OTAKU SHOP Muhamad Balkan (201411137)

advertisement
OTAKU SHOP
TUGAS INDIVIDU
MATA KULIAH KEWIRAUSAHAAN sessi 12
SEMESTER GENAP 2015/2016
Di Susun Oleh :
Muhamad Balkan
2014-11-137
Jurusan Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Esa Unggul
2016
i
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kehadirat Allah SWT, karena dengan
rahmat dan
hidayahnya yang telah memberi kenikmatan berupa kesehatan sehingga saya
dapat menyelesaikan tugas Proposal Bisnis Plan ini tepat pada waktunya.
Terimakasih untuk Bapak Andi Hidayat Muhmin yang telah membimbing dan
mempercayakan saya untuk dapat mengerjakan proposal ini dengan baik.
Semoga dengan proposal yang saya buat dapat bermanfaat untuk sumber
pengetahuan dan dapat dipraktekan dengan baik dimasa yang akan datang. Saya
menyadari proposal ini memiliki banyak kesalahan, oleh sebab itu saya sebagai
manusia yang tidak lepas dari kesalahan mohon maaf dan tentunya dalam proses
pembelajaran ini saya sangat membutuhkan kritik dan saran yang berguna untuk
kemajuan dalam pembuatan proposal yang lebih baik dan benar.
ii
DAFTAR ISI
COVER ........................................................................................................... i
KATA PENGANTAR .................................................................................... ii
DAFTAR ISI ................................................................................................... iii
BAB 1 PENDAHULUAN .............................................................................. 1
A.
B.
C.
D.
Latar Belakang Proposal Bisnis ...........................................................
Tujuan Bisnis .......................................................................................
Manfaat Bisnis .....................................................................................
Visi dan Misi ........................................................................................
1
1
1
2
BAB II GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA .................................. 3
A.
B.
C.
D.
E.
F.
Produk ..................................................................................................
Rencana Usaha .....................................................................................
Analisis Pasar dan Pemasaran ..............................................................
Strategi pemasaran ...............................................................................
Analisis SWOT ....................................................................................
Analisis Operasional ............................................................................
3
4
4
4
5
5
BAB III ASPEK KEUANGAN ..................................................................... 6
A. Kebutuhan Modal Awal ....................................................................... 6
B. Proyeksi Rugi Laba .............................................................................. 7
C. Proyeksi BEP (Break Event Point) ...................................................... 8
BAB IV PENUTUP ........................................................................................ 9
A. Kesimpulan .......................................................................................... 9
B. Saran ..................................................................................................... 9
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 10
iii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Jepang merupakan negara yang memproduksi animasi-animasi dan
game yang sangat populer di dunia, tidak menutup kemungkinan di
Indonesia, pernyataan ini dapat dibuktikan dengan banyaknya event-event
Besar Jepang di Indonesia seperti HelloFest, Ennichisai, AFAID,
ComicFest dan lain-lain. Belum dilihat lagi di event-event Jepang yang di
adakan oleh mahasiswa/mahasiswi Indonesia jurusan sastra Jepang seperti
GJ UI (Universitas Indonesia), Binus (Bina Nusantara), UNJ (Universitas
Negri Jakarta) dan banyak lagi.
Tidak hanya event-event Jepang yang mengukur banyaknya
penyuka animasi atau anime dan game, tetapi juga dilihat dari komunitaskomunitas yang menyukai anime dan game.
Loyalitas penyuka anime dan game di Indonesia membuat mereka
rela membeli aksesoris, baju, jaket, dan manekin anime dan game yang
harga cukup mahal dibanding yang lainnya.
B. Tujuan Bisnis
Tujuan dari bisnis yang saya rencanakan adalah :
1. Memperoleh keuntungan sebesar-besarnya
2. Mendapatkan loyalitas konsumen
3. Memberikan produk yang berkualitas
4. Memberikan harga yang Murah
C. Manfaat Bisnis
Manfaat dari bisnis ini adalah memberikan kepuasan terhadap
konsumen dengan memberikan harga yang murah, secara makro
membantu meningkatkan perekonomian Indonesia dengan menyediakan
lapangan kerja, mengurangi jumlah pengangguran di Indonesia.
1
D. Visi dan Misi
Visi :
Memperkenalkan dan membantu para pemuda/pemudi Indonesia
yang menyukai anime dan game untuk dapat mengekspresikan diri dengan
memakai produk yang berkualitas dengan harga yang murah.
Misi :
1. Memberikan produk dengan kualitas yang sangat baik,
2. Menjaga loyalitas konsumen,
3. Membuka lapangan kerja.
2
BAB II
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA
A. Marketing Mix

Product
Produk dalam bisnis ini adalah baju kaos, jaket anime sebagai
berikut :

Place
Untuk penjualan produk menggunakan sistem online dan
jual langsung (toko), untuk tempat usaha saya menempatkan di
dekat pasar potensial dan strategis, dapat mudah diakses orang
banyak dan tentunya dapat dikenal dengan mudah di Blok M
karena sudah terkenal sebagai tempat penjualan baju dan aksesoris
anime dan game dengan toko berukuran 3x4 meter. Dan selain
tempat penjualan tetap juga mendirikan stand di event-event besar
acara budaya jepang seperti Hello fest, AFAID, Ennichisai, GJ UI
dan lain sebagainya.

Price
Harga adalah poin penting dalam memenangkan persaingan
dengan pesaing maka saya membandrol dengan harga yang murah
dan kualitas yang baik yaitu sebesar Rp. 60.000,- per unit.

Promotion
Untuk lebih dapat dikenal oleh
masyarakat luas perlu adanya
promosi yang tepat, disini saya menggunakan dua jenis alat
promosi yaitu Advertising dan Sales Promotion.
3
Advertising : Iklan di sosial media dan poster disetiap sudut jalan
yang strategis.
Sales Promotion : Memberikan bonus pembelian, seperti beli 2
unit kaos gratis 1 kaos. Diskon 20% pada saat event-event Jepang
atau anime dan game.
B. Rencana Usaha
Dalam pelaksanaan bisnis ini menggunakan sistem online dan
penjualan secara langsung, untuk periode pertama semua laba akan
difokuskan pada pengembangan usaha, sehingga dapat melakukan
ekspansi atau mendirikan cabang usaha di tempat lain (tempat yang
strategi) di periode yang sudah direncanakan sesuai dengan penghasilan
yang didapat.
C. Analisis Pasar dan Pemasaran
Analisis pasar dalam STP (Segmentasi, Targeting dan Positining) :
1. Segmentasi

Penjualan produk pada konsumen dengan semua tingkatan usia

Produk dapat di konsumsi baik untuk laki-laki dan perempuan

Produk dapat didapatkan dari pemesanan di semua daerah di
Indonesia
2. Targeting

Potensi pasar pencinta anime dan game

Seluruh kalangan yang mempunyai hobi anime dan game
3. Positioning
Produk ini diposisikan sebagai produk kaos anime dan menjadi
market leader dengan menguasai harga.
D. Strategi Pemasaran
Strategi dalam bisnis ini adalah Strategi Penetrasi Pasar, dimana
strategi ini fokus pada jenis pasar yang sama, tetapi yang membedakan
4
dari pasar lainnya yaitu dari harga yang lebih murah dengan kualitas yang
bagus.
E. Analisis SWOT
1. Strange

Produk dengan kualitas yang bagus

Produk dengan harga yang lebih murah

Berorientasi pada kepuasan pelanggan

Produk mudah di dapat
2. Weakness

Kesulitan dalam mencari konsumen

Hanya kelangan tertentu yang mengerti nilai produk ini

Tidak dapat diterima oleh semua segmentasi pasar
3. Opportunity

Sifat pasar yang tidak comparity

Potensi pasar yang cukup besar

Harga jual pesaing yang tinggi

Kuatnya loyalitas target pasar terhadap produk

Pesaing yang masih sedikit
4. Treat

Kemungkinan perkembangan bisnis pesaing

Munculnya pesaing-pesaing baru

Pertarungan harga dengan pesaing
F. Analisis Operasional
Rencana kegiatan operasional :
1. Bahan baku berupa baju dan jaket polos yang sudah jadi membeli dari
suplier di tanah abang,
2. Kaos dan jaket polos tersebut di sablon dan di desain dengan gambar dari
anime dan game semenarik mungkin
3. Kaos dan jaket anime dan game kemudian di iklankan dan di promosikan
di media sosial dan secara langsung melalui mulut ke mulut
4. Kaos dan jaket anime dan game siap dijual di online dan langsung.
5
BAB III
ASPEK KEUANGAN
A. Kebutuhan Modal Awal
Kebutuhan modal untuk memlai usahai ini adalah Rp. 19.675.000,-. Dana
tersebut dialokasikan untuk kebutuhan pengeluaran awal produksi. Berikut ini
adalah rincian kebutuhan awal yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha pada
awal produksi sablon Otaku Shop.
1. Investasi yang di perlukan
No
Komponen
Jumlah Satuan
Harga per
Unit
(Rp)/lusin
1 Mesin Sablon
2
Unit
2 Kipas Angin
2
Unit
3 Gunting
2
Unit
4 Gantungan baju
3
Lusin
5
6
7
8
2
1
2
4
Unit
Unit
Unit
Unit
50.000
100.000
250.000
150.000
25.000
1
Unit
5.000.000
Penyangga
Meja
Kursi
Lampu
Komputer dan
9
CPU
Total Biaya
(Rp)
4.500.000
9.000.000
150.000
300.000
3
Penyusutan /
Tahun (Rp)
3.000.000
3
100.000
3
10.000
200.000
250.000
300.000
100.000
3
5
5
5
4
50.000
40.000
50.000
60.000
25.000
5.000.000
4
1.250.000
30.000
15.000
Total Biaya
Umur
Ekonomis
(tahun)
150.000
15.330.000
4.585.000
2. Bahan Baku Untuk Produksi Perbulan
No
Bahan
Jumlah
Satuan
1 Kaos Polos
5
Lusin
2 Tinta Sablon
9
Unit
Total Biaya
Harga
(Rp)
Total Harga
/ Produksi
(Rp)
240.000
1.200.000
55.000
495.000
1.695.000
*Total Harga/ Produksi menggunakan asumsi Per bulan
6
Total Harga
Per tahun
14.400.000
5.940.000
20.340.000
3. Biaya Operasional
No
1
2
3
4
5
Komponen
Listrik dan Air
Transportasi
Komunikasi dan informasi
promosi
Pemeliharaan alat
Biaya Sewa
Total
Biaya/Bulan (Rp) Biaya/Tahun (Rp)
250.000
3.000.000
700.000
8.400.000
400.000
4.800.000
300.000
1.000.000
2.650.000
6.000.000
12.000.000
34.200.000
Kebutuhan modal awal untuk memulai usaha Otaku Shop adalah sebesar :
Biaya peralatan + biaya bahan baku + biaya operasional
Rp. 15.330.000 + Rp. 1.695,000 + Rp. 2.650.000
= Rp. 19.675.000,-
B. Laba Penjualan
Pendapatan yang diperoleh
100 kaos @ Rp. 60.000/unit = Rp. 6.000.000,- x 12 bulan = Rp. 72.000.000
Harga Pokok Produksi (HPP)
 Biaya Tetap = Biaya Penyusutan + Biaya Operasional
= Rp 4.585.000/ tahun + Rp 34.200.000/tahun
= Rp 38.785.000/ tahun
 HPP = Biaya Tetap + Biaya Produksi / jumlah Produksi
= Rp. 38.785.000 + Rp. 20.340.000/ ( 100 x 12 )
= Rp. 59.125.000 / 1.200
=Rp. 49.270,- /unit
HPP per Bulan
100 @Rp. 49.270,- /unit = Rp. 4.927.000,Laba yang diperoleh
Laba per Bulan
= Pendapatan – HPP
= Rp. 6.000.000 - Rp. 4.927.000,= Rp. 1.073.000,- / bulan
Laba per Tahun
= Rp. 1.073.000,- / bulan x 12
= Rp. 12.876.000,7
C. BEP ( Break Event Point)
BEP = Modal awal/laba pertahun
= Rp. 19.675.000,- /Rp. 12.876.000
= 1,528
Keterangan : Untuk pengembalian modal awal Rp 19.675.000,- dapat di
peroleh dalam jangka waktu 1 tahun 5 bulan 2 minggu 8 hari
8
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Dalam menjalankan usaha ini sangatlah sederhana, tinggal
bagaimana kita dapat menjalankannya tetap konsisten. Asumsi diatas
memberi gambaran mengenai usaha ini dengan pendapatan perbulannya
Rp.1.073.000,-. Asumsi diatas tidak memungkinkan dapat sesuai dengan
prakteknya, karena terdapat faktor-faktor yang tidak diperhitungkan, tetapi
asumsi di atas dapat dijadikan gambaran seperti apa usaha yang akan kita
jalankan.
B. Saran
Kita sebagaim generasi muda, mari kita tingkatkan kemampuan berwirausaha
guna untuk kesejahteraan di masa depan.
9
DAFTAR PUSTAKA
Buku :
Edris, Mochamad. 2010. Dasar – Dasar Pemasaran. Kudus.
Kotler, Philip. 1999. Manajemen Pemasaran, Analisis, Perencanaan, dan
Pengendalian. Jilid 1.Jakarta.
Internet :
http://opuga.com/?gclid=Cj0KEQjwj7q6BRDcxfG4pNTQ2NoBEiQAzUpu
WwmbyYJJVmVEWbIQoRJoeKTQjGT1DMm52Y6c58nhf6oaAlqR8P8HA
Q
https://www.mataharimall.com/p-730/printer-tinta
http://yuiworld.wordpress.com/2011/11/21/analisis-segmentation-targetingdan-positioningstp-dan-4p-dalam-produk-minuman-suplemen-cairkratingdaeng/
http://saridewihidayani.multiply.com/journal/item/11
10
Download