Efek Musik Pada Tubuh Manusia

advertisement
Edisi 2 / April-Mei 2011
Siswa-Siswi SMP-SMA Kharisma Bangsa
“lit your life with science”
True Facts
Kecoak dapat Hidup
Sembilan Hari
Tanpa Kepala
Wow!
Hujan darah di India?
Topik Utama
Efek Musik Pada Tubuh Manusia
preface
Dari Ketua
SUSUNAN
MSc Bulletin
2011
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas kehendak-Nya bulletin
MSc ini dapat terbit di edisinya yang ke dua ini.
Koordinator Umum
Seperti yang kita ketahui bahwa MSc merupakan salah satu klub sangat kental
dengan unsur sains nya. Sains adalah pelajaran yang mungkin banyak tidak disukai
oleh sebagian orang, namun disini MSc mengajarkan bahwa sains merupakan suatu
pelajaran yang menyenangkan karena lebih menekankan pada praktik dibandingkan
dengan teori yang membuat orang lebih cepat bosan.
Mr Didin Sopandi
Ms Siti Maesaroh
Ketua MSc
Rizky Rachmadina
Di MSc juga kita melakukan eksperimen, kunjungan, science fair serta kegiatan menarik
lainnya. Saya hanya berharap dikemudian hari MSc bisa menjadi salah satu klub yang
berpengaruh di Kharisma Bangsa dan bisa mmengadakan kegiatan-kegiatan menarik.
Redaksi
Ketua Redaksi :
Rita Aryanti
Reporter :
Nur Zakiah Latifah, Ninda Okvitasari, Ewa, Agni Monica Candra
Putri, Raihan Fadila, Ismi Khairunnisa
Terima kasih kepada seluruh anggota MSc yang telah mengerahkan tenaganya dalam
menyelesaikan bulletin ini, kepada guru pembimbing dan juga kepada pembaca.
“Tak ada gading yang tak retak” layaknya pribahasa tersebut, kami juga membutuhkan
saran dan kritikan dari pembaca demi keberhasilan MSc.
Terima kasih, Wassalamualaikum Warahmatulahi Wabarakatuh
Rizky Rachmadina
Produksi
Pemimpin Produksi :
Othe Ahmad Syarifuddin
cSMDaftar Isi
Bulletin
4
dua 6
8
9
10
13
Topik Utama
Efek Musik pada Manusia
Events
Science Facts
4
Hujan Darah di India
Artis
Quiz
8
13
2| Bulletin MSc | April Mei 2011
6
Science Fair
10
10
9
14
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
preface
SEPUTAR SCIENCE
Albert Einstein
“I have no particular talent. I am merely inquisitive.”
“It’s not that I’m so smart , it’s just that I stay with
problems longer .”
“The release of atom power has changed everything
except our way of thinking...
the solution to this problem lies in the heart of mankind.
If only I had known, I should have become a watchmaker.”
The example of great and pure individuals is the only
thing that can lead us to noble thoughts and deeds.
“The secret to creativity is knowing how to hide your
sources.”
“Gravitation can not be held responsible for people
falling in love”
“Joy in looking and comprehending is nature’s most
beautiful gift.”
“Anyone who has never made a mistake has never tried
anything new.”
“If A equals success, then the formula is: A=X+Y+Z. X is
work. Y is play. Z is keep your mouth shut.”
“The only reason for time is so that everything doesn’t
happen at once.”
“Weakness of attitude becomes weakness of character.”
“The eternal mystery of the world is its
comprehensibility.”
“Everything should be made as simple as possible, but
not simpler.”
“Science is a wonderful thing if one does not have to earn
one’s living at it.”
“The whole of science is nothing more than a refinement
of everyday thinking.”
Violence sometimes may have cleared away obstructions
quickly, but it never has proved itself creative.
“Why does this applied science, which saves work and
makes life easier, bring us so little
happiness? The simple answer runs: Because we have not
yet learned to make sensible use of it.”
“Any intelligent fool can make things bigger, more
complex, and more violent. It takes a touch
of genius -- and a lot of courage -- to move in the
opposite direction.”
“If I were not a physicist, I would probably be a musician. I
often think in music.
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
SEPUTAR MSc
I live my daydreams in music. I see my life in terms of
music. ... I get most joy in life out of music.”
“Peace cannot be achieved through violence, it can
only be attained through understanding.”
“The pioneers of a warless world are the youth who
refuse military service.”
“Few are those who see with their own eyes and feel
with their own hearts.”
“Technological progress is like an axe in the hands of a
pathological criminal.”
A man should look for what is, and not for what he
thinks should be.
We cannot solve our problems with the same thinking
we used when we created them.
All religions, arts and sciences are branches of the
same tree.
Some jokes about him:
Einstein and Student: In the period that Einstein was
active as a professor, one of his students came to him
and said, “The questions of this year’s exam are the
same as last years!” “True,” Einstein said, “
But
this year all answers are different.”
Einstein and German music: Einstein was attending
a music salon in Germany before the second world
war, with the violinist S. Suzuki. Two Japanese women
played a German piece of music and a woman in the
audience excaimed, “How wonderful! It sounds so
German!” Einstein responded, “Madam, people are all
the same.”
OPINI BEBAS
Opini M.Sc
M.Sc itu merupakan club yang bergerak di bidang sains
di Kharisma Bangsa. Lewat club ini, kami menjadi lebih
mengenal sains lewat kegiatan-kegiatan yang diadakan.
Menurut saya, sebagai anggota M.Sc, M.Sc itu keren,
bagus, dan benar-benar bisa mendekatkan siswa-siswi
dengan sains. Program-programnya juga bagus-bagus
dan alhamdulilah berjalan dengan lancar. Kunjungankunjungan dan eksperimennya seru-seru lah!!
POJOK SCIENCE
Science know me so well
Tahukah betapa pentingnya kita untuk belajar Fisika,
Kimia atau Biologi?
tanpa kita sadari semua hal di sekeliling kita semuanya
menyangkut tentang Science.
Walaupun kita tidak mengetahui betapa pentingnya
Science dalam hidup kita, tapi Science selalu tau banget
tentang kita. pokoknya
Science know me so well lah
Bulletin MSc | April-Mei 2011 | 3
topikutama
Efek Musik
Pada Tubuh
Manusia
Musik adalah bagian dari hidup,
katamu dengan penuh percaya diri. Melodi
yang lembut menghibur di kala duka, nada
semangat pengiring tarian mereka yang bersukacita. Jiwa mudamu berseru yakin, musik
punya pengaruh besar terhadap manusia, tak
terbatas pada emosi dan jiwa.
Eh? Tanpa diduga, para ahli mengangguk
setuju padamu.
M
usik
akan
masuk melalui
telinga, menggetarkan gendang telinga
dan mengguncang cairan di telinga dalam.
Guncangan
tersebut
menggetarkan
sel-sel
berambut di dalam
koklea. Di sana, musik
berubah menjadi informasi auditori, yang
merambat melalui saraf koklearis menuju ke otak.
Musik akan diterima langsung oleh talamus, yaitu
suatu bagian otak yang mengatur emosi, sensasi, dan
perasaan; tanpa terlebih dahulu dicerna oleh bagian
otak yang berpikir mengenai baik-buruk maupun
intelegensia. Sebuah survey menunjukkan bahwa
tidak ada lagu����������������������������������
atau ����������������������������
musik yang mampu dicegah ���
untuk masuk ke dalam otak, walaupun kita berkata “saya
tidak mendengarkan syairnya”.
Lawrence Parsons, M.D. dari Universitas Texas San
Antonio menemukan bahwa harmoni, melodi dan
ritme memiliki perbedaan pola aktivitas pada otak.
Melodi menghasilkan gelombang otak yang sama
pada otak kiri maupun kanan, sedangkan harmoni
4|Bulletin MSc | April-Mei 2011
dan ritme lebih terfokus pada belahan otak kiri
saja. Namun secara keseluruhan, musik melibatkan
hampir seluruh bagian otak. Dr. Gottfried Schlaug
dari Boston mengemukakan bahwa otak seorang
laki-laki musisi memiliki cerebellum (otak kecil)
5% lebih besar dibandingkan yang bukan musisi.
Semua ini memberikan konklusi bahwa latihan
musik memberikan dampak signifikan pada proses
perkembangan otak.
Musik dan Produksi Hormon
Sebuah
studi
m e n e m u ka n
adanya
peningkatan
Luteinizing
Hormone (LH) pada
saat mendengarkan
musik. LH adalah
suatu hor-mon seks
yang merangsang
pematangan
sel
telur.
Penelitian lain
oleh Satiadarma (1990) menunjukan bahwa pada saat
mendengarkan musik hingar-bingar, maka suhu kulit
lebih rendah dari pada suhu normal. Sebaliknya, ketika
musik lembut diperdengarkan, suhu kulit�������������
menjadi�����
����
lebih tinggi dari biasanya. Hal ini disebabkan oleh suatu
hormon stress bernama adrenalin. Hormon ini dapat
mempengaruhi bekerjanya pembuluh darah di kulit
untuk vasokonstriksi (menyempit) atau vasodilatasi
(melebar). Pada kondisi stress, adrenalin banyak
dikeluarkan dan pembuluh darah kulit menyempit,
sehingga suhu kulit menurun. Kesimpulan���������
yang diambil Satiadarma adalah, jenis musik hingar-bingar
dapat menyebabkan stress, sedangkan musik lembut
memiliki efek menenangkan.
Penelitian oleh Ann Ekeberg menunjukkan
pengaruh jenis musik terhadap denyut jantung. Pada
penelitian tersebut, disimpulkan bahwa walaupun
pendengar duduk diam di kursinya, energi yang
berlebihan dari musik rock tetap akan mempengaruhi
jantung untuk berdetak lebih cepat. Itu sebabnya
pendengar musik rock sangat sulit untuk duduk diam
bila mendengar musik yang mempercepat denyut
jantung; karena energi yang terakumulasi akan
mencari jalan untuk dilepaskan.
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
topikutama
Selain meningkatkan denyut jantung, tekanan
darah pun dapat meningkat oleh adanya adrenalin.
Hal ini juga akan kembali meningkatkan produksi
adrenalin, karena tubuh yang berada dalam keadaan
stress, berusaha untuk mengatasinya dengan
memproduksi lebih banyak adrenalin agar�����
menjadi lebih alert/waspada. Jika denyut stress ini
berlangsung terus-menerus, misalnya pada sebuah
konser rock yang panjang, jumlah adrenalin yang
diproduksi menjadi berlebihan; akibatnya, tubuh tidak
mampu lagi untuk membuang kelebihan substansi ini.
Sebagian kelebihan adrenalin ini akan diubah oleh
tubuh menjadi zat kimia lain yaitu adrenochrome,
yang dapat menimbulkan ketergantungan.
Hubungan Musik dengan Ritme Tubuh
Peneliti lain di Denver, Colorado, Amerika Serikat,
membandingkan berbagai macam efek dari berbagai
jenis musik terhadap tanaman. Tanaman-tanaman
itu ditempatkan di dalam lima buah rumah tanaman
yang identik. Rumah pertama diperdengarkan musik
karya Bach; rumah kedua, musik India; yang ketiga,
hard rock; dan rumah keempat, musik country dan
Barat. Sedangkan rumah kelima tidak diperdengarkan
musik apapun.
Peneliti David A. Noebel menemukan bahwa ritme
musik rock dapat mengganggu kadar hormon insulin
dan kalsium dalam tubuh. Jantung manusia berdenyut
70-80 kali per menit dengan teratur, denyut jantung
bila didengar dengan stetoskop akan berbunyi DUGdug-dug. Bunyi pertama lebih keras, bunyi kedua
lebih lemah, diikuti fase istirahat. Musik yang baik
memiliki ritme yang sesuai dengan ritme tubuh. Musik
rock memiliki ritme yang terbalik, dug-DUG-dug-DUG.
Ritme yang lebih keras jatuh pada ritme ke-dua dan
ke-empat. Atau dug-dug-DUG, sehingga ritme keras
jatuh pada ritme ke-tiga, dikenal dengan istilah “back
beat”/anapestic beat.” Ritme keras bahkan dapat
jatuh pada sembarang tempat, disebut sebagai “break
beat”.
Hasilnya, di rumah tanaman yang hanya
diperdengarkan musik hard rock, tidak ada hasil
pertumbuhan sama sekali. Di rumah tanaman yang
dengan musik Bach dan India, tanaman nampak
hijau; tumbuh dengan subur, sehat, dan berbunga
banyak. Tanaman yang mendengarkan musik country
dan Barat tumbuh sama seperti tanaman yang tidak
diperdengarkan musik, pertumbuhannya biasa saja
dengan jumlah bunga normal. ��������������������
Sekarang pertanyaannya adalah, kalau musik mempunyai pengaruh yang
sangat dalam terhadap organisme sederhana seperti
itu, apa pengaruhnya terhadap sistem yang lebih
kompleks?
Musik juga dikenal sebagai wahana terapi.
O’Sullivan (1991) mengemukakan bahwa musik di
samping mempengaruhi imaginasi, intelegensi dan
memori, juga mempengaruhi produktivitas. Musik
dapat menstimulasi sekresi endorfin, suatu hormon
yang dapat mengurangi rasa nyeri. Mornhinweg
(1992) menyatakan bahwa musik klasik ternyata
memberikan efek relaksasi, yang dapat dibuktikan
secara statistik dibandingkan dengan musik “new
age”. Musik yang menenangkan ini juga dipakai un���
tuk mengobati penderita serangan jantung, pasien
sebelum operasi, serta mengurangi stress pasien yang
menunggu di ruang tunggu praktek.
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
Sesungguhnya
manusia
adalah
mahluk yang ritmik.
Ada siklus glombang
pada otak, siklus tidur,
denyut jantung, sistem
pencernaan,
yang
bekerja dalam satu
ritme.Bila ada gangguan
terhadap ritme tubuh
ini,
dapat
terjadi
berbagai penyakit.
Menurut John Diamond, seorang dokter di New
York, ritme yang berlawanan dengan ritme tubuh akan
mengganggu sinkronisasi antara kedua sisi otak. Ia
mencoba memperdengarkan musik rock pada pekerja
pabrik, yang ternyata pada akhirnya menghasilkan
produktivitas yang menurun.
Peneliti lain menggunakan tikus sebagai
subyek penelitian. Studi ini dilakukan dengan
memperdengarkan musik dengan bunyi yang tidak
beraturan dan dengan suara drum yang terus menerus.
Tikus-tikus ini pada akhirnya bukan saja mengalami
kesulitan belajar dan gangguan memori, namun juga
perubahan struktur sel-sel otak. Diambillah suatu
kesimpulan, bahwa ternyata ritme-lah yang dapat
mengganggu keseimbangan otak, bukan melodi atau
harmoni.
Bagaimana? Sudah menentukan musik apa yang
akan kamu dengar setelah ini?
Siti
Bulletin MSc | April-Mei 2011 | 5
events
Science is Art,
ternyata tak sekadar
kata-kata yang
dikumandangkan
tanpa makna. Bagi
semua anggota MSc,
jargon itu haruslah
direalisasikan dalam
event yang belum
pernah diadakan
sebelumnya.
Hasilnya? Pernah
membayangkan
pameran mirip galeri
seni, namun penuh
berisi fakta-fakta
sains yang tak kalah
mempesona? Well,
it’s magnificent!
Wajah
Stand pertama
Stand keenam
B
ukan sebuah hal yang mustahil untuk melakukan
sesuatu jika ada niat. Setidaknya ungkapan
itulah yang menjadi dasar pemikiran Msc untuk
mengadakan Science Fair 2011. Bermula dari ide dari
sang ketua MSc, Rizky Rahmadina atau biasa dipanggil
Kyky, realisasi konsep acara Science Fair pun dimulai.
Nah, kebetulan sekali Science Fair diadakan bertepatan
dengan final Kompetisi Matematika Pasiad (KMP)
dan Children’s Day, yang merupakan acara rutinitas
tahunan Kharisma Bangsa.
Dengan berbekal niat, Science Fair berhasil
diadakan pada Sabtu, 9 Februari 2011. Meskipun
sempat ragu bakalan sepi, tapi karena semangat
dari banyak pihak, akhirnya Msc sukses mengadakan
Science Fair untuk pertama kalinya. Hari itu Science
Fair 2011 sendiri memiliki 6 stand yang dipamerkan.
Meskipun standnya tidak banyak, tapi ramai dikunjungi
lho. Ini berkat antusiasme yang luar biasa dari anakanak final KMP dan Children’s Day. Yuk kita simak
stand-nya satu per satu!
Stand
Stand kedua
kesehatan. Wah, seperti persiapan layanan kesehatan
saja, ya! Demonstrasi bagus untuk mereka yang ingin
berkecimpung di bidang kedokteran sosial. Tiruan
katak beserta isi perutnya dan kerangka manusia juga
membuat stand ini terlihat unik dan ramai didatangi.
Sedangkan stand kedua dijaga oleh Ninda dan
Windi, yang dengan sukses membawakan salah satu
projek ISPO (Indonesian Science Project Olympiad)
mereka. Projek ini membuat balon hidrogen dari
aluminium foil. Terdengar rumit, tapi as expected from
Science Fair people! Stand ini sangat menarik anakanak dengan bau hidrogennya yang menggugah rasa
penasaran.
Stand ketiga dijaga oleh Zakiah dan Dita, yang
siap menguji ketajaman mata pengunjung dengan
permainan gambar. Siapa yang tidak pernah tertipu
oleh optical illusions? Terbukti, para pengunjung pun
kebingungan! Ini gambar wajah atau vas bunga?
Merupakan salah satu komentar dari pengunjung yang
tak lain adalah salah satu finalis final KMP.
Stand pertama dijaga oleh Hanny dan Icha
Stand keempat juga tidak kalah seru! Meskipun
(SMA). Di stand tersebut, pengunjung akan diukur
tinggi dan berat badannya, lalu diberikan kartu masih SMP, Widya, Icha, dan Agni memiliki persiapan
yang sangat matang untuk stand mereka. Kebetulan
6|Bulletin MSc | April-Mei 2011
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
events
senang para pengunjung
ketiga
MSc Rock!
Cewek-Cewek Narsis
Stand keempat
Stand ke
lima
Science Fair 2011: It’s Magnificent!
sekali, pameran mereka pernah diuji cobakan di Msc,
yaitu manmade volcano. Magma oranye yang perlahan
keluar dari gunung meletus ini terlihat sangat realistis.
Good job!!
Stand kelima dijaga oleh Miss Sima, yang tidak
lain adalah salah satu pembimbing Msc. Di stand ini
pengunjung akan diajari bagaimana menggunakan
mikroskop dan bagaimana caranya mengamati
objek. Pastinya ini pengetahuan yang sangat berguna
dalam bidang sains. Robert Koch, si penemu yang
membuktikan postulat Pasteur, juga memulai kariernya
dengan mendapat mikroskop sebagai hadiah ulang
tahun dan belajar cara menggunakannya.
Nah, sampailah kita pada stand keenam, yang
ternyata juga tidak kalah ramai. Ucapan selamat harus
diberikan pada Kyky dan Rita, karena sudah berhasil
membuat yoghurt sekaligus menjualnya hingga habis
tak bersisa! Yoghurt dalam cup tersebut dibuat dari
memasak susu fullcream hingga perfectly fermented.
Nggak heran yoghurt buatan sendiri ini laku keras;
karena selain sehat, murah, rasanya juga enak. Who
knows science discovery could be so delicious?
sebesar-besarnya kepada teman-teman anggota yang
sudah bersedia datang, dan ikut meramaikan Science
Fair Kharisma Bangsa 2011. Big thanks juga untuk Miss
Sima dan Kyky, yang tetap semangat hingga akhir acara!
Thanks too untuk teman-teman yang sudah datang
mengunjungi stand Science Fair. Meskipun ribut dan
rusuh, tapi kehadiran mereka penting artinya untuk
Msc dan acara ini. Special thanks untuk Othe Ahmad
Syarifuddin kelas 11c , yang merupakan satu-satunya
anggota Msc cowok yang datang, hehehe. Terima kasih
juga MSc haturkan atas kerja sama semua pihak yang
terlibat.
Terakhir, Msc selaku panitia mengucapkan
permohonan maaf apabila Science Fair 2011 ini
memiliki banyak kekurangan, karena MSc baru
pertama kali mengadakan pameran. But hey, it
was such a first job well done! MSc telah berhasil
membuktikan kepiawaian anggota-anggotanya dalam
mengorganisasi acara, terbukti dengan gemilangnya
Science Fair 2011. Magnificent, indeed!
(Ninda, Zakiah)
Terakhir, MSc mengucapkan terimakasih yang
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
Bulletin MSc |April-Mei | 7
TrueFacts
Did you Know
These Facts?
1.
Setiap manusia memiliki 100,000 helai
rambut dan tumbuh lebih cepat pada waktu malam.
Sementara itu, hidung manusia juga dapat mengenal
dengan pasti 10,000 jenis bau yang berbeda-beda.
2.
Manusia bernafas kira-kira 23,000 kali selama
24 jam.
3.
Jika usus kecil manusia dibelah dan
dibentangkan, ternyata dapat untuk menutupi lahan
seluas 9.2 meter persegi.
(seluas itu bisa untuk buka cafetaria)
4.
Bersin terlampau keras akan menyebabkan
tulang iga retak, tetapi dengan menahan bersin akan
memecahkan pembuluh darah di leher dan di otak
dan kemudian menyebabkan kematian.
9.
Ikan kerapu hitam besar dan udang laut kecil,
berubah jenis kelamin pada saat mencapai 72 persen
ukuran maksimum.
Kalau sebelum nikah ganti kelamin, nanti pas
pasangan nya ganti kelamin jadi bunging(emag hewan
nikah)
10.
Menurut sejarahnya kembang api bermula dari
ditemukannya petasan pada abad ke 9 di Cina. Ceritanya
pada waktu itu seorang juru masak tidak sengaja
mencampurkan tiga bahan bubuk hitam (black powder)
yaitu garam peter dan KNO3 (kalium nitrat), belerang
(sulfur) dan arang kayu (charcoal). Ternyata ketiga bahan
tersebut merupakan bubuk mesiu yang mudah terbakar.
Jika ketiga bahan tersebut dimasukan kedalam sebatang
bambu dan bambu yang ada sumbunya kemudian dibakar
maka akan terjadi suara ledakan yang keras.
(Ewa)
5.
Memakai headphones walkman 1 jam bisa
menghasilkan kuman di telinga sebanyak 700 kali
lebih banyak.
Fun Facts
6.
Hewan yang terbesar di dunia ialah ikan
paus biru. Beratnya sampai 50 ton saat dilahirkan,
mempunyai jantung seukuran sebuah kereta kecil
dan lidah sepanjang seekor gajah. Bila sudah dewasa,
berat badannya seberat 150 ton itu sama dengan
berat 30 ekor gajah dewasa.
7.
Perkalian 111.111.111 dengan 111.111.111
adalah 12.345.678.987.654.321
8.
Kecoa dapat hidup selama 9 hari tanpa kepala,
sebelum dia mati kelaparan.
(kalo mulutnya di perut mungkin dia tetap bisa makan
dan tetap hidup kali ya...?)
Bahasa Malaysianya:
Pocong :
Hantu Bungkus (Pesen Satu Dong!)
Penghapus :
Karet Penyembunyi Dosa
Kamar Mandi :
Bilik merenung
Rumah Sakit Bersalin :
Hospital Korban Lelaki
Anak Tiri :
Anak Percume (Tega)
8|Bulletin MSc | April-Mei 2011
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
Wow
Hujan Darah
di India
Mengejutkan! Pada 25 Juli 2001, hujan luar biasa
lebat mengguyur Kerala, sebuah kota di India. Hujan
deras itu berlangsung selama dua bulan tanpa henti,
namun bukan durasi panjangnya yang menarik perhatian masyarakat dunia. Malam itu, ribuan penduduk
Kerala tercengang menyaksikan berkubik-kubik air
hujan berwarna merah mewarnai kota mereka.
Penduduk lokal
melaporkan
adanya bunyi
ledakan
dan cahaya
terang yang
mendahului
turunnya hujan,
yang dipercaya
sebagai ledakan meteor. Awalnya, mereka mengira
bahwa partikel merah di dalam air adalah partikel
pasir yang terbawa dari gurun Arab. Hal ini pernah
terjadi pada Juli 1968, di mana pasir dari gurun sahara
terbawa angin hingga menyebabkan hujan merah di
Inggris. Namun mereka menemukan bahwa unsur
merah di dalam air tersebut bukanlah butiran pasir,
melainkan sel-sel hidup.
Komposisi sel tersebut terdiri dari 50% karbon, 45%
oksigen, dan 5% unsur lain, yaitu besi dan natrium.
Komposisi tersebut
konsisten dengan
komponen sel biologi
lainnya. Ukuran
diameternya antara
3-10 mikrometer,
dengan dinding
sel yang tebal dan
nanostruktur yang
bervariasi di dalam membrannya. Akan tetapi, tidak
ada nukleus yang dapat diidentifikasi. Yang
�����������
mengejutkan, sel tersebut menunjukkan kemampuan
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
membelah diri. Di Universitas Sheffield, Inggris,
Milton Wainwright, seorang ahli mikrobiologi,
mengkonfirmasi adanya DNA dari unsur sel tersebut,
walaupun ia belum berhasil mengekstraknya.
Para ilmuwan mengajukan teori bahwa partikel merah
itu adalah sel darah. Menurut mereka, kemungkinan
batu meteor yang meledak telah membantai
sekelompok kelelawar di udara. Akan tetapi, teori
ini ditolak karena tidak adanya bukti-bukti yang
mendukung, seperti potongan sayap kelelawar yang
ikut jatuh ke bumi.
Dengan menghubungkan antara suara ledakan dan
cahaya yang mendahului hujan tersebut, Louis
mengemukakan teori bahwa sel-sel merah tersebut
adalah makhluk ekstraterrestrial. Mereka dipercaya
datang dari sebuah komet yang memasuki atmosfer
bumi, dan meledak di atas langit India.
Jadi, apakah hujan merah di Kerala berasal dari luar
bumi? Sebagian ilmuwan yang skeptis serta-merta
menolak teori ini. Namun sebagian ilmuwan lain yang belum menemukan jawabannya - segera melirik
kembali ke teori Panspermia, yang diajukan Hoyle
dan Wickramasinghe. Teori tersebut menyatakan
bahwa kehidupan di bumi berasal dari luar angkasa.
Menurut mereka, pada mulanya di luar angkasa
terdapat awan gas antarbintang yang mengandung
bakteri. Ketika awan itu mengerut karena gravitasi
untuk membentuk sistem bintang, bakteri yang ada
di dalamnya tetap bertahan hidup di dalam komet.
Ketika komet itu terpajan sinar matahari, panas
mencairkan permukaan es pada komet, sehingga
bakteri-bakteri tersebut lolos dan tersapu ke planetplanet terdekat.
Mungkinkah mereka benar?
Siti
2011Bulletin |MSc Maret-April | 9
Bahayakah?
BAHAYAKAH?
Rokok sangat membahayakan tubuh! Walaupun sudah berhenti merokok, tar dan nikotin
tetap tertinggal di paru-paru dan bisa menyebabkan kanker. Siapa sangka, ikan asin juga
ternyata bisa memicu kanker! Nah lhooo!!
Memangnya siapa yang kena kanker garagara ikan asin? Penasaran? Yuk, simak artikel
di bawah ini!
1.
Michael Douglas
M
akan ikan asin dengan nasi panas
adalah kenikmatan tersendiri bagi
banyak masyarakat Indonesia, apalagi ditambah dengan sambal terasi. Eits, tapi
hati-hati, ternyata ada ancaman serius di balik
lezatnya ikan asin: terlalu sering memakannya
dapat menyebabkan kanker esophagus.
Kenapa ikan asin memicu kanker?
Menurut dr. Aru, ikan asin mengandung ni10|Bulletin MSc | April-Mei 2011
trosamine, suatu substansi yang merupakan
karsinogen (zat pemicu kanker). Keadaan ini
disebabkan oleh proses pengasinan dan penjemuran ikan asin. Sinar matahari bereaksi
dengan nitrit pada daging ikan, hingga terbentuklah senyawa nitrosamin. Jika ditambah
dengan nasi panas yang masih mengepul,
uap-uap nasi itu akan membawa nitrosamin
ke pori-pori kulit; khususnya mulut, leher dan
tenggorokan.
Akhirnya, terlalu sering makan ikan asin dan
nasi panas bisa memicu kanker nasofaring jika
dikonsumsi dalam kurun waktu lama atau saat
kekebalan tubuh rendah. Kanker nasofaring,
atau dikenal juga dengan kanker tenggorokan, adalah penyakit yang disebabkan oleh
sel ganas (kanker). Sesuai namanya, sel ganas
ini terbentuk dalam jaringan nasofaring - bagian atas faring atau tenggorokan. Kanker ini
paling sering terjadi di bagian THT (telinga
– hidung - tenggorokan), kepala, serta leher.
Kanker nasofaring disebabkan oleh beberapa
faktor risiko, antara lain adanya paparan virus Epstein-Barr. Virus ini sebenarnya umum
menginfeksi setiap orang, tapi nitrosamin
akan membuat virus ini menjadi aktif dalam
kurun waktu yang cukup lama.
Oleh karena hal inilah, anak-anak disarankan
untuk tidak mengonsumsi ikan asin karena
sistem imunnya yang belum sempurna. Seseorang yang dari kecil sudah sering makan
ikan asin, saat dewasa tubuhnya lebih berisiko
terkena kanker nasofaring.
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
Garam sendiri, jelas dr. Aru, merupakan salah
satu substansi yang dapat menaikkan tekanan
darah; dan juga memicu atau meningkatkan
risiko kanker.
“Tidak heran kalau Jepang merupakan negara
tertinggi penderita kanker lambung, karena
orang-orang Jepang suka sekali makan garam.
Makanan apa aja semua digaramin,” papar
beliau.
2.
Rima Melati
B
erhasil berjuang melawan kanker
membuat Rima Melati ikut membantu
membangun kesadaran tentang bahaya
kanker. Mengingat pengalamannya dengan
sel ganas, Rima memberikan dorongan pada
semua pihak agar menjalani hidup lebih sehat,
termasuk menjauhi rokok.
Rima, sebagai bagian dari Yayasan Kesehatan
Payudara Jakarta, ikut berpartisipasi sebagai
bagian dari bentuk syukur karena terbebas
dari kanker payudara yang pernah dideritanya.
Rima menyarankan pada para wanita yang
menemukan benjolan di payudaranya untuk
segera memeriksakan diri.
raan itu hindari. Kalau kita lihat makanan yang
ada santannya harus hati-hati. Atau makan
yang ada lemaknya jangan,” pesan istri Frans
Tumbuan ini.
Rima pernah mengidap kanker payudara stadium akhir 20 tahun lalu. Beliau tak menampik
masa lalunya sebagai seorang perokok, dan
kini menyadari seriusnya bahaya nikotin bagi
kesehatan. “Saya dulu pernah merokok, tapi
saya saat itu sudah 7 bulan berhenti merokok.
Tapi jangan salah. Biar kita sudah berhenti,
nikotin dan tar itu masih ada; jangan lupa
kalau nikotin dan tarnya menempel di paruparu. Jadi, jangan salah karena itu sel-sel
kankernya jadi terangsang jadi dia. Nah, kalau
diracuni dengan itu, sudah jadi deh penyakit
yang mematikan,” jelasnya panjang lebar.
Kini setelah terbebas dari kanker, Rima
berkontribusi pengabdian dengan ikhlas dengan memberikan penerangan seputar bahaya
kanker. Dia menganggap usaha memberikan
penerangan penting untuk dilakukan supaya
bisa mencegah kejadian yang sama yang pernah dialaminya. Semoga.
Aktris senior ini juga memberikan sarannya
dalam menjalani gaya hidup sehat.
“Kalau kita makan itu harus sehat. Sehat
begini kalau ada asap rokok atau polusi kenda-
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
Bulletin MSc | April-Mei 2011 | 11
Fresh
Field Trip Sea World-Ancol
Boys at Ancol
Atraksi di Sea World
Bu Sima
Pak Didin
MSc 2010-2011
MSc Girls
Indonesia Vs Turki
12|Bulletin MSc | April-Mei 2011
Mbah Parni :)
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
Test Your Knowledge Here
1. Ketika kita menjadi tua, rambut pada bagian mana yang
menjadi abu-abu paling terakhir?
2. Kotak suara kita disebut?
3. Burung apa yang mengeluarkan telur terbesar di dunia?
4. Bagian mana di tubuh kita yang bertanggung jawab atas
suara cegukan?
5. Saat oksigen di dalam otak kita menurun, dan kada karbon
dioksida meningkat, apa yang terjadi?
6. Jumlah tulang di pipi adalah?.
7. Satuan ukuran jarak di astronomi adalah..
Kharisma Bangsa Science Club Bulletin
Bulletin MSc | April-Mei 2011 | 13
BulletinMSc
Imagination is more important than knowledge
Albert Enstein
14|Bulletin MSc | April-Mei 2011
Download