Kontrak Perkuliahan Mata Kuliah : Sistem Basis Data Kode / SKS

advertisement
Kontrak Perkuliahan
Mata Kuliah
: Sistem Basis Data
Kode / SKS
: TSK 402 / 2 SKS
Jadwal
:
Dosen
: Rinta Kridalukmana, S.Kom, MT
1. Deskripsi Mata Kuliah
Pada mata kuliah sistem basis data, mahasiswa akan diperkenalkan konsep pemodelan
data, yaitu tree, hirarki, relational, dan object oriented – relational. Dengan berbasis
pemodelan data yang saat ini banyak dipergunakan dalam database modern, yaitu
relational data, mahasiswa selanjutnya difokuskan untuk memperdalam RDBMS
(Relational Database Management System) yang dimulai mendesain database relasional
dengan pendekatan Entity Relationship dan Normalisasi. Setelah itu, implementasi pada
engine database RDBMS dimulai dengan pembahasan tentang SQL (Structured Query
Language), Data Definition Language (DDL), Data Manipulation Language (DML), Data
Control Language (DCL), dan Transaction Control Language (TCL). Untuk manipulasi
data lebih lanjut pada engine database, akan dipelajari juga tentang procedure, function,
dan trigger.
2. Tujuan Umum
a. Mahasiswa mengenal teknologi penyimpanan basis data relasional
b. Mahasiswa memahami pentingnya integritas data dalam manajemen data
c. Mahasiswa dapat membedakan konsep pemodelan data dengan tree, hirarki,
relasional dan object-oriented
3. Tujuan Khusus
a) Mahasiswa dapat mendesain database dengan pendekatan entity relationship serta
menterjemahkannya ke dalam entity relationship diagram
b) Mahasiswa dapat menggunakan pendekatan normalisasi dalam merancan tabel
basis data
c) Mahasiswa
dapat menggunakan SQL, DDL, DML, DCL, TCL untuk
implementasi desain pada engine database
4. Strategi Perkuliahan
Kuliah dilakukan dengan menggunakan metode diskusi, ceramah, dan presentasi serta
pemberian tugas-tugas.
5. Referensi
a. Seluk Beluk Database Relasional, Mark Whiteborn & Bill Marklyn, Penerbit
Erlangga
b. Database Processing (Dasar, Desain & Implementasi), David MK, Penerbit
Erlangga
c. Basic SQL, Oracle University
d. PL/SQL, Oracle University
6. Tugas
a. Instalasi database sql server, oracle, dan mysql
b. Implementasi SQL pada mesin database.
7. Kriteria Penilaian
a. Peniliaian kompetensi dapat dilakukan dengan kriteria sebagai berikut
Nilai
Point
Range
A
4
≥81
B
3
70-80
C
2
60-69
D
1
55-59
E
0
≤54
b.
Penilaian Kreatifitas dan keatifan dilakukan dengan kriteria sebagai
berikut
Nilai
Point
Range
A
Sangat
≥85
B
Sedang
75-84
C
Kadang-kadang
65-74
D
kurang
55-64
Penilaian Presentasi
Presentasi nilai
c.
Parameter
Cara Membawakan Presentasi
20 %
Kelengkapan Bahan Presentasi
25 %
Penguasaan Masalah
25 %
Paper
25 %
Kerjasama dan Kesiapan tim
5%
Komposisi Nilai Akhir Perkuliahan
d.
a. Tugas dan Penilaian Dosen
b. Ujian Tengah Semester
c. Ujian Akhir Semester
: 30 %
: 30 %
: 40 %
8. Aturan Pelaksanaa Perkuliahan
a. Kuliah dilaksanakan sesuai dengan jadwal dan mahasiswa diharpkan datang tepat
waktu.
b. Kehadiran perkuliahan minimal 75 % dari yang dijadwalkan
c. Tidak hadir dalam waktu UTS atau UAS tanpa konfirmasi yang jelas akan
mengakibatkan nilai NOL
Download