teknologi dalam sistem peredaran darah

advertisement
TEKNOLOGI DALAM SISTEM PEREDARAN
DARAH
Kelompok 8
Maria Retno Ayu K (XI MIA 1/12)
Nadia Azka H P (XI MIA 1/13)
Vera Setyanitami (XI MIA 1/21)
1. Angioplasti
Yaitu sebuah teknologi kesehatan yang digunakan untuk
membuka aliran darah yang tersumbat oleh plak (timbunan
lemak) dengan menggunakan balon yang dimasukkan pada
kateter (tabung kecil panjang).
CARA KERJA ANGIOPLASTI
1. Lubang kecil dibuat, biasanya pada selangkang kaki,
pergelangan tangan atau siku.
2. Kateter dimasukkan ke dalam pembuluh darah.
3. Kontras disuntikan melalui kateter supaya dokter dapat melihat
arteri pada layar x-ray.
4. Setelah kateter sampai ke arteri tersumbat, dokter meletakkan
balon pada bagian arteri tersumbat.
5. Balon dikembangkan untuk membuka penyumbatan sehingga
aliran darah kembali normal.
Pemasangan ring / stent merupakan tindak lanjut dari angioplasti.
2. Elektrokardiogram
adalah tes non-invasif (tidak memerlukan sayatan tubuh)
untuk merekam aktivitas listrik pada jantung yang
menentukan detak dan irama jantung dan berlangsung
selama 5 hingga 8 menit.
Cara kerja :
1. Anda akan diminta untuk berbaring di kursi pemeriksaan ketika
ahli teknik medis meletakkan 10 elektroda di dada, tangan dan
kaki Anda.
2. Elektroda ini ditempel kuat sehingga bisa mendeteksi dan
mengolah listrik yang terjadi di jantung Anda ke mesin EKG
sehingga bisa direkam dan dicetak untuk tinjauan dokter Anda.
3. Anda dapat bernafas normal selama prosedur tetapi jangan
bergerak, karena ini akan menggangu hasil tes.
4. Setelah prosedur, elektroda akan dibuka dan Anda dapat kembli
ke aktivitas normal.
3. Alat pacu jantung
adalah alat yang digunakan untuk mengatur detak jantung
dengan mengalirkan sinyal listrik untuk merangsang jantung
ketika berdetak terlalu pelan yang dilakukan di bawah bius lokal
selama 24 hingga 48 jam setelah penanaman alat pacu.
Cara kerja :
1. Sayatan kulit dibuat di bawah selangkang, biasanya di
bagian kiri.
2. Kantung berisi alat pacu dibuat.
3. Vena di belakang selangkang dilubangi dan melalui vena
ini, timah pacu diletakkan ke bilik jantung.
4. Timah pacu kemudian disambungkan ke generator detak
dan sistem keseluruhan ditempatkan dalam kantung
yang tersedia.
4. Ceragem
Yaitu alat kesehatan keluarga yang dirancang
secara modern dengan menggunakan
perpaduan ilmu kesehatan Timur dan Barat.
Cara kerja :
1. untuk menggunakan alat terapi ini anda cukup membaringkan
tubuh diatasnya dan kemudian alat ini akan bekerja otomatis
selama ± 40 menit.
2. terdapat dua buah susunan batu giok yang dapat digunakan
untuk mengobati bagian-bagian tubuh lainnya yang mempunyai
keluhan seperti pergelangan tangan, perut ataupun mata.
3. selama 4 jam setelah terapi sebaiknya tidak mengkonsumsi
minuman dingin dan mandi, karena panas yang dipancarkan
oleh batu giok masih terasa di tulang.
5. Pemindaian dengan bahan radioaktif
a.CT adalah singkatan dari Computerized Tomography/Tomografi
Komputer. Sebuah berkas sinar-X berputar disekeliling pasien.
Hasilnya kemudian ditangkap oleh detektor di sisi yang
berlawanan, sehingga akhirnya dihasilkan gambar 3 dimensi.
b.PET adalah singkatan dari Positron Emission Tomography/Tomografi
Pancaran Positron. Cara kerjanya, pemindai menangkap positron
(proton) yang dipancarkan oleh zat radioaktif yang disuntikkan ke
dalam pembuluh darah. PET dapat menunjukan bagaimana kerja
otak manusia yang masih hidup
c. MRI adalah singkatan dari Magnetic Resinance Imaging/
Pencitraan Resosnansi Magnetik. Cara kerja pemindai
MRI hampir sama dengan pemindai CT. Bedanya pemindai MRI
menggunakan magnet, bukan Sinar-X. Pasien dikelilingi oleh
magnet berkekuatan tinggi sehingga mampu menyejajarkan
posisi semua proton yang ada dalam tubuh. Kerja pemindai
MRI dimulai ketika sebuah gelombang radio dalam waktu
singkat mengubah posisi proton dari posisinya yang sejajar.
Pemindai tersebut akan mendeteksi gelombang radio yang
dipancarkan proton pada saat proton kembali ke posisi
sejajarnya.
6. Operasi bypass jantung
Pembedahan Bypass Arteri Jantung (CABG) merupakan operasi
yang dilakukan untuk mengembalikan pasokan darah ke jantung
pada penyakit jantung koroner.
Cara kerja :
Selama pembedahan bypass arteri jantung (CABG), cangkok
pembuluh darah baru berupa arteri atau vena yang sehat
diambil dari kaki, tangan atau dada pasien, dipindahkan dan
dijahit disekitar daerah tersumbat.
7. Teknologi nano untuk terapi fotodinamik
Terapi fotodinamik adalah terapi menggunakan molekul peka
cahaya (photosensitizers, PSs) yang cenderung berkumpul
pada sel tumor.
Cara kerja :
 Jika diiradiasi dengan sinar yang memiliki panjang gelombang
tertentu, PSs akan tereksitasi dan mentransfer energinya kepada
molekul oksigen terdekat sehingga membentuk spesies oksigen
reaktif (reactive oxygen species, ROSs) yang akan membunuh
sel kanker di dekatnya.
8. Ekokardiogram
merupakan suatu pemeriksaan yang memberikan gambaran
jantung Anda yang sedang berdenyut dan digunakan untuk
mencari penyebab bunyi tambahan pada jantung (murmur),
untuk memeriksa ukuran ruang jantung, memeriksa cairan di
sekitar jantung, atau untuk melihat kemampuan otot jantung
dengan menggunakan gel untuk menggerakkan alat yang
menyerupai mikrofon yang dinamakan transducer pada daerah
dada.
9. Tranfusi darah
proses menyalurkan darah atau produk berbasis darah dari satu
organ ke sistem peredaran darah lainnya. tranfusi darah
berhubungan dengan kondisi medis seperti kehilangan darah
dalam jumlah besar disebabkan trauma, operasi, shock, dan
tidak berfungsinya organ pembentuk sel darah merah.
DAFTAR PUSTAKA
 https://www.singhealth.com.sg/PatientCare/OverseasReferral/bh/Conditions/Pages/Coronary-Angioplasty.aspx
 https://www.singhealth.com.sg/PatientCare/OverseasReferral/bh/Conditions/Pages/ECG-Electrocardiogram-Heart.aspx
 http://terapiceragem.blogspot.com/p/cara-kerja-ceragem.html
 http://azzer-nomix.blogspot.com/2011/11/pemindai-scanner.html#ixzz3Fm99IyZj
 https://www.singhealth.com.sg/PatientCare/OverseasReferral/bh/Conditions/Pages/Heart-Bypass-Surgery-Coronary-Artery-BypassGrafting-CABG.aspx
 http://www.stanfordcenter.com/blog-layout/37-manul-book-ot/191-yang-perlu-andaketahui-dari-pemasangan-ring-jantung
 http://www.nano.lipi.go.id/utama.cgi?artikel&1104875236&2
 http://kardioipdrscm.com/portfolio/tes-ekokardiografi-usgjantung/#sthash.OaHUxCT1.dpuf
Download