Uploaded by robyilham85

Heritabilitas Label

advertisement
Tanaman merupakan makhluk hidup yang dapat membuat makanannya sendiri. Hal tersebut
membuat tanaman merupakan satu komponen penting dalam kehidupan ini selain sebagai
produsen pada rantai makanan tanaman juga menjadi penghasil oksigen untuk kebutuhan
makhluk hidup lainnya di bumi ini. Di sisi lain, tanaman mampu mewariskan sifatnya kepada
keturunannya. Sifat tanaman yang tampak dipengaruhi oleh faktor genetik dan lingkungan di
sekitarnya. Sedangkan sifat tanaman yang dapat diwariskan berasal faktor genetik. Untuk
mengetahui seberapa besar faktor genetik yang memengaruhi kenampakan sifat tanaman
disebut heritabilitas.
keanekaragaman populasi tanaman memiliki arti penting dalam pemuliaan tanaman.
langkah awal bagi setiap program pemuliaan tanaman adalah koleksi berbagai genotip yang
kemudian dapat digunakan sebagai sumber untuk mendapatkan genotip yang diinginkan atas
dasar pemuliaan tanaman. Koleksi berbagai genotip atau plasma nutfah dapat berasal dari
plasma nutfah lokal maupun introduksi. karakter unggul diketahui keragaman fenotip dan
parameter genetik yang digunakan sebagai pengukur potensi genetik, antara lain adalah
koefisien keragaman genetik dan nilai heritabilitas.
Dalam memperoleh varietas tanaman unggul yang diinginkan, pemilihan metode
seleksi harus tepat, oleh karena itu parameter yang dapat digunakan sebagai acuan agar
proses seleksi berjalan efektif dan efisien adalah diantaranya variabilitas genetik, korelasi,
dan heritabilitas. Heritabilitas adalah gambaran mengenai kontribusi genetik dan lingkungan
terhadap suatu karakter yang terlihat. Pada karakter yang memiliki nilai heritabilitas tinggi,
menunjukkan bahwa pengaruh genetik lebih berperan dibanding pengaruh lingkungan. Nilai
heritabilitas dapat dijadikan landasan dalam menentukan program seleksi seperti yang akan
dibahas didalam laporan dibawah ini.h
Download