktif nanoserat polianilin
merupakan
semikonduktor
tipe-p.
Pengaruh tegangan gate terhadap
polianilin dapat mempolarisasi muatan
pada nanoserat polianilin sehingga akan
menambah jumlah pembawa muatan
(hole) yang aktif bergerak. Semakin
negatif tegangan gate diberikan maka
semakin
besar
arus
drain-source
dihasilkan. Jika tegangan gate tetap dan
tegangan drain-source terus dinaikan
maka arus drain-source mengalami
saturasi. Kondisi seperti ini menunjukan
bahwa sensor yang dibuat beroperasi
sebagai FET.
9
4.6 Respon dan Sensitivitas Sensor FET
-0.8
ID-S (mA)
-0.6
Vg = 0 V
Vg = -5 V
Vg = -10 V
-0.4
-0.2
0
0
-10
VD-S (V)
-20
-30
Gambar 13 Karakteristik I-V sensor FET
4.5 Respon Sensor FET terhadap I-V
Gambar 14 menunjukkan karakteristik
I-V sensor FET ketika diberi gas amonia
konsentrasi 0,521 % (5 ml); 1,041 % (10
ml); 1,561 % (15 ml); 2,082% (20 ml).
Dari data yang diperoleh penurunan arus
yang paling signifikan yaitu pada gas
amonia dengan konsentrasi 0,521 %.
Kondisi seperti ini menunjukan bahwa
operasi sensor FET yang efektif berada
pada rentang konsentrasi 0 % sampai
0,521 %.
Pengaruh gas amonia terhadap sifat
listrik bahan nanoserat polianilin akan
menurunkan mobilitas pembawa muatan
nanoserat polianilin sehingga nilai arus
drain-source turun yang mengakibatkan
resistansi
meningkat.
Resistansi
meningkat dipengaruhi molekul gas
amonia (NH3) mengikat polaron dari
nanoserat polianilin, sehingga membentuk
NH4 dan mengurangi konsentrasi
pembawa
muatan pada
nanoserat
polianilin. Semakin semakin besar
konsentrasi gas amonia yang diberikan
maka semakin kecil arus drain-source
yang dihasilkan.
Gambar 15 menunjukkan respon
dinamik sensor FET terhadap gas amonia
pada tegangan gate yang berbeda. Gas
amonia
diberikan
dengan
variasi
konsentrasi 0,104 % (1 ml); 0,208 % (2
ml); 0,312% (3 ml); 0,416 % (4 ml); dan
0,521 % (5 ml). Pada Vg = 0 V tegangan
sensor FET yang terbaca bertambah dari
keadaan awal 1,45 V menjadi 2,71 V;
3,17 V; 3,46 V; 3,72 V; dan 4,10 V
berturut-turut dari perubahan konsentrasi
gas. Untuk Vg = -5 V, tegangan yang
terbaca dari sensor FET bertambah dari
1,49 V menjadi 3,05 V; 3,57 V; 3,96 V;
4,27 V; dan 4,41 V dengan konsentrasi
sama seperti perlakuan pada Vg = 0V.
Sensor FET akan mengalami kenaikan
tegangan ketika berinteraksi dengan gas
amonia. Hal ini disebabkan gas amonia
(NH3)
berikatan
dengan
polaron
membentuk NH4. Pembawa muatan
(polaron) pada nanoserat polianilin akan
semakin berkurang yang mengakibatkan
nilai arus menurun dan resistansi
bertambah sehingga nilai tegangan pada
sensor FET akan naik. Semakin besar
nilai konsentrasi yang diberikan maka
akan semakin besar tegangan keluaran
yang dihasilkan.
Tegangan gate juga memberikan
pengaruh terhadap tegangan sensor FET
Semakin besar tegangan gate yang
diberikan maka pembawa muatan pada
nanoserat polianilin semakin terpolarisasi
yang akan menyebabkan penambahan
jumlah pembawa muatan. Nilai arus
drain-source bertambah maka nilai
tegangan FET juga ikut bertambah.
-0.3
0 % gas amonia
-0.25
5
0.521 % gas amonia
-0.2
ID-S (mA)
-0.15
1.041 % gas amonia
VD-S
1.561 % gas amonia
-0.1
2.082 % gas amonia
-0.05
(V)
Vg = 0 V
Vg = -5 V
4
3
2
1
0
-10
-20
VD-S (V)
-30
Gambar 14 Karakteristik I-V sensor FET
terhadap gas amonia
0
50
100
waktu (s)
150
200
Gambar 15 Respon Dinamik pada Vg = 0 V
dan Vg = -5 V
10
V = 3.9018x + 2.6965
Vg = 0 V
VD-S (V)
4
Vg = -5 V
3.5
3
V = 3.4215x + 2.334
2.5
2
0
0.1
0.2
0.3
0.4
Konsentrasi (%)
0.5
Gambar 16 Sensitivitas Sensor FET
Data respon dinamik menunjukan
sensitivitas dari sensor FET. Gambar 16
memperlihatkan bahwa semakin besar
tegangan gate yang diberikan maka
semakin besar sensitivitas yang didapat.
Pada Vg = 0 V, setiap perubahan
konsentrasi gas amonia 0,1 % maka akan
terjadi kenaikan tegangan sensor FET
sebesar 0.34215 V dan pada Vg = -5 V
terjadi kenaikan tegangan sensor FET
sebesar 0.39018 V setiap kenaikan 0,1 %
konsentrasi gas amonia.
4.7 Stabilitas Sensor FET
Stabilitas sensor FET dapat dilihat
pada Gambar 17. Sensor FET diuji respon
dinamik sebanyak lima kali ulangan dan
memiliki resistansi reversible, dapat
dilihat dari Gambar 15. Setiap ulangan
diberi gas amonia dengan konsentrasi
0,104 % pada Vg = -5 V. Dari data yang
diperoleh tegangan tetap sekitar 5,34 V
pada saat gas amonia diberikan dan 3,95
V dalam keadaan normal tanpa gas
amonia.
4.8 Waktu Respon Sensor FET
Gambar 18 dan 19 menunjukan respon
dinamik sensor FET terhadap konsentrasi
gas amonia dengan konsentrasi 0.104 %.
Waktu yang diperlukan sensor untuk
menghasilkan keluaran sensor untuk
berubah dari keadaan awal ke keadaan
akhir disebut waktu respon dan waktu
yang
diperlukan
sensor
untuk
menghasilkan suatu keluaran untuk
kembali ke keadaan awal disebut waktu
pemulihan.
Gambar 18 menunjukan bahwa respon
dinamik sensor FET terhadap konsentrasi
gas amonia dengan konsentrasi 0,104 %
pada tegangan gate 0 V memiliki waktu
respon selama 16.8 detik dan waktu
pemulihan selama 15,4 detik. Gambar 19
menunjukan bahwa respon dinamik
sensor FET terhadap konsentrasi gas
amonia dengan konsentrasi 0,104 % pada
tegangan gate -5 V memiliki waktu
respon selama 21,3 detik dan waktu
pemulihan selama 51,6 detik. Untuk
variasi tegangan gate dapat dilihat bahwa
waktu respon hampir sama dalam
mendeteksi
gas
amonia
dengan
konsentrasi 0,104%. Namun untuk waktu
pemulihan memiliki waktu yang berbeda,
ini disebabkan pembuangan gasnya tidak
tepat sama satu sama lain.
3
VD-S (V)
4.5
2
1
0
0
6
20
waktu (s)
30
40
Gambar 18 Waktu respond dan waktu
pemulihan Sensor FET pada Vg = 0 V
5
4.5
4
VD-S (V)
VD-S (V)
5.5
10
4
3.5
0
50
100
150
Waktu (s)
200
Gambar 17 Stabilitas Sensor FET
250
3
2
1
0
0
20
40
waktu (s)
60
Gambar 19 Waktu respon dan waktu
pemulihan Sensor FET pada Vg = -5 V
80
11
5.2 Saran
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan
Lapisan SiO2 terbentuk dari hasil
pemanasan dengan suhu 10000 C yang
diberikan gas oksigen. Hal ini terlihat dari
kasat mata terdapat perbedaan warna yang
signifikan antara warna silikon dan warna
SiO2. Data kuantitatif dari hasil EDX juga
didapatkan bahwa berat Silikon sebesar
76.58 % dan berat oksigen sebesar 23.42
% sedangkan banyaknya atom Silikon
65.06 % dan atom oksigen sebanyak
34.94 %. Nilai kesalahan dari hasil
pengukuran adalah 4 %.
Sintesis polianilin dihasilkan dari hasil
polimerisasi antarmuka. Data hasil citra
SEM memperlihatkan struktur nano
polianilin berbentuk serat. Dimana ukuran
dari diameter serat sekitar 50 nm
sedangkan panjang 200 nm.
Sensor FET dibuat dengan
membuat lapisan polianilin diatas
Untuk mengkarakterisasi sensor
diperlukan sifat arus-tegangan
ohmik, maka dilakukan metalisasi
lapisan polianilin.
cara
SiO2.
FET
yang
pada
Penelitian ini dapat dilanjutkan dengan
menggunakan alat-alat yang lebih baik,
seperti chamber yang digunakan, alat
untuk memasukan gas ke dalam chamber,
ruang vakum untuk membentuk lapisan
tipis, dan pengadaan alat metalisasi.
DAFTAR PUSTAKA
1
2
3
4
Pada karakterisasi I-V sensor FET,
arus drain-source dipengaruhi perubahan
tegangan gate yang diberikan. Semakin
negatif tegangan gate diberikan semakin
besar arus drain-source dihasilkan.
Respon sensor FET terhadap gas amonia
memperlihatkan bahwa semakin besar
konsentrasi gas amonia diberikan semakin
kecil arus drian-source yang terbaca.
5
Respon
dinamik
sensor
FET
memperlihatkan
adanya
perubahan
sensitivitas ketika diberikan tegangan gate
yang berbeda. Sensitivitas sensor FET
pada Vg = 0 V mendapatkan 3.4215V/%
dan Vg = -5 V mendapatkan sensitivitas
3.9018 V/%. Semakin negatif gate yang
diberikan semakin besar sensitivitasnya.
8
6
7
9
Nurhidayah, E. (2011). Bahan Kimia
Beracun.
Makalah,
Kesehatan
Lingkungan Politeknik Banjarnegara.
Banjarnegara
Helmi, F., Rahmat, K., Debora, N.,
Aulia, S., & Wulandari. (2009).
Penggunaan Urine Sebagai Bahan
Bakar Hidrogen. Makalah, Analisis
Kimia Diploma IPB. Bogor.
Christopel, D. P. 2009. Pembuatan
dan Karakterisasi Sensor Gas
Amonia Berbasis Polianilin. Skripsi,
Departemen Fisika, Institut Pertanian
Bogor. Bogor.
Virji, S., Huang, J., Kaner, R.B., and
Weiller, B.H., 2004, Polyaniline
Nanofiber Gas Sensors: Examination
of Response Mechanisms, Nano
Letters, 4(3), 491-496.
Tooley, M. (2002). Prinsip dan
Aplikasi Rangkaian Elektronik.
Bandung: Erlangga.
[Anonim]. “Silikon Tipe-P”. 2012.
Web. 12 Januari 2012. <http://teknikelektro.net/>
Huang, J., Virji, S., Weiller, B.H.,
and
Kaner,
R.B.
(2004).
Nanostructured Polyaniline Sensors,
Chem. Eur., 10, 1314-1319.
Morrin, A., Ngamna, O., Killard,
A.J., Moulton, S.E., Smyth, M.R.,
and Wallace, G.G. (2005). An
AmperometricEnzym
Biosensor
Fabricated
from
Polyaniline
Nanoparticles, Electroanalysis, 17
(5-6), 423-430.
Stejskal, J., Gilbert, R. G. (2002).
Polyaniline Preparation Of A
Conducting Polymer. Pure Appl.
Chem 74(5), 857–867.
12
10 Maddu. A, Wahyudi, S. T., Kurniati,
M. (2008). Sintesis dan Karakterisasi
Nanoserat
Polianilin.
Jurnal
Nanosains & Nanoteknologi 1(2),
74-78.
11 Janata, J & Josowicz, M. (2003).
Conducting Polymer in Electronic
Chemical Sensor. Nature Materials
Vol 2.
12 Torsi, L. & Dodabalapur, A. (2005).
Organic Thin Film Transistor.
American Chemical Society. 381 A 387 A.
13 Paasch, G., Scheinert, S., &
Tecklenburg, R. (1997). Theory and
Modeling of Organic Field Effect
Transistor. Technical University
Ilmenau & Institut of Solid and
Materials Reasearch.
14 Chen, D., Lei, S., & Chen, Y. (2011).
A Single Polyaniline Nanofiber Field
Effect Transistor and Its Gas Sensing
Mechanisms. Sensors, 11, 6509-6516
15 Siregar, R.T.M., Kananda, A.,
Wadjdi, M.F., & Suryadi. (1994).
Pembuatan Kontak Ohmik pada
Silikon dengan Logam Campuran
Titanium dan Aluminum. Prosiding
Seminar Ilmiah P3FT-LIPI, 245-258.
1
LAMPIRAN
2
Diagram Alir
Penyiapan Alat dan Bahan
Pembuatan Lapisan SiO2
Sintesis Nanoserat PANI
Casting
Metalisasi dan Pemasangan Kontak
Pengujian Sensor
Karakterisasi I-V
Respon Dinamik
Pengambilan Data
Download