Uploaded by Mya Linggani

TATIB MUSYCAB 2019

advertisement
RANCANGAN TATA TERTIB
MUSYAWARAH CABANG KE-VIII
PIMPINAN CABANG IKATAN MAHASISWA MUHAMMADIYAH
KOTA SAMARINDA PERIODE 2019-2020
PASAL 1
KETENTUAN UMUM
1. Musyawarah Cabang ke-VIII Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah
kota Samarinda merupakan pemegang kekuatan tertinggi dalam organisasi Pimpinan
Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kota Samarinda.
2. MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah kota
Samarinda dilaksanakan pada tanggal 9 November 2019 di Samarinda.
PASAL 2
LANDASAN
1. Anggaran Dasar IMM pasal 18 point 4.
2. Anggaran Rumah Tangga IMM pasal 23.
3. Hasil rapat pleno Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah kota
Samarinda.
PASAL 3
ACARA POKOK MUSYCAB
1. Laporan pertanggung jawaban Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah
kota Samarinda periode 2017-2019
2. Menyusun program kerja Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah kota
Samarinda periode 2019-2021.
3. Musyawarah formatur untuk menentukan ketua umum dan menyusun pimpinan.
4. Masalah-masalah umum IMM yang bersifat urgen dalam Cabang
5. Merumuskan rekomendasi.
6. Pemilihan ketua umum PC IMM Samarinda periode 2019-2020
7. Pemilihan Formatur PC IMM Samarinda periode 2019-2020`
8. Pengumuman BPH PC IMM Samarinda periode 2019-2020
PASAL 4
PESERTA MUSYCAB
A. Peserta
1. Badan Pimpinan Harian (BPH) Pimpinan Cabang.
2. Wakil Pimpinan Komisariat masing-masing 4 (empat) orang.
3. Wakil Dewan Pimpinan Daerah1 (satu) orang.
B. Peninjau
Pimpinan Daerah Muhammadiyah, Pimpinan Organisasi Otonom Muhammadiyah
Tingkat Kota/Kabupaten, masing-masing 2 (dua) orang diundang oleh pimpinan
cabang.
PASAL 5
HAK DAN KEWAJIBAN
1. Hak peserta : Peserta MUSYCAB berhak menyatakan pendapat, memilih dan dipilih
serta memiliki hak 1 (satu) suara.
2. Hak peninjau : Peninjau MUSYCAB hanya berhak menyatakan pendapat.
3. Kewajiban peserta
a. Seluruh peserta berkewajiban mensukseskan MUSYCAB ke-VIII Pimpinan
Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah kota Samarinda.
b. Seluruh peserta tidak boleh mengajukan pendapat, saran, usul, dan pernyataan tanpa
seizing pimpinan sidang.
c. Seluruh peserta diperkenankan menggunakan tanda pengenal yang disediakan
panitia selama persidangan berlangsung.
d. Setiap peserta tidak diperkenankan keluar masuk ruang sidang tanpa izin pimpinan
sidang.
4. Kewajiban peninjau
a. Seluruh peninjau diperkenankan menggunakan tanda pengenal yang disediakan
panitia selama persidangan berlangsung.
b. Setiap peninjau tidak diperkenankan keluar masuk ruang sidang tanpa izin
pimpinan sidang.
PASAL 6
PERSIDANGAN
A. Seluruh persidangan dalam MUSYCAB dipimpin oleh ketua, sekretaris dan pimpinan
B. Sidang-sidang
1. Sidang pendahuluan yaitu penetapan jadwal acara
2. Sidang pleno I (satu), pengesahan tata tertib dan jadwal acara MUSYCAB ke-VIII
3. Sidang pleno II (dua), pemilihan presidium sidang tetap
4. Sidang pleno III (tiga), laporan pertanggungjawaban Pimpinan Cabang Ikatan
Mahasiswa Muhammadiyah kota Samarinda periode 2017-2019 dan pandangan
umum peserta MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa
Muhammadiyah kota Samarinda.
5. Sidang komisi yang terdiri dari :
Komisi A (keilmuan) : membahas program kerja bidang :
a. Pengembangan keilmuan
b. Hikmah
c. Tabligh dan kajian keislaman
d. Media dan komunikasi
e. IMMawati
6.
7.
8.
9.
Komisi B (keorganisasian) : membahas program kerja bidang :
a. Organisasi
b. Kader
c. Sosial dan pemberdayaan masyarakat
d. Ekonomi dan kewirausahaan
e. Seni, budaya dan olahraga
Komisi C : membahas rekomendasi MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang Ikatan
Mahasiswa Muhammadiyah kota Samarinda.
Sidang pleno IV (empat). Paripurna komisi
Sidang pleno V (lima), pengesahan tata tertib pemilihan
Sidang pleno VI (enam), pemilihan ketua umum dan formatur
Sidang formatur berisi musyawarah formatur untuk menentukan BPH PC IMM
Kota Samarinda Periode 2019-2020
C. Pimpinan sidang
1. Sidang pendahuluan, pleno 1 dan II dipimpin oleh panitia pengarah
2. Sidang pleno III dan IV dipimpin oleh presidium sidang
3. Sidang pleno V dan VI dipimpin oleh panitia pemilihan
4. Sidang komisi dipimpin oleh ketua sidang
5. Sidang formatur dipimpin oleh ketua umum terpilih
D. Pemilihan pimpinan sidang
1. Pemilihan presidium sidang dengan cara :
a. Presidium sidang dipilih oleh peserta MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang
Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah kota Samarinda.
b. Panitia pengarah mengajukan 3 nama calon pimpinan sidang dan dipilih oleh
peserta.
c. Pemilihan calon pimpinan sidang dipilih melalui pemungutan suara.
2. Suara terbanyak pertama ditetapkan sebagai ketua, terbanyak kedua sebagai
sekretaris, dan terbanyak ketiga sebagai anggota.
3. Pimpinan sidang komisi dipilih berdasarkan kebijakan masing-masing anggota
komisi.
4. Pemilihan sidang formatur akan diatur kemudian dalam tata tertib pemilihan.
PASAL 7
KEPUTUSAN
1. Keputusan MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah
kota Samarinda diusahakan tercapai dengan musyawarah mufakat
2. Apabila keputusan dilakukan dengan pemungutan, maka keputusan diambil
berdasarkan suara terbanyak.
PASAL 8
PENANGGUNGJAWAB
Penanggungjawab MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang
Muhammadiyah kota Samarinda adalah Pimpinan Cabang
Muhammadiyah kota Samarinda.
Ikatan Mahasiswa
Ikatan Mahasiswa
PASAL 9
ATURAN TAMBAHAN
Hal-hal yang belum diatur dalam tata tertib akan diatur dan ditetapkan kemudian
dengan memperhatikan usul dari peserta MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang Ikatan
Mahasiswa Muhammadiyah kota Samarinda.
PASAL 10
PENUTUP
Tata tertib disahkan pada sidang pleno I MUSYCAB ke-VIII Pimpinan Cabang Ikatan
Mahasiswa Muhammadiyah kota Samarinda pada tanggal 9-10 November 2019 di
Samarinda.
Ditetapkan
: Samarinda
Tanggal
: 09 November 2019
Pimpinan Sidang
Ketua
Sekretaris
Anggota
Download