BATUAN BUMI Nama : Arif Irwanudin Kelas : X

advertisement
TUGAS PRAKTIKUM WAJIB II
BATUAN BUMI
Nama : Arif Irwanudin
Kelas : X – TKJ 2
SMK MUHAMMADIYAH MUNGKID
A. Pengertian Batuan
Batuan adalah kumpulan-kumpulan atau agregat dari mineral-mineral yang sudah dalam kedaan
membeku/keras. Batuan adalah salah satu elemen kulit bumi yang menyediakan mineral-mineral
anorganik melalui pelapukan yang selanjutnya menghasilkan tanah. Batuan mempunyai komposisi
mineral, sifat-sifat fisik, dan umur yang beraneka ragam. Jarang sekali batuan yang terdiri dari satu
mineral, namun umumnya merupakan gabungan dari dua mineral atau lebih. Mineral adalah suatu
substansi anorganik yang mempunyai komposisi kimia dan struktur atom tertentu. Jumlah mineral
banyak sekali macamnya ditambah dengan jenis-jenis kombinasinya.
B. Siklus Batuan
Siklus batuan adalah suatu proses yang menggambarkan perubahan dari magma yang
membeku akibat pengaruh cuaca hingga menjadi batuan beku, lalu sadimen, batuan sedimen dan
batuan metamorphic dan akhirnya berubah menjadi magma kembali. Mekanisme siklus batuan
yaitu magma mengalami proses siklus pendinginan, terjadi kristalisasi membentuk batuan beku
pada siklus ini, Ketika batu didorong jauh di bawah permukaan bumi, maka batuan dapat melebur
menjadi magma. Selanjutnya batuan beku tersebut mengalami pelapukan. tererosi, terangkut
dalam bentuk larutan ataupun tidak larut, diendapkan, sedimentasi membentuk batuan sedimen.
Ada pula yang langsung mengalami peubahan bentuk menjadi metamorf saat siklus berlangsung.
Selanjutnya pada siklus ini, batuan sedimen dapat mengalami perubahan baik secara kontak,
dynamo dan hidrotermik akan mengalami perubahan bentuk dan menjadi metamorf. Siklus
berikutnya, batuan metamorf yang mencapai lapisan bumi yang suhunya tinggi mungkin berubah
lagi menjadi magma lewat proses magmatisasi.Setelah mengalami siklus mulai dari magma tadi,
batuan akan berubah bentuk dan jenisnya menjadi batuan beku, batuan sedimen dan batuan
metamorf kemudian menjadi magma kembali jika terdorong ke dalam bumi dan meleleh.
C. Klasifikasi Batuan
Berdasarkan proses terjadinya batuan dibedakan menjadi tiga bentuk yakni :
1) Batuan Beku
Terjadi dari magma (batuan cair) yang mengalami proses pendinginan,kemudian
membeku. Berdasarkan tempat pembekuan batuan beku dibagi menjadi 3 macam yaitu :
1.Batuan beku dalam. :pembekuannya terjadi di dalam,jauh dibawah permukaan
bumi.Proses pendinginannya sa ngat lambat.Hal ini mengakibatkan terbentuknya hablurhablur mineral besar-besar dan sempurna serta kompak.
struktur mineral seperti itu disebut Struktur plutonik atau granites(holokristalin)Batuan beku
dalam disebut batuan Abisis.Contoh batuan granit,diorit,sienit ,dan gabro.
2.Batuan beku gang atau korok atau hipabisis.Sisa magma yang masih cair meresap ke
lapisan yang lebih atas dan menyusup ke sela-sela pipa-pipa gunung api,kemudian
menjadi dingin dan membeku.Proses pemekuannya relatif lebih cepat,sehingga hablurhablur (kristal-kristal) yang terjadi tidak sekompak bayuan beku dalam.Struktur batuan
beku gang disebut Struktur porfiris.Contoh :Granit,porfirisdiorit,porfiris sienit,dan porfiri.
3.Batuan beku luar atau batuan beku effusive.:Batuan beku macam ini terjadi dari
magma yang mencapai permukaan bumi,kemudian membeku.Proses pembekuannya
cepat sekali,sehingga dapat terbentuk kristal(hablur)Misalnya pada tekstur porfiritik.
2) Batuan Sedimen
Batuan beku yang tersingkap di permukaan bumi akan mengalami penghancuran oleh
pengaruh cuaca,kemudian diangkat oleh tenaga alam seperti air,angin,gletser,dan
diendapkan di tempat lain,sehingga terbentuk batuan sedimen.
Berdasarkan proses terjadinya batuan sedimen dibedakan atas :
a.Batuan Klastik atau Mekanik yang terbentuk dari gumpalan batu besar yang diangkut
dari lereng gunung melalui air hujan lalu diangkut oleh arusd sungai dan kemudian
diendapkan di daereah hilir dalam bentuk pasai yang susunan kimiawinya masih sama
dengan batuan asal.Ini berarti pengendapan itu melalui proses mekanik
.
Contoh batuan klatik yaitu :
1.breksi
2.klonglomerat
3.pasir
4,tanah liat.
b.Batuan sedimen kimiawi.terbentuk melalui proses kimiawi,seperti yang terjadi pada
batu kapur di bagian atap gua kapur.Batu kapur yang diresapi air hujan yang mengandung
karbondioksida akan larut dalam bentuk larutan kapur.Sebagian larutan itu menetes dari
atap gua dan jatuh kr dasar gua yang kering,sebagian lagi menempel pada bagian atas
gua sehingga terbentuklah endapan kapur sebagai sisa penguapanair kapur pada saat
larutan itu menetes.Terbentuklah stalaktit dan stalakmit yang merupakan contoh batuan
kimiawi.
c.Batuan organis,dibentuk dari penumpukan sisa-sisa tumbuhan dan hewan.contoh batu
karang
Berdasarkan tenaga pengangkutnya(medianya) batuan sedimen terbagi atas :
a.sedimen akuatis,diendapkan oleh air.contoh batu pasir,tanah liat.
b.sedimen aeolis (aeris)diendapkan oleh angin(udara).contoh tnah loss,tanah pasir.
c.sediemn glasial diendapkan oleh gletser.contoh batuan morena.
Berdasarkan tempat diendapkannya dibedakan menjadi :
a.sedimen terestris diendapkan didarat.contoh:batu tuf,batu pasir,tanah loss
b.sedimen marine diendapkan di laut,contoh:batu karang,batu garam
c.sedimen fluvial diendapkan disungai,contoh:pasir,tanah liat.
d.sedimen limnis diendapkan di danau/rawa,contoh tanah rawa dan tanah gambut.
e.sediemn glasial diendapkan di daerah ber es ,contoh batu morena.
3) Batuan Malihan / Metamorf
Batuan metamorf :adalah batuan hasil ubahan dari batuan asal akibat proses
metamorfosis yaitu suatu proses yang dialami batuan asal akibat tekan dan suhu yang
sama-sama meningkat.
Batuan metamorfosis diklasifikasikan sebagai berikut.
a.Batuan metamorfik termik(kontak):adalah batuan yg terbentuk karean kanikan
suhu.Misalnya batuan kapur berubah menjadi marmer/pualam. Contoh:tambang marmer di
Ciputat ,bandung dan Tulungagung
.
b.Batuan metamorf dinamik :adalah batuan yang terbentuk akibat tekanan datri lapisan di
atasnya dalam waktu yang lama.Batuan metamorf dinamik disebut juga batuan metamorf
kinetis. Contoh batu tulis(sabak) yang berasal dari tanah liat.
c.Batuan metamorf kontak pneumatolotik adalah batuan yang terbentuk akibat adanya
penembagan suhu disertai menyusupnya unsur-unsur lain(zat lain). Contoh:kuarsa yang
dalam proses metamorfosisnya disusupi unsur boron akan menghasilkan
turmalin,sedangkan jika disusupi fluorium akan menghasilkan topas.
Download