BAGIAN II - BBFI Missions page

advertisement
Teologi Perjanjian Baru
1
BAGIAN II--TEOLOGI KISAH PARA RASUL
PENDAHULUAN
A. Penulis .
l. Lukas adalah seorang Yunani , bukan seorang Yahudi-- Kol. 4:l0l4
2. Ada yang merasa bahwa dia dilahirkan di Antiokhia di Siria, dan
ada yang merasa bahwa Filipi adalah kampung halamannya.
3. Kita tidak tahu di mana dia belajar untuk menjadi dokter, tetapi tiga kota yang terkenal pada zaman itu karena mempunyai
falkutas kedokteran adalah Iskandaria, Atena, dan Tarsus .
4. Kata pendahuluan Injilnya menjelaskan bahwa dia bukan saksi
mata pelayanan Yesus.
5. Mungkin dia diselamatkan di Antiokhia melalui pelayanan orangorang Yahudi yang percaya yang melarikan diri dari Yerusalem
oleh karena penganiayaan dari Paulus , atau mungkin dia diinjili oleh Paulus sendiri di Tarsus .
6. Pelayanannya yang utama adalah sebagai seorang misi .
7. Dia teman sekerja dengan Paulus .
a. Orang yang menulis bagian dengan memakai kata ganti "kami "
(l9:9-40; 20:5-28:31).
b. Juga, ada banyak istilah kedokteran dalam buku itu (l:3; 3:7
dst.; 9:8,33; l3:ll; 28:l-l0).
B. Metode risetnya .
l. Tujuannya
a. Menulis buku sejarah tentang kehidupan Kristus .
b. Maksudnya bukan untuk menulis buku teologi .
2. Metodenya--Dia menyelidiki sumber-sumber dan memperbandingkan
kenyataan-kenyataan
a. Sumber-sumbernya
(l) Partisipasi pribadinya ("kami"--l9:9-40; 20:5-28:3l).
(2) Paulus , sebab Lukas melayani bersama-sama dengan dia
selama 5 atau 6 tahun sebelum dia menulis Kisah Para
Rasul--7; 9; ll:25-30; l3:l-l6:8; l7:l-20:4.
(3) Saksi mata yang lain--KPR. l9:29; 20:4; 2l:8,l8; Kol.
4:l0; Filemon 24.
(a) Silas .
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
1 of
14
Teologi Perjanjian Baru
2
(b) Timotius .
(c) Titus .
(d) Aristarkhus.
(e) Yakobus .
(f) Filipus .
b. Perbandingan--Luk. l:3
(l) Dia memperbandingkan fakta-fakta sebelum dia menulis
buku itu.
(2) Dia memakai fakta-takta itu dengan cara yang teliti dalam tulisannya.
C. Tanggal ditulis.
l. Mungkin 62/3 M., di Roma waktu Paulus dipenjarakan untuk
pertama kalinya.
2. Tanggal itu membiarkan nubuatan-nubuatan dalam buku itu ditafsirkan secara harfiah .
FILSAFAT BERHUBUNGAN DENGAN RENCANA PENULISAN KISAH PARA RASUL
I. TUJUAN DASAR BERHUBUNGAN DENGAN PENULISAN RENCANA KISAH PARA RASUL
A. Tujuannya sama dengan Injil Lukas , yaitu mengajar tentang pelayanan Yesus dari Nazaret --KPR. l:l
B. Juga, pelayanan Roh Kudus dinyatakan (KPR. l:2,4,5,8), yaitu apa
yang dilakukan Kristus melalui Roh Kudus.
II. PERKEMBANGAN RENCANA PENULISAN KISAH PARA RASUL.
Rencana itu terlihat dari empat tema dasarnya
A. Tema yang menuruti Amanat Agung .
l. Tema itu diperkenalkan di permulaan tulisannya (l:6- 8) dan
dengan begitu Yesus dapat:
a. Memperkenalkan program yang baru.
b. Memberi kuasa yang baru supaya program itu dapat diselesaikan.
2. Bukti tentang tema yang menuruti Amanat Agung itu.
a. Tujuh pasal yang pertama berhubungan dengan pelayanan di Yerusalem.
b. Pasal 8 berhubungan dengan pelayanan di Samaria .
c. Sisa buku itu berhubungan dengan pelayanan "sampai ke ujung
bumi."
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
2 of
14
Teologi Perjanjian Baru
3
3. Akhir tema yang menuruti Amanat Agung.
a. Roma adalah tujuan dalam buku ini, karena klimaksnya tercapai waktu Injil sampai di kota itu.
b. Yang diceritakan adalah kelanjutan dari pelayanan Tuhan yang
sudah dibangkitkan dari antara orang mati.
B. Tema dari segi penerimaan .
l. Pada umumnya karya Tuhan yang telah dibangkitkan diterima dengan baik oleh penguasa-penguasa sipil -- l3:7; l6:35; l7:9;
l8:l2; l9:3l,37; 26:30-32; 28:2l
2. Fakta bahwa kekristenan diterima sampai di Roma memenuhi tujuan
penulis, karena dia bisa menunjukkan penerimaan agama Kristen
itu di ibu kota Kekaisaran Romawi, yaitu "sampai ke ujung bumi."
C. Tema berhubungan dengan pelayanan Paulus .
l. Alasan untuk tema ini adalah untuk:
a. Menetapkan kepercayaan kepada Paulus sebab dia kurang dipercayai oleh jemaat di Galatia dan di Korintus .
b. Mempertahankan tulisan-tulisan Paulus dengan menunjukkan
pelayanannya bagi Yesus Kristus .
2. Bukti berhubungan dengan tema tersebut.
a. Paulus ditonjolkan dalam cara yang sama dengan Petrus (Bandingkanlah ayat-ayat yang berikut--3:2 dengan l4:8; 5:l6
dengan l6:l8; 8:l8 dengan l3:8- ll; 5:l5 dengan l9:l2).
b. Sering dalam buku ini ada tekanan tentang wibawa Paulus dari Allah untuk melawan tuduhan bahwa dia bukan seorang Rasul
karena ia tidak mengikuti Yesus dalam pelayananNya.
D. Tema berhubungan dengan penolakan orang-orang Yahudi terhadap Mesias.
l. Buku itu menunjukkan penolakan Mesias oleh bangsa Yahudi.
2. Penolakan tersebut adalah latar belakang bagi penerimaan Nya
oleh orang-orang bukan Yahudi.
3. Penolakan terhadap Raja adalah pokok yang jelas dalam 3:l2-26,
tetapi penolakan utama adalah penolakan terhadap kekristenan ,
dan pokok itu disebut Lukas berulang-ulang kali--9:23; l3:46;
l5:l; l7:5,l3; l8:l4; 2l:27; 23:l2.
TEOLOGI KISAH PARA RASUL
I. DOKTRIN TENTANG ALLAH .
A. Allah
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
3 of
14
Teologi Perjanjian Baru
4
l. KeberadaanNya : Terdapat dalam seluruh buku KPR sebab latar
belakang pengkhotbah-pengkhotbah kerasulan adalah Perjanjian
Lama, jadi mereka tidak berusaha membuktikan keberadaanNya.
2. Sifat-sifatNya
a. Allah adalah Pencipta --l4:l5; l7:24
b. Allah berdaulat .
(l) Rasul-rasul mengakui kedaulatanNya atas mereka ("Tuhan"
pada 4:24 dalam Bah. Yunani adalah "despota" = Raja yang
mempunyai kuasa mutlak ).
(2) Mereka percaya bahwa Dia menguasai semua keadaan dan kelakuan secara mutlak --4:28
(3) Dia adalah Penguasa semua bangsa--l7:26
c. Dia bersifat bajik --l4:l7; l7:30
(l) Dengan memberikan berkat-berkat alami --l4:l7
(2) Dengan memberikan kesempatan kepada umat manusia untuk
bertobat --l7:30
3. PenyataanNya.
a. Dia dekat dengan seluruh umat manusia--l7:27; Lih. Ul. 4:29;
Maz. l45:l8
b. Dia menampakkan diri dan berfirman pada zaman- zaman yang
lalu--7:2,6,3l
c. Allah menampakkan diri melalui karya pemeliharaanNya , dan
sering Dia menggunakan malaikat-malaikat--5:l9; 7:53; 8:26;
l0:3; l2:7
d. Dia menampakkan diri secara langsung --7:56; 9:5,l0
e. Dia menampakkan diri melalui FirmanNya yang tertulis --4:25
4. KaryaNya
a. Kebangkitan Yesus--4:l0; 5:30; l3:37.
b. Keselamatan orang-orang bukan Yahudi--2:2l; l3:47; 26:l8;
28:28.
c. Pemulihan kembali pondok Daud--l5:l6.
d. Penghakiman yang akan datang--l7:3l.
e. Pengutusan Roh Kudus --2:l7.
f. Pengurapan Yesus dengan Roh Kudus--l0:38.
g. Keagungan Yesus--2:33-35; 4:ll.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
4 of
14
Teologi Perjanjian Baru
5
B. Yesus Kristus.
l. Penunjukan-penunjukan dan lukisan-lukisan tentang pribadiNya .
a. Dia manusia --2:23; 8:32; l0:38.
b. Dia ilahi --l3:33.
c. Dia adalah Juruselamat yang menderita (4:ll; Maz. ll8:22)
dan yang ditolak --3:l8; 8:32-35; l7:2,3; 26:22,23.
d. Dia adalah Orang yang dibangkitkan --2:25-28; l3:32-35. Kebangkitan itu ada hubungan erat dengan kenaikanNya (l:9-ll)
dan kemuliaanNya (2:33-35)
e. Dia akan kembali lagi--l:9-ll; 3:2l.
2. PelayananNya.
a. Dalam keselamatan .
(l) Semua kutipan dari Perjanjian Lama tentang keselamatan
menunjukkan sifat universil keselamatan yang akan diberikan oleh Mesias itu.
(2) Sifat universil itu berdasarkan perjanjian Allah dengan
Abraham (Kej. l2:3) yang berjanji bahwa seluruh umat manusia akan diberkati (KPR 2:2l; 3:25,26; l0:43; l3:46,
47; 26:23; 28:28
(3) Keselamatan itu eksklusip sebab itu hanya melalui Yesus
--2:36; 4:l2; l3:39
b. Dalam pengajaran-pengajaran . Disampaikan dalam jangka waktu
40 hari antara kebangkitanNya dan kenaikanNya --l:3-9; l3:3l
(1) Tentang diriNya sendiri. Konsep murid- muridNya tentang
Dia masih sangat kurang tepat sebelum kedatangan Roh Kudus --Luk. 24:46,47
(2) Tentang waktu Kerajaan Allah akan tiba--l:6,7.
(3) Tentang pelayanan .
(a) Kuasa pelayanan itu dari Roh Kudus--l:8.
(b) Keluasan pelayanan itu menjangkau sampai ujung bumi-l:8.
(4) Tentang Roh Kudus --l:5.
(5) Dalam cara-cara yang lain:
(a) Pengutusan Roh Kudus--2:33.
(b) Umat Kristen ditambahi jumlahnya--2:47; 4:l2.
(c) Mujizat-mujizat--4:l0; 9:34; l3:ll; l6:l8; l9:ll.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
5 of
14
Teologi Perjanjian Baru
6
(d) Manifestasi kehadiranNya sendiri--7:56; 9:5,l0,ll;
l8:9.
C. Roh Kudus.
l. KeilahianNya --5:3,4. Dialah diutus oleh Anak Allah yang sudah
dibangkitkan--2:33.
2. PekerjaanNya menurut hubunganNya dengan Yesus -- l0:38.
3. PekerjaanNya pada masa depan--KPR 2 Lih. Yoel 2.
4. PekerjaanNya menurut hubunganNya dengan Jemaat .
a. Dia membaptiskan --l:5; ll:l5-l8. Untuk menetapkan jemaat
sebagai tubuh Kristus dan memperlihatkan kepada orang-orang
Yahudi bahwa keselamatan berlaku untuk orang-orang bukan
Yahudi juga.
b. Dia memimpin jemaat yang pertama --l3:2-4
c. Dia memenuhi pelayan untuk bersaksi --l:8; 2:4; 4:3l; 5:32;
9:ll-20.
d. Dia memimpin hamba - hamba jemaat yang pertama, yaitu
Filipus (8:26-30); Petrus (l0:l9; ll:l9); Paulus (l6:7;
20:23: 2l:4,ll); dan nabi-nabi seperti Agabus (ll:28; 2l:4).
e. Waktu kita membaca KPR, kita sadar pada hanya Roh Kudus yang
selalu mementingkan dan memuliakan Kristus , bukan diriNya
sendiri.
f. Yang diceritakan adalah kegiatan-kegiatan Kristus yang sudah
dibangkitkan melalui Roh Kudus waktu Dia bekerja di tengah
dan di dalam umat manusia.
5. Catatan tentang bahasa lidah .
a. Kejadian-kejadian bahasa lidah yang dicatat dalam Perjanjian
Baru.
(l) Pada hari Pentakosta --2:6
(2) Di Kaisarea --l0:46
(3) Di Efesus --l9:6
b. Arti bahasa lidah menurut Gereja Pentakosta .
(l) Artinya bahasa lidah bukan:
(a) Ketrampilan ilmu bahasa.
(b) Kepandaian Kristen untuk berpidato.
(c) Karunia sementara yang berlaku hanya pada masa
kerasulan .
(d) Omongan-omongan seorang yang fanatik .
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
6 of
14
Teologi Perjanjian Baru
7
(e) Pameran kuasa oleh Iblis .
(2) Menurut orang-orang Pentakosta arti bahasa lidah adalah:
(a) Bukti jasmani yang awal tentang pembaptisan oleh Roh
Kudus.
(b) Karunia yang bersifat bakti.
(c) Tanda tentang penegasan dan penghukuman .
c. Arti bahasa lidah dalam KPR.
(l) Itu cara Allah untuk menyebarkan Kabar Baik dengan segera kepada semua bangsa.
(2) Itu tanda penegasan kepada orang-orang Yahudi tentang
kebenaran berita Kristen. Lihatlah Yesaya 28:ll
(3) Dalam KPR ada beberapa orang yang diselamatkan, tetapi
tidak disebut bahwa mereka menerima karunia berbahasa
lidah dan dibaptiskan dalam Roh Kudus. Jadi, tuntutan
dari Gereja Pentakosta bahwa bahasa lidah itu adalah
bukti awal tentang pembaptisan oleh Roh Kudus tidak
benar.
II. DOKTRIN TENTANG KITAB SUCI .
A. Penggunaan Perjanjian Lama .
l. Ada kurang lebih ll0 kutipan dari Perjanjian Lama yang diambil
dari l8 atau 20 kitabnya.
2. Kebanyakan kutipan tersebut adalah tentang Mesias dari Ulangan,
Mazmur, dan Yesaya.
3. Ada lebih banyak kutipan dari Perjanjian Lama pada fasal-fasal
pertama dalam KPR karena ditujukan kepada pendengar-pendengar
Yahudi.
B. Pengilhaman Perjanjian Lama.
l. Jemaat-jemaat yang pertama menegaskan bahwa Perjanjian Lama
adalah dari Allah --l:l6; 4:25; 28:25
2. Kewibawaan Kitab Suci juga ditegaskan--3:l8,2l; l3:46,47;
l5:l5-l8; 26:22,23
C. Bentuk kutipan dari Perjanjian Lama
l. Septuaginta lebih sering dipakai daripada Kitab Suci Ibrani-contohnya l5:l3-l8
2. Ada persoalan berhubungan dengan uraian yang memakai kata-kata
Lukas sendiri atau penggantian tafsiran penulis. Persoalan-persoalan tersebut dapat dipecahkan oleh fakta:
a. Septuaginta sering dipakai untuk menjelaskan kutipan yang
sulit.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
7 of
14
Teologi Perjanjian Baru
8
b. Uraian dengan kata-kata sendiri adalah sebab orang-orang
sedang mengutip ayat-ayat dari ingatan saja.
c. Persoalan itu dipecahkan kalau kita mempertimbangkan pekerjaan Roh Kudus sebagai Pengawas baik dalam Perjanjian
Lama maupun di dalam Perjanjian Baru.
III. DOKTRIN TENTANG KESELAMATAN .
A. Jalan keselamatan adalah oleh iman .
l. Ada semacam iman yang tidak membawa keselamatan -- 8:l3; 26:2628
2. Iman yang menyelamatkan harus mempunyai Yesus Kristus sebagai
obyeknya --l0:43; ll:l7,2l; l4:23; l6:3l; l8:8
3. Berita tentang iman diberitakan oleh utusan-utusan Allah .
a. Dengan perkataan --l5:7
b. Dengan perbuatan --l3:l2
4. Hal percaya adalah karena kasih karunia Allah dan karena itu
berakar dalam rencana abadi Allah.
5. Sinonim bagi iman adalah pertobatan .
a. Sering ide tentang kepercayaan diucapkan dengan kata "bertobat"--2:38; 3:l9; 5:3l; 8:22; ll:l8; l7:30; 20:2l; 26:20
b. Seperti iman, pertobatan adalah syarat manusia untuk diselamatkan tetapi itu adalah karunia dari Allah--5:3l; ll:l8
6. Iman saja cukup .
a. Penyelewengan dari kebenaran tentang kecukupan iman untuk
keselamatan sudah terlihat dalam jemaat-jemaat yang
pertama--l5:5
b. Persoalan tersebut dipecahkan oleh Sidang di Yerusalem (l5:
l-34). Kesimpulannya terdapat pada ayat l9.
B. Akibat-akibat keselamatan.
l. Hidup yang kekal --l3:48
2. Pembenaran --l3:39
Pernyataan bahwa seorang yang berdosa diubah menjadi benar tidak terdapat dalam Hukum Musa.
3. Pengampunan dosa--2:38; l0:43; 22:l6
C. Pertanggungan-jawab keselamatan
l. Bertanggung jawab untuk dibaptiskan seperti semua orang percaya
dalam Yesus yang diceritakan dalam KPR.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
8 of
14
Teologi Perjanjian Baru
9
a. Arti pembaptisan adalah identifikasi dengan berita Kristen
dan dengan jemaat Kristus.
b. Pembaptisan adalah dalam nama Yesus .
c. Metode pembaptisan adalah penyelaman .
d. Dasar pembaptisan adalah bahwa keselamatan sudah dialami oleh calon pembaptisan itu.
2. Bertanggung jawab untuk bersaksi tentang Kristus-- 2:47; 8:4;
9:20; l8:5,26; 26:l9,20
a. Inilah suatu akibat yang normal dari keselamatan.
b. Hasilnya kesaksian itu adalah bahwa setiap hari ada yang diselamatkan.
3. Bertanggung jawab untuk saling menolong --2:44; ll:27-30;
l5:36; l8:23; 2l:20-26
4. Bertanggung jawab untuk membatasi kemerdekaan mereka dalam
Kristus--l5:l9-29
IV. DOKTRIN TENTANG JEMAAT .
A. Permulaan Jemaat.
l. Jemaat adalah kepunyaan Kristus --Mat. l6:l8. Dialah memilih
dan mendidik pemimpin-pemimpin pertamanya waktu Dia tinggal di
dunia ini.
2. Teori-teori tentang permulaan jemaat.
a. Jemaat dimulai dengan Adam dan akan diteruskan sampai kerajaan l000 tahun. Tiap kelompok orang yang percaya dalam Perjanjian Lama adalah sebagian dari jemaat.
b. Jemaat disamakan dengan Israel dalam Perjanjian Lama. (Salah
tafsiran tentang KPR 7:38).
c. Teori yang paling terkenal. Semua orang Protestan dan kebanyakan orang Baptis percaya bahwa jemaat dimulai pada hari
Pentakosta.
(l) Menurut mereka jemaat dimulai waktu Roh Kudus
da hari Pentakosta.
turun pa-
(2) Ada yang percaya bahwa tidak ada orang yang diselamatkan
sebelum kedatangan Roh Kudus.
(3) Ada juga yang mengatakan jemaat dimulai dengan Yesus ,
tetapi itu benih saja dan menjadi "dewasa" pada hari
Pentakosta.
d. Yang jelas adalah tidak ada satu ayat yang mengatakan
jemaat dimulai pada hari Pentakosta.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
9 of
14
Teologi Perjanjian Baru
10
(l) Apakah hubungan antara Hari Pentakosta itu dan jemaat
Kristus
(a) Jemaat dipenuhi dengan kemuliaan Allah.
(b) Allah menyatakan persetujuanNya untuk lembaga yang
dibangun oleh AnakNya .
(c) Perhatian umat manusia diarahkan dari Bait Allah kepada jemaat.
(d) Jemaat dibaptiskan di dalam Roh Kudus. Itulah bukti
bahwa lembaga itu mempunyai nama Allah, kuasa Allah,
dan Firman Allah.
(2) Kalau jemaat tidak mulai pada Hari Pentakosta, dari mana
dan mengapa teori ini mulai?
(a) Gereja Katolik adalah Gereja universil
reformasi.
pada zaman
(b) Teori bahwa Gereja dimulai pada hari Pentakosta sangat berguna bagi orang-orang Protestan supaya mereka
dapat mengatakan mereka adalah Gereja juga (yang tidak dapat dilihat dan universil) dan tidak harus menjadi anggota jemaat "Baptis "
(3) Yang benar adalah bahwa jemaat Kristus dimulai sebelum
Hari Pentakosta karena jemaat itu sudah mempunyai:
(a) Anggota-anggota. Yohanes Pembaptis menyiapkan mereka.
(b) Kabar Baik --Mrk. l:l.
(c) Orang-orang yang telah dibaptis .
(d) Lembaga yang diorganisir .
(e) Seorang bendahara (Yudas ).
(f) Kepalanya adalah sama dengan jemaat-jemaat sekarang,
yaitu Kristus .
(g) Upacara jemaat, pembaptisan . Kalau tidak ada jemaat
sebelum hari Pentakosta, upacara itu tidak berlaku
bagi kita.
(h) Upacara jemaat, Perjamuan Tuhan . Kalau tidak ada jemaat sebelum hari Pentakosta, upacara itu tidak berlaku bagi kita.
(i) Amanat Agung . Kalau tidak ada jemaat sebelum hari
Pentakosta, Amanat Agung itu tidak berlaku bagi kita.
(j) Kebaktian doa .
(k) Rapat gereja.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
10 of
14
Teologi Perjanjian Baru
11
(4) Disamping itu:
(a) Yesus sudah bernyanyi dalam jemaat --Ibr. 2:l2 dan
Mrk. l4:26.
(b) Menurut KPR 2:4l "jumlah mereka bertambah . . ."
Jemaat harus sudah ada kalau akan bertambah kepada
mereka.
(c) Mat. l8:7 membuktikan sudah ada jemaat, yaitu muridmurid Yesus pada waktu itu disuruh untuk membawa kasus itu kepada jemaat.
(d) Menurut Yoh. l7:4, Yesus mengatakan bahwa Dia telah
menyelesaikan pekerjaan yang diberi BapaNya kepadaNya. Satu bagian dari perkerjaan Yesus itu adalah
untuk mendirikan jemaat , dan di sini Dia menyatakan
kepada BapaNya bahwa itu sudah selesai.
B. Organisasi jemaat.
l. Rasul - Rasul --2:42
2. Penatua – Penatua .
a. Kali yang pertama Lukas menyebutkan mereka, dia menyebutkan
mereka tanpa penjelasan , seolah-olah pelayanan mereka sudah
menjadi biasa --ll:30
b. Pelayanan mereka lebih kuno daripada pelayanan diaken.
3. Diaken – Diaken .
a. Dalam KPR istilah "diaken" tidak dipakai untuk menunjukkan
suatu jabatan yang resmi .
b. Kata tersebut dipakai dalam KPR dalam arti orang yang melayani --l:l7,25; 6:l,2,4; ll:29; l2:25; l9:22; 20:24; 2l:l9
C. Kehidupan jemaat .
l. Doktrin --2:42
a. Mereka memiliki pekerjaan yang besar untuk mengindoktrinasikan banyak orang yang baru percaya .
b. Isi pengajaran mereka adalah fakta-fakta dan arti-arti dari
kehidupan Yesus dari Nazaret.
c. Khotbah dan pelajaran digabungkan --4:2; 5:2l,25,28,42; 28:3l
d. Doktrin memiliki tempat utama dalam jemaat-jemaat yang pertama--ll:26; l5:35; l8:ll,25; 20:20
2. Persekutuan .
a. Mereka disatukan dalam persekutuan rohani --2:42.
b. Juga mereka bersekutu dalam hal-hal jasmani -- 4:32.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
11 of
14
Teologi Perjanjian Baru
12
3. Perjamuan Tuhan.
a. Jemaat di Yerusalem melakukan Perjamuan Tuhan itu tiap hari
--2:42
b. Nanti, rupanya upacara jemaat tersebut dilakukan tiap minggu
--20:7,ll.
4. Doa --l:24; 3:l; 4:23-3l; 6:4,6; 9:40; l0:4,3l; l2:5,l2; l3:3;
l:23; l6:l3,l6; 20:36; 28:8
5. Penganiayaan --fasal 2-4; 5; 7; 8; l2; l5; 2l
6. Disiplin --5:l-ll
V. DOKTRIN TENTANG PENGUTUSAN.
A. Asas - Asas pengutusan dalam KPR.
l. Asas dasar .
a. Dasar semua pelayanan misi adalah murid secara individu .
b. Asas tersebut ditetapkan oleh Yesus dalam Amanat Agung
--Mat. 28:l8-20.
c. "Menjadikan murid" ditekankan Kristus , dan pengikut-pengikut Kristus dinamai "murid "-- 6:l,2,7; 9:l,l9,25,26,38;
ll:26; l3:52; l4:22,28; l8:23,27; l9:9; 20:l,30; 2l:4,l6
2. Asas Geografis .
a. Mereka diperintahkan untuk pergi ke seluruh dunia .
b. Kita harus berwaspada tentang tiga hal berhubungan dengan
asas ini:
(l) Kita tidak boleh mengabaikan pelayanan di daerah kita.
(2) Pelayanan itu tidak boleh dilakukan dengan cara yang tak
teratur (dengan sembarangan)-- l8:ll; l9:l0
(3) Dengan melakukan pelayanan itu kita tidak boleh melalaikan pelayanan yang sudah dibuka --lihat II Kor. ll:28
3. Asas Kelompok .
a. Tujuan terakhir penginjilan adalah untuk membangunkan jemaat
lokal.
b. Asas tersebut adalah tujuan utama dalam pengutusan--l4:23
B. Cara pengutusan dalam KPR.
l. Perjalanan .
a. Utusan-utusan berjalan kemana-mana bukan dalam cara yang tak
teratur, tetapi dalam cara yang sistematis --ll:22-26; l5:36
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
12 of
14
Teologi Perjanjian Baru
13
b. Juga pendeta di jemaat lokal diperintahkan untuk melakukan
pekerjaan pemberita Injil (di mana- mana)--II Tim. 4:5
2. Mereka melayani dalam kota yang strategis , dan melalui pelayanan tersebut, kemudian melayani dalam desa-desa sekitarnya.
3. Pemberitaan secara lisan adalah cara yang utama untuk menginjili --2:40; 5:42; 8:4,5,35,40; l3:5; 28:3l
4. Kepentingan kesusasteraan Kristen terlihat dengan adanya KPR
sendiri dan surat-surat Perjanjian Baru yang lain.
5. Pendidikan bagi pelayan-pelayan nasional adalah hasil yang
biasa dari penginjilan .
a. Kadang-kadang pendidikan itu ditujukan kepada kelompokkelompok seperti penatua - penatua -- l4:23; l9:30; Lih. I
Tes. 5:l2
b. Kadang-kadang pendidikan itu ditujukan kepada individu
--l6:l; l8:26
VI. DOKTRIN TENTANG ESKATOLOGI .
A. Kerajaan Allah adalah pokok khotbah kerasulan.
l. Pendeta-pendeta yang pertama berkhotbah tentang Kerajaan
--8:l2; l4:22; l9:8; 20:25; 28:23
2. Pada dasarnya, dalam khotbah-khotbah kerasulan tersebut, maksud
kata "Kerajaan Allah" adalah "kuasa Allah yang berdaulat untuk
memerintah."
B. Janji-janji tentang Kerajaan Mesias ditetapkan lagi.
l. Yesus menetapkannya--l:6,7
2. Petrus menetapkannya--3:l2-26. Khususnya ayat l9-2l (Lih. Luk.
2:25).
C. Program Allah pada masa depan diuraikan--l5:l3-l8
l. Allah akan menunjukkan rahmatNya kepada orang-orang yang bukan
Yahudi.
2. Setelah itu, Yesus akan kembali.
3. Kerajaan 1000 tahun akan ditetapkan dan di dalamnya orang-orang
bukan Yahudi akan kembali kepada Allah .
KESIMPULAN : Dalam tulisan dari Lukas ini beberapa hal menonjol tentang doktrin yang berkembang secara progresip .
A. Terutama doktrin tentang jemaat Allah yang ditekankan dalam teologi KPR.
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
13 of
14
Teologi Perjanjian Baru
14
B. Doktrin tentang keselamatan dengan beriman kepada Yesus dari Nazaret, yaitu Mesias bagi seluruh umat manusia dipentingkan juga. Beberapa rituil seperti sunatan tidak berlaku lagi.
C. Tetapi program yang baru ini tidak membatalkan atau menggantikan
tujuan Allah berhubungan dengan Kerajaan Daud (Mesias ). Tujuan
ini ditetapkan lagi dalam tulisan Lukas ini.
BAGIAN III--TEOLOGI YAKOBUS
© Dr. James L. Daley
GBIIPASTORS.NET
da2pdf
14 of
14
Download