Teleskop Bidik Material Super Panas Matahari Ahmad Luthfi

advertisement
Teleskop Bidik Material Super Panas Matahari
Ahmad Luthfi - Okezone
Jum'at, 25 Januari 2013 05:00 wib
"Solar braiding" yang ditangkap High Resolution Coronal Imager (Foto: Tgdaily)
CALIFORNIA - Astronom baru-baru ini mengobservasi material magnetik super panas yang ada di
permukaan Matahari. Melalui bantuan teleskop High Resolution Coronal Imager (Hi-C), diperoleh
gambar yang menunjukkan transfer energi dari medan magnetik menuju atmosfer Matahari atau
korona.
Dilansir Tgdaily, Kamis (24/1/2013), melalui gambar yang ditangkap oleh astronom, terlihat "solar
braiding" (kepangan solar) yang diabadikan teleskop High Resolution Coronal Imager (Hi-C) milik NASA.
"Selama beberapa dekade, ilmuwan mencoba memahami bagaimana atmosfer dinamis Matahari
dipanaskan hingga jutaan derajat," kata Jonathan Cirtain, kepala peneliti dari Hi-C.
Ia mengatakan, oleh karena tingkat aktivitas Matahari, peneliti dapat berfokus pada titik aktif dan
mendapatkan beberapa gambar yang luar biasa. Melihat hal ini untuk pertama kali, baginya merupakan
kemajuan besar dalam memahami bagaimana Matahari bisa menghasilkan sejumlah besar energi yang
dibutuhkan untuk memanaskan atmosfernya.
Misi Hi-C senilai USD5 juta. Namun demikian, resolusi yang dihasilkan teleskop milik badan antariksa
Amerika Serikat ini lebih tinggi ketimbang instrumen Solar Dynamics Observatory (SDO) NASA. SDO
diluncurkan pada Februari 2010 untuk mempelajari Matahari dan perilaku dinamisnya.
Hi-C melayang sekira 10 menit dan menangkap 165 gambar wilayah aktif di korona Matahari. Gambar ini
menunjukkan evolusi dari medan magnetik dan memperlihatkan adanya pelepasan energi melalui
aktivitas yang terlihat pada temperatur Matahari di dua hingga empat juta derajat.
Observasi ini bisa membantu terkait prediksi cuaca di luar angkasa. Selain itu, pengamatan ini juga bisa
mendapatkan wawasan baru mengenai evolusi medan magnetik di atmosfer Matahari. (fmh)
Download