cara-hemat-untuk-akses-web-07

advertisement
Cara hemat untuk akses Web?
Onno W. Purbo
Memang dalam mengakses Web akan jauh lebih enak kalau bisa membaca semua
informasi seraya sambungan ke Internet di aktifkan. Sialnya cara seperti ini amat sangat
tidak menghemat pulsa, karena argo telepon kita tetap berjalan padahal kita hanya
menggunakan-nya untuk membaca informasi di Web.
Cara yang paling effektif untuk membaca Web adalah jika pada saat telepon
menyambung ke Internet kita dapat mengambil semua halaman Web yang ingin dibaca,
kemudian di simpan di PC kita untuk kemudian dibaca pada saat hubungan telepon di
putuskan. Dengan menyimpan semua halaman Web yang ingin dibaca tersebut di PC
untuk dibaca kemudian setelah sambungan telepon putus, akan sangat menghemat pulsa
& kita dapat membaca sepuas hati.
Kebetulan sekali Web browser yang ada sekarang sudah melengkapi fasilitas tersebut
supaya kita dapat mendowload semua halaman Web & membaca-nya secara offline
melalui menu Favourites di Windows. Walaupun kita memberikan alamat URL-nya pada
saat offline halaman Web tersebut tetap dapat dibaca karena sudah tersimpan di harddisk
PC. Dalam contoh disini saya akan menggunakan Internet Explorer 5.0, fasilitas yang
digunakan sudah built-in semua meliputi menyimpan Favourites URL & kemampuan
Synchorinze.
Cara yang perlu dilakukan
untuk menyimpan halaman
Web ke harddisk sangat
sederhana. Pada saat kita
melakukan browsing di
Internet, jika telah ditemukan
halaman Web yang kita
inginkan langsung klik
Favourite  Add  Make
available offline. Nanti IE 5.0
akan mengsynchronize
halaman tersebut agar di
simpan di harddisk PC kita.
Seperti di contohkan pada
gambar, kumpulan Web
Favourite tersebut bisa juga di
synchronize secara simultan
semuanya sekaligus. Cara
pada IE 5.0 meng-klik tools
 synchronize.
Setelah tersimpan halaman
tersebut di Favourite, kita dapat
juga men-set agar mengambil
halaman-halaman di belakangnya,
caranya adalah dengan men-set
property dari halaman Favorite
tersebut. Masuk ke Favorite 
pilih halaman yang dinginkan 
klik kanan untuk melihat
properties. Tampak pada gambar
adalah salah satu contoh
properties Web favourite kita,
pada propertis ada beberapa hal
yang bisa di set pada bagian
download kita bisa set berapa
dalam link yang akan kita
download (dalam contoh kita
akan mendownload 3 link ke
dalam), apakah akan mengikuti
link di luar situs Web tersebut,
berapa besar harddisk yang
dialokasikan untuk menyimpan
copy situs tersebut (dalam contoh
500Kbyte).
Download