ulangan harian

advertisement
ULANGAN HARIAN
GETARAN – BUNYI
Kerjakan dengan menggunakan cara/rumus bila soal berupa matematis!!
1. Perhatikan gambar di samping!
Berdasarkan gambar di samping, bagaimana pola getar bandul saat
melakukan 2 kali getaran?
2. Sebuah bandul sederhana bergetar sebanyak 100 kali selama 10 detik. Hitunglah:
a. Frekuensi
b. Periode
3. Perhatikan gambar di bawah ini!
Jika panjang PQ adalah 600 cm, hitunglah:
a. Panjang gelombang
b. Cepat rambat gelombang jika frekuensinya 50 Hz
4. Sebutkan apa saja syarat terjadinya bunyi ? 3 saja
5. Periode sebuah gelombang bunyi sebesar 0,20 s. Termasuk bunyi apakah gelombang
tersebut bila ditinjau dari frekuensi yang dihasilkan?
6. Setelah terjadinya kilat, 5 detik kemudian terdengar bunyi guntur. Jika cepat rambat
bunyi di udara adalah 330 m/s, berapakah jarak pendengar dari tempat terjadinya kilat?
7. Perbandingan frekuensi nada A dengan nada B adalah 40:45. Jika frekuensi yang
dihasilkan nada A adalah 400 Hz, berapakah frekuensi yang dihasilkan oleh nada B?
8. Pada kolom udara 20 cm terjadi resonansi. Jika cepat rambat bunyi adalah 340 m/s,
berapakah panjang gelombang saat terjadi resonansi ke -2?
9. Untuk mengukur kedalaman laut digunakan prinsip pemantulan bunyi. Bunyi pantul
terdengar 4 sekon sesudah bunyi asli. Jika cepat rambat bunyi dalam air 1.500 m/s,
maka berapakah kedalaman laut?
10. Bagaimanakah cara mengatasi terjadinya gaung? Sebutkan 1 saja.
Download