Uploaded by Joseph Anthony

Proposal LKMM TD FT (1)

advertisement
LATIHAN KETERAMPILAN MANAJEMEN
MAHASISWA
TINGKAT DASAR
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KRISTEN INDONESIA
2017
I. LATAR BELAKANG
Menjadi pemimpin membutuhkan proses yang diawali dengan kesadaran bahwa pada dasarnya
setiap manusia diciptakan sebagai pemimpin di dunia ini, Proses selanjutnya adalah learning yang
diperoleh melalui pendidikan, pelatihan kepemimpinan,dan pengalaman yang bertujuan untuk
penggalian potensi baik secara akademik dan non akademik dan pengembangan kemampuan
kepemimpinan seperti conceptual skill, humanistic skill, dan technical skill.
Seorang pemimpin yang berkemampuan adalah sumber daya utama dalam membangun bangsa
menjadi lebih baik. Seorang pemimpin harus mampu merumuskan masalah yang terjadi di bangsa
ini serta mampu menemukan solusi yang tepat, kemudian dalam hal pergaulan pemimpin dituntut
memiliki jaringan luas baik dengan masyarakat local maupun masyarakat internasional sebagai
ajang pertukaran informasi, pengetahuan dan kerjasama yang diharapakan informasi,
pengetahuan, dan kerjasama tersebut berkontribusi terhadap pembangunan bangsa, dan yang
paling penting dari semua itu ialah pemimpin yang mampu berkontribusi dan mengaplikasikan
gagasan pemikirannya secara nyata kepada bangsa.
Dalam hal menciptakan kader – kader pemimpin yang menyadari bahwa pada dasarnya manusia
diciptakan sebagai seorang pemimpin dan menciptakan pemimpin yang memiliki berbagai
kemampuan yang harus dimiliki sebagai seorang pemimpin maka LKMM adalah suatu program
kerja dari Biro Kemahasiswaan UKI yang tepat untuk menciptakan kader–kader pemimpin yang
dibutuhkan, melalui berbagai metode pembelajaran yang menarik yang di dalamnya terdapat
berbagai simulasi problem solving kemudian sharing dengan pemimpin yang tepat untuk
dijadikan sebagai role model.
II. NAMA KEGIATAN
“LATIHAN KETERAMPILAN MANAJEMEN MAHASISWA TINGKAT DASAR
(LKMM-TD) FAKULTAS TEKNIK”
III. WAKTU PELAKSANAAN
Hari / Tanggal
: Kamis dan Jumat, 16-17 November 2017
Waktu
: 07.30 – 17.00
Tempat
: Ruang Seminar Lantai 3
IV. TUJUAN
1. Mempersiapkan
kader-kader
mahasiswa
UKI
yang
mempunyai
sikap
profesionalisme,peduli, prestatif, dan kreatif.
2. Menumbuhkan kesadaran untuk berpikiran terbuka dan kritis dalam menghadapi berbagai
informasi dan peristiwa.
3. Mempersiapkan generasi aktivis kampus yang mempunyai sikap peduli, prestatif dan dapat
diandalkan sehingga siap untuk bergerak baik dalam berorganisasi maupun bermasyarakat.
4. Menciptakan generasi mahasiswa UKI yang memiliki jiwa kepemimpinan dan integritas
kepada masyarakat.
V.
PESERTA KEGIATAN
Mahasiswa fakultas kedokteran UKI angkatan 2016 angkatan 2014 maupun 2015 yang
belum mengikuti LKMM TD dengan total sebanyak 70 orang
VI. SASARAN DAN TUJUAN
Secara umum sasaran dari pelatihan ini adalah mahasiswa, khususnya bagi semester
ataupun angkatan baru. Adapun tujuan dari LKMM ini adalah;
1. Mahasiswa mampu memahami arti pelayanan baik secara teologis maupun pelayanan
dalam pemahaman yang holistik.
2. Mahasiswa terpanggil untuk ambil bagian dalam pelayanan baik dalam lingkup kecil
maupun dalam lingkup yang luas
3. Mahasiswa mampu membangun relationship” terhadap sesama mahasiswa dan juga
lingkunganmasyarakat setempat.
4. Mahasiswa dapat membangun kelompok atau komunitas yang produktif dalam menjalin
kebersamaan
5. Mahasiswa mampun menyelesaikan masalah ataupun konflik secara win-win solution
6. Mahasiswa mampu dan terpanggil untuk terjun dalam berbagai kegiatan serta organisasi
di dalam kampus maupun diluar.
VII.PENUTUP
Demikian proposal ini kami ajukan. Semoga dapat memberikan gambaran tentang kegiatan kami.
Peran aktif dan dukungan dari berbagai pihak, sangat kami harapkan guna mewujudkan niat,
rencana usaha dan tujuan pelaksanaan LKMM 2017 yang kiranya memberikan manfaat bagi kita
semua. Akhirnya kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang bersedia membantu
jalannya acara ini.
Jakarta, 7 November 2017
Kepala Biro Kemahasiswaan & Alumni
Pdt. Indri Jatmoko, S.Si.,MM.
LAMPIRAN – 2
SUSUNAN KEPANITIAAN
PANITIA DARI BKMA
Ketua
: Samuel Gideon, M.Si
Sekretaris
: Johannes D.M Siregar, SE
Bendahara
: Rotua Vicky Ria, SE
Koord. Acara
: Stevi Natalia, M.Pd
Koord. Konsumsi
: Daisy Natalia Sohuwat, SE
PANITIA DARI MAHASISWA FAKULTAS TEKNIK
Sie Absensi & Konsumsi
: 4 orang
Sie Dokumentasi & Operator LCD
: 2 orang
MC
: 1 orang
:
LAMPIRAN – 3
RINCIAN ANGGARAN
JUMLAH
KETERANGAN
TOTAL
ACARA
Pembicara dari dalam UKI
5 Org x Rp. 500,000
Rp2,500,000.00
Pembicara dari luar UKI
2 Org x Rp. 1,000,000
Rp2,000,000.00
PUBLIKASI
Spanduk
1 x Rp. 150,000
Rp150,000.00
Poster
2 x Rp. 25.000
Rp50,000.00
KESEKRETARIATAN
90 Org x Rp 2,500
Sertifikat
Rp225,000.00
KONSUMSI
Snack
2 Hari x 90 x Rp. 8,000
Rp1,440,000.00
Makan siang
2 Hari x 90 x Rp. 18,000
Rp3,240,000.00
Aqua Gelas
6 kotak x Rp 30,000
Rp180,000.00
TRANSPORT PANITIA
Ketua Panitia
2 Hari x 1 orang x Rp 150,000
Rp300,000.00
Anggota Panitia dari BKMA
2 Hari x 5 orang x Rp 100,000
Rp1,000,000.00
Anggota Panitia dari mahasiswa FT
2 Hari x 7 org x Rp 25,000
TOTAL
Rp350,000.00
Rp11,435,000.00
LAMPIRAN – 4
RUNDOWN ACARA
Kamis, 16 November 2017
Waktu
Kegiatan
Pk 07.00 - 07.30
Persiapan Panitia
Pk 07.30 - 08.30
REGISTRASI PESERTA UNTUK SESI 1
Sambutan MC
Pk 08.30 - 09.00
Doa Pembuka
Sambutan dari Dekan Fisipol
Sambutan dari Perwakilan BKMA
Pk 09.00 - 10.00
Sesi 1: POLA PENGEMBANGAN KEMAHASISWAAN
Pembicara: Ibu Yunita Naiborhu, SE
Pk 10.00 - 10.30
Tanya jawab sesi 1
Pk 10.30 - 10.45
BREAK DAN PRESENSI UNTUK SESI 2
Pk 10.45 - 11.45
Sesi 2: MAHASISWA SEBAGAI CALON FUNGSIONARIS KAMPUS
Pembicara: Bp. Indri Jatmoko, M.Si
Pk 11.45 - 12.15
Tanya jawab sesi 2
Pk 12.15 - 13.15
ISTIRAHAT, SHOLAT DAN MAKAN SIANG
Sesi 3: CREATIVE COMMUNICATION SKILLS
Pk 13.15 - 14.15
Pembicara: Bp.Singgih Sasongko, M.Kom
Pk 14.15 - 14.45
Tanya jawab sesi 3
Pk 14.45 - 15.00
BREAK DAN PRESENSI UNTUK SESI 4
Sesi 4: NARKOBA
Pk 15.00 - 16.00
Pk 16.00 - 16.30
Pk 16.30 - 17.00
Pembicara: dr.Desi Ria Simanjuntak, M.Kes
Tanya jawab sesi 4
Doa Penutup
Evaluasi Panitia
Jumat, 17 November 2017
Waktu
Kegiatan
Pk 08.30 - 09.00
Persiapan Panitia
Pk 09.00 - 10.00
REGISTRASI PESERTA UNTUK SESI 5
Pk 10.00 - 11.00
Sesi 5: PROGRAM KERJA: TEKNIK PEMBUATAN PROPOSAL
Pembicara: Ibu Juaniva Sidharta, M.Si
Pk 11.00 - 11.30
Tanya jawab sesi 5
Pk 11.30 - 13.00
ISTIRAHAT
Pk 13.00 - 14.30
Sesi 6: MANAJEMEN KONFLIK
Pembicara: Bp Yosie Martinus
Pk 14.30 - 15.00
Tanya jawab sesi 6
Pk 15.00 - 15.15
BREAK DAN PRESENSI UNTUK SESI 7
Sesi 7: SHARING ALUMNI
Pk 15.15 - 16.45
Pk 16.45 - 17.15
Pembicara: dalam konfirmasi
Tanya jawab sesi 7
Pengisian Angket Peserta
Pk 17.15 - 18.00
Doa Penutup
Sesi Foto Bersama
Evaluasi Panitia
Download