Radio Komunikasi

advertisement
RADIO KOMUNITAS merupakan salah satu jenis media komunikasi
elektronik, yang pengelolaannya dilakukan oleh masyarakat (Komunitas)
sendiri. Radio Komunitas merupakan media pemberdayaan masyarakat, yang
bertujuan untuk pendidikan dan peningkatan kapasitas masyarakat.
Radius pancaran Radio Komunitas terbatas pada radius lokal (sebatas area
sasaran yang ditetapkan), sedangkan isi siaran atau informasi yang
disampaikan dalam Radio Komunitas merupakan informasi pemberdayaan
yang dikemas sesuai dengan budaya lokal. Manajemen Radio Komunitas,
baik manajemen pengelolaannya maupun paket-paket siarannya dilakukan
oleh masyarakat sendiri.
Paket isi siaran radio komunitas bisa diambil dari hasil rekaman teater rakyat
yang telah dipentaskan, sosio drama yang direkam dalam kaset kemudian
disiarkan melalui radio, atau dialog antar pelaku pemberdayaan, atau cerita
humor dan lawakan lokal yang memunculkan permasalahan yang harus
segera dipecahkan bersama.
Selain itu, isi informasi dari siaran radio komunitas dapat berupa laporan
pandangan mata di tempat lokasi adanya permasalahan yang dihadapi
masyarakat.
Oleh sebab itu, paket siaran Radio Komunitas diupayakan untuk disesuaikan
dengan paket-paket materi dan jadwal pelaksanaan Rembug Warga. Hal ini
memungkinkan paket siaran akan menjadi alat perangsang untuk dialog
maupun diskusi mencari upaya-upaya pemecahan masalah secara bersama.
Pada pelaksanaan pembentukkan RADIO KOMUNITAS ini, akan diperlukan
orang-orang yang mempunyai kemampuan dalam teknis pemancar radio.
Oleh sebab itu kerjasama dengan pihak luar yang mempunyai potensi
pengelolaan radio dalam hal ini sangat diperlukan.
Pembuatan Radio KOMUNITAS ini didasarkan dari kebutuhan masyarakat
terhadap informasi pemberdayaan.
Beberapa paket siaran yang umumnya disiarkan dalam radio Kamunitas:
antara lain berupa dialog, sandiwara, kesenian , dll
Download