Untitled - Treasure Fund Investama

advertisement
Sebagai sahabat dalam berinvestasi, kami sangat berempati untuk memastikan bahwa produk investasi
yang kami tawarkan akan memberikan pertumbuhan yang berkelanjutan bagi para klien yang telah
mempercayakan dananya untuk kami kelola. Dalam menjaga kepercayaan tersebut, kami berpegang
teguh pada filosofi kami yang mengedepankan proses pemilihan investasi yang prudent namun di
saat yang sama juga mampu menghasilkan pertumbuhan yang memuaskan klien sesuai dengan profil
risiko klien. Oleh karena itu, kami membagi proses analisa dan pengambilan keputusan kami dalam
berinvestasi menjadi dua bagian besar, yaitu analisa pasar dan pembentukan portofolio yang optimal.
Analisa pasar yang akurat dan menyeluruh merupakan suatu titik tolak yang
sangat penting dalam melakukan proses – proses investasi selanjutnya. Tim kami
senantiasa memantau pergerakan pasar finansial domestik dan regional serta
melakukan analisa mengenai arah pergerakan pasar secara rutin dari waktu ke
waktu. Dalam tahapan ini, kami juga akan melakukan pemetaan atas risiko dan
memperkirakan tingkat pengembalian dari pasar secara umum sebagai acuan
dalam menentukan portofolio investasi.
Kami sangat paham bahwa risiko dan tingkat pengembalian saling berjalan
beriringan. Oleh karena itu kami secara terus menerus memberikan edukasi
kepada para klien agar mereka memahami hubungan antara kedua faktor tersebut
serta memberikan solusi investasi sesuai dengan profil risiko.
Meskipun demikian, melalui proses analisa pasar yang tepat, risiko yang dapat
terjadi di masa depan dapat terminimalisir, dan imbal hasil yang akan diperoleh
akan lebih optimal.
Guna memastikan bahwa investasi yang dilakukan dapat menghasilkan imbal hasil yang optimal dengan risiko yang masih dapat diterima, dalam menyusun portofolio
investasi, kami melalui suatu proses analisa yang mengkombinasikan analisa fundamental dan analisa teknikal.
Analisa fundamental memberikan gambaran yang lengkap atas efek yang menjadi target investasi serta peluangnya di masa depan, sedangkan analisa teknikal mampu
menggambarkan performa suatu efek dalam kurun waktu tertentu serta trend pergerakan efek tersebut di masa depan. Manajer Investasi kami akan mengkombinasikan
kedua analisa tersebut dalam menentukan efek-efek yang layak untuk dimasukan dalam portofolio.
Setelah kami menentukan efek yang layak untuk kami investasikan, maka langkah selanjutnya adalah menentukan pembobotan atas efek-efek tersebut dan melakukan back
testing guna mendapatkan imbal hasil yang optimal bahkan dapat mengalahkan indeks (benchmark) yang menjadi acuan.
Untuk mendapatkan suatu alokasi portofolio yang lebih optimal, Manajer Investasi kami dapat melakukan tindakan aktif dengan melakukan evaluasi dan merubah efek-efek
yang terdapat pada portofolio, serta melakukan pembobotan ulang atas efek-efek dalam portofolio, yang mungkin berbeda dengan komposisi indeks yang menjadi acuan.
Komposisi portofolio ini akan terus mengalami proses evaluasi secara berkala sesuai dengan kebutuhan.
Dalam melakukan pemilihan efek dan pembobotan, tentunya kami memberikan perhatian khusus kepada diversifikasi portofolio investasi. Kami percaya bahwa tujuan utama
proses diversifikasi adalah untuk meningkatkan performa investasi juga menurunkan risiko. Dalam melakukan proses diversifikasi tersebut, tim kami bekerja secara
independen dalam menentukan parameter diversifikasi. Kami membatasi diri kami untuk berinvestasi hanya pada efek – efek yang memiliki fundamental yang baik dengan
tingkat likuiditas di pasar yang tinggi. Kami juga membatasi jumlah efek dimana kami berinvestasi, dimana kami hanya berinvestasi maksimal pada 20 efek yang berbeda,
guna memastikan kami tidak kehilangan fokus atas efek – efek dimana kami berinvestasi dan mempermudah proses analisa kami dalam melakukan perubahan –
perubahan posisi atas efek tersebut
Kami percaya bahwa seluruh proses investasi yang kami lakukan adalah semata – mata untuk mendapatkan imbal hasil yang optimal dengan tingkat risiko tertentu yang
dapat diterima oleh kami dan klien kami. Namun, untuk mendapatkan hasil yang optimal tersebut, proses investasi tidak dapat dilakukan dalam waktu yang singkat. Kami
percaya bahwa investasi yang mampu memberikan hasil yang optimal adalah investasi yang dilakukan dalam jangka waktu yang panjang. Kami pun senantiasa
memberikan edukasi kepada para klien kami mengenai jangka waktu investasi yang optimal agar mereka juga memahami periode investasi yang harus mereka lakukan
untuk memenuhi kebutuhan pertumbuhan nilai investasi mereka.
PT Treasure Fund Investama (“TFI”) adalah salah satu manajer investasi terdepan yang didirikan pada tahun 2004 dan telah
memperoleh lisensi pengelolaan dana dari Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (“Bapepam & LK”). Berbagai
klien telah mempercayai TFI untuk memberikan solusi atas kebutuhan investasi mereka dan kami bertekad untuk memperluas
hubungan kami dengan klien kami yang ada di masa kini dan masa depan melalui produk – produk investasi yang atraktif
dan inovatif, dirancang secara spesifik untuk memenuhi berbagai kebutuhan dari para klien kami. Produk dan layanan kami
meliputi Pengelolaan Dana (“Discretionary Fund”), Reksadana (“Mutual Fund”), dan Layanan Penasihat (“Advisory”) dan kami
senantiasa secara konstan mengantisipasi kesempatan untuk memperluas jenis produk dan layanan kami.
Di TFI, kami menyadari ekspektasi dan tanggung jawab yang dipercayakan
kepada kami dalam bentuk dana kelolaan. Kami berkomitmen untuk
memastikan keamanan dan pertumbuhan dari dana anda melalui produk dan
layanan kami. Kami juga berpegang teguh pada posisi kami sebagai rekan
bisnis anda yang terpercaya untuk pertumbuhan melalui solusi investasi
hybrid.
Menjadi salah satu pemain-ceruk terkemuka
dalam industri aset manajemen untuk
mengoptimalkan kekayaan para pemangku
kepentingan.
Sebagai sahabat klien dalam melaksanakan
strategi investasi mereka yang sesuai dengan
profil risiko.
Sebagai manajer investasi dan penasihat
keuangan yang berempati dalam memberikan
keamanan dan kepuasan kepada klien.
Sebagai fasilitator untuk meningkatkan dan
mengembangkan kualitas sumber daya
manusia.
Pengelolaan Dana
Pengelolaan Dana adalah suatu bentuk investasi dimana klien akan mempercayakan dana mereka melalui suatu
kontrak antara klien dan Fund Manager. Melalui kontrak ini, manager portofolio kami akan mengelola dana klien
berdasarkan strategi investasi yang sesuai dengan profil dan tujuan investasi klien. Tim kami juga tersedia untuk
membantu klien dan menyediakan jasa konsultasi mengenai formulasi dari strategi investasi untuk mencapai tujuan
jangka panjang. Tujuan dari layanan ini adalah untuk memberikan ketenangan pikiran bagi para klien kami, karena
mereka sadar bahwa aset mereka berada di tangan yang tepat dan sumber daya mereka yang berharga dapat
dialokasikan untuk berbagai aspek penting lainnya dalam hidup mereka.
Reksadana
Reksadana telah menjadi pilihan investasi yang sangat populer bagi banyak investor Indonesia, baik lokal maupun
institusi. TFI juga mengakui pertumbuhan sektor reksadana di Indonesia dan kami juga telah meluncurkan reksadana
kami yaitu TFI [X]-Tra Dinamis. Di masa depan, kami berencana untuk terus mendukung pertumbuhan sektor
reksadana melalui penerbitan produk – produk reksadana lainnya yang meliputi Exchange Traded Fund dan Index
Fund. Dengan memiliki lebih banyak produk reksadana, kami menjamin startegi diversifikasi portofolio kami dan
menyediakan lebih banyak pilihan bagi para klien kami untuk memenuhi kebutuhan investasi mereka.
Penasihat Keuangan
Di TFI, kami mengerti bahwa bisnis Penasihat Keuangan harus didasarkan pada semangat keterbukaan dan
keringanan hati untuk membantu para klien kami. Para profesional investasi kami sangat terlatih dan selalu sedia
untuk memberikan kepada anda pengetahuan mengenai pasar, laporan analisa, dan gagasan – gagasan yang akan
mendukung kebutuhan akan keputusan investasi anda. Klien juga dapat memilih Advisory Mandate, yang akan
memberikan kebebasan kepada mereka untuk terlibat secara aktif dalam manajemen aset mereka. Para manajer
investasi kami akan terus memonitor perkembangan pasar dan segera menginformasikan klien kami akan segala
perubahan yang akan mempengaruhi portofolio klien, serta memberikan usulan antisipasi atas perubahan tersebut.
Senayan Sentral II, 7 Floor
Jl. Asia Afrika No.8 Senayan
Jakarta 10270.
Telp. (021) 5797 4558
Fax. (021) 5797 4557
www.treasurefund.co.id
Download