1. Kick-Flight gamerbraves.com gamerbraves.com Kick-Flight merupakan game arcade yang tidak hanya menarik, namun juga menghibur. Ini mengusung gaya permainan PvP dan online melawan pemain sungguhan. Pada Kick-Flight, pemain akan “dijatuhkan” ke sebuah area terbuka dan bertarung dengan yang lain. Dalam hal premis, ini mirip dengan apa yang Supercell tawarkan pada Brawl Stars. Selain itu, game ini juga memberikan pilihan layar vertikal atau horizontal, tergantung kenyamanan dan preferensi pemain. Mengingat game dengan gaya visual anime ini masih baru, maka tak heran jika terkadang ada bug yang muncul. 2. Lucid Adventure apkpure.com apkpure.com Lucid Adventure merupakan game bergenre RPG yang diadaptasi dari salah satu komik populer di Webtoon – Hardcore Leveling Warrior. Pada game ini, pemain memulai petualangan sebagai mantan juara pertama yang kehilangan kekuatannya Pemain memiliki misi untuk mengembalikan kekuatan itu, dengan mengikuti beragam kisah pada narasi utamanya. Lucid Adventure memiliki berbagai pilihan skill dan karakter yang dapat dimainkan. Di samping itu, ini juga dibekali dengan mode PvP online, event rutin dan hal-hal lain yang umumnya ada di game RPG mobile. 3. Might & Magic: Chess Royale rockpapershotgun.com rockpapershotgun.com Might & Magic: Chess Royale menyimpang dari genre yang dimiliki oleh game utamanya. Ini merupakan game auto-battler dan memiliki gameplay layaknya game auto-battler lain seperti Dota Underlords dan Auto Chess. Pada game ini, pemain akan dihadapkan dengan 99 pemain lain secara real-time dan pemenang adalah yang bisa bertahan sampai akhir. Ada elemen strategi yang cukup baik pada game ini, di samping segudang karakter ikonik dari franchise Might & Magic yang bisa dikumpulkan. Ini masih jauh dari kata sempurna, namun sangat layak untuk dimainkan. 4. Overdrive City Overdrive City merupakan game simulasi balapan dengan premis yang tidak jauh berbeda dari Grand Prix Story garapan Kairosoft. Pemain dapat membuat sebuah perusahaan, memproduksi mobil dan membawanya balapan untuk meraih kemenangan. Game ini dibekali dengan 50 mobil dari berbagai brand terkenal, segudang pilihan kustomisasi dan fitur-fitur keren lain seperti membangun kota dengan jalanan untuk balapan. Plus, pemain juga dapat memainkan mode career, yang di dalamnya terdapat sejumlah elemen sosial. Secara keseluruhan, ini game yang solid. 5. Pico Tanks bluestacks.com bluestacks.com Pico Tanks merupakan battle online yang cukup seru dan menghibur. Pada game ini, tim yang terdiri dari dua pemain, bertarung melawan tim lain untuk meraih kemenangan. Pico Tanks dilengkapi dengan beberapa mode yang umum pada genrenya seperti capture the flag, deathmatch dan neutral flag – di mana pemain mengambil kargo dan mengembalikannya ke markas. Kontrol yang diusung juga sangat baik dan mudah dikuasai hanya dengan beberapa kali bermain. Satu-satunya kekurangan pada game ini mungkin hanyalah in-app purchase yang lumayan mengganggu.