PROFIL BIRO HUMAS DAN PROTOKOL SEKRETARIAT DAERAH PROVINSI BANTEN A. GAMBARAN UMUM BIRO HUMAS DAN PROTOKOL Fungsi paling dasar humas dalam penyelenggaraan pemerintahan adalah membantu menjabarkan dan mencapai tujuan program pemerintahan, meningkatkan sikap responsif pemerintah, serta memberi layanan informasi publik kepada masyarakat. Dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2011 tentang Pedoman Pelaksanaan Tugas Kehumasan di Lingkungan Kementerian Dalam Negeri dan Pemerintah Daerah, humas pemerintah merupakan aktivitas lembaga dan atau individu penyelenggara pemerintahan, yang melakukan fungsi manajemen dalam bidang komunikasi dan informasi kepada publik pemangku kepentingan dan sebaliknya. Humas Pemerintah Daerah memiliki tugas utama yakni memberikan informasi kepada masyarakat berkaitan dengan kebijakan, program dan kegiatan pemerintah; mengelola informasi yang akan dikomunikasikan kepada masyarakat secara cepat, tepat, akurat, proporsional dan menarik, selaras dengan dinamika masyarakat; serta menyampaikan informasi kebijakan, program dan kegiatan pemerintah secara lengkap, utuh, tepat dan benar kepada masyarakat (pasal 3 ayat 1 Permendagri No. 13 Tahun 2011). Biro Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Provinsi Banten sebagai organisasi perangkat daerah yang betugas sebagai Pejabat Pengelola Informasi Daerah, baik utama maupun pembantu, dipandang perlu untuk dapat lebih mengedepankan pelayanan informasi publik, disamping bidang kehumasan dan keprotokolan. Keberadaan fungsi baru ini menjadikan Biro Humas dan Protokol sebagai SKPD yang memiliki peranan penting bagi pelaksanaan pelayanan informasi publik di Pemerintah Provinsi Banten. PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -1- 1.1. Gambaran Umum Biro Humas dan Protokol Sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Daerah Provinsi Banten Nomor 3 Tahun 2012 tentang Pembentukan Organisasi Perangkat Daerah Provinsi Banten, Biro Hubungan Masyarakat dan Protokol mempunyai tugas pokok membantu Asisten Daerah Administrasi Umum melaksanakan pembinaan, koordinasi, evaluasi dan perumusan kebijakan dibidang hubungan dan penerangan masyarakat, dokumentasi, informasi dan keprotokolan. Secara rinci susunan organisasi dari Biro Humas dan Protokol adalah sebagai berikut ; a. Kepala Biro; b. Bagian Pengembangan Komunikasi dan Teknologi Informasi, membawahkan: 1. Sub Bagian Pengembangan Komunikasi dan Hubungan Antar Lembaga; 2. Sub Bagian Penerbitan dan Teknologi Informasi; 3. Sub Bagian Tata Usaha Biro. c. Bagian Penerangan Masyarakat, membawahkan: 1. Sub Bagian Hubungan dan Kerjasama Pers; 2. Sub Bagian Sarana Komunikasi; 3. Sub Bagian Liputan dan Dokumentasi. d. Bagian Protokol, membawahkan: 1. Sub Bagian Tata Acara; 2. Sub Bagian Pelayanan Kegiatan Pimpinan; 3. Sub Bagian Pelayanan Tamu. e. Bagian Aspirasi dan Informasi Publik, membawahkan: 1. Sub Bagian Pengumpulan dan Pengelolaan Informasi Publik; 2. Sub Bagian Pelayanan dan Jaringan Informasi Publik; 3. Sub Bagian Aspirasi dan Pengelolaan Opini Publik. Adapun skema Struktur Organisasi dan Eselonering terlampir. PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -2- Biro Hubungan Masyarakat dan Protokol mempunyai tugas pokok membantu Asisten Administrasi Umum dalam melaksanakan pembinaan, koordinasi, evaluasi dan perumusan kebijakan di bidang hubungan masyarakat yang meliputi penerangan masyarakat, dokumentasi, informasi dan keprotokolan. Untuk menjalankan tugas pokok tersebut Biro Humas dan Protokol memiliki fungsi sebagai berikut ; 1. Pelaksanaan koordinasi penyusunan rencana dan program kegiatan di bidang pengembangan komunikasi dan teknologi informasi, penerangan masyarakat, aspirasi dan informasi publik serta protokol. 2. Penyiapan perumusan kebijakan di bidang pengembangan komunikasi dan teknologi informasi, penerangan masyarakat aspirasi dan informasi publik serta protokol 3. Perumusan kebijakan penyusunan pedoman pelaksanaan, pelporan dan analisis penyelenggaraan pengembangan komunikasi dan teknologi informasi, penerangan masyarakat, aspirasi dan informasi publik serta protokol 4. Perumusan kebijakan evaluasi dan pengendalian penyelenggaraan pengembangan komunikasi dan teknologi informasi, penerangan masyarakat aspirasi dan informasi publik serta protokol 5. Pelaksanaan koordinasi dan pembinaan penyelenggaraan pengembangan komunikasi dan teknologi informasi, penerangan masyarakat aspirasi dan informasi publik serta protokol 6. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi penyelenggaraan pengembangan komunikasi dan teknologi informasi, penerangan masyarakat aspirasi dan informasi publik serta protokol 7. Pelaksanaan juru bicara Gubernur/Wakil Gubernur dan pemerintah provinsi 8. Pelaksanaan pembinaan teknis dan administrasi pengembangan komunikasi dan teknologi informasi, penerangan masyarakat aspirasi dan informasi publik serta protokol PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -3- 1.2. VISI, MISI DAN PRIORITAS BIRO HUMAS DAN PROTOKOL Visi Biro Hubungan Masyarakat dan Protokol Provinsi Banten dijabarkan sebagai berikut : “Terwujudnya Penyelenggaraan Pemerintahan dan Pelayanan Publik di Bidang Penerangan Masyarakat, Teknologi Komunikasi, Informasi Publik dan Keprotokolan yang berkualitas”. Untuk mencapai visi tersebut telah ditetapkan tiga misi Biro Hubungan Masyarakat dan Protokol, yaitu : 1. Mengembangkan aparatur kehumasanan yang profesional dalam mengelola informasi 2. Meningkatkan pemberdayaan masyarakat di bidang informasi dan komunikasi 3. Meningkatkan kualitas dan kuantitas sistem informasi dan komunikasi 4. Meningkatkan fasilitasi tata acara keprotokolan tingkat daerah, nasional dan internasional. Sesuai dengan tugas pokok dan fungsi, Biro Humas dan Protokol memiliki peran yang penting dan vital dalam publikasi kegiatan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan, serta pembentukan citra Pemerintah Provinsi Banten. Tugas-tugas tersebut termuat dalam kegiatan-kegiatan hubungan penerangan masyarakat, dokumentasi, pelayanan informasi publik dan keprotokolan. Dalam posisi seperti itu, Biro Humas dan Protokol sesungguhnya dapat menjadi jembatan informasi antara Pemerintah Provinsi Banten dengan masyarakat, sehingga ia menjadi alat komunikasi yang dapat menyeimbangkan informasi antara pemerintah dengan masyarakat. Selain itu, Biro Humas dan Protokol medium penyebarluas informasi hasil-hasil PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -4- kegiatan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Banten. Biro Hubungan Masyarakat Pemerintah Provinsi Banten pada dasarnya merupakan simpul informasi dari sistem pelayanan informasi, yang diharapkan membentuk citra positif Pemerintah Provinsi Banten. Oleh karena itu, fungsi kehumasan menjadi salah satu faktor penentu dalam membangun citra pemerintah provinsi secara keseluruhan. Perubahan lingkungan global dan kemajuan yang pesat di bidang komunikasi dan informasi tidak saja telah menjadi tantangan baru bagi kehumasan, akan tetapi juga berimplikasi pada perubahan paradigma kehumasan, dimana informasi lebih banyak diserahkan kepada masyarakat. Saat ini, kehumasan pemerintah harus didorong untuk dapat tampil secara kredibel dan profesional. Banyaknya tantangan dan kendala yang harus dihadapi, baik yang berskala eksternal maupun internal menempatkan Humas Biro Humas dan Protokol Banten dalam persaingan pelayanan informasi yang ketat. Ekspektasi masyarakat terhadap pemerintah yang begitu tinggi, sehingga kinerja birokrasi, termasuk humasnya, selalu menjadi sorotan, kritikan dan bahkan terkadang memunculkan penentangan-penentangan. Oleh karena itu, kehumasan Biro Humas dan Protokol Banten harus mereposisi dan mereaktualisasi peran dan fungsinya agar sesuai dengan perubahan lingkungan global dan kemajuan teknologi yang pesat di bidang komunikasi dan informasi yang terjadi dewasa ini. Ini mengimplikasikan Pemerintah Provinsi Banten harus memiliki kehumasan yang berperan aktif dan didukung oleh tenaga kehumasan yang profesional. Mewujudkan sosok humas yang profesional di atas bukanlah pekerjaan yang mudah dan sederhana. Diperlukan visi, misi grand strategy, dan program-program yang jelas, serta upaya terus-menerus dan komprehensif dalam memberdayakan kehumasan, baik mencakup PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -5- aspek-aspek pemberdayaan kelembagaan, ketatalaksanaan, SDM, sarana dan prasarana maupun substansi dalam informasi. Di sisi lain, Provinsi Banten merupakan provinsi yang masih relatif baru, dengan kondisi infrastruktur (umum dan pemerintahan), masyarakat, posisi geopolitik dan geografis yang begitu sangat spesifik dan dinamis. Kondisi tersebut tentu sangat berperan dalam kaitannya dengan upaya-upaya untuk mengembangkan suatu sosok pelayanan dalam informasi dan kehumasan yang berdayaguna dan berhasil guna, sesuai dengan visi dan misi yang telah ditetapkan. 1.3. KOMPOSISI PEGAWAI Biro Hubungan Masyarakat dan Protokol dalam melaksanakan tugas dan fungsinya memiliki kekuatan personil sebanyak 92 orang, yang terdiri dari 67 PNS, dan sisanya non PNS sebanyak 25 orang. Data Pegawai PNS Berdasarkan Pangkat/Gol.Ruang NO 1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 PANGKAT/GOL.RUANG 2 Pembina Utama / IV e Pembina Utama Madya / IV d Pembina Utama Muda / IV c Pembina Tk.I / IV b Pembina / IV a Penata Tk I / III d Penata / III c Penata Muda Tk I / III b Penata Muda / III a Pengatur Tk.I / II d Pengatur / II c Pengatur Muda Tk.I / II b Pengatur Muda / II a JUMLAH PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 JUMLAH 3 4 4 3 12 9 15 2 4 1 13 67 KET 4 -6- B. RENSTRA DAN RENJA SKPD Pada tahun 2015, Biro Hubungan Masyarakat dan Protokol melaksanakan tiga program utama, yaitu : A. Pembinaan, Pemantapan Otonomi Daerah dan Pemerintahan Umum Program ini terdiri dari kegiatan-kegiatan sebagai berikut : 1. Hubungan dan Kerjasama Pers; Kegiatan ini meliputi kerja sama dan hubungan mutualisma antara pemerintah provinsi Banten dan Pers dalam mensosialisaikan berbagai agenda kerja maupun keberhasilan pembangunan pemerintah daerah kepada masyarakat, juga pada pemerintah daerah lainnya. . 2. Sarana Komunikasi; Kegiatan ini memfasilitasi adanya kegiatan publikasi meliputi media luar ruang, pers room bagi insan jurnalistik, publikasi melalui festival media komunikasi tradisonal tingkat nasional. Selain itu kegiatan ini juga mengagas pembuatan profil media di Provinsi Banten. 3. Liputan dan Pengelolaan Dokumen ; Kegiatan ini memfasilitasi peliputan berbagai kegiatan pimpinan daerah provinsi Banten, pameran foto keberhasilan pembangunan daerah, dan penguatan citra pimpinan melalui dokumentasi dan publikasi. 4. Pengembangan Komunikasi dan Hubungan Antar Lembaga ; Kegiatan ini memfasilitasi terlaksananya Forum Kehumasan Provinsi Banten, pembentukan jabatan fungsional kehumasan, focus discusion group pengembangan komunikasi pemerintah Provinsi Banten. PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -7- 5. Penerbitan Media dan Teknologi Informasi; Kegiatan ini memfasilitasi terbitnya media informasi Menara Banten, buku-buku tentang Banten, Penerbitan majalah dinding, pembuatan roll banner tentang pembangunan Banten serta pengelolaan website Banten. 6. Aspirasi dan Pengelolaan Opini Publik ; Kegiatan ini memfasilitasi pengelolaan opini publik di media massa, pengelolaan aspirasi masyarakat, serta klarifikasi dan analisa berita pembangunan yang berkaitan tentang dan kemasayarakatan pemerintahan, di lingkungan Pemerintahan Provinsi Banten. 7. Pengumpulan dan Pengelolaan Informasi Publik; Kegiatan ini memfasilitasi oengumpulan dan pengelolaan informasi publik baik dalam bentuk hard copy ataupun soft copy yang ditransfer pada media digital. Baik informasi yang berkala, tersedia setiap saat ataupun seta merta. 8. Pelayanan Jaringan Informasi Publik; kegiiatan ini memfasilitasi penguatan kelembagaan PPID di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten, membantu penyelesaian sengketa informasi pada sidang adjudikasi Non Litigasi. Juga memberikan pembinaan dan monitoring pelaksanaan pelayanan informasi publik di kabupaten/kota. 9. Fasilitasi Penunjang Kegiatan Keprotokolan; Kegiatan ini memfasilitasi kegiatan pimpinan di wilayah Provinsi Banten serta penyediaan sarana keprotokolan. 10. Fasilitasi Kegiatan Pimpinan dan Tamu; Kegiatan ini memfasilitasi kegiatan pimpinan dan tamu melalui perencanaan dan koordinasi di luar wilayah Provinsi Banten. PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -8- 11. Pelayanan Tamu; Kegiatan ini memfasilitasi perencanaan kegiatan tamu dan koordinasi pelaksanaan kegiatan pimpinan dan tamu. B. Program Peningkatan Kualitas dan Tata Kelola Pemerintah Daerah Program ini terdiri dari kegiatan-kegiatan sebagai berikut : 1. Penyusunan Laporan Kinerja Keuangan dan Aset Daerah ; Kegiatan ini memfasilitasi tersusunnya laporan keuangan dan neraca aset bulanan, triwulan, semester, prognosis, dan akhir tahun. 2. Perencanaan, Evaluasi dan Pelaporan; Kegiatan ini memfasilitasi tersusunnya LAKIP, LKPJ, LPPD, RENJA, RKA/DPA, pemenuhan operasional kantor, evaluasi triwulanan serta laporan kemajuan pelaksanaan kegiatan fisik dan keuangan. C. Program Data dan informasi pembangunan 1. Penyediaan Data dan Informasi Pembangunan Kegiatan ini meliputi berbagai penyediaan bahan dan data bagi pelayanan informasi pembangunan yangdiselenggarakan oleh Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Banten. PPID PEMBANTU BIRO HUMAS DAN PROTOKOL TAHUN 2015 -9-