SOAL TO UJIAN NASIONAL SMP TAHUN 2013

advertisement
SOAL TO UJIAN NASIONAL SMP TAHUN 2013
MATA PELAJARAN IPA – BIOLOGI
PAKET 1
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat !
1. Bahan kimia berfungsi sebagai pemanis yang biasa ditambahkan pada minuman
ringan adalah ...
A. Sakarin
B. Karamel
C. Asam sorbat
D. Karamel amonium sulfit
2. Cara menghindarkan diri dari pengaruh obat pskotropika adalah ….
A. Berikan larangan untuk tidak menggunakan obat pskotropika tanpa
menjelaskan efeknya
B. Mengikuti kegiatan-kegiatan yang positif seperti kegitan olah raga dan
kegiatan OSIS
C. Mendiskusikan bahaya obat psikotropika dengan teman sebaya
D. Membiarkan orang lain mengunakan obat pskotropika
3. Perhatikan gambar berikut ini :
Gambar di atas menunjukan bahwa makhluk hidup memiliki ciri ...
A. Berkembang biak
B. Memerlukan makanan
C. Tumbuh dan berkembang
D. Peka terhadap rangsangan
4. Raihan melakukan pengamatan terhadap beberapa tanaman. Dari hasil
pengamatannya diperoleh ciri-ciri berikut ini:
1.
2.
3.
4.
5.
Batang bercabang
Batang tidak beruas
Tulang daun menjari
Berakar tunggang
Biji membelah dua
Kelompok tanaman yang memilki ciri-ciri ini adalah ....
A. Dikotil
B. Monokotil
C. Gymnospermae
D. Pteridophyta
5. Perhatikan jaring-jaring makanan berikut ini !
Rantai makanan pada jaring-jaring diatas yang paling benar adalah ....
A. Padi-Ulat-Tikus-musang- elang
B. Padi-Ayam-Musang-Ular-Elang
C. Rumput-Ulat-ayam -Elang-Ular
D. Rumput-Rusa-Elang-Ular- tikus
6. Perhatikan gambar kerusakan hutan berikut ini !
Usaha yang bisa dilakukan untuk mencegah kerusakan hutan yang lebih lanjut
adalah ....
A. Melakukan reboisasi
B. Membuat hutan wisata
C. Mengubah hutan menjadi pemukiman
D. Melanjutkan eksploitasi sumber daya hutan
7. Peningkatan jumlah penduduk di daerah perkotaan akan mengakibatkan
peningkatan kebutuhan lahan tempat tinggal,sehingga menimbulkan perumahan
yang sempit dan kumuh.
Akibat kondisi tersebut terhadap lingkungan adalah....
A. bertambahnya lahan kritis
B. bertambahnya sumber air bersih
C. meningkatnya limbah rumah tangga
D. menurunnya tingkat kesehatan masyarakat
8. Perhatikan gambar lengan berikut ini :
mekanisme otot yang ditunjuk oleh X adalah ...
A. kontraksi untuk meluruskan lengan bawah
B. kontraksi untuk mengangkat lengan bawah
C. relaksasi menelungkupkan telapak tangan
D. relaksasi untuk mengangakat lengan atas
9. Perhatikan tabel berikut ini
No
Nama Enzim
Fungsi
1
Amilase
Mengubah karbohidrat menjadi zat gula
2
Renin
Mengendapkan kasein ( protein susu)
3
lipase
Mengubah lemak menjadi asam lemak dan
glserol
4
Asam klorida
Mengaktifkan pepsinogen menjadi pepsin
Pasangan enzim dan proses pencernaan yang terjadi pada usus dua belas jari
adalah....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4
10. Jika seorang anak mengalami gejala-gejala sakit seperti berikut ini :
1.
2.
3.
4.
5.
Hidung beringus
Bersin-bersin
Tenggorok meradang
Demam
Sakit kepala
Berdasarkan gejala-gejala diatas maka kemungkinan penyebab penyakit ini
adalah ....
A. Virus yang menyebabkan influenza
B. Jamur yang menyebabkan radang paru-paru
C. Bakteri yang menyebabkan radang tenggorok
D. Amoeba yang meyebabakan sinusitis
11. Perhatikan gambar peredaran darah manusia berikut ini :
Berdasarkan bagan peredaran darah manusia diatas.Alat peredaran darah yang
mengandung karbondioksida ditunjukan oleh nomor ...
A. 1, 2, 3, 4 ,6, 7 dan 8
B. 1, 2, 3, 5, 16, 17 dan 18
C. 10, 11, 12, 13, 14, 15 dan 16
D. 12, 13 ,14, 15, 16, 17 dan 18
12. Perhatikan gambar nefron berikut ini :
Proses dan zat sisa yang terjadi pada bagian yang ditunjuk oleh nomor 3
adalah ....
A. Filtrasi , urine primer
B. Reabsorbsi , urine sekunder
C. Augmentasi , urine sesungguhnya
D. Reabsorbsi , urine sesungguhnya
13. Fungsi pupil yang terdapat pada bola mata adalah .....
A. Mengatur bayangan benda pada retina
B. Tempat pembentukan bayangan benda
C. Membentuk bayangan yang jatuhnya pada retina
D. Mengatur banyak sedikitnya cahaya yang masuk ke bola mata
14. Perhatikan gambar penampang akar berikut!
Fungsi bagian akar yang ditunjuk A adalah ….
A. Mengangkut air dan mineral
B. Mengangkut hasiil fotosintesis
C. Melindungi jaringan di bagian dalamnya
D. Mengatur masuknya air ke dalam xylem
15. Contoh gerak tropisme yang dipengaruhi rangsangan sentuhan adalah ....
A.
Tumbuhnya akar ke arah bawah
B.
Membeloknya akar kearah tanah yang berair
C.
Membeloknya akar menghindari batu yang dilewati
D.
Membeloknya akar ke arah tanah yang berhumus
16. Perhatikan gambar urutan percobaan fotosintesis berikut!
Tujuan yang dilakukan pada tahap ke 3 adalah...
A. Mematikan sel-sel daun
B. Menguji adanya amilum
C. Melarutkan klorofil pada daun
D. Mengumpulkan hasil fotosintesis
17. Cara adaptasi tingkah laku pada paus sebagai hewan mamalia yang hidup di air
laut adalah....
A. Bergerk dengan menggunakan siripnya
B. Banyak minum dan sedikit mengeluarkan urine
C. Bernafas dengan menggunakan paru-parunya
D. Sering kali muncul ke permukaan untuk bernafas
18. Tanaman ercis berbatang tinggi dan berbiji kuning disilangkan dengan tanaman
ercis berbatang kerdil dan berbiji hijau, menghasilkan tanaman ercis berbatang
tinggi dan berbiji kuning. Jika F1 disilangkan dengan sesamanya kemungkinan
keturunan yang dihasilkan dengan sifat tanaman ercis berbatang tnggi dan berbiji
kuning adalah ....
a. 12,50 %
b. 18,75 %
c. 37,50 %
d. 56,25 %
19. Perubahan pada proses pembuatan tape dari ketan dengan memanfaatkan
jamur Aspergillus oryzae adalah ....
A. Amilum menjadi gula dann alkohol
B. Gula menjadi alkohol dan amilum
C. Gula menjadi amilum dan fruktosa
D. Gula menjadi selulosa dan alkohol
Download