SDA dan Energi - WordPress.com

advertisement
Sumber Daya Alam
&
Energi
Geologi Teknik
Norma Puspita, ST. MT
Sumber Daya Alam adalah
• segala sesuatu yang terdapat di muka bumi
yang dapat dimanfaatkan oleh manusia untuk
memenuhi kebutuhan hidupnya
Penggolongan SDA
• Berdasarkan sumbernya/pembentuknya
− Sumber daya alam hayati / biotik
adalah sumber daya alam yang berasal dari makhluk
hidup.
contoh : tumbuhan, hewan, mikro organisme, dan
lain-lain
− Sumber daya alam non hayati / abiotik
adalah sumber daya alam yang berasal dari benda
mati.
contoh : bahan tambang, air, udara, batuan, dan lainlain
Penggolongan SDA
• Berdasarkan sifat pembaharuannya / kelestariannya
− sumber daya alam yang dapat diperbaharui / renewable
resources, yaitu sumber daya alam yang dapat digunakan
berulang-ulang kali dan dapat dilestarikan.
contoh : sumber daya pertanian, perkebunan, kehutanan,
perikanan, dan peternakan.
− sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui / non
renewable resources ialah sumber daya alam yang tidak
dapat di daur ulang atau bersifat hanya dapat digunakan
sekali saja atau tidak dapat dilestarikan serta dapat punah.
contoh : minyak bumi, batubara, timah, gas alam.
− Sumber daya alam yang tidak terbatas jumlahnya /
unlimited
contoh : sinar matahari, arus air laut, udara, dan lain lain
Penggolongan SDA
• Berdasarkan wujudnya
− Sumber daya alam berupa benda,
meliputi benda padat, cair dan gas
− Sumber daya alam bukan benda,
meliputi keindahan alam dan tenaga
surya, tenaga angin
Penggolongan SDA
• Berdasarkan Tempat asalnya
− Sumber daya daratan (terestrial)
− Sumber daya perairan (akuatis)
− Sumber daya udara (atmosferik)
Sumber Daya Alam Mineral
• Sumber daya mineral dihasilkan dari proses geologi
yang terkait dengan tektonik lempeng dan sistem
hidrologi.
• sumber daya mineral bersifat terbatas dan tidak dapat
diperbaharui kembali
• Sumber daya mineral dikelompokkan berdasarkan
proses terbentuknya :
(1) proses magmatik,
(2) proses metamorfik,
(3) proses sedimentasi,
(4) proses pelapukan.
Proses Magmatik
• Merupakan proses kristalisasi mineral silikat yang
terjadi pada larutan magma
• Menghasilkan mineral bersifat metalik (bijih)
• Nikel, beryllium, lithium, uranium, tantalum, emas,
tembaga, timah,seng
Proses Metamorfik
• tektur dan mineralogi batuan yang
membentuk endapan non metalik seperti
asbestos, talc dan graphite.
Proses Sedimentasi
• Hasil yang paling penting dari proses erosi, transportasi
dan pengendapan sedimen adalah tersegregasi dan
terkonsentrasinya material berdasarkan ukuran dan
densitasnya.
• Pasir, batu, dan tanah untuk kepentingan industri
konstruksi
Proses Pelapukan
• pelapukan granit secara ekstensif di
daerah semitropis – tropis
mengkonsentrasikan oksida metalik tidak
melarut dalam tanah regolith yang tebal.
• Contoh : aluminium, besi, cobalt
Energi
• Sumber energi tidak terbarukan
disebut jg sebagai energi fosil : batu bara,
minyak dan gas alam, nuklir
• Sumber energi terbarukan
Berasal dari angin, matahari, air, panas
bumi
Download