TUGAS MAKALAH “KOMUNIKASI DATA DAN JARINGAN” DOSEN PEMBIMBING : KEUKEU ROHENDI, M.Kom DISUSUN O L E H DODI MARTIN (151100106) YAYASAN AMAL BAKTI MUKMIN PADANG Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer STMIK INDONESIA 2017 KATA PENGANTAR Puji syukur atas kehadirat ALLAH SWT yang telah memberikan rahmat-Nya sehingga makalah tentang“KOMUNIKASI DATA DAN JARINGAN” dapat saya selesaikan. Tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada dosen Bapak Keukeu Rohendi yang telah memberikan arahan sehingga saya dapat menyelesaikan makalah ini dengan sebaik-baiknya. Saya menyadari bahwa makalah ini jauh dari kesempurnaan, untuk itu saya mohon maaf atas segala kekurangannya. Oleh karena itu, saran dan kritik yang membangun dari pembaca sangat dibutuhkan untuk kesempurnaan makalah ini, atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih. Padang, 16 Februari 2017 Penyusun DAFTAR ISI COVER…………………………………………………………………........ i KATA PENGANTAR ……………………………………………………….. ii DAFTAR ISI ………………………………………………………………… iii BAB I PENDAHULUAN …………………………………………………… 1 1.1 Latar Belakang ……………………………………………….... 1 1.2 Rumusan Masalah ……………………………………………... 1 1.3 Tujuan Penulisan……………………………………………….. 1 BAB II PEMBAHASAN ……………………………………………………. 2 2.1 Komunikasi Data……………………………………………...... 2 2.2 Konsep Jaringan komputer……………………………………...2 BAB III PENUTUP…...…………………………………………………….... 7 DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………….....8 BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Pada awal diciptakanya, komputer hanya dapat dipergunakan secara individual. Namun karna perkembanganya, sebuah komputer dapat berkomunikasi dengan komputer lainnya secara sederhana. Dengan menggunakan kabel dan port komunikasi, dua buah komputer atau lebih dapat dihubungkan dan saling bekerjasama. Dengan prinsip ini maka dapat dikembangkan suatu jaringan komputer dimana didalamnya terhubung lebih dari satu komputer sehingga antar komputer dapat bertukar informasi dan data. Untuk menghubungkannya maka diperlukan sebuah jalur transmisi baik menggunakan kabel maupun tanpa menggunakan kabel. Prinsip-prinsip ini akan dibahas pada bab selanjutnya dari makalah ini. 1.1 1.2 Rumusan Masalah Dari latar belakang tersebut dapat dirumuskan masalah-masalah berikut; 1.2.1 Apa itu komunikasi data ? 1.2.2 Apa itu jaringan komputer? 1.3 Tujuan Penulisan Dari rumusan diatas,ada beberapa tujuan rumusan masalah sebagai berikut; 1.3.1 Dapat menjelaskan komunikasi data 1.3.2 Dapat menjelaskan jaringan komputer BAB II PEMBAHASAN 2.1 Komunikasi Data Komunikasi data itu berasal dari dua kata yaitu komunikasi dan data. Komunikasi itu adalah proses penyampaian pesan atau berbagi informasi dengan orang lain, sementara itu, informasi adalah suatu rekaman fenomena yang diamati dan mempunyai potensi untuk dimanfaatkan oleh seseorang, jenis informasi banyak sekali dan jumlahnya pun terus bertambah karena setiap saat lahir informasi baru, sehingga kita semakin tidak mudah mengikuti perkembangannya. Informasi bermanfaat bagi siapa saja, baik perorangan ataupun kelembagaan, termasuk kami dan anda yang juga membutuhkan informasi. Data merupakan kumpulan segala sesuatu yang dapat diterima dan dapat diolah oleh komputer, data dapat berupa huruf, angka atau gambar dan kadang-kadang orang menyebutnya dengan nama karakter. 2.2 Konsep Jaringan Komputer Jaringan komputer adalah sekelompok komputer otonom yang saling berhubungan antara satu dengan lainnya menggunakan protokol komunikasi melalui media komunikasi sehingga dapat saling berbagi informasi, program-program, penggunaan bersama perangkat keras seperti printer, harddisk, dan sebagainya. Dalam sebuah jaringan komputer biasanya terhubung banyak komputer kesebuah atau atau beberapa server. Server adalah komputer yang difungsikan sebagai pelayan’’ pengiriman data dan/ atau penerimaa data serta mengatur pengiriman dan penerimaan data diantara komputer- komputer yang terambung. A. Tujuan membangun jaringan komputer Tujuan dibangunnya suatu jaringan komputer adalah membawa informasi secara tepat dan tanpa adanya kesalahan dari sisi pengirim (transmitter) menuju kesisi penerima ( receiver ) melalui media komunikasi. Dalam membangun jarinagn komputer memang tidak semudah tujuannya. Ada beberapa hal yang masih dirasa menjadi kendala. Kendala- kendala itu antara lain: 1. Masih mahalnya fasilitas komunikasi yang tersedia dan bagaimana memanfaatka jaringan komunikasi yang ada secara efektif dan efesien. 2. Jalur transmisi yang digunakan tidak benar-benar bebas dari masalah gangguan (noise) B. Manfaat Jaringan Komputer Secara Umum Jaringan Komputer Mempunyai Beberapa Manfaat Yang Lebih Dibandingkan Dengan Komputer Yang Berdiri dan dunia usaha telah mengakui bahwa akses ke teknologi modern selalu memiliki keunggulan kompetitif dibandingka pesaing yang terbatas dalam bidang teknologi. Adapun mamfaat yang didapat dalam membangun jaringan komputer adalah sebagai berikut. Sharing resources Sharing resources bertujuan agar seluruh program, peralatan atau peripheral lainnya dapat dimanfaatkan oleh setiap orang yang ada pada jaringan komputer tanpa terpengaruh oleh lokasi maupun pengaruh dari pemakai Media komunikasi Jaringan komputer memungkinkan terjadinya komunikasi antar pengguna, baik untuk teleconference maupun untuk mengirim pesan atau informasi yang penting lainnya. Integrasi data Pembangunan jaringan komputer dapat mencegah ketergantungan pada komputer pusat. Pengembangan dan pemeliharaan Dengan adanya jaringan komputer ini, maka pengembangan peralatan dapat dilakukan dengan mudah dan menghemat biaya, misalnya untuk meningkatkan kualitas pencetakan dari dot matrix printer ke laser printer, maka tidak perlu membeli laser printer sejumlah komputer yang ada tetapi cukup satu buah keras printer tersebut dapat digunakan secara bersama-sama. Keamanan data Sistem jaringan komputer memberikan perlindungan terhadap data. Sumber daya lebih efisien dan informasi terkini Denan adanya pemakaian sumberdaya secara bersama sama, maka pemakai bisa mendapatkan hasil dengan maksimal dan kualitas yang tinggi C. Perangkat Keras Jaringan Komputer Dalam penetapan perangkat keras jaringan komputer terdapat dua hal yang sangat penting yaitu teknologi transmisi dan jarak. Secara garis besar, teknologi transmisi dibedakan menjadi dua yaitu jaringan broadcast dan jaringan point to point. Jaringan broadcast memiliki saluran komunikasi tunggal yang dipakai bersama sama oleh semua komputer yang ada pada jaringan tersebut . Jaringan poin to point terdiri dari sejumlah pasangan komputer yang ada pada jaringan komputer. Maksudnya adalah apabila paket data yang dikirimkan dari sumber ketujuan, maka akan melewati komputer yang menjadi perantara. Berdasarkan jarak dan area kerjanya jaringan komputer dibedakan menjadi tia kelompok yaitu : LAN (local ared network), MAN (metropolitan area network ) dan WAN (wide area network). Untuk ketiga jenis kelompok jaringan omputer berdasarkan area kerjanya menggunakan piranti kabel sebagai alat untuk bertukar komunikasi. Sekarang kita akan membahas satu persatu ketiga kelompo jaringan komputer tersebut. 1. LOCAL AREA NETWORK (LAN) Jaringan ini digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer dan workstation dalam suatu perusahaan yang menggunakan peralatan secara bersama-sama dimiki bertukar informasi. Topologi Topologi adalah istilah yang digunakan untuk menguraikan cara bagaimana komputer tergabung dalam suatu jaringan Topologi menguraikan layout aktual dari peranakat keras jaringan sedangkan topologi logika menguraikan perilaku komputer pada jaringan dari sudut pandang operator, dalam hal ini manusianya yaitu topologi fisik Pada umumnya, jaringan menggunakan salah satu dari dua jenis topologi fisik. Keuntungan dan kerugian dari jenis topologi yang ada. Keuntungan dan kerugian dari masingmasing topologi dapat dilihat pada tabel berikut ini: TOPOLOGI KEUNTUNGAN KERUGIAN Bus Hemat kabel layout kabel sederhana mudah dikembangkan tidak butuh kendali pusat penambahan atau pengurangan terminal dapat dilakukan tanpa mengganggu operasi yang berjalan Deteksi dan isolasi sangat kecil kepadatan lalu lintas tinggi keamanan data kurang terjamin kecepatan akan menurun bila jumlah pemakai bertambah diperlukan repater untuk jara jauh Ring Hemat kabel Peka kesalahan Tidak perlu penanganan bundek Pengembangan jaringan lebih kaku kerusakan pada media pengiriman/terminal dapat melumpuhkan kerja seluruh jaringan lambat, karena pengiriman menunggu giliran token. Kabel khusus, dapat melayani lalu lintas data yang padat. Star Paling pleksibel karena pemasangan kabel mudah penambahan atau pengurangan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian jaringan yang lain kontrol terpusat karena: Boros kabel Perlu penanganan khusus bundel kabel Kotrol terpusat (HUB) jadi elemen kritis Memudahkan dalam deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan memudahkan pengelolaan jaringan Dengan memperhatikan kecepatan transmisi data, maka LAN dapat igolongkan dalam 3 kelompok yaitu: Low speed PC natwork Kecepatan transmisi data pada low speed PC network kurang dari 1 Mbps dan biasanya diterapkan untuk personal computer. Contoh dari jenis ini adalah omninet oleh korpus sistem, apple talk oleh appel corporation Medium speed network Kecepatan transmisi data pada medium speed network berkisar antara 1 – 20 Mbps dan biasanya diterapkan untuk mini computer High speed network Kecepatan tranmisi data pada high speed network lebih ari 20 Mbps dan biasanya diterapkan untuk mainframe computer. Contoh dari jenis ini adalah loosely coupled network oleh control data corporation, Hyper channel oleh network system corpuration. 2. METROPOLITAN AREA NETWORK (MAN) Metropolitan Area Network (MAN) pada dasarnya merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dn biasanya memakai teknologi yang sama dengan LAN. MAN merupakan pilihan untuk membangun jaringan komputer anatar kantor dalam suatu kota. 3. WIDE AREA NETWORK ( WAN) Wide area network ( WAN) adalah sebuah jaringan yang memiliki jarak yang sangat luas, karena radiusnya mencakup sebuah negara dan benua. Pada bagian besar WAN, komponen yang dipakai dalam berkomunikasi biasanya terdiri dari dua komponen, yaitu : kabel ntransmisi dan elemen switching. BAB III PENUTUP Kesimpulan Komunikasi data dan jaringan komputer yaitu proses interaksi antara sesama pengguna komputer baik itu mengirim dan menerima pesan ataupun saling bertukar data melalui sebuah jaringan yang berguna agar tujuan bersama dapat tercapai. Baik itu terhubung jaringan kabel ataupun jaringan wirelles untuk melakukan komunikasi. DAFTAR PUSTAKA Yusuf, Pamit M. 2009. Ilmu Informasi Komunikasi dan Kepustakaan.Jakarta : Bumi Aksara Budiman. 2006 .Teknologi Informasi dan Komunikasi.Jakarta : Erlangga