Uploaded by svmmerdose.pky

2.5 dan kesimpulan dan saran

advertisement
2.5 KEGIATAN PERUSAHAAN
Berita yang akan diolah selalu mengikuti prosedur yang telah diterapkan.
Berita yang telah ditulis wartawan tadi, akan dikirim ke redaksi yang kemudian
diambil oleh orang yang bertanggungjawab terhadap halaman atau yang biasa
disebut dengan redaktur. Tugas redaktur nantinya akan memberi judul pada
pembahasan koran tersebut. Pemilihan judul pastinya harus yang dapat membuat
pembacanya tertarik untuk membacanya. Setelah itu akan di simpan di server
halaman, kemudian di ambil oleh editor bahasa yang akan mengedit kata-kata dan
bahasa sesuai dengan EYD (Ejaan yang Disempurnakan). Setelah itu di serahkan
ke layout (orang yang menata letak sebuah halaman) yang bertugas mengatur tata
letak halaman agar tampak menarik.
Setelah semua proses pengolahan berita berjalan lancar. Sistem pencetakan
saat ini menggunakan CTP yang merupakan kepanjangan dari Computer To Plate.
Percetakan sekarang tidak memakai Epson lagi, tetapi percetakan sekarang
langsung print. Bahan bakunya yaitu: kertas koran, tinta ada 4 macam (hitam,
kuning, merah, dan biru). Untuk keperluan kertas diperlukan 5-6 container/bulan, 1
container berisi 30 rol. Selama bulan puasa, untuk berjaga-jaga menyetok 2
container. Untuk jam kerja selama bulan puasa dimulai pukul 20.00 WIB mesin
sudah mulai berproduksi. Sedangkan jam kerja normal dimulai pukul 19.00WIB.
Dengan menggunakan teknologi internet, orang yang akan mencetak berita dapat
membuka server halaman dan memilih berita mana saja yang akan dijadikan berita
dalam bentuk koran.
Setelah itu proses pencetakan ribuan koran segera dilakukan agar cepat
tersebar di masyarakat. Pada pencetakan ini, kertas koran yang digunakan berasal
dari PT. ADI PRIMA di Gresik, Jawa Timur. Koran yang telah dicetak, kemudian
akan disebarluaskan kepada loper koran. Loper koran kemudian menawarkannya
ke penjual koran baik pedagang koran pinggiran maupun pedagang koran yang
menawarkan di pinggir jalan sekitar lampu merah. Surat kabar harian Kalteng Pos
akan selalu terbit setiap hari termasuk pada tanggal merah kecuali pada hari lebaran
Idul Fitri. Pada edisi senin sampai jumat adalah edisi normal dengan cetakan yakni
sebanyak 24 halaman. Berbeda dengan edisi sabtu dan minggu atau hari libur baik
libur nasional ataupun cuti bersama memiliki cetak sebanyak 16 halaman. Harga
koran tersebut adalah Rp. 5.000,00 dari harga asli kantor pembuatan.
BAB III : SIMPULAN DAN SARAN
4.1 SIMPULAN
Jadi berdasarkan hasil observasi kunjungan industri dapat disimpulkan
bahwa:
Profil KALTENG POS : Kalteng Pos adalah sebuah surat kabar harian
yang terbit di Kalimantan Tengah yang termasuk dalam grup Jawa Pos. Kantor
Kalteng Pos terletak di Jalan Tjilik Riwut Km 2,5 Palangkaraya Kalteng Pos
didirikan pada tanggal 1 September 1993 dan menjadi salah satu perusahaan surat
kabar harian pertama di Kalimantan Tengah. Surat kabar harian Kalteng Pos
menjadi koran pertama dan terbesar yang terbit di wilayah Kalimantan Tengah yang
terdistribusikan di 1 kota dan 13 kabupaten meliputi wilayah Kotawaringin Barat,
Kotawaringin Timur, Barito Utara, Barito Selatan, Barito Timur, Palangka Raya,
Murung Raya, Kapuas, Gunung Mas, Pulang Pisau, Lamandau, Katingan,
Sukamara dan Seruyan. Selain itu, Kalteng Pos juga menyajikan berita-berita dari
regional Kalimantan dan Indonesia pada umumnya. Kalteng Pos berisi berbagai
rubik, diantaranyaa peristiwa, olahraga, hiburan, ekonomi, wisata, kuliner, sosial,
politik serta berita-berita dalam jaringan PROKAL.co dan Jawa Pos Network
Teknik pengumpulan data : diperoleh dari observasi dan sesi tanya jawab
langsung dilapangan.
4.2 SARAN
Sebelum melaksanakan kunjungan industri hendaknya kita mengetahui
beberapa hal penting tentang obyek yang akan dikunjungi. Misal mempersiapkan
pertanyaan yang akan ditanyakan di dalam sebuah perusahaan yang akan di
kunjungi.
Selanjutnya untuk menjalin kemitraan yang baik dengan perusahaan perlu
komunikasi yang baik dengan perusahaan yang akan dituju, sehingga akan
memudahkan pada pelaksanaan kunjungan industri.
Download