Uploaded by User36821

87043 - Modul1 - Pengenalan Oracle 10g ApEx Membangun Aplikasi Berbasis Web

advertisement
MODUL PERKULIAHAN
Pemrograman Sistem Basis
Data dan SQL
Pengenalan Oracle 10g ApEx:
Membangun Aplikasi Berbasis Web
Fakultas
Program Studi
Ilmu Komputer
Teknik Informatika
Tatap Muka
01
Kode MK
Disusun Oleh
87043
Andra Warastri, ST, MTI
Abstract
Kompetensi
Modul ini memberikan pemahaman
tentang pembuatan aplikasi berbasis
web sederhana menggunakan Oracle
Application Builder.
Mahasiswa mampu membuat aplikasi
berbasis web sederhana
menggunakan Oracle Application
Builder.
1 Pengenalan Oracle 10g Application Express
Oracle Database Express Edition adalah sebuah database relational yang diberikan secara
gratis oleh Oracle Corporation. Oracle Database Express Edition adalah cetakan yang lebih
kecil dari Oracle Database. Oracle Database XE mudah untuk diinstall dan mudah dalam
pengaturannya.
Dengan Oracle Database XE, Anda dapat menggunakan interface berbasis web browser
untuk:

Mengatur Database

Membuat tabel, view, dan objek database lainnya

Import, export, dan view data tabel

Menjalankan query, dan script SQL

Membuat report
1.1 Mulai mengakses Oracle Database XE
Untuk mulai menggunakan Oracle Database XE, tahap-tahapnya sebagai berikut:
1. Buka Database Home Page

Di Windows, dari Start Menu, pilih Program (atau All Programs), kemudian Oracle
Database 10G Express Edition, dan kemudian pilih Go To Database Home Page.

Di Linux, klik menu Application (pada Gnome) atau pada menu K (di KDE), kemudian
arahkan ke Oracle Database 10G Express Edition, dan pilih Go To Database Home
Page.
2. Setelah itu masukkan Username dan Password yang Anda miliki di dalam Login Database
Home Page. Jika Anda login pertama kali, Oracle menyediakan sebuah user dengan
nama System dan Sys dengan password yang Anda buat ketika Anda melakukan instalasi
Oracle Database XE. Keduanya sebagai administrator database.
3. Tekan Login, maka akan muncul halaman awal Oracle Database XE.
2015
2
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
1.2 Membuka Contoh Akun Pengguna
Untuk membuat aplikasi Anda, Anda perlu login sebagai pengguna database (user database).
Oracle Database XE datang dengan contoh pengguna database yang disebut hr. User ini
memiliki sejumlah tabel database di dalam sebuah skema contoh yang bisa digunakan untuk
membuat aplikasi untuk departemen SDM fiksi. Bagaimanapun, untuk alasan keamanan,
akun pengguna ini dikunci. Anda perlu membuka akun ini sebelum Anda bisa membuat contoh
aplikasi.
Untuk membuat contoh akun pengguna:
1. Pastikan Anda masih login sebagai database administrator, sebagaimana dijelaskan di
tahap sebelumnya.
2. Tekan ikon Administration, dan kemudian tekan Database Users.
3. Tekan ikon skema HR untuk menampilkan informasi pengguna untuk HR.
4. Di bawah Manage Database User, masukkan setingan berikut:

Password dan Confirm Password: masukkan hr untuk password.

Account Status: Pilih Unlocked.
2015
3
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id

Roles: Pastikan bahwa Connect dan Resource keduanya bisa digunakan.
5. Tekan Alter User.
Sekarang Anda siap untuk membuat aplikasi pertama Anda.
1.3 Login Sebagai Contoh Akun Pengguna
Untuk login sebagai contoh akun pengguna:
1. Logout dari akun database administrator dengan menekan logout di pojok kanan dari
Database Home Page.
2. Di jendela yang tampil, tekan Login.
3. Di jendela Login, masukkan hr untuk username dan password.
4. Tekan Login
5. Muncullah Database Home Page.
1.4 User Sys dan System
Akun pengguna administrasi berikut secara otomatis diciptakan ketika Anda menginstall
Oracle Database XE. Keduanya diciptakan dengan password yang dimasukkan ketika
instalasi (di Windows) atau konfigurasi (di Linux).

System
Ini adalah akun pengguna yang Anda login untuk menampilkan sebuah fungsi administrasi
selain dari memulai dan mematikan database.

Sys
Seluruh tabel dasar dan view untuk kamus data database disimpan di skema Sys. Tabel
dasar dan view ini kritis untuk operasi Oracle Database XE. Untuk memelihara integritas
kamus data, tabel di skema sys dimanipulasi hanya oleh database. Anda tidak boleh
membuat beberapa tabel di skema sys.
Tidak ada alasan secara khusus untuk login sebagai pengguna sys. User System dipilih
untuk seluruh tugas administrasi kecuali, memulai dan mengakhiri.
2 Membuat Aplikasi Sederhana
Membuat aplikasi adalah sebuah cara yang mudah untuk melihat dan mengedit data database
Anda. Anda membuat aplikasi ini berdasarkan tabel EMPLOYEES, yang mana bagian dari
skema hr.
Untuk membuat aplikasi berdasarkan tabel EMPLOYEES:
2015
4
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
1. Pada Database Home Page, tekan ikon Application Builder
2. Tekan tombol Create
3. Dibawah Create Application, pilih Create Application dan tekan Next.
4. Dibawah Create Application:
a) Name masukkan MyApp
b) Terima sisa default
c) Tekan Next
Selanjutnya, tambahkan halaman ke aplikasi Anda.
5. Di bawah halaman Add:
a) Untuk Select Page Type, pilih Report and Form
Catatan: Aksi tersebut menggambarkan tipe halaman yang Anda tambahkan.
b) Lanjut ke Table Name, tekan anak panah ke atas, dan kemudian pilih EMPLOYEES
dari jendela dialog pencarian.
c) Tekan Add Page
Dua halaman baru muncul di atas halaman, di bawah Create Application.
d) Click Next.
6. Pada panel Tabs, terima default (One Level of Tabs) dan tekan Next.
7. Pada panel Shared Components, terima default (No) dan tekan Next.
Pilihan ini membolehkan Anda untuk mengimport Shared Components dari aplikasi yang
lain. Shared Components adalah elemen umum yang bisa tampil atau ditampilkan pada
beberapa halaman dalam sebuah aplikasi.
8. Untuk authentication Scheme, Language, User Language Preference Derived Form,
terima default dan tekan Next.
9. Untuk Theme, pilih Theme 2, tekan Next.
2015
5
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Theme adalah kumpulan template yang bisa Anda gunakan untuk menentukan layout
dan style dari keseluruhan aplikasi.
10. Konfirmasi pilihan Anda. Untuk kembali ke halaman sebelumnya, tekan Previous. Untuk
menerima pilihan Anda, tekan Create.
Setelah tekan Create, pesan berikut muncul diatas halaman.
Application Create Succesfully.
2.1 Menjalankan Aplikasi Baru Anda
Untuk menjalankan aplikasi
1. Tekan ikon Run Application.
2. Di halaman login, masukkan hr untuk Username dan Password.
Aplikasi Anda Muncul, menampilkan tabel EMPLOYEES.
3. Eksplorasi aplikasi Anda.
Anda bisa melakukan query tabel EMPLOYEES, jika Anda mau. Untuk mengatur
aplikasi, gunakan toolbar developer di bagian bawah halaman.
Description of the illustration gs_d_toolbar.gif
Toolbar Developer menawakan cara cepat untuk mengedit halaman tertentu, membuat
halaman baru, mengontrol, atau mengkomposisi, melihat session state, atau menangani
kesalahan atau mengedit link terhubung dan tak terhubung.
4. Untuk keluar dari aplikasi Anda dan kembali ke Application Builder, tekan Edit Page1
pada Toolbar Developer
5. Untuk kembali ke Database Home Page, pilih tulisan Home diatas halaman
Selamat! Anda baru saja membuat aplikasi pertama Anda menggunakan Oracle
Database XE.
2015
6
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
2.2 Membuat Sebuah User
Seumpama Anda ingin membuat sebuah akun pengguna untuk pengembang aplikasi
database diberi nama Nick. Karena Nick adalah pengembang, Anda ingin menurunkan
seluruh privileges system, sehingga dia bisa membuat objek skema yang aplikasinya
perlukan. Dan lagi, Anda ingin membuat akunnya dengan password “firesign”.
Untuk membuat user Nick
1. Masuk ke Database Home Page.
2. Tekan ikon Administration, dan kemudian tekan ikon Database Users.
3. Jika diminta kredit administrator, masukkan username dan password system atau
username dan password adminstrator lainnya, dan kemudian tekan login.
4. Pada halaman Manage Database User, tekan Create.
Halaman Create Database User muncul.
2015
7
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
5. Masukkan informasi user ke dalam kolom teks sebagaimana berikut (seluruh kolom
case-insensitive):

Di kolom Username, ketik nick

Di kolom Password dan Confirm Password, ketikkan firesign
Perhatikan password database tidak boleh terdiri dari spasi, kata kunci SQL, dan hanya
menggunakan karakter di dalam susunan database karakter.
6. Beri seluruh hak system create object dengan mengklik Check All di pojok kanan bawah
di kotak User Privileges.
7. Sebelum selesai perhatikan hal berikut:

Peran CONNECT dan RESOURCE sudah terpilih secara default.

Peran DBA defaultnya tidak terpilih.

Account Status defaultnya Unlocked. Ini berarti bahwa user dapat login dengan
account ini.
8. Tekan Create.
2015
8
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Halaman Manage Database Users muncul kembali dan dan menampilkan konfirmasi bahwa
user telah dibuat.
2.3 Membuat sebuah table
Untuk membuat sebuah table:
1. Pada Database Home Page, klik icon Object Browser.
2. Tekan Create
3. Dari daftar tipe-tipe objek, pilih table.
4. Masukkan nama table.
Nama table harus cocok dengan konversi penamaan Oracle dan tidak berisi spasi atau dimulai
dengan nomor atau underscore.
5. Agar dapat nama table akhir cocok dengan yang dimasukkan di kolom nama table, klik
Preserve Case.
6. Masukkan detail dari tiap kolom. Setiap kolom terdiri dari:

Masukkan nama kolom

Masukkan tipe kolom

Masukkan informasi tambahan berikut jika perlu:

Precision

Scale

Untuk menentukan kolom tidak NULL, pilih check box di kolom Not Null.

Tekan Next
Selanjutnya, menentukan primary key untuk tabel (pilihan). Primary key adalah sebuah atribut
tunggal atau kombinasi dari beberapa atribut yang secara unik mengidentifikasi sebuah
record.
7. Untuk primary key, pilih salah satu dari berikut, kemudian tekan next:

No primary key. Tidak ada primary key yang dibuat.

Populated from a new sequence. Membuat primary key dan membuat sebuah trigger
dan sequence baru. Sequence baru digunakan di trigger untuk mengumpulkan kolom
primary key yang dibuat. Primary key bisa hanya sebuah kolom tunggal.

Populated from existing sequence. Membuat primary key dan membuat trigger.
Sequence yang terpilih digunakan di trigger untuk mengumpulkan kolom primary key
yang dipilih. Primary key bisa hanya sebuah kolom tunggal.

Not Populated. Menentukan primary key tapi tidak mempunyai nilai secara otomatis
dikumpulkan dengan sequence dalam trigger. Anda bisa memilih pilihan ini untuk
menentukan composite primary key (yaitu, primary key yang dibuat lebih dari satu
2015
9
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
atribut).
Selanjutnya, menambahkan foreign key (opsional). Foreign key membuat sebuah hubungan
antara sebuah atribut di sebuah tabel dan primary key di tabel lain.
8. Untuk menambahkan foreign key:

Name – Masukkan nama dari kekangan foreign key yang dibuat.

Select key column(s) – Pilih kolom yang merupakan bagian dari foreign key. Salah
satu terpilih, tekan ikon Add untuk memindahkannya ke Key Column(s).

References Table – Pilih tabel yang akan menjadi referensi dari foreign key tersebut.
Kemudian, pilih kolom untuk direferensikan oleh foreign key ini. Setelah satu terpilih,
klik ikon Add untuk memindahkan kolom yang dipilih ke Referenced Column(s).

Pilih Salah satu berikut:

Disallow Delete – Blok menghapus baris dari tabel yang direferensikan ketika ada
baris yang tergantung di tabel ini.

Cascade Delete – Hapus baris yang tergantung dari tabel ini ketika baris tabel
induk yang terkorespondesi dihapus.

Set to Null on Delete – Menjadikan nilai kolom foreign key menjadi null ketika baris
tabel induk yang terkorespondensi dihapus.

Tekan Add

Tekan Next
Selanjutnya menambahkan constraint. Anda dapat membuat multiple constraints, tapi Anda
harus menambahkan constraint secara terpisah.
9. Untuk menambahkan constraint:

Tentukan tipe constraint ( Check atau Unique )
Constraint Check adalah sebuah validasi check pada satu atau lebih kolom di dalam tabel.
Tidak ada record yang dapat diinsert atau diupdate di mana melanggar constraint check yang
aktif. Unique constraint menunjuk sebuah kolom atau banyak kolom sebagai unique key.
Untuk memenuhi unique constraint, tidak boleh ada dua baris dalam tabel yang bisa
mempunyai nilai yang sama dalam kolom yang ditentukan.

Masukkan constraint di dalam kolom yang disediakan. Untuk unique constraint, pilih
kolom yang akan menjadi unik. Untuk check constraint, masukkan ekspresi yang harus
dicek seperti, flag in ('Y', 'N').

klik Add
10. Tekan Finish
Halaman konfirmasi akan muncul. Untuk melihat SQL yang digunakan untuk membuat table,
klik SQL Syntax.
2015
10
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
11. Klik Create.
Daftar Pustaka
Oracle Database Express Edition 10g. http://docs.oracle.com/cd/B25329_01/welcome.html
2015
11
Pemrograman Sistem Basis Data & SQL
Andra Warastri, ST, MTI
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Download