Uploaded by User3685

KELAS III & IV KOMPOSIT

advertisement
Skill’s Lab Konservasi Gigi IV
KASUS I
Seorang laki-laki berusia 30 tahun datang ke RSGM Unpad dengan keluhan gigi
depannya patah karena tidak sengaja menggigit tulang ayam pada saat makan. Pasien tidak
mengeluhkan rasa sakit pada giginya namun ingin segera ditambal karena malu dan besok akan
melakukan persentasi seminar.
Dokter gigi yang bertugas melakukan pemeriksaan fisik untuk memastikan kelainan
gigi yang dikeluhkan oleh pasien. Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan dokter gigi,
didapatkan data sebagai berikut:
Kondisi umum
: sehat
Pemeriksaan ekstroral : Tidak ada kelainan
Pemeriksaan intraoral : Gigi 21 patah oblique dari insisal ke arah bagian proksimal mesial.
tes dingin (+); tes perkusi (-); tes tekan (-)
Selain itu terdapat karies dentin di bagian disto palatal pada gigi 12.
tes dingin (+); tes perkusi (-); tes tekan (-)
Instruksi untuk mahasiswa :
1. Sebutkan dan jelaskan klasifikasi Mount & Hume, klasifikasi ICDAS, dan klasifikasi
Fraktur Ellis ?
2. Gambarkan dan jelaskan outline form dari preparasi kavitas kelas IV dan III Komposit
pada gigi tersebut (21 & 12) ?
3. Jelaskan tahapan preparasi kelas IV & III Komposit pada gigi tersebut dan sebutkan
persiapan alat-alat yang diperlukan dalam tahapan preparasi tersebut ?
4. Jelaskan tahapan pemasangan Mylar Matriks pada kasus tersebut dan tujuannya?
5. Jelaskan tahapan restorasi, polishing kelas IV & III Komposit ?
Gambar Outline Form Preparasi Komposit Kelas IV Gigi 21
Gambar Outline Form Preparasi Komposit Kelas III Disto Palatal Gigi 12
Download