ringkasan hubungan persalinan secara seksio sesarea dengan

advertisement
ADLN Perpustakaan Universitas Airlangga
RINGKASAN
HUBUNGAN PERSALINAN SECARA SEKSIO SESAREA DENGAN
KEJADIAN ASFIKSIA PADA BAYI BARU LAHIR DI RSUD DOMPU
NTB TAHUN 2010
Ida Fitriani
Angka kejadian asfiksia neonatorum di tingkat nasional berkisar 3 % dari 100
juta bayi yang lahir. Sejumlah 900.000 bayi di Indonesia lahir dengan asfiksia
yang menjadi penyebab nomor dua kematian bayi. Di RSUD Dompu NTB angka
kejadian asfiksia neonatorum pada tahun 2010 terdapat 153 bayi (19%) dari 799
bayi yang baru lahir. Angka kejadian persalinan dengan seksio sesarea di RSUD
Dompu sangat tinggi berkisar 70,6% dari semua kelahiran, hal ini disebabkan
karena RSUD Dompu merupakan satu-satunya Rumahj Sakit pusat rujukan di
kabupaten Dompu.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara persalinan
seksio sesarea dengan kejadian asfiksia pada bayi baru lahir di RSUD Dompu
NTB Tahun 2010. Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik
dengan desain case-control, besar sampel sebanyak 153 responden dengan tehnik
pengambilan sampel secara simple random sampling. Data disajikan dalam bentuk
tabulasi silang untuk mengetahui hubungan antara persalinan seksio sesarea
dengan kejadian asfiksia pada bayi baru lahir dan di analisis dengan menggunakan
Chi Square (χ2).
Untuk karakteristik berdasarkan nilai apgar skor >7 sebanyak 50%, persentase
tertinggi jenis persalinan yaitu persalinan dengan seksio sesarea sebesar 70,6 %.
Untuk jenis persalinan dengan kejadian asfiksia, persentase tertinggi pada
persalinan seksio sesarea dengan kejadian asfiksia sebesar 50,7%. Penelitian ini
mengatakan bahwa secara statistik tidak ada hubungan yang signifikan antara
persalinan secara seksio sesarea dengan kejadian asfiksia pada bayi baru lahir
dengan hasil analisis uji Chi Square (χ2) diketahui bahwa p value (0,801) > nilai α
(0,05).
Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka diharapkan untuk profesi
kebidanan untuk meningkatkan mutu pelayanan kebidanan pada waktu masa
kehamilan dan pada saat persalinan serta memperbanyak pelatihan tentang sikap
dan penanganan resusitasi. Dan bagi masyarakat harus ditingkatkan pemahamam
tentang pentingnya pemeriksaan kehamilan serta keuntungan dan kerugian
persalinan secara seksio sesarea.
Kata Kunci
Skripsi
: Seksio Sesarea, Asfiksia neonatorum, case control study.
HUBUNGAN PERSALINAN..
IDA FITRIANI
ADLN Perpustakaan Universitas Airlangga
ABSTRACT
CAESAREAN SECTION DELIVERY RELATIONSHIP WITH THE
ASPHYXIA IN A NEWBORN AT HOSPITAL DOMPU NTB
IN THE YEAR 2010
Ida Fitriani
The incidence of asphyxia neonatorum on the national level about 3% of
the 100 million babies. A number of 900.000 infants born with the asphysxia in
Indonesia in the second cause of the infant mortality. In hospital Dompu West
Nusa Tenggara incidence of asphyxia neonatorum in 2010 there were 153 (19%)
infant from the 799 newborn. The incidence of caesarean section deliveries in
hospital Dompu is very high range 70,6% of all births. The purpose of this
research was to determine the relationship between the incidens of caesarean
section delivery with asphyxia in newborn. This research was conducted by
hospital based case-control design. Sample of cases is all newborn babies period
January-Desember 2010 with asphyxia neonatorum were 153 cases and control is
all newborn babies is not asphyxia neonatorum were 153 controls. Analyze
relationship between variables using Chi Square test. The analysis results that
there was no significant association between caesarean section delivery in the
incidence of asphyxia in newborn with the result of the analysis of Chi Square
show that the p value (0,801) > α (0,05). Based on these result, it is expected for the
midwifery profession to improve the quality of obstetric care during pregnancy
and at the time of labor and increase training on the attitude and response to
resuscitation. And the community must be improved perception about the
importance of prenatal care.
Keywords : case control study, caesarean section, asphyxia neonatorum.
Skripsi
HUBUNGAN PERSALINAN..
IDA FITRIANI
Download